Anda di halaman 1dari 39

DAFTAR ISI

BAB I PENDAHULUAN .......................................................................................1


1.1 Latar Belakang ................................................................................................1
1.2. Perumusan Masalah ........................................................................................4
1.3. Tujuan Penelitian ............................................................................................4
1.3.1. Tujuan Umum .......................................................................................5
1.3.2. Tujuan Khusus ......................................................................................5
1.4. Manfaat Penelitian ..........................................................................................5
BAB II TINJAUAN PUSTAKA...........................................................................7
2.1. Program Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) .......................................7
2.1.1.
Cakupan
Program
PHBS..............7
2.........................................................
..............9
2.1.2. Perilaku Kesehatan Lingkungan..........................................................12
2.1.3.
Manajemen
PHBS............13
2.2. S...................................................................
............19
2.1.4. Indikator PHBS ...................................................................................19
2 asaran PHBS ...............................................................................................19
2.2.1. Kebersihan Kulit .................................................................................20
2.2.2. Kebersihan Rambut ............................................................................20
2.2.3. Kebersihan Gigi .................................................................................21
2.2.4. Kebersihan Tangan, kaki dan kuku ....................................................22
2.2.5. Kebiasaan Berolah Raga .....................................................................22
2.3. S.2.6. Kebiasaan tidur yang cukup................................................................23
2.4. P.2.7. Gizi dan Menu Seimbang .......................................................
............24
2.5. Kerangka Konsep..........................................................................................27
BAB III METODE PENELITIAN .....................................................................28
3.1. Jenis Penelitian .............................................................................................28
3.2. Lokasi dan Waktu penelitian ........................................................................28
3.2.1 Lokasi ..................................................................................................28
3.2.2 Waktu Penelitian .................................................................................28
3.2. Populasi dan Sampel .....................................................................................28
3.3.1. Populasi ...............................................................................................28
3.3.2. Sampel ................................................................................................28
3.4. Metode Pengumpulan Data...........................................................................29

3.5. Definisi Operasional ....................................................................................29


3.6. Aspek Pengukuran .......................................................................................30
3.7. Analisa Data..................................................................................................36
BAB IV HASIL PENELITIAN.......................................................................... 37
4.1. Gambaran Umum Panti Asuhan Rapha-El Simalingkar Medan ..................37
4.2. Karakteristik Responden ..............................................................................38
4.2.1. UmurResponden ..................................................................................38
4.2.2. Tingkat Pendidikan Responden ..........................................................39
4.2.3. Jenis Kelamin Responden ...................................................................39
4.3. Tingkat Pengetahuan Responden..................................................................40
4.3. S ikap Responden ..........................................................................................44
4.4. T indakan Responden ....................................................................................47
4.5. F asilitas yang Mendukung Higiene PHBS di Panti Asuhan.........................51
4.6. F asilitas sanitasi PHBS yang tersedia di Panti Asuhan ...............................53
4.7. K eluhan kesehatan anak-anak di Panti Asuhan Yayasan Panti Asuhan
Rapha-El Simalingkar....................................................................... ............56
BAB V PEMBAHASAN ......................................................................................58
5.1. Pe ngetahuan, Sikap dan Tindakan Responden tentang PHBS .......................58
5.1.1. Pengetahuan............................................................................... ............58
5.1.2. Sikap ......................................................................................................59
5.1.3. Tindakan ................................................................................................60
5.2. Fasilitas yang Mendukung Higiene dan Sanitasi PHBS di Panti A
suhan
Rapha-El Simalingkar .....................................................................................61
5. 2.1. Fasilitas yang Mendukung Higiene PHBS yang Tersedia ....... ............61
5. 2.2. Fasilitas Sanitasi PHBS yang Tersedia .................................... ............62
5.3. Keluhan Kesehatan Responden di Panti Asuhan Rapha-El Simalingkar........64
BAB VI KESIMPULAN DAN SARAN..............................................................66
6.1. Ke simpulan ....................................................................................................66
6.2. Saran ...............................................................................................................68
DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN
Lampiran I. Kuesioner Penelitian
Lampiran II. Master Tabel Hasil Penelitian
Lampiran III. Surat Keterangan Telah selesai pengumpulan data dari Panti Asuhan
Rapha-El Simalingkar
Lampiran IV. Surat Permohonan Izin Peninjauan Tempat Penelitian
Lampiran V. Keputusan Menteri Kesehatan RI No.829/Menkes/SK/VII/1989
tentang Persyaratan Kesehatan Perumahan

DAFTAR TABEL
Tabel 4.1.

Distribusi responden berdasarkan umur responden di Panti


Asuhan Rapha-El Simalingkar .........................................................38

Tabel 4.2.

Distribusi responden berdasarkan jenis kelamin di Panti Asuhan


Rapha-El Simalingkar ......................................................................39

Tabel 4.3.

Distribusi responden berdasarkan pendidikan terakhir di Panti


Asuhan Rapha-El Simalingkar .........................................................39

Tabel 4 .4.

Distribusi responden berdasarkan pengetahuan tentang HBS


P di
Yayasan Panti Asuhan Rapha-El Simalingkar ..................... ............40

Tabel 4 .5.

Distribusi pengetahuan responden tentang PHBS di Y


ayasan
Panti Asuhan Rapha-El Simalingkar.................................... ............42

Tabel 4.6.

Distribusi pengetahuan responden tentang PHBS berdasarkan


kelompok umur responden di Yayasan panti Asuhan Rapha-El
Simalingkar ......................................................................................43

Tabel 4 .7.

Distribusi sikap responden tentang PHBS di Yayasan panti


asuhan Rapha-El Simalingkar ..........................................................44

Tabel 4 .8.

Distribusi sikap responden tentang PHBS di Yayasan Panti


Asuhan Rapha-El Simalingkar .........................................................45

Tabel 4.9.

Distribusi sikap responden


tentang PHBS berdasarkan
kelompok umur responden di Yayasan panti asuhan Rapha-El
Simalingkar ......................................................................................46

Tabel 4 .10. Distribusi responden berdasarkan tindakan tentang PHBSdi


Panti Asuhan Rapha-El Simalingkar.................................... ............47
Tabel 4.11. Distribusi Tindakan responden tentang PHBS di Yayasan di
Panti Asuhan Rapha-El Simalingkar................................................50
Tabel 4.12. Distribusi tindakan responden tentang perilaku hidup bersih dan
sehat berdasarkan kelompok umur responden di Yayasan panti
Asuhan Rapha-El Simalingkar .........................................................50

Tabel 4.13. Distribusi responden tentang fasilitas yang mendukung higiene


PHBS dengan wawancara di Panti Asuhan Rapha-El
Simalingkar ......................................................................................51
Tabel 4.14. Distribusi responden tentang Fasilitas yang mendukung higiene
PHBS yang tersedia di Panti Asuhan Rapha-El Simalingkar ..........52
Tabel 4.15. Distribusi responden tentang fasilitas yang mendukung higiene
responden berdasarkan kelompok umur di Yayasan Panti
Asuhan Rapha-El Simalingkar .........................................................52
Tabel 4.16. Distribusi Komponen observasi fasilitas sanitasi PHBS yang
tersedia di Panti Asuhan Rapha-El Simalingkar .................. ............53
Tabel 4 .17. Distribusi responden tentang keluhan kesehatan anak-anak di
Panti Asuhan di Yayasan panti asuhan Rapha-El Simaling kar...... 56
Tabel 4.18. Distribusi responden tentang keluhan kesehatan respon den di
Yayasan Panti Asuhan Rapha-El Simalingkar ..................... ............57
Tabel 4.19. Distribusi responden tentang keluhan kesehatan res
ponden
berdasarkan kelompok umur di Yayasan panti asuhan Rapha-El
Simalingkar ......................................................................................57

BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) adalah wujud keberdayaan
masyarakat yang sadar, mau dan mampu mempraktekkan PHBS. Dalam PHBS, ada 5
program prioritas yaitu KIA, Gizi, Kesehatan Lingkungan, Gaya Hidup, Dana
Sehat/Asuransi Kesehatan/JPKM. Dengan demikian, upaya untuk meningkatkan
pengetahuan, sikap dan tindakan dalam menciptakan suatu kondisi b agi kesehatan
perorangan, keluarga, kelompok dan masyarakat secara berkesinambun gan. Upaya ini
dilaksanakan melalui pendekatan pimpinan (Advokasi), bina sua sana (Social
Support ) dan pemberdayaan masyarakat (Empowerment). Deng an demikian
masyar akat dapat mengenali dan mengatasi masalahnya sendiri, ter utama dalam
tatanan masing-masing, dan masyarakat dapat menerapkan cara-cara hidup sehat
dengan menjaga, memelihara dan meningkatkan kesehatannya (Depkes, 2005).
S esuai dengan indikator sehat 2010,

bahwa keberhasilan pe mbangunan

kesehat an yang diarahkan pada PHBS masyarakat dilihat dari indikator derajat
kesehat an dan target tahun 2010 yang telah menetapkan Standar Pelayanan Minimal
(SPM) Bidang Kesehatan Kabupaten/Kota yaitu persentase rumah tangga yang
berperilaku hidup bersih sehat sebesar 65 % dan Persentase Rumah Sehat 80 %,
persentase tempat-tempat umum sehat 80 %, persentase keluarga yang memiliki akses
terhadap air bersih 85 % (Depkes RI, 2007).

2
Adapun manfaat PHBS adalah terwujudnya
kesehatannya meningkat dan tidak mudah sakit serta

rumah tangga yang derajat


meningkatnya produktivitas

kerja setiap anggota keluarga yang tinggal dalam lingkungan sehat dalam rangka
mencegah timbulnya penyakit dan masalah-masalah kesehatan lain, menanggulangi
penyakit dan masalah-masalah kesehatan lain, meningkatkan derajat kesehatan, dan
memanfaatkan pelayanan kesehatan, serta mengembangkan dan menyelenggarakan
upaya kesehatan bersumber masyarakat (Depkes, 2006)
Penyakit yang muncul akibat rendahnya PHBS antara lain cac ingan, diare,
sakit gi
gi, sakit kulit, gizi buruk dan lain sebagainya yang pada a khirnya akan
mengakibatkan rendahnya derajat kesehatan indonesia dan rendahnya kualitas hidup
sumberdaya manusia.
Gambaran kesehatan di Indonesia tahun 2004 yaitu persentas e orang yang
merokok di Indonesia sebesar 35 %; persentase orang yang kurang

yang aktivitas

fisik sebesar 72,9 %; persentase orang yang kurang serat sebesar 60 % (Depkes,
2007)
Demikian halnya diare di Indonesia meningkat dari tahun k e tahun yang
sering menjadi Kejadian Luar Biasa (KLB) dan tetap mengakibatkan kematian dan
pada tahun 2006 terjadi lonjakan penderita KLB diare yaitu 10.980 orang penderita
dari 5051 penderita pada tahun 2005. Kecacingan juga masih menjadi permasalahan
di Indonesia, mengingat kecacingan dapat menyebabkan kehilangan darah,
karbohidrat, protein sehingga berakibat pada terganggunganya perkembangan fisik,
kecerdasan dan produktifitas kerja. Prevalensi kecacingan pada anak SD di 27

provinsi pada tahun 2006 sebesar 32,6 % dari 28,4 % pada tahun 2005 (Depkes RI
2007)
Kondisi PHBS di Sumatera Utara dapat dilihat dari jumlah letusan KLB yang
ada di Sumut pada tahun 2006 merupakan KLB diare terbanyak setelah Nusa
Tenggara Timur (NTT) dengan jumlah penderita di Sumatera Utara sebanyak 401
orang penderita (Depkes, 2007).

1.2. Perumusan Masalah


Berdasarkan

uraian

diatas,

maka

penulis

merumuskan

permasala-

lahan sebagai berikut: Diketahuinya bahwa Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS)
merupakan salah satu faktor kejadian Common Cold anak-anak kelas 6 di SD +++
1.3. Tujuan Penelitian
1.3.1. Tujuan Umum
Untuk mengetahui Pengaruh Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) anakanak kelas 6 di SD ++++ terhadap terjadinya Common Cold.
1.4. Manfaat Penelitian
1.

Sebagai bahan masukan bagi guru-guru SD +++ untuk menerapkan perilaku


hidup bersih sehat agar terhindar dari penyakit yang berhubungan dengan
rendahnya PHBS.

2. Sebagai bahan perbandingan bagi peneliti selanjutnya yang berhubungan dengan


PHBS.
3.

Untuk menurunkan resiko terjadinya Common Cold pada anak-anak sehubungan


dengan PHBS di SD++.

BAB II TINJAUAN
PUSTAKA
2.1. Program Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS)
Program PHBS merupakan upaya untuk memberikan pengalaman belajar atau
menciptakan suatu kondisi bagi perorangan, keluarga, kelompok dan masyarakat,
dengan membuka jalur komunikasi, memberikan informasi dan melakukan edukasi,
untuk m eningkatkan pengetahuan, sikap dan perilaku, melalui pendekatan pimpinan
(Advokasi), bina

suasana (Social Support) dan pemberdayaan

masyarakat

(Empo werment). Dengan demikian masyarakat dapat mengenali d an mengatasi


masala hnya sendiri, dan dapat menerapkan cara-cara hidup sehat den gan menjaga,
memelihara dan meningkatkan kesehatannya (Notoadmodjo S., 2007).
2.1.1. Cakupan Program PHBS
M ewujudkan PHBS di tiap tatanan; diperlukan pengelolaan manajemen
program PHBS melalui tahap pengkajian, perencanaan, penggeraka n pelaksanaan
sampai dengan pemantauan dan penilaian serta kembali lagi ke proses pengkajian.
Proses y ang demikian dapat digambarkan pada bagan berikut ini:
Gambar 2.1. Managemen Perilaku Hidup Bersih dan Sehat

Sumber: Depkes RI, 2002

8
Pengkajian dilakukan terhadap masalah kesehatan, yaitu masalah PHBS dan
sumber daya. Selanjutnya output pengkajian adalah pemetaan masalah PHBS yang
dilanjutkan dengan rumusan masalah perencanaan berbasis data, rumusan masalah
akan menghasilkan rumusan tujuan, rumusan intervensi dan jadwal kegiatan,
penggerakan pelaksanaan yang merupakan implementasi dari intervensi masalah
terpilih, di mana

penggerakannya dilakukan oleh petugas promosi kesehatan,

sedangkan pelaksanaannya bisa oleh petugas promosi kesehatan atau lintas program
dan lintas sektor terkait (Depkes RI, 2002)
Pemantauan dilakukan secara berkala dengan menggunakan for mat pertemuan
bulanan, sedangkan penilaian dilakukan pada enam bulan pertama ata u akhir tahun
berjalan ( Depkes RI, 2002).
Dalam setiap tahapan manajemen tersebut, petugas promosi kesehatan tidak
mungkin bisa bekerja sendiri, tetapi harus melibatkan petugas lintas program dan
lintas sektor terkait terutama masyarakat itu sendiri (Depkes RI, 2002)
Program promosi

kesehatan

dikenal

adanya

model

pengkajian dan

penindaklanjutan (precede proceed model) yang diadaptasi dari kon sep Lawrence
Green. Model ini mengkaji masalah perilaku manusia dan fakto r-faktor yang
mempengaruhinya,

serta

cara

menindaklanjutinya

dengan

cara

mengubah,

memelihara atau meningkatkan perilaku tersebut ke arah yang lebih positif.


Proses pengkajian mengikuti anak panah dari kanan ke kiri, sedang proses
penindaklanjutan dilakukan dari kiri ke kanan berikut ini :

Gambar 2.2. Bagan Pengkajian dan Penindaklanjutan Program PHBS

Sumber: Depkes RI, 2002


2.1.2. Perilaku Kesehatan Lingkungan
Seseorang dapat merespon lingkungan, baik lingkungan
lingkungan sosial budaya sehingga lingkungan tersebut tidak

fisik maupun
mempengaruhi

kesehatannya. Dengan kata lain, bagaimana seseorang mengelola l ingkungannya


sehingga tidak mengganggu kesehatan sendiri, keluarga atau masyarakat. Misalnya,
bagaimana mengelola pembuangan tinja, air minum, tempat pembua ngan sampah,
pembuangan limbah dan sebagainya (Notoatmodjo, 2007)
Menurut Becker, (1979) yang dikutip oleh Notoatmodjo, (2007)

membuat

klasifikasi tentang perilaku hidup sehat ini yaitu sebagai berikut:


1. Makan dengan menu seimbang (appropriate diet). Menu seimbang disini dalam
arti kualitas (mengandung zat-zat yang diperlukan tubuh) dan kuantitas dalam arti
jumlahnya cukup untuk memenuhi kebutuhan tubuh (tidak kurang, tetapi juga
tidak lebih).

2. Olah raga yang teratur mencakup kualitas (gerakan) dan kuantitas dalam arti
frekuensi dan waktu yang digunakan untuk olah raga. Dengan sendirinya kedua
aspek ini akan tergantung dari usia, dan status kesehatan yang bersangkutan.
3. Tidak merokok. Merokok adalah kebiasaan jelek yang mengakibatkan berbagai
macam penyakit. Namun kenyataannya, kebiasaan merokok ini khususnya di
Indonesia seolah sudah membudaya hampir 50% penduduk Indonesia usia
dewasa merokok. Bahkan dari hasil penelitian, sekitar 15% remaja elah
t merokok.
4. Tid ak minum minuman keras dan narkoba. Kebiasaan minum miras dan
mengkonsumsi NARKOBA (narkotik dan bahan-bahan berbahaya lainnya, juga
cenderung meningkat. Sekitar 1% penduduk Indonesia dewasa diperkirakan sudah
mempunyai kebiasaan minum keras.
5. Istirahat yang cukup. Dengan meningkatnya kebutuhan hidup akibat tuntutan
akibat penyesuaian dengan lingkungan modern, mengharuskan orang untuk
bekerja keras dan berlebihan, sehingga waktu istirahat jadi berkuran g. Hal ini juga
membahayakan kesehatan.
6. Mengendalikan stres. Stres akan terjadi pada siapa saja, lebih sebagai akibat
tuntutan hidup yang keras seperti diatas. Kecenderungan stres meningkat pada
setiap orang. Stres tidak dapat kita hindari, yang penting dijaga agar stres tidak
menyebabkan gangguan kesehatan. Kita harus dapat mengendalikan stres atau
mengelola stres dengan kegiatan-kegiatan yang positip.
7. Perilaku atau gaya hidup yang positip bagi kesehatan. Misalnya, tidak bergantiganti pasangan dalam hubungan seks, penyesuaian diri kita dengan lingkungan
dan sebagainya

Menurut Lawrence Green (1980) dalam Notoatmodjo S., (2007), ada 3 faktor
penyebab mengapa seseorang melakukan perilaku hidup bersih dan Sehat yaitu faktor
pemudah (predisposising factor), faktor pemungkin (enambling factor) dan faktor
penguat (reinforcing factor).
a. Faktor pemudah (predisposising factor), adalah faktor ini mencakup pengetahuan
dan sikap anak-anak terhadap perilaku hidup bersih dan sehat. Dimana faktor ini
menjadi pemicu atau anteseden terhadap perilaku yang menja di dasar atau
motivasi bagi tindakannya akibat tradisi atau kebiasaan, keperca yaan, tingkat
pendidikan dan tingkat sosial ekonomi. Misalnya, pengetahuan, sikap, keyakinan
dannilai yang dimiliki oleh seseorang yang tidak mau merokok k arena melihat
kebiasaan dalam anggota keluarganya tidak ada satupun yang mau merokok.
b. Fak tor pemungkin (enambling factor) adalah faktor pemicu terhadap perilaku
yang memungkinkan suatu motivasi atau tindakan terlaksana. Faktor ini
men cakup ketersediaan sarana dan prasarana atau fasilitas kesehatan bagi anakana k, misalnya air bersih, tempat pembuangan sampah, jamban ketersediaan
mak anan bergizi dan sebagainya. Fasilitas ini pada hakikatnya me ndukung atau
memungkinkan terwujudnya perilaku hidup bersih dan sehat.
c. Faktor penguat (reinforcing factor), adalah faktor yang menentukan apakah
tindakan kesehatan memperoleh dukungan atau tidak. Faktor ini terwujud dalam
bentuk sikap dan perilaku pengasuh anak-anak atau orang tua yang merupakan
tokoh yang dipercaya atau dipanuti oleh anak-anak. Contoh pengasuh anak-anak
memberikan keteladanan dengan melakukan cuci tangan sebelum makan, atau
selalu minum air yang sudah dimasak. maka hal ini akan menjadi penguat untuk

perilaku hidup bersih dan sehat bagi anak-anak. Seperti halnya pada masyarakat
akan memerlukan acuan untuk berperilaku melalui peraturan-peraturan atau
undang-undang baik dari pusat maupun pemerintah daerah, perilaku tokoh
masyarakat, tokoh agama termasuk juga petugas kesehatan setempat.

2.1.3. Manajemen PHBS


Menurut Depkes RI (2002), manajemen PHBS adalah penerapan keempat
proses manajemen pada umumnya ke dalam model pengkajian dan penindaklanjutan
berikut ini:
a. Ku alitas hidup adalah sasaran utama yang ingin dicapai di bidang Pembangunan
sehingga kualitas hidup ini sejalan dengan tingkat kesejahteraan . Diharapkan
sem
akin sejahtera maka kualitas hidup semakin tinggi. Kualitas h idup ini salah
satunya dipengaruhi oleh derajat kesehatan. Semakin tinggi dera jat kesehatan
seseorang maka kualitas hidup juga semakin tinggi.
b. Der ajat kesehatan adalah sesuatu yang ingin dicapai dalam bida ng kesehatan,
dimana dengan adanya derajat kesehatan akan tergambarkan masa lah kesehatan
yang sedang dihadapi. Yang paling besar pengaruhnya terhadap derajat kesehatan
seseorang adalah faktor perilaku dan faktor lingkungan. Misalnya, seseorang
menderita diare karena minum air yang tidak dimasak, seseorang membuang
sampah sembarangan karena tidak adanya fasilitas tong sampah
c. Faktor lingkungan adalah faktor fisik, biologis dan sosial budaya yang
langsung/tidak mempengaruhi derajat kesehatan.

d. Faktor perilaku dan gaya hidup adalah suatu faktor yang timbul karena adanva
aksi dan reaksi seseorang atau organisme terhadap lingkungannya. Faktor
perilaku akan terjadi apabila ada rangsangan, sedangkan gaya hidup merupakan
pola kebiasaan seseorang atau sekelompok orang yang dilakukan karena jenis
pekerjaannya mengikuti trend yang berlaku dalam kelompok sebayanya, ataupun
hanya untuk meniru dari tokoh idolanya. Misalnya, seseorang yang mengidolakan
aktor atau artis yang tidak merokok. Dengan demikian suatu rangsangan tertentu
akan menghasilkan reaksi atau perilaku tertentu (Depkes RI, 2002)

2.1.4. Indikator PHBS


Menurut Depkes RI (2002) menetapkan indikator yang dit etapkan pada
program PHBS berdasarkan area / wilayah, ada tiga bagian yaitu sebagai berikut:
I. Indikator Nasional
Ditetapkan 3 indikator, yaitu:
entase penduduk tidak merokok.
a. Pers
b. Persentase penduduk yang memakan sayur-sayuran dan buah-buahan.
c. Persentase penduduk melakukan aktifitas fisik/olah raga.
Alasan dipilihnya ke tiga indikator tersebut berdasarkan issue global dan
regional, seperti merokok telah menjadi issue global, karena selain mengakibatkan
penyakit seperti jantung, kanker paru-paru juga berpotensi menjadi entry point untuk
narkoba. Pola makan yang buruk akan berakibat buruk pada semua golongan umur,
bila terjadi pada usia balita akan menjadikan generasi yang lemah/generasi yang
hilang dikemudian hari. Demikian juga bila terjadi pada ibu hamil akan melahirkan

bayi yang kurang sehat, bagi usia produktif akan mengakibatkan produktifitas
menurun. Kurang aktifitas fisik dan olah raga mengakibatkan metabolisme tubuh
terganggu, apabila berlangsung lama akan menyebabkan berbagai penyakit, seperti
jantung, paru-paru, dan lain-lain (Depkes RI, 2002)
II. Indikator Lokal Spesifik
Indikator nasional ditambah indikator lokal spesifik masing-masing daerah
sesuai dengan situasi dan kondisi daerah. Dengan demikian Ada 16 i ndikator yang
dapat digunakan untuk mengukur perilaku sehat sebagai berikut :
1. lbu hamil memeriksakan kehamilannya.
2. Ibu m
elahirkan ditolong oleh tenaga kesehatan.
3. Pasangan usia subur (PUS ) memakai alat KB.
4. Balita ditimbang.
5. Penduduk sarapan pagi sebelum melakukan aktifitas.
6. Bayi di imunisasi lengkap.
7. Penduduk minum air bersih yang masak.
8. Penduduk menggunakan jamban sehat.
9. Penduduk mencuci tangan pakai sabun.
10. Penduduk menggosok gigi sebelum tidur.
11. Penduduk tidak menggunakan NAPZA.
12. Penduduk mempunyai Askes/ tabungan/ uang/ emas.
13. Penduduk wanita memeriksakan kesehatan secara berkala dan SADARI
(Pemeriksaan Payudara Sendiri).
14. Penduduk memeriksakan kesehatan secara berkala untuk mengukur hipertensi.

15. Penduduk wanita memeriksakan kesehatan secara berkala dengan Pap Smear.
16. Perilaku seksual dan indikator lain yang diperlukan sesuai prioritas masalah
kesehatan yang ada didaerah.
III. Indikator PHBS di setiap Tatanan
Indikator tatanan sehat terdiri dari indikator perilaku dan indikator lingkungan
di 5 (lima) tatanan, yaitu tatanan rumah tangga, tatanan tempat kerja, tatanan tempat
umum, tatanan Sekolah, tatanan sarana kesehatan.
1. Indikator tatanan rumah tangga :
a. Perilaku :
1. Tidak merokok
2. Pertolongan persalinan oleh tenaga kesehatan
3. Imunisasi
4. Penimbangan balita
5. Gizi Keluarga/sarapan
6. Kepesertaan Askes/JPKM
7. Mencuci tangan pakai sabun
8. Menggosok gigi sebelum tidur
9. Olah Raga teratur

b. Lingkungan :
1. Ada jamban
2. Ada air bersih

3 . Ada tempat sampah


4. Ada SPAL(Saluran Pengaliran Air Limbah)
5. Ventilasi
6. Kepadatan
7. Lantai
2. Indikator tatanan tempat kerja :
a. Perilaku
1. Menggunakan alat pelindung
2. Tidak merokok/ada kebijakan dilarang merokok
3 . Olah raga yang teratur
4. Bebas NAPZA
5. Kebersihan lingkungan kerja
6. Ada Asuransi Kesehatan
b. Lingkungan
1. Ada jamban
2. Ada air bersih
3. Ada tempat sampah
4. Ada SPAL (Saluran Pengaliran Air Limbah)
5. Ventilasi
6. Pencahavaan
7. Ada K3 (Kesehatan Keselamatan Kerja)
8. Ada kantin
9. Terbebas dari bahan berbahaya

10. Ada klinik


3. Indikator tatanan tempat umum
a. Perilaku
1. Kebersihan jamban
2. Kebersihan lingkungan
b. Lingkungan
1. Ada jamban
2. Ada air bersih
3 . Ada tempat sampah
4. Ada SPAL(Saluran Pengaliran Air Limbah)
5.Ada K3 (Kesehatan Keselamatan Kerja)
4. Indikator tatanan sekolah :
a. Perilaku
1. Kebersihan pribadi
2. Tidak merokok
3. Olah raga teratur
4. Tidak menggunakan NAPZA
b. Lingkungan
1. Ada jamban
2. Ada air bersih
3. Ada tempat sampah
4. Ada SPAL(Saluran Pengaliran Air Limbah)
5. Ventilasi

6. Kepadatan
7. Ada warung sehat
8. Ada UKS (usaha Kesehatan Sekolah)
9. Ada taman sekolah
5. Indikator tatanan sarana kesehatan
a. Perilaku
I. Tidak merokok
2. Kebersihan lingkungan
3. Kebersihan kamar mandi
b. Lingkungan
1. Ada j amban
2. Ada air bersih
3. Ada tempat sampah
4. Ada SPAL(Saluran Pengaliran Air Limbah)
5. Ada IPAL(Saluran Pengaliran Air Limbah) rumah sakit
6. Ventilasi
7. Tempat cuci tangan
8. Ada pencegahan serangga

2.2. Sasaran PHBS


Dalam program PHBS ini diarahkan pada sasaran utama sasaran utama yaitu
PHBS Tatanan Rumah Tangga yaitu seluruh anggota keluarga yaitu Pasangan Usia

Subur(PUS), bumil, buteki, anak, remaja, lansia, dan pengasuh anak yang selanjutnya
diharapkan akan berkembang ke arah Desa/Kelurahan, Kecamatan/Puskesmas dan
Kabupaten/Kota sehat. (Depkes RI, 2006)
Menurut Tarigan M., (2004), sasaran PHBS pada anak-anak yang kurang baik
akan menimbulkan berbagai penyakit pada anak-anak antara lain yaitu diare, sakit
gigi, sakit kulit, cacingan. Dengan demikian untuk mengurangi prevalensi dampak
buruk tersebut, maka perlu diterapkan sasaran PHBS dengan memperh atikan hal-hal
sebagai berikut :
2.2.1. Kebersihan Kulit
Memelihara kebersihan kulit, harus memperhatikan kebiasaan berikut ini :
a. Mandi dua kali sehari
b. Mandi pakai sabun
c. Menjaga kebersihan pakaian
d. Menjaga kebersihan lingkungan

2.2.2. Kebersihan Rambut


Untuk selalu memelihara rambut dan kulit kepala dan kesa n cantik serta
tidak berbau apek, perlu diperhatikan hal-hal sebagai berikut :
a. Memberhatikan kebersihan rambut dengan mencuci rambut sekurangkurangnnya dua kali seminggu
b. Mencuci rambut dengan shampo/bahan pencuci rambut lain
c. Sebaiknya menggunakan alat-alat pemeliharaan rambut sendiri (Irianto
K., 2007)

2.2.3. Kebersihan Gigi


Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam menjaga kebersihan gigi adalah
sebagai berikut:
a. Menggosok gigi secara benar dan teratur dianjurkan setiap habis makan
b. Memakai sikat gigi sendiri
c. Menghindari makanan yang merusak gigi
d. Membiasakan makan buah-buahan yang menyehatkan gigi
e. Memeriksakan gigi secara rutin (Irianto K., 2007)

2.2.4. Kebersihan Tangan, kaki dan kuku


K ebersihan tangan berhubungan dengan penggunaan sabun dan cuci tangan
dengan menggunakan sabun. Pencucian tangan dengan sabun yang benar dan disaat
yang t epat memainkan peranan penting dalam mengurangi kemung kinan adanya
bakteri penyebab diare melekat pada tangan, tapi praktik cuci tangan ha rus dilakukan
dengan benar dan pada saat yang tepat. Waktu yang tepat untuk mencuci tangan
dengan sabun adalah ketika sebelum makan, sebelum memberi makan anak, sebelum
menyiapkan makanan, setelah buang air besar dan setelah membantu anak buang air
besar (ESP-USAID, 2006 dalam BAPPENAS, 2008).
Menurut Siti Khadijah (2007), kebersihan kaki sama halnya dengan
kebersihan tangan yaitu dalam kebersihannya harus menggunakan sabun sehingga
kulit kaki bersih dan bebas dari penyakit khususnya penyakit kulit.

Kuku yang bersih menghindarkan kita dari berbagai penyakit dan juga secara
estetika akan lebih indah. Oleh karena itu kuku yang kotor dapat menyebabkan
penyakit tertentu antara lain :
1. Pada kuku sendiri
a. Cantengan
b. Jamur kuku
2. Pada tempat lain
a. luka dan infeksi tempat garukan
b. cacingan
Menurut Odang, 1995 yang dikutip oleh Siti Khadijah, 2007 menyatakan
bahwa dalam menghindari penyakit akibat kuku yang kotor maka perlu diperhatikan
hal berikut :
a. Membersihkan tangan sebelum makan
b. Memotong kuku secara teratur
c. Membersihkan lingkungan
d. Mencuci kaki sebelum tidur.

2.2.5. Kebiasaan Berolah Raga.


Olah raga yang teratur mencakup kualitas gerakan dan kuantitas dalam arti
dan frekuensi yang digunakan untuk berolah raga. Dengan demikian akan
menentukan

status

kesehatan

seseorang

pertumbuhan (Notoatmodjo S., 2007).

khususnya

anak-anak

pada

masa

Dorongan berolah raga secara teratur dapat memelihara jantung, peredaran


darah dan frekuensi nadi. Macam-macam olah raga dapat kita lakukan antara lain
bersepeda, lari, berenang dan senam (Irianto, K., 2007)

2.2.6. Kebiasaan Tidur yang Cukup


Tidur yang cukup diperlukan oleh tubuh kita untuk memulihkan tenaga.
Dengan tidur yang cukup, kemampuan dan keterampilan akan men ingkat, sebab
susunan saraf serta tubuh terpelihara agar tetap segar dan sehat.
Tidur yang sehat merupakan kebutuhan penting yang dibutuhk an setiap hari.
Tidur yang sehat apabila lingkungan tempat tidur udaranya bersih, s uasana tenang
dan cahaya lampu remang-remang (tidak silau) serta kondisi tubuh yang nyaman.
Misalnya, tungkai diletakkan agak tinggi agar memperlancar peredara n darah pada
anggota gerak bawah (Irianto K., 2007)
Tidur yang sehat harus memenuhi syarat kepadatan hunian ruang tidur yaitu
luas ruang tidur minimal 8 meter dan tidak dianjurkan digunakan lebih dari 2 (dua)
orang tidur.(Depkes RI, 1989)

2.2.7. Gizi dan Menu Seimbang


Keadaan gizi setiap individu merupakan faktor yang amat penting karena zat
gizi zat kehidupan yang esensial bagi pertumbuhan dan perkembangan manusia
sepanjang hayatnya. Gizi seimbang adalah satu faktor percepatan pada pertumbuhan
sumber daya manusia yang sehat, cerdas, aktif dan produktif. Sebaliknya, kekurangan

gizi pada anak-anak akan mengakibatkan lemahnya kemampuan belajar, cepat lelah
dan sakit-sakitan (Hidayat Syarif, 1997 yang dikutip oleh Tarigan M., 2004)
Hal penting yang perlu diperhatikan pada gizi seimbang ini adalah makanan
yang beraneka ragam yang mengandung karbohidrat, lemak protein, vitamin, mineral
dan serat sesuai dengan proporsi yang memakan sayur-sayuran dan buah-buahan serta
pola makan yang teratur yaitu tiga kali sehari pada pagi, siang dan malam hari
(Tarigan M., 2004)

2.3. Sarana dan Prasarana PHBS


Salah satu faktor penting yang berpengaruh pada praktek PHBS adalah
fasilitassanitasi yang tercermin dari akses masyarakat terhadap air bersi h dan sanitasi
dasar. ada
P tahun 2002, persentasi rumah yang memiliki yang mem punyai akses
air yang layak untuk dikonsumsi baru mencapai 50% dan
terhadap

akses rumah

tangga terhadap sanitasi dasar baru mencapai 63,5% (RPJPK, 2005

yang dikutip

Adisasmito W., 2008).


Fasilitas sanitasi merupakan sarana yang dipergunakan sebag ai pendukung
perilaku kebersihan diri dalam tatanan rumah tangga dan lingkungan nya. Fasilitas
sanitasi yang harus tersedia sebagai faktor pendukung untuk PHBS pada anak-anak
adalah sebagai berikut :
1. Air bersih
2. Sabun mandi
3. Sikat gigi
4. Pasta gigi

5. Gunting kuku
6. Tong sampah
7. Toilet
8. Kamar mandi
9. Lap pengering/handuk
10. Pembersih lantai
11. Sha mpo (Pembersih rambut)

2.4. Panti Asuhan


Panti Asuhan adalah sebuah wadah yang menampung ana k-anak yatim
dan/atau piatu. Di mana anak-anak yatim dan/atau piatu (ataupu n anak yang
dititipkan orangtuanya karena tidak mampu) biasanya tinggal,
pendidikan, dan juga dibekali berbagai

mendapatkan

keterampilan agar dapa t berguna di

kehidupannya nanti (Anonim, 2008).


Adapun Panti Asuhan terdiri dari 3 (tiga ) macam yaitu :
a. Panti Asuhan yang didirikan oleh masyarakat dan anggarannya di sediakan oleh
masyarakat sendiri.
b. Panti Asuhan yang

didirikan oleh masyarakat tetapi anggaran operasionalnya

berasal dan dibantu oleh pemerintah dan organisasi lain.


c. Panti Asuhan yang didirikan dan dibiayai oleh pemerintah, baik pemerintah pusat
maupun pemerintah daerah yang digunakan pemerintah sebagai Unit Pelaksana
Teknis (UPT) dalam struktur Dinas Sosial kab/kota (Suyono H., 2007)

Menurut Bowlby dkk, (1994) dalam Anonim, (2008) menyatakan bahwa


perkembangan anak yang sehat secara fisik, psikologis, dan sosial membutuhkan
suatu hubungan yang harmonis antara tiga unsur pokok, yaitu:
1. Hubungan antara anak dengan anak
2. Hubungan antara anak dengan anggota keluarga
3. Hubungan antara anak dengan lingkungan sosialnya
Selain itu, Hurlock, (1995) dalam Anonim, (2008) laporan hasil penelitiannya
juga menyimpulkan bahwa Perawatan anak di Panti Asuhan ada persep si yang tidak
baik, karena anak dipandang sebagai makhluk biologis bukan seb agai makhluk
psikologis dan makhluk sosial. Padahal selain pemenuhan kebutuhan fi siologis, anak
membutuhkan kasih sayang bagi perkembangan psikis yang sehat seperti halnya
vitamindan protein bagi perkembangan biologisnya.
P erkembangan terakhir menunjukkan bahwa jumlah anak-anak yang terlantar
semakin meningkat, sementara hanya sebagian kecil dari mereka (k ira-kira 15%)
yang mampu ditampung di panti asuhan, baik swasta maupun pemeri ntah. Realitas
juga m enunjukkan bahwa mereka yang beruntung (diasuh di panti asuhan) saja
menunjukkan perkembangan kepribadian dan penyesuaian sosial yang kurang
memuaskan, dapat dibayangkan keadaan yang lebih memprihatinkan lagi pada anakanak terlantar yang belum terjangkau penanganan dari pihak yang berwenang.
Sementara masyarakat sering memberi cap negatif pada anak-anak di panti asuhan
tanpa melihat lebih jauh, mengapa atau bagaimana hal-hal negatif itu bisa terjadi.
Oleh karena itu, berdasarkan persepsi masyarakat dan pendapat beberapa ahli bahwa
dalam kehidupan di panti asuhan, anak-anak tidak mendapatkan lingkungan yang

sehat bagi perkembangannya, maka kita perlu mengetahui kebutuhan psikologis anak
di panti asuhan agar mereka mendapatkan perlakuan yang sesuai dengan kebutuhan
kesehatan yang mereka butuhkan, sehingga perkembangan fisiknya sejalan dengan
perkembangan psikologis dan sosialnya. Karena, perkembangan yang sehat dalam hal
perkembangan fisik, psikologis dan sosial anak-anak di panti asuhan sangat
diperlukan agar mereka mampu hidup mandiri di tengah-tengah masyarakat luas
terutama setelah mereka harus melampaui pasca terminasi dimana harus keluar dari
lingkungan panti asuhan setelah mampu hidup mandiri/setamat SMU (Anonim,
2008).

2.5. Kerangka Konsep


Adapun kerangka konsep dalam penelitian ini dapat dilihat pada gambar
berikut ini:
Baik
Tindakan Anak-anak
Mengenai PHBS
Buruk

Ada
Keluhan Common
cold
Tidak ada

BAB III METODE


PENELITIAN
3.1. Jenis Penelitian
Penelitian ini merupakan penelitian yang bersifat deskriptif untuk
menggambarkan pengetahuan, sikap dan tindakan tentang Perilaku Hidup Bersih dan
Sehat (PHBS) pada Anak-anak.

3.2. Lokasi dan Waktu penelitian


Penelitian ini dilakukan di Panti Asuhan Rapha-El Simalingka r, Kecamatan
Medan Tuntungan Kota Medan. Adapun alasan memilih lokasi karena di Panti
Asuhan ini belum pernah dilakukan penelitian mengenai pengetahua n, sikap dan
tindakan anak-anak di Panti Asuhan tentang PHBS.
3.2.1 Waktu Penelitian
Penelitian ini dilakukan pada April s/d Mei 2009.
3.3. Populasi dan Sampel
3.3.1. Populasi
Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh anak-anak di Panti Asuhan
Rapha-El Simalingkar Kecamatan Medan Tuntungan Kota Medan yang berjumlah 29
orang.
3.3.2. Sampel
Sampel dalam penelitian ini adalah seluruh anak-anak di Panti Asuhan
Rapha-El yang berusia 7 (tujuh) sampai dengan 14 tahun sebanyak 19 orang. Adapun
responden dibagi menjadi 2 (dua) kelompok responden yaitu :

28

29

1. Kelompok anak-anak yang berusia 7(tujuh) s/d 9(sembilan) tahun atau kelompok
anak dengan pendidikan SD kelas I s/d anak dengan pendidikan SD KELAS III.
2. Kelompok anak-anak yang berusia 10 s/d 14 tahun atau kelompok anak dengan
pendidikan SD kelas IV s/d anak dengan pendidikan SMP KELAS I.

3.4. Metode Pengumpulan Data


Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer yang
diperol eh melalui pembagian kuesioner dan diikuti dengan wawancara langsung
dengan anak-anak di Panti Asuhan Rapha-El Simalingkar Keca matan Medan
Tuntun gan.

3.5. Definisi Operasional


1. Pengetahuan (knowledge) adalah hasil dari tahu dari anak-anak tentang PHBS,
yang terjadi setelah anak-anak memperoleh informasi PHBS.
2. Sikap (attitude) adalah reaksi atau respon yang masih tertutup dari anak-anak di
Panti Asuhan terhadap PHBS
3. Tin dakan atau Praktek (Practice) adalah perbuatan nyata anak-anak di Panti
Asuhan tentang PHBS
4. Fasilitas yang mendukung higiene adalah alat yang digunakan anak-anak di Panti
Asuhan Rapha-EL sebagai pendukung untuk melakukan PHBS
5. Fasilitas sanitasi adalah alat pendukung yang tersedia bagi lingkungan yang sehat.
6. Keluhan kesehatan adalah penyakit yang pernah diderita anak-anak di Panti
Asuhan dalam sebulan terakhir terkait dengan rendahnya PHBS

3.6. Aspek Pengukuran


Dalam aspek pengukuran ini dilakukan untuk mengetahui gambaran tingkat
pengetahuan sikap, tindakan tentang PHBS, dan kondisi fasilitas higiene dan sanitasi
PHBS yang tersedia serta keluhan kesehatan anak-anak di Panti Asuhan adalah
sebagai berikut:
I. Pengetahuan
Pengetahuan ini dapat diukur dengan memberikan skor terhadap kuesioner
yang te lah diberi bobot. Jumlah pertanyaan sebanyak 12 dan total skor sebanyak 36.
Adapun kriteria pertanyaan tingkat pengetahuan mempunyai tiga pilihan
dengan pemberian skor sebagai berikut :
A. Skor jawaban pertanyaan nomor 1 s/d 4 yaitu:
1. Jawaban a, dengan skor 3
2. Jawaban b, dengan skor 2
3. Jawaban c, dengan skor 1
B. Skor jawaban pertanyaan nomor 5 s/d 8 yaitu:
1. jawaban a, dengan skor 2
2. jawaban b, dengan skor 1
3. jawaban c, dengan skor 3
C. Skor jawaban pertanyaan nomor 9 s/d 12 yaitu:
1. jawaban a, dengan skor 1
2. jawaban b, dengan skor 3
3. jawaban c, dengan skor 2

Berdasarkan kriteria pemberian skor, pengetahuan anak dikategorikan


dengan skala pengukuran sebagai berikut
1. Baik, jika hasil penjumlahan skor jawaban responden memiliki nilai (skor) >
(lebih dari) 27 atau memilih jawaban yang memiliki nilai (skor) > (lebih
dari) 75% dari total skor seluruh pertanyaan.
2. Sedang, jika hasil penjumlahan skor jawaban responden memiliki nilai (skor)
14 s/d 27 atau memilih jawaban yang memiliki nilai (skor) = ( sama dengan)
40% s/d 75 % dari total skor seluruh pertanyaan.
3. Buruk, jika hasil penjumlahan skor jawaban responden memiliki nilai (skor)
< (kurang dari) 14 atau memilih jawaban yang memiliki

nilai (skor) <

(kurang dari) 40 % dari total skor seluruh pertanyaan.

II.

S ikap
Sikap ini dapat diukur dengan memberikan skor terhadap kuesioner yang

telah di beri bobot. Jumlah pertanyaan sebanyak 12 dan total skor sebanyak 36.
Adapun kriteria pertanyaan tingkat sikap anak-anak mempunyai tiga pilihan
dengan pemberian skor sebagai berikut :
A. Skor jawaban pertanyaan nomor 1 s/d 6 yaitu:
1. Setuju, dengan skor 3
2. Ragu-ragu, dengan skor 2
3. Tidak setuju, dengan skor 1
B. Skor jawaban pertanyaan nomor 7 s/d 12 yaitu:
1. Setuju , dengan skor 1

2. Ragu-ragu, dengan skor 2


3. Tidak setuju, dengan skor 3
Berdasarkan kriteria pemberian skor, sikap anak-anak dikategorikan dengan
skala pengukuran sebagai berikut :
1. Baik, jika hasil penjumlahan skor jawaban responden memiliki nilai (skor) >
(lebih dari) 27 atau memilih jawaban yang memiliki nilai (skor) > (lebih
dari) 75% dari total skor seluruh pertanyaan.
2. Sedang, jika hasil penjumlahan skor jawaban responden memiliki nilai (skor)
14 s/d 27 atau memilih jawaban yang memiliki nilai (skor) = ( sama dengan)
40% s/d 75 % dari total skor seluruh pertanyaan.
3. Buruk, jika hasil penjumlahan skor jawaban responden memiliki nilai (skor)
< (kurang dari) 14 atau memilih jawaban yang memiliki

nilai (skor) <

(kurang dari) 40 % dari total skor seluruh pertanyaan.

III.

T indakan (Practice)
Tindakan ini dapat diukur dengan memberikan skor terhadap kuesioner yang

telah diberi bobot. Jumlah pertanyaan sebanyak 12 dan total skor sebanyak 36
Adapun kriteria pertanyaan tingkat tindakan mempunyai tiga pilihan dengan
pemberian skor sebagai berikut :
A. Skor jawaban pertanyaan nomor 1 s/d 4 yaitu:
1. Jawaban a, dengan skor 3
2. Jawaban b, dengan skor 2
3. Jawaban c, dengan skor 1

B. Skor jawaban pertanyaan nomor 5 s/d 8 yaitu:


1. jawaban a, dengan skor 2
2. jawaban b, dengan skor 1
3. jawaban c, dengan skor 3
C. Skor jawaban pertanyaan nomor 9 s/d 12 yaitu:
1. jawaban a, dengan skor 1
2. jawaban b, dengan skor 3
3. jawaban c, dengan skor 2
Berdasarkan kriteria pemberian skor, tindakan anak-anak dikategorikan
dengan skala pengukuran sebagai berikut :
1. Baik, jika hasil penjumlahan skor jawaban responden memiliki nilai (skor) >
(lebih dari) 27 atau memilih jawaban yang memiliki nilai (skor) > (lebih
dari) 75% dari total skor seluruh pertanyaan.
2. Sedang, jika hasil penjumlahan skor jawaban responden memili ki nilai (skor)
14 s/d 27 atau memilih jawaban yang memiliki nilai (skor) = ( sama dengan)
40% s/d 75 % dari total skor seluruh pertanyaan.
3. Buruk, jika hasil penjumlahan skor jawaban responden memili ki nilai (skor)
< (kurang dari) 14 atau memilih jawaban yang memiliki nilai (skor) <
(kurang dari) 40 % dari total skor seluruh pertanyaan.

IV.

Fasilitas yang mendukung higiene PHBS yang tersedia di Panti Asuhan


PHBS yang tersedia di Panti Asuhan diukur melalui kuesioner yang telah

diberi bobot. Jumlah pertanyaan sebanyak 6(enam) dan total skor sebanyak 6 (enam)
pertanyaan.
Dengan kriteria pertanyaan mempunyai dua pilihan :
1. Jawaban a (ya) = 1
2. Jawaban b (tidak) =0
Berdasarkan

nilai (skor)

PHBS

yang tersedia

di P anti Asuhan

diklasifikasikan menjadi 3 (tiga) kategori yaitu :


a. Baik, jika hasil penjumlahan skor jawaban responden memiliki nilai (skor) >
(lebih dari) 4 atau memilih jawaban yang memiliki nilai (skor) > (lebih dari)
75% dari total skor seluruh pertanyaan.
b. Sedang, jika hasil penjumlahan skor jawaban responden memiliki nilai (skor) 3
s/d 4 atau memilih jawaban yang memiliki nilai (skor) = (sama dengan) 40% s/d
75 % dari total skor seluruh pertanyaan.
c. Buruk, jika hasil penjumlahan skor jawaban responden memiliki nilai (skor) <
(kurang dari) 3 atau memilih jawaban yang memiliki nilai (skor) < (kurang dari)
40 % dari total skor seluruh pertanyaan.

V.

Komponen Observasi Fasilitas sanitasi PHBS yang tersedia di Panti


Asuhan
Fasilitas PHBS yang tersedia dilakukan melalui metode pengamatan/

observasi dengan memberikan skor terhadap lembar observasi yang telah diberi
bobot. Jumlah komponen observasi sebanyak 14 dan total skor sebanyak 14
Dengan kriteria komponen observasi mempunyai dua pilihan :
1. Memenuhi syarat (ya)= 1
2. Tid ak memenuhi syarat (tidak) =0

VI.

K eluhan Kesehatan Anak-anak di Panti Asuhan


Kondisi kesehatan anak-anak di Panti Asuhan ini dapat d iukur dengan

melakukan pengamatan yang diikuti dengan wawancara pada anak-anak dan


memberikan skor terhadap kuesioner yang telah diberi bobot. Jumlah pertanyaan
sebanyak 4 dan total skor sebanyak 4
Dengan kriteria pertanyaan mempunyai dua pilihan :
3. Jawaban ya, dengan skor 1
4. Jawaban tidak, dengan skor 0
Berdasarkan kriteria pertanyaan diatas dapat diklasifikasikan menjadi 2
(dua) kategori yaitu :
1. Ada, jika hasil penjumlahan skor jawaban 1 (satu)
2. Tidak ada, jika hasil penjumlahan skor jawaban = 0

3.7. Analisa Data


Analisa data dilakukan analisis secara kuantitatif untuk
menggambarkan (mendeskripsikan) masing-masing variabel penelitan
dengan menggunakan SPSS 16, yang selanjutnya disajikan dengan
menggunakan tabel distribusi frekuensi.

Anda mungkin juga menyukai