Anda di halaman 1dari 4

Contoh Amanat Pembina Upacara Ke-3 Tema Tujuan Upacara Bendera

Assalamualaikum Warahmatullah wa barakatuh.

Pada kesempatan kali ini bapak akan sedikit mengulas tentang jalannya upacara

bendera

Upacara bendera yang selalu kita laksanakan setiap hari senin seyogyanya itu sangat

penting ..karena dengan melaksanakan upacara bendera berarti kita menghormati

bendera negara RI bendera merah putih. Siapa lagi yang menghormati bendera RI

kalau bukan warga negara Indonesia itu sendiri. Seperti yang kita ketahui bahwa

bendera adalah salah satu simbol negara. Ada beberapa simbol negara yang bangsa

ini miliki misalnya, lambang garuda, ideology Pancasila, UUD45, bendera merah putih,

lain sebagainya. Itu beberapa symbol Negara yang kita miliki dan wajib kita hormati

jadi buat kita semua dalam melaksanakan upacara bendera itu tidak hanya sekedar

berdiam diri di lapangan saja tapi ada makna lain dibalik dilaksanakannya upacara

bendera yaitu penghormatan terhadap symbol Negara dalam hal ini adalah bendera

merah putih).

Bendera RI berwarna merah putih. Di dunia ini tidak ada yang benderanya sama. Tapi

kalau hanya mirip mungkin ada. Misalnya bendera merah putih dengan bendera

Monacoyang membedakan hanya skalanya. sehingga bendera RI kelihatan lebih

panjang dibandingkan dengan bendera Monaco.


Karna kegiatan upacara merupakan bentuk penghormatan terhadap symbol Negara,

Jadi diharapkan semua element yang terkait dalam pelaksanaan upacara bendera

benar-benar harus serius dan khidmat dalam melaksanakan kegiatan upaca bendera,

termasuk kalian semua peserta upacara serta petugas upaca sendiri.

Bapak dan ibu guru perhatikan ada di beberapa kesempatan peserta upaca yang

kurang serius, hal ini terlihat dari sikap kalian yang terlihat ngobrol dengan teman

sebelahnya, cengangas cengengesan dalam melaksanakan kegiatan upacara, dan ini

tentunya tidak boleh cengangas cengnges pada saat kegiatan upacara berlangsung

baik bagi peserta maupun bagi petugas juga,

karana di lapangan upacara tidak pernah ada sesuatu hal yg lucu.jadi buat kedepannya

bapak dan ibu guru minta dalam pelaksanaan upacara bendera untuk benar-benar

serius tidak lama hanya kurang lebih 20-30 menit saja.

Mengikuti upacara bendera dengan tertib secara tidak langsung kita sudah

mengamalkan nilai Pancasila sila ketiga yaitu "Persatuan Indonesia" yang

dilambangkan dengan pohon beringin.. karena dengan mengikuti upacara bendera,

kita mampu meningkatkan persatuan, kesatuan, serta mengkesampingkan

kepentingan pribadi dan golongan.

Demikian amanat pembina upacara pada hari Senin ini, mohon maaf bila terdapat

kekurangan atau kesalahan. Assalamualaikum Warahmatullah wa barakatuh.


ETIKA DI LINGKUNGAN SEKOLAH

A. Menghormati Guru

Guru adalah pahlawan tanpa jasa, guru adalah orang yang mendidik dan megajarkan
kepada kita berbagai ilmu pengetahuan, baik secara formal maupun nonformal.
Tugas guru sangatlah mulia. Mereka membantu tugas para orang tua untuk mengantarkan
putra putrinya menggapai masa depan yang lebih cerah. Oleh karena itu, kita harus
menghormati dan menjaga sikap agar mereka tidak kecewa kpd kita. Dengan kita berlaku
baik dan hormat pada mereka maka, kita akan memperoleh apa yang kita harapkan, yakni
ilmu yang bermanfaat.

B. Menghormati Peraturan Sekolah


Untuk menciptakan suasana yang tentram dan tertib, maka dibuatlah suatu peraturan.
Disemua tempat selalu ada peraturanya,tidak hanya di sekolah .
Peraturan yang ada di sekolah khusus untuk pelaksanaan pendidikan di sekolah agar
semua programnya berjalan dengan baik, dan semua pihak wajib mematuhinya.
Selain itu sikap yang perlu kita tunjukkan ialah:

D. Bersemangat dalam Belajar


Mencari ilmu pengetahuan merupakan kewajiban yang harus dilaksanakan bagi setiap
umat islam, baik laki-laki maupun perempuan,muda maupun tua. Karena dengan ilmu
pengetahuan,hidup seseorang akan lebih bermartabat.
Pepatah mengatakan:
With Science The World Is In My Hand
( Dengan ilmu dunia ada di genggamanku.)
Tahukah kalian bahwa allah swt.juga telah manjanjikan derajad atau kedudukan yang
tinggi kepada orang-orang yang berilmu.
Kewajiban seorang siswa adalah belajar dengan sebaik-baiknya dan berusaha memiliki
prestasi. Siswa yang senantiasa bersemangat belajar pasti akan memperoleh kemajuan
dan tercapai cita-citanya.
Lihatlah negara-negara besar di dunia ini, seperti Amerika, Jepang, Inggris dan
sebagainya. Mereka menjadi bangsa maju karena ilmu pengetahuanya yang tiggi. Tidak
mungkin kita menjadi seperti mereka jika generasi bangsa ini, termasuk kita, malas dalam
belajar.
Oleh karena itu, sikap yang harus kita miliki adalah:
b. Tidak bermalas-malasan dalam belajar.
c. Berusaha menigkatkan prestasi.

E. Sikap Terhadap Teman


Teman adalah mitra kita dalam menuntut ilmu pengetahuan. Kita harus bekerja sama
dengan mereka dalam hal kebaikan serta berlomba dalam mencapai prestasi.
Di sekolah kita setiap hari bertemu dengan mereka. Masing-masing dari mereka memiliki
karakter dan latar belakang yang berbeda .
Bagaimanapun keadaanya, mereka adalah teman kita semua, akan tetapi, kita harus bisa
memilah mana diantara mereka yang bisa diajak maju dan memberi motivasi serta
kebaikan kepada kita dalam mencari ilmu dan menggapai cita-cita.
Dengan teman kita yang perangainya kurang baik,seperti nakal, malas belajar dan
sebagainya, kita harus tetap menghargai dan menganggap mereka sebagai teman. Hanya
saja kita harus bisa mengontrol diri agar tidak terseret mengikuti mereka. Adapun dengan
teman yang rajin, patuh, dan berprestasi, kita harus mencontohnya agar bisa berlomba
dalam hal kebaikan denganya.
Bekerja sama dalam hal kejelekan hanya membuat kita tidak pernah mencapai kemajuan,
seperti saling menyontek ketika ada ujian, membolos dan sebagainya.

Anda mungkin juga menyukai