Anda di halaman 1dari 4

Jl. Buaran Raya no.

23, Duren Sawit Jakarta


Timur

SURAT PERJANJIAN KONSINYASI


Yang bertandatangan di bawah ini :
Nama

: Dicky Aria Margita

Perusahaan : 17SEVEN STORE


Jabatan

: Owner

Alamat

: Jalan Buaran Raya No.23

Telepon/Fax : 08561114447 /
selanjutnya disebut sebagai PIHAK I,
Nama

Perusahaan :
Jabatan

Alamat Kantor
Telepon

selanjutnya disebut sebagai PIHAK II.


Kedua belah pihak bersepakat untuk melakukan kerja sama konsinyasi
17seven store, di Jalan Buaran Raya No.23, No.23 dengan ketentuanketentuan sebagai berikut :

Pasal 1
Tata Cara Konsinyasi
1. PIHAK I menerima barang dari PIHAK II lengkap dengan price tag yang
bertuliskan kode, deskripsi dan harga barang. Pemberian kode harus
dibedakan untuk setiap: warna, jenis, desain, dan harga yang berbeda,
kecuali perbedaan pada ukuran. Penulisan kode, deskripsi dan harga
barang pada price tag tidak boleh menggunakan tulisan tangan.

Page 1 of 4

2.

PIHAK I mengenakan biaya konsinyasi terhadap setiap barang Pihak II


yang laku sebesar 35%.
3. PIHAK I tidak bertanggung jawab apabila PIHAK II melanggar Hak
Intelektual suatu merek atau dalam bentuk apapun, kami sepenuhnya
akan menyerahkan masalah ini kepada PIHAK II

Pasal 2
Jangka Waktu
1. Perjanjian kerja sama ini berlaku selama 1 tahun dari tanggal
penandatanganan surat perjanjian.
2. Jika masa kontrak selesai, maka PIHAK I akan mengevaluasi terhadap
produk-produk PIHAK II dan memberikan keputusan lebih lanjut
mengenai perpanjangan kontrak. Begitu pula sebaliknya, PIHAK II
berhak mengevaluasi dan memberikan keputusan akan perpanjangan
kontraknya dengan PIHAK I.

Pasal 3
Hak dan Kewajiban PIHAK I
1. PIHAK I wajib memberi laporan penjualan (konsinyasi) dan laporan
stock opname bulanan dari seluruh produk PIHAK II antara tanggal 1-5
setiap bulannya. Selain itu, PIHAK I wajib memberikan laporan
kosinyasi/stock opname jika sewaktu-waktu diperlukan oleh PIHAK II.
2. PIHAK I berhak menentukan jenis dan jumlah produk yang akan
diterima sesuai dengan manajemen 17SEVEN store.
3. Pihak I wajib membayar konsinyasi pada PIHAK II mulai tanggal 5-15
tiap bulannya.
4. Pembayaran akan dilakukan secara pemindahbukuan kepada PIHAK II
dengan no rekening seperti yang disebutkan pada perjanjian ini yaitu:
a. Nama Bank :
b. No. Rekening
c. Atas Nama :

5. Pihak I wajib membayar jika ada barang Pihak II yang hilang selama
masih berada di toko Pihak I. Pembayaran akan dilakukan paling
lambat 1 bulan (atau sesuai negiosiasi kedua belah pihak) sejak
dikeluarkannya invoice barang hilang tersebut.
6. Pihak I mendapatkan waktu kurang lebih 2 minggu untuk melakukan
pengecekan terhadap stock barang yang diminta oleh Pihak II.
7. PIHAK I akan mempromosikan dan menjual produk dari PIHAK II secara
langsung melalui 17SEVEN Store.

Page 2 of 4

Pasal 4
Hak dan Kewajiban PIHAK II
1. PIHAK II wajib mengganti/menambah jenis/desain produknya setiap
bulannya dan selambat-lambatnya 3 bulan sekali.
2. PIHAK II wajib mengikuti prosedur pengiriman barang yang terdiri dari :
a. Surat Jalan ( invoice) lengkap beserta barang kepada PIHAK I.
b. Surat
jalan
(invoice)
dikirim
juga
via
email
ke
17sevenbuaran@gmail.com beserta nomor awb cargo yang
dipakai.
c. Jika kedua syarat point a dan b tidak dipenuhi kami tidak akan
proses barang tersebut dan kami tidak bertanggung jawab atas
kehilangan barang tersebut.
3. PIHAK II dapat menerima uang hasil penjualan mulai tanggal 5-15
setiap bulan.
4. PIHAK II tidak berhak memasukkan/menyusupkan produk dari merek
lain (merek di luar manajemen PIHAK II) tanpa persetujuan PIHAK I.
5. PIHAK II wajib menanggung biaya kirim + retur barang ke PIHAK I.

Pasal 5
Retur Barang
1. PIHAK I akan melakukan retur terhadap produk PIHAK II jika produk
tersebut sudah berada di 17SEVEN selama 3 (empat) bulan atau lebih.
2. PIHAK I akan melakukan retur terhadap produk PIHAK II jika produk
tersebut cacat produksi.
3. PIHAK I akan mengirimkan barang melalui ekspedisi apabila PIHAK II
tidak melakukan pengambilan barang selama maksimal 1 minggu
setelah barang tesebut di proses retur dan telah diberitahukan untuk
mengambil barang ke PIHAK II, aturan ini berlaku untuk merk yang
berada di satu daerah dengan toko kami.

Pasal 7
Force Majeure

Page 3 of 4

1. Force Majeure dalam hal ini adalah terjadinya peperangan, blokade,


kerusuhan, devaluasi atau peraturan pemerintah, bencana alam yang
mempengaruhi kelancaran pelaksanaan pekerjaan.
2. Dalam Force Majeure tersebut, PIHAK I harus segera memberitahukan
kepada PIHAK II dalam waktu 7 hari setelah kejadian dan harus disertai
keterangan yang sebenarnya dari pihak berwajib.
3. Penyelesaian Force Majeure akan dilaksanakan sesuai dengan
peraturan pemerintah.

Pasal 8
Perselisihan
Semua perselisihan yang terjadi akibat dari perjanjian ini, akan diselesaikan
secara musyawarah dengan azas kekeluargaan. Apabila tidak ditemukan
penyelesaian, maka akan diselesaikan sesuai jalur hukum yang ada.
Demikian SURAT PERJANJIAN KONSINYASI ini dibuat dan ditandatangani oleh
kedua belah pihak tanpa paksaan serta dalam keadaan sehat jasmani rohani
dalam 2 rangkap dan masing-masing mempunyai kekuatan hukum yang
sama.

Jakarta, 8 Oktober 2016

2016

PIHAK I

PIHAK II

Dicky Aria Margita

__________________

Page 4 of 4

Anda mungkin juga menyukai