Anda di halaman 1dari 3

CARA MENINGKATKAN POTENSI DIRI

Sebenarnya banyak sekali langkah guna meningkatkan potensi diri anda. Baik itu di lingkungan
atau dalam masyarakat. Langkah ini bisa menjadi solusi untuk bisa menambah kualitas diri dan
tentu saja dengan serta merta tingkat sosial anda bisa menjadi naik kelevel yang lebih atas.
berikut akan saya bagikan 10 langkah cara meningkatkan potensi diri;

1. Who am I

Untuk kenali diri sendiri, coba anda buat pertanyaan dan jawab yang jujur. Misalnya, Apa yang
membuat anda happy? apa yang anda inginkan dalam hidup Ini? apa kelebihan dan kekuatan
anda? Apa kelemahan dan kekurangan anda? poin pertama ini silahkan analisa diri anda dan
sebelumya sudah saya jelaskan di awal tulisan.

2. Tentukan tujuan hidup

Tentukan tujuan hidup anda baik jangka pendek maupun jangka panjang sesuai dengan potensi
yang anda miliki, tujuan hidup harus yang mulia dan bermanfaat untuk orang banyak.
Rencanakan tujuan anda dengam baik dan matang-matang aagar semuanya berjalan sesuai
dengan apa yang anda inginkan

3. Memiliki motivasi hidup

Semua orang pasti memiliki motivasi hidup dalam dirinya termasuk penulis, pembaca ataupun
orang di luaran sana, tidak kenal miskin atau kaya, baik atau buruk, laki laki ataupun
perempuan. Apapun yang bisa mencambuk anda untuk bangkit agar menjadi kekuatan dan
dukungan moril sehingga menghasilkan karya terbaik maka lakukan.
4. Buang negatif thinking

Jangan menyalahkan orang lain dalam menghadapi masalah, namun tetap jalani dan hadapi
masalah yang menghampiri anda, masalah harus di selesaikan tapi bukan untuk di perdebatkan
siapa yang benar dan siapa yang salah, apalagi saling menyalahkan, ketika ada masalah saya
sarankan anda memperbaiki kesalahan dan melakukan hal-hal lebih baik lagi.

5. Stop mengadili diri sendiri

Jika menghadapi hambatan dan kegagalan untuk mencapai tujuan jangan menyesal dan
mengadili diri sendiri berlarut-larut. Jadikan kegagalan sebagi pembelajaran agar kedepannya
kita bisa jauh lebih baik lagi, kegagalan merupakan hal yang wajar bagi seorang pejuang, setiap
orang pasti pernah gagal dalam perjuangan namun yang perlu anda pelajari adalah bagaimna
ketika anda gagal anda mampu bangkit kembali dan mampu membuktikan bahwa anda pasti
bisa.

6. Perbanyak membaca, melihat dan merasakan

Dengan begitu anda akan banyak informasi dan pengetahuan yang bertambah Bacaan atau apa
yang kita lihat siapa tahu itu bisa menjadi potensi kita ketika anda mau mencoba, untuk hal ini
saya sarankan anda untuk mengamati, memahami dan modifikasi. semoga bisa menjadi potensi
anda.

7.melakukan hal baru

Anda bisa melakukan hal baru yang sesuai dengan gaya anda namun tidak perlu terlalu ekstrim,
misalnya belajar membuat robot hal yang baru buat anda. Selain itu anda juga bisa
mengunjungi tempat-tempat baru seperti pegunungan pantai atau tempat wisata tertentu. jika
anda seorang karyawan, anda bisa memulai berbisnis. Saya yakin anda akan dapat banyak
inspirasi saat anda mulai berbisnis. Namun anda juga akan menemukan banyak tantangan yang
bermula dari rasa takut.
Takut untuk gagal, tapi saya sarankan anda harus berani mencoba, harus berani dan jangan
pernah takut gagal sebelum mencoba. Jika anda takut maka anda bisa saya katakana
pecundang

8. Meningkatkan potensi dan keterampilan.

Jika anda ingin berkembang, kemampuan yang saat ini anda miliki, anda harus
mengembangakan dan mulai menekuninya. Misalnya anda bisa berbicara depan orang banyak
tetapi masih belum begitu maksimal. Maka anda harus lebih banyak lagi berlatih agar menjadi
ahli dalam bidangnya atau bidang lainnya yang anda suai. Selain itu anda juga bisa membuat
keterampilan secara spesifik yang membuat anda lebih maju dari yang lain.

9. Berbagi pengalaman dengan teman

Mengembangan potensi tidak harus selalu menggunakan media pembelajaran tyang kaku dan
terstruktur. Dengan bersosialisasi dan berbagi pengalaman dengan teman terdekat dan teman
baru anda, akan menambah pengalaman dan referensi anda. Sehingga potensi yang belum
tergali, anda bisa munculkan dengan adanya saran, pendapat atau sekedar informasi yang
teman anda berikan.

10. Bertanya pada teman

Anda bisa bertanya pada orangtua anda, kakak-adik, saudara, keluarga, atau teman anda.
Terkadang kita tidak menyadari potensi yang kita milik karena itu diperlukan masukan-masukan
dari orang lain

Anda mungkin juga menyukai