Anda di halaman 1dari 22

UNIVERSITAS ABULYATAMA

F A K U L T A S K E D OK T E
RAN

ATURAN :

1. Waktu 100 menit


2. Jawab dengan cara memberi tanda silang (X) pada jawaban yang
dianggap benar
3. Bekerjalah dengan teliti
4. Manfaatkan waktu sebaik-baiknya

SOAL :
1. Seorang peneliti akan meneliti hubungan antara karakteristik sosial ekonomi dengan
perilaku hidup bersih dan sehat. Menurut referensi yang ada didapatkan informasi
bahwa tingkat pendidikan berpengaruh terhadap kebiasaan perilaku hidup bersih dan
sehat. Oleh karena itu, peneliti akan mengelompokkan populasi penelitian
berdasarkan tingkat pendidikan formal, yaitu rendah, menengah, dan tinggi. Metode
sampling yang paling tepat digunakan adalah
a. Simple random sampling
b. Systematic random sampling
c. Cluster random sampling
d. Stratified random sampling
e. Purposive sampling

2. Seorang peneliti ingin melihat pola pemberian nutrisi ibu kepada anaknya di suatu
wilayah. Peneliti memilih ibu yang bisa membaca dan menulis serta bersedia mengisi
kuesioner. Jenis pemilihan sampel apa yang digunakan?
a. Purposive sampling
b. Convenience sampling
c. Consecutive sampling
d. Systematic sampling
e. Probability sampling

3. Puskesmas Kecamatan Y tersedia metode kontrasepsi berupa pil, kondom, IUD, dan
sebagainya. Pasien bebas memilih metode kontrasepsi yang diinginkan. Subjek
penelitian adalah perempuan yang mulai menggunakan metode kontrasepsi sepanjang
tahun 2011 dan dilihat hasilnya pada akhir tahun 2012. Jenis penelitian yang sesuai
dengan ilustrasi di atas adalah
a. Survei
b. Cohort
c. Uji klinis
d. Case control
e. Cross sectional
4. Seorang dokter di Puskesmas Kecamatan X ingin melakukan penelitian mengenai
difteri. Dokter tersebut ingin melakukan penelitian tentang jumlah kasus difteri yang
ada di wilayah kerjanya. Metode penelitian apa yang tepat digunakan?
a. Case series
b. Case report
c. Cross sectional
d. Cohort
e. Case control

Penyakit
Total
(+) (-)
(+) 132 1014 1146
Skrining
(-) 79 62266 62345
Total 211 63280 63491

5. Berdasarkan tabel di atas, sensitivitas metode skrining terbaru tersebut adalah


a. 132/211
b. 132/63491
c. 132/1146
d. 62266/63280
e. 62266/62345

6. Berdasarkan tabel di atas, spesivisitas metode skrining terbaru tersebut adalah


a. 132/211
b. 132/63491
c. 132/1146
d. 62266/63280
e. 62266/62345

Suatu penelitian yang didokumentasikan oleh British Medical Journal 2002, dengan
menggunakan design prospektif, menyatakan adanya pengaruh makan es krim
terhadap terjadinya sakit kepala. Dari penelitian tersebut didapatkan hasil yang
ditampilkan dalam tabel 2x2 sebagai berikut:

Sakit Kepala
Total
(+) (-)
Es (+) 20 53 73
Krim (-) 9 63 72
Total 29 116 145

7. Berapa besarnya risiko relatif es krim terhadap terjadinya sakit kepala?


a. 2,2
b. 2,9
c. 4,4
d. 4,8
e. 6,8

8. Berapa besarnya odds ratio es krim terhadap terjadinya sakit kepala?


a. 2,5
b. 2,6
c. 2.,9
d. 3,7
e. 4,8

9. Suatu studi Diabetes control and complication factor. Studi ini bertujuan untuk
mengetahui insidensi neuropati pada diabetes. Terdapat 1441 sampel dimana 730
orang mendapat unsual terapi dan didapatkan 70 kasus neuropat, Serta 711 orang
mendapat insentive terapi dan didapatkan 20 kasus neuropati. Insidensi neuropati pada
unsual terapi adalah ?
a. 730/1441
b. 711/1441
c. (70/730) x 1441
d. (20/711) x 1441
e. (20+70)/1441

10. Di sebuah kecamatan ditemukan seorang penderita demam berdarah dengue (DBD).
Sebagai dokter satu-satunya di tempat tersebut, Anda memberitahu ketua RT agar
membantu menangani masalah tersebut dengan cara melakukan fogging dan PSN
(pemberantasan sarang nyamuk). Dokter meminta ketua RT agar memberitahukan
halini kepada masyarakat setempat. Menurut kriteria five star doctor, tindakan di atas
termasuk kedalam
a. Community leader
b. Communicator
c. Care provider
d. Manager
e. Decision maker

11. Tn. Basirusia 38 tahun dibawa oleh polisi ke UGD karena kesadaran menurun sejak
30 menit yang lalu karena kecelakaan motor tanpa menggunakan helm. Tanda vital
TD 80/60 mmHg, nadi 120 x /menit, nafas 22 x /menit, akral dingin, konjungtiva
pucat. Dokter perlu melakukan tindakan operasi emergensi yang memerlukan
persetujuan keluarga, namun pasien tidak memiliki keluarga. Apakah kaidah dasar
bioetik yang dilakukan dokter?
a. Justice
b. Autonomy
c. Beneficience
d. Veracity
e. Non-maleficence

12. Di sebuah keluarga terdapat ayah, ibu, 5 orang anak yang berusia antara 2-10 tahun,
serta seorang kakek dan nenek. Di suatu hari, anak yang berusia 6 tahun menderita
campak dan dalam selang 6 hari kemudian 2 saudara lainnya juga menderita
campak. Ayah,ibu, kakek, dan nenek sudah pernah terkena campak. Berapakah
attack rate dari kasus tersebut?
a. 30%
b. 40%
c. 50%
d. 60%
e. 70%

13. Seorang dokter mengedukasi pasien yang terdiagnosis sebagai kanker stadium akhir.
Dokter tersebut mengatakan bahwa ia dapat merasakan apa yang dirasakan oleh
pasien tersebut, tetapi dokter tersebut tidak melibatkan perasaannya dalam
komunikasi tersebut. Tindakan dokter tersebut adalah...
a. Beneficience
b. Honesty
c. Alturisme
d. Simpati
e. Empati

14. Ny. Titi usia 34 tahun datang ke puskesmas dengan keluhan demam 4 hari dan
terdapat bintik-bintik di badan. Dokter menganjurkan melakukan pemeriksaan
laboratorium dan didapatkan hasil Hb 13 g/dL, Ht 42%, leukosit 3400/ul, dan
trombosit 98.000/ul. Apa prinsip yang sudah dilakukan dokter ini?
a. Pencegahan sekunder
b. Pencegahan primer
c. Pencegahan tersier
d. Disability limitation
e. Rehabilitation

15. Pada suatu penelitian case-control mengenai hubungan antara pemberian makanan
tambahan (PMT) dengan satus gizi balita, didapatkan hasil sebagai berikut :
GIZI BAIK GIZI KURANG JUMLAH
PMT 400 30 430
NON PMT 280 150 430
Jumlah 680 180 860
Pada penelitian tersebut, manakah yang menjadi kontrol?
a. Gizi kurang
b. Gizi baik
c. PMT
d. Non-PMT
e. Bukan salah satu di atas

16. Seorang laki-laki 35 tahun mengeluh demam sejak 1 minggu yang lalu terutama
menjelang malam hari. Pasien tidak dapat BAB sudah 1 minggu. Kemungkinan
bakteri penyebabnya adalah:
a. Salmonella typi
b. Shigella disentriae
c. E. Coli
d. Giardia lambia
e. Rotavirus

17. Seorang perempuan 45 tahun dibawa ke UGD RS. Pasien dalam keadaan tidak sadar
dan dibawa oleh masyarakat sekitar. Dengan keadaan pasien yang seperti ini perlu
dilakukan tindakan operasi. Dokter pemeriksa mencoba menghubungi keluarga tetapi
telepon tidak diangkat. Apa tindakan yang tepat untuk dilakukan?
a. Inform Consent dari yang mengantar
b. Meminta inform consent setelah keluarga datang
c. Melakukan operasi tanpa inform consent
d. Minta persetujuan dari polisi
e. Melakukan tindakan konservatif

18. Pada saat bertugas di IGD, anda mendapat laporan tentang seorang anak 8 tahun yang
tampak gelisah. Anak sulit makan dan minum. Anak telah menderita demam 8 hari
dan cenderung memburuk. Anak telah mendapat terapi antibiotika oral. Respirasi 40
x / menit, Nadi 140 x/menit dan Tekanan darah 90 / 75 mmHg. Kondisi apakah yang
sangat mungkin sedang anda hadapi ?
a. Syok anafilaksis
b. Syok septik
c. Syok kardiogenik
d. Syok hipovolumik
e. Syok hipoglikemik

19. Seorang pria datang dengan kedua mata merah, pengelihatan tidak kabur didapat
secret mukopurulen, injeksi konjungtiva, visus tidak menurun, tekanan bola mata
normal, diagnosis?
a. Konjungtivitis
b. iriditis
c. keratitis
d. episkleritis
e. dacryosistitis

20. Seorang wanita datang ke praktek dokter umum dengan keluhan utama berkunang-
kunang dan merasa lemah sekali. Pasien mengaku tidak mendapat haid selama 3
bulan. Pemeriksaan fisik : konjungtiva pucat. Test kehamilan (+). Hb 9 gr/dl. Darah
tepi hipokrom mikrositer. Pengobatan yang diberikan adalah ?
a. Tablet besi
b. Tablet piridoksin
c. Tablet Asam folat
d. Tablet siano kobalamin
e. Tablet tiamin.

21. Seorang penderita usia 55 tahun datang dengan keluhan penglihatan kabur perlahan-
lahan, makin lama makin berat sejak 1 tahun. Pada pemeriksaan didapatkan visus
ODS 5/40 tidak maju dengan koreksi maupun pinhole , kornea jernih, lensa keruh
tidak merata, funduskopi dalam batas normal. Diagnosis yang tepat untuk pasien ini
adalah..
a. Katarak juvenile
b. Katarak traumatika
c. Katarak immature
d. Katarak mature
e. Katarak sekunder

22. Mira 3 tahun dtg ke dokter dgn keluahn pucat, lemas dan malas bermain sejak 2
bulan yang lalu. Pasien adalah anak ke 4 dari 4 bersaudara. Anak pertama
memepunyai keluhan yang sama. Hasil Lab HB 7,5, ht 24, leukosit 5000, Trombosit
250.000, eritrosit 5 juta. Pada Pemeriksaan darah tepi dijumpai : sel pensil dan sel
target. Apakah Diagonosa dari kasus diatas?
a. Anemia Sideroblastik
b. Anemia Defisiensi B 12
c. Anemia Defisiensi Fe
d. Anemia Defisiensi asam folat
e. Anemia Hemoglobinopati

23. Wanita 30 tahun G2P1A0 hamil 35 minggu, datang dengan keluhan nyeri perut karena
terjatuh dari tangga. Perut kontraksi terus-menerus. Perdarahan vaginal moderate. 2
minggu yang lalu ANC dan USG dalam batas normal. Saat ini gerakan bayi
berkurang. Djj 100x/menit. Penatalaksanaan awal pada pasien tersebut adalah?
a. SC cito
b. Induksi dengan misoprostol
c. Pematangan paru + observasi perdarahan
d. Stabilisasi hemodinamik + pematangan paru + lahirkan bayi secepatnya
e. Inj. Tokolitik pematangan paru + lahirkan bayi secepatnya

24. Perempuan usia 25 tahun dibawa suaminya ke dokter karena tidak mau menyentuh
bayi yang baru dilahirkannya. Suami mengatakan pasien mudah marah, suka berdiam
diri dan mengurung diri dikamar. pasien juga sering kehilangan kesadaran. Riwayat
persalinan 2 minggu yang lalu. Apakah Diagnosa yang tepat untuk pasien ini ?
a. Skizofrenia
b. Depresi
c. Gangguan psikotik
d. Gangguan cemas
e. Baby blues syndrom

25. Seorang dokter ingin meneliti hubungan hiperkolesterolmia dengan terjadinya


neuropati. Dari 1522 sampel, terdapat 650 orang yang dinilai dengan pengobatan
standar dan didapatkan hasil 80 orang (+) neuropati serta dari 872 orang yang
mendapat terapi spesifik didapatkan hasil 40 orang yang (+) neuropati. Berapakah
insiden rate neuropati hiperkolesterolmia pada pengobatan spesifik?
a. (40/872)x 1522
b. (80/872)x 1522
c. (40/650)x 1522
d. (80/872)x 1522
e. (80/650)x 1522

26. Tn. Marko berusia 35 tahun, sudah menikah selama 5 tahun dan belum mempunyai
anak. Pada PF didapatkan Gynecomastia, panjang lengan melebihi batas panggul.
Pada pemeriksaan genetik didapatkan 47XYY. Diagnosis yang tepat untuk Tn. Marko
adalah ?
a. Sindrome Turner
b. Sindrome Kinefelter
c. Down Syndrom
d. Baby blues syndrome
e. Jacobs sindrome

27. Ny. Yuni mengeluh mual, muntah dan didaptkan BAB berwarna hitam. Pasien
memiliki riwayat konsumsi obat anti nyeri selama 1 tahun. Nyeri dirasakan berat
sejak 1 jam setelah makan dan bertambah jika pasien berusaha untuk makan. Dari
hasil endoskopi didapatkan mucoas break pada esofagus. Apa diagnosis yang tepat
untuk pasien diatas?
a. Ulkus duodenum
b. Gastritis
c. Ukus pepticum
d. Dyspepsia syndrome
e. Serosis hepatis

28. Seorang pria usia 45 tahun datang dengan keluhan ketombe pada kepala yang gatal
sejak 2 minggu yang lalu. Pada status dermatologi didapatkan papul eritem, pustule
dibelaknag kepala dan skuama kekuningan di atasnya. Apakah Diagnosis yang tepat
untuk pria tersebut?
a. Psoriasis
b. Dermatitis atopi
c. Dermatitis Kontak Alergi
d. Dermatitis Kontak Iritan
e. Dermatitis seboroik

29. Wanita usia 25 tahun G2P1A0 hamil 38 minggu datang ke IGD dengan keluhan BAK
sebentar2 dan perut mules sejak 6 jam yang lalu. Vital sign TD 110/70 mmHg, nadi
92x/i. Pemeriksaan obstetric terdapat cairan disertai darah keluar dari jalan lahir,
kontraksi 1-2 kali/5 menit. Pembukaan serviks 3 cm. Apakah Diagnosa yang tepat
untuk pasien tersebut?
a. Fase aktif deselerasi
b. Fase laten
c. Fase aktif akselerasi
d. Fase aktif obliteran
e. Fase aktif akselerasi maksimal

30. Wanita 29 tahun G3P2A0 dengan usia kehamilan 14 minggu datang ke RS dengan
keluhan keluar darah dari jalan lahir. Vital sign TD 90/60 mmHg Nadi 80x/i, Temp.
38 C. Pemeriksaan obstetri didapatkan uterus setinggi pusat. Pada pemeriksaan lab
didaptkan B-HCG tinggi walaupun sudah pengenceran 1000 kali.
Diagnosa untuk pasien tersebut adalah?
a. Mola hidatidosa
b. Mioma Uteri
c. Kista ovarium
d. Polikistik Syndrome
e. Atonia Uteri

31. Penatalaksanaan yang tepat untuk kasus diatas adalah?


a. Histerektomi
b. Kuretase
c. Laparotomi
d. Observasi
e. Tubektomi

32. Tn. Regi 60 tahun datang dengan keluhan batuk dengan sekret kental dan kuning
sejak 1 minggu yang lalu. Pasien juga menegluhkan sesak semakin berat terutama
ketika menarik nafas. Vital sign TD 110/80, Nadi 88x/i, RR 32x/i. Pada foto rongent
thorax ditemukan sputum tiga lapis. Diagnosis yang tepat untuk Tn. Regi adalah?
a. PPOK
b. Bronkitis
c. Asma Bronkial
d. TB paru
e. Bronkiektasis

33. Ny. Maria usia 25 tahun, G1P0A0 datang dengan usia kehamilan 37 minggu datang
untuk kontrol berkala kehamilan. Hasil pemeriksaan keadaan ibu baik, TFU sesuai
usia kehamilan, tidak dijumpai penyulit obstetri, DJJ normal, kontraksi (-). Kapan
sebaiknya pasien control untuk ANC berikutnya?
a. 1 minggu lagi
b. 2 minggu lagi
c. 3 minggu lagi
d. 4 minggu lagi
e. 3 hari lagi

34. Sepasang suami istri datang ke dokter untuk konsultasi kontrasepsi. Pasien telah
memiliki 3 anak dan istri berumur 37 tahun. Kontrasepsi yang tepat adalah...
a. Implan
b. AKDR
c. Pil Kombinasi
d. Kontrasepsi mantap
e. Pil 3 bulan

35. Ibu ani membawa anaknya yang berusia 3 tahun ke PKM dengan keluhan anak kurus,
kulit keriput, lemak dibawah kulit, BB 7,5 kg dan panjang badan 15 cm. Bengkak di
kedua tungkai (-). Diagnosa?
a. KEP I
b. KEP Marasmus
c. KEP Marasmus Kwasiorkor
d. KEP II
e. KEP Kwasiorkor

36. Penatalaksanaan nutrisi pada pasien di atas untuk 1 minggu adalah?


a. F75, 12 x 90 cc
b. F100, 12 x 90 cc
c. F 135, 12 x 90 cc
d. F 75, 12 x 90 cc + suplemen besi
e. F 135, 12 x 90 cc + suplemen besi

37. Bayi laki-laki usia 2 hari dibawa ibunya dengan keluhan sesak nafas. Bayi lahir
prematur, pervaginam. Sesak muncul sejak 1 jam setelah lahir. Tampilan umum
terlihat bayi sesak dan gelisah, tampak tarikan pada sternum. Pemeriksaan bunyi
jantung normal. Diagnosis?
a. Transient Tarcipneu after newborn
b. Hyalin membran diseases
c. Meconium aspiration syndrome
d. Air leak syndrome
e. Aspirasi pneumonia
38. Anak 4 tahun dibawa ibunya ke IGD dengan keluhan demam dan batuk. Batuk
dirasakan sangat berat hingga terdengar seperti mengonggong. Riwayat imunisasi
tidak jelas. Diagnosis?
a. Difteri
b. Bronchopneumonia
c. Sindrom croup
d. Bronkitis
e. Asma Bronkial

39. Tn. Asep 50 tahun datang dengan keluhan mata kiri terasa sangat nyeri sejak 2 jam
yang lalu. Mata seperti melihat pelangi berair dan berbayang. Pasien juga mengalami
mual dan muntah serta pusing. Riwayat trauma (+). Dari PF: didapatkan TD 140/100.
Pemeriksaan oftalmologis didapatkan visus OS 3/60, terdapat inj. Konjunctiva dan
inj. Silier, COA dangkal, pupil mid dilatasi, lensa jernih, TIO : 70. Mata kanan
normal. Diagnosis pasien ini adalah..
a. Glaukoma fakomorfik
b. Galukoma fakolitik
c. Glaukoma sudut tertutup
d. Trachoma
e. Keratitis

40. Septo 6 tahun dibawa ibunya karena timbul benjolan di mandibula, submandimbula
serta maksila. Pada pemeriksaan histopatologi didaptkan gambaran sel red stenburg.
Apa diagnosis yang tepat untuk septo?
a. Neuroblastoma
b. Ameloblastoma
c. Hodgkins Limfoma
d. Burrkit limfoma
e. Struma

41. Tn.Gani usia 35 tahun datang dengan keluhan bengkak pada scrotum dan terasa nyeri.
PF: Vital sign normal, pembesaran scrotum, lunak dan tidak masa tumor. Pembesaran
kelenjar inguinal (-), transluminasi (+). Diagnosisnya..
a. Hidrokel
b. Varicocel
c. Spermatocel
d. Hernia scrotalis
e. Torsio testis

42. Ny. Ruhama usia 40 tahun datang dengan keluhan sering kejang-kejang. Riwayat
kejang sudah dialami sejak 1 tahun belakangan ini. Kejang awalnya dirasakan mulai
dari jari kiri menjalar ke leher lalu tubuh hingga tungkai kiri. Pada saat kejang pasien
tidak sadarkan diri. Kejang berlangsung selama kurang lebih 20 menit. Pasien
mengatakan tidak ada keluhan apa-apa diluar episode kejang tersebut. Apa diagnosis
yang tepat Ny. Ruhama?
a. Kejang demam kompleks
b. Epilepsi parsial sederhana
c. Epilepsi parsial kompleks
d. Epilepsi umum
e. Epilepsi absans

43. Rani 3 tahun datang ke RS dibawa orang tuanya dengan keluhan biru pada bibir serta
ujung-ujung jari sejak lahir. Gejala pasien alami lebih berat apabila pasien menangis
dan saat serangan pasien jongkok untuk mengurangi gejala. Pada pemeriksaan
didaptkan murmur sistolik di sela iga II kir dn foto thorax tampak boot shaped heart.
Apa diagnosis pasien ini?
a. CHF
b. ASD
c. Tetralogi fallot
d. Penyakit jantung rematik
e. Infark miocard

44. Maharani, 16 tahun datang ke klinik dengan keluhan pilek sejak 3 minggu yang lalu,
disertai sekret kekuningan dan berbau. Rani merasakan nyeri pada pipi kanan dan kiri.
Batuk berdahak kalau malam hari dan disertai demam yang tidak terlalu tinggi. Pada
pemeriksaan fisik didapatkan mukosa konka kanan dan kiri edema, hiperemis, konka
mediana menyempit dengan sekret kekuningan.
Apa diagnosa yang tepat??
a. Rhinitis alergi
b. Sinusitis sphenoidal
c. Sinusitis maksilaris akut
d. Sinusitis ethmoidalis
e. Sinusitis frontalis

45. Agam 3 tahun dibawa orang tuanya ke UGD dengan keluhan nyeri perut hebat. Ketika
nyeri, agam mengangkat kakinya untuk mengurangi nyeri. Orang tua agam juga
mengatakan anaknya diare dengan feses berlendir berwarna merah. Pada pemeriksaan
USG didapatkan tampak massa pada abdomen. Diagnosis yang tepat adalah...
a. Hischprung diseases
b. Intususepsi
c. Volvulus
d. Divertikulitis
e. Tumor abdomen

46. Bayi 1 minggu dibawa ayahnya ke PKM dengan keluhan mata merah dan bernanah
sejak 2 hari yang lalu. Dari pemeriksaan didapatkan konjunctiva hiperemis, sekret
mucopurulen dan adanya folikular hipertrofi. Pada sekret diperiksa dengan pewarnaan
Giemsa didapt adanya mocular bodies yang berwarna ungu. Diagnosis?
a. Keratitis
b. Katarak kongenital
c. Trachoma
d. Conjunctivitis
e. Uveitis

47. Baron 30tahun dibawa ke IGD oleh istrinya dengan keluhan tidak bisa BAB dan
kentut sejak 3 hari yang laul. Keluhan juga disertai dengan nyeri perut habat tapi
hilang timbul. Tampak perut Baron semakin membuncit. Riwayat operasi laparotomi
1 tahunyang lalu dengan diagnosa appendicitis. Pasien juga mengeluh muntah
berwarna kehijauan dan pada saat colok dudbur ampula rectum colaps. Apa penyebab
ileus pada pasien ini...
a. Trauma
b. Hernia
c. Infeksi
d. Adhesi
e. Neoplasma

48. Tn. Rendi 30 tahun datang ke IGD dengan keluhan dada terasa panas. Hal ini dialami
sudah sejak 1 minggu. Pasien menceritakan bahwa mulutnya terasa asam dan nyeri
dada. Nyeri dirasakan pada bagian tengah dada dan tidak ada penjalaran. Keadaan
umum pasien tampak lesu, wajah tampak pucat dan anorexia. Suara Tn. Rendi tampak
hoarness pada saat berbicara tetapi tidak tampak adanya deviasi trakea ataupun faring
hiperemis (-). Vital sign dalam batas normal. Tn. Rendi punya kebiasaan
mengkonsumsi makanan pedas, asam dan minuman beralkohol. apakah diagnosis
untuk Tn. Rendi?
a. Gastritis
b. Infark miocard
c. GERD
d. CHF
e. Ulkus pepticum

49. Seorang permepuan 17 tahun datang ke dokter dengan keluhan gatal di bokong sejak
1 tahun yang lalu. Keluhan gatal dirasakan berulang tiap bulan dan biasanya datang
setelah menstruasi. Pemeriksaan fisik : didapatkan plakat dan makula
hiperpigmentasi, pada bagian tepi tampak papul papul eritema hiperpigmentasi dan
tersebar erosi dan ekskoroasi. Skuama kasar (+). Penderita sudah berobat ke
puskesmas, keluhan membaik tetapi timbul lagi. Pasien gemar memakai celana
pendek. Apakah pemeriksaan awal yang diusulkan......
a. Pemeriksaan gram
b. Pemeriksaan wood lamp
c. Pemeriksaan KOH 20 %
d. Pemeriksaan pric tect
e. Pemeriksaan histopatologi

50. Pasien 25 tahun datang dengan keluhan timbul bercak-vbercak ditubuh disertai rasa
gatal. Mula-mula bercak hanya tumbuh 1 di dada, kemudian meluas ke seluruh
tubuh. PF : eritem disertai gatal, herald patch (+), patch eritem, skuama halus
mengkilat, collaret, skuama berlapis dan plakat pada muka, tepi rambut, siku dan
bokong. Keluhan ini dirasakan hilang timbul. Apakah pengobatan yang harus
diberikan.........
a. Antibiotik
b. Antihistamin
c. Antiinflamasi
d. Anti jamur
e. Anti virus
51. Laki-laki 20 tahun datang dengan keluhan brutus merah pada muka, kadang nyeri,
eritem dan berisi komedo. Pemeriksaan fisik ditemukan papul yang berisi nanah
berjumlah > 30. Pasien sudah berulang kali ke dokter. Apa anjuran yang dapat
diberikan pada pasien ini........
a. Ekstraksi komedo
b. Selep topical dan issoretinoid oral
c. Konsul ke dokter kulit
d. Lebih rajin membersihkan muka
e. Mandi 3 x sehari

52. Seoarang perempuan berusia 20 tahun datang ke dokter dengan keluhan jerawatan
yang dirasakan sejak 6 bulan yang lalu. Sudah diobati bermacam-macam obat dan
berobat ke klinik kecantikan, tetapi belum membaik. Pasien merasa rendah diri dan
malu untuk melakukan aktivitas sehari-hari. PF : pada wajah terutama kedua pipi
didapatkan eritem, komedo putih dan hitam, beberapa pustular multiple berjumlah 15
buah. Sebagai dokter penatalaksanaan yang dilakukan.................
a. Memijit dan membersihkan jerawat
b. Membasuh muka dengan air bersih
c. Membuat daftar makanan yang dilarang untuk dimakan
d. Konsultasi dengan psikiatri
e. Mandi 3x sehari

53. Seorang pria 17 tahun terdapat bercak kemerahan pada wajah dirasakan sejak 6 bulan
yang lalu. Pada pemeriksaan fisik didapatkan papul eritem pada wajah dan lengan
disertai oleh komedo , beberapa pustular, skar atrofi multiple. Diagnosis pada pasien
ini adalah......
a. Roseola
b. Acne vulgaris
c. Milia
d. Pitiriasis rosea
e. Dermatitis fotokontak

54. Penyakit yang disebabkan kekurangan vitamin A adalah........


a. Rabun dekat
b. Rabun jauh
c. Rabun senja
d. Rabun pagi
e. Rabun malam

55. Seorang wanita usia 55 tahun,mengeluh kumat-kumatan nyeri wajah disekitar pipi
kanan,seperti di sayat pisau,serangan terjadi pada saat mengunyah,saat bicara,saat
menguap,saat sikat gigi.Pada pemeriksaan neurologis lain DBN.Riwayat sakit gigi
(+) dan sudah dicabut.Diagnosisnya adalah.........
a. Bells palsy
b. Migraine
c. Anteritis temporalis
d. Trigeminal neuralgia
e. Tension headeache
56. Seorang wanita erusia 55 tahun,mengeluh nyeri wajah di sebelah kanan,seperti
disayat pisau,serangan terjadi pada saat mengunyah,saat biara,saat menguap,saat
sikat gigi.Pada pemeriksaan neurologis lain DBN.Riwayat sakit gigi (+) dan sudah
dicabut.Terapinya adalah..........
a. Carbamazepin
b. Diclofenac
c. Tramadol
d. Parasetamol
e. Piroxicam

57. Seorang laki-laki usia 54 tahun dengan keluhan kejang-kejang, kesadaran


kompomentis, pemeriksaan fisik lain dan laboratorium dalam batas normal, kecuali
penderita sering mengeluh keluar cairan nanah dari telinga kanan yang sudah
bertahun-tahun. Kemungkinan besar pasien ini menderita.........
a. Meningitis
b. Kejang demam
c. Tetanus
d. Tetani
e. Encefalitis

58. Seorang wanitausia 27 tahun mengeluh sejak 2 bulan yang lalu,nyeri kepala seperti
diikat,jalan serasa melayang,sering berdear,keringat dingin.Nyeri kepalahampir
setiap hari,kumat-kumatan,disertai mual tanpa muntah,sulit tidur.Tidak ditemukan
defisit neurologis fokal.Diagnosis penderita tersebut adalah......
a. Cluster headache
b. Tension headache
c. Trigeminal neuralgia
d. Migren klasik
e. Arteritis temporalis

59. Seorang pederita laki-laki usia 30 tahun datang berobat kerumah sakit dengan
keluhan sulit tidur,malas bekerja,sering mendengar suara orang bicara yang
mengomentari dirinya,padahal waktu itu tidak ada orang.Pada pemeriksaan
internistik,neurologik serta laboratorium tidak dapat kelainan.Kemungkinan
gangguan jiwa yang diderita oleh penderita tersebut adalah.............
a. Depresi
b. Gangguan afektif
c. Neurosa
d. Skizofrenia
e. Mania

60. Seorang pasien tidak sadar dibawa ke UGD setelah menjadi korban tabrak lari,nadi >
120,TD turun,kehilangan darah 30-40 %.Menurut ATLS,klasifikasi syok
pendarahan..........
a. I
b. II
c. III
d. IV
e. V
61. Anak laki-laki 2 bulan dibawa ke puskesmas dengan keluhan sumbing bibir dan
langit.Pada pemeriksaan KU baik,tidak batuk,tidak pilek,BB 4,5 kg,didapatkan
labiognatopalatoschiziz unilateral sinistra komplit.Laboratorium Hb 11
gr/dl,pemeriksaan lain DBN.Kapan usia yang paling tepat dilakukan
labioplasty..........
a. 10 jam
b. 10 hari
c. 10 minggu
d. 10 bulan
e. 10 tahun

62. Seorang pria berusia 30 tahun mengalami kecelakaan motor dan dibawa ke UGD
rumah sakit dengan penurunan kesadaran.Pada pemeriksaan didapatkan GCS pasien
E2M2V2 keadaan posisi pasien pada saat itu adalah..........
a. Dekortikasi
b. Deserebrasi
c. Melokalisir nyeri
d. Respon perintah
e. Tidak ada respon

63. Pria usia 36 tahun datang ke UGD RS karena keluar darah dari saluran kencingnya
setelah mengalami kecelakaan sepeda motor. Pemeriksaan fisik didapatkan keluar
dari uretra dan skrotum membesar. Pemeriksaan penunjang yang diperlukan
adalah..........
a. BNO IVP
b. USG
c. CT SCAN
d. Urtrogrefi retrogarde
e. Cystografi

64. Wanita 23 tahun meneluh darah menetes dari anus, terdapat benjolan yang keluar dan
hanya bisa dimasukkan kembali dengan jari. Diagnosanya adalah..........
a. Hemoroid grade I
b. Hemoroid grade II
c. Hemoroid grade III
d. Hemoroid grade IV
e. Hemoroid grade V

65. Anak laki-laki 9 tahun dengan keluhan jika BAK celananya selalu basah.Pada
pemeriksaan fisik didapatkan muara OUE terletak pada pangkal pertemuan penis dan
skrotum. Diagnosis pada kasus ini adalah...........
a. Hipospadia skrotalis
b. Hipospadia penis
c. Hipospadia penoskrotalis
d. Epispadia
e. parafimosis

66. Anak laki-laki usia 7 tahun jika BAK sulit keluar.Setiap BAK daerah preputium
mengembang seperti balon dan preputium tidak dapat diretraksi kebelakang
glans.Apakah diagnosis tersebut?
a. Hipospadia skrotalis
b. Hipospadia penis
c. Hipospadia penoskrotalis
d. Epispadia
e. Parafimosis

67. Tindakan yang tepat untuk soal diatas adalah..........


a. Insisi
b. Sirkumsisi
c. Katerisasi
d. Beri antibiotik
e. Sistostomi

68. Seorang wanita 32 tahun dibawa ke IGD setelah meminum 30 butir paracetamol 1
jam yang lalu karena ingin bunuh diri. Pasien saat ini dalam kondisi kesadaran
menurun, tanda vital dalam batas normal. Apa terapi yang dilakukan ?
a. Sulfas atropin
b. Bilas lambung
c. Diazepam iv
d. Pemberian karbon aktif
e. Pemberian minum susu

69. Seorang nak laki-laki berusia 2,5 bulan dibawa ke puskesmas dengan keluhan
sumbing bibir dan langit-langit. Pada pasien keadaan umum baik, tidak batuk dan
tidak pilek. BB anak ini adalah 4,5 kg. Didapatkan labiognatopalatoskisis unilateral
sinistra komplit. Pemeriksaan laboratorium menunjukkan Hb 11 g/dl. Hasil
pemeriksaan lain dalam batas normal. Usia pasien yang paling tepat untuk dilakukan
labioplasti adalah ..........
a. 10 jam
b. 10 minggu
c. 10 hari
d. 10 bulan
e. 10 tahun

70. Seorang pria 38 tahun mengalami kecelakaan lalu lintas 5 jam yang lalu. Sekarang
kesadarannya menurun. GCS: E: dengan nyeri, M: menekuk, V: mengerang. Refleks
patologis (+). Pemeriksaan apa yang diperlukan ?
a. MRI
b. CT-SCAN
c. X-Ray
d. Mielografi
e. Laboratorium darah rutin

71. Seorang perempuan 45 tahun datang ke IGD dengan keluhan paha kanan sakit setelah
mengalami kecelakaan 2 jam SMRS. Pada pemeriksaan fisik didapatkan tanpak
fleksi, endorotasi dan adduksi. Neurovaskularisasi tanpak baik dan ada gerakan
terbatas karena nyeri. Diagnosis pasien ini adalah .........
a. Fraktur caput femur dextra
b. Fraktur neck femur dextra
c. Fraktur shafth femur dextra
d. Dislokasi anterior hip joint dextra
e. Dislokasi posterior hip joint dextra

72. Seorang laki-laki berusia 70 tahun datang dengan keluhan BAK tidak tuntas, pasien
juga mengeluh sering BAK pada malam hari. Keluhan dirasakan sejak 2 minggu ini.
Pada pemeriksaan colok dubur didapatkan nodul berkonsistensi kenyal, pada
berukuran % cm pada anterior, permukaan rata, simetris, tidak teraba puncak nodul.
Diagnosis yang tepat untuk pasien ini adalah ......
a. ISK
b. Adenoma rectum
c. Adenoma prostat
d. Karsinoma rectum
e. Hiperplasia prostat

73. Wanita datang ke tempat praktek dokter dengan keluhan telah berhubungan seksual
dengan suaminya dan tidak menghendaki kehamilan. Menstruasi teratur. Kontrasepsi
apa yang diberikan ?
a. Kontrasepsi darurat dengan IUD
b. Kontrasepsi darurat dengan pil
c. Kontrasepsi darurat dengan spermisid
d. Kontrasepsi darurat dengan suntik
e. Kontrasepsi darurat dengan implant

74. Seorang wanita 25 tahun dengan post partum 2 minggu datang dengan keluhan
pembengkakan payudara kanan sejak 5 hari yang lalu. Dari klinis didapatkan adanya
febris, mammae dekstra bengkak, merah dengan nyeri (+). Kemungkinan
diagnosinya adalah ....
a. Ca Mammae
b. FAM
c. Fibrokistik
d. Abses Mammae dextra
e. Philoides

75. Seorang wanita 32 tahun G2P1AO, hamil 12 minggu, Hb 10 MCV dan MCHC
normal, terapi apakah yang dilakukan untuk pasien diatas?
a. Tidak perlu diberi apa-apa
b. Beri Fe 100 mg/hari masih mual (12 minggu)
c. Kadar ferritin diperiksa
d. Beri vit C
e. Disarankan diet makanan yang mengandung banyak Fe

76. Anak laki-laki usia 2 tahun BB 15 kg. Berapa maintenance-nya untuk satu hari ?
a. 750 cc
b. 1000 cc
c. 1100 cc
d. 1250 cc
e. 2250 cc

77. Seorang perempuan berusia 8 tahun, dibawa ke puskesmas dengan keluhan demam
tunggi sejak 2 hari yang lalu, demam tinggi sepanjang hari disetai nyeri kepala.
Pmeriksaan fisik : KU: komposmentis, tekanan darah 100/70 mmHg, denyut nadi
120 kali/menit. Frekuensi nafas 36 kali/menit, suhu 39,5 C, hati teraba membesar,
akral hangat, perfusi jaringan baik, lain-lain dalam batas normal. Hasil pemeriksaan
darah : Hb 11,5 gr/dl, leukosit 3300/L, hematokrit 33 vol %, trombosit
85.000/L.Apakah diagnosis paling mungkin pada pasien ini ?
a. Demam dengue
b. Demam berdarah dengue grade I
c. Demam berdarah dengue grade II
d. Demam berdarah dengue grade III
e. Demam berdarah dengue grade IV

78. Seorang bayi laki-laki berusia 10 bulan dibawa ibunya ke RS dengan keluhan timbul
bintik-bintik merah pada tubuh. Keluhan didahului dengan demam tinggi sejak tiga
hari yang lalu dan pada hari ke tiga timbul bintik-bintik merah di seluruh tubuh,
kemudian demamnya turun. Bayi tidak rewel dan tidak didapatkan keluhan yang lain.
Pada saat demam hari kedua bayi dibawa ke puskesmas dan mendpat terapi penurun
panas dan antibioktika amoksisilin. Pemeriksaan fisik menunjukkkan ruam
makulopapular diseluruh tubuh sementara pemeriksaan lain dalam batas normal.
Apakah diagnosis yang paling mungkin pada pasien ini ?
a. Rubella
b. Rubeola
c. Scarlet fever
d. DBD grade I
e. Roseola infantum

79. Seorang anak usia 13 bulan diare cair 7 X sehari selama 4 hari, ketika dperiksa anak
tersebut rewel, anak haus ingin minum terus, bibir kering, turgor menurun dan
cubitan kulit kembali lambat. Bila BB anak tersebut 20 kg, berapa jumlah rehidrasi
yang harus diberikan ?
a. 750 cc Pedialit peroral dalam 3-4 jam
b. 1500 cc Pedialit peroral dalam 3-4 jam
c. 140 cc RL intravena selama 1 jam
d. 525 cc RL intravena dalam 3-4 jam
e. 210 cc RL intravena selama 1 jam dilanjutkan 490 cc RL selama 5 jam

80. Status hidrasi anak pada soal di atas adalah .......


a. Dehidrasi berat
b. Tanpa dehidrasi
c. Dehidrasi hipertonik
d. Dehidrasi hipotonik
e. Dehidrasi ringan sedang

81. Seorang bayi laki-laki lahir dari ibu P2AO secara spontan dengan BB 3200 gr, dan
PB 49 cm, pada saat lahir bayi langsung menangis, bergerakaktif, frekuensi denyut
jantung 144 kali/menit, ektremitas kebiruan. Berapakah nilai APGAR pada bayi ini ?
a. 6
b. 7
c. 8
d. 9
e. 10
82. Seorang anak laki-laki bersia 3 tahun, dibawa ke puskesmas karena batuk pilek
berulang sudah 3 bulan. Pemeriksaan fisik : BB 5 KG, TB 74 cm, frekuensi nafas 32
kali/menit, nadi 122 kali/menit, suhu tubuh 37,3 C, anak tanpak sakit berat dan
wajah sepertiorang tua, palpebra cekung,kedua hemithoraks simetris, suara vesikular
normal, iga gambang. Turgor kurang, kulit bila dicubit lambat kembali seperti
semula, tidak terdapat edema, akral hangat. Apakah status gizi anak diatas ?
a. Marasmus
b. Kwashiorkor
c. Defisiensi kalori
d. Defisiensi protein
e. Marasmus-kwashiorkor

83. Seorang laki-laki berusia 27 tahun datang ke IGD setelah kejadian penjambretan.
Luka di tangan kiri. Setelah pemeriksaan pasien masih tanpak pucat dan ketakutan.
Pasien disuruh opname untuk observasi. Penyelidik meminta visum ?
a. Visum et Repertum sementara
b. Visum et Repertum lanjutan
c. Visum et Repertum tetap
d. Visum et Repertum observasi
e. Visum et Repertum hidup

84. Anda mengunjungi sebuah keluarga yang terdiri dari suami istri, 2 orang anak usia
sekolah, dan kakek nenek. Tipe keluarga ini adalah ?
a. Blended family
b. Extended family
c. Nuclear family
d. Composite Family
e. Communal Family

85. Puskesmas di pimpin oleh seorang dokter, dibantu oleh dokter lainnya, 4 oarang
petugas keperawatan dan administrasi. Puskesmas tersebut melayani pasien dari
mulai jam 08.00 sampai jam 16.00 WIB. Termasuk dalam kriteria apakah puskesmas
tersebut ?
a. Puskesmas rawat Inap
b. Puskesmas rawat Jalan
c. Puskesmas Pembantu
d. Puskesmas satelit
e. Puskesmas keliling

86. Seorang pemuda 30 tahun mengalami pengroyokan. Pasien mengalami luka bacok di
lengan kiri dan punggung, setelah dirawap inap selama 5 hari pasien diperbolehkan
pulang. Saat kontrol di poli datang dengan polisi yang meminta surat visum. Surat
Visum et repertum yang diberikan dokter adalah ........
a. VeR Lanjutan
b. VeR sementara
c. VeR tetap
d. Surat Rawat Jalan
e. Surat Rawat Inap
87. Seorang perempuan berusia 45 tahun keluhan merasa baal pada kedua tangan dan
kaki dari hasilpemeriksaan fisik didapatkan tekanan darah 140/90 mmHg, TG
316mg/dl, kolestrol 455 mg/dl. Apakah terapi yang tepat pada pasien tersebut ?
a. Simvastatin
b. Kolestiramin
c. Kenofibrat
d. Captopril
e. Dexametason

88. Laki-laki 56 tahun datang dengan keluhan perut besar, mual, ikterik, distensi
abdomen. Pada pemeriksaan fisik didapatkan hepatomegali, tidak rata, teraba keras.
Tidak ada nyeri tekan bagian hepar. Hasil pemeriksaan lab menunjukkan AFP: 1000.
Diagnosisnya adalah .........
a. Sirosis Hepatis
b. Hepatitis akut
c. Hepatitis Kronik
d. Abses Hati
e. Hepatoma

89. Wanita 24 tahun datang dengan keluhan nyeri perut kanan atas hilang timbul, TB 160
BB 75 kg, pasien mengalami nyeri perut khususnya setelah mengkonsumsi makanan
berlemak. Haid teratur. Apa diagnosis yang paling mungkin ?
a. Kolelitiasis
b. KET
c. Hepatitis
d. Appendicitis
e. Kolik Renal

90. Wanita usia 27 tahun datang ke UGD dengan keluhan lemah badan, sejak @ bulan
yang mengeluh sulit tidur, rambut rontok dan gelisah, setahun berobat dengan
keluhan yang sama namun berhenti sejak 3 bulan yang lalu. TD 80/60, nadi 70, suhu
36,4 C, pada pemeriksaan fisik teraba masa difus di leher saat palpasi. Apa
kemungkinan diagnosis pada pasien ini ........
a. Koma
b. KAD
c. Koma hipoglikemia
d. Krisis tiroid
e. Krisis Adrenal

91. Seorang wanita 46 tahun datanag dengan keluhan sakit lher pada bagian belakang
sejak 1 bulan yang lalu, disertai dengan pusing dan kadang kesemutan. BB 65 kg, TB
155 cm, pemeriksaan lab : kadar kolestrol 330 mg/dl, dan LDL 180 mg/dl. Terapi
yang diberikan adalah ........
a. Gemfibrosil
b. Allopurinol
c. Aspinox
d. Atorvastatin
e. Fenofibrat
92. Seorang wanita 29 tahun mengeluh jari kedua tangan terasa kaku dan nyeri terutama
pada pagi hari, rasa nyeri berkurang saat beraktifitas. Pada pemeriksaan fisik
didapatkan arthritis pada sendi-sendi metatarso phalangeal dan interphalangeal
proksimal pada kedua tangan. Mana diantara berikut ini yang diagnosisnya paling
mungkin ?
a. SLE
b. Osteoarthritis
c. Rhematoid arthritis
d. Reactive arthritis
e. Gout arthritis

93. Perempuan 18 tahun dibawa ibunya ke poliklinik dengan keluhan panas badan terus
menerus sejak 3 hari yang lalu, keringat dingin (+), nyeri kepala, nyeri otot terutama
tungkai, mual muntah, keluar darah dari hidung, bintik-bintik merah. Px
selanjutnya ?
a. Tes Rl
b. Widal Test
c. Darah Rutin
d. Apus tenggorok
e. Mauntoux test

94. Seorang wanita 20 tahun datang dengan KU demam, keluhan sudah dirasakan selama
3 hari, disertai sakit kepala, nyeri sendi, mual muntah, perdarahan gusi dan BAB
hitam pada DP : pasien tanpak mengantuk , nadi teraba kecil dan cepat, TD 80/60
mmHg, akral dingin, lab : Hb 9,8 ; leukosit 4,2; Hct 40 %; trombosit 22.000. apa
diagnosis paling mungkin di atas ?
a. Malaria
b. Avian Influenza
c. Thypoid fever
d. DBD
e. Tetanus berat

95. Seorang wanita 42 tahun datang dengan keluhan nyeri pada ulu hati. Nyeri dirasakan
terutama pada malam hari, nyeri berkurang setelah makan. Pada pemeriksaan fisik
didapatkan nyeri tekan epigastrium. Apakah diagnosis yang paling mungkin pada
pasien tersebut ?
a. Ulkus gaster
b. Ulkus Duodeni
c. Esofagitis
d. Gastritis
e. Gastropati hipertensi portal

96. Laki-laki 35 tahun tertembak pada rahang, dirawat di RS, pulang.pasien sikat gigi
dan berdarah banyak, dalam perjalanan pasien meninggal. Kemungkinannya
adalah .......
a. Hipoksia
b. Syok
c. Anoksia
d. Aspirasi
e. Sepsis
97. Seorang laki-laki 10 tahun mengeluh kencingnya berwarna gelap dan wajahnya
sembab, penderita mengeluh nyeri waktu menelan, demam serta tenggorokan terasa
sakit 2 minggu yang lalu, tapi sekarang semua gejala sudah hilang. Dari hasil
pemeriksaan fisik sekarang tekanan darahnya meningkat 150/90, oedem di wajah dan
kaki.dari hasil pemeriksaan kimia darah, terjadi peningkatan kreatinin dan urea
darah serta penurunan albumim plasma. Pada pemeriksaan urine didapatkan
proteinuria dan gross hematuria. Berdasarkan anamnesa dan pemeriksaan fisik serta
laboratorium tersebut, pasien patut diduga menderita ?
a. Glomerulonefritis
b. Nekrosis tubuler akut
c. Uretritis akut
d. Sistitis akut
e. Appendisitis

98. Patogenesis dasar dari penyaki yang diderita anak tersebut adalah .......
a. Autoimun
b. Aterosklerosis
c. Neuropati
d. Gangguan metabolisme
e. Keganasan

99. Dosis pemberian vitamin A untuk balita 1-5 tahun adalah......


a. 50.000 SI
b. 100.000 SI
c. 150.000 SI
d. 200.000 SI
e. 250.000 SI

100. Seorang anak berusia 3 tahun mengalami kejang, demam selama 5 hari,
penurunan kesadaran dan batuk pilek, untuk menegakkan diagnosis keadaan ini perlu
ditegakkan....
a. Trombosit
b. Gas darah
c. Elektrolit
d. Cairan otak
e. Cairan Lambung

Anda mungkin juga menyukai