Anda di halaman 1dari 3

VISI, MISI, TATA NILAI DAN MOTTO KLINIK MEDIKA IMANI

A. VISI KLINIK
Menjadi Klinik Islami yang Representatif dengan Memberikan Pelayanan Fisik dan
Mental Sesuai Harapan Guna Mensejahterakan Pasien dan Keluarga

B. MISI KLINIK
1. Memberikan Pelayanan Secara Profesional
2. Memberikan Pelayanan yang Holistik
3. Memberikan Pelayanan Kesehatan One Stop Service

Tata Nilai : Tulus, Ramah, Bersahabat, Empati dan Proaktif

C. MOTTO
Committed in Caring Your Family Health
(Berkomitmen Melayani Kesehatan Keluarga Anda)
STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR (SOP) KLINIK MEDIKA IMANI

A. SOP PENDAFTARAN

1. Senyum dan Sapa


Assalamualaikum, dengan Ns. ...... Pak/Bu, Ada yang bisa dibantu ?
2. Menanyakan kepada pasien tujuan pelayanan yang diinginkan
Bapak/Ibu ingin berobat ke Dokter umum atau Gigi?
3. Menanyakan status keanggotaan pasien : Umum, BPJS, In Health
4. Pasien BPJS :
Pasien Lama :
Mengisi daftar pelayanan
Memvalidasi aktif/tidaknya kartu BPJS
Mengambil status pasien
Melakukan Screening / anamnesa / pengukuran vital sign
Mempersilahkan pasien melakukan pemeriksaan lebih lanjut ke ruang
dokter

5. Pasien Baru :
Mengisi daftar pelayanan
Mengisi biodata

B. SOP DOKTER UMUM DAN DOKTER GIGI

1. Senyum, sapa
2. Assalamualaikum, saya dr. .......
3. Melakukan anamnesa lebih dalam
4. Melakukan pemeriksaan Fisik (PF)
5. Memberikan info dan edukasi
6. Menjelaskan terapi yang diberikan
7. Memberitahu jadwal kontrol ulang jika perlu
8. Menyerahkan resep obat ke pasien
9. Memberikan perhatian khusus pada masalah spesifik yang ada pada pasien
10. Mendoakan kesembuhan untuk pasien semoga lekas sembuh Pak/Bu
11. Melengkapi catatan rekam medis
C. SOP PEMBERIAN OBAT

1. Petugas menerima resep dokter


2. Mengambil obat sesuai resep. Dilakukak per pasien
3. Menjelaskan kepada pasie mengenai aturan pakai
4. Melakukan pengecekkan ulang identitas pasien
5. Mendoakan kesembuhan bagi pasien semoga lekas sembuh ya Pak/Bu

D. SOP MENJAWAB TELEPON

1. Salam, sapa
Assalamualaikum, klinik medika imani. Dengan Ns. ..... ada yang bisa
dibantu?
2. Mendengarkan kebutuhan klien dan menjawab sesuai kebutuhan
3. Untuk jawaban yang memerlukan konfirmasi :
Mohon maaf akan kami tanyakan......
selanjutnya akan kami informasikan kembali
boleh minta no. Telepon Bapak/Ibu? Agar nanti dapat kami hubungi kembali

Anda mungkin juga menyukai