Anda di halaman 1dari 21

MODUL 5

BANGUN RUANG

Kelompok 3:

Miftahul Jannah
Mayka Nurmalawati
Meysina Ginting
K E G I AT A N B E L A J A R 1
B I D A N G B A N YA K D A N B A N G U N R U A N G

A. Unsur-unsur Ruang
1. Titik, adalah salah satu unsur dalam geometri yang tidak didefinisikan.
Tidak mempunyai ukuran atau dimensi
Untuk mewujudkan titik maka digunakan “noktah”

Untuk menyatakan titik digunakan huruf kapital


2. Garis, adalah himpunan titik-titik yang bergerak lurus tak terhingga,
sehingga kita tidak tahu dimana ujungnya dan dimana pangkalnya.
 Gambar garis diberi mata panah pada kedua arahnya

 Nama garis terdiri dari dua huruf atau huruf kecil


3. Bidang, Secara intuitif, suatu bidang dapat kita bayangkan sebagai
permukaan meja yang rata, permukaan lantai, atau permukaan rata lainnya.
 Meluas terus menerus ke segala arah

 Sebarang tiga titik yang berlainan dan tidak segaris menentukan bidang
B. Bidang Banyak dan Bangun Ruang
1. Bidang Banyak (Polihedron)

adalah permukaan tertutup sederhana yang terdiri dari daerah-


daerah segi banyak (poligon). Permukaan tertutup sederhana
dalam ruang adalah suatu konsep yang mirip dengan konsep
lengkungan tertutup sederhana dalam bidang. Permukaan tertutup
sederhana membagi ruang menjadi tiga bagian lepas, yaitu
himpunan titik pada permukaan, himpunan titik dalam permukaan,
dan himpunan titik di luar permukaan.
Gambar Bidang Banyak

Penjelasan :

a) Bidang 4 dengan pembatas-

pembatasnya segitiga.

b) Bidang 6 dengan pembatas-

pembatasnya segienam banyak.

c) Pembatas-pembatasnya segi empat

dan segitiga.

d) Bidang banyak yang disebut balok.


Gambar yang bukan merupakan bidang banyak
2. Bidang Banyak Beraturan

adalah jika bidang sisinya hanya terdiri atas satu macam segi banyak
beraturan dan kongruen (sama dan sebangun). Beberapa bidang banyak
beraturan yang sudah dikenal sejak zaman Yunani kuno, diantaranya:
Bidang empat beraturan (tetrahedron)
Bidang enam beraturan (heksahedron)

Bidang delapan beraturan (octahedron)

Bidang dua belas beraturan (isohedron)

Bidang dua puluh beraturan (dodecahedron)


Euler menemukan sifat atau hubungan antara banyak titik sudut (T),
banyaknya sisi (S), dan banyaknya rusuk (R), yaitu sebagai berikut:

Bidang n T S R Hubungan
beraturan
Bidang 4 4 4 6 4+4=6+2
Bidang 6 8 6 12 8+6=12+2
Bidang 8 6 8 12 6+8=12+2
Bidang 12 20 12 20 20+12=20+2
Bidang 20 12 20 30 12+20=30+2

Kesimpulan : T + S = R + 2 (Rumus Euler)


3. Bangun Ruang

Bangun ruang merupakan suatu bangunan yang memiliki ruang yang


dibatasi oleh beberapa sisi.
4. Prisma (Prism)

Prisma adalah bidang banyak yang dibatasi oleh dua bidang yang sejajar
dan beberapa bidangl ain yang berpotongan menurut garis-garis yang
sejajar. 

Pengelompokkan prisma:
Prisma tegak

Prisma miring
5. Limas atau Piramid (Pyramid)

adalah benda ruang yang dibatasi oleh sebuah segi banyak dan segitiga-
segitiga yang mempunyai titik puncak persekutuan di luar segibanyak
tersebut, Sedangkan sisi-sisi segibanyak itu merupakan alas-alas segitiga-
segitiga itu. Contoh:
6. Bidang Empat
Bidang Empat adalah limas yang alasnya berupa segitiga. 
Pengelompokkan Bidang empat:
1.Bidang empat beraturan adalah bidang empat yang keempat bidang batasnya
kongruen.
2.Bidang empat tegak adalah bidang empat yang salah satu rusuknya tegak lurus
pada bidang alas.
3.Bidang empat siku-siku adalah bidang empat yang mempunyai tiga rusuk
bertemu pada satu titik sudut saling tegak lurus.
4.Bidang empat sebarang adalah bidang empat yang tidak termasuk salah satu
bidang empat diatas.
7. Tabung atau Silinder (Cylinder)

Tabung adalah bangun ruang yang terdiri dari dua buah lingkaran dan
sebuah sisi lengkung. Sisi lingkaran sejajar dan kongruen.
Sifat-sifat Tabung:
Tidak memiliki rusuk.
Tidak memiliki titik sudut.

Tidak memiliki bidang diagonal.


8. Kerucut (Conic)

Kerucut adalah bangun ruang yang terdiri dari dua sisi yaitu sisi lengkung
dan sisi alas. Sifat-sifat Kerucut:
 Kerucut memiliki 2 sisi.

 Kerucut tidak memiliki rusuk.

 Kerucut memiliki 1 titik sudut.

 Tidak memiliki bidang diagonal.


9. Bola

Bola merupakan salah satu bangun ruang sisi lengkung yang dibatasi oleh
satu bidang lengkung. Sifat-sifat Bola:
 Bola memiliki 1 sisi serta 1 titik pusat.

 Bola tidak memiliki rusuk.

 Bola tidak memiliki titik sudut

 Tidak memiliki bidang diagonal


K E G I ATA N B E L A J A R 2
JARING-JARING BANGUN RUANG

A. Jaring-jaring Kubus dan Balok

Jika sebuah kubus atau balok yang terbuat dari karton diiris menurut
rusuk-rusuknya, sehingga terdapat enam rangkaian segiempat yang dapat
membentuk suatu bangun geometri kubus atau balok, maka rangkaian
bangun geometri datar itu disebut jaring-jaring kubus atau balok.

Anda mungkin juga menyukai