Anda di halaman 1dari 3

DAFTAR TILIK

UNTUK PENATALAKSANAAN ATONIA UTERI

Nilailah setiap kinerja yang diamati menggunakan skala sbb :

1. Perlu perbaikan​ : Langkah atau tugas tidak dikerjakan dengan benar atau tidak sesuai urutan
(jika harus berurutan) atau tidak dikerjakan.

2. Mampu : Langkah atau tugas dikerjakan dengan benar dan berurutan (jika harus
berurutan), tetapi peserta secara efisien tidak ada kemajuan dari langkah ke
langkah.

3. Mahir : Langkah atu tugas dikerjakan dengan sesuai dengan urutan (jika harus
berurutan).

Pengertian :

Atonia Uteri Adalah​ ​pendarahan obstetri yang disebabkan oleh kegagalan uterus untuk
berkontraksi secara memadai setelah kelahiran

Tujuan :

mengurangi jumlah pedarahan dalam persalinan, anemia, dan kebutuhan transfusi darah.

DAFTAR TILIK
UNTUK PELAKSANAAN ATONIA UTERI
LANGKAH/TUGAS
1. Mengeluarkan semua darah beku atau selaput yang
mungkin masih menyumbat lubang rahim atau
uterus

2. Segera memulai kompresi bimanual internal


- Masukkan tangan yang memakai sarung tangan
ke dalam vagina
- Kepalkan tangan
- Tekankan tangan yang ada dalam vagina
(forniks anterior) dengan mantap pada bagian
bawah uterus
- Hati-hatilah dalam menyingkirkan serviks yang
menghalangi penekanan.
- Tekankan tangan pada perut dan kepalan tangan
yang berada di dalam vagina bersamaan
- Tahan dengan mantap

3. Jika anda merasa uterus sudah mulai berkontraksi,


maka dengan perlahan tariklah tangan anda keluar.
Jika uterus berkontraksi, teruskan pemantauan.

4. Jika uterus tidak berkontraksi setelah 5


menit,suruhlah anggota keluarganya untuk
melakukan kompresi bimanual eksternal sementara
anda member injeksi
Methergine 0.2 mg IM dan memulai infus IV (RL
dengan 20 IU Oksitosin/500 cc terbuka lebar)

5. Jika uterus tetap tidak berkontraksi, lanjutkan


kembali kompresi bimanual internal segera setelah
anda memberikan injeksi Methergine dan memulai
infus IV

6. Jika uterus belum juga mulai berkontraksi setelah


5-7 menit, segeralah siapkan perujukan dengan IV
tetap terpasang dengan laju 500 cc/jam hingga tiba
di tempat perujukan atau jumlah seluruhnya 1,5 liter
diinfuskan. Lalu teruskan dengan laju infus 125
cc/jam

Anda mungkin juga menyukai