Anda di halaman 1dari 5

KEMENTERIAN RISET, TEKNOLOGI, DAN PENDIDIKAN TINGGI

UNIVERSITAS AIRLANGGA
Kampus C Mulyorejo Surabaya 60115 Telp. (031) 5914042, 5914043, Fax (031) 5981841
Website : http://www.unair.ac.id; e-mail : rektor@unair.ac.id

SALINAN
SALINAN

KEPUTUSAN
REKTOR UNIVERSITAS AIRLANGGA
NOMOR 1796/UN3/2018

TENTANG

TARIF MAKSIMAL HONORARIUM KELEBIHAN BEBAN MENGAJAR


DOSEN TETAP PENERIMA SERTIFIKASI DOSEN
PADA DIPLOMA, SARJANA, MAGISTER, DOKTOR DAN PROFESI

REKTOR UNIVERSITAS AIRLANGGA,

Menimbang : a. bahwa dalam rangka standarisasi honorarium dosen


tetap penerima sertifikasi dosen yang mengajar pada
jenjang Diploma, Sarjana (S1), Magister (S2), Doktor (S3)
dan Profesi di Lingkungan Universitas Airlangga;

b. bahwa diperlukan penyesuaian terhadap tarif


honorarium mengajar sesuai dengan Standar Biaya
Kegiatan Operasional dan Tarif Layanan Di Lingkungan
Universitas Airlangga;

c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana


dimaksud pada huruf a dan huruf b, perlu menetapkan
Keputusan Rektor tentang Tarif Maksimal Honorarium
Kelebihan Beban Mengajar Dosen Tetap Penerima
Sertifikasi Dosen pada jenjang Diploma, Sarajana,
Magister, Doktor dan Profesi;

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem


Pendidikan Nasional (Lembaran Negara Republik
Indonesia tahun 2003 Nomor 78, Tambahan Lembaran
Nomor 4301);
2. Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2012 tentang
Pendidikan Tinggi (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2012 Nomor 158, Tambahan
Lembaran Negara Nomor 5336);
3. Peraturan Pemerintah Nomor 37 Tahun 2009 Tentang
Dosen (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun
2009 Nomor 76 Tambahan Lembaran Negara Republik
Indonesia Nomor 5007);

3.:....
2

3. Peraturan Pemerintah Nomor 57 Tahun 1954


tentang Pendirian Universitas Airlangga di Surabaya
sebagaimana telah diubah dengan Peraturan
Pemerintah Nomor 3 Tahun 1955 tentang Pengubahan
Peraturan Pemerintah Nomor 57 Tahun 1954
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1954
Nomor 99 Tambahan Lembaran Negara Nomor 695
juncto Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun
1955 Nomor 4 Tambahan Lembaran Negara Nomor
748);
4. Peraturan Pemerintah Nomor 4 Tahun 2014 tentang
Penyelenggaraan Pendidikan Tinggi dan Pengelolaan
Perguruan Tinggi (Lembaran Negara Republik Indonesia
Tahun 2014 Nomor 16, Tambahan Lembaran Negara
Nomor 5500);
5. Peraturan Pemerintah Nomor 30 Tahun 2014, tentang
Statuta Universitas Airlangga (Lembaran Negara
Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 100, Tambahan
Lembaran Negara Nomor 5535);
6. Peraturan Pemerintah Nomor 26 Tahun 2015
tentang Bentuk dan Mekanisme Pendanaan Perguruan
Tinggi Negeri Badan Hukum (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2015 Nomor 110, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 5699);
7. Keputusan Majelis Wali Amanat Universitas Airlangga
Nomor 1032/UN3.MWA/K/2015 tentang Pengangkatan
Rektor Universitas Airlangga periode 2015 – 2020;
8. Peraturan Rektor Universitas Airlangga Nomor 18
Tahun 2015 tentang Standar Biaya Kegiatan
Operasional dan Tarif Layanan di Lingkungan
Universitas Airlangga;
9. Peraturan Rektor Universitas Airlangga Nomor 42
Tahun 2016 tentang Organisasi dan Tata Kerja
Universitas Airlangga sebagaimana telah diubah dengan
Peraturan Rektor Nomor 39 Tahun 2017;
10. Peraturan Rektor Universitas Airlangga 51 Tahun 2018
tentang Perubahan Atas Peraturan Rektor Nomor 27
Tahun 2018 tentang Pedoman Pendidikan Universitas
Airlangga;

MEMUTUSKAN : ....
3

MEMUTUSKAN :

Menetapkan : KEPUTUSAN REKTOR TENTANG TARIF MAKSIMAL


HONORARIUM KELEBIHAN BEBAN MENGAJAR
DOSEN TETAP PENERIMA SERTIFIKASI DOSEN PADA
JENJANG DIPLOMA, SARJANA, MAGISTER, DOKTOR
DAN PROFESI.

KESATU : Menetapkan tarif honorarium kelebihan beban mengajar


(sudah termasuk pajak), dengan rincian sebagaimana
tercantum dalam lampiran yang merupakan bagian tidak
terpisahkan dari Keputusan Rektor ini.

KEDUA : Satuan Kredit Semester (SKS) dalam keputusan ini


adalah waktu mengajar di kelas atau yang setara sesuai
dengan Peraturan yang berlaku.

KETIGA : Beban mengajar minimal untuk dosen tetap yang


menerima sertifikasi dosen adalah 6 SKS per semester
pada jenjang Diploma, S1, S2, S3 dan Profesi.

KEEMPAT : Honorarium mengajar dibayarkan atas kelebihan beban


mengajar dihitung setelah lebih dari 6 SKS hingga SKS
ke 16.

KELIMA : Dosen dapat mengajar dengan beban lebih dari 16 SKS


setelah mendapatkan persetujuan Rektor.

KEENAM : Maksimal Jumlah kehadiran mengajar untuk satu mata


kuliah dan satu semester adalah 14 kali pertemuan.

KETUJUH : Tarif honorarium untuk dosen tetap yang belum memiliki


sertifikasi dosen, dosen luar biasa, dan dosen yang
mengajar di fakultas lain perhitungan honor mengajar
tetap mengacu pada Peraturan Rektor tentang Standar
Biaya Kegiatan Operasional dan Tarif Layanan di
Lingkungan Universitas Airlangga yang berlaku.

KEDELAPAN : Keputuan ini merupakan tarif paling tinggi dan untuk


penganggaran kegiatan tersebut disesuaikan dengan
kemampuan masing-masing Fakultas, dengan tarif yang
ditetapkan lebih lanjut melalui Keputusan Dekan dengan
mengacu pada keputusan ini.

KESEMBILAN : ....
4

KESEMBILAN : Dengan diberlakukannya Keputusan ini, maka


Keputusan Rektor Nomor 578/UN3/2016 dan
767/UN3/2016 tentang Tarif Maksimal Kelebihan Beban
Mengajar Dosen Tetap Penerima Sertifikasi Dosen Pada
Jenjang Diploma, S1, S2, S3 dan Profesi dinyatakan
tidak berlaku.

KESEPULUH : Keputusan Rektor ini mulai berlaku sejak tanggal


ditetapkan.

Ditetapkan di Surabaya
pada tanggal 31 Desember 2018
Salinan disampaikan Yth :
Pimpinan Unit Kerja di lingkungan Unair REKTOR,

ttd

MOHAMMAD NASIH
NIP. 196508061992031002

Salinan sesuai dengan aslinya


Sekretaris Universitas,

KOKO SRIMULYO
NIP. 196602281990021001

BIDHUK
LAMPIRAN KEPUTUSAN REKTOR UNIVERSITAS AIRLANGGA
NOMOR : 1796/UN3/2018, TANGGAL 31 DESEMBER 2018
TENTANG : TARIF MAKSIMAL HONORARIUM KELEBIHAN BEBAN
MENGAJAR DOSEN TETAP PENERIMA SERTIFIKASI
DOSEN PADA DIPLOMA, SARJANA, MAGISTER,
DOKTOR, DAN PROFESI.

TARIF MAKSIMAL HONORARIUM KELEBIHAN BEBAN MENGAJAR


DOSEN TETAP PENERIMA SERTIFIKASI DOSEN PADA DIPLOMA,
SARJANA (S1), MAGISTER (S2), DOKTOR (S3), DAN PROFESI

Tarif Maksimal Honorarium Kelebihan Beban Mengajar


Per SKS
Beban
Mengajar
Profesor/Guru
Asisten Ahli Lektor (Rp.) Lektor Kepala Besar (Rp.)
(Rp.) (Rp.)

s.d. 6 sks 0 0 0 0

> 6 sks 150.000 200.000 250.000 300.000

Surabaya, 31 Desember 2018

REKTOR,

ttd

MOHAMMAD NASIH
NIP. 196508061992031002

Salinan sesuai dengan aslinya


Sekretaris Universitas,

Salinan sesuai dengan aslinya


Sekretaris Universitas,

KOKO SRIMULYO
NIP. 196602281990021001

Koko Srimulyo, Drs., M.Si.


NIP. 19660228 199002 1 001

Anda mungkin juga menyukai