Anda di halaman 1dari 7

Doniavira.wordpress.

com

Content Management System (CMS)
1. Pengertian CMS
CMS (Content Management System) adalah suatu metoda dalam
mengelola sebuah content/isi. Content bias berupa teks, suara, gambar video,
animasi dan aplikasi lainnya yang disimpan dalam sebuah database sehingga
mudah dalam pengelolaannya. Intinya adalah mempermudah user
memanajemen sebuah web, bahkan orang yang tidak mengerti bahasa HTML
pun bias menggunakannya.Ada banyak CMS dan dengan kemampuan dan fitur
yang berbeda beda pula.
CMS yang banyak digunakan saat ini adalah server CMS (WCMS).
WCMS adalah perangkat lunak yang berfungsi untuk membangun dan
memelihara/updating web, yang dirancang sedemikian rupa sehingga proses
pembuatan dan pemeliharaan web lebih mudah, efektif, baik bagi orang yang
mengerti teknologi maupun yang tidak.
Kebanyakan WCMS yang beredar di internet saat ini menggunakan:
Bahasa pemrograman PHP
Web Server Apache, dan
Database MySQL.
Ketiga aplikasi ini dapat dengan mudah kita peroleh dan yang penting
adalah legal. Karena aplikasi tersebut GNU/GPL adalah lisensi yang
memperbolehkan kita menyalin, menyebarluaskan, memodifikasi aplikasinya
dangan tetap mengacu kepada aturan GNU/GPL.
CMS (Content Management System) terbukti merupakan sebuah aset
penting bagi perusahaan untuk mengelola content situs web dan portal secara
Doniavira.wordpress.com

efisien dan efektif. Saat ini, berbagai perusahaan mengkombinasikan content
tak berstruktur dengan transaksi tradisional dan application logic untuk
membangun aplikasi berbasis Web. Web application ini mewujudkan interaksi
yang lebih personal dengan para user-nya, dan meningkatkan kinerja
perusahaan dengan menyediakan layanan mandiri bagi para karyawan, partner,
penyedia barang dan pelanggan. Aplikasi berbasis Web yang semakin berdaya,
secara tidak langsung meningkatkan peranan dan pentingnya CMS sebagai
bagian dari infrastruktur aplikasi perusahaan. Alhasil, pemilihan CMS yang akan
diterapkan di perusahaan tidak bisa dianggap remeh.
Dengan adanya CMS yang terintegrasi dengan sebuah WebSite akan
memberikan suatu nilai lebih yang akan meningkatkan fungsionalitas dan
fleksibiltas dari Web Site tersebut, terlebih pada WebSite yang tujuan
pemanfaatannya sebagai media promosi dan membangun citra konsumen,
dimana kontinuitas dan inovasi dalam pemasaran produk-produk secara berkala
dan berkesinambungan sebagai suatu hal yang memegang peranan penting
dalam tercapainya target pemasaran.
2. Jenis-jenis WCMS
Berdasarkan fungsinya, WCMS dapat dibagi atas:
WCMS Portal, adalah sebuah server CMS yang mempunyai banyak
layanan, seperti layanan berita, forum, mailing list, e-mail, dan lain
sebagainya. Misalnya : Jomla, Mambo, phpnuke, Postnuke, dll.
WCMS E-Commerce, adalah sebuah server CMS yang bertujuan agar
dapat melakukan proses transaksi online. Misalnya : Oscommerce,
phpshop, dll.
WCMS Forum, adalah server CMS yang menyediakan media untuk
proses diskusi secara online. Misalnya phpBB, MyBB, dll.
Doniavira.wordpress.com

WCMS Gallery, adalah server CMS yang menyediakan wadah untuk
menampilkan galeri foto. Misalnya : Gallery, Copermine, dll.
Di samping penggolongan diatas, WCMS juga dapat dikelompokan
berdasarkan sifatnya, yaitu:
WCMS Komersial, jenis WCMS seperti ini jelas harus membayar
untuk menggunakannya serta untuk mendapatkan source code-nya.
WCMS Open Source, ini merupakan jenis WCMS yang paling banyak
beredar di internet, karena bersifat open source dan berlicensi GPL.





3. Manfaat CMS
CMS dapat memberikan sejumlah manfaat kepada penggunanya yang
dapat dijabarkan sebagai berikut:
Manajemen Data
Menejemen data merupakan fungsi utama CMS. Semua
data/Informasi yang telah ditampilkan ataupun belum dapat
diorganisasi dan disimpan secara baik. Suatu waktu data/informasi
dapat digunakan kembali sesuai kebutuhan.
Mengatur siklus hidup server
Doniavira.wordpress.com

Banyak CMS yang memberikan fasilitas kepada para
penggunanya untuk mengelola bagian atau isi mana saja yang
akan ditampilkan, masa/waktu dan lokasi penampilan di server.
Tidak jarang sebelum ditampilkan, bagian atau isi yang dimaksud
terlebih dahulu di-review oleh editor sehingga terjamin
kevaliditasanya.
Mendukung Web Templating dan standarisasi
Setiap halaman server yang dihasilkan berasal dari
template yang terlebih dahulu disediakan oleh CMS. Selain dapat
menjaga konsistensi tampilan secara keseluruhan, para penulis
dan editor dapat berkonsentrasi secara penuh dalam melakukan
tugasnya menyediakan isi server. Jika isi tersedia, proses
publikasi dapat berjalan dengan mudah karena sudah ada
template sebelumnya.
Personalisasi server
Setelah sebuah isi ditempatkan ke dalam CMS, isi tersebut
dapat ditampilkan sesuai keinginan dan kebutuhan penggunanya.
Terlebih lagi dengan kelebihan CMS yang dapat memisahkan
antara desain dan isi, menyebabkan proses personalisasi dapat
berjalan dengan mudah.
Sindikasi
Sindikasi memberikan kemungkinan kepada sebuah server
berbagi isinya pada server-server lain. Format data yang didukung
juga cukup variatif, mulai dari rss, rdf, xml hingga backend
scripting. Sama halnya dengan personalisasi, sindikasi dapat
Doniavira.wordpress.com

dilakukan dengan mudah karena isi dan desain telah dibuat
terpisah.
Akuntabilitas
Oleh karena CMS mendukung alur kerja dan hak akses yang jelas
kepada para penggunanya, data/informasi yang disampaikan
dapat dipertanggung jawabkan dengan baik. Setiap penulis
ataupun editor memiliki tugas masing-masing dengan hak akses
yang berbeda-beda pula. Dengan demikian setiap perubahan
terjadi di server dapat ditelusuri dan diperbaiki seperlunya dengan
segera.
4. Arsitektur CMS
1) Design
Design merupakan sekumpulan ornamen dengan segala pernak-
perniknya yang mewadahi content, agar lebih teratur dan mampu
mencuri perhatian pengguna.
2) Content
Content merupakan segala sesuatu yang ingin diinformasikan ke pada
khalayak, baik yang bersifat public atau pun private.
3) Manajemen User
Manajemen User dalam CMS adalah merupakan pengaturan user yang
secara langsung terlibat dalam sistem CMS.
Administrator adalah setiap pengguna yang memanfaatkan CMS
untuk mengelola berbagai sunber daya system.
Visitor adalah orang yang menggunakan system untuk menarik
manfaat langsung dari berbagai konten yang disediakan dalam
halaman web.
4) Networking
Doniavira.wordpress.com

Upaya atau metode yang paling optimal dalam mendistribusikan beban
kerja pada berbagai perangkat CMS.
5) The Building Blocks
Tinjauan lebih detail mengenai komponen apa saja yang digunakan dalam
membangun CMS dan bagaimana komponen tersebut saling berinteraksi.
6) Template dan komponen
Template adalah sebuah wadah yang memungkinkan user dan tataletak
untuk berbagai komponen desain. Komponen dalam CMS bias berupa
navigasi, tester/headline, hyperlink, komponen data dll.
7) Kontruksi content
Tinjauan lebih detail mengenai jenis-jenis content yang akan digunakan
dalam CMS.
8) Manajemen File
Upaya pengolahan file-file dalam CMS baik berupa file gambar, audio,
video, animasi, dokumen, manual, laporan dll.
9) Form Builder
Suatu fasilitas interaktif antara visitor dengan system, misalnya mengirim
email kepada pengelola, melakukan updating terhadap database,
pencarian dan penelusuran content.
10) Keamanan dan Workflow
Mekanisme menjaga keamanan data dengan adanya kejelasan akses
user terhadap content serta adanya suatu alur kerja dengan wewenang
yang jelas.
11) Version Tracking dan Rollback
Upaya penelusuran system dengan adanya mekanisme revisi untuk
mendapatkan hasil yang lebih baik dalam proses pengembangan,
sehingga proses restore terhadap sistem menjadi jauh lebih mudah.
12) Extendibility
Suatu fasilitas untuk penambahan yang mudah untuk dibongkar pasang.
13) Merangkai Puzzle
Doniavira.wordpress.com

Upaya pengembangan dalam proses mempresentasikan content secara
utuh dengan format selain HTML.
14) Publikasi content
Upaya untuk menyajikan konten kepada kepada visitor dalam bentuk
generate physical file atau on-the-fly.
15) Multibahasa
Adanya fasilitas yang mampu mengakomodasi kebutuhan untuk multi
bahasa.
16) Personalization
Adanya fasilitas personal sehingga setiap user bias mendapatkan atau
menyajikan konten dengan profil masing-masing.
Referensi:
o Yuhefizar,Skom.,Ir,Mooduto,HA.,&Hidayat,Rahmat.ST(2006).Cara Mudah Membangun Website
Interaktif menggunakan Content Management System,Jakarta:Penerbit PT Elex Media
Komputindo.
o http://chandil.wordpress.com/2007/05/18/pengertian-content-management-system-cms/
Biografi Penulis
Dony wijaya adalah mahasiswa yang sedang berkuliah di
Universitas Gunadarma, fakultas Teknik Industri jurusan Teknik
Informatika(TI). Penulis yang tengah duduk di semester 4 dan
sedang mengikuti matakuliah pengantar Web Science ini
berharap agar tulisan ini dapat bermanfaat tidak hanya bagi
penulis tapi juga bagi seluruh pembaca demi kemajuan Teknologi
di Negeri kita yang tercinta ini Indonesia.

Anda mungkin juga menyukai