Anda di halaman 1dari 4

DRAFT KESEPAKATAN BERSAMA

ANTARA

DIREKTUR PT ADICITA YOGYAKARTA


DENGAN
KETUA TIM PENGGERAK PKK KECAMATAN SLEMAN
Nomor: /2018
Nomor: /2018

TENTANG
PELAKSANAAN PROGRAM DAN KEGIATAN LITERASI BUNDA PAUD DI
KECAMATAN SLEMAN

Pada hari ini .......... tanggal ...... bulan Juni tahun dua ribu sebelas
bertempat di Jakarta, kami yang bertanda tangan di bawah ini:

(1) Mahyudin, MHum., MA. : Direktur PT Adicita Yogyakarta selanjutnya


disebut sebagai PIHAK PERTAMA.

(2) Ane Permatasari, SIP. MA. : Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan
Sleman selanjutnya disebut sebagai PIHAK
KEDUA.

PIHAK PERTAMA dan PIHAK KEDUA yang selanjutnya disebut PARA PIHAK,
sepakat untuk melakukan kerja sama dalam Pelaksanaan Program Dan
Kegiatan Literasi Bunda Paud Di Kecamatan Sleman dengan ketentuan
sebagai berikut:

Pasal 1
TUJUAN

Kesepakatan Bersama ini bertujuan untuk:


a. Mewujudkan keterpaduan dan sinergi antara PT Adicita Yogyakarta
dengan Tim Penggerak PKK Kecamatan Sleman dalam Pelaksanaan
Program Dan Kegiatan Literasi Bunda Paud Di Kecamatan Sleman
b. Meningkatkan peran serta lembaga mitra dalam dalam Pelaksanaan
Program Dan Kegiatan Literasi Bunda Paud Di Kecamatan Sleman

1
Pasal 2
RUANG LINGKUP

Ruang lingkup Kesepakatan Bersama ini meliputi:


a. Pengadaan buku-buku sebagai sumber bacaan di tempat-tempat yang
sudah ditentukan
b. Penguatan kelembagaan Tim Pengerak PKK Kecamatan Sleman dalam
Pelaksanaan Program Dan Kegiatan Literasi Bunda Paud Di Kecamatan
Sleman;

Pasal 3
KEWAJIBAN PARA PIHAK

(1) PIHAK PERTAMA berkewajiban untuk:


a. Menyediakan buku-buku sebagai sumber materi dalam Pelaksanaan
Program Dan Kegiatan Literasi Bunda Paud Di Kecamatan Sleman
b. Membantu penyediaan sarana dan prasarana untuk pembuatan pojok
baca di kantor kecamatan dan di kantor desa seuruh desa di
Kecamatan Sleman
c. Memberikan dukungan kebutuhan sumberdaya pada setiap
Pelaksanaan Program Dan Kegiatan Literasi Bunda Paud Di
Kecamatan Sleman
(2) PIHAK KEDUA berkewajiban untuk:
a. Melaksanakan Program Dan Kegiatan Literasi Bunda Paud Di
Kecamatan Sleman yang telah disepakati oleh PARA PIHAK;
b. Memberikan petunjuk teknis kepada jajarannya dalam kelancaran
Pelaksanaan Program Dan Kegiatan Literasi Bunda Paud Di
Kecamatan Sleman; dan
c. Memberikan dukungan sumberdaya pada setiap dalam Pelaksanaan
Program Dan Kegiatan Literasi Bunda Paud Di Kecamatan Sleman
sesuai dengan kewajiban dan batas kemampuan.

Pasal 4
PELAKSANAAN

(1) Untuk melaksanakan Kesepakatan Bersama ini akan dirumuskan dalam


rencana kerja bersama;
(2) Rencana kerja bersama sebagaimana dimaksud pada ayat (1) disusun
oleh wakil yang ditunjuk PARA PIHAK sesuai dengan kebutuhan dan
merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari Kesepakatan Bersama ini.

Pasal 5
2
JANGKA WAKTU

(1) Kesepakatan Bersama ini berlaku untuk jangka waktu 2 (dua) tahun
terhitung sejak tanggal ditandatangani oleh PARA PIHAK, dengan
ketentuan dapat diubah, diperpanjang atau diakhiri sesuai kesepakatan
PARA PIHAK.
(2) Apabila salah satu pihak berkeinginan untuk mengubah Kesepakatan
Bersama ini, pihak yang bersangkutan wajib memberitahukan maksud
tersebut secara tertulis kepada pihak lainnya paling lambat 3 (tiga) bulan
sebelum dilakukan perubahan Kesepakatan Bersama ini.
(3) Apabila salah satu pihak berkeinginan untuk memperpanjang
Kesepakatan Bersama ini, pihak yang bersangkutan wajib
memberitahukan maksud tersebut secara tertulis, paling lambat 6 (enam)
bulan sebelum berakhirnya Kesepakatan Bersama ini.
(4) Apabila salah satu pihak berkeinginan untuk mengakhiri Kesepakatan
Bersama ini sebelum masa berlakunya berakhir, Pihak tersebut wajib
memberitahukan secara tertulis 3 (tiga) bulan sebelum berakhirnya
Kesepakatan Bersama ini kepada Pihak lainnya.
(1) Apabila Kesepakatan Bersama ini tidak diperpanjang lagi, baik karena
permintaan salah satu Pihak ataupun karena alasan lainnya,
pengakhiran Kesepakatan Bersama ini tidak akan mempengaruhi
kewajiban PARA PIHAK yang harus diselesaikan terlebih dahulu sebelum
berakhirnya Kesepakatan Bersama ini.
(2) Kesepakatan Bersama ini berakhir seketika apabila terjadi perubahan
terhadap peraturan perundang-undangan atau perubahan kebijakan
pemerintah yang mengakibatkan tidak dapat dilakukannya Kesepakatan
Bersama ini.

Pasal 7
PENYELESAIAN PERSELISIHAN

Apabila dikemudian hari terjadi perbedaan pendapat, baik dalam penafsiran


maupun dalam pelaksanaan Kesepakatan Bersama ini, penyelesaiannya
dilakukan secara kekeluargaan dan musyawarah untuk mencapai mufakat
dengan tetap memperhatikan ketentuan peraturan perundang-undangan.

Pasal 8
PENDANAAN

Biaya yang diperlukan dalam pelaksanaan Kesepakatan Bersama ini


dibebankan kepada PARA PIHAK sesuai dengan kesepakatan bersama

3
Pasal 9
KETENTUAN PENUTUP

Kesepakatan Bersama ini dibuat rangkap 2 (dua), bermaterai cukup, masing-


masing sama bunyinya dan mempunyai kekuatan hukum yang sama, 1
(satu) rangkap untuk PIHAK PERTAMA dan 1 (satu) rangkap untuk PIHAK
KEDUA

PIHAK PERTAMA PIHAK KEDUA


Direktur PT Adicita Yogyakarta Ketua TP PKK Kec. Sleman

Mahyudin, MHum. MA. Ane Permatasari, SIP. MA

Anda mungkin juga menyukai