Anda di halaman 1dari 3

TIM PENANGGULANGAN KEADAAN DARURAT

(PKD)
NO.
NO. DOKUMEN : HALAMAN :
REVISI :
1/3

RSUD BARRU DITETAPKAN OLEH :


DIREKTUR UTAMA,

TANGGAL TERBIT :
STANDAR PROSEDUR
OPERASIONAL
(SPO)
dr. Amis
NIP. 19660312 200012 1 009

PENGERTIAN : Tim penanggulangan Keadaan darurat adalah suatu tim


yang dibentuk sebagai tim yang tanggap ketika terjadi
bencana dan kebakaran yang di buat berdasarkan
lantai/gedung dalam lingkungan rumah sakit. Dimana tim
tersebut tersusun dari beberapa bagian yaitu : Ketua tim,
petugas komunikasi, petugas evakuasi dan petugas
kebakaran di rumah sakit.

TUJUAN : 1. Sebagai sistem terpadu dalam pencegahan kebakaran


dan kegawatdaruratan yang terjadi di rumah sakit.
2. Sebagai salah satu sistem dalam menjamin keselamatan
dan keamanan di rumah sakit.

KEBIJAKAN :
PROSEDUR : Setiap ruangan setiap harinya selalu membuat jadwal
nama-nama petugas yang bertanggung jawab pada hari itu
sebagai ketua tim, petugas pemadam, petugas evakuasi,
dan petugas komunikasi. Yang uraian tugasnya sebagai
berikut:

1. KETUA TIM
a. Menggunakan Topi/helm Berwarna ”Putih”
b. Memastikan tempat kejadian dan bertindak sebagai
komando ditempat.
c. Berkoordinasi dengan komandan bencana.
d. Memimpin dan mengkoordinir tim, baik itu Petugas
Pemadam kebakaran lantai, petugas evakuasi,
maupun petugas Komunikasi
e. Memastikan segala keselamatan dan keamanan
selama kejadian
TIM PENANGGULANGAN KEADAAN DARURAT (PKD)

NO. DOKUMEN : NO. REVISI : HALAMAN :


2/3

2. PETUGAS PEMADAM KEBAKARAN


a. Menggunakan Topi/Helm berwarna ”Merah”
b. Memastikan di mana lokasi kebakaran.
c. Bergerak menuju lokasi kebakaran.
d. Melapor kesiagaan untuk tindakan pemadaman
kepada Ketua tim.
e. Melakukan tindakan pemadaman.
f. Memastikan Bahwa APAR, berfungsi dengan baik

3. PETUGAS KOMUNIKASI
a. Menggunakan Topi/Helm berwarna “Kuning“
b. Melaporkan kejadian kepada PABX 111, Security,
dan Komandan Bencana
c. Mengumumkan Kode Emergency diruangan
tersebut.
d. Mematikan peralatan pengendali listrik dan aliran
gas yang bisa dikenai akibat kebakaran.
e. Mengupayakan kelancaran sarana agar prosedur
pengendalian keadaan darurat dan evakuasi
berjalan baik.

4. Petugas EVAKUASI
a. Menggunakan Topi/Helm berwarna ”Hijau”
b. Melacak jalan/meyakinkan jalan aman tanpa
hambatan atau jebakan pintu tertutup.

TIM PENANGGULANGAN KEADAAN DARURAT


(PKD)
RSUD BARRU
NO. DOKUMEN :
NO. REVISI : HALAMAN :
UK.01.19/I/3645/201
B 3/3
3

c. Memimpin para penghuni meninggalkan ruangan,


mengatur dan memberi petunjuk tentang rute dan
arus evakuasi menuju tempat berkumpul melalui
jalan dan tangga darurat.
d. Mencari penghuni atau siapa saja, dimana pada
saat terjadi kebakaran ada dilantai tersebut,
terutama diruang tertutup.
e. Menyelamatkan dokumen-dokumen penting.
f. Melakukan tugas evakuasi dengan berpegang
teguh pada prosedur evakuasi, antara lain:
a) Selalu berdasarkan tingkat kegawatdaruratan/
kondisi dari pasien/staff sesuai dengan skoring
yang ada
b) Melarang penghuni yang berjalan melawan
arah atau arus yang menuju kedaerah aman.
c) Memberitahukan agar melepaskan, sepatu
yang bertumit tinggi.
d) Melarang berlari kencang, tapi berjalan cepat
dan tidak saling mendahului
e) Mengingatkan agar tidak membawa barang
besar dan berat
f) Tetap berfikir tenang dan hindari kepanikan
g) Keluar gedung untuk menuju titik kumpul
h) Berkumpul ditempat yang telah ditentukan
dan menunggu sampai adanya pemberitahan
keadaan telah aman
i) Jangan kembali masuk kedalam gedung /
bangunan sebelum diumumkan melalui
komunikasi, bahwa keadaan telah aman

UNIT TERKAIT Seluruh unit kerja Di RSUD Barru

Anda mungkin juga menyukai