Anda di halaman 1dari 17

TEMA 4

“Kewajiban dan Hakku”

SUB TEMA 1
“ Kewajiban dan Hakku di
Rumah”

(Bahasa Indonesia)
MEMBUAT
KALIMAT SARAN
Tujuan Pembelajaran
• Dengan membaca teks, siswa mampu
menyebutkan pengertian kalimat saran dengan
tepat
• Setelah menyimak penjelasan guru, siswa mampu
menjelaskan ciri-ciri kalimat saran dengan tepat
• Setelah menyimak penjelasan guru, siswa mampu
menentukan kalimat yang menunjukkan saran
berdasarkan permasalahan yang disajikan dengan
tepat
Coba simak video berikut!
Dari cerita di atas, apakah perbuatan
yang sudah dilakukan monyet sehingga
menimbulkan masalah bagi warga hutan?

Membuang kulit pisang


sembarangan
Apakah nasehat kancil kepada monyet
yang suka membuang kulit pisang
sembarangan?

Alangkah baiknya kalau kulit pisang


yang sudah kamu makan dikumpulkan
dan dibuang pada tempatnya
Anjuran biasa juga disebut saran. Saran
disampaikan dalam bentuk kalimat
saran. Apakah kalimat saran itu?
Kalimat saran adalah kalimat yang berisi
pendapat, usul, atau anjuran yang
berbentuk solusi/ penyelesaian suatu
masalah
Contoh Kalimat Saran
• Jika ingin pintar, maka siswa harus rajin belajar.
• Kita harus patuh kepada orang tua agar menjadi anak yang berbakti.
• Ada baiknya jika kita selalu mengikuti nasihat Bapak dan Ibu Guru di
sekolah.
• Sebaiknya kamu tidur lebih cepat agar besok bisa bangun lebih pagi
• Seharusnya hormati orang tuamu, maka kamu akan bahagia di dunia
dan akhirat.
Apakah ciri-ciri
kalimat saran?

• menggunakan kata : sebaiknya, seharusnya, ada baiknya,


hendaknya, saran saya, lebih baik , usul saya dan lain-lain
• mengarah kepada hal positif
• memberikan solusi/jalan keluar dari permasalahan
• Diungkapkan dengan sopan
Untuk membuat kalimat saran maka hal
yang pertama dilakukan adalah
menentukan permasalahannya terlebih
dahulu
Apa yang dimaksud masalah?

Masalah adalah segala sesuatu yang tidak


sesuai dengan keinginan atau harapan kita dan
harus segera diselesaikan.
Pada cerita di atas, kita bisa mengetahui:
Masalah : Monyet suka membuang kulit
pisang sembarangan
Kalimat saran : Alangkah baiknya kalau
monyet mengumpulkan kulit pisang yang telah
dimakannya dan dibuang pada tempatnya
Ayo berlatih!
• Bacalah permasalahan berikut ini kemudian tuliskan kalimat sarannya.

• Dika suka jajan sembarangan sehingga dia sering


sakit perut. Apa saranmu untuk Dika?
• Sebaiknya engkau tidak jajan sembarangan
agar engkau tidak terkena sakit perut
Ayo berlatih!
• Bacalah permasalahan berikut ini kemudian tuliskan kalimat sarannya.

• Ayah memberikan uang saku yang cukup


banyak.Dika selalu menghabiskan uang sakunya.
Apa saranmu untuk Dika?
• Sebaiknya engkau jangan suka boros
• Sebaiknya engkau berhemat, jangan boros
menghabiskan uang sakumu
A Soal Pilihan Ganda Soal Nomor 1
Hujan turun dengan deras ketika Udin dan teman-
temanya akan pulang sekolah.
Saran yang tepat untuk Udin dan teman-temannya
adalah ….
a. Sebaiknya Udin dan teman-temannya segera
hujan-hujanan
b. Sebaiknya Udin dan teman-temannya protes
kepada guru
c. Sebaiknya Udin dan teman-temannya pulang
setelah hujan reda
d. Sebaiknya Udin dan teman-temannya tidak
berangkat sekolah
A Soal Pilihan Ganda Soal Nomor 2

Santi dan Rika melihat Bu guru kesulitan membawa


banyak buku.
Saran yang tepat untuk Santi dan Rika adalah ….
a. Sebaiknya Santi dan Rika segera membantu Bu
Guru
b. Sebaiknya Santi dan Rika menyemangati Bu
Guru
c. Sebaiknya Santi dan Rika pura-pura tidak tahu

d. Sebaiknya Santi dan Rika bersembunyi di kelas


Syukron anak sholeh/ah atas
perhatiannya mengikuti
pembelajaran hari ini

Anda mungkin juga menyukai