Anda di halaman 1dari 5

Term Of Reference (TOR)

SIMULASI DOKUMEN PENGADAAN DAN


EVALUASI PENAWARAN BAGI POKJA PENGADAAN BARANG/JASA

1. Latar Belakang
a. Dasar Hukum
1) Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 54 tahun 2010 tentang
Pengadaan barang/Jasa pemerintah yang terakhir di ubah dengan
peraturan Presiden Nomor 4 tahun 2015 tentang Perubahan keempat atas
Peraturan Presiden Nomor 54 tahun 2010.
2) Peraturan Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah
Nomor 5 Tahun 2012 tentang Unit Layanan Pengadaan.
3) Peraturan Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah
Nomor 18 Tahun 2012 tentang E- tendering.
4) Peraturan Bupati Merauke Nomor 34 Tahun 2016, tentang Organisasi dan
Tata Kerja Sekretariat Daerah.
5) Surat Keputusan Bupati Merauke Nomor. 188.4/128/Tahun 2017 Tentang
Pembentukan Kelompok Kerja Pengadaan Barang/Jasa di Lingkungan
Pemerintah Daerah Kabupaten Merauke.
b. Gambaran umum

Sesuai Pasal 1 ayat (1) Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 54 Tahun
2010 Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah yang selanjutnya disebut dengan
Pengadaan Barang/Jasa adalah kegiatan untuk memperoleh Barang/Jasa oleh
Kementerian/Lembaga/Satuan Kerja Perangkat Daerah/Institusi lainnya yang
prosesnya dimulai dari perencanaan kebutuhan sampai diselesaikannya seluruh
kegiatan untuk memperoleh Barang/Jasa.

Proses pengadaan barang/jasa dapat dilakukan melalui penyedia dan/atau


secara swakelola. Secara garis besar proses pengadaan barang/jasa melalui
penyedia terdiri dari tahap persiapan, tahap pemilihan penyedia
(Lelang) dan tahap penandatanganan & pelaksanaan kontrak.

1|Term of Reference (TOR) S i m u l a s i D o k u m e n d a n E v a l u a s i P e n a w a r a n


Sesuai pasal 33 ayat (1) menyatakan bahwa salah satu output atau hasil pada
tahap Persiapan Pemilihan Penyedia Barang/Jasa berupa Dokumen
Pengadaan Barang/Jasa. Selanjutnya pasal 1 ayat (21) menyatakan bahwa
Dokumen Pengadaan adalah dokumen yang ditetapkan oleh Kelompok Kerja
ULP /Pejabat Pengadaan yang memuat informasi dan ketentuan yang harus
ditaati oleh para pihak dalam proses Pengadaan Barang/Jasa.

Pada tahap proses pemilihan penyedia barang/pekerjaan konstruksi dan jasa


lainnya, dengan berpedoman pada Dokumen Pengadaan yang telah disusun
salah satu kegiatan penting yang dilakukan oleh POKJA adalah Penyusunan
Dokumen Pengadaan dan Evaluasi Dokumen Penawaran. Penyusunan
Dokumen Pengadaan adalah format isi dokumen disesuaikan dengan
kebutuhan, dapat dituangkan dalam bentuk Bab-bab atau Pasal-pasal
sedangkan Evaluasi dokumen penawaran adalah kegiatan POKJA meneliti dan
menilai semua dokumen penawaran berdasarkan syarat-syarat yang telah
ditetapkan dan ditentukan dalam dokumen pengadaan.

Untuk mencapai hasil yang berkualitas dari suatu proses pemilihan penyedia
barang/pekerjaan konstruksi atau jasa lainnya yakni mendapatkan penyedia
yang kompeten sehingga diperolah barang/jasa berkualitas sesuai spesifikasi
teknis yang dibutuhkan, maka setiap tahapan tersebut harus benar – benar
dilaksanakan dengan profesional oleh anggota POKJA. Untuk itu setiap anggota
POKJA diharapkan memiliki kemampuan dan kompetensi dalam menjalankan
setiap tahapan dalam proses pemilihan penyedia barang/jasa.

Bahwa Setiap tahapan pengadaan barang/jasa memiliki titik lemah yang


berpotensi menjadi permasalahan hukum pengadaan barang/jasa apabila
POKJA lalai atau kurang memahami dan memiliki kemampuan teknis dalam
setiap tahapan proses pemilihan penyedia tersebut.

Kepemilikan Sertifikat Ahli Pengadaan belum dapat menjamin profesionalitas


seseorang atas substansi pekerjaan yang diberikan kepadanya, perlu
pendalaman terus menerus melalui pembelajaran, praktek dan diskusi.

2|Term of Reference (TOR) S i m u l a s i D o k u m e n d a n E v a l u a s i P e n a w a r a n


Dalam rangka mewujudkan proses pemilihan barang/jasa yang benar – benar
memenuhi prinsip – prinsip pengadaan dan kredibel, maka dipandang perlu
untuk meningkatkan kemampuan teknis anggota POKJA dalam proses
pemilihan penyedia, mulai dari menyusun dokumen pengadaan sampai dengan
evaluasi dokumen penawaran melalui pembelajaran dalam bentuk pelatihan
atau bimbingan teknis.

2. Kegiatan Yang Dilaksanakan


a. Uraian Kegiatan
Kegiatan ini adalah Bimbingan Teknis melalui simulasi/praktek Penyusunan
Dokumen Pengadaan dan Tata Cara Evaluasi Dokumen Penawaran bagi Pokja
Pengadaan Barang/Jasa(konstruksi/Konsultasi).

b. Batasan Kegiatan
Kegiatan Pelatihan / Bimbingan Teknis ini ditujukan untuk anggota Kelompok
Kerja (POKJA) di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Merauke.

c. Peserta
Peserta terdiri anggota Pokja Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Setda Kab.
Merauke sebanyak 42 Orang, yang terdiri dari:
- 15 Orang dari Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang dan Pertanahan
- 1 Orang dari BPKAD
- 1 Orang dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil
- 2 Orang dari Dinas Kesehatan
- 1 Orang dari Dinas Ketahanan Pangan, Peternakan dan Kesehatan Hewan
- 1 Orang dari Dinas Lingkungan Hidup
- 1 Orang dari Dinas Pemuda, Pariwisata
- 1 Orang dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah
- 1 Orang dari Dinas Perhubungan
- 4 Orang dari Dinas Perikanan
- 3 Orang dari Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi
- 3 Orang dari Dinas Perumahan Rakyat dan Pemukiman
- 3 Orang dari RSUD
- 2 Orang dari Bag. Umum
- 1 Orang dari Bag. Infrastruktur dan Sumber Daya

3|Term of Reference (TOR) S i m u l a s i D o k u m e n d a n E v a l u a s i P e n a w a r a n


- 1 Orang dari Bag. Pengadaan Barang dan Jasa
- 1 Orang dari Bag. Organisasi

3. Maksud dan Tujuan


a. Maksud Kegiatan
1. Untuk melakukan praktek simulasi teknis bagi anggota Kelompok Kerja
(POKJA) dalam menyusun Dokumen Pengadaan;
2. Sebagai upaya untuk mewujudkan pengadaan barang dan jasa yang
professional dan kredibel.
b. Tujuan Kegiatan
Untuk melakukan praktek simulasi bagi anggota POKJA dalam hal teknis
evaluasi dokumen penawaran.

4. Cara Pelaksanaan Kegiatan


Kegiatan dilaksanakan dengan metode pelatihan praktis (simulasi) dengan
mendatangkan narasumber dari Pusat Pengkajian Pengadaan Indonesia (P3I).

5. Waktu dan Tempat Pelaksanaan Kegiatan


Pelaksanaan kegiatan pada tanggal 8 s/d 10 Juni 2017 di Kantor BPBJ Setda
Merauke-Papua Jln. R.E. Martadinata Merauke-Papua.

6. Jadwal Kegiatan
Tanggal 08 s/d 10 Juni 2017

Waktu Materi Narasumber


08.30 – 09.00 Persiapan/Registrasi Peserta Panitia
09.00 – 10.00 a. Simulasi Penyusunan Dokumen Pengadaan
10.00 – 10.15 Istirahat
10.15 – 12.00 b. Menentukan Kriteria Evaluasi
12.00 – 13.30 ISHOMA
13.30 – 15.15 c. Evaluasi Kualifikasi Penyedia (P3I)
15.15 – 15.30 Istirahat
15.30 – 16.30 d. Evaluasi Penawaran Penyedia
e. Menyiapkan Kertas Kerja

4|Term of Reference (TOR) S i m u l a s i D o k u m e n d a n E v a l u a s i P e n a w a r a n


7. Biaya
a. Sumber Pendanaan
Pembiayaan Kegiatan dibebankan dalam DPA Bagian Pengadaan Barang dan
Jasa Setda Kabupaten Merauke.
8. Penutup

Demikianlah Term Of Reference (TOR) ini dibuat untuk dijadikan acuan


penyelenggaraan Kegiatan Bimbingan Teknis Tata Cara Evaluasi Penawaran.

Merauke, 31 Mei 2017


KEPALA BAGIAN,

I GEDE PANCA YASA PURA, ST


NIP. 19710824 199303 1 005

5|Term of Reference (TOR) S i m u l a s i D o k u m e n d a n E v a l u a s i P e n a w a r a n

Anda mungkin juga menyukai