Anda di halaman 1dari 5

KEPUTUSAN DIREKTUR RUMAH SAKIT IBU DAN ANAK BHAKTI PERSADA MAGETAN

NOMOR : 069/RSIA-BP/SK/III/2019

TENTANG

PENGANGKATAN KOMITE KESEHATAN DAN KESELAMATAN KERJA RUMAH SAKIT


(K3RS)
RUMAH SAKIT IBU DAN ANAK BHAKTI PERSADA MAGETAN

DIREKTUR RUMAH SAKIT IBU DAN ANAK BHAKTI PERSADA MAGETAN

Menimbang a. Bahwa kesehatan dan keselamatan pasien maupun staff rumah sakit
merupakankewajiban moral bagi seluruh pemberi pelayanan
kesehatan di rumah sakit.
b. Bahwa upaya memberikan kesehatan dan keselematan kerja sangat
penting di lingkungan Rumah Sakit, perlu adanya kebijakan direktur
Rumah Sakit Ibu dan Anak Bhakti Persada mengenai Pengangkatan
Komite Kesehatan dan Keselamatan Kerja Rumah Sakit;.
c. Bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam
huruf a dan b perlu ditetapkan dengan Keputusan Direktur Rumah
Sakit Ibu dan Anak Bhakti Persada.

Mengingat : 1. Undang – undang nomor 36 tahun 2009 tentang Kesehatan


(Lembaran Negara Republik Indonesia tahun 2009 nomor 144,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia nomor 5063).
2. Undang – undang nomor 44 tahun 2009 tentang Rumah Sakit
(Lembaran Negara Republik Indonesia tahun 2009 nomor 116,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia nomor 4431).
3.Keputusan Menteri Kesehatan RI nomor
1333/MENKES/SK/XII/1999 tentang Standar Pelayanan Rumah
Sakit.
4. Peraturan Menteri Kesehatan RI nomor 11 Tahun 2017 tentang
Keselamatan Pasien.
5. Pedoman Standar Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3RS)
Departemen Kesehatan RI, Jakarta tahun 2009

MEMUTUSKAN
Menetapkan :
KESATU : KEPUTUSAN DIREKTUR RUMAH SAKIT IBU DAN ANAK BHAKTI
PERSADA TENTANG PENGANGKATAN KOMITE KESEHATAN DAN
KESELAMATAN KERJA RUMAH SAKIT DI RUMAH SAKIT IBU DAN
ANAK BHAKTI PERSADA
KEDUA : Ketua Komite K3RS secara langsung bertanggung jawab kepada
Direktur Rumah Sakit Ibu dan Anak Bhakti Persada.
KETIGA : Tugas . wewenang, dan tanggung jawab Komite K3RS terlampir dalam
surat keputusan ini dan menjadi satu kesatuan yang tidak dapat
dipisahkan dari Surat Keputusan ini
KEEMPAT : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkannya, dan apabila
dikemudian hari ternyata terdapat kekeliruan dalam penetapan ini, akan
dilakukan perbaikan sebagaimana mestinya.

LAMPIRAN I
PERATURAN DIREKTUR RUMAH SAKIT IBU DAN ANAK BHAKTI PERSADA MAGETAN
NOMOR: 069/RSIA-BP/SK/III/2019

TENTANG
PENGANGKATAN KOMITE KESEHATAN DAN KESELAMATAN KERJA RUMAH SAKIT
(K3RS)

Susunan Komite K3RS


Rumah Sakit Ibu dan Anak Bhakti Persada

I. Ketua : dr Abdullah karim

II. Wakil Ketua : dr Mifta

III. Sekretaris : Eni Prasetyowati

IV. Anggota : Barona jovan


Untari Yunita
Ari nirmala
yudi
Anis R. fadila
LAMPIRAN II
PERATURAN DIREKTUR RUMAH SAKIT IBU DAN ANAK BHAKTI PERSADA
NOMOR: 069/RSIA-BP/SK/III/2019
TENTANG
PENGANGKATAN KOMITE KESEHATAN DAN KESELAMATAN KERJA RUMAH SAKIT
(K3RS)

TUGAS, WEWENANG, DAN TANGGUNG JAWAB KOMITE K3RS

1. Secara umum tugas Komite K3RS adalah mengembankgan kebijakan, prosedur, regulasi
internal K3RS,
pedoman, petunjuk teknis, petunjuk pelaksanaan dan Standar Prosedur Operasional (SPO)
K3RS untuk mengendalikan/management risiko.
2. Secara khusus Komite K3RS memiliki tugas, wewenang dan tanggung jawab sebagai berikut :

a. Ketua Komite K3RS


1. Bertangung jawab kepada Direktur Rumah Sakit Ibu dan Anak Bhakti Persada.
2. Menentukan kebijakan tentang K3RS dengan persetujuan Direktur Rumah Sakit Ibu dan
Anak Bhakti Persada.
3. Bertanggung jawab atas terciptanya budaya K3 di Rumah Sakit Ibu dan Anak Bhakti
Persada.
4. Memimpin rapat Komite K3 di Rumah Sakit Ibu dan Anak Bhakti Persada dan menghadiri
rapat di luar Rumah Sakit Ibu dan Anak Bhakti Persada yang berhubungan dengan K3.
5. Menyusun program K3RS
6. Melakukan evaluasi program Rumah Sakit Ibu dan Anak Bhakti Persada dan memberikan
rekomendasi untuk perbaikan kepada direktur.
7. Membuat evaluasi dan menampung usulan perbaikan/penyempurnaan program kegiatan
K3.
8. Mengusulkan solusi atau pemecahan masalah yang dihadapi di lapangan.

b. Wakil Ketua Komite K3


1. Membantu Ketua Komite dalam melaksanakan terselenggaranya tugas-tugas K3 di
Rumah Sakit Ibu dan Anak Bhakti Persada
2. Mewakili Ketua Komite jika berhalangan untuk memimpin dan menghadiri rapat tentang
K3 di Rumah Sakit Ibu dan Anak Bhakti Persada dan menghadiri rapat tentang K3 di
luar Rumah Sakit Ibu dan Anak Bhakti Persada serta membuat laporan tertulis kepada
Ketua Komite.
3. Memberikan masukan kepada Ketua Komite mengenai perbaikan-perbaikan yang
dipandang perlu mengenai K3.
c. Sekretaris
1. Menyusun jadwal pertemuan, rapat Komite K3 Rumah Sakit Ibu dan Anak Bhakti Persada
sesuai petunjuk yang diberikan oleh Ketua Komite.
2. Membuat undangan rapat dan membuat notulen rapat dan mendistribusikan kepada
setiap anggota Komite Pelaksana K3RS.
3. Mencatat usulan-usulan Anggota dan menyampaikannya kepada Ketua Komite.
4. Menatalaksanakan surat-surat masuk dan keluar yang berkaitan dengan Anggota dengan
membuat buku agenda surat masuk dan ekspedisi surat keluar.
5. Bertanggungjawab atas kerahasiaan surat menyurat serta seluruh keputusan mengenai
K3RS.
6. Bertanggungjawab atas tertib administrasi surat menyurat dan membuat dokumentasi
dari setiap file/arsip masuk dan keluar yang berkaitan dengan K3RS.
7. Memberikan bantuan administrasi yang diperlukan kepada setiap anggota untuk
kelancaran tugas dan program-program K3RS.
d. Anggota
1. Melaksanakan setiap program kegiatan K3RS yang ditetapkan sesuai tugas masing-
masing
2. Membuat laporan tertulis mengenai pelaksanaan tugas dan hambatan atau kendala yang
ditemukan di lapangan.
3. Laporan tertulis mengenai kegiatan program yang dibuat setiap bulan, dan menyusun
laporan tahunan
4. Membuat usulan perbaikan atau penyempurnaan program disesuaikan dengan kondisi
dan situasi yang dihadapi di lapangan.
5. Bertanggungjawab langsung kepada Ketua K3RS atas tugas-tugas pelaksanaan program
K3RS di bidang masing-masing.
3. Komite Kesehatan dan keselamatan kerja Rumah Sakit (K3RS) bertanggung jawab terhadap
management resiko untuk fasilitas
4. Dalam melaksanakan tugasnya Komite K3RS menerapkan prinsip kerjasama, koordinasi dan
sinkronisasi dengan Komite-Komite lain, SDM serta struktur organisasi lain di Rumah sakit Ibu
dan Anak Bhakti Persada, dan bertanggung jawab kepada Direktur Rumah Sakit Ibu dan Anak
Bhakti Persada serta menyampaikan laporan berkala pada waktunya.

Ditetapkan di : Magetan
Pada tanggal : 30 -03-2019
Direktur RSIA Bhakti Persada Magetan

dr. Dwityosunu Kunpratisto


INIK. 01 14 54 31

Anda mungkin juga menyukai