Anda di halaman 1dari 14

MODUL I

PENGENALAN TURBO BASIC

1. Tujuan Praktikum
1. Mengenal bahasa pemograman Turbo BASIC
2. Memahami lingkungan kerja Turbo BASIC
3. Mengenal jenis-jenis variable dan tipe data yang
digunakan pada Turbo BASIC
4. Data membuat program sederhana dengan
menggunakan Turbo BASIC

2. Studi Kasus
2.1 Deskripsi Masalah
STNK atau Surat Tanda Nomor Kendaraan
merupakan dokumen penting yang dibutuhkan untuk
salah satu syarat bukti kepemilikan kendaraan baik itu
roda dua maupun roda empat. Dalam kasus ini masalah
yang dihadapi oleh sebagian orang adalah kebijakan-
kebijakan yang dipandang sulit dalam membuat atau
memperpanjang STNK, baik itu dari administrasi
maupun aturan-aturan dalam memproses STNK. Akan
tetapi dalam proses registrasi dalam pembuatan STNK
yang dilakukan operator cukup rumit dan memakan
waktu cukup lama, setelah ditelusuri ternyata

MI-1
Muhamad Ali Imron(15.10017) MI-2
masih menggunakan cara manual sehingga pengerjaan
yang dilakukan oleh operator tidak efektif dan menjadi
suatu masalah di kemudian hari karena cara yang
digunakan belum mencapai standar yang di harapkan.
Oleh karna itu pada studi kasus kali ini penulis akan
mengatasi permasalahan yang terjadi pada kasus
pembuatan STNK dengan menggunakan software
pemograman Turbo Basic untuk melakukan perbaikan
yang dilakukan pada sistem yang berlaku.
Pada kasus studi kali ini penulis akan mencoba
bagaimana cara membuat sebuah pemograman dengan
menggunakan Turbo basic dengan mengambil studi
kasus pembuatan STNK, pada percobaan kali ini penulis
membandingkan dengan software lain yang dapat
membuat pemograman juga, tetapi bila dilihat dari
penggunaannya baik dari segi tingkat kemudahan hingga
kerumitan akan menjadi daya tarik pada software
pemograman ini dibandingkan dengan software
pemograman komputer yang lain. Untuk selanjutnya
penulis akan menampilkan bagaimana cara penggunaan
turbo basic dari awal pemograman dimulai hingga akhir
dari pemograman ini terjadi.

2.2 Identifikasi Masalah


a. Input
1.Nama Pemilik
2. Jenis Kendaraan

Laboratorium Sistem Informasi dan Keputusan TI-UNPAS


Muhamad Ali Imron(15.10017) MI-3
3. Permohonan Pembuatan
4. Pajak
5. Harga Pembuatan STNK
6. Biaya Administrasi
7. Uang pembayaran
b. Proses
1. Total Harga Pembuatan STNK sama dengan
(harga pembuatan STNK tambah biaya
administrasi kali pajak)
2. Uang Kembalian sama dengan (uang
pembayaran-harga pembuatan STNK)
c. Output
1. Nama Pemilik
2. Jenis Kendaraan
3. Permohonan Pembuatan
4. Pajak
5. Harga Pembuatan STNK
6. Biaya Administrasi
7 Total Harga Pembuatan
8.Uang Pembayaran
9. Uang kembalian

Laboratorium Sistem Informasi dan Keputusan TI-UNPAS


Muhamad Ali Imron(15.10017) MI-4
2.3 Tabel Data
Tabel 1.1 program sederhana Turbo Basic
No Nama Variabel Tipe Data Keterangan
1 Nama pemilik Np$ String($) Karena
memiliki
karakter
2 Jenis kendaraan JnsK$ String($) Karena
memiliki
karakter
3 Permohonan pmhnPmbt String($) Karena
pembuatan STNK$ berupa data
4 Pajak Pjk! Presisi Karena
tunggal(!) berupa data
5 Harga hrpmbtST Presisi Karena
pembuatan NK! tunggal(!) berupa data
STNK
6 Biaya Byadm! Presisi Karena
administrasi tunggal(!) berupa data
7 Uang Up! Presisi Karena
pembayaran tunggal(!) berupa data

8 Uang kembalian Uk! Presisi Karena


tungga(!) berupa data
9 Total harga thPmbt! Presisi Karena
pembuatan tunggal(!) berupa data

Laboratorium Sistem Informasi dan Keputusan TI-UNPAS


Muhamad Ali Imron(15.10017) MI-5
2.4 Algoritma
1. Mulai
2. Masukkan nama pemilik
3. Masukkan jenis kendaraan
4. Masukkan permohonan pembuatan
5. Masukkan pajak
6. Masukkan harga pembuatan STNK
7. Masukkan biaya administrasi
8. Total harga pembuatan sama dengan harga
pembuatan STNK tambahbiaya administrasi
kali pajak
9. Tampilkan total harga pembuatan
10. Masukkan uang pembayaran
11. Uang kembalian sama dengan uang pembayaran
dikurang total harga pembuatan
12. Tampilkan nama pemilik
13. Tampilkan jenis kendaraan
14. Tampilkan permohonan pembuatan
15. Tampilkan pajak
16. Tampilkan harga pembuatan STNK
17. Tampilkan biaya administrasi
18. Tampilkan total harga pembuatan
19. Tampilkan uang pembayaran
20. Tampilkan uang kembalian
21. Selesai

Laboratorium Sistem Informasi dan Keputusan TI-UNPAS


Muhamad Ali Imron(15.10017) MI-6
2.5 Flowchart

Mulai

Np=?
Jnsk=?
Pmhnpmbt=?
Pjk=?
hrpmbtSTNK=?
byadm=?

Thpmbt=hrpmbtSTNK+byadm*pjk

thpmbt

Up=?

Uk=Up-hrpmbt

Np
Jnsk
Pmhnpmbt
Pjk
hrpmbtSTNK
Byadm
Thpmbt
Up
Uk

Selesai

Gambar 1.1 Tampilan Flowchart

Laboratorium Sistem Informasi dan Keputusan TI-UNPAS


Muhamad Ali Imron(15.10017) MI-7
2.6 Listing Program
rem Pembuatan STNK
Cls

? "^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^"
? " No| J.K | H.P.K | H.J.K |Pajak "
?"^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^"
? " 1 | Motor |500000 | 20000000 | 0.5% "
? " 2 | Mobil |800000 | 100000000 | 1.7% "
? "^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^"

input "nama pemilik :",np$


input "jenis kendaraan :",jnsK$
input "Permohonan pembuatan :",pmhnpmbt$
input "pajak :",pjk!
input "harga pembuatan STNK :",hrpmbtSTNK!
input "biaya administrasi :",byadm!
Input “uang pembayaran :”,up!

thPmbt! = hrpmbtSTNK!+byadm!*pjk
? "Total Harga Pembuatan :";thPmbt!
input "Uang Pembayaran :",up!
uk! = up!-thpmbt!
Cls

Laboratorium Sistem Informasi dan Keputusan TI-UNPAS


Muhamad Ali Imron(15.10017) MI-8
? "^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^"
? " STRUK STNK "
? "^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^"
? "Nama pemilik :",np$
? "jenis kendaraan :",jnsK$
? "Permohonan pembuatan :",pmhnpmbt$
? "pajak :",pjk!
? "harga pembuatan STNK :",hrpmbtSTNK!
? "biaya administrasi :",byadm!
? "Total harga pembuatan :",thpmbt!
? "uang pembayaran :",up!
? "^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^"

? "uang kembalian :",uk!


? "^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^"
? " TERIMA KASIH "
? "^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^"

Laboratorium Sistem Informasi dan Keputusan TI-UNPAS


Muhamad Ali Imron(15.10017) MI-9
2.7 Tampilan Running
2.7.1 Tampilan Sebelum Running

Gambar 1.1 Tampilan sebelum running

Lanjutan gambar 1.2 Tampilan sebelum running

Laboratorium Sistem Informasi dan Keputusan TI-UNPAS


Muhamad Ali Imron(15.10017) MI-10
2.7.2 Tampilan Running Input

Gambar 1.3 Tampilan running input

2.7.3 Tampilan Running Output

Gambar 1.4 Tampilan running output

Laboratorium Sistem Informasi dan Keputusan TI-UNPAS


Muhamad Ali Imron(15.10017) MI-11
3. Analisa
Pada pengamatan sebelumnya jika tempat yang
menyediakan layanan pembuatan STNK masih menggunakan
cara yang cukup tidak efektif sebaiknya mengubah sistem yang
berlaku karena tidaklah baik mengandalkan cara manual
karena masih banyak kekurangan baik dari segi waktu hingga
ketelitian dari benar atau tidaknya operator yang melakukan
pekerjaan tersebut karena manusia mempunyai batasan, oleh
karena itu cara ini harus di terapkan secara keseluruhan untuk
memajukan sistem yang berlaku menjadi seefektif mungkin dan
meminimumkan kesalahan-kesalahan pada pengerjaannya.
Keunggulan program yg telah dibuat oleh penulis sangat
bermanfaat dan memiliki banyak kegunaan seperti dapat
memasukkan data yang akan di masukkan secara langsung
hanya mengikuti aturan-aturan yang sudah berlaku pada
program yang sudah dibuat dan hasil akhirnya akan muncul
secara keseluruhan data yang telah dimasukkan tadi.
Setelah di pelajari dan dipraktekkan secara langsung analisa
yang didapat dalam membuat STNK dengan menggunakan
software Turbo Basic yaitu mengalgoritmakan terlebih dahulu
susunan data yang akan di masukkan pada program, lalu buka
turbo basic lalu masukkan input-input dari data yang sudah di
algoritmakan tadi kemudian masukkan inputnya. Setelah itu
tahap berikutnya adalah proses dari input yang telah
dimasukkan tujuannya untuk memunculkan harga total, lalu
tampilkan input-input sebelumnya kemudian tambahkan lagi
proses untuk pembayaran. Tahap berikutnya menentukan

Laboratorium Sistem Informasi dan Keputusan TI-UNPAS


Muhamad Ali Imron(15.10017) MI-12
kembalian dari pembayaran, bila tahap-tahap di atas sudah
dilakukan dengan benar lakukan running pada turbo basic
sehingga muncul tampilan data yang sudah input dengan
tampilan berbeda, ditampilan itu kita diperintah memasukkan
data seperti nama pemilik, jenis kendaraan, permohonan
pembuatan STNK hingga biaya yang dikeluarkan pada
pembuatan STNK seperti pajak, hingga biaya administrasi. Jika
sudah dilakukan dan hasilnya valid maka akan muncul data
yang dibuat tadi, hasil ditampilkan dalam bentuk struk
pembayaran. Sampai disini kita sudah tahu bagaimana cara
membuat suatu data menjadi struk/bukti pembayaran disertai
data yang valid dengan menggunakan software turbo basic.
Langkah-langkah diatas bisa ditampilkan dalam bentuk
flowchart, caranya dengan menentuka inputnya lalu
menyesuaikan dengan tabel berdasarkan fungsinya. Maka akan
didapatkan hasil aliran diagram flowchart.

4. Kesimpulan Dan Saran


4.1 Kesimpulan
Pada studi kasus di atas bisa disimpulkan jika turbo
basic sangat banyak manfaat dalam penggunaannya,
kita bisa menjadi lebih tau lagi tentang pemograman
komputer dari kode-kode yang harus dimasukkan
seperti variabel, data, simbol-simbol, dan
perintah/statement yang terdapat pada turbo basic.
Kekurangan dari software ini bila terjadi sedikit
saja salah memasukkan data yang seharusnya maka itu

Laboratorium Sistem Informasi dan Keputusan TI-UNPAS


Muhamad Ali Imron(15.10017) MI-13
akan berdampak pada semua program yang telah kita
lakukan, seperti error pada data atau data tidak
terbaca, selain itu berdampak fatal bila terjadi
kesalahan pada proses running yang dilakukan turbo
basic. Software ini sangat cocok digunakan untuk
mereka yang menyukai programming, ini merupakan
salah satu software dasar dan cocok bagi mereka yang
mempelajari program komputer.
4.2 Saran
4.2.1 Saran untuk Laboratorium
Lebih tingkatkan lagi fasilitas
laboratorium dengan hardware yang baik
dan nyaman digunakan, serta tata letak harus
disusun sebaik mungkin agar tidak terjadi
kejadian yang tidak diinginkan seperti terlilit
hingga tersandung oleh kabel, kebersihan
laboratorium harus diperhatikan sebaik
mungkin.
4.2.2 Saran untuk Materi
Materi ini cukup bermanfaat sekali
untuk dipelajari khusunya untuk yang
menyukai tentang programming, kita bisa
belajar dari dasar tentang program turbo
basic sampai akhirnya kita bisa
mengaplikasikan kebentuk data yang mudah
dimengerti oleh banyak orang. Buatlah
materi ini sesederhana mungkin agar

Laboratorium Sistem Informasi dan Keputusan TI-UNPAS


Muhamad Ali Imron(15.10017) MI-14
mahasiswa tidak kesulitan dalam
mempelajarinya, misal dari tata penggunaan
bahasa yang mudah di mengerti sampai
penjelasan dari mater ini.
4.2.3 Saran untuk Asisten
Penyampaian materi harus diperjelas
dan mudah dipahami agar mahasiswa tidak
kebingungan saat penyampaian materi,
suasanapun harus dibuat senyaman mungkin
karena bila kondisi dalam kelas dibuat
tegang akan berdampak tidak baik karena
tidak merasa nyaman dengan kondisi pada
kelas. Buatlah percakapan senyaman
mungkin antar asisten dan mahasiswa
supaya terjalin hubungan timbal balik yang
membuat mahasiswa merasa nyaman dan
puas atas apa yang di sampaikan oleh asisten
lab.

Laboratorium Sistem Informasi dan Keputusan TI-UNPAS

Anda mungkin juga menyukai