Anda di halaman 1dari 2

PANITIA SANTUNAN ANAK YATIM PIATU DAN

PENGAJIAN UMUM
DESA DRUJU
KECAMATAN SUMBERMANJING WETAN

Druju,05 September 2015

Nomor : 016/PSPU/IX/2015 Kepada Yth


Lamp. :- Bpk Kapolsek Sumbermanjing Wetan
Hal : Pemberitahuan dan permohonan Izin Di- Tempat

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh


Salam silaturrahim kami sampaikan, semoga rahmat dan karunia Allah senantiasa mengiringi langkah Bapak
dalam menjalankan aktifitas sehari-hari, amin.
Dalam upaya membina Ukhuwah Islamiyah, maka kami selaku Panitia Santunan Anak Yatim Piatu dan
Pengajian Umum Desa Druju Kecamatan Sumbermanjing Wetan Bermaksud Menyelenggarakan Karnaval dan
Pengajian Umum Dalam Rangka Memperingati Tahun Baru Hijriyah 1437 H Yang Insya Allah Akan Di
Selenggarakan Pada :
Hari : Sabtu
Tanggal : 26 September 2015
Acara : Karnaval
Waktu : Pukul 10.00 WIB s.d selesai
Rute Karnaval : Start RT 43 Finis RT 45 Dsn Sumbernanas Desa Druju
Acara : Pengajian Umum Dan Santunan Yatim Piatu
Waktu : Pukul 20.00 WIB s.d selesai
Tempat : RT 45 RW 09 Dusun Sumbernanas Desa Druju
Pembicara : K. Imam Maruf dari malang
Demikian surat pemberitahuan sekaligus permohonan Izin ini kami buat, atas kerja samanya kami sampaikan
terima kasih, teriring doa Jazakumullah Ahsanal Jaza.
Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Ketua Sekretaris

NURIDIN ARIST

Mengetahi

Kepala Desa Druju

MUJIONO.SPd

Tembusan :

1. Camat Sumbermanjing Wetan

2. DANRAMIL Sumbermanjing Wetan

Anda mungkin juga menyukai