Anda di halaman 1dari 28

Direktorat Jenderal Mineral dan Batubara

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral


Republik Indonesia

”Registrasi IUP Pada Basis Data Ditjen Minerba


Di Aplikasi Minerba One Data (MODI Self Service)"

Direktorat Pembinaan Pengusahaan Mineral


DASAR HUKUM IUP TERDAFTAR APLIKASI MINERBA ONE DATA INDONESIA (MODI)
Permen ESDM No. 26 Tahun 2018
Pelaksanaan Kaidah Pertambangan yang Baik dan Pengawasan Pertambangan Mineral dan Batubara

Pasal 54
1) Dalam rangka pelaksanaan pengawasan terhadap penyelenggaraan pengelolaan pengusahaan
pertambangan mineral dan batubara, Direktur Jenderal menerbitkan daftar IUP hasil penataan IUP
dan IUPK yang memenuhi ketentuan sebagai berikut:
a. WIUP atau WIUPK-nya tidak tumpang tindih sama komoditas;
b. telah memenuhi kewajiban pembayaran penerimaan negara bukan pajak; dan
c. telah memenuhi kewajiban teknis dan lingkungan sesuai dengan ketentuan peraturan
perundangundangan.
2) Dalam hal pemenuhan ketentuan sebagaimana dimaksud pada ayat (1) sedang dalam proses
penyelesaian sengketa di pengadilan atau lembaga terkait yang berwenang, Direktur Jenderal
memasukkan IUP atau IUPK dalam daftar sebagaimana dimaksud pada ayat (1) setelah adanya
putusan pengadilan atau lembaga terkait yang berwenang menyatakan IUP atau IUPK dimaksud
telah memenuhi ketentuan sebagaimana dimaksud pada ayat (1).
3) Penerbitan daftar IUP dan IUPK oleh Direktur Jenderal sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dan ayat
(2) sebagai dasar pemberian pelayanan perizinan dalam kegiatan usaha pertambangan mineral dan
batubara
DASAR HUKUM IUP TERDAFTAR APLIKASI MINERBA ONE DATA INDONESIA (MODI)
Instruksi Dirjen Minerba 02.I30/DJB/DJB/2017
tentang
Pengisian Data dan Informasi Mineral dan Batubara Pada Sistem Aplikasi Minerba One Data

Dalam rangka penyatuan basis data pengusahaan pertambangan mineral dan batubara melalui system
informasi untuk pelaporan yang tepat dan akurat di lingkungan Direktorat Jenderal Mineral dan Batubara,
dengan ini menginstruksikan :
Kepada : 1. Para Pejabat Eselon II di Lingkungan Direktorat Jenderal Mineral dan Batubara
2. Para Pejabat Eselon III, Eselon IV, dan Pelaksana di Lingkungan Direktorat Jenderal Mineral
dan Batubara sebagaimana tercantum dalam Lampiran Instruksi Direktur Jenderal Mineral dan
Batubara ini;
Untuk :
Menjadikan aplikasi Minerba One Data, yang selanjutnya disebut aplikasi MODI sebagai sistem
aplikasi sentral yang menyimpan seluruh komponen basis data perusahaan pertambangan mineral
dan batubara.
DASAR HUKUM IUP TERDAFTAR APLIKASI MINERBA ONE DATA INDONESIA (MODI)
SURAT EDARAN MENTERI ESDM No 1.E/HK.03/MEM.B/2022
tentang
Pedoman Pelaksanaan Peraturan Presiden Nomor 55 Tahun 2022 Tentang Pendelegasian Pemberian Perizinan Berusaha Di Bidang
Pertambangan Mineral Dan Batubara

Dalam rangka pelaksanaan ketentuan dalam Peraturan Presiden Nomor 55 Tahun 2022 tentang
Pendelegasian Pemberian Perizinan Berusaha Di Bidang Pertambangan Mineral Dan Batubara dan untuk
memberikan pelayanan perizinan berusaha, Bersama ini kami sampaikan hal-hal sebagai berikut :
9. Terhadap IUP golongan Mineral Bukan Logam, Mineral Bukan Logam Jenis Tertentu, dan Batuan yang
diterbitkan Pemerintah Daerah Provinsi berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 55 Tahun 2022 tentang
Pendelegasian Pemberian Perizinan Berusaha di Bidang Pertambangan Mineral dan Batubara,
Pemerintah Daerah Provinsi wajib menyampaikan surat pengantar pendaftaran IUP pada sistem
Minerba One Data Indonesia (MODI) sampai dengan selesainya penyempurnaan atau pemberian hak
akses atas sistem aplikasi pelayanan perizinan kepada pemerintah daerah provinsi.

catatan :
Surat pengantar pendaftaran IUP pada sistem MODI dari Dinas Pemerintahan Provinsi diberikan
kepada perusahaan yang memiliki izin pasca perpres 55 Tahun 2022
MANFAAT MODI DI DITJEN MINERBA
Kewajiban Perencanaan Kewajiban Pembayaran
Perencanaan seluruh aspek Pembayaran PNBP Minerba
perusahaan pertambangan
E-RKAB EPNBP

Pengawasan Teknik MINERS


6 Aspek Perencanaan MOMS Kewajiban Pelaporan
dan Pengawasan 9 Aspek Perencanaan
dan Pengawasan
INSPECTOR Profil & Profil &
Perizinan Perizinan

Exploration Profil & Profil &


Data Perizinan MODI & Perizinan MINEPEDIA
Warehouse MOMI
Profil & Profil &
Perizinan Perizinan

Gudang Data List TKDN


Repository TKDN untuk
Eksplorasi perusahaan dan supplier
Pelaporan data mentah
eksplorasi Perizinan
Online
Terintegrasi dgn
OSS BKPM 5
DASHBOARD MODI

Dashboard MODI memiliki fitur yang


dapat menyediakan informasi profil
perusahaan pertambangan. Perusahaan
pertambangan yang muncul pada portal
MODI eksternal merupakan
perusahaan yang perizinannya
terdaftar dan masa berlakunya aktif.

Pada Daftar Perusahaan, Publik dapat


melihat profil perusahaan serta
historisnya dan melihat status perizinan
perusahaan tersebut.
INFORMASI YANG TERCATAT PADA PORTAL MODI (2)

Daftar Perusahaan:
1. Profil perusahaan:
 Kode Perusahaan
 Nama Perusahaan
 Jenis Badan Usaha
2. Alamat
3. Pemilik / Pemegang
saham
4. Susunan Direksi
5. NPWP
INFORMASI YANG TERCATAT PADA PORTAL MODI (3)
Daftar Perizinan:
1. Kode WIUP
2. Kewenangan
3. Status Perizinan
4. Nomor SK
5. Tanggal Mulai Berlaku
6. Tanggal Berakhir
7. Ditetapkan oleh
8. Tanggal ditetapkan
9. Tahapan Kegiatan
10.Tahap CNC
11. Komoditas
12.Luas
13.Lokasi Penambangan

Mencakup
• History Perizinan
• Dokumen Perizinan
SELF-SERVICE MODI-MOMI

- Self Service bertujuan mempercepat proses input data.


- User menjamin validitas dan akurasi datanya.
- Mengurangi beban kerja operator di Ditjen Minerba
- Sistem tersedia online 24/7
- Menjamin proses yang transparan
- Approval dan verifikasi data sesuai TUSI tiap Direktorat
- Penyederhanaan Birokrasi
Login MODI Self Service

Halaman Evaluator Dashboard MODI


10
MEKANISME REGISTRASI

VERIFIKASI U P D AT I N G
PERMOHONAN PENGAJUAN EVALUAS I D ATA B A SE
AKUN

Pemegang Pemeriksaan Pengajuan Evaluasi dan Verifikasi Pembaharuan data


IUP/IUPK dokumen NIB, perubahan data pengajuan perubahan dalam basis data
mengajukan surat oleh Pemegang oleh Ditjen Minerba MODI dan MOMI
registrasi akun pada penugasan IUP/IUPK jika telah
aplikasi MODI PIC, Susunan memenuhi
kesesuaian pengurus, persyaratan &
email, dan Pemegang regulasi
perusahaan Saham,
existing Dokumen,
Perizinan
KELENGKAPAN PERSYARATAN REGISTRASI AKUN
MODI

1
Nama PIC dan Surat Penugasan PIC
dari Perusahaan

2
Dokumen NIB dari sistem OSS BKPM
dengan email yang digunakan sesuai
dengan email pada NIB

3 Profil Perusahaan
Alamat, NPWP, Akta Perusahaan, Surat
Pengesahan Kemenkumham AHU

12
TATA CARA PENDAFTARAN APLIKASI MINERBA ONE DATA INDONESIA (MODI)

1. Kunjungi situs web modi.esdm.go.id lalu klik SELF SERVICE

User manual dapat diunduh di


https://modi.esdm.go.id/uploads/contoh/User_Manual_MODI_2021.pdf
13
TATA CARA PENDAFTARAN APLIKASI MINERBA ONE DATA INDONESIA (MODI)

2. Masukkan email dan kata sandi apabila sebelumnya telah mendaftar atau klik Daftar

User manual dapat diunduh di


https://modi.esdm.go.id/uploads/contoh/User_Manual_MODI_2021.pdf
14
TATA CARA PENDAFTARAN APLIKASI MINERBA ONE DATA INDONESIA (MODI)
3. Isi NPWP terlebih dahulu lalu

H
klik 🔍. Apabila Perusahaan
sebelumnya belum pernah terdaftar
di Sistem MODI, maka akan
NTO
CO
diarahkan laman Pendaftaran tanpa
WIUP. Apabila sebelumnya telah
terdaftar, maka akan muncul Pop up
Pilih salah Satu Kode WIUP seperti
gambar di kanan.

4. Apabila muncul Pop up Pilih salah


Satu Kode WIUP seperti di atas,
lanjutkan pengisian email
perusahaan, kata sandi, konfirmasi
kata sandi, Nama Lengkap PIC,
Upload dokumen surat penugasan,
Nomor NIB, dan File Dokumen NIB.
Beri tanda✔ pada kolom captcha lalu
klik Register hingga muncul seperti
di kanan.
User manual dapat diunduh di
https://modi.esdm.go.id/uploads/contoh/User_Manual_MODI_2021.pdf
15
TATA CARA PENDAFTARAN APLIKASI MINERBA ONE DATA INDONESIA (MODI)
5. Apabila setelah mengisi NPWP lalu
klik 🔍 muncul pop up seperti gambar di
kanan, maka perusahaan NPWP-nya
belum pernah terdaftar di MODI.
Perusahaan dapat melanjut
permohonan melalui pendaftaran Tanpa
NPWP dengan klik Ya, Lanjutkan
Mendaftar lalu akan muncul halaman
register seperti gambar di bawah ini

User manual dapat diunduh di


https://modi.esdm.go.id/uploads/contoh/User_Manual_MODI_2021.pdf
16
TATA CARA PENDAFTARAN APLIKASI MINERBA ONE DATA INDONESIA (MODI)

6. Bagi perusahaan
yang NPWP-nya belum
pernah terdaftar di
MODI, lengkapi form
yang tersedia yaitu
Email Perusahaan, Kata
Sandi (disarankan klik
BUAT KATA SANDI
ACAK), Konfirmasi Kata
Sandi, No. KTP PIC,
Nama Lengkap PIC, dan
Upload File Dokumen
Penugasan pada laman
ini lalu klik Berikutnya.

User manual dapat diunduh di


https://modi.esdm.go.id/uploads/contoh/User_Manual_MODI_2021.pdf
17
TATA CARA PENDAFTARAN APLIKASI MINERBA ONE DATA INDONESIA (MODI)

7. Pada laman
Perusahaan, masukkan
Nama Perusahaan,
Pilih Jenis Badan
Usaha, NIB, Upload
Dokumen NIB, Nomor
Akte, dan tanggal akte
lalu klik Berikutnya.

User manual dapat diunduh di


https://modi.esdm.go.id/uploads/contoh/User_Manual_MODI_2021.pdf
18
TATA CARA PENDAFTARAN APLIKASI MINERBA ONE DATA INDONESIA (MODI)

8. Pada laman Alamat


Perusahaan, masukkan
Alamat lengkap, Link
Google Maps Alamat
Perusahaan (Sesuaikan
dengan contoh), Pilih
Provinsi, Kabupaten/Kota,
Isi Nomor Telp. Dan Nomor
Fax lalu klik Berikutnya.
User manual dapat diunduh di
https://modi.esdm.go.id/uploads/contoh/User_Manual_MODI_2021.pdf
19
TATA CARA PENDAFTARAN APLIKASI MINERBA ONE DATA INDONESIA (MODI)

9. Pada laman NPWP,


masukkan nomor NPWP,
Nama NPWP dan Alamat
NPWP lalu Klik Berikutnya

10. Kirim data dengan


memilih tanda ✔ lalu klik
SIMPAN. Proses
Pendaftaran Akun
Perusahaan Baru sudah
selesai dan menunggu
approval Admin.

User manual dapat diunduh di


https://modi.esdm.go.id/uploads/contoh/User_Manual_MODI_2021.pdf
20
TATA CARA PENDAFTARAN APLIKASI MINERBA ONE DATA INDONESIA (MODI)

11. Apabila sudah di


approve, maka pada inbox
email perusahaan terdapat
email sebagai berikut

User manual dapat diunduh di


https://modi.esdm.go.id/uploads/contoh/User_Manual_MODI_2021.pdf
21
TATA CARA PENDAFTARAN APLIKASI MINERBA ONE DATA INDONESIA (MODI)
12. Setelah di approve oleh Admin, perusahaan dapat
melakukan pengisian data terkait Data Perizinan,
Susunan Pengurus, Pemegang/Pemilik Saham, dan
Dokumen Pendukung seperti gambar di kanan.
Masukkan Nomor Perizinan, Pilih Jenis Perizinan, Pilih
Tingkat Pejabat Penandatangan SK (Menteri,
Gubernur, Bupati), Nama Pejabat ttd SK IUP, Tanggal
SK IUP Ditetapkan, Pilih Angkatan CNC, Pilih
Komoditas, Pilih Periode (dari tanggal SK ditetapkan
sampai habis masa berlaku), Masukkan Luas (Ha), Pilih
Kab/Kota, Upload file excel untuk koordinat Peta,
Masukkan Lokasi pertambangan, masukkan lokasi &
koordinat, dan masukkan catatan lalu klik SIMPAN.
Catatan:
• Angkatan CNC "CNC" diperuntukkan bagi pemegang IUP Mineral
Bukan Logam dan Batuan.
• Angkatan CNC "I.T" ditujukan bagi IUP Mineral Logam atau
Batubara yang terdaftar karena putusan pengadilan atau
lembaga berwenang yang terkait.
• Angkatan CNC "CNC-XX" ditujukan bagi IUP yang sebelumnya
diumumkan CNC pada Pengumuman CNC.
User manual dapat diunduh di
https://modi.esdm.go.id/uploads/contoh/User_Manual_MODI_2021.pdf
22
TATA CARA PENDAFTARAN APLIKASI MINERBA ONE DATA INDONESIA (MODI)
13. Pada laman Susunan Pengurus, masukkan susunan pengurus selengkap-lengkapnya sesuai
pada SK IUP lalu klik tambah. Apabila sudah lengkap klik Simpan

User manual dapat diunduh di


https://modi.esdm.go.id/uploads/contoh/User_Manual_MODI_2021.pdf
24
TATA CARA PENDAFTARAN APLIKASI MINERBA ONE DATA INDONESIA (MODI)
13. Pada laman Pemegang/Pemilik Saham, masukkan informasi pemegang saham selengkap-
lengkapnya sampai penerima manfaat terakhir (perorangan). Apabila sudah lengkap klik Simpan

User manual dapat diunduh di


https://modi.esdm.go.id/uploads/contoh/User_Manual_MODI_2021.pdf
25
TATA CARA PENDAFTARAN APLIKASI MINERBA ONE DATA INDONESIA (MODI)
13. Pada laman Dokumen, upload dokumen Akte, pengesahan Akte, SK WIUP/Pencadangan
Wilayah, SK IUP Eksplorasi, SK IUP Operasi Produksi, dan dokumen lainnya. Apabila sudah
lengkap klik Simpan

Catatan:
• Tiap box maksimal dapat diupload 10 dokumen
• Tiap dokumen maksimal 2 MB
User manual dapat diunduh di
https://modi.esdm.go.id/uploads/contoh/User_Manual_MODI_2021.pdf
26
TATA CARA PENDAFTARAN APLIKASI MINERBA ONE DATA INDONESIA (MODI)
13. Pada laman Selesai, kirim data dengan memilih tanda ✔ lalu klik KIRIM.

14. Selanjutnya silahkan menunggu hingga permohonan pengajuan data sudah diverifikasi oleh
Evaluator Ditjen Minerba.
User manual dapat diunduh di
https://modi.esdm.go.id/uploads/contoh/User_Manual_MODI_2021.pdf
27
MODI & MOMI
- MOBILE APPS -

@ googleplaystore @ applestore
29

Anda mungkin juga menyukai