Anda di halaman 1dari 4

DINAS KESEHATAN PEMERINTAH KABUPATEN KOLAKA

PUSKESMAS POMALAA
Alamat : Jl. Protokol, No.01. Kecamatan Pomalaa,
Call Center (0405) 2401890,Email:puskesmaspomalaa123@gmail.com

NOTULEN RAPAT LINTAS SEKTOR DAN MINI LOKAKARYA PUSKESMAS POMALAA TAHUN 2018

I. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN

a. Hari/Tanggal :Selasa/ 17 Oktober 2017


b. Waktu : 09.00 wita sampai selesai
c. Tempat : Aulia Puskesmas Pomalaa
d. Pemimpin rapat : dr. Kamrullah
e. Sekertaris rapat : ?????
f. Protokol rapat : ??????
g. Moderator rapat : ???????
h. Notulen rapat :????????
i. Peserta rapat :
1. Camat
2. Kapolsek
3. Koramil
4. Kepala Kelurahan/Desa
5. UPTD Diknas
6. UPTD KB
7. KUA
8. PKK
9. Kader
10. Programer Puskesmas Pomalaa
11. Staf Puskesmas Pomalaa

II. PELAKSANAAN
A. Persiapan
- Menyusun Jadwal Pertemuan
- Meyampaikan jadwal pertemuan pada semua unit terkait
- Menyiapakan sarana dan prasarana(Media) untuk pelaksanaan kegiatan
- Menyiapkan dan mengantur ruangan pertemuan
B. Proses pelaksanaan
- Pembukaan oleh kepala puskesmas yang dilanjutkan dengan pembacaan
agenda rapat serta himbauan kepada seluruh peserta rapat agar mematuhi
segala tata tertib kegiatan rapat oleh Ka. TU Puskesmas
- Pembahasan visi misi, tujuan sasaran, dan tata nilai budaya puskesmas
- sosialisasi jenis dan waktu pelayanan oleh KTU
- pemaparan program kerja puskesmas UKM dan UKP
- Pembahasan perencanaan puskesmas
- Pembahasan peluang inovasi
- Pembahasan MOU Lintas sektor
- Pembahasan akreditasi puskesmas (dukungan Linsek)
C. HASIL RAPAT
- Hasil pemaparan waktu dan jenis pelayanan Puskesmas Watubanga
Masalah :
 Banyak masyarakat yang belum mengetahui tentang pelayanan
apa saja yang ada di Puskesmas
 Masih ada masyarakat yang belum tahu tentang jam pelayanan
Ambulance
Penyebab masalah :
 Kurangnya informasi pihak Puskesmas kepada masyarakat
 Kerja sama lintas sektor belum terjalin secara optimal
Rencana Tindak Lanjut :
 Membagikan brosur tentang jenis dan jam pelayanan Puskesmas
kepada masyarakat
 Memberikan nomor call center ambulance kepada masyarakat
 Melibatkan sektor-sektor terkait dalam pemberian informaasi
kepada masyarakat
- Pemaparan capaian program kerja Puskesmas UKM dan UKP
 Program KIA dan KB
Masalah :
 Pelaksanaan kelas Ibu hamil yang tidak dihadiri oleh suami,
keluarga dan pemerintah desa setempat sehingga
penyampaiannya masih kurang optimal
Penyebab masalah :
 Suami atau keluarga tidak mengahdiri dikarenakan adanya
kesibukan pekerjaan (ke kebun)
 Pemerintah desa setempat tidak mengetahui jadwal
pelaksanaan kelas ibu hamil
Rencana Tindak Lanjut :
 Mencari waktu yang tepat misalnya sore hari setelah pulang dari
kebun untuk dilaksanakan kelas ibu hamil agar suami/keluarga
dapat mendampingi
 Memberikaan jadwal kepada ketua posyandu atu pemerintah
setempat
 Program Gizi
Masalah :
 Banyak balita setelah lengkap imunisasi atau setelah 2 tahun
tidak datang lagi ke posyandu untuk menimbang berat
badannya setiap bulan
Penyebab Masalah :
 Kurangnya pengetahuan orang tua tentang pentingnya
mengetahui tumbuh kembang anak balitanya
 Dukungan keluarga dan lintas sektor belum optimal
Rencana Tindak Lanjut :
 Melakukan sweeping balita oleh kader
 Sosialisasi tentang tumbuh kembang balita
 Program Promkes
Masalah :
 Desa siaga masih belum berjalan dengan baik
 Masih ada rumah tangga yang belum ber PHBS
Penyebab masalah :
 Kurangnya pengetahuan masyarakat
 Faktor kebiasaan masyarakat yang kurang baik
 Terbatasnya petugas
Rencana Tindak lanjut :
 Peningkatan media untuk penyuluhan
 Pelatihan kader
 Program Kesling
Masalah :
 Cakupan jamban yang memenuhi syarat masih rendah
 Masih banyak masyarakat yang BABS
Penyebab masalah :
 Pengetahuan masyarakat tentang kesehatan lingkungan masih
kurang
 Perilaku kebiasaan masyarakat yang masih membudaya
 Program Imunisasi
Masalah :
 Masih ada bayi balita yang tidak datang imunisasi
Penyebab masalah :
 Oarang tua merasa takut anaknya sakit setelah imunisasi
Rencana Tindak lanjut :
 Melakukan sweeping
 Menjelaskan efek samping imunisasi agar orang tua tidak
merasa khawatir
- Pembahasan Perencanaan Puskesmas
 Dalam peningkatan mutu pelayanan puskesmas , diadakan umpan
balik layanan keluhan masyarakat seperti :
 Ruang pengaduan
 Call center
 Kotak saran
- Pembahasan Peluang Inovasi
 PENYURAJA (Penyuluhan Rawat jalan )
 Karena banyak masyarakat yang kurang mengetahui tentang
penyakit, gizi, kesehatan lingkungan dan sebagainya maka
diadakan penyuluhan kepada pasien rawat jalan (PenyuRaja)
selagi menunggu di ruang tunggu, yang setiap hari dilakukan
oleh masing-masing programer atau penanggung jawab
program.
- Pembahasan MOU Lintas sektor
- Pembahasan Akreditasi Puskesmas (Dukungan Linsek)
 Penandatanganan penggalangan komintmen oleh staf puskesmas
dengan aparat dan tokoh masyarakat.

III. PENUTUP
Rapat di tutup oleh kepala puskesmas dengan apa harapan apa yang telah disepakati
bersama dapat dilaksanakan sebaik-baiknya dan penuh rasa tanggung jawab oleh
masing-masing penanggung jawab

Pembuat notulen

Anda mungkin juga menyukai