Anda di halaman 1dari 2

Seorang pedagang menjual buah apel dan pisang dengan menggunakan gerobak.

Pedagang tersebut
membeli apel dengan harga Rp 8.000,00/kg dan pisang Rp 6.000,00/kg. Modal yang tersedia Rp
1.200.000,00 dan gerobaknya hanya dapat menampung apel dan pisang sebanyak 180 kg. Jika harga jual
apel Rp 9.200,00/kg dan pisang Rp 7.000,00/kg, maka tentukanlah laba maksimum yang diperoleh
pedagang tersebut.

Pembahasan :

Untung penjualan :
apel = 9.200 - 8.000 = 1.200
pisang = 7.000 - 6000 = 1.000

misalkan :
jumlah apel = x
jumlah pisang = y

maka fungsi obyektif: F(x,y) = 1.200x + 1.000y

Model matematika :
x + y ≤ 180
8.000x + 6.000y ≤ 1.200.000 ---> 4x + 3y ≤ 600
x≥0
y≥0

Titik potong masing-masing garis terhadap sumbu x dan sumbu y :

Garis x + y = 180
x = 0 , y = 180 ---> (0, 180)
y = 0, x = 180 ---> (180,0)

Garis 4x + 3y = 600
x = 0, y = 200 ---> (0, 200)
y = 0, x = 150 ---> (150, 0)

Himpunan penyelesaian sistem pertidaksamaan adalah :


Substitusi titik pojok pada fungsi objektif F(x,y) 1.200x + 1.000y :

A (0, 180) ---> F(x,y) =1.000(180) = 180.000


B (60, 120) ---> F(x,y) = 1.200(60) + 1.000(120) = 192.000
C (150,0) ---> F(x,y) = 1.200(150) = 180.000

Jadi laba maksimum yang diperoleh pedagang buah adalah Rp 192.000,00.

Anda mungkin juga menyukai