Anda di halaman 1dari 6

PEMANTAUAN / INSPEKSI FASILITAS DAN TEMPAT

PENYIMPANAN PERBEKALAN FARMASI SECARA


PERIODIK
NO. DOKUMEN : NO. REVISI : HALAMAN :
UK.01.10/II.3/ /2015 B 1/3
RSUP DITETAPKAN OLEH :
PROF.Dr. R.D KANDOU DIREKTUR UTAMA,
MANADO
TANGGAL TERBIT :
STANDAR PROSEDUR 23 Juni 2015
OPERASIONAL
dr.Maxi R. Rondonuwu, DHSM, MARS
(SPO)
Nip. 19640520 199103 1 003

PENGERTIAN :
1. Pemantauan Fasilitas dan Tempat Penyimpanan Perbekalan
Farmasi adalah proses kegiatan pemantauan terhadap seluruh
fasilitas, peralatan serta ruangan tempat penyimpanan perbekalan
farmasi agar senantiasa termonitor dan terkendali, serta dipastikan
senantiasa dapat berfungsi sebagaimana yang dipersyaratkan sesuai
dengan persyaratan masing-masing fasilitas dan peralatan
penyimpanan secara periodik setiap 1 (satu) minggu sekali.
2. Fasilitas penyimpanan adalah seluruh peralatan yang mendukung dan
digunakan untuk penyimpanan perbekalan farmasi baik langsung
maupun tidak langsung.
3. Tempat penyimpanan adalah ruangan atau gedung tempat
penyimpanan perbekalan farmasi.
4. Perbekalan Farmasi meliputi : obat, bahan obat, obat tradisional,
kosmetika, reagensia, radio farmasi, gas medis, film rontgen, serta alat
kesehatan habis pakai yang ada di RSUP Prof.Dr.R.D.Kandou.
5. Penyimpanan merupakan kegiatan menyimpan dan memelihara
dengan cara menempatkan perbekalan farmasi yang diterima pada
tempat yang dinilai aman dari pencurian serta gangguan fisik yang
dapat merusak mutu obat.
6. Ruang lingkup prosedur ini dimulai dari proses pengecekan fasilitas
dan tempat penyimpanan hingga pembuatan laporan kegiatan selesai
dilakukan.
TUJUAN :
1. Terjaminnya mutu perbekalan farmasi selama penyimpanan.
2. Tersedianya prosedur dan tata cara monitoring fasilitas dan tempat
penyimpanan perbekalan farmasi.
3. Terkendalinya fasilitas dan tempat penyimpanan perbekalan farmasi
sesuai dengan yang telah dipersyaratkan.
KEBIJAKAN : Keputusan Direktur Utama Nomor HK.02.04/ii.3/877.2/2014, tentang
Manajemen Penggunaan Obat Pasien di Rumah Sakit Umum Pusat Prof
Dr.R.D.Kandou Manado
PEMANTAUAN / INSPEKSI FASILITAS DAN TEMPAT
PENYIMPANAN PERBEKALAN FARMASI SECARA
PERIODIK
NO. DOKUMEN :
UK.01.10/II.3/ / NO. REVISI : HALAMAN :
RSUP
2015 B 2/3
PROF.Dr.R.D KANDOU
MANADO
PROSEDUR :
1. Petugas farmasi menyiapkan formulir pemantauan sesuai jadwal
dinas yang telah ditetapkan.
2. Petugas farmasi melaksanakan kegiatan Pemeriksaan Kebersihan
ruang atau fasilitas penyimpanan dari debu, partikel asing atau lainya
3. Petugas farmasi mengecek fungsi fasilitas pengaman tempat
penyimpanan, seperti:
a. Kunci pintu ruangan penyimpanan.
b. Kunci lemari narkotika dan kunci tempat penyimpanan lainnya
c. Fungsi monitor Kamera cctv pemantau (jika ada)
4. Petugas farmasi mengecek penempatan posisi perbekalan farmasi
pada tempat penyimpanan dengan memeriksa:
a. Posisi yang miring dan hampir jatuh dari tempat penyimpanan
b. Posisi dan penempatan yang tidak sesuai lainya.
5. Petugas farmasi mengecek Suhu dan kelembaban penyimpan
perbekalan farmasi disesuaikan dengan standar penyimpanan sesuai
dengan yang dipersyaratkan. Pemeriksaan dilakukan pada pada:
a. Suhu ruangan penyimpan perbekalan farmasi, dilihat pada
monitor pengendali suhu ruangan
b. Lemari pendingin dilihat pada termometer pengendali suhu
c. Lemari / rak terbuka dilihat pada monitor pengendali suhu
ruangan.
6. Petugas farmasi mengecek fungsi dari fasiilitas penyimpanan, yaitu:
a. Fungsi dari fasilitas AC pendingin: pemeriksaan kerusakan AC,
kesesuaian suhu kontrol dengan fungsi AC ruangan.
b. Fungsi dari Kulkas : pemeriksaan kerusakan kulkas, bunga es
dan suhu pendingin
c. Fungsi dari pallet : pemeriksaan kerusakan pallet
d. Fungsi dari rak: pemeriksaan kerusakan rak penyimpanan
e. Fungsi dari kardus/box: pemeriksaan kerusakan kardus/box
f. Fungsi peralatan lainnya
7. Petugas farmasi mengecek Kebocoran atap ruangan dari aliran air
hujan atau rembesan air pada lantai.
8. Petugas farmasi mengecek Fungsi dari aliran listrik ruang/tempat
penyimpanan
9. Pelaksanaan kegiatan pengecek Ada atau tidaknya serangga
penganggu:
a. Semut.
b. Rayap
PEMANTAUAN / INSPEKSI FASILITAS DAN TEMPAT
PENYIMPANAN PERBEKALAN FARMASI SECARA
PERIODIK
NO. DOKUMEN :
UK.01.10/II.3/ / NO. REVISI : HALAMAN :
RSUP 2015 B 3/3
PROF.Dr.R.D KANDOU
MANADO
c. Kecoa
d. Dan serangga lainnya
10. Petugas farmasi mengecek Ada atau tidaknya hewan pengganggu
Tikus, ular, dan hewan pengerat lainnya
11. Petugas farmasi membuat dan menyampaikan laporan pada apoteker
penanggung jawab segera, dalam waktu jam kerja, apabila ditemukan
kerusakan atau keadaan/kondisi ketidak sesuaian antara kondisi
penyimpanan dengan nilai yang dipersyaratkan dan dibuat usulan
tindak lanjut ke Kepala Instalasi Farmasi atas temuan kerusakan atau
ketidaksesuaian tempat penyimpanan.

UNIT TERKAIT : 1. Instalasi IPSRS


2. Instalasi Farmasi
3. Cleaning service
4. Instalasi Sanitasi

Anda mungkin juga menyukai