Anda di halaman 1dari 1

SOAL PRAKARYA KELAS VIII

1. Indonesia memiliki keanekaragaman hayati yang sangat besar, termasuk jenis-jenis ikan hias
asli yang dapat dieksploitasi diwilayah perairan Indonesia, baik air tawar, payau maupun air
laut. Tuliskan 10 provinsi produksi ikan hias !
2. Indonesia adalah negara maritim yang dikelilingi oleh lautan. Tentunya setiap daerah pasti
memiliki pohon kelapa. Tuliskan satu daerah di Indonesia yang terkenal sebagai daerah
pengrajin tempurung !
3. Arwana merupakan salah satu ikan endemik di Indonesia banyak ditemukan diperairan air
tawar Kalimantan dan Papua. Nama latin dari Arwana adalah.....
4. Ikan hias adalah jenis ikan yang memiliki bentuk tubuh yang unik dengan aneka warna yang
umumnya dijual sebagai hiasan dalam akuarium. Tuliskan contoh ikan hias yang biasa
dibudidayakan !
5. Berdasarkan beberapa survei dimasyarakat produk kerajinan yang dihasilkan dari limbah
kertas dapat dihasilkan dengan teknik yang bervariasi pula. Tuliskan beberapa produk yang
dihasilkan dari limbah kertas !
6. Limbah organik yang digunakan sebagai bahan dasar kerajinan dapat dibedakan menjadi 2
bagian, yaitu limbah organik lunak dan limbah organik keras. Tuliskan produk kerajinan yang
terbuat dari limbah organik lunak dan limbah organik keras !
7. Proses penjernihan air dengan cara mengisikan oksigen kedalam air disebut dengan.....
8. Menggunakan kembali barang-barang yang bisa dipakai kembali, hindari pemakaian barang
yang sekali pakai, lalu buang merupakan pengertian dari....
9. Salah satu bahan limbah anorganik yang memiliki sifat transparan, amorf dan mudah retak
adalah.....
10. Suatu kegiatan mengubah bahan mentah menjadi bahan makanan siap konsumsi atau menjadi
bahan setengah jadi dengan tujuan untuk meningkatkan kualitas dan memperpanjang masa
simpan bahan pangan disebut....
11. Limbah sisik ikan yang sering digunakan untuk dibuat produk kerajinan karena bersifat
kokoh, tebal dan besar, yaitu berasal dari sisik....
12. Karbondioksida (𝐶𝑂2 ), HCL, 𝑁𝑂2 𝑑𝑎𝑛 𝑆𝑂2 adalah jenis limbah.....

Anda mungkin juga menyukai