Anda di halaman 1dari 29

Bab Empat (Chapter Four)

Gereja Rumah (The House Churches)



Saat pertama mendengar tentang gereja rumah, seseorang sering keliru
membayangkan bahwa perbedaan mencolok antara gereja rumah dan gereja lembaga
adalah ukuran dan kemampuan untuk memberikan pelayanan. Kadang-kadang, orang
menyimpulkan bahwa gereja rumah tak dapat memberi kualitas pelayanan seperti yang
diberikan di gereja lembaga/gedung. Namun bila pelayanan didefiniskan sebagai
tindakan yang mendukung pemuridan, dengan cara membantu murid untuk menjadi
seperti Kristus dan melengkapi mereka untuk pelayanan, maka gereja lembaga tak
memperoleh manfaat. Dan seperti saya sebutkan pada bab sebelumnya, mereka bisa saja
tidak memperoleh manfaat. Sudah tentu, gereja rumah tak dapat memberikan kuantitas
dari berbagai kegiatan di gereja lembaga, namun gereja rumah bisa lebih teratur dalam
hal memberi pelayanan yang benar.
Sebagian orang menolak pendapat bahwa gereja rumah adalah gereja yang benar,
hanya karena gereja rumah tak punya gedung. Andaikan kumpulan orang itu hidup pada
suatu waktu selama tiga ratus tahun pertama sejarah gereja, mereka mungkin menolak
kehadiran gereja di dunia sebagai bangunan gereja. Faktanya, Yesus menyatakan, Sebab
di mana dua atau tiga orang berkumpul dalam Nama-Ku, di situ Aku ada di tengah-
tengah mereka. (Matius 18:20). Yesus tidak berkataapapun tentang di mana orang-orang
percaya harus berkumpul. Dan, meskipun hanya ada dua orang percaya, Ia berjanji hadir
dalam namaNya. Hal-hal yang dilakukan oleh para murid Kristus di restoran, sambil
berbagi makanan dan berdiskusi tentang kebenaran, mengajar dan saling menegur adalah
hal-hal yang dekat dengan model pertemuan jemaat Perjanjian Baru dibandingkan dengan
yang terjadi di banyak gedung gereja setiap hari Minggu pagi.
Pada bab sebelumnya, saya uraikan beberapa keuntungan gereja rumah atas gereja
lembaga. Saya ingin memulai bab ini dengan uraian beberapa alasan tentang mengapa
model gereja rumah jadi alternatif yang sangat Alkitabiah yang bisa sangat efektif dalam
mewujudkan tujuan untuk pemuridan. Pertama, saya ingin berkata lebih dulu bahwa saya
tak beraksud menyerang gereja lembaga atau pendeta gereja itu. Ada banyak pendeta
yang sungguh-sungguh dan tulus hati di gereja lembaga yang melakukan berbagai hal
dalam strukturnya untuk menyenangkan Tuhan. Setiap tahun, saya melayani ribuan
pendeta di gereja-gereja lembaga, dan saya sangat mengasihi dan menghargai mereka.
Merekalah orang-orang terbaik di dunia. Dan karena tahu bagaimana sulitnya pekerjaan
mereka, saya ingin menyampaikan alternatif yang akan membantu mereka agar tak
menderita kerugian lebih banyak dan menjadi lebih efektif dan bahagia pada saat yang
sama. Model gereja rumah adalah model Alkitabiah dan berpotensi memberi kontribusi
pada pemuridan yang efektif dan perluasan Kerajaan Allah. Saya ragu apakah sebagian
besar pendeta gereja-gereja lembaga merasa lebih bahagia, lebih efektif dan lebih
terpenuhi bila mereka melayani gereja rumah.
Saya pendeta gereja lembaga selama lebih duapuluh tahun dan bekerja dengan sebaik-
baiknya. Tetapi setelah beberapa bulan berkunjung ke banyak gereja pada hari Minggu
pagi, saya mendapat kesan pertama apa rasanya bila sekedar menghadiri gereja sebagai
orang biasa. Mata saya terbuka, dan saya mulai mengerti mengapa banyak orang sangat
bersemangat ke gereja. Seperti yang dilakukan oleh hampir setiap orang yang hadir,
kecuali pendeta, saya duduk sopan sambil menunggu ibadah berakhir. Ketika berakhir,
saya berinteraksi dengan orang-orang lain sebagai peserta bukan sebagai penonton yang
bosan. Pengalaman itu menjadi sarana yang membuat saya memikirkan tentang alternatif
yang lebih baik, dan saya meriset model gereja rumah. Saya terkejut mendapati ada
jutaan gereja rumah di seluruh dunia dan, saya simpulkan, gereja rumah memiliki
beberapa keuntungan nyata dibandingkan gereja lembaga.
Banyak pendeta yang membaca buku ini tak memberi perhatian pada gereja rumah,
tetapi pada gereja lembaga. Saya tahu banyak tulisan saya ini mungkin awalnya sulit
diterima karena kelihatan sangat radikal. Tetapi saya minta agar mereka menyiapkan
waktu sendiri untuk merenungkan perkataan saya, dan saya tak berharap mereka
menerima apapun saat itu juga. Saya tujukan hal itu kepada para pendeta, karena saya
terdorong oleh kasih kepada mereka dan gerejanya.
Satu-satunya Model Gereja dalam Alkitab (The Only Kind of Church in the
Bible)
Pertama dan yang terutama, dalam Perjanjian Baru, tidak dikenal gereja lembaga yang
mengadakan persekutuan di gedung khusus, sedangkan gereja rumah jelas adalah bentuk
yang ada di jemaat mula-mula:
Dan setelah berpikir sebentar, pergilah ia ke rumah Maria, ibu Yohanes yang
disebut juga Markus. Di situ banyak orang berkumpul dan berdoa. (Kisah Para
Rasul 12:12, tambahkan penekanan).
....... aku tidak pernah melalaikan apa yang berguna bagi kamu. Semua kuberitakan
dan kuajarkan kepada kamu, baik di muka umum [jelaslah, bukan di gedung-gedung
gereja] maupun dalam perkumpulan-perkumpulan di rumah kamu; (Kisah Para
Rasul 20:20, tambahkan penekanan).
Sampaikan salam kepada Priskila dan Akwila, . Salam juga kepada jemaat di
rumah mereka. (Roma 16:3-5, tambahkan penekanan; lihat juga Roma 16:14-15
untuk menyebut kemungkinan ada dua gereja rumah lainnya di Roma).
Salam kepadamu dari Jemaat-jemaat di Asia Kecil. Akwila, Priskila dan jemaat di
rumah mereka menyampaikan berlimpah-limpah salam kepadamu. (1 Korintus
16:19, tambahkan penekanan).
Sampaikan salam kami kepada saudara-saudara di Laodikia; juga kepada Nimfa dan
jemaat yang ada di rumahnya. (Kolose 4:15, tambahkan penekanan).
Dan kepada Apfia saudara perempuan kita dan kepada Arkhipus, teman
seperjuangan kita dan kepada jemaat di rumahmu (Filemon 1:2, tambahkan
penekanan).
Ada perdebatan tentang alasan utama jemaat mula-mula tidak membangun gedung
gereja, yakni gereja masih dalam masa awal pertumbuhan selama beberapa dekade dalam
sejarah Perjanjian Baru (dan lebih dari dua abad setelah itu). Jadi, bila pembangunan
gedung gereja menjadi tanda kedewasaan gereja, maka gereja di zaman para rasul dalam
Kisah Para Rasul tak pernah menjadi dewasa.
Menurut saya, tak satupun rasul pernah membangun gedung gereja disebabkan hal
tersebut dianggap bukan kehendak Tuhan, karena Yesus tidak meninggalkan teladan atau
instruksi demikian. Ia melakukan pemuridan tanpa gedung khusus, dan Ia berkata kepada
murid-muridNya untuk melakukan pemuridan. Mereka menganggap tidak perlu membuat
bangunan khusus. Sesederhana itu. Ketika Yesus berkata kepada murid-muridNya untuk
pergi ke seluruh dunia dan melakukan pemuridan, sehingga dalam diri murid-muridNya,
tak terpikirkan, Keinginan Yesus agar kita membangun gedung dan berkhotbah kepada
orang-orang di tempat itu sekali seminggu.
Lagipula, membangun gedung khusus bahkan dapat dianggap pelanggaran langsung
dari perintah Kristus untuk tidak meletakkan harta di dunia, sehingga hanya membuang
uang untuk sesuatu yang sama sekali tak perlu, dan merendahkan kerajaan Allah dari
sumber-sumber yang dapat digunakan untuk pelayanan transformasi.
Pengelolaan Khusus dalam Alkitab (Biblical Stewardship)
Maka, uraian di atas memberi keuntungan kedua bagi gereja rumah dibandingkan
gereja lembaga: Model gereja rumah menumbuhkan pengelolaan khusus ilahi untuk
sumber-sumber milik anggota, yang tentu menjadi aspek sangat penting dalam
pemuridan.
1
Tak ada uang terbuang untuk pembiayaan gedung, kepemilikan, penyewaan,
perbaikan, perluasan, pembuatan desain ulang, sistem pemanasan atau pendinginan
ruang. Sehingga, uang yang dipakai untuk gedung gereja dapat digunakan untuk memberi
makanan dan pakaian kepada orang miskin, biaya pengabaran Injil, dan biaya untuk
pemuridan, seperti dilakukan dalam kitabKisah Para Rasul. Pikirkanlah hal baik yang
dapat dilakukan untuk Kerajaan Allah bila dana trilyunan rupiah untuk membangun
gedung-gedung gereja dapat dipakai untuk menyebarkan Injil dan melayani kaum miskin!
Hampir tak terbayangkan.
Lagipula, gereja rumah yang anggotanya tidak lebih dari duapuluh orang dapat benar-
benar diperhatikan oleh penatua/pendeta/penilik yang membuat-tenda (yakni, tidak-
dibayar), suatu hal yang mungkin terjadi ketika ada beberapa orang percaya di gereja
rumah. Gereja rumah hampir sama sekali tak butuh uang untuk pengoperasiannya.
Sudah tentu, Alkitab menunjukkan bahwa setiap penatua/pendeta/penilik perlu dibayar
sesuai tugasnya, sehingga mereka yang mengabdikan seluruh waktunya untuk pelayanan
harus benar-benar hidup sepenuhnya dari pelayanan (lihat 1 Timotius 5:17-18). Sepuluh
orang anggota sebuah gereja rumah yang bekerja dan mendapatkan gaji dapat memberi
perpuluhan untuk mendukung seorang pendeta yang hidup dengan kondisi rata-rata. Lima
orang pemberi perpuluhan di gereja rumah dapat membantu seorang pendeta untuk

1
Lihat buku Jesus on Money dengan topik Biblical Topics pada situs www.shepherdserve.org.
mengabdikan waktu kerja setengah minggu bagi pelayanannya.
Dengan model gereja rumah itu, maka, demi mendukung pendeta, uang untuk biaya
gedung tak dipakai, sehingga pendeta gereja lembaga tak boleh menganggap bahwa
perkembangan gereja rumah akan mengancam ketenangan tugas mereka. Sebaliknya, hal
itu bisa berarti banyak orang lain yang menyadari kehendak yang Allah taruh dalam hati
mereka untuk melayaniNya dalam profesi mereka.
2
Kelaki, hal itu dapat membantu
dalam mencapai tujuan pemuridan. Juga, gereja rumah dengan anggota duapuluh orang
yang bekerja dapat memberi sebagian pendapatan bagi misi di luar negeri dan orang
miskin.
3

Bila sebuah gereja lembaga yang diubah menjadi jaringan yang terdiri dari gereja-
gereja rumah, orang-orang yang tak lagi bekerja dapat menjadi staf administrasi gereja
dan staf pendukung program yang melayani khusus (misalnya, pelayan anak dan pemuda
di gereja besar) yang tak bersedia ikut pelayanan keliling yang kurang memiliki dasar
Alkitabiah dalam hal mencukupi pelayanan. Gereja rumah tak butuh orang untuk
pelayanan anak dan pelayanan pemuda karena Alkitab memberi tanggung-jawab itu
kepada orang-orang tua, dan jemaat di gereja rumah umumnya tetap bertahan mengikuti
perintah Alkitab, bukannya norma-norma budaya Kekristenan. Pemuda Kristen yang tak
memiliki orang tua Kristen dapat ikut gereja rumah dan didisiplinkan ketika mereka ikut
dengan gereja lembaga. Adakah orang yang heran mengapa tak ada pendeta urusan
pemuda atau pendeta urusan anak yang disebut dalam Perjanjian Baru? Tidak ada
pelayanan tersebut selama 1900 tahun pertama masa Kekristenan. Mengapa kini tiba-tiba
diperlukan pendeta urusan pemuda dan pendeta urusan anak, terutama di negara-negara
barat yang kaya?
4

Khusus di negara-negara miskin, adalah mustahil seorang pendeta menyewa atau

2
Walaupun tampak radikal, alasan nyata perlunya gedung gereja adalah kurangnya pemimpin yang akan
mengawasi gereja rumah yang kecil, yang adalah hasil pemuridan yang buruk bagi calon pemimpin di gereja
lembaga. Apakah pendeta gereja lembaga merasa bersalah karena telah merendahkan pendeta yang dipanggil
Allah dalam jemaatnya terhadap pelayanan mereka yang benar? Jawabannya, ya.
3
Perbandingan satu-sepuluh atau satu-duapuluh tidaklah berlebihan bagi pelayanan dilihat dari model pemuridan
Yesus dalam Alkitab bagi duabelas orang dan pemimpin yang diangkat bagi sepuluh orang (lihat Keluaran
18:25). Sebagian besar pendeta di gereja lembaga mengawasi lebih banyak orang dibandingkan yang mereka
sendiri dapat muridkan secara efektif.
4
Kita mungkin juga bertanya mengapa tidak ada pendeta senior, pendeta rekanan atau asisten pendeta
yang disebutkan dalam Alkitab. Gelar-gelar ini sangat penting dalam gereja sekarang oleh karena strukturnya
tidak diperlukan dalam jemaat mula-mula oleh karena strukturnya. Gereja-gereja rumah yang terdiri dari
duapuluh orang tidak memerlukan pendeta senior, pendeta rekanan, dan asisten pendeta.
memiliki gedung gereja tanpa subsidi dari orang-orang Kristen di negara-negara Barat.
Maka, muncul banyak konsekwensi yang tak diinginkan dari ketergantungan itu.
Nyatanya, selama 300 tahun, masalah itu tak muncul dalam Kekristenan. Bila anda jadi
pelayan di negara berkembang yang sidang jemaatnya tak sanggup membangun gedung
gereja, anda tak perlu membujuk orang Amerika yang tengah berkunjung agar anda
mendapatkan uang darinya. Allah sudah selesaikan masalahmu. Anda benar-benar tak
perlu gedung gereja agar berhasil melakukan pemuridan. Ikutilah model dalam Alkitab.
Akhir dari Keluarga yang Terpisah-Pisah (The End of Fragmented Families)
Keuntungan lain dari gereja-gereja rumah adalah gereja-gereja itu lebih berhasil dalam
pendisiplinan anak dan remaja. Salah satu kepalsuan besar yang dilakukan oleh gereja-
gereja lembaga sekarang (terutama gereja-gereja besar di Amerika Serikat) adalah
mereka melakukan pelayanan secara istimewa kepada anak-anak dan pemuda. Namun,
gereja-gereja itu menyimpan fakta bahwa sebagian besar anak, yang menikmati masa
keceriaan saat mengikuti pelayanan anak dan pemuda yang riang, tak pernah kembali ke
gereja lagi saat mereka meninggalkan sarangnya. (Untuk mendapatkan data anak dan
pemuda yang meninggalkan sarangnya, tanyakan pendeta yang menangani
kepemudaan, pasti ia tahu).
Tambahan pula, gereja yang pelayannya menangani pemuda dan anak-anak senantiasa
berjanji palsu kepada orang-orang tua yang tak sanggup atau tak bertanggung-jawab atas
perkembangan rohani anak-anak mereka. Para pelayan sering berkata, Kami akan
menjaga perkembangan rohani anak-anak anda. Kami ahli dalam urusan ini.
Sebagaimana adanya, sistem itu ternyata gagal, karena menciptakan siklus kompromi
yang terus-menerus. Kejadiannya berawal dari orang-orang tua yang mencari gereja agar
anak-anak mereka bisa merasa senang. Bila remaja Johny berkata ketika pulang ke rumah
bahwa ia senang berada di gereja, maka orang-orang tua terkejut, karena mereka samakan
rasa senang Johny dalam menikmati gereja dengan rasa tertarik Johny dalam hal-hal
rohani. Orang-tua sering juga keliru.
Setiap pendeta senior yang termotivasi oleh kesuksesan menginginkan pertumbuhan
gerejanya, demikian juga setiap pendeta urusan pemuda dan pendeta urusan anak sering
meninggalkan rapat staf dengan perasaan tekanan untuk membuat program relevan
yang menyenangkan anak-anak. (Tingkatan relevan selalu ada di bawah kesenangan,
dan relevan tidak otomatis berarti, Pimpin anak-anak untuk bertobat, percaya, dan
menaati semua perintah Yesus). Bila anak-anak diberikan program, orang-orang tua
yang naif akan kembali (membawa uangnya), dan gereja akan bertumbuh.
Ukuran sukses kelompok pemuda diukur dari jumlah kehadiran. Pendeta urusan
pemuda melakukan apa saja untuk menghimpun para pemuda, dan seringkali tindakan itu
berkompromi dengan spiritualitas murni. Patut dikasihani si pendeta urusan pemuda yang
mendapat laporan tentang orang tua yang mengadu kepada pendeta senior bahwa anak-
anak mereka mengeluhkan pesan-pesan membosankan atau selalu mengecam yang
diucapkan oleh pendeta urusan pemuda.
Namun, adalah berkat yang indah bila kita melihat para pendeta urusan pemuda rada
dalam tubuh Kristus bila ia menjadi pemimpin gereja rumah. Mereka biasanya terampil
melakukan relasi, bersemangat muda dan tak pernah lelah. Banyak dari mereka hanyalah
pendeta urusan pemuda karena itulah syarat awal bagi untuk perlahan-lahan memperolah
keterampilan maha-hebat yang diperlukan untuk tetap hidup saat menjadi pendeta senior.
Kebanyakan pendeta urusan pemuda lebih mahir melayani gereja rumah. Tugas yang
mereka lakukan di kelompok pemuda bisa saja mendekati model gereja yang Alkitabiah
dibandingkan hal yang terjadi di ruang besar gereja! Hal yang sama bisa saja berlaku bagi
pendeta urusan anak, yang sangat jauh berebeda dengan pendeta senior dalam
kemampuan melayani gereja rumah di mana semua orang, termasuk anak-anak, duduk
membentuk lingkaran, semua anggotanya ikutserta dan bahkan ikut makan bersama.
Di gereja rumah, anak-anak dan remaja didisiplinkan secara alami, karena mereka
mengalami komunitas Kristen sejati dan mendapat kesempatan ikutserta, mengajukan
pertanyaan, dan berinteraksi dengan semua orang segala usia, semuanya sebagai bagian
satu keluarga Kristen. Di gereja lembaga, anak-anak dan remaja senantiasa menyaksikan
pertunjukan besar dan mengikuti pelajaran menyenangkan, hanya sedikit bergaul
dengan, jika ada, komunitas ril; dan mereka ini sering sadar akan sikap munafik dan,
seperti terjadi di sekolah, hanya belajar berinteraksi dengan teman-teman kelompoknya.
Tetapi, dalam persekutuan orang-orang segala usia, bagaimana dengan bayi-bayi yang
menangis atau anak-anak kecil yang gelisah?
Kehadiran bayi dan anak selalu diterima, dan, untuk menangani mereka, dapat
dilakukan langkah-langkah praktis ketika timbul masalah. Misalnya, mereka dapat
dibawa ke ruang lain untuk dihibur, atau diberi pensil warna dan kertas untuk mewarnai.
Dalam komunitas gereja rumah, bayi-bayi dan anak-anak bukanlah masalah sehingga
mereka tidak harus ditidurkan di tempat perawatan dengan penjagaan orang lain. Mereka
dikasihi oleh semua orang dalam keluarga besar. Bayi yang mulai menangis di gereja
lembaga menjadi gangguan bagi formalitas ibadah dan membuat orang tua si bayi malu,
yang mungkin merasa orang lain menatap dengan ekspresi tak senang. Bayi yang mulai
menangis di gereja rumah dikelilingi oleh keluarganya, dan tak seorangpun keberatan
akan kehadiran berkat kecil Allah di tengah-tengah mereka, bayi yang mereka peluk.
Orang-orang tua yang anak-anaknya tak terkontrol dapat diajari oleh orang-orang tua
lain tentang apa yang perlu mereka tahu. Lagi-lagi, orang-orang percaya menjaga
hubungan yang saling peduli dan tulus. Mereka tidak saling menggosipkan seperti yang
sering terjadi di gereja lembaga. Mereka saling kenal dan mengasihi.
Pendeta yang Bahagia (Happy Pastors)
Setelah menjadi pendeta di gereja-gereja selama dua dekade, dan berbicara di depan
puluhan ribu pendeta di seluruh dunia, dan memiliki banyak pendeta sebagai teman
pribadi, dapat dikatakan bahwa saya tahu sesuatu tentang kebutuhan melayani sebuah
gereja kini. Seperti pendeta di gereja lembaga, saya telah mengalami sisi gelap dalam
pelayanan. Terkadang sangat gelap. Ternyata, gambarannya bisa dikatakan brutal.
Harapan-harapan yang biasa ditemukan oleh sebagian besar pendeta menciptakan
ketegangan yang hebat yang kadang-kadang bahkan meruntuhkan hubungan di dalam
keluarganya mereka sendiri. Pendeta-pendeta jadi ciut hati karena berbagai alasan.
Mereka harus menjadi politisi, hakim, pegawai, psikolog, pengatur kegiatan, kontraktor
bangunan, penasehat perkawinan, pembicara di depan publik, manajer, pembaca pikiran
dan administrator. Sebagian pendeta sering bersaing dengan pendeta-pendeta lain untuk
mendapatkan bagian yang lebih besar dari tubuh Kristus. Hanya sedikit waktu mereka
pakai untuk melakukan disiplin rohani secara pribadi. Banyak pendeta merasa terjebak
dalam tugasnya dan mendapat bayaran kecil. Sidang jemaat mereka menjadi pelanggan
dan karyawannya. Terkadang, pelanggan dan karyawan itu dapat mempersulit kehidupan.
Bila dibandingkan, pendeta gereja rumah mendapat kemudahan. Pertama, bila ia hidup
menjadi teladan sebagai murid sejati dan mengajarkan ketaatan yang tanpa kompromi
terhadap semua perintah Yesus, maka hanya sedikit orang yang tergolong kambing yang
akan berminat ikut ambil bagian dalam kelompoknya. Nyatanya, persekutuan di rumah
dapat menjauhkan orang yang tergolong kambing. Sehingga, ia menyuruh orang yang
tergolong domba untuk melayani.
Kedua, pendeta gereja rumah secara pribadi dapat mengasihi dan memuridkan semua
orang yang tergolong domba, karena ia hanya mengawasi duabelas sampai duapuluh
orang dewasa. Ia dapat menikmati kedekatan nyata dengan orang-orang yang tergolong
domba, karena ia bagaikan bapak bagi satu keluarga. Ia dapat membagi waktu untuk
domba-dombanya itu. Ketika saya menjadi pendeta di gereja lembaga, saya sering merasa
kesepian. Saya tak dapat berdekatan dengan siapapun dalam sidang jemaat saya, karena
orang-orang lain bisa tak senang dengan saya karena mereka tak masuk dalam lingkaran
dekat teman-teman atau mencemburui orang di dalam lingkaran itu. Saya ingin sekali
kedekatan yang tulus dengan orang-orang percaya lain, namun saya tak mau ada resiko
pengorbanan demi mendapatkan teman sejati.
Dalam suasana kekeluargaan yang sangat erat di gereja rumah, para anggota gereja
biasanya membantu pendeta dalam memikul tanggung-jawab, karena ia menjadi teman
dekat mereka, bukan aktor di atas panggung.
Pendeta gereja rumah dapat meluangkan waktu untuk membina pemimpin gereja
rumah di masa depan, sehingga ketika waktunya tiba untuk berkembang, pemimpin
sudah siap. Ia tak perlu mengawasi pemimpin yang paling potensial di masa depan untuk
mengambil karunia-karunia dari gerejanya untuk dibawa ke sekolah Alkitab di tempat
lain.
Pendeta gereja rumah punya waktu untuk mengembangkan pelayanan lainnya di luar
sidang jemaat lokalnya. Ia dapat melayani di penjara, tempat perawatan pribadi atau ikut
penginjilan pribadi bagi para pengungsi atau pebisnis. Sesuai pengalamannya, ia dapat
membagi waktu untuk merintis gereja rumah lainnya, atau menjadi mentor bagi pendeta
muda di gereja rumah yang telah dibina melalui pelayanannya.
Pendeta gereja rumah tak merasa tertekan untuk tampil pada ibadah Minggu pagi. Ia
tak perlu menyiapkan khotbah di tiga tempat pada Sabtu malam, karena ia heran
bagaimana ia dapat memuaskan banyak orang yang melalui banyak tahap pertumbuhan
rohani.
5
Ia dapat bersukacita saat melihat Roh Kudus memakai setiap orang dalam
persekutuan itu dan mendorong mereka untuk menggunakan masing-masing karunia. Ia
bisa saja tak menghadirid persekutuan dan setiap hal berjalan baik meskipun tanpa
kehadirannya.
Pendeta gereja rumah tak punya gedung yang menyita perhatiannya dan tiada staf
pengurus di geeja rumah.
Pendeta gereja rumah tak punya alasan bersaing dengan pendeta setempat lainnya.
Tidak ada dewan gereja yang membuat pusing pendeta, dan melalui dewan ini
sering muncul pertarungan politik.
Pendek kata, pendeta gereja rumah dapat menjadi orang sesuai sebutan yang Allah
mau, dan bukan menjadi sebutan menurut budaya agama Kristen. Ia bukan aktor utama,
bukan presiden perusahaan, atau bukan pusat perhatian. Ia petugas pemuridan, yang
memperlengkapi orang-orang kudus.
Domba yang Bahagia (Happy Sheep)
Orang-orang percaya sejati menginginkan dan menikmati segala sesuatu tentang gereja
rumah yang benar dan Alkitabiah.
Setiap orang percaya sejati merindukan hubungan yang tulus dengan orang-orang
percaya lain, karena kasih Allah telah ditaburkan dalam hati mereka. Hubungan demikian
adalah bagian dan paket dari gereja rumah. Alkitab menyebutnya sebagai persekutuan,
yakni kegiatan untuk menceritakan kehidupan seseorang dengan tulus bersama dengan
saudara-saudara lainnya. Gereja rumah menciptakan lingkungan bagi orang-orang
percaya agar dapat melakukan hal-hal yang harus mereka lakukan, yang terdapat dalam
banyak perikop tentang saling melakukan apa dalam Perjanjian Baru. Di gereja rumah,
orang-orang percaya bisa saling mengajak, memberi dorongan, mengarahkan, menghibur,
mengajar, melayani dan berdoa. Mereka bisa saling mengajak untuk mengasihi dan

5
Banyak pendeta tak pernah menjadi pengkhotbah yang baik, meskipun mereka dipanggil oleh Allah, sebagai
hamba-hamba Kristus yang peduli. Kenyataannya, tidaklah baik bila dikatakan banyak khotbah para pendeta
yang jadi membosankan, atau kadang-kadang agak membosankan? Sebutan seorang pengritik gereja sebagai
tatapan seribu-yard adalah hal lazim di antara para jemaat yang duduk di bangku gereja. Tetapi, para pendeta
yang adalah orator yang membosankan seringkali menjadi orang yang sangat hebat dalam percakapan, dan
orang jarang menjadi bosan selagi mereka terlibat dalam percakapan. Itulah sebabnya pengajaran interaktif di
gereja-gereja rumah biasanya selalu menarik. Waktu berlalu begitu saja, berbeda dengan keadaan di mana
jemaat sering melirik arloji selama khotbah di gereja. Para pendeta gereja rumah tak perlu kuatir tentang
kebosanan.
melakukan pekerjaan yang baik, saling mengakui dosa, saling menanggung beban, dan
saling menegur dengan mazmur, himne dan kidung rohani. Mereka dapat menangis
bersama dan bersukacita bersama. Hal-hal yang sama jarang terjadi pada kebaktian hari
Minggu di gereja lembaga di mana orang-orang percaya duduk dan menonton. Ketika
seorang anggota gereja rumah berkata kepada saya, Ketika seseorang sakit di dalam
tubuh kami, saya tidak membawa makanan ke rumah seorang asing karena saya sudah
sepakat untuk melakukan pelayanan pemberian makanan. Saya biasanya membawa
makanan kepada orang yang saya kenal dan kasihi.
Orang-orang percaya sejati menikmati interaksi dan keterlibatan bersama di antara
mereka. Duduk dan mendengar khotbah yang tak relevan dan menjemukan dari tahun ke
tahun hanya akan memperburuk inteligensi dan spiritualitas mereka. Sebaliknya, mereka
lebih suka kesempatan untuk berbagi pandangan pribadi yang didapat mengenai Allah
dan FirmanNya, dan gereja rumah memberi kesempatan itu. Dengan mengikuti model
Alkitab bukannya model budaya, tiap orang mempersembahkan sesuatu, yang seorang
mazmur, yang lain pengajaran, atau penyataan Allah, atau karunia bahasa roh, atau
karunia untuk menafsirkan bahasa roh. (1 Korintus 14:26). Di gereja-gereja rumah, tiada
orang tersesat dalam kerumunan orang banyak atau terpinggirkan oleh kelompok
eksklusif dalam gereja.
Orang-orang percaya sejati mau dipakai oleh Allah dalam pelayanan. Di gereja rumah,
tiap orang punya kesempatan untuk memberkati orang lain, dan tanggung-jawab dipikul
bersama, sehingga tak seorangpun mengalami kelelahan, seperti yang sering dialami oleh
para anggota yang berkomitmen di gereja-gereja lembaga. Paling kurang, setiap orang
dapat membawa makanan untuk santap bersama, seperti disebutkan dalam Alkitab
sebagai perjamuan kasih (Yudas 1:12). Bagi banyak gereja rumah, makan bersama
mengikuti contoh Perjamuan Tuhan, yang menjadi bagian dari perjamuan Paskah.
Perjamuan Tuhan bukanlah makanan kecil suci dari Allah, seperti sebutan dari anak
kecil di gereja lembaga yang saya layani dulu. Ide makan kue kecil dan minum sedikit jus
di antara orang-orang yang tak saling kenal selama beberapa detik jelas tak dikenal dalam
Alkitab dan dalam gereja-gereja rumah yang Alkitabiah. Arti sakramen Komuni
ditingkatkan berlipat kali ganda selama makan bersama di antara murid-murid yang
saling mengasihi.
Di gereja rumah, penyembahan dilakukan secara sederhana, tulus dan sukarela, bukan
seperti pertunjukan. Orang percaya sejati suka menyembah Allah dalam roh dan
kebenaran.
Keseimbangan Doktrin dan Ketahanan (Doctrinal Balance and Toleration)
Di forum-forum biasa dan terbuka dalam tiap pertemuan jemaat kecil, pengajaran
dapat diawasi oleh orang yang mampu membaca. Saudara-saudara dalam Tuhan, yang
saling kenal dan mengasihi, cenderung dengan rasa hormat memperhatikan berbagai
sudut-pandang yang berbeda dengan sudut-pandang mereka; dan meskipun kelompok itu
tidak mencapai konsensus, tetapi kasih, bukannya doktrin, masih mengikat mereka
bersama-sama. Pengajaran apapun oleh siapapun dalam kelompok, termasuk oleh
penatua/pendeta/ penilik, disesuaikan dengan penilaian orang lain dengan penuh kasih,
karena Sang Guru diam di dalam diri setiap anggota (lihat 1 Yohanes 2:27). Pengecekan
dan keseimbangan sesuai model Alkitab dapat membantu mencegah agar ajaran doktrin
tidak keluar jalur.
Hal ini bertentangan dengan norma dalam gereja-gereja lembaga kini, di mana doktrin
gereja ditetapkan sejak awal dan tidak diperdebatkan. Akibatnya, doktrin-doktrin yang
buruk terus bertahan, dan doktrin dapat berubah menurut keadaan. Dengan alasan sama,
satu masalah dalam khotbah tiba-tiba dapat membuat keluarnya orang-orang yang
berbeda pendapat, di mana orang-orang ini membonceng untuk sementara demi mencari
orang-orang percaya yang berpikiran sama. Mereka tahu ada ketidakberesan dalam
pembicaraan dengan pendeta tentang perdebatan tentang doktrin. Meskipun sudah
diyakinkan untuk mengubah sudut pandangnya, ia harus tetap menyimpannya agar tak
diketahui oleh banyak orang di dalam gereja dan juga oleh orang-orang yang memiliki
jabatan tinggi dalam denominasinya. Tiap perbedaan doktrin dalam gereja lembaga
menghasilkan pendeta yang masuk kelompok politisi pintar di dunia, yakni orator yang
berbicara dengan hal-hal umum yang tak jelas dan menghindari hal-hal yang dapat
menimbulkan kontroversi, sehingga setiap orang menganggap pendeta gereja lembaga itu
ada di dalam tenda mereka.
Trend Masa Kini (A Modern Trend)
Yang menarik, makin banyak gereja lembaga mengembangkan strukutur kelompok
kecil, yang mengakui struktur kelompok itu dalam pemuridan. Beberapa gereja bahkan
berbuat lebih jauh lagi, dengan mendasarkan struktur intinya pada kelompok kecil, dan
menganggap tiap kelompok sebagai aspek terpenting dalam pelayanannya. Pertemuan
selebrasi yang lebih besar adalah kepentingan sekunder bagi kelompok kecil (paling
tidak dalam teori).
Itulah langkah-langkah ke arah yang benar, dan Allah memberkati tiap langkah itu,
karena berkatNya sebanding dengan sejauh mana kita mengikuti kehendakNya. Memang,
dibanding gereja-gereja lembaga, gereja-gereja sel lebih baik dibuatkan struktur agar
memudahkan pemuridan. Gereja-gereja sel berada di antara model gereja lembaga dan
model gereja rumah, dengan menggabungkan unsur-unsur dari dua jenis gereja itu.
Bagaimana membandingkan gereja lembaga masa sekarang yang memiliki kelompok
sel dengan gereja rumah masa lalu dan masa kini? Ada beberapa perbedaan.
Misalnya, patut disayangkan, kelompok kecil di gereja lembaga terkadang mendukung
banyak hal yang keliru dalam gereja itu, terutama ketika motif ril untuk mulai melayani
kelompok kecil adalah membangun kerajaan gereja si pendeta senior. Sehingga, ia
memanfaatkan orang-orang untuk tujuannya sendiri, dan kelompok kecil cocok sekali
dengan rencana itu. Ketika itu terjadi, pemimpin kelompok kecil dipilih untuk dites
kesetiaannya kepada gereja induk, dan pemimpin itu tak mungkin memiliki banyak bakat
atau karunia roh, untuk berjaga-jaga agar Iblis tidak mengisi otak mereka dengan ide-ide
yang dapat mereka buat sendiri. Kebijakan seperti ini menghambat efektivitas kelompok
kecil dan, seperti di lembaga gereja lainnya, mendorong para pemimpin yang sungguh
terpanggil dan beraspirasi untuk memasuki sekolah Alkitab dan seminari, dengan
merendahkan karunia-karunia yang benar di dalam gereja, dan membawa orang-orang itu
ke tempat di mana mereka akan diceramahi, bukannya mendapatkan disiplin saat bekerja.
Kelompok kecil di gereja lembaga seringkali berubah menjadi kelompok persekutuan.
Pemuridan tidak nyata terjadi. Karena diduga orang-orang mendapat makanan rohani
setiap Minggu pagi, maka kelompok kecil kadang-kadang terfokus pada hal-hal di luar
Firman Tuhan, dan tidak ingin ada pengulangan hari-hari Minggu pagi.
Seringkali, kelompok kecil di gereja lembaga diatur oleh anggota staf gereja,
bukannya dilahirkan oleh Roh. Kelompok kecil ini menjadi satu program tambahan di
antara banyak program lain di gereja. Orang-orang digabung berdasarkan usia, status
sosial, latar-belakang, minat, status pernikahan atau lokasi geografis. Kawanan kambing
sering bercampur dengan kawanan domba. Semua organisasi kedagingan ini tak dapat
membantu orang-orang percaya untuk belajar saling mengasihi meski ada banyak
perbedaan. Ingatlah bahwa banyak jemaat mula-mula merupakan campuran orang-orang
Yahudi dan bukan Yahudi. Mereka biasanya berbagi makanan bersama, sesuatu yang
dilarang oleh tradisi Yahudi. Betapa indahnya pengalaman belajar yang didapat dari
setiap persekutuan yang mereka lakukan! Betapa indah kesempatan berjalan dalam kasih!
Betapa mengagumkan penyampaian kesaksian mengenai kuasa Injil! Jadi, mengapa kita
harus golongkan orang ke dalam kelompok yang homogen demi menjamin keberhasilan
kelompok kecil?
Gereja lembaga yang memiliki kelompok kecil masih membuat tampilan di hari
Minggu pagi, di mana penonton menyaksikan aksi para ahli. Kelompok-kelompok kecil
tak pernah diizinkan bertemu ketika ada ibadah gereja yang sebenarnya, yang
menunjukkan kepada semua orang bahwa yang terpenting sebenarnya adalah ibadah-
ibadah di gereja lembaga. Krena pesan itu, banyak, mungkin sebagian besar, jemaat di
hari Minggu pagi tak akan terlibat dalam kelompok kecil meskipun merasa terdorong
untuk melakukannya, dengan memahaminya sebagai pilihan. Mereka sudah puas bila
sudah ikut ibadah setiap minggu. Sehingga konsep kelompok kecil dapat dijadikan hal
yang agak signifikan, namun tidak hampir sama fungsinya dengan ibadah gereja lembaga
pada hari Minggu. Kesempatan terbaik untuk persekutuan yang ril, pemuridan dan
pertumbuhan rohani yang efektif menjadi minimal. Yang terkirim adalah pesan keliru.
Ibadah di gereja lembaga masih menjadi segala-galanya.
Perbedaan Lagi (More Differences)
Gereja lembaga yang punya kelompok kecil masih memiliki struktur seperti piramida
perusahaan, di mana tiap orang tahu tempatnya dalam hirarki. Orang di tingkat atas dapat
menyebut dirinya pemimpin hamba, namun mereka sering lebih mirip pimpinan
eksekutif utama yang bertanggung-jawab membuat keputusan eksekutif. Makin besar
sebuah gereja, makin jauh jarak pendeta dengan jemaatnya. Bila ia pendeta yang benar
dan anda memintanya mengakui kebenaran di saat ia lengah, biasanya ia akan berkata
bahwa ia lebih bahagia bila melayani lebih sedikit jemaat.
Juga, gereja lembaga yang punya kelompok kecil masih mendukung pemisahan antara
kaum pelayan dan kaum awam. Pemimpin kelompok kecil selalu ada dalam kelas di
bawah kaum professional bayaran. Pelajaran kelas Alkitab sering disampaikan atau
disetujui oleh para pelayan, karena pemimpin kelompok kecil tak dapat diberi
kepercayaan dengan banyak wewenang. Kelompok kecil tidak boleh mempraktekkan
Perjamuan Tuhan atau melakukan pembaptisan. Tugas-tugas sakral ini diperuntukkan
bagi kelas elit yang bergelar dan berijazah. Orang yang terpanggil untuk melayani
sebagai tugas pekerjaan harus menjalani pendidikan sekolah Alkitab atau seminari agar
memenuhi syarat pelayanan ril untuk bergabung dengan kelompok elit itu.
Kelompok kecil di gereja lembaga terkadang tak lebih dari ibadah di gereja kecil
selama 60 sampai 90 menit, di mana orang yang punya karunia dapat memimpin
penyembahan dan orang lain yang berkarunia memberi pengajaran yang benar. Hanya
sedikit peluang bagi Roh untuk memakai orang lain, membagi berkat, atau membina
pelayan.
Orang-orang sering tak serius berkomitmen pada kelompok kecil di gereja lembaga,
dan berkunjung ke mana-mana, dan kelompok kecil terrkadang dibentuk untuk
sementara, sehingga komunitasnya kurang akrab dibanding komunitas di gereja-gereja
rumah.
Kelompok kecil di gereja lembaga biasanya melakukan persekutuan selama satu
minggu agar kegiatan tidak menumpuk di akhir minggu dengan persekutuan lain di
gereja. Sehingga, kelompok kecil pada pertengahan minggu biasanya dibatasi waktu tak
lebih dari dua jam bagi mereka yang hadir, dan melarang mereka yang memiliki anak-
anak usia sekolah atau mereka yang harus bepergian jauh.
Ketika gereja lembaga menggalakkan pelayanan kelompok kecil, masih ada gedung
sebagai tempat untuk menghamburkan uang. Kenyataannya, bila program kelompok kecil
menambahkan orang ke dalam gereja, bahkan lebih banyak uang habis untuk program
pembangunan. Juga, kelompok kecil yang terorganisir di gereja lembaga sering dibantu
staf yang digaji. Berarti pengeluaran dana lebih bagi program lain di gereja.
Mungkin hal yang terburuk, pendeta di gereja lembaga yang memiliki kelompok-
kelompok kecil sering sangat terbatas dalam melakukan pemuridan pribadi. Mereka
sangat sibuk dengan banyaknya tanggung-jawab dan hanya punya sedikit waktu untuk
melakukan pemuridan orang-per-orang. Yang dapat dilakukan si pendeta adalah
memuridkan pemimpin kelompok kecil, namun sering terbatas pada persekutuan sekali
sebulan.
Dengan kata lain, menurut saya, gereja rumah adalah lebih Alkitabiah dan efektif
dalam melakukan pemuridan dan dalam memperbanyak jumlah murid dan pemurid.
Tetapi, saya sadari, pendapat saya tak akan mengubah dengan cepat tradisi gereja yang
telah berusia ratusan tahun. Jadi, saya mendesak pendeta gereja lembaga untuk
melakukan sesuatu untuk menggerakkan gerejanya ke model pemuridan yang lebih
Alkitabiah.
6
Pendeta itu sendiri bisa saja berpikir dengan cermat untuk melakukan
pemuridan bagi pemimpin masa depan atau memulai pelayanan kelompok kecil. Ia juga
dapat menyelenggarakan hari Minggu zaman gereja-mula-mula ketika gedung gereja
ditutup dan setiap orang berbagi makanan di rumah-rumah dan membuat persekutuan
seperti yang dilakukan orang-orang Kristen selama tiga abad pertama.
Pendeta yang memiliki kelompok-kelompok kecil dalam gerejanya dapat membiarkan
kelompok kecil itu untuk membentuk gereja rumah dan menyaksikan apa yang terjadi.
Bila kelompok kecil itu sehat dan dipimpin oleh pendeta/penatua/penilik sesuai panggilan
Allah, maka kelompok itu harus dapat berjalan sendiri. Mereka tidak perlu gereja induk
lagi dibandingkan gereja baru yang tak berafiliasi yang masih butuh gereja induk.
Mengapa tidak membebaskan mereka?
7
Uang anggota yang akan menuju ke gereja induk
dapat mendukung pendeta di gereja rumah.
Apakah dukungan saya bagi gereja rumah berarti tidak ada ungkapan hal yang baik
tentang gereja lembaga? Tentu tidak. Selama pemuridan untuk mereka yang menaati
Kristus tetap dilakukan di gereja lembaga, maka gereja itu tetap diperlukan. Tetapi,
praktek dan strukturnya kadang-kadang bisa menghambat, bukannya mendukung, tujuan
yang telah ditetapkan sebelumnya oleh Kristus untuk kita, dan seringkali praktek dan
struktur itu melumpuhkan fungsi pendeta.
Apa yang Terjadi di Persekutuan Gereja Rumah? (What Happens at a House

6
Salah satu definisi favorit saya mengenai kata tergila-gila adalah: Melakukan hal yang sama berkali-kali dan
mengharapkan hasil-hasil yang berbeda. Para pendeta dapat mengajar selama bertahun-tahun tentang
tanggung-jawab setiap anggota jemaat yang akan terlibatk dalam pemuridan, namun jika mereka tidak
melakukan sesuatu untuk merubah format atau struktur, orang-orang akan tetap datang ke gereja untuk duduk,
dengar dan pulang ke rumah. Hai pendeta, bila anda terus melakukan hal yang telah mengubah orang di masa
lalu, hal itu tak akan merubah orang di masa depan. Ubahalah apa yang sedang engkau lakukan!
7
Sudah tentu, banyak pendeta tidak setuju dengan ide itu karena mereka sebenarnya membangun kerajaannya
sendiri, bukan Kerajaan Allah.
Church Gathering?)
Tidak setiap gereja rumah perlu ditata secara sama, dan boleh juga dilakukan variasi.
Setiap gereja rumah perlu merefleksikan nuansa budaya dan sosialnya itulah sebabnya
gereja rumah bisa menjadi sangat efektif dalam penginjilan, terutama di negara-negara
yang tak memiliki budaya Kristen. Anggota gereja rumah tidak mengundang tetangganya
untuk datang ke gedung gereja yang sangat asing bagi tetangga itu di mana dia akan
mengikuti ritual yang asing baginya, sebagai hambatan utama bagi pertobatan.
Sebaliknya, tetangga itu diundang makan bersama dengan teman-teman dari anggota
gereja rumah.
Pada umumnya, makan bersama adalah komponen utama dalam persekutuan gereja
rumah. Bagi banyak gereja rumah, makan bersama itu termasuk atau adalah Perjamuan
Tuhan, dan setiap gereja rumah dapat memutuskan cara terbaiknya untuk
mengungkapkan arti rohaninya. Seperti disebutkan sebelumnnya, Perjamuan Tuhan yang
asli sebenarnya dimulai sebagai makan Paskah yang dikemas dengan arti rohaninya
sendiri. Merayakan Perjamuan Tuhan sebagai acara makan atau bagian dari acara makan
merupakan pola nyata yang dilakukan ketika orang-orang percaya mula-mula berkumpul.
Kita baca tentang orang-orang Kristen mula-mula:
Mereka bertekun dalam pengajaran rasul-rasul dan dalam pertemuan. Dan mereka
selalu berkumpul untuk memecahkan roti dan berdoa. Dengan bertekun dan
dengan sehati mereka berkumpul tiap-tiap hari dalam Bait Allah. Mereka
memecahkan roti di rumah masing-masing secara bergilir dan makan bersama-
sama dengan gembira dan dengan tulus hati. (Kisah Para Rasul 2:42, 46,
tambahkan penekanan)
Orang-orang Kristen mula-mula mengambil roti, memecah-mecahkannya, dan
membagi bersama, hal yang dilakukan setiap kali jamuan makan dalam budaya mereka.
Apakah hal memecahkan roti selama jamuan makan memiliki arti rohani bagi orang-
orang Kristen mula-mula? Alkitab tidak berkata dengan pasti. Namun, William Barclay
menulis dalam bukunya The Lords Supper, Tak diragukan lagi bahwa Perjamuan Tuhan
dimulai sebagai makan bersama keluarga atau jamuan makan teman-teman di sebuah
rumah pribadi . Ide sepotong kecil roti dan seteguk anggur tidak terkait sama sekali
dengan Perjamuan Tuhan sebagaimana kisah aslinya . Perjamuan Tuhan aslinya adalah
jamuan makan keluarga untuk teman-teman yang dilakukan di sebuah rumah.
Mengagumkan bahwa tiap sarjana Alkitab masa kini sependapat dengan Barclay, namun
gereja masih mengikuti tradisinya, bukannya mengikuti perkataan Firman Tuhan!
Yesus memerintahkan murid-muridNya untuk mengajar murid-murid mereka untuk
menaati semua yang telah diperintahkanNya, sehingga ketika Ia memerintahkan mereka
untuk makan roti dan minum anggur bersama sebagai tanda peringatan akan Dia, maka
murid-murid mereka juga diajarkan dengan cara yang sama. Apakah hal itu dilakukan
ketika makan bersama? Tampaknya seolah-olah hal itu terjadi ketika kita baca sebagian
perkataan Paulus kepada jemaat di Korintus:
Apabila kamu berkumpul, [dan Paulus tidak berbicara tentang persekutuan di
gedung gereja, karena tak ada satupun persekutuan] kamu bukanlah berkumpul
untuk makan perjamuan Tuhan. Sebab pada perjamuan itu tiap-tiap orang
memakan dahulu makanannya sendiri, sehingga yang seorang lapar dan yang lain
mabuk. (1 Korintus 11:20-21, tambahkan penekanan).
Bagaimana bisa kata-kata itu bisa diterima bila Paulus berbicara tentang Perjamuan
Tuhan seperti praktek di gereja-gereja kini? Pernahkah anda mendengar masalah
seseorang dalam ibadah gereja kini yang mengambil makanannya pertama, dan seorang
lain lapar, selagi yang lainnya mabuk dalam hubungan dengan Perjamuan Tuhan?
Perkataan itu hanya masuk akal bila Perjamuan Tuhan dilakukan dalam kaitan dengan
acara jamuan makan. Lalu, Paulus melanjutkan:
Apakah kamu tidak mempunyai rumah sendiri untuk makan dan minum? Atau
maukah kamu menghinakan Jemaat Allah [ingat, Paulus tidak menuliskan tentang
gedung gereja, namun kumpulan orang-orang, gereja Tuhan] dan memalukan
orang-orang yang tidak mempunyai apa-apa? Apakah yang kukatakan kepada
kamu? Memuji kamu? Dalam hal ini aku tidak memuji. (1 Korintus 11:22).
Bagaimana orang-orang yang tak punya apa-apa menjadi malu bila yang dilakukan
bukan dalam konteks acara jamuan makan yang sebenarnya? Paulus menunjuk pada fakta
bahwa sebagian jemaat di Korintus yang tiba paling awal di persekutuan itu memakan
bagian mereka tanpa menunggu orang lain tiba. Saat datang sebagian orang yang
mungkin sangat miskin sehingga mereka tidak membawa makanan untuk dimakan
bersama, mereka tidak hanya dibiarkan lapar, tetapi juga malu karena jelas mereka tak
membawa apa-apa.
Segera setelah itu, Paulus menulis lebih banyak tentang Perjamuan Tuhan, yakni
sakramen yang telah ia terima dari Tuhan (1 Korintus 11:23), dan ia menceritakan
kembali kejadian pada Perjamuan Tuhan pertama (lihat 1 Korintus 11:24-25). Ia lalu
memperingatkan jemaat Korintus tentang sikap yang tak layak untuk mengikuti
Perjamuan Tuhan, dengan menyatakan bahwa bila mereka tidak menguji diri mereka
sendiri, mereka sebenarnya dapat makan dan minum, namun mendatangkan hukuman
atas mereka sendiri dalam bentuk kelemahan, penyakit dan bahkan kematian (lihat 1
Korintus 11:26-32).
Ia lalu menyimpulkan,
Karena itu, saudara-saudaraku, jika kamu berkumpul untuk makan, nantikanlah
olehmu seorang akan yang lain. Kalau ada orang yang lapar, baiklah ia makan
dahulu di rumahnya, supaya jangan kamu berkumpul untuk dihukum. (1 Korintus
11:33-34).
Sesuai konteks, kesalahan pada Perjamuan Tuhan adalah demi pertimbangan orang-
orang percaya lain. Paulus mengingatkan lagi bahwa mereka yang makan di perjamuan
pertama yang dianggap sebagai makan bersama dan berbagi, dapat menghadapi resiko
hukuman (atau pendisiplinan) oleh Allah. Solusinya sederhana. Bila seseorang sangat
lapar sehingga tak dapat menunggu orang lain, ia harus makan sesuatu sebelum datang ke
persekutuan itu. Dan mereka yang tiba paling awal harus menunggu mereka yang tiba
kemudian untuk ikut jamuan makan bersama, suatu jamuan yang tampaknya bagian dari
atau yang adalah Perjamuan Tuhan itu sendiri.
Ketika memperhatikan seluruh perikop, Paulus jelas berkata bahwa bila Perjamuan
Tuhan dilakukan, maka harus dilakukan dengan cara yang menyenangkan Tuhan,
sehingga dapat menunjukkan saling kasih dan peduli.
Dalam hal apapun, jemaat mula-mula mempraktekkan Perjamuan Tuhan sebagai
bagian dari makan bersama di rumah tanpa kehadiran pendeta. Mengapa tidak kita
praktekkan?
Roti dan Anggur (Bread and Wine)
Hakekat unsur-unsur Perjamuan Tuhan bukanlah hal terpenting. Bila kita berupaya
meniru Perjamuan Tuhan yang asli, kita harus tahu bahan-bahan pembuatan roti dan jenis
anggur sebagai asal pembuatan anggur asli. (sejumlah Pelopor gereja selama beberapa
abad awal dengan tegas memberikan resep bahwa anggur harus dilarutkan dengan air,
jika tidak maka Ekaristi dilakukan dengan tidak benar).
Roti dan anggur adalah sebagian dari unsur-unsur yang paling lazim ada pada jamuan
makan orang Yahudi zaman dulu. Yesus memberi arti mendalam pada dua benda yang
sangat lazim ada, yakni makanan yang orang konsumsi setiap hari. Seandainya dalam
sejarah, Ia pergi ke lain budaya di lain waktu, Perjamuan Tuhan pertama mungkin terdiri
dari keju dan susu kambing, atau kue beras dan jus nanas. Sehingga, makanan dan
minuman apa saja dapat menggambarkan tubuh dan darahNya sewaktu jamuan bersama.
Yang penting adalah arti rohaninya. Janganlah abaikan roh Hukum Taurat ketika kita
berhasil menyembunyikan artinya yang sebenarnya!
Tidak masalah bila jamuan bersama sangat tidak menarik. Orang-orang Kristen mula-
mula, seperti kita baca, memecahkan roti di rumah masing-masing secara bergilir dan
makan bersama-sama dengan gembira dan dengan tulus hati, (Kisah Para Rasul 2:46,
tambahkan penekanan). Tetapi, tentu sikap serius harus dilakukan selama jamuan makan
ketika kita mengingat pengorbanan Yesus dan melaksanakan perjamuan itu. Sebelum
makan dalam Perjamuan Tuhan, kita harus menguji diri seperti dikatakan oleh Paulus
yang mengingatkan jemaat di Korintus dalam 1 Korintus 11:17-34. Setiap pelanggaran
perintah Kristus untuk saling mengasihi menjadi tanda perlunya disiplin dari Allah.
Setiap dan semua permusuhan dan pertengkaran harus diselesaikan sebelum melakukan
perjamuan. Setiap orang percaya harus menguji dirinya dan mengaku apapun dosanya,
yang sama dengan menilai dirimu sendiri, sesuai perkataan Paulus.
Roh Termanifestasi Melalui Tubuh (The Spirit Manifested Through the Body)
Jamuan bersama bisa saja terjadi sebelum atau setelah persekutuan di mana bersama-
sama orang-orang melakukan penyembahan, pengajaran dan karunia-karunia roh. Setiap
gereja rumah dapat menentukan formatnya, dan format bisa bervariasi dari satu
persekutuan ke persekutuan lainnya di gereja rumah yang sama.
Sangat jelas dari Alkitab bahwa persekutuan di jemaat mula-mula sangat berbeda
dengan kebaktian di gereja lembaga kini. Khususnya, 1 Korintus 11-14 memberi banyak
pandangan tentang kejadian ketika orang-orang Kristen mula-mula berkumpul; tak ada
alasan untuk berpikir bahwa format yang sama tak dapat dan tidak akan diikuti di masa
sekarang. Juga, kejadian pada pertemuan jemaat mula-mula yang digambarkan oleh
Paulus jelas hanya mungkin terjadi dalam kelompok kecil. Dari segi logistik,
penggambaran oleh Paulus itu bisa saja tidak terjadi dalam pertemuan besar.
Sayalah orang pertama yang mengaku tak mengerti semua tulisan Paulus dalam empat
pasal 1 Korintus. Tetapi, tampak jelas bahwa karakterisitik yang paling menonjol dalam
persekutuan-persekutuan yang digambarkan dalam 1 Korintus 11-14 adalah kehadiran
Roh Kudus di tengah-tengah tubuh Kristus dan manifestasiNya melalui anggota-anggota
tubuh Kristus. Ia memberi karunia kepada orang-orang untuk mengajar seluruh tubuh
Kristus.
Paulus menyebutkan sedikitnya sembilan karunia roh, yakni bernubuat, berkata-kata
dengan bahasa roh, menafsirkan bahasa roh, berkata-kata dengan pengetahuan, berkata-
kata dengan hikmat, membedakan macam-macam roh, karunia untuk menyembuhkan,
iman, dan melakukan mujizat. Ia tidak menyatakan bahwa semua karunia ini
termanifestasi di setiap pertemuan, namun sudah tentu bermakna kemungkinan wujud
pekerjaan roh dan menyimpulkan sebagian manifestasi Roh yang lebih lazim terjadi,
dalam 1 Korintus 14:26:
Jadi bagaimana sekarang, saudara-saudara? Bilamana kamu berkumpul, hendaklah
tiap-tiap orang mempersembahkan sesuatu: yang seorang mazmur, yang lain
pengajaran, atau penyataan Allah, atau karunia bahasa roh, atau karunia untuk
menafsirkan bahasa roh, tetapi semuanya itu harus dipergunakan untuk
membangun.
Perhatikanlah kelima manifestasi ini, dan pada bab berikut, perhatikan dengan lebih
menyeluruh sembilan karunia Roh dalam 1 Korintus 12:8-10.
Dalam sembilan karunia itu, yang pertama adalah mazmur. Mazmur pemberian Roh
itu disebutkan oleh Paulus dalam dua suratnya yang lain kepada jemaat-jemaat, yang
menegaskan tempat mazmur dalam persekutuan orang Kristen.
Dan janganlah kamu mabuk oleh anggur, karena anggur menimbulkan hawa nafsu,
tetapi hendaklah kamu penuh dengan Roh, dan berkata-katalah seorang kepada
yang lain dalam mazmur, kidung puji-pujian dan nyanyian rohani. Bernyanyi dan
bersoraklah bagi Tuhan dengan segenap hati. (Efesus 5:18-19).
Hendaklah perkataan Kristus diam dengan segala kekayaannya di antara kamu,
sehingga kamu dengan segala hikmat mengajar dan menegur seorang akan yang
lain dan sambil menyanyikan mazmur, dan puji-pujian dan nyanyian rohani, kamu
mengucap syukur kepada Allah di dalam hatimu. (Kolose 3:16).
Tak jelas perbedaan antara mazmur, himne dan lagu rohani, namun yang terutama
adalah semuanya berdasarkan perkataan Kristus, diilhami oleh Roh, dan harus
dinyanyikan oleh orang-orang percaya untuk saling mengajar dan menegur. Tentu saja,
banyak himne dan lagu paduan suara, yang dinyanyikan oleh orang-orang percaya
sepanjang sejarah gereja, berada pada salah satu kategori di atas. Sayangnya, karena tak
ada dukungan Alkitabiah, terlalu banyak himne dan lagu paduan suara sekarang ini tidak
diilhami oleh Roh dan, karena kedangkalannya, tak memiliki nilai nyata untuk mengajar
dan menegur orang-orang percaya. Tetapi, orang-orang percaya yang bersekutu di gereja-
gereja rumah berharap agar Roh dapat mengilhami tiap anggota untuk memandu lagu-
lagu Kristen lama dan baru yang sudah terkenal, dan juga dapat memberikan lagu-lagu
khusus kepada beberapa anggota yang dapat digunakan untuk mengajar banyak orang.
Memang, betapa uniknya setiap gereja memiliki kidung-kidung pemberian Roh Kudus!
Pengajaran (Teaching)
Karunia kedua dalam daftar Paulus adalah pengajaran. Ini menunjukkan bahwa, dalam
satu persekutuan, siapapun bisa saja mengajar dengan ilham oleh Roh. Sudah tentu,
setiap pengajaran akan dinilai untuk melihat apakah sesuai ajaran rasul-rasul (karena tiap
orang berdedikasi untuk itu: lihat Kisah Para Rasul 2:42) dan kita harus lakukan hal yang
sama kini. Namun perlu dicatat bahwa tak ada indikasi dalam Perjanjian Baru bahwa
orang yang sama menyampaikan khotbah setiap minggu ketika gereja lokal melakukan
pertemuan, dengan mendominasi pertemuan itu.
Di Yerusalem ada pertemuan besar di Bait Allah tempat para rasul mengajar. Kita tahu
penatua diberi juga tanggung-jawab mengajar di gereja, dan beberapa orang terpanggil
untuk mengajar. Paulus mengajar di depan banyak orang dan dari rumah ke rumah (lihat
Kisah Para Rasul 20:20). Tetapi, dalam persekutuan kecil orang-orang percaya, Roh
Kudus dapat memakai orang lain untuk mengajar, selain rasul, penatua atau guru.
Dalam hal pengajaran, tampaknya kita mendapat manfaat dari jemaat mula-mula
karena kita dapat membawa salinan-salinan pribadi Alkitab ke pertemuan kita.
Sebaliknya, bisa jadi cara mudah untuk mendapatkan Alkitab membuat kita lebih
mengutamakan doktrin di atas hal mengasihi Allah dengan seluruh hati kita dan
mengasihi sesama kita seperti kita mengasihi diri sendiri, dengan menganggap rendah
kehidupan kita yang hendak diisi dengan Firman Tuhan. Sampai mati, kita dicekoki
dengan doktrin. Banyak pelajaran Alkitab di kelompok kecil tidak relevan dan
membosankan, sama halnya dengan khotbah Minggu pagi. Aturan terkait dengan
pengajaran di gereja rumah adalah: Bila anak yang lebih tua tak menyembunyikan
kebosanannya, maka orang-tua mungkin menyimpan kebosanannya. Anak adalah
barometer kebenaran.
Pewahyuan (Revelation)
Ketiga, Paulus menyebutkan pewahyuan. Berarti apapun ungkapan Allah kepada
sebagian anggota tubuh Kristus. Misalnya, Paulus secara khusus menyebutkan bagaimana
orang yang tak percaya menghadiri persekutuan Kristen dan meminta rahasia-rahasia
hatidiungkapkan melalui karunia nubuatan. Hasilnya, ia dipersalahkan dan diminta
untuk menanggung dan akan bersujud dan menyembah Allah, dengan menyatakan
bahwa Allah tentu ada di tengah-tengah kalian (1 Korintus 14:24-25).
Sekali lagi kita melihat bahwa kehadiran Roh Kudus yang nyata adalah tanda yang
diharapkan dari pertemuan jemaat, dan bahwa hal-hal yang adikodrati akan terjadi oleh
karena hadiratNya. Orang-orang Kristen mula-mula benar-benar percaya kepada janji
Yesus, Sebab di mana dua atau tiga orang berkumpul dalam Nama-Ku, di situ Aku ada
di tengah-tengah mereka. (Matius 18:20). Bila Yesus Sendiri ada di tengah-tengah
mereka, mujizat akan terjadi. Mereka terang-terangan menyembah oleh Roh Allah
(Filipi 3:3).
Bagaimanapun juga, yang akan saya bahas dengan singkat, nubuatan bisa berisi
pewahyuan tentang hati setiap orang. Namun, pewahyuan dapat diberikan tentang hal lain
dan dengan cara lain, seperti melalui mimpi atau penglihatan (lihat Kisah Para Rasul
2:17).
Bahasa Lidah dan Penafsiran (Tongues and Interpretation)
Keempat, Paulus menyebutkan dua karunia yang bekerja sama, yakni karunia
berbahasa lidah dan karunia mengartikan bahasa lidah. Di Korintus, ada banyak karunia
berbahasa lidah dan penyalahgunaannya. Yakni, orang-orang yang berbahasa lidah
selama pertemuan jemaat dan tidak ada yang mengartikan perkataan bahasa lidah. Kita
mungkin heran bagaimana jemaat Korintus bisa disalahkan, karena tampaknya seperti
kesalahan Roh Kudus karena memberikan karunia bahasa lidah kepada orang-orang tanpa
memberikan karunia mengartikan. Jawaban yang memuaskan terhadap pertanyaan itu
akan saya ungkap pada bab berikut. Bagaimanapun, Paulus tidak melarang berbahasa
lidah (seperti yang dilakukan oleh banyak gereja lembaga). Sebaliknya, ia melarang
tindakan pelarangan berbahasa lidah, dan menyatakan bahwa inilah perintah Tuhan (lihat
1 Korintus 14:37-39)!
8
Inilah karunia yang, bila dipakai dengan tepat, dapat mengajar
tubuh Kristus dan mempertegas kehadiran Allah secara adikodrati di tengah-tengah
mereka. Allahlah yang berbicara melalui orang, dengan mengingatkannya akan
kebenaranNya dan kehendakNya.
Paulus menegaskan dalam pasal 14 untuk kedudukan nubuatan yang ada di atas
kedudukan penggunaan bahasa lidah yang tak diartikan. Ia sangat mendorong jemaat
Korintus untuk berusaha bernubuat, dan ini menunjukkan bahwa karunia-karunia Roh
lebih termanifestasi di antara mereka yang menginginkan karunia-karunia itu. Demikian
juga, Paulus mengingatkan jemaat di Tesalonika, Janganlah padamkan Roh, dan
janganlah anggap rendah nubuat-nubuat. (1 Tesalonika 5:19). Hal ini menunjukkan
bahwa orang-orang percaya dapat memadamkan atau mematikan api Roh dengan
bersikap keliru terhadap karunia bernubuat. Itu sebabnya, sekarang karunia nubuatan

8
Sudah tentu, saya sadari ada orang-orang yang mengalihkan semua manifestasi Roh secara adikodrati ke abad
pertama, di saat mereka seharusnya berhenti melakukannya. Maka, kita tak punya alasan untuk mengetahui
apa yang dialami oleh jemaat mula-mula, dan berbahasa lidah tidak lagi berlaku. Saya sedikit bersimpati
kepada orang-orang tersebut yang seperti orang-orang Saduki di zaman kini. Seperti seseorang yang memuji
Tuhan dalam bahasa Jepang pada beberapa kesempatan menurut penutur bahasa Jepang yang mendengarkan
saya, dan yang belum pernah belajar bahasa Jepang, saya tahu karunia-karunia ini belum berhenti untuk
diberikan oleh Roh Kudus. Saya juga heran mengapa orang-orang Saduki ini mempertahankan panggilan Roh
Kudus, mencari-cari kesalahan dan mengajak orang berdosa untuk hidup baru, namun menyangkal karya Roh
Kudus di luar mujizat-mujizat. Teologi semacam ini adalah produk ketidakpercayaan dan ketidaktaatan
manusia, tak punya dukungan Alkitabiah, dan sebenarnya menentang tujuan Kristus. Itulah ketidaktaatan
langsung kepada Kristus menurut tulisan Paulus dalam 1 Korintus 14:37.
sangat jarang dimanifestasikan bagi banyak orang percaya.
Cara Memulai (How to Start)
Gereja-gereja rumah dilahirkan oleh Roh Kudus melalui pelayanan perintis gereja-
rumah atau penatua/pendeta/penilik yang diberikan visi oleh Tuhan untuk membuka
gereja rumah. Ingatlah, penatua/pendeta/penilik yang Alkitabiah bisa saja orang dewasa
awam menurut anggapan gereja lembaga. Tak ada perintis gereja rumah yang
memerlukan pendidikan formal untuk pelayanan.
Ketika Roh memberikan visi bagi sebuah gereja rumah kepada pendirinya, ia perlu
mencari Tuhan terkait dengan orang lain yang mungkin bergabung dengannya. Tuhan
akan memimpinya dalam hubungan dengan orang-orang yang bervisi sama, sehingga
pimpinan itu nyata. Atau ia dapat dibimbing pada orang-orang yang tak percaya yang
mau menerima yang dapat dibawanya kepada Kristus, lalu melakukan pemuridan di
gereja rumah.
Orang yang memulai gereja rumah harus mengantisipasi banyaknya waktu yang
dipakai untuk merasa saling dekat, belajar berhubungan dan mengalir dengan Roh. Ke
depan akan banyak waktu tersita untuk menyelesaikan masalah. Hal-hal yang sangat aneh
bagi mereka yang biasa beribadah di gereja lembaga adalah konsep keterlibatan dari tiap
anggota, kepemimpinan hamba yang Alkitabiah, memperlengkapi penatua, pimpinan dan
karunia-karunia Roh Kudus, jamuan makan bersama, dan suasana santai namun rohani.
Jadi, penerapan kasih karunia dan kesabaran adalah tindakan bijaksana karena lahirnya
gereja rumah yang baru. Format awal bisa berupa pelajaran Alkitab di rumah, dengan
seorang pemimpin penyembahan, orang lainnya memberi pelajaran yang sudah
disiapkan, lalu ditutup dengan doa bersama, persekutuan dan jamuan makan. Tetapi,
karena kelompok itu mempelajari format yang Alkitabiah untuk gereja rumah, maka
penatua/pendeta/penilik harus menyemangati para anggotanya yang menginginkan hal
terbaik dari Allah. Jadi, nikmatilah prosesnya!
Persekutuan gereja rumah dapat dilakukan tiap minggu dan bergiliran dari satu rumah
ke rumah lain milik anggota, atau seorang dapat membuka rumahnya tiap minggu.
Beberapa gereja rumah terkadang pindah ke ruangan terbuka yang indah ketika cuaca
cerah. Waktu persekutuan tidak harus Minggu pagi, tetapi kapan saja yang terbaik untuk
para anggotanya. Sebaiknya mulailah dengan jumlah kecil, tak lebih dari duabelas orang.
Cara Beralih dari Gereja Lembaga ke Gereja Rumah (How to Transition from
Institution to House Church)
Besar kemungkinan, banyak pendeta yang membaca buku ini tengah bekerja dalam
struktur gereja-gereja lembaga, dan mungkin anda salah satu dari mereka. Bila saya
menyentuh perasaan dalam diri anda yang menginginkan jenis gereja yang sedang saya
gambarkan, maka anda heran bagaimana dapat melakukan peralihan. Saya mengajak
anda untuk memanfaatkan waktu. Mulailah ajarkan kebenaran Alkitabiah dan lakukan
apapun semampu anda dalam kerangka struktur anda sekarang untuk memuridkan
mereka yang menaati semua perintah Yesus. Murid sejati jauh lebih mungkin melakukan
transisi kepada struktur gereja yang Alkitabiah sesuai pemahamannya. Orang yang
tergolong kambing dan orang religius sangat mungkin melawan transisi demikian.
Kedua, pelajari perkataan Alkitab tentang hal pokok dan ajari jemaat anda tentang
struktur gereja rumah dan berkat-berkat yang mengikuti. Akhirnya anda dapat batalkan
ibadah tengah-minggu atau ibadah Minggu pagi untuk memulai persekutuan sel
mingguan di rumah-rumah yang diawasi oleh orang-orang percaya dewasa. Ajak setiap
orang untuk hadir. Terus buat pola persekutuan agar sedekat mungkin mengikuti format
model gereja rumah menurut Alkitab. Lalu berikan waktu untuk orang mulai sepenuhnya
menikmati berkat-berkat di kelompok kecil mereka.
Ketika orang menikmati persekutuan di rumah, anda dapat mengumumkan bahwa
pada suatu hari Minggu bulan berikut akan ada Hari Minggu Jemaat Mula-Mula. Pada
hari Minggu itu, gedung gereja akan ditutup dan setiap orang mengunjungi rumah-rumah
seperti yang dilakukan oleh jemaat mula-mula, sambil menikmati jamuan makan
bersama, Perjamuan Tuhan, persekutuan, doa, penyembahan, mengajar bergantian dan
karunia-karunia roh. Bila berhasil, adakan persekutuan satu hari Minggu setiap bulan,
lalu akhirnya dua hari Minggu, dan kemudian tiga hari Minggu. Akhirnya, anda dapat
membebaskan tiap kelompok menjadi gereja rumah yang independen, bebas bertumbuh
dan berkembang, dan mungkin datang bersama ke pertemuan besar sekali tiap beberapa
bulan.
Proses transisi yang saya gambarkan ini bisa berlangsung satu sampai dua tahun.
Atau, bila anda ingin maju terus dengan lebih hati-hati, anda dapat memulai satu
persekutuan rumah bersama beberapa anggota yang paling berminat yang anda pimpin
sendiri. (Lagi-lagi, gereja rumah tidak harus bertemu hari Minggu pagi). Ini bisa
dijadikan eksperimen dan tentu menjadi pengalaman belajar bagi semua anggota.
Bila berhasil, tunjuklah seorang penilik dan biarkan kelompok itu menjadi gereja
independen yang hanya akan bergabung pada ibadah hari Minggu di gereja lembaga
sekali sebulan. Sehingga gereja yang baru masih menjadi bagian dari gereja induk, dan
tidak dipandang negatif oleh mereka yang masih ada dalam sidang gereja lembaga. Hal
itu juga dapat membantu mempengaruhi orang lain di dalam gereja untuk berpikir-pikir
untuk menjadi bagian dari gereja rumah lainnya yang sedang dirintis oleh gereja
lembaga.
Jika kelompok pertama bertumbuh, sambil berdoa, bagilah kelompok itu menjadi dua
sehingga keduanya mendapat pimpinan yang baik dan anggota-anggotanya mendapat
karunia. Kedua kelompok bisa bertemu dalam perayaan besar pada kesempatan yang
disepakati, mungkin sekali sebulan atau sekali tiap tiga bulan.
Tak peduli arah yang anda tempuh, tetapkan pandangan anda ke tujuan, bahkan
melalui berbagai kekecewaan. Gereja-gereja rumah terdiri dari orang-orang, dan mereka
sering buat masalah. Jangan menyerah.
Tidaklah mungkin tiap orang di dalam gereja lembaga akan melakukan transisi itu,
sehingga anda harus putuskan pada titik mana anda akan mulai mengabdikan diri
seluruhnya kepada sebuah gereja rumah atau kelompok gereja-gereja rumah, dengan
meninggalkan gereja lembaga. Hari itu akan menjadi berarti bagi anda!
Gereja yang Ideal (The Ideal Church)
Dapatkah pendeta gereja rumah lebih sukses di mata Allah dibandingkan pendeta
gereja besar yang memiliki gedung besar dan ribuan jemaat yang hadir setiap hari
Minggu? Ya, bila ia melipatgandakan jumlah murid dan pemurid yang taat, dengan
mengikuti teladan Yesus, berbeda dengan tindakan mengumpulkan kambing-kambing
rohani sekali seminggu untuk menonton konser dan mendengarkan pidato yang
menghibur, yang didukung dengan ayat-ayat Alkitab yang di luar konteks.
Pendeta yang bertekad mengikuti model gereja rumah takkan pernah punya banyak
jemaat. Namun, akhirnya, ia akan berbuah banyak, karena murid-muridnya melakukan
pemuridan. Banyak pendeta di jemaat-jemaat kecil yang beranggotakan 40 atau 50
orang yang tetap bertahan mungkin perlu berpikir kembali. Ukuran gereja-gereja mereka
bisa saja terlalu besar. Mungkin mereka harus berhenti berdoa untuk mendapatkan
gedung yang lebih besar dan mulai berdoa siapa yang akan ditunjuk memimpin dua
gereja rumah baru. (Bila itu terjadi, jangan buat nama denominasi baru dan jangan sebut
diri anda uskup!)
Kita perlu hilangkan pemikiran bahwa makin besar gereja makin baik. Bila kita
hendak membuat penilaian berdasarkan Alkitab, maka agak aneh bila ada kelompok
jemaat yang terdiri dari ratusan orang yang tidak dimuridkan dan mereka bersekutu di
gedung khusus. Bila rasul-rasul zaman dulu mengunjungi gereja-gereja lembaga masa
kini, mereka akan garuk-garuk kepala!
Keberatan Akhir (A Final Objection)
Di dunia Barat, sering dikatakan bahwa Kekristenan sudah membudaya sehingga
orang takkan pernah menerima ide persekutuan gereja rumah. Sehingga, ada perdebatan
apakah kita harus tetap dengan model gereja lembaga.
Pertama, hal itu ternyata tidak benar, karena gerakan gereja rumah sedang mengalami
momentum yang cepat di dunia Barat.
Kedua, orang-orang senang melakukan persekutuan di rumah-rumah untuk melakukan
pesta, jamuan makan, persekutuan, pelajaran Alkitab dan kelompok-kelompok sel.
Langkah untuk menerima ide gereja rumah hanya perlu sedikit penyesuaian pemikiran.
Ketiga, memang benar bahwa orang-orang religius, kambing-kambing rohani,
takkan pernah menerima konsep gereja rumah. Mereka takkan pernah berbuat apapun
yang berpotensi membuat mereka tampak aneh bagi sesamanya. Namun, murid-murid
sejati Yesus Kristus tentu menerima konsep gereja rumah ketika mereka mengerti dasar
Alkitabiah. Mereka cepat menyadari betapa gedung-gedung gereja yang tak diperlukan
akan dipakai untuk pemuridan. Bila anda hendak membangun gereja besar dengan kayu,
rumput kering atau jerami (lihat 1 Korintus 3:12), anda perlu gedung, namun gedung itu
akhirnya akan terbakar. Tetapi bila anda ingin melipatgandakan murid-murid dan
pemurid, dengan membangun jemaat Yesus Kristus dengan emas, perak dan batu
permata, maka anda tak perlu menghamburkan uang dan tenaga untuk membangun
gedung.
Adalah menarik bahwa gerakan penginjilan terbesar kepada penduduk asli di dunia
sekarang, gerakan kembali ke Yerusalem dari gereja-gereja rumah di China, telah
mengadopsi sebuah strategi khusus untuk menginjili jendela 10/40. Kata mereka, Kami
tak ingin membangun gedung gereja di manapun! Hal ini memungkinkan penyebaran
Injil dengan cepat, lebih sulit bagi pihak penguasa untuk mendeteksi, dan memungkinkan
kita untuk menyalurkan semua sumber secara langung ke pelayanan Injil.
9
Teladan yang
bijak dan Alkitabiah yang harus diikuti!




9
Brother Yun, Back to Yerusalem, p. 58.

Anda mungkin juga menyukai