Anda di halaman 1dari 1

Peranan Mahasiswa di kampus, bangsa dan negara.

Mahasiswa sebagai generasi penerus bangsa harus lah memiliki peranan penting untuk memajukan
bangsa dan negaranya serta juga menjadi pengontrol sosial masyarakat.

Peranan utama dan penting kita yaitu Mahasiswa sebagai Agent of change, Mahasiswa sebagai
social control, Mahasiswa sebagai iron stock serta mahasiswa sebagai moral value.

Mahasiswa juga harus lah memiliki pemikiran yang kritis akan kemajuan bangsanya, agar negara
kita dalam pembuatan peraturan sesuai dengan kehendak masyarakan banyak serta memikirkan
kaum kaun yang membutuhkannya.

Mahasiswa sebagai generasi penerus haruslah dapat menjadi jawaban atas permasalahan saat ini,
sebagai warga masyarakat yang solutif dan terus dapat memberikan solusi solusi yang terbaik untuk
bangsa dan negaranya.

Mahasiswa pula sebagai orang orang yang beruntung dapat melanjutkan pendidikan tinggi, menjadi
tugas kita bersama untuk mendidik dan memberi pengetahuan untuk mereka yang tidak dapat
kesempatan yang sama dengan kita.

Sebagai mahasiswa yang akan menjadi generasi penerus harus pula inovativ, yang menghasilkan
karya karya yang berkualitas untuk memajukan keilmuan, penelitian dan itu semua demi kemajuan
riset dan teknologi kita, jangan sampai kita menjadi bangsa yang konsumtif, menjadi peranan kita
lah untuk membuat bangsa ini maju akan karya karya dari tangan tangan serta ilmu yang kita miliki
saat ini.

Kita juga harus berperan serta dalam perbaikan moral dan etika di masyarakat, sebagai salah satu
kaum yang terdidik harus kita juga menjadi contok prilaku yang terdidik akan moral dan ilmu, dan
membuat kita juga sebagai generasi moral yang baik.

Disamping itu pula kita memiliki pernanan penting untuk memajukan dan membanggakan nama
baik almamater kita, dari hasil potensi diri kita saat ini.

Mahasiswa juga memiliki peranan sebagai kontrol dari kebijakan pemerintah, jangan sampai sistem
feodalisme, kembali lagi ditanah kita, mahasiswa haruslah berjuang mengontrol kebijakan
memberikan saran, kritik, dan masukan kepada pemerintah, perjuangan mahasiswa tidak akan
pernah usai, karna peran kita sangat lah penting bagi bangsa ini, jangan sampai kita menjadi apatis
akan hal hal sewenangwenang dari pihak pemerintah maupun para penguasa, terus serukan
perjuangan kita untuk bangsa dan negara kita yang tercinta.

Anda mungkin juga menyukai