Anda di halaman 1dari 285

POLY SILVER

EMBOSS
JALUR REMPAH DAN DINAMIKA MASYARAKAT ABAD X - XVI:
KEPULAUAN BANDA, JAMBI, DAN PANTAI UTARA JAWA
Pengarah
Hilmar Farid
Penanggung Jawab
Triana Wulandari, Agus Widiatmoko
Editor
Singgih Tri Sulistiyono
Penulis
M. Fauzi
Razif
Tata Letak dan Grafis
Wahid H, M. Hafiz W
ISBN: 978-602-1289-78-5
Penerbit
Direktorat Sejarah, Direktorat Jenderal Kebudayaan
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan
Jalan Jenderal Sudirman, Senayan, Jakarta 10270
DAFTAR ISI

SAMBUTAN DIREKTUR SEJARAH.......................................................... v


PROLOG........................................................................................................... vii
PENDAHULUAN............................................................................................. 1

LATAR BELAKANG HISTORIS TIGA WILAYAH ................................. 7


Kepulauan Banda.............................................................................................. 9
- Zaman Kuno Kepulauan Banda ....................................................... 15
- Pulau Banda: Kain Gujarat, Benggala, dan Koromandel .............. 28
- Beras dan Garam dari Jawa untuk Kepulauan Banda ................... 33
- Banda Ditaklukkan VOC .................................................................. 37
Pulau Sumatera.................................................................................................. 43
- Sungai dan Ruang Sosial Jambi......................................................... 49
Pulau Jawa.......................................................................................................... 55
- Kerajaan Majapahit Dalam Dunia Pelayaran dan Perdagangan... 59

PRODUKSI REMPAH, PELABUHAN DAN JARINGAN


PERNIAGAAN DI NUSANTARA................................................................ 65
Pelabuhan dan Jaringan Perdagangan di Kawasan Timur Nusantara........ 70
- Kepualuan Banda................................................................................ 71
- Kepulauan Aru dan Kei...................................................................... 79
- Kepulauan Seram................................................................................ 80
- Hitu dan Ambon................................................................................. 81
- Kepulauan Sunda Kecil...................................................................... 83
- Ternate.................................................................................................. 85
- Tidore................................................................................................... 87
- Makian.................................................................................................. 89
iv | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

- Banggai dan Luwu.............................................................................. 90


- Makassar ............................................................................................. 92
Pelabuhan dan Jaringan Perdagangan di Kawasan Barat Nusantara.......... 93
- Jambi..................................................................................................... 94
- Malaka.................................................................................................. 104
- Pantai Utara Pulau Jawa..................................................................... 105
1. Lasem, Rembang, dan Juana........................................................ 113
2. Jepara............................................................................................... 119
3. Tuban............................................................................................... 125
4. Gresik.............................................................................................. 128

TERBENTUKNYA KOMUNITAS PESISIR DALAM


PERNIAGAAN REMPAH............................................................................. 137
Komunitas di Kepulauan banda ..................................................................... 139
- Orang Banda Sebagai Penghuni Awal Kepulauan Banda ............. 141
- Komunitas Jawa di Kepulauan Banda.............................................. 146
- Komunitas Cina di Kepulauan Banda.............................................. 149
- Komunitas Arab di Kepulauan Banda............................................. 157
- Komunitas Buton dan Bugis di Kepulauan Banda......................... 166
Komunitas di Wilayah Jambi .......................................................................... 172
- Orang Laut di Wilayah Jambi ........................................................... 176
- Komunitas Tionghoa di Wilayah Jambi .......................................... 178
- Komunitas Arab di Wilayah Jambi .................................................. 180
- Orang Kayo dalam Pandangan Orang Jambi ................................. 181
Masyarakat Pantai Utara Jawa ........................................................................ 183
- Masyarakat Pelabuhan Gresik .......................................................... 188
- Pelabuhan Jepara ................................................................................ 192
- Pelabuhan Tuban ................................................................................ 193
- Pelabuhan Lasem ............................................................................... 195
- Pelabuhan Demak .............................................................................. 196
- Pelabuhan Banten .............................................................................. 197

DINAMIKA MASYARAKAT JALUR REMPAH ....................................... 201


Masyarakat Banda dan Buah Pala................................................................... 203
- Perkebunan Pala Banda...................................................................... 205
Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI | v

- Pelabuhan Niaga Pala Banda............................................................. 211


- Hubungan Pelabuhan dengan Perkebunan di Banda.................... 219
Masyarakat Jambi Dalam Kehidupan Bahari dan Agraris........................... 228
Masyarakat Pantai Utara Dalam Kehidupan Perniagaan Nusantara.......... 234

PENUTUP ......................................................................................................... 243


DAFTAR BACAAN ........................................................................................ 247
BIODATA ......................................................................................................... 253
INDEKS ............................................................................................................ 255
SAMBUTAN
DIREKTUR SEJARAH

R
empah sebagai salah satu komoditas penting di Kepulauan Nusantara
selama berabad-abad telah memainkan peranan penting dalam
koneksitas antar wilayah di nusantara. Melalui pertukaran rempah
dengan komoditi kebutuhan pokok antar wilayah di kepulanan nusantara,
setidaknya telah membentuk jaringan masyarakat nusantara dalam suatu tata
kehidupan yang saling membutuhkan. Kekhususan komuditi rempah dan
keahlian masyarakat di masing-masing wilayah geografis di setiap pulau pada
gilirannya juga membentuk ikatan yang semula hanya terbatas kepentingan
jual-beli barang di sentra-sentra pelabuhan rempah, pada gilirannya juga
berkembang dalam ikatan budaya, sosial, religi, politik, dan ekonomi, Dinamika
masyarakat jalur rempah nusantara menjadi menarik ketika munculnya
kerajaan-kerajaan besar dan kuat karena ditopang perdagangan rempah, seperti
Ternate, Banten, Makassar, dan Palembang, Jambi, dan Siak kerajaan-kerajaan
Jawa yang berpusat di pesisir utara.

Perdagangan rempah pun dalam perjalanannya juga mengalami pasang


surut. Rempah yang semula menjadi komoditi perdagangan regional antar
wilayah di nusantara, kemudian berkembang dalam skala internasional, seiiring
dengan masuknya pedagang dari China, India, dan dunia Arab. Pada awalnya
perdagangan rempah di nusantara membawa kemakmuran masyarakat yang
tinggal di kepulauan nusantara, bahkan telah melahirkan kerajaan-kerajaan
besar, seperti Sriwijaya, Majapahit, Kesultanan di Aceh, Banten, dan Kerajaan-
kerajaan Islam di wilayah nusantara bagian timur. Namun pada paruh abad ke-
16 M seiring kedatangan bangsa Eropa, perdagangan rempah menajadi komoditi
bernilai tinggi dunia. Rempah bukan sekedar sebagai komuditi dagang dan
sumber kemakmuran, namun juga menimbulkan dinamika perubahan tatanan
kehidupan masyarakat terutama di sentra-sentra pelabuhan perdagangan di
nusantara. Dinamika tata kehidupan masyarakat di wilayah-wilayah penghasil
viii | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

rempah serta jalur-jalur perdagangannya inilah yang menjadi fokus dalam


penulisan buku jalur rempah bagian kedua. Setelah sebelumnya buku dengan
tema besar jalur rempah pada bagian pertama ditulis pada tahun 2016.

Tentu saja penulisan buku jalur rempah ini juga tidak dimaksudkan untuk
mengabaikan kajian-kajian sebelumnya yang sudah ada, tetapi justru menarik
manfaat dari kajian yang ada itu dan menjalin kembali serpihan informasi
penting yang tersebar di sana-sini menyangkut pelayaran dan perniagaan
rempah di Nusantara. Penulisan buku jalur rempah dengan judul “Dinamika
Masyarakat Jalur Rempah Abad X - XVI: Kepulauan Banda, Jambi, Dan Pantai
Utara Jawa” diharapkan dapat melengkapi kisah tentang peran masyarakat
Nusantara. Akhir kata selamat membaca semoga, semoga bermanfaat bagi
pembaca.

Jakarta, Desember 2017


Direktur Sejarah

Triana Wulandari
PROLOG

N
arasi tentang masyarakat jalur rempah ini merupakan sebuah upaya
menghadirkan kisah tentang peran Nusantara dan masyarakat
yang tinggal di dalamnya dalam interaksi satu dengan lainnya dan
hubungan antara mereka dengan bangsa-bangsa lain di kawasan perairan
Nusantara. Kisah ini perlu diangkat kembali untuk melihat peran masyarakat
Nusantara selama berabad-abad dalam pelayaran dan perniagaan rempah-
rempah dan komoditas lain. Narasi tentang jalur rempah juga merupakan
suatu rekonstruksi sejarah dan geografi mengenai dinamika masyarakat yang
tinggal di kepuluan sepanjang jalur rempah di Nusantara. Hal itu dilakukan
dengan membaca ulang berbagai serpihan informasi dan narasi yang tersebar
di berbagai buku dan esai yang telah ditulis oleh para penulis sebelumnya,
terutama mengenai aktivitas dan dinamika masyarakat di sepanjang jalur
rempah di Nusantara. Narasi jalur rempah ini pun dilengkapi dengan membaca
beberapa sumber seperti folklor, roman, dan lain-lain. Penulisan ini kiranya
dapat melengkapi kisah tentang peran masyarakat Nusantara sebagai pelaku
penting dalam pelayaran dan perniagaan terutama di wilayah-wilayah yang
diuraikan tulisan ini.

Rempah merupakan salah satu komoditas penting dalam perniagaan


dan sekaligus menjadi pemikat bangsa-bangsa asing baik dari Asia Timur,
Asia Barat, Asia Tengah maupun Eropa untuk datang ke Nusantara. Bangsa-
Bangsa asing tersebut melakukan transaksi jual-beli/pertukaran rempah-
rempah dengan komoditas lain, misalnya keramik, kain, perhiasan dan
produksi lainnya. Jalur rempah yang terhubung dari satu wilayah ke wilayah
dalam jaringan Nusantara dengan menggunakan berbagai jenis kapal dan
difasilitasi oleh berbagai pelabuhan yang ada di sepanjang pesisir kepulauan.
Mulai dari Kepulauan Banda, Sulawesi, Kalimantan, Jawa hingga Sumatera
dan sebaliknya. Berton-ton pala, fuli (bunga pala), lada, damar, gaharu, dan
x | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

komoditas lainnya seperti beras, garam, kain tenun bertukar tempat dari satu
kapal ke kapal lainnya sepanjang abad ke-10 hingga ke-16 di berbagai tempat di
Nusantara. Kesibukan berbagai pelabuhan sebagai salah satu titik pertemuan
antarsaudagar yang saling berniaga komoditas rempah dan lain-lain seperti
dapat dibaca dalam narasi wilayah-wilayah yang ditulis menujukkan bahwa
lalulintas pelayaran dan perniagaan Nusantara menjadi perairan yang sibuk
dan penting sepanjang abad ke-7 hingga ke-16. Berbagai wilayah di Nusantara
sebagai sumber produksi komoditas dagang seperti rempah-rempah antara
lain Kepulauan Banda, Makassar, Gresik, Tuban, Banten, lalu Pontianak,
Banjarmasin, Brunei, Jambi, Padang, Barus, dan Aceh menjadi tempat-tempat
pertemuan para saudagar dan transaksi berbagai komoditas. Kota-kota tersebut
yang juga memiliki pelabuhan sebagai tempat berlabuh bagi kapal-kapal yang
datang dari berbagai penjuru dan membawa komoditas-komoditas yang dijual-
belikan menjadi berkembang dan sebagai tempat tinggal berbagai golongan.
Komunitas-komunitas asing juga mulai tinggal dan kemudian membangun
pemukiman di kota pelabuhan itu, sekaligus menjadikannya sebagai salah satu
basis membangun hubungan dagang dengan kota-kota lain. Perniagaan yang
berlangsung di perairan Nusantara bukan hanya menumbuhkan kontak dan
transaksi niaga, tetapi juga menghubungkan berbagai bangsa yang kemudian
melahirkan persilangan budaya antar etnis dan bangsa.

Narasi jalur rempah ini juga tidak dimaksudkan untuk membantah kajian-
kajian sebelumnya yang sudah ada, tetapi justru menarik manfaat dari kajian
yang ada itu dan menjalin kembali serpihan informasi penting yang tersebar di
sana-sini menyangkut pelayaran dan perniagaan rempah di Nusantara. Narasi
jalur rempah ini menekankan pada pembacaan ulang terhadap literatur terkait
yang tersedia ditambah dukungan data hasil kunjungan ke berbagai objek dan
situs di wilayah yang diteliti yaitu Kepulauan Banda, Pantai Utara Jawa dan
sebagian Jawa Timur, serta Jambi. Wilayah-wilayah tersebut dipilih karena
ketiganya mempunyai beberapa hal menarik, antara lain misalnya Pantai Utara
Jawa dan Jawa Timur yang bercirikan masyarakat agraris tetapi sesungguhnya
juga memegang peran penting dalam perniagaan rempah melalui komoditas
pertanian seperti beras; Kepulauan Banda dengan gugusan pulau-pulaunya
berhadapan langsung dengan laut merupakan karakter maritim sejati sebagai
penghasil pala dan fuli menjadi incaran bangsa-bangsa asing; sementara Jambi
dengan karakter dan geografinya yang menempatkan sungai sebagai bagian
Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI | xi

penting kehidupan masyarakatnya juga dikenal sebagai penghasil lada dan


komoditas kehutanan seperti damar, gambir, madu dan lain-lain. Kekhususan
di masing-masing wilayah yang diuraikan dalam tulisan ini baik dari sisi sejarah
dan geografi juga komoditas-komoditas yang diperdagangkan menjadikan
Banda, Pantai Utara Jawa dan Jawa Timur, serta Jambi menjadi pilihan untuk
diangkat dan dipaparkan dalam narasi jalur rempah di Nusantara.

Beberapa karya yang sudah ada akan diuraikan sekilas di sini, dan
manfaatnya dalam penulisan narasi jalur rempah ini. Karya M.A.P. Meilink-
Roelofsz berjudul Asian Trade and European Influence in The Indonesian
Archipelago Between 1500 and about 16301 menjelaskan aktivitas perniagaan di
wilayah Nusantara sejak abad ke-16 dengan menekankan pada peran saudagar
Nusantara dalam berhubungan atau berinteraksi dengan para pedagang asing
yang berasal dari Asia dan Eropa. Meilink-Roelofsz juga menjelaskan tentang
peran yang dimainkan oleh para pedagang perantara yaitu masyarakat Cina
di bagian tengah Sumatra dan Banten dalam melakukan transaksi perniagaan
atas berbagai komoditas antara lain rempah terutama lada serta kain asal
India. Buku tersebut juga melihat peran yang dimainkan oleh pedagang Eropa
terutama Portugis, Belanda, dan Inggris dalam dunia perniagaan di wilayah
Nusantara. Selain itu, karya Meilink-Roelofsz juga menyoroti tentang peran
dan praktik niaga yang dilakukan oleh para pedagang Asia, terutama asal India
dan China, dalam bertransaksi atau melakukan jual-beli dengan saudagar
lain asal Eropa yaitu Portugis, Belanda dan Inggris. Buku ini dalam hubungan
dengan narasi jalur rempah memberi uraian tentang bagaimana perniagaan
berlangsung dan dilakukan oleh mereka yang terlibat aktif di dalamnya di
wilayah Nusantara, apa saja yang diperjual-belikan, dan bagaimana proses
perniagaan itu hingga jumlah komoditas dan jenis kapalnya. Karya ini juga
memberi perspektif menyangkut praktik perdagangan grosir komoditas
rempah dan lada di Nusantara. Meilink-Roelofsz memaparkan pula peran
pelabuhan Malaka sebagai bandar perantara komoditas tekstil yang dibawa
pedagang Bengala, Gujarat, dan Koromandel yang dipertukarkan dengan
rempah-rempah dari Banda dan Maluku serta beras dan lada dari pantai utara
Jawa dan Sumatra. Dengan terbentuknya emporium Malaka pada abad ke-15,
pedagang China tidak lagi berlayar menggunakan jalur selatan atau “rute Jawa”.

1  Diterbitkan di Den Haag oleh penerbit Martinus Nijhoff pada 1962.


xii | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Pedagang Cina hanya menunggu pedagang Jawa, Sumatra, Banda, dan Maluku
membawa komoditasnya di bandar Malaka. Sepanjang abad ke-15 dan ke-
16, pelabuhan Malaka menjadi reekspor rempah-rempah untuk China, India,
Mesir dan sebagian besar Eropa.

Dua jilid karya Anthony Reid dalam bahasa Indonesia yaitu Asia Tenggara
Dalam Kurun Niaga 1450-16802 memberi banyak informasi dan kaya akan
detil berbagai aspek sosial-ekonomi dan budaya masyarakat Asia Tenggara
pada kurun waktu tersebut. Reid tidak hanya membahas tentang bagaimana
masyarakat Asia Tenggara hidup dan menjalani kehidupannya dalam berbagai
aspek sosial-ekonomi dan budaya, tetapi juga menguraikan detil-detil yang
dilakukan masyarakat Asia Tenggara di bidang perniagaan. Kawasan Asia
Tenggara juga disebut oleh orang Cina, India, Persia dan Arab sebagai wilayah
“negeri di bawah angin”, karena angin musim yang membawa perahu-perahu
berlayar dan melintasi Lautan Hindia. Berbagai aspek kehidupan masyarakat
terkait budaya material dan penggunaan secara meluas rempah-rempah dan
berbagai tanaman lainnya dalam praktik keseharian penduduk dan untuk
keagamaan dijelaskan dalam buku ini. Reid memberi tekanan pula pada
lalulintas dan kesibukan pelayaran dan perniagaan di kawasan Asia Tenggara,
terutama di sekitar Selat Malaka dan bagian barat Nusantara. Meski demikian,
Reid juga memberi perhatian pada wilayah Nusantara terutama yang terkait
dengan aktivitas perniagaan sepanjang abad ke-15 hingga ke-16. Karya Reid
dalam kaitan narasi jalur rempah memberi informasi tentang penggunaan
rempah dalam kehidupan masyarakat Asia Tenggara, juga bagaimana rempah
dan produksi pertanian dan kehutanan dari Nusantara diperdagangkan dengan
melibatkan berbagai bangsa dalam aktivitas perniagaan lokal dan global.

Esai Roderich Ptak, “China and the Trade in Cloves, Circa 960-1435”3 dan
“The Northern Trade Route to the Spice Islands: South China Sea – Sulu Zone –
North Moluccas (14th to Early 16th Century)”4 menjelaskan tentang perniagaan
cengkeh dan rempah-rempah asal Maluku ke China. Uraian Ptak bermanfaat
dalam kaitan narasi jalur rempah terutama penjelasannya tentang bagaimana
cengkeh asal Kepulauan Maluku (Ternate, Tidore, Makian, Bacan, Moti, dan
2  Buku dua jilid yang awalnya berjudul Southeast Asia in the Age of Commerce 1430-1680 terbit
pada 1988 dan kemudian diterbitkan di Jakarta: Yayasan Pustaka Obor Indonesia, 2011.
3  Dalam Journal of American Oriental Society, Vol. 113, No. 1 (Jan-Mar 1993), hlm 1-13.
4  Dalam Archipel, Vol 43, 1992, hlm 27-56.
Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI | xiii

Ambon) diperdagangkan dan diangkut dengan kapal menuju China melalui


dua jalur perniagaan yaitu, pertama adalah “jalur utara” melalui Laut Sulu dan
Laut Sulawesi, serta kedua adalah “jalur selatan” melalui Laut Jawa. Cengkeh
asal Maluku itu kemudian melalui Laut Natuna Utara dibawa menuju Cina atau
negeri-negeri di wilayah Asia Timur. Cina membutuhkan cengkeh asal Maluku
itu untuk digunakan sebagai obat-obatan tradisional dan parfum. Dari Maluku,
cengkeh ini kemudian dikapalkan ke beberapa kota di bagian barat Nusantara
seperti Palembang dan Malaka. Dari Palembang, cengkeh kemudian dikirim
kembali ke Cina, Jepang dan Korea. Ekspor cengkeh asal Maluku ke Eropa
meningkat sejak akhir abad ke-14, dan Cina sejak akhir abad ke-14 semasa
Dinasti Ming telah memulai ekspansi ke wilayah Asia Tenggara. Esai Ptak
berguna dan juga memberi perspektif dalam melihat bagaimana perjalanan
cengkeh asal Kepulauan Maluku diperdagangkan dan diangkut hingga sampai
ke Cina atau bagian barat Nusantara melalui “jalur utara” atau rute Borneo dan
“jalur selatan” atau rute Jawa.

Karya Kenneth Hall berjudul A History of Early Southeast Asia: Maritime


Trade and Societal Development 100-15005 mencakup periode yang panjang
dibandingkan karya Meilink-Roelofsz, Reid dan Ptak. Hall menjelaskan
sejarah Asia Tenggara sebelum terjadinya kontak secara intens dengan bangsa
asing dalam perniagaan. Hall juga menguraikan pembentukan negara dan
tatanegara di Asia Tenggara. Ada korelasi antara lingkungan ekonomi maritim
Asia Tenggara dengan pertumbuhan atau perkembangan politik di kawasan
ini. Ada hal penting dalam uraian Hall yang menguraikan tatanegara pada Jawa
Kuno, dalam hal ini Hall memperlihatkan relasi perniagaan antara pesisir yang
secara geografis sebagai muara sungai atau hilir berkaitan erat dengan hulu
sebagai tempat penanaman padi dan lada. Sistem perdagangan aliran sungai
(riverine) telah berkembang di zaman kuno di Jawa, Sumatera dan negeri-
negeri lainnya di Asia Tenggara.

Karya Adrian B. Lapian berjudul Pelayaran dan Perniagaan Nusantara


Abad Ke-16 dan 176 membahas dua hal penting. Pertama, tentang relasi
perdagangan di wilayah Indonesia bagian timur. Perniagaan di Indonesia
bagian timur telah menggunakan dua jalur yakni jalur selatan yang lebih

5  Diterbitkan Lanham: Rowman and Littlefield, 2011.


6  Diterbitkan Depok: Komunitas Bambu, 2008.
xiv | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

dikenal dengan “rute Jawa” dan jalur utara yang dikenal dengan “rute Borneo.”
Mengapa dikenal sebagai rute Borneo? Sebetulnya jalur utara ditemukan
ulang oleh orang-orang Portugis pada 1526. Mereka dari pelabuhan Malaka
menyusuri pesisir Kalimantan Utara dan menuju ke bandar Brunei. Dalam
ucapan Portugis sulit untuk mengujarkan Brunei, yang keluar dari ucapan
orang Portugis adalah Borneo, sehingga seluruh kepulauan Kalimantan mereka
sebut sebagai Borneo. Jalur dari bandar Malaka ke kepulauan rempah-rempah
mengikuti pantai Kalimantan Utara dan menyeberang Laut Sulawesi. Rute ini
sudah lama dipergunakan oleh pedagang-pedagang Melayu. Demikian pula,
pedagang Filipina (Mindanao dan Sulu) dengan Brunei telah ada hubungan
langsung, sebaliknya antara Brunei dan negeri-negeri Selat Malaka seperti
Johor dan Pahang. Kedua, Lapian dalam menguraikan perniagaan di jalur
rempah yang terpenting adalah peranan angin musim. Misalkan, pada musim
angin timur pedagang pantai utara Jawa seperti Gresik dengan perahu-perahu
jung berlayar ke Selat Malaka, Sumatera, Kalimantan, Patani, dan pelabuhan-
pelabuhan Siam. Kalau musim angin barat, mereka akan berlayar ke pulau-
pulau Nusa Tenggara dan menuju kepulauan rempah-rempah, juga ke Butun,
Buru, Mindanao, serta pulau-pulau Kei dan Aru.

Poin-poin penting dalam beberapa buku dan esai di atas menjadi bagian
penting dalam menjelaskan jalur rempah di wilayah Nusantara sepanjang
abad ke-10 hingga ke-16. Rekonstruksi dan konstruksi narasi jalur rempah
di Nusantara ini merupakan sebuah upaya melengkapi narasi tentang peran
dan pentingnya Nusantara dalam pelayaran dan perniagaan, dan juga
pergaulan sosial antarbangsa melalui perniagaan sebelum bangsa-bangsa
Eropa melabuhkan kapal-kapalnya dan menguasai Nusantara dalam bentuk
kolonialisme. Narasi jalur rempah ini juga berupaya mengurai peran Nusantara
bukan semata sebagai objek dalam narasi besar tentang jalur perniagaan antara
Timur-Barat, tetapi terutama sebagai subjek yang justru berperan penting
dalam seluruh kisah pelayaran dan perniagaan Nusantara dan hubungan atau
kontak niaga antara mereka dan berbagai bangsa hingga abad ke-16. Sekelumit
narasi tentang dinamika masyarakat jalur rempah di Nusantara dari abad
ke-10 hingga ke-16 ini diharapkan dapat menjelaskan peran dan pentingnya
Nusantara dalam konteks sejarah dan geografi baik di tingkat lokal maupun
global.
Pendahuluan| 1

PENDAHULUAN
Pendahuluan| 3

R
empah-rempah yang tumbuh dan ditanam di Nusantara selama
berabad-abad telah memikat dan menjadi daya tarik bagi bangsa-
bangsa lain untuk datang dan melakukan transaksi jual-beli, barter,
hingga menguasai jalur pelayaran dan memonopoli perniagaan rempah-rempah.
Berbagai bangsa Asia hingga Eropa sepanjang tahun tak henti-hentinya dengan
kapal-kapal layar berukuran besar menuju perairan Nusantara menempuh
pelayaran bermil-mil jauhnya dari negeri asalnya. Dalam pelayaran menuju
Nusantara itu, mereka membawa serta berbagai komoditas utama negerinya
seperti kain sutera, tekstil, porselen, besi, budak atau berbagai barang lainnya
yang dibutuhkan dan bernilai tinggi di pasaran. Sebaliknya dari Nusantara,
mereka mengangkut berbagai barang atau komoditas hasil perkebunan, hutan
atau pertanian seperti rempah-rempah, kayu cendana, kayu manis, beras,
atau emas untuk dibawa ke negerinya atau dijual kembali di negeri lain dalam
perjalanan pulang.

Berkembangnya perniagaan antara Kepulauan Maluku dan Banda dengan


pelabuhan Gresik, Jepara atau kota-kota di pantai utara Jawa, atau perniagaan
antara pantai timur Sumatera dengan pelabuhan-pelabuhan di pantai utara
Jawa, Banjarmasin, Makassar, atau dengan Malaka didasarkan atas komoditas
rempah-rempah dan ramainya aktivitas ekspor-impor berbagai komoditas di
kota-kota pelabuhan itu. Rempah-rempah dan berbagai komoditas lainnya
yang dibutuhkan oleh pasar menjadi persilangan perniagaan antarbangsa di
perairan dan pelabuhan-pelabuhan di Nusantara. Berbagai rute pelayaran
pun ditempuh, berbagai pelabuhan juga disinggahi dan dijadikan sebagai
tempat bersandar bagi kapal-kapal mereka untuk mengangkut rempah-
rempah dan berbagai komoditas lainnya. Seiring dengan ramainya perniagaan
rempah-rempah dan komoditas-komoditas lainnya, kota dan pelabuhan yang
menjadi persinggahan kapal-kapal pun tumbuh dan menjadi hunian ataupun
persinggahan sementara waktu bagi orang-orang berbagai bangsa. “Kota-kota
internasional” yang menjadi titik simpul atau pertemuan berbagai bangsa dapat
ditemukan di sejumlah kota-kota pelabuhan di Nusantara, di Gresik, Sumbawa,
Bali, Banda, Makassar, Jambi untuk menyebut beberapa contoh, atau kota-kota
pelabuhan lain di sepanjang pantai utara Jawa, Sulawesi dan Sumatera.

Ramainya aktivitas perniagaan dan pelayaran di Nusantara sepanjang abad


ke-10 hingga ke-16 tidak hanya menghidupkan berbagai kota dan pelabuhan
4 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

atau menghubungkan pelabuhan-pelabuhan di sepanjang garis pantai atau jalur


pelayaran kapal-kapal niaga, tetapi juga menjadi pertemuan berbagai tradisi,
adat-istiadat, dan kebudayaan berbagai bangsa. Interaksi dan pertukaran
ekonomi serta relasi sosial-budaya terus terjadi selama berlangsungnya
perniagaan. Proses saling mengisi atau mempengaruhi di bidang kebudayaan
ini menjadi tak terelakkan pula dan sulit dihindari. Namun, dalam relasi
sosial-budaya itu, kebudayaan Nusantara tetap mempunyai karakter tersendiri
yang tercermin pada berbagai peninggalan arkelogis baik berupa kompleks
bangunan peribadatan Hindu-Budha, Islam, arsitektur, permukiman, keraton,
dan karya-karya lainnya yang tersisa hingga kini.

Narasi jalur rempah di Nusantara sejak abad ke-10 hingga ke-16 ini
merupakan sebuah upaya untuk menjelaskan tentang bagaimana pelayaran dan
perniagaan rempah-rempah dipahami sebagai persilangan dan perjumpaan
antarbangsa, koneksitas antara satu kota dengan kota lainnya, tali-temali
pelabuhan yang satu dengan pelabuhan lainnya di berbagai pulau Nusantara.
Narasi rempah ini juga menjadi salah satu cara memahami atau melihat
tentang bagaimana sejarah Nusantara dan peran masyarakat lokal di dalamnya
dalam perjalanan sejarah bangsa ini. Narasi ini juga ingin memperlihatkan
bahwa jalinan dan jejaring Nusantara dengan dunia atau bangsa-bangsa lain
sesungguhnya telah berlangsung sejak lama, dan perniagaan rempah-rempah
serta komoditas unggulan lainnya dalam hubungan ini menjadi simpulnya.

Kisah tentang masyarakat jalur rempah dalam narasi ini juga berusaha
menggambarkan dinamika dan perkembangan di tiga wilayah yaitu Banda,
pantai utara Jawa, dan Jambi. Ketiga wilayah ini memang tidak menggambarkan
secara utuh pelayaran dan perniagaan Nusantara secara keseluruhan, berikut
detil-detilnya di setiap wilayah. Meskipun begitu, narasi tentang jalur rempah
di ketiga wilayah ini berupaya menggambarkan apa yang sangat mungkin
berlangsung di Nusantara sepanjang abad yang diceritakan dalam narasi ini.

Setelah pendahuluan yang berisi pengantar tentang latar belakang


dan uraian singkat bagian demi bagian tentang jalur rempah, bagian kedua
menjelaskan tentang latar belakang historis tiga wilayah, Banda, Pantai Utara
Jawa, dan Jambi. Bagian ini mencakup penjelasan tentang latar sejarah di
ketiga wilayah, yakni Banda, Pesisir Utara Jawa, dan Jambi ketika dalam
perkembangan menerimah agama Budha dan Hindu tampil dan tercermin
Pendahuluan| 5

dalam berbagai aspek sosial dan keagamaan di tanah air, juga terlihat pada
berbagai candi, patung dan berbagai karya seni lainnya. Pada bagian ini,
berbagai capaian dan temuan dari masa klasik itu diuraikan sekilas, kaitannya
dengan perkembangan pada masa itu, dan koneksitasnya dengan jalur rempah
yang menjadi fokus narasi. Geografi sosial-budaya dan jejaring Nusantara
dengan negeri lain termasuk pula uraian pada bagian ini.

Bagian ketiga menekankan tentang jaringan perniagaan dan produksi


dengan melihat perkembangan di masing-masing wilayah di Nusantara,
menguraikannya dalam konteks yang lebih luas yakni pada relasi masing-
masing wilayah di Nusantara dengan kawasan Asia Tenggara, Eropa, China, dan
India. Dalam hal itu, berbagai rute perniagaan menjadi bagian narasi karena
korelasinya dengan pusat-pusat produksi atau distribusi komoditas termasuk
rempah-rempah. Pada bagian ketiga ini pula, hubungan antara satu pelabuhan
atau kota dengan lainnya juga dilihat terutama karena arti pentingnya dalam
mata rantai komoditas rempah-rempah dan komoditas lainnya seperti beras,
lada, atau garam dari pusat produksi hingga ke tempat tujuan akhir.

Bagian keempat menguraikan tentang dinamika masyarakat jalur


rempah, terutama melihat berbagai komunitas yang tinggal di sekitar pantai
dan pelabuhan. Masyarakat yang tinggal di sekitar pelabuhan atau pantai ini
diangkat ke permukaan karena aktivitas atau peran mereka dalam pelayaran
dan perniagaan rempah-rempah di Nusantara baik sebagai produsen,
konsumen, maupun sebagai pelaku aktif dalam perdagangan rempah di
perairan Nusantara. Penjelasan tentang masyarakat dalam jalur rempah ini juga
mencakup relasi antara mereka dengan kekuasaan yang ada waktu itu, teruma
kesultanan atau kerajaan di masing-masing wilayah. Selain itu, komunitas
pelabuhan merupakan pendukung aktif dari jaringan perniagaan dan produksi,
mereka yang mengedepankan kebudayaan maritim seperti pembuatan kapal
dan perajin besi dan kerajinan lainnya.

Lalu, bagian kelima menjelaskan tentang perkembangan dalam hal relasi


sosial masyarakat jalur rempah, hubungan atau relasi antara pelabuhan dengan
pusat produksi, tenaga kerja dalam perniagaan rempah-rempah, dan proses
produksi hingga distribusi dalam perniagaan rempah Nusantara. Uraian
tentang rempah dari produsen hingga ke konsumen atau tujuan akhir menjadi
suatu rangkaian narasi pada bagian ini.
6 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Bagian akhir merupakan penutup yang menjelaskan tentang apa gunanya


narasi tentang jalur rempah ini dalam imajinasi Nusantara atau kesadaran
sejarah di negeri ini, terutama menyangkut peran Nusantara dan masyarakat
jalur rempah di masa lalu dalam hubungan antarbangsa. Pada bagian ini,
narasi jalur rempah juga meneropong sekilas beberapa poin pemikiran bapak
bangsa seperti Soekarno menyangkut kemaritiman dan relasinya dengan jalur
rempah yang diceritakan ini. Di dalam pemikirannya sesungguhnya tersirat
pula tentang cita-cita negara maritim dalam arti yang sesungguhnya yakni
berjaya di lautan atau samudera. Hal itu dapat dipahami mengingat dua pertiga
wilayah Nusantara merupakan perairan yang dikelilingi oleh pulau-pulau.

Suatu imajinasi tentang Nusantara dan kesadaran sejarah di dalamnya


melalui narasi jalur rempah ini setidaknya dapat menunjukkan bahwa
Nusantara selama berabad-abad sesungguhnya mempunyai peran penting di
dalam pelayaran dan perniagaan baik di perairan Nusantara maupun dunia.
Bangsa ini tidak hanya menjadi penghasil rempah-rempah dan komoditas
penting lainnya yang dibutuhkan oleh dunia, sekaligus menarik bangsa lain
untuk datang ke Nusantara, tetapi juga perairan Nusantara termasuk laut
dan sungai-sungainya menjadi bagian penting dalam jejaring dan lalulintas
pelayaran serta perniagaan rempah-rempah.
Pendahuluan| 7

LATAR BELAKANG
HISTORIS TIGA
WILAYAH
Latar Belakang Historis Tiga Wilayah | 9

Kepulauan Banda

D
ewasa ini kepulauan Banda meliputi 11 pulau, tetapi hanya 7 pulau yang
dihuni dan ditanami pohon pala, sedangkan 4 pulau lainnya dipenuhi
batu karang yang tidak dapat dihuni dan ditanami tumbuhan. Juga,
yang menjadi lingkungan yang khas bagi pulau Banda tidak memiliki aliran
sungai. Situasi ini memperlihatkan Banda sebagai negeri maritim yang sejati.
Kepulauan Banda, baik latar depan maupun latar belakang berhadapan dengan
selat, teluk dan laut terbuka. Laut Banda merupakan laut biru kelam yang
memiliki Palung dengan kedalaman mencapai 7.400 meter. Palung Laut Banda
terbentuk karena pertemuan tiga lempeng kulit bumi, yaitu lempeng Eurasia,
lempeng Indo-Australia, dan lempeng Pasifik

Kecamatan Banda terletak pada posisi: 5°43 - 6°31 Lintang Selatan dan
129°44 -130°04 Bujur Timur dibatasi oleh Selat Seram disebelah Utara, Kep.
Teon Nila Serua disebelah Selatan, Laut Banda disebelah Timur dan Laut
Banda disebelah Barat. Luas keseluruhan kecamatan Banda 172,00 Km² yang
terdiri dari 12 pulau yang 5 pulau diantaranya tidak berpenghuni. Kecamatan
Banda mengalami iklim laut tropis dan iklim musim karena Kecamatan Banda
dikelilingi laut yang luas, sehingga iklim laut didaerah ini berlangsung seirama
dengan iklim musim yang ada. Secara Administratif Kecamatan Banda berada
di Kabupaten Maluku Tengah provinsi Maluku dan terdiri dari 18 Desa terdiri
dari Pulau Rhun, Pulau Ay, Lonthoir, Pulau Hatta, Selamon, Kampung Baru,
Dwiwarna, Rajawali, Merdeka, Nusantara, Waer, Tanah Rata, Uring-Tutra,
Lautang, Walling-Spanciby, Boiyauw, Dender dan Combir –Kaisastoren.1 Setiap
Desa di Banda disebut dengan Negeri sedangkan pemimpin negeri mendapat
julukan Raja Negeri. kepulauan Banda merupakan daerah yang produksinya
tidak berbasis pada pertanian. Tanaman pala bisa hidup berkelanjutan dari
angin dan curah hujan serta iklim belerang vulkanik. Salah satu pulau di
gugusan kepulauan Banda, yakni Pulau Run tidak mempunyai sumber mata
air. Kebutuhan air bersih seperti mandi, mencuci dan memasak dipenuhi oleh
warga setempat dengan menampung air hujan. Rumah penduduk di Pulau
Run telah dilengkapi dengan rancangan sistem penampungan air hujan. Kolam

1  Sumber: Kecamatan Banda dalam angka 2017 terbitan Badan Pusat Statistik Maluku Tengah
10 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

penampungan air hujan di Benteng Eldorado berdiri pada abad ke-17 di atas
perbukitan dengan ukuran kolam besar masih tetap ada dan berfungsi.

Gambar 2.1 Gambaran Bentang Alam Kepulauan Banda


Sumber: Faizin, Ahmad, Ekspedisi Jalur Rempah, Kemendikbud 2017

Di Pulau Banda terdapat Gunung Api setinggi 670 meter dari permukaan
laut. Kompleks Gunung Api merupakan pulau sendiri yang dihuni oleh
puluhan keluarga yang mengelola tanaman perkebunan dan pertanian antara
lain kelapa, semangka, nenas, jamblang, mangga dan ubi-ubian serta sayur-
mayur. Gunung Api pernah meletus pada tahun 1615, 1720, 1810, 1891, dan
terakhir pada Mei 1988. Bisa dikatakan 30 tahun terakhir Gunung Api sedang
tidur.2

Kepulauan Banda hanya sedikit menghasilkan bahan makanan termasuk


sagu dan garam tidak diproduksi di Banda. Untuk kebutuhan sehari-hari
bergantung sepenuhnya dari pasokan produksi bahan makanan dari kepulauan

2  Menurut cerita penduduk setempat, ketika meletus pada Mei 1988 Gunung Api mengeluarkan
material dari perut gunung seperti batu dan debu pasir selama satu minggu terus-menerus, debu
vulkanik dan lemparan batuan mengarah menuju Pulau Ay (baca: Ai) yang berjarak sekitar 8 kilometer
dari Gunung Api.
Latar Belakang Historis Tiga Wilayah | 11

lain. Sementara itu, singkong ditanam di Neira, Banda besar dan Pulau Run
karena dibawa oleh Portugis pada awal abad ke-16. Produksi perkebunan dari
Kepulauan Banda hanya pala. Perkebunan pala senantiasa dijaga produksinya,
mulai dari penanaman, pemetikan buah, perlindungan pohon pala dari sinar
matahari dan penentuan harga pala.

Dalam sejarah maritim kepulauan Indonesia Timur terdapat dua hal


penting tentang kepulauan Banda. Pertama, sejarah Kepulauan Banda dapat
dianalisis melalui jalur perdagangan dan dinamika wilayah perkebunan untuk
menentukan siapa yang melakukan penguasaan perdagangan pala. Kedua,
sejarah Banda sebagai kepulauan dan laut menciptakan hubungan antara
masyarakat, ekonomi dan kebudayaan. Dengan kata lain, pelabuhan Banda
menjembatani para saudagar dari pesisir utara Jawa, Melayu, Arab, Cina, India,
dan Eropa dalam memperoleh rempah-rempah, terutama pala. Demikian pula,
pelabuhan Banda sebagai jalur rempah menghubungkan produk-produk pulau
di sekitarnya seperti Pulau Seram, Kei dan Aru.

Jauh sebelum datangnya orang-orang Cina dari Asia Timur dan orang-
orang Arab dari Asia Barat, masyarakat Banda telah menjalani zaman purbakala
atau kuno. Sejarah masyarakat Banda pada zaman kuno tidak lepas dari ikatan
interaksi dengan masyarakat Maluku Tenggara. Masyarakat Maluku Tenggara
yang mencakup Kepulauan Banda, Kepulauan Seram, Pulau Kei, Aru Ambon
dan Hitu. Dari temuan-temuan arkeologi di Kepulauan Seram, Ambon dan
Banda orang – orang Banda mempunyai kebudayaan dengan sistem religi
penghormatan kepada leluhur. Mereka menempatkan persembahan mereka di
meja-meja batu yang ditunjang dengan dolmen (batu pemali) sebagai bagian
dari zaman megalitikum.3 Kebudayaan yang serupa di seluruh kepulauan
Maluku adalah upacara “Bersih Negeri” atau kewajiban untuk menjaga desa,
Juga mereka mempunyai forum untuk memecahkan persoalan bersama atau
yang disebut Kakehang (musyawarah).

Dari artefak arkeologi masa purbakala seperti kehidupan di gua-gua


bertebing dataran rendah, memperlihatkan mereka menjalankan kehidupan

3  Di negeri Soya di lereng bukit Sirimau terdapat altar batu, kursi batu dan dolmen (batu pemali).
Hal yang sama terdapat pula di negeri lama Amahusu. Kedua situs arkeologi ini jaraknya tidak berjauhan
masih di sekitar Kepulauan Seram. Untuk hal ini lihat. Dr. Santoso Soegondho et.al. Survai Kepurbakalaan
Maluku (Seram dan Ambon) Tahun 1994. Maluku: Bagian Proyek Penelitan Purbakala, 1994, hlm. 15.
12 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

meramu dan berburu, serta menangkap ikan dengan prou (perahu kecil). Hasil
tangkapan ikan sebagian mereka konsumsi dan sebagian mereka tukarkan
dengan rempah-rempah.

Gambar 2.2 Peta Lama Kepulauan Banda


Sumber Koleksi Balai Pelestarian Nilai Budaya, Ambon

Sementara itu, hasil ekskavasi arkeologi di Banda Neira dan Pulau Ay


ditemukan hasil galian di bagian terbawah adalah tulang dan gigi babi.
Bersamaan dengan itu di lapisan yang sama ditemukan piring-piring keramik
dari Dinasti Ming. Pengaruh kebudayaan Cina cukup berpengaruh dalam
kehidupan orang-orang Banda. Hampir di seluruh pesisir Maluku ditemui
artefak keramik Cina. Diperkirakan pedagang-pedagang Cina telah terlebih
dulu menggunakan rute utara untuk dapat terlibat dalam perniagaan pelayaran
Latar Belakang Historis Tiga Wilayah | 13

di jalur rempah kepulauan Maluku dan Banda. Pedagang Cina berlayar ke


kepulauan rempah menggunakan jalur utara karena selain singkat waktu dan
juga bisa berdagang dan singgah di Siam, Champa, Filipina dan Brunei. Dari
sumber Cina, Dade Nanhai Zhi (c. 1324) lebih tua dari sumber Negarakertagama
1356, menyebut Wenlugu untuk Maluku dan Pantan bagi Banda. Sementara
itu, dari sumber Cina lainnya Daogi Zhilue (c.1350): Wenlaogu sama dengan
Maluku, sedangkan Wendan adalah Banda.4

Selain keramik yang menandakan terjadinya pertukaran dengan rempah-


rempah Kepulauan Banda, juga terjadi pertukaran dengan kain tenun dan
tekstil produksi pesisir barat India. Negeri penghasil tekstil pesisir barat India
adalah Gujarat, Koromandel, dan Bengali. Produksi kain tenun ini tidak dibawa
langsung oleh pedagang pesisir barat India ke Banda, tetapi mereka tumpuk di
Bandar Malaka, atau sebelum Malaka ramai, mereka alih muat di pelabuhan
Pasai.

Di pelabuhan Malaka kain tenun produksi negeri pesisir barat India


dipertukarkan dengan rempah-rempah produksi Maluku dan Banda. Produksi
tekstil dibawa berlayar oleh pedagang Jawa dan Melayu ke pelabuhan pantai
utara Jawa, terutama bandar Gresik. Di sana pada puncak era perdagangan
abad ke-15 dan 16 telah muncul pedagang grosir rempah-rempah. Pate Yusuf5
yang terlibat aktif dalam mendistribusikan tekstil ke Kepulauan Banda dan
Maluku.

Sedangkan kebutuhan pokok beras dan garam, mereka impor dari pantai
utara Jawa dan pelabuhan Makassar. Pedagang pesisir utara Jawa, terutama
saudagar Gresik mendapatkan beras dari Jepara dan Demak, dan komoditi ini
didistribusikan ke kepulauan Banda. Demikian pula, di Makassar pada awal
abad ke-17 telah muncul saudagar grosir beras yang menempatkan agennya di
Banda, agar pertukaran beras dengan pala dan fuli dapat berjalan lancar.

4  Menurut Songhuiyao, Song Shi dan sumber lainnya, cengkeh dan pala diekspor kembali ke Cina
oleh perwakilan dagang dari Champa, Jawa, Sriwijaya, Chola dan Butuan, dan menurut Dade Nanhai
Zhi, rempah-rempah ditemukan di kalangan para shinhei yang dibawa ke Guangzhou di dermaga kapal
asing. Untuk hal ini lihat. Rodrich Ptak. “The Northern Trade Route to Spice Islands-Zulu Zones-North
Moluccas (14th early 16th century)” Archipel, volume 43, 1992, hlm. 27-56.
5  Pate Yusuf lahir di Malaka dan orangtuanya adalah pedagang dari Gresik. Ketika aktif sebagai
pedagang grosir yang menghubungkan Malaka-Jawa-Banda, Pate Yusuf berumur 50 tahun. Untuk hal ini
lihat. Tome Pires. The Suma Oriental. London: Hakluyt Society, 1944, hlm. 191.
14 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Hal yang menarik berlangsung di Kepulauan Banda secara fisik hampir


tidak ditemukan pengaruh kebudayaan Hindu-Buddha, perkembangan ini
tidak seperti di Jawa dan Sumatera yang kuat dengan unsur Hindu-Buddha
sedangkan penduduk Cina di Banda masih menjalankan ajaran dan tetap teguh
dengan agama Kong Hu Cu.

Pada masa kedatangan orang-orang Eropa di Kepulauan Banda jejak yang


paling terlihat secara fisik adalah bangunan Benteng Nassau yang terletak
di pesisir Neira, tempat pemeriksaan perahu-perahu yang hilir-mudik ke
pelabuhan Banda. Juga Nassau yang sekarang tinggal reruntuhan puing adalah
tempat eksekusi 44 orang kaya Banda.

Konflik terbesar berdarah yang berlangsung pada 1621 antara kekuasaan


Vereenigde Oost Indische Compagnie (VOC) Belanda dengan orang-orang
kaya6 di Banda berakhir dengan penumpasan dan pengusiran hampir seluruh
penduduk Banda. Diperkirakan hampir 1000 orang Banda menyelamatkan diri
dengan lari ke pulau Kei menetap di sana dan kadangkala kembali ke kampung
mereka. Sejak itu, penduduk yang tinggal di kepulauan Banda adalah orang-
orang Jawa, Buton, Arab, Cina dan Melayu yang sudah kawin-mawin selama
ratusan tahun. Setelah peristiwa pembantaian pada 1621 seluruh perkebunan
pala ditutup untuk beberapa saat dan dibuka kembali setelah direorganisasi
dengan monopoli perdagangan Belanda yang memunculkan 60 lebih perkenier
(perkebunan) yang berakhir pada masa pendudukan Jepang pada 1942.

Situs yang tampak kuat unsur kolonialnya adalah perkenier (perkebunan


pala). Perkenier berdiri ketika orang-orang Belanda melakukan perombakan
struktur perkebunan pala dari kekuasaan orang kaya Banda. Beroperasinya
perkenier ini pada perempat kedua abad ke-17. Situs perkenier yang masih
utuh dengan gapura masih terlihat tulisan berbahasa Belanda berada di Pulau
Ay. Sementara itu, situs perkenier di Pulau Run yang tersisa hanya reruntuhan
Benteng Eldorado. Perkebunan-perkebunan itu pada Masa Kemerdekaan
Indonesia, dinasionalisasi oleh Pemerintah Republik Indonesia.

6  Para orang kaya itu merupakan penguasa-penguasa lokal di bawah penguasa yang lebih luas
kekuasaannya yang disebut Rat dan Raja ataupun Halaai. Besar kemungkinan tatanan masyarakat yang
dikembangkan ialah sistem kesatuan hidup yang membagi anggota-anggota masyarakat kedalam strata
sosial tertentu seperti kasta. Untuk hal ini lihat. R.Z. Leirissa et.al. Sejarah Kebudayaan Maluku. Jakarta:
Dirjen Kebudayaan, 1999, hlm. 112.
Latar Belakang Historis Tiga Wilayah | 15

Zaman Kuno Kepulauan Banda


Kehidupan kuno masyarakat perlu ditelusuri. Masa prasejarah telah
berlangsung kehidupan maritim di kepulauan Seram, Ambon dan Banda.
Misalkan orang-orang Banda untuk mendapatkan cengkeh perlu ke Ambon,
karena cengkeh dari Ternate dikumpulkan di Ambon sebelum didistribusikan
ke pelabuhan lain. Juga, orang-orang Banda memperoleh bahan makanan
seperti garam dan kelapa didapat dari Ambon dan Hitu. Selain itu, bukti-bukti
prasejarah dan arkeologi ditemukan di desa Ouw, Saparua, Maluku Tengah.

Temuan survei arkeologi itu berupa beragam jenis gerabah yang dibuat
oleh kaum perempuan di desa Ouw untuk keperluan rumah tangga. Gerabah
dipergunakan untuk peralatan makan dan minum, serta peralatan memasak.
Bahan-bahan yang dipergunakan untuk pembuatan gerabah itu adalah tanah
liat, pasir, tanah untuk memberikan warna, serta bahan bakar yang meliputi
alang-alang, daun sagu, gaba-gaba, kayu, bambu, daun pisang kering dan
pelepah daun kelapa. Bahan pembakaran yang dipergunakan menunjukkan
kesesuaian dengan lingkungan etnografinya. Demikian pula kandungan bahan
gerabah itu meliputi tanah liat dan pasir laut dengan perbandingan 2:5.7

Cara pembuatan gerabah untuk keperluan memasak dan peralatan dapur


itu menjadi cirri khas kepulauan pesisir Maluku Tengah. Terdapat gerabah
yang bernama Tajela Bokor: berukuran tinggi 20 cm, bentuknya tinggi dan
mempunyai tutup, biasanya dipergunakan untuk menempatkan ikan kuah
kuning. Kemudian ada pula yang disebut Sempe Bokor. Gerabah ini mempunyai
ukuran tinggi sekitar 12 cm, garis tengahnya 20 cm dan garis badannya 24 cm
dan berbentuk bulat, pendek dan lebar, berkaki pendek, berfungsi sebagai
tempat papeda (bubur sagu)8. Gerabah-gerabah itu tidak ada yang mempunyai
motif glasir. Di zaman kuno gerabah peralatan makanan itu dipergunakan
pula untuk pesta adat dan perkawinan. Produksi gerabah tersebut mengalami
penyebaran dari kepulauan Seram, Ambon, dan Banda.

7  Biasanya di daerah lain yang kehidupan masyarakatnya jauh dari pantai, gerabah terbuat dari
tanah liat dan campuran sekam padi atau tanpa campuran. Untuk hal ini lihat. Dr. Santoso Soegondho
et.al. Laporan Penelitian Arkeologi Bidang Prasejarah. Survei Kepurbakalaan Maluku (Seram dan Ambon
Tahun 1994). Maluku: Bagian Proyek Penelitian Purbakala, 1994, hlm. 25.
8  Santoso Soegondho. Op.Cit. Survei Kepurbakalaan… hlm. 27.
16 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Peta 1. Peta Kepulauan Seram, Ambon, Banda


Sumber: Pengolahan Data Badan Informasi Geospasial (BIG), 2017
Latar Belakang Historis Tiga Wilayah | 17

Desa Ouw, Saparua, Kabupaten Maluku Tengah merupakan tempat


pembuatan gerabah di zaman prasejarah. Bahan baku pembuatan gerabah itu
seperti tanah liat dan pasir diperoleh di hutan Halasino yang jaraknya tidak
jauh dari Desa Ouw.9

Peninggalan arkeologi di situs negeri Soya terletak di lereng bukit Sirimau


dan merupakan pemukiman di Negeri Soya juga ditemukan adanya benda-
benda megalitik yang lain berupa batu kursi, altar batu dan dolmen. Batu-batu
megalitik itu merupakan benda-benda yang dipergunakan untuk pelaksanaan
upacara “Cuci Negeri” yang berlangsung hingga sekarang. Kemudian terdapat
pula situs Gua Hatu di Kecamatan Elpa Putih. Di Gua Hatu ditemukan adanya
sisa-sisa piring porselen, pecahan keramik, dan pecahan gerabah dan kulit
kerang.10 Sebuah gua yang berada di kecamatan Amahai, Kepulauan Seram.
Arti Hau Pinaho adalah Batu Piring. Di mulut gua terdapat batu karang
ditemukan pecahan-pecahan gerabah, pecahan keramik, serta kulit-kulit
kerang. Sebagian dari pecahan gerabah mempunyai hiasan dan sebagian lagi
polos. Temuan gerabah itu, diperkirakan gua Pinaho pernah dihuni di masa
prasejarah. Terdapat pula situs gua di kampung Kusu-Kusu. Gua ini terletak di
dusun Ekang (Ikan). Gua ini diduga pernah menjadi tempat tinggal. Kemudian,
benda-benda purbakala lainnya adalah dolmen dan batu lingga di negeri
Amakusu. Dolmen ini merupakan batu meja.11 Selain dolmen ditemukan pula
adanya batu yang berbentuk seperti lingga atau gada yang tampaknya dipakai
sebagai nisan. Jumlah batu lingga ini ada tiga buah dan letaknya masing-masing
berdekatan, bahkan ada yang berdampingan. Di Negeri Waraka diperoleh
dolmen yang mirip dengan dolmen dari Amakusu. Dolmen yang dikenal
sebagai batu meja ini meliputi batu datar berbentuk lonjong serta empat buah
batu sebagai penopang berbentuk tiang segi empat. Ukuran atau bentuknya
tidak jauh berbeda batu dolmen di Amakusu. Selain dolmen di Negeri Waraka
ditemukan keramik Cina berbentuk piring yang diduga berasal dari Dinasti

9  Jarak tempat bahan baku dengan tempat pembuatan gerabah itu antara 0,5 sampai 1 kilometer.
Santoso Soegondho. Op.Cit. Survey Kepurbakalaan…., hlm. 21.
10  Panjangnya sekitar 120 cm serta lebar sekitar 25 cm dengan ketebalan sekitar 10 hingga 15 cm.
Op.Cit. Santoso Soegondho. Survey Kepurbakalaan…, hlm. 15.
11  Dolmen ini meliputi batu datar berbentuk lonjong berukuran antara 70-80 cm dengan
ketebalan 11 cm, ditopang oleh empat buah tonggaj batu yang berukuran tinggi 60 cm berketebalan 11
cm. Op.Cit. Survei Kepurbakalaan..., hlm. 19.
18 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Ming.12

Juga, manik-manik ditemukan pula di Bahuwa dan Waraka. Manik-manik


ini umumnya berbentuk bulat dengan diameter rata-rata antara 3 sampai 5
mm. Selain itu ada manik-manik yang berukuran agak besar dengan hiasan
titik-titik putih dan merah. Di samping itu, adapula manik-manik yang
memiliki bentuk persegi panjang, heksagonal dan prisma dengan kombinasi
warna merah, hitam, biru, kuning, putih dan sebagainya.13

Ekskavasi arkeologi pada ukuran waktu 1996 hingga 1998 yang dilakukan
oleh Universitas Brown, Amerika Serikat bekerjasama dengan Yayasan Warisan
Kebudayaan dan Sejarah Banda Neira serta Fakultas Pertanian Universitas
Pattimura ditemukan adanya benda-benda perdagangan asing, termasuk
keramik Eropa, dan Asia bercampur dengan produksi keramik lokal. Di
penggalian lapisan tengah ditemukan kandungan gerabah antara lain sebuah
“beaver”, gerabah dengan pola hiasan, termasuk sisa letusan gunung berapi. Di
lapisan galian terbawah juga diperoleh tulang dan gigi babi.

Di situs kota Naira galian mengandung keramik bergelasir, sebagian besar


berasal dari Dinasti Ming dengan keramik berwarna biru dan putih. Terdapat
pula beberapa jenis keramik asal Thailand dan Vietnam serta Eropa. Juga,
yang menarik adalah letak situs tersebut dahulu berada di bawah permukaan
air laut, atau berada di garis pesisir, padahal garis pantai dewasa ini sekitar
100 meter jauhnya. situs-situs galian di Pulau Ay di dekat tembok benteng
Inggeris/Belanda yang masih ada di sana. Kedua situs itu diperoleh keramik
bergelasir di semua lapisan, kecuali di lapisan yang paling bawah tulang-tulang
babi juga ditemukan di situs galian.14

12  Op.Cit., Survey Kepurbakalaan…hlm. 21


13  Op.Cit. Survey Kepurbakalaan….hlm. 23
14  Adanya tulang babi di kedua situs galian adalah sangat menarik mengingat Islam melarang
umatnya untuk memakan babi. Ada kemungkinan pemukiman non-Islam ditaklukkan atau ditinggalkan.
Kemungkinan lain, pemukiman-pemukiman itu kurang melaksanakan aturan ibadah Islam mereka,
khususnya dalam hal makan babi. Untuk hal ini lihat. Des Alwi. Sejarah Maluku, Banda Neira, Ternate,
Tidore, dan Ambon. Jakarta: Dian Rakyat, 2005, hlm. 22-23.
Latar Belakang Historis Tiga Wilayah | 19

Peta 2. Peta Penyebaran Gerabah PUlau Seram, Ambon dan Banda


Sumber: Pengolahan Data Badan Informasi Geospasial (BIG), 2017
20 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Gerabah-gerabah yang ditemukan di desa Ouw, Saparua, Maluku Tengah


merupakan gerabah yang dibuat di desa tersebut. Produksi gerabah itu untuk
keperluan peralatan masak dan dapur. Namun, temuan gerabah itu dalam
jumlah besar dan jenis beragam, diduga dipergunakan pula untuk upacara dan
pesta adat. Gerabah di desa Ouw merupakan peninggalan prasejarah. Produksi
gerabah itu dari material yang dipergunakan mengandung etnoarkeologis.
Gerabah lokal itu juga dipergunakan di Ambon dan Kepulauan Banda. Diduga
telah berlangsung penyebaran produksi gerabah Saparua ke pulau-pulau
terdekat. Juga, gerabah lokal ditemukan bergelasir yang menandakan bahwa
di Saparua dan pulau-pulau yang berdekatan ketika itu, belum berlangsung
perdagangan jarak jauh. Pelayaran perniagaan di kepulauan Maluku Tengah
masih dalam jarak dekat. Penggunaan gerabah lokal untuk menempatkan
makanan seperti sagu atau papeda serta ikan laut kuah kuning yang merupakan
makanan sehari-hari dari penduduk. Temuan arkeologis di situs Negeri
Soya dilereng bukit Sirimau berupa batu-batu megalitik pra sejarah yang
menandakan berlangsungnya upacara komunitas manusia purba. Di tempat itu
mereka melakukan ritual persembahan terhadap leluhur tradisi megalitik pada
umumnya berlokasi di geografi dataran tinggi. Upacara “cuci negeri” masih
berlangsung hingga kini. Penyelenggaraan upacara “cuci negeri” di Maluku
sama dengan ritual “bersih desa” di Jawa. Di Kepulauan Maluku upacara “cuci
negeri” merupakan upacara wajib desa untuk membersihkan segala sesuatu
dengan baik. Bangunan-bangunan, rumah, perkarangan harus dibersihkan,
jika tidak akan dikenakan sanksi yaitu bisa jatuh sakit.15

Situs gua-gua itu sebagai tempat tinggal pada periodisasi prasejarah.


Kelompok orang yang tinggal di gua mengkonsumsi ikan laut. Juga, muka
gua ditemukan porselen, pecahan keramik dan manik-manik. Benda-benda
ini dapat dimaknai bahwa di masa itu telah terjadi perjalanan jarak jauh
dengan perahu atau kapal layar untuk memperoleh keramik tersebut. Namun,
bisa saja pedagang Cina atau pedagang perantara yang membawa keramik di
masa Dinasti Ming. Temuan Keramik Cina dan manik-manik juga terdapat di

15  Upacara “Cuci Parigi” dan upacara “Cuci Negeri” sangat berbeda. Pertama, upacara “Cuci
Parigi” hanya dilakukan di desa Lonthoir, pelaksanaan upacara dirayakan oleh seluruh penduduk Banda
Naira. Kedua, Nilai historis yang terkandung di dalam peringatan “Cuci Parigi” merupakan ide-ide
perjuangan dan sikap penuh pengorbanan para leluhur mereka yang berani melawan penjajahan di
tanah Belanda, meskipun harus mengorbankan nyawa, harta, dan keluarga mereka yang hilang tanpa
tanda jasa.
Latar Belakang Historis Tiga Wilayah | 21

Negeri Waraka dan Rohawa, Maluku Tengah. Keramik Cina yang berbentuk
piring berwarna biru-putih diperkirakan berasal dari Dinasti Ming yaitu
sekitar 800 tahun yang lalu. Konteks dari temuan artefak itu memperlihatkan
di Maluku Tengah telah berlangsung hubungan dengan negeri Cina. Bisa
pula, keramik tersebut dibawa oleh pedagang Ambon dari Sumbawa. Artinya
keramik itu telah dipertukarkan oleh orang-orang Cina kepada orang-orang
Kepulauan Sunda Kecil. Manik-manik yang ditemukan di Rohuwa dan Waraka
merupakan peninggalan turun-temurun dari nenek moyang mereka. Manik-
manik ini memiliki berbagai fungsi, baik sebagai perhiasan atau perlengkapan
upacara maupun sebagai benda magis religius. Manik-manik bisa juga sebagai
tanda hirarki sosial atau simbol status dari orang yang memilikinya. Misalnya
orang-orang dari golongan Patasiwa memakai manik-manik yang mewah
dengan susunan banyak dan orang dari golongan Patalima hanya mengenakan
rangkaian yang sederhana dan hanya sedikit.16 Pada era perdagangan abad ke-
15-16, manik-manik menjadi salah satu barang dagangan yang dipertukarkan
dengan rempah-rempah oleh pedagang Sumbawa.

Temuan-temuan arkeologis ini memperlihatkan bahwa masyarakat Banda


mengalami kehidupan di zaman kuno. Mereka telah bergaul dengan orang-
orang Cina, dan berinteraksi dengan orang-orang Maluku Tengah seperti Seram,
Ambon, Saparua. Kei dan Aru. Namun, mereka tidak seperti masyarakat Jawa
dan Melayu yang mempunyai pengaruh periode Hindu-Budha. Masyarakat
Banda dan Maluku umumnya tidak melalui periodisasi tersebut.

Tradisi lisan ini akan menjadi lebih jelas diwujudkan dalam kesenian tari
Cakalele (tentara/penjaga) di mana kelompok orang lima mempunyai lima
penari dan kelompok orang sembilan mempunyai sembilan penari. Status
penari-penari itu bisa dilihat dari pakain penari bercakalele, seperti kapitan
(pimpinan) memakai kapsete (topi tembaga), sedangkan penari lainnya
berstatus hulubalang tengah mewakili raja, dua prajurit yang disebut maksi
berpakaian bertutup kepala sesuai dengan kebudayaan mereka. Pakaian-
pakaian asli Banda tersebut yang telah dipergunakan sehari-hari sebelum

16  Seluruh desa adat di Banda Naira menganut sistem adat Patalima yang bermakna orang lima.
Sementara, hanya di desa Lonthoir menganut sistem Patasiwa yang berarti orang sembilan. Untuk hal ini
lihat. Dr. Muhammad Farid, M.Sos. dan Najiwa Amsi Spd. Msi. “Studi Masyarakat Banda Naira: Sebuah
Tinjauan Sosiologis-Anthropologis,” Paradigma, Vol. 3. Februari 2017, hlm. 1-16.
22 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

orang asing hadir di sana.17

Gambar 2.3 Tradisi Cakalele dalam Masyarakat Kepulauan Banda


Sumber: Dokumentasi Balai Pelestarian Nilai Budaya, Ambon

Dari tradisi lisan Patalima dan Patasiwa memperlihatkan pula zaman


kuno di Kepulauan Banda telah berlangsung mobilisasi penduduk, pelayaran-
pelayaran laut dan pendudukan (pembangunan pemukiman baru) sudah
pesat. Pendudukan atau pembangunan pemukiman baru itu pada umumnya
berlangsung melalui pembauran antara pendatang dan penduduk asli.
Akan tetapi, para pendatang itu akan ditetapkan sebagai tuan rumah. Selain
pembauran secara alamiah, para pendatang juga sering melakukan tindakan
paksaan terhadap penduduk asli untuk dapat berkuasa.18

Sumber lain mengenai tradisi lisan Patasiwa dan Patalima menyebutkan

17  Farid. Op.Cit., “Studi Banda…. Paradigma. Vol. 3, Februari 2017, hlm. 1-16.
18  Sultan Ternate pernah menempatkan salah seorang keluarganya di Seram sebagai penguasa
atau wakil Sultan Ternate. Wakil inilah yang melalui jalan damai dan kekerasan bersenjata telah
menancapkan dan melebarkan kekuasaan Ternate atas kekuasaan tersebut. Des Alwi. Op.cit. Sejarah
Maluku….hlm. 8-9.
Latar Belakang Historis Tiga Wilayah | 23

Raja Sahulau (Tidore) sebagai kakak menerima 9 bagian dari daerah yang
direbut sebagai daerah kekuasaannya, sedangkan adiknya Sultan Ternate
memperoleh lima bagian. Di zaman kuno, sebelum kedatangan orang-
orang asing kawasan Maluku Tengah sudah terbagi atas kelompok Siwa dan
kelompok Lima. Patalima hampir semua beragama Islam yang berkuasa atau
yang berpengaruh, sedangkan pada Patasiwa orang bukan Islam yang berkuasa.

Pengaruh pelayaran dan perniagaan orang Cina mulai abad ke-10 di


perairan Kepulauan Maluku dan Banda, ditandai adanya penemuan keramik
orang-orang Cina seiring dengan kehadirannya di Kepulauan Maluku pada
masa Dinasti Ming.19 Selain itu, situasi ini memperlihatkan intensitas aktifitas
orang-orang Cina di kepulauan Maluku.

Orang-orang cina rupa-rupanya telah hadir di Kepulauan rempah-rempah


seperti Ternate, Tidore, Makian dan Banda sebelum kehadiran bangsa-bangsa
Barat dan bangsa cina. Sekitar abad ke-15 Maluku sudah dicantumkan di
berita pelayaran orang Cina menyebutnya, “Shun Feng Shiang Suug” yang
merupakan pedoman pelayaran melalui jalur perniagaan bagian timur. Rute
itu adalah Chuan Chuo menuju Pulau Pascadores, kemudian melalui Pulau
Formosa (Taiwan), menyusuri Luzon dan Lubang ke Mindoro. Sebelah selatan
dari Mindoro terdapat jalan lintas menuju Mindanou dan Maluku, dari jalur
pelayaran timur dilanjutkan ke Busuanga dan dari titik ini terdapat jalan pintas
ke Sutu dan Donggala. Pedagang Cina membeli rempah-rempah, cengkeh dan
pala dalam jumlah banyak. Menurut Galvao orang-orang Cina merupakan
orang pertama yang melakukan pelayaran perdagangan ke Maluku.20

19  Dinasti Ming didirikan pada 1368, menggantikan Dinasti Yuan, yang mewakili periode
dominasi asing (Mongol). Penguasa Ming pertama, emperor Hongwu, berupaya untuk mengembalikan
nilai-nilai kepercayaan Cina, menegakkan kembali peraturan hubungan Cina dengan luar negeri yang
terus tumbuh leluasa sejak Dinasti Song (berdiri 960). Kebijakan ini mempunyai dampak besar antara
perdagangan Cina dengan Asia Tenggara. Selama kekuasaan Ming Ketiga, emperor Yongle, sejumlah misi
kerajaan telah dikirim keseberang lautan. Rekaman misi perdagangan ini sebagian besar dihancurkan
pada paruh pertama abad ke-15, ketika Cina memasuki periode Isolasionisme, hanya beberapa yang
dapat diselamatkan. Untuk hal ini lihat. John Miksic. An Historical Dictionary of Ancient Southeast Asia.
Lanham, Maryland: The Sacrecrow Press. Inc, 2007, hlm. 253
20  Bandar-bandar niaga di Maluku merupakan jaringan perdagangan interregional yang
menghubungkan dengan wilayah pelabuhan lainnya dengan pesisir utara dan tengah Jawa, Sulawesi,
Sumatera, Kalimantan, Papua bahkan daerah Kepulauan Asia Tenggara. Untuk hal ini lihat. Wuri
Handoko. “Aktifitas Perdagangan Lokal Di Kepulauan Maluku Abad ke 15-19. Tinjauan Awal Berdasarkan
Data Keramik Asing dan Komoditas Lokal,” Kapata Arkeologi Vol. 3, No. 4, Juli 2007, hlm. 100-118.
24 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Wilayah kepulauan Maluku sekitar abad ke-12 dan 13 menjadi tujuan


utama pedagang Cina, Arab dan Jawa. Intensitas hubungan Cina dan bangsa
lain di Kepulauan Maluku meningkat. Hal ini dapat ditelusuri berdasarkan
volume besar temuan keramik cina yang ada di kepulauan Maluku. Demikian
pula pada awal abad ke-14, orang-orang Cina telah menetap di pesisir pantai
Kepulauan Seram dengan kehidupan berdagang barang-barang asal selain dari
cina juga India, Eropa dan Jepang.

Temuan artefak dari negeri asing di kepulauan Maluku menjadi petunjuk


aktifitas perdagangan antara pihak asing dengan pedagang lokal, pedagang
lokal antar pulau atau daerah dagang dan juga perdagangan lokal Kepulauan
Maluku yakni antara daerah pesisir dengan daerah pedalaman. John Miksic
memberikan catatan pokok tiga pola distribusi komoditi dalam proses
pertukaran yaitu, pertama: pengambilan langsung antara pihak pengambil
barang dari suatu tempat asal kepada pihak penerima bahan komoditi di
tempat tertentu untuk menerima barang. Kedua, pertukaran antara dua
orang (reciprocity), pertukaran yang terjadi diantara pihak penerima dengan
pemberi yang dapat berlangsung pada tempat pemberi atau penerima atau bisa
juga antar batas wilayahnya. Ketiga, pola penyaluran kembali (redistribution)
yaitu, barang atau komoditi dari hulu diterima oleh orang hilir, biasanya raja
kemudian diterima lagi oleh orang di pesisir.21

Di wilayah Kepulauan Maluku, termasuk Pulau Seram, perdagangan


keramik asing terutama keramik berasal dari Cina distribusi pertukarannya
diperankan oleh orang Bugis. Namun, pedagang Cina juga menjualnya kepada
orang Bugis di pelabuhan pengumpul, di antaranya Kepulauan Banda. Juga,
bisa terselenggara masyarakat perkebunan di Banda biasanya turun gunung
ke pesisir. Biasanya, penduduk masih sering “turun gunung” ke daerah pesisir
Orantata untuk membeli kebutuhan sehari-hari mereka. Juga, umumnya
mereka membawa biji kenari untuk dipasarkan di sana, meskipun dalam
jumlah terbatas. Situasi ini berlangsung sebelum abad ke-15.22

21  Sebagai contoh kain-kain Gujarat yang berkualitas dipertukarkan kepada pedagang Gresik
kemudian mereka simpan untuk diekspor kembali ke Kepulauan Banda.
22  Untuk hal ini lihat. Hadimulyono and C.C. Macknight. “Imported Ceramics in South Sulawesi,”
Review of Indonesian and Malaysian Affairs (RIMA), Vol. 17, Winter 1983, hlm. 66-88.
Latar Belakang Historis Tiga Wilayah | 25

Penemuan keramik dari Vietnam di situs Banda Naira dari abad ke-
15, yang dibawa dari pelabuhan Annam. Orang-orang Vietnam sejak abad
ke-14 tidak lagi terlibat dalam pelayaran perniagaan di Selat Malaka atau
kepulauan Maluku, mereka langsung berlayar ke pelabuhan Guangdong di
Cina. Kemungkinan besar, keramik Vietnam itu dibawa oleh pedagang Cina
ke pelabuhan Banda dan distribusikan di sana.23 Teknik produksi keramik
Vietnam tampaknya sama maju dengan produksi Cina, paling tidak dari masa
pendudukan Dinasti Han atas negeri tersebut. Masa yang paling inovatif dari
tempat-tempat pembakaran di daerah Hanoi dan Thanh-hoi ialah abad ke-14
dan ke-15, ketika warna hitam besi dan warna biru kobalt yang lebih banyak
dikenal dipakai untuk menghasilkan bentuk-bentuk yang khas dari jenis
kaligrafi yang meliuk-liuk dan dibawahnya dicampur kaca.

Di wilayah Maluku termasuk Kepulauan Banda, keramik asing bagi


sebagian masyarakat (orang kaya) merupakan benda pusaka. Di pedalaman
Kepulauan Seram keramik mempunyai kaitan dengan adat istiadat dan ritual
keagamaan. Bagi orang kaya di Kepulauan Banda piring-pirng porselen dan
vas keramik biasa digunakan bagi harta kawin (mas kawin) bersama gong serta
emas dan perak. Sementara itu, orang-orang Alifuru menggunakan keramik
untuk ritual peperangan. Biasanya penduduk Alifuru meminta bantuan
peperangan dengan kampung tetangganya, namun jika kampung itu menolak
terlibat, maka kampung itu diharuskan membayar harta (imbalan). Harta itu
meliputi 99 piring porselen, 9 kunci, 9 gong, dan 9 kain patola.24

Piring-piring porselen dan keramik besar menjadi kebanggaan status


bagi orang kaya Kepulauan Banda. Demikaian pula guci besar dan mungil,
jambangan bunga atau bokor-bokor kecil pencuci tangan waktu makan juga
diminati penduduk. Produk-produk keramik ini dibawa ke Kepulauan Banda
oleh saudagar Bugis untuk dipertukarkan dengan pala. Perniagaan keramik itu

23  Meskipun ekspor keramik Vietnam memuncak pada akhir abad ke-14, ekspor itu menurun
pada akhir abad berikutnya karena Vietnam menunjukkan sikap permusuhan atau tidak tertarik dengan
meningkatnya arus perdagangan dari luar negeri. Untuk hal ini lihat. Anthony Reid. Asia Tenggara
Dalam Kurun Niaga 1450-1680. Jilid 2: Jaringan Perdagangan Global. Jakarta: Yayasan Obor Indonesia,
2015, hlm. 76.
24  Di kalangan orang-orang Maluku Tengah, porselen dan keramik digunakan untuk ritual
perkawinan, upacara keagamaan dan upacara peperangan. Untuk hal ini lihat. W. Handoko. Op.Cit.
Aktifitas Perdagangan… hlm. 100-118.
26 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Peta 3. Peta Jalur Utara Kedatangan Bangsa Tiongkok abad ke-13


Sumber: Pengolahan Data Badan Informasi Geospasial (BIG), 2017
Roderick Ptak, Northen Trade Route to the Spice Island
Latar Belakang Historis Tiga Wilayah | 27

berlangsung mulai abad ke-13 hingga puncaknya pada abad ke-16.25 Keramik
campur kaca berkualitas tinggi dari Cina, merupakan komoditi utama untuk
perdagangan jarak jauh. Benda-benda itu dihias dengan indah dan dibakar
dengan temperatur yang jauh lebih tinggi daripada yang dilakukan pada tempat
pembakaran di Asia Tenggara. Piring-piring dan mangkuk-mangkuk menjadi
barang yang tinggi nilai dan statusnya. Di Maluku dan Sulawesi piring dan
mangkuk ditempatkan di seputar jasad orang meninggal di saat pemakaman,
untuk menemani almarhum dalam perjalanan ke dunia lain.26

Bagi kalangan orang kaya keramik-keramik Cina itu digunakan untuk


tempat minum dan makan, Mereka memperoleh keramik-keramik kaca itu
dari pejabat VOC pada akhir abad ke-16 dan awal abad ke-17. Hadiah guci dan
keramik itu sebagai hadiah bagi kelompok orang kaya agar dapat bekerjasama
dalam peraturan monopoli perdagangan pala. Hadiah keramik sebagai imbalan
itu diterima oleh orang kaya, namun perjanjian yang diusulkan VOC tidak
pernah mereka patuhi.27

Produksi keramik Cina dapat tiba di tangan konsumen penduduk Banda


serta masyarakat Kepulauan Maluku lainnya melalui proses persilangan atau
pertukaran komoditi. Jenis komoditi keramik diperdagangkan secara silang
dalam pengertian produksi impor bisa menjadi ekspor ke pusat perdagangan
lain, baik dalam jaringan perdagangan internal maupun jaringan perdagangan
eksternal. Bandar Makassar mengimpor hampir seluruh produksi Cina dan
kemudian mengekspor kembali ke pusat perdagangan lain seperti ke Timor,
Manggarai, Alor, Solor, Buton, Lombok, Banda dan Ambon. Dengan demikian,
telah berlangsung proses pertukaran atau persilangan antar zona perdagangan
lainnya dengan daerah luar. Juga proses persilangan atau pertukaran komoditi
tidak saja dalam jaringan perdagangan keluar tetapi juga secara lokal. Lebih
dari empat belas ribu temuan yang diklasifikasikan oleh Dinas Kepurbakalaan
Sulawesi Selatan dalam masa tahun 1973-1977, 21 persen diklasifikasikan

25  Hadimulyono and C.C Macknight. Op.Cit. Imported Ceramic…dalam, RIMA, hlm. 66-88.
26  Pada abad ke-14 di Jawa, Bali dan Sulawesi Selatan, keramik Cina dipakai sebagai penghias
masjid, makam dan istana.
27  Sebagian besar keramik hadiah dari pejabat VOC untuk orang kaya Banda masih tersimpan di
Museum Yayasan Warisan Sejarah Kebudayaan Banda di kota Naira.
28 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

berasal dari Dinasti Ming, 28 persen dari “Swatow,” dan kurang dari 1 persen
dari Dinasti Yuan.28

Pulau Banda : Kain Gujarat, Benggala, dan Koromandel


Di Kepulauan Maluku pada awal abad ke-15 dimulai era baru perniagaan
kain pakaian atau tekstil yang diproduksi di tiga wilayah pesisir barat India.
Ketiga wilayah penghasil tekstil itu adalah Gujarat, Koromandel, dan Benggala.
Produksi tekstil ini dibawa negeri asalnya ke pelabuhan Malaka Di bandar
Malaka dilakukan alih muatan ke kapal jung-jung Jawa dan Malaka dan
kemudian menuju ke pelabuhan transit seperti Gresik untuk diseleksi kembali
tekstil tersebut dan dijual ke pelabuhan Maluku dan Banda. Pola perniagaan
ini mirip dengan perdagangan keramik yakni disalurkan kembali atau diekspor
kembali dari pelabuhan Gresik ke pelabuhan Banda dan Maluku.

Gresik menjadi kota pelabuhan utama setelah adanya penguasa bernama


Pati Yusuf. Pada akhir abad ke-15 di pelabuhan Gresik penguasa wilayah yang
cukup berpengaruh Pati Yusuf29 mempunyai jaringan perniagaan rempah-
rempah dengan kepulauan Maluku dan Banda. Situasi seperti ini menjadikan
dia pedagang grosir rempah-rempah di pelabuhan Gresik. Pati Yusuf menerima
rempah-rempah yang dibawa oleh orang-orang Banda dan Maluku.30

Setelah pelabuhan Malaka dikuasai oleh Portugis tahun 1511 dan


kekuasaan Portugis untuk mengontrol pelayaran perniagaan di Selat Malaka,
maka Pati Yusuf melakukan pemberontakan. Pati Yusuf melakukan perlawanan
terhadap pendudukan Malaka oleh Portugis karena kepentingan dia sebagai
kapitalis yang menguasai distribusi rempah dan tekstil akan dihancurkan oleh
Portugis. Pada abad ke-16 gejolak pasar yang terus menerus memunculkan
kapitalisme saudagar rempah-rempah yang menguasai rute perniagaan Jawa
28  Pelaut Bugis yang melakukan distribusi porselen dan keramik Cina pada awal abad ke-15 ke
pelabuhan Banda. Untuk hal ini lihat. Hadimulyono dan C.C. Macknight. Op.Cit., “Imported Ceramics ….”
RIMA No. 17, 1983, hlm. 66-91
29  Pati Yusuf dianggap sebagai orang muda yang suka turut campur terkait dengan Malaka, dan dia
peranakan setengah Melayu. Karena, koneksi bisnisnya, dia mampu melakukan monopoli perdagangan
rempah-rempah Maluku. Ayah Pati Yusuf, Pati Adem berasal dari Gresik—memiliki tanah di sana—telah
cukup lama menetap di Pelabuhan Malaka. Untuk hal ini lihat. Pires. Op.cit. Suma Oriental, hlm. 193.
30  Biasanya orang-orang Banda menumpuk terlebih dahulu cengkeh dari Ternate dan Tidore di
pelabuhan Hitu sebelum dibawa ke pelabuhan Gresik. Pires. Ibid., Suma Oriental. hlm. 194.
Peta 4. Peta Jaringan Perdagangan di Samudera Hindia
Sumber: Pengolahan Data Badan Informasi Geospasial (BIG), 2017
Latar Belakang Historis Tiga Wilayah | 29

Anthony Reid, Asia Tenggara dalam Kurun Niaga 1450-1680 Jilid II


30 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

dan Malaka. Tindakan dia direspons oleh Portugis dengan menghancurkan


armada jung Gresik yang berjumlah sekitar 40 kapal. Tidak lama kemudian,
pola perdagangan rempah-rempah dan tekstil antara Malaka-Jawa-Maluku
mengalami kemerosotan.31

Sejak saat itu perniagaan rempah-rempah dan tekstil sepenuhnya diambil


oleh Portugis. Armada Portugis yang hadir pada 1512 di pelabuhan Banda juga
membawa tekstil produksi Benggala, Koromandel, dan Gujarat yang diminati
oleh penduduk Banda. Untuk lebih jelasnya pola perdagangan/pertukaran
rempah-rempah dan tekstil yang dibantu oleh pedagang Jawa dan Malaka
diuraikan di bawah ini.

Kain/tekstil berasal dari Gujarat, Koromandel dan Benggala merupakan


bukti perdagangan di Kepulauan Banda. Kain tenun katun dan sutra dari pesisir
barat India itu sangat ditunggu oleh penduduk Banda. Kain yang dipergunakan
untuk pakaian ini dibawa oleh pedagang-pedagang Gujarat ke Bandar Malaka
di sana ditumpuk untuk didistribusikan ke kepulauan Indonesia.

Tome´ Pires seorang ahli apoteker Portugis yang bekerja untuk Kerajaan
Portugis di Asia mencatat bahwa pedagang-pedagang Jawa dan Malaka setiap
tahun berlayar ke Maluku dan Kepulauan Banda membawa pakain katun dan
sutra dari Cambay32, Koromandel dan Bengali. Perjalanan mereka ke pelabuhan
Banda melalui rute “Jawa” atau selatan yang dapat singgah di sejumlah bandar
di pelabuhan pantai utara Jawa seperti Jepara dan Gresik.33 Di Gresik mereka
menurunkan sebagian pakaian tenun yang dibawa dari Malaka. Kemudian,
melanjutkan pelayaran, singgah di Sumbawa dan Bima untuk mendapatkan
pasokan air dan makanan. Di sana, mereka juga membeli beras dan kain tenun
kasar yang juga diminati di Banda. Akhirnya, di pasar Kepulauan Banda, beras
dan kain tenun kasar mereka pertukarkan dengan pala dan fuli.

31  Hubungan perniagaan Malaka-Jawa-Maluku mengalami kemerosotan, setelah pedagangan


grosir di Gresik yang dipimpin Pati Yusuf melakukan perlawanan terhadap Portugis pada 1511-1512,
dan mengalami kekalahan. Dampak dari kekalahan pertempuran itu berpengaruh terhadap perniagaan
tekstil dan kain. Untuk hal ini lihat. M.A.P. Meilink-Roelofsz, Asian Trade and European Influence in The
Indonesian Archipelago Between 1500 and About 1630. The Hague: Martinus Nijhoff, 1962, hlm. 193.
32  Cambay adalah nama lain dari Gujarat. Pires. Op.cit. Suma Oriental. hlm. 190
33  Mereka singgah di Jepara biasanya untuk mendapatkan uang tembaga Cina yang bisa
dipergunakan untuk berdagang dengan Portugis. Untuk hal ini lihat. John Villiers. “Trade and Society in
The Banda Islands in The Sixteenth Century,” Modern Asian Studies, vol. 15, no. 4, 1981, hlm. 723-750.
Latar Belakang Historis Tiga Wilayah | 31

Menjelang akhir abad ke-15, perdagangan antara pelabuhan Malaka dengan


kepulauan rempah-rempah dikuasai oleh pedagang Keling bernama Nina
Suria Dewa, orang yang mengirim 8 kapal jung setiap tahunnya ke Maluku dan
Banda. Kebanyakan pala dan cengkeh, ia peroleh dari pelayaran perniagaan
yang diekspor kembali ke Cambay. Nina Suria melanjutkan perniagaan rempah
setelah Portugis menaklukkan Malaka pada 1511. Hal ini dibuktikan dengan
dia masih mengirimkan kapal jung ke Banda tahun 1517 dan kapal lainnya
pada 1523 ke Ternate.34

Pola perdagangan pakaian kantun yang diproduksi di Gujarat dibawa oleh


pedagang Gujarat yang bertolak dari pelabuhan Surat menuju bandar Malaka.
Setiap tahun sekitar Maret, empat kapal layar Gujarat membawa kargo berangkat
ke pelabuhan Malaka. Menurut Pires, kargo tersebut bernilai 10.000 hingga
15.000 Crusado.35 Kargo kapal-kapal itu terutama mencakup kain Gujarat dan
barang-barang lain yang telah disebutkan sebagai barang impor. Sementara
itu, di pelabuhan Malaka pedagang yang datang dari Gujarat menjadi pembeli
utama rempah-rempah yang meliputi cengkeh, pala, dan fuli.

Produsen kain katun yang juga berasal dari pesisir barat India adalah
Koromandel. Telah terselenggara pelayaran langsung dari sana ke pelabuhan
Malaka. Bagi orang-orang Koromandel pada abad ke-15-16 pasar Indonesia
begitu penting bagi produksi tekstil mereka.36 Tekstil Koromandel mencakup
kain katun murah dan mahal. Diperkirakan setiap tahun ada tiga atau empat
kapal yang berlayar dari Koromandel ke pelabuhan Malaka. Kargo setiap kapal
diperkirakan bernilai 12.000 hingga 15.000 Crusado. Di Malaka orang-orang
Koromandel membeli cendana putih, kamper, tawas, mutiara, lada, pala, fuli
dan cengkeh. Hanya sebagian kecil dari ketiga rempah terakhir yang dibawa ke
Koromandel.37

Penghasil kain katun berkualitas dan digemari di Indonesia bagian timur


adalah Benggala. Kain putih Benggala begitu populer, kain ini ditenun menjadi

34  Pires. Op.cit. Suma Oriental, hlm. 193-194.


35  Crusado adalah mata uang Portugis yang dipergunakan untuk pertukaran di bandar Malaka.
Untuk hal ini lihat. Pires. Ibid., Suma Oriental, hlm.197.
36  Pasar Kepulauan Indonesia untuk tekstil Koromandel sudah sangat penting sebelum tahun
1500. Kemudian, pasar itu dikuasai oleh VOC untuk alat tukar rempah.
37  Pala oleh penduduk India dipergunakan pula untuk menghilang sakit kepala dan obat manjur
untuk penderita pencernaan. John Villier. Op.Cit. Trade and Society…
32 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

20 macam. Kain ini teksturnya sangat halus. Kain ini sangat diminati di
wilayah Indonesia. Keuntungan besar dapat diraih dari ekspor kain-kain ini
di pelabuhan Malaka. Produk kain Benggala sebagian besar mereka tukarkan
dengan cengkeh, pala dan fuli.

Dari tiga kota pelabuhan pesisir barat India sebagai penghasil tekstil tidak
satupun dari mereka yang berdagang langsung ke Kepulauan rempah-rempah.
Meskipun, produk tekstil mereka digemari di Kepulauan Banda. Produk kain
katun dari Gujarat, Koromandel, dan Benggala hanya alih muat di pelabuhan
Malaka. Setiap tahun pedagang Gresik yang bertolak dari pelabuhan mereka
dengan kargo membawa rempah-rempah seperti cengkeh, pala dan fuli
berlayar ke Malaka. Mereka kembali dari pelabuhan Malaka dengan kargo
penuh dengan kain-kain produk dari pesisir barat India. Kadangkala orang-
orang Banda dengan armada jung berlayar ke bandar Gresik dengan membawa
kargo memuat cengkeh, pala dan fuli. Kemudian, mereka kembali dengan
kargo penuh dengan dengan kain-kain katun itu untuk didistribusikan kepada
penduduk Kepulauan Banda.38

Pelabuhan Gresik dapat dipandang seperti Malaka karena Gresik


mengendalikan impor rempah-rempah dari Maluku dan Banda. Meskipun
Pires tidak menyebutkan dengan jelas, sepertinya dia menunjukkan adanya
kombinasi perdagangan Jawa-Malaka-Maluku. Setiap tahun 8 kapal layar
jung berlayar dari Malaka dan Gresik menuju Banda dan Maluku. Setengah
dari jumlah kapal ini berasal dari Malaka dan sisanya dari Gresik.39 Pedagang
Gresik bersama dengan saudagar Malaka telah mempunyai pengalaman untuk
menguasai seluk beluk pernigaan rempah-rempah dan mereka sudah lama
mengenal perdagangan di bandar Malaka.40

38  Kenneth Hall. A History of Early Southeast Asia: Maritime Trade and Societal Development 100-
1500. Lanham: Rowman and Littlefield, 2011, hlm. 317.
39  Pires. Op.cit. Suma Oriental, hlm. 198.
40  Pada awal abad ke-16 ketika perdagangan Jawa dengan Maluku dilakukan menggunakan jung-
jung kecil dengan tonase maksimum 40 ton. Sekitar 40 hingga 60 jung terlihat dalam perdagangan ini.
Untuk hal ini lihat. B.J.O. Schrieke. “Shifts In Political And Economic Power” dalam Indonesian Sociological
Studies. I: Selected Writings: II: Ruler and Realm in Early Java. The Hague: W.van Hoeve, 1957, hlm. 24
Latar Belakang Historis Tiga Wilayah | 33

Beras dan Garam dari Jawa untuk Kepulauan Banda


Sekitar abad ke-14 Kepulauan Banda telah dikenal dikalangan pedagang
Timur dan Barat sebagai penghasil pala beserta fuli. Demikian pula, orang-
orang Eropa walaupun belum menjejakkan kakinya di Kepulauan Banda,
namun data sistematik mengenai banyaknya rempah-rempah dari sana yang
diimpor ke Eropa sudah tersedia sejak periode 1390-1404. Data perniagaan ini
bisa tersedia pada saat agen perdagangan Italia melaporkan muatan hasil bumi
dari timur yang setiap tahun dikirimkan dari bandar Mamluk Aleksandria
dan Beirut ke Venesia, Genoa dan Barcelona. Peningkatan yang melesat tahun
1390-an hingga mencapai sekitar 30 ton untuk cengkeh dan 10 ton untuk pala.
Pada abad ke 15 mencapai 75 ton untuk cengkeh, 37 ton untuk pala dan 17 ton
untuk fuli.41

Seiring dengan meluasnya perniagaan rempah-rempah itu, Kerajaan


Majapahit pada paruh kedua abad ke 14 juga telah menyebut kepulauan
Maluku dan pesisir timur Sulawesi. Rangkawi Prapanca menyebutkan Wandan
(Banda) sebagai salah satu pelabuhan di kepulauan Maluku yang disinggahi.42
Kemungkinan besar Kerajaan Majapahit menjalin hubungan dagang rempah-
rempah dari Banda dan menawarkan produksi beras mereka yang melimpah.
Hal ini, dikarenakan irigasi mereka dengan tekhnologi pengairan teknis dari
sungai Berantas ke sawah-sawah yang berada di tepi sungai.43 Juga, mereka
menanam padi gogo untuk wilayah pertanian perladangan.44

Pada abad ke 15 dan 16, pedagang Jawa membatasi pelayaran perniagaan


mereka. Hal ini karena faktor ekonomi mereka, hanya berlayar di wilayah
Kepulauan Indonesia dan sekitarnya, melimpahnya produksi beras—yang

41  Majunya perdagangan ini secara drastis menjadi kacau sejak tahun 1499 karena masuknya
kapal-kapal Portugis Ke Samudra Hindia. Orang-orang Portugis sedapat mungkin menenggelamkan atau
merampok setiap kapal Islam yang mengangkut rempah-rempah. Untuk hal ini lihat. Reid. Op.cit. Asia
Tenggara Dalam Kurun Niaga 1450-1680. Jilid 2, hlm. 17-18.
42  Dalam kitab Negarakertagama untuk wilayah Kepulauan Maluku disebutkan nama tempat di
antaranya Ambwan (Ambon), Maloko (Maluku), dan Wandan (Banda). Untuk hal ini lihat. Theodore. G.
Th. Pigeaud. Java in The 14th Century. A Study in Cultural History. The Hague: Martinus Nijhoff, 1962,
hlm. 34.
43  Rekaman inskripsi pasca abad ke-9 menjelaskan pembangunan komponen utama untuk sistem
pengairan persawahan dari Sungai Brantas, yakni bendungan, pintu air dan kanal. Untuk hal ini lihat.
Hall. Op.cit. A History Early Southeast Asia…, hlm. 138.
44  Pigeaud. Op.cit. Java In The 14 Century…hlm. 300-301.
34 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

produksinya jauh melebihi konsumsi domestik—memungkinkan Jawa untuk


mengirimkan surplusnya ke negeri-negeri lain. Menurut Pires, beras Jawa
mempunyai 4 atau 5 jenis berwarna putih dan berkualitas baik.45 Sementara
itu kepulauan rempah sedikit memiliki bahan makanan. Penduduk Banda
pada abad ke 16 telah menukarkan rempah mereka yang berharga dengan
beras Jawa. Karena itu, perdagangan perantara yang ramai telah muncul di
pelabuhan-pelabuhan pesisir utara Jawa.46

Seiring dengan kemajuan perniagaan dan pertukaran produksi pertanian


dan pelabuhan pada abad-15 di Maluku khususnya Banda berlangsung pula
budidaya pala di kepulauan Banda. Selain merawat pohon-pohon pala yang
telah berbuah, juga mereka melakukan perluasan penanaman pala di pulau-
pulau yang bisa ditanam seperti Pulau Ay, Run, dan Rozinguin. Bahkan, Pulau
Gunung Api menjadi lahan perluasan penanaman pala. Sebelumnya, area
sekitar Gunung Api menjadi tempat penanaman sayur-mayur dan sagu. Untuk
tambahan kekurangan makanan, penduduk melakukan pertukaran melalui
orang-orang kepulauan Seram dan Kei. Selain itu, tidak tersedianya beras
secara memadai di kepulauan Banda bukan hanya lahan terbatas, tetapi tidak
ada satupun aliran sungai yang mengalir di kepulauan tersebut.

Kebutuhan akan makanan pokok seperti beras terus meningkat


permintaannya seiring dengan pertumbuhan penduduk Banda. Pada abad ke-
15 penduduk kepulauan Banda telah mencapai 12.000 hingga 15.000 jiwa.47
Sehingga orang-orang Banda membutuhkan beras sebagai makanan pokok
sehari-hari cukup banyak.

Selain Gresik pelabuhan di pesisir utara Jawa sebagai perniagaan beras


perantara untuk penduduk Banda, adalah Bandar Jepara. Pelabuhan Jepara
mengirim beras lima hingga enam puluh jung (sekitar 15.000 ton) per tahun
pada awal abad ke-16 untuk kepulauan Maluku dan Banda. Sementara itu,
pelabuhan Gresik mempersiapkan kapal-kapal layar yang berukurun 40-100

45  Pires. Op.cit. Suma Oriental, hlm. 180.


46  Pada awal abad ke-16 Jepara merupakan pemasok beras utama untuk kepulauan Banda dan
Maluku. Demikian pula, Jawa Timur pada abad ke-16 mengekspor beras ke kepulauan Maluku dan
Banda. Anthony Reid. Asia Tenggara Dalam Kurun Niaga 1450-1680. Jilid 1: Tanah di Bawah Angin.
Jakarta: Yayasan Pustaka Obor Indonesia, 2011, hlm. 28.
47  Villie. Op.cit. Trade and Society…
Latar Belakang Historis Tiga Wilayah | 35

ton ke Maluku dan Banda. Pelabuhan lainnya yakni Surabaya dan Demak
menjual beras kepada orang-orang Maluku, Ambon, (Hitu) dan Ternate.
Sebaliknya orang-orang Banda dan Ternate menjual Pala dan Cengkeh kepada
saudagar pesisir utara Jawa.48

Pertukaran beras dan rempah-rempah selain di lokasi oleh pedagang Jawa


juga pedagang dari Sulawesi.Pada 1590, Raja Makassar, Karaeng Matoaya
setelah berhasil mengorganisir para bangsawannya di tanah pertanian Maros
untuk menanam beras, maka 20 tahun kemudian terjadi surplus. Mereka
melihat kemungkinan mengembangkan surplus beras secara teratur yang dapat
dijual di Maluku untuk memperoleh rempah-rempah yang mahal. Dikabarkan
pada 1606:
“ Di setiap kota dan pasar di seluruh negeri, ia telah mendirikan lumbung-
lumbung kukuh penuh beras, yang baru boleh jual setelah hasil panen baru
masuk, agar tidak terjadi kekurangan pangan disaat paceklik. Ia sangat
rajin menghimbau perdagangan ke negerinya. Untuk itu dia menempatkan
seorang agen di Banda yang setiap tahun dikirimi beras, pakaian, dan segala
sesuatu yang diperlukan di sana demi memasukkan sebanyak mungkin pala
ke negerinya, dan dengan demikian mendekatkan para saudagar kepadanya.49

Situasi ini memperlihatkan, beberapa di antara bangsawan Makassar


menggunakan persawahannya di Maros untuk menghasilkan surplus beras
untuk ekspor. Orang Inggris yang tinggal di Pulau Run, dalam satu bulan bisa
membeli 190 koyang (450 ton) beras. Maka pada masa-masa puncak, jumlah
keseluruhan mencapai lebih dari 1000 ton per tahun. 50

Selain beras, orang-orang Banda juga mendatangkan garam untuk


memenuhi kebutuhan hidupnya. Hal itu dilakukan karena di sepanjang
pantai Kepulauan Banda tidak terdapat lahan landai, lahan pantai senantiasa
berhadapan dengan laut dalam. Di tambah pula dengan perubahan musim yang
mempengaruhi pasang-surutnya air laut yang tidak terduga. Situasi geografi
Kepulauan Banda seperti itu, menciptakan penduduk tidak dapat mengolah air
48  Untuk hal ini lihat. Usman Thalib. Islam di Banda Naira. Centra Perdagangan Rempah-Rempah
di Maluku. Ambon: Balai Pelestarian Nilai Budaya, 2015, hlm. 75-75.
49  Raja yang bijak ini merupakan salah seorang penjual beras utama kepada para pedagang Eropa
pada abad ke-17 yang bertolak ke Maluku dan Banda. Untuk hal ini lihat. Reid. Op.cit. Asia Tenggara
Dalam Kurun Niaga 1450-1680. Jilid 1, hlm. 29.
50  Reid. Ibid., Asia Tenggara…hlm. 30.
36 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

laut menjadi garam berkualitas. Pada abad ke-15 pedagang-pedagang Banda


membeli garam di sepanjang pantai utara Jawa Timur. Mereka kembali pulang
setelah menjual komoditi pala dan cengkeh di Gresik dan Jaratan. Garam
merupakan komoditi ekspor utama di Surabaya.51

Sebaliknya para pedagang Gresik dan Tuban itu berlayar ke kepulauan


Maluku dan Sulawesi untuk membeli rempah-rempah. Penduduk Banda
menggunakan garam sebagai kebutuhan hidup sehari-hari, terutama untuk
pengasinan dan pengawetan ikan. Meskipun mayoritas penduduk kepulauan
Banda tinggal dekat laut yang banyak ikan, mereka tidak siap menerima
ketidakmenentuan persedian ikan segar akibat perubahan musim. Perdagangan
ikan sehari-hari, terutama dalam bentuk yang sudah dikeringkan atau
diasinkan, sehingga bisa selalu siap dan tambahan pula materi perdagangan
penting di kepulauan Banda.

Banda Ditaklukkan VOC


Armada Belanda tiba di Banda pada 1599 di Pelabuhan Orantata, Banda
Besar. Armada Belanda dipimpin oleh Van Hemskerk. Tujuan mereka hadir di
Kepulauan Banda untuk mendapatkan pala beserta fuli yang harganya mahal
setelah tiba di pasar Eropa, bisa mencapai 60 kali lipat diperdagangkan di
pasar Eropa. Kedatangan mereka langsung meminta kepada orang kaya atau
pengetua adat di Banda agar mereka diizinkan untuk mendirikan loji (pos
perdagangan). Sebelum meminta izin mendirikan loji, orang Belanda telah
memberikan hadiah kepada orang kaya berupa cermin, porselein, keramik,
beludru, kain woll dan senjata laras panjang.52

Belanda juga meminta kepada penduduk Banda agar mereka menyerahkan


pala beserta fuli dengan harga yang telah ditentukan. Orang Belanda ingin
secepatnya untuk menyelenggarakan kekuasaan monopoli terhadap “buah
emas” tersebut. Orang-orang Banda telah mulai mencurigai maksud dari

51  Di pelabuhan-pelabuhan Gresik dan Jaratan di produksi garam dengan kualitas yang baik.
Produk garam itu mereka jual ke Banda dan Maluku, atau sebaliknya pedagang Banda membelinya ke
pelabuhan Gresik dan Jaratan. Reid. Ibid., Asia Tenggara …, hlm. 33.
52  Secara periodik orang kaya harus diberikan hadiah agar mereka dapat bernegosiasi dengan
perwira VOC. Willard A. Hanna. Kepulauan Banda. Kolonialisme dan Akibatnya di Kepulauan Pala.
Jakarta: Yayasan Obor Indonesia-Gramedia, 1983, hlm. 11.
Latar Belakang Historis Tiga Wilayah | 37

kedatangan orang Belanda. Ditambah pula mulai bergolaknya Gunung


Api. Mereka mempercayai dengan keluarnya letupan-letupan Gunung Api
menandakan datang marabahaya, terutama dengan datangnya orang-orang
berambut merah. Setelah berhasil mendirikan pos perdagangan di Neira,
Armada van Hemskerk kembali ke Belanda. Para pedagang dan beberapa
orang Belanda yang berjumlah 20 orang meneruskan pengumpulan pala dan
menjaga pos.

Namun, pada 1601 armada Inggris datang ke kepulauan Banda untuk


tujuan yang sama yaitu mendapatkan pala dan fuli untuk dibawa ke pasar Eropa.
Orang-orang Inggris memilih Pulau Ay dan Run53 sebagai pos perdagangan
mereka. Sejak saat itu, orang Belanda menganggap orang Inggeris sebagai
musuh dan saingan mereka di Kepulauan Banda.

Tahun 1602 kedatangan armada Belanda yang kedua. Ekspedisi armada


Belanda ini dibiayai oleh VOC. Beberapa hari kemudian, pejabat VOC
menyelenggarakan pertemuan dengan orang-orang kaya. Dalam pertemuan
itu, orang-orang Belanda diberikan hak monopoli dari orang-orang kaya.
Pemberian hak itu dilakukan lebih karena orang-orang kaya khawatir akan
terjadi tindakan pembalasan. Akan tetapi mereka tidak mematuhi peraturan
monopoli untuk menyerahkan buah pala kepada Belanda.

Pada 1605 kedatangan armada baru Belanda dipimpin oleh Laksamana


Van der Hagen. Dia membawa 13 kapal 1500 serdadu dan pedagang. Pada satu
kesempatan Hagen bertemu dengan orang-orang kaya, dan dia mengingatkan
untuk patuh kepada ketentuan monopoli pala sebagaimana dalam perjanjian
1602. Dalam pertemuan penguatan kesepakatan monopoli pala itu, Hagen
memberikan kembali hadiah berupa keramik, meriam kecil, mesiu, dan kain
beludru merah bagi orang-orang kaya. Namun, orang-orang kaya hanya
sepakat dengan perjanjian dalam pertemuan. Setelah armada Van der Hagen
bertolak dari Banda, orang-orang kaya kembali melanggar perjanjian itu,
dengan menjual pala kepada pedagang Jawa, Melayu, India, Arab, Cina dan
Inggris yang fleksibel dalam tawar-menawar.

Pada 1608, datang armada baru Belanda yang dipimpin oleh Pieterzoon
53  Pulau Run tidak mempunyai aliran sungai dan sumber mata air. Pasokan air bersih hanya bisa
diperoleh dari menampung air hujan. Orang-orang Inggeris membuat penampungan air bersih diatas
bukit di benteng Eldorado.
38 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Verhooven dengan membawa 14 kapal dan 1000 prajurit ditambah dengan


86 orang serdadu bayaran Jepang.54 Verhooven di depan publik Banda
membacakan instruksi Heeren XVII untuk melakukan perdagangan monopoli
rempah-rempah baik dengan perjanjian maupun melalui tindakan kekerasan.
Selain itu, pejabat VOC di Lonthor memberikan hadiah kepada orang-orang
kaya yang bernilai 12.000 real. Dalam acara pemberian hadiah itu, para pejabat
VOC menuntut memberikan produksi pala dan fuli kepada mereka daripada
dengan Inggeris.

Pada awal 1609, Verhooven yang sudah tidak sabar atas pelanggaran
monopoli yang terus-menerus dilakukan oleh orang kaya, membuat dia
ingin menyelesaikan perundingan secepatnya. Seiring dengan itu Verhooven
membangun benteng Nassau di tepi pantai Neira. Pembangunan benteng itu
membuat orang kaya khawatir dengan ramalan kekuasaan rambut merah.
Mereka mengirim perwakilan untuk bertemu dengan Verhooven untuk
mengantakan sepakat dengan perundingan yang tempatnya ditentukan
Verhooven.

Setelah itu, Verhooven bersama pasukannya berangkat ke tempat


perundingan yang telah mereka sepakati bersama. Setelah tiba di tempat
perundingan Verhooven dan pasukan tidak melihat adanya kelompok orang
kaya. Dengan cepat Verhooven mengutus salah seorang prajurit untuk mencari
keberadaan mereka. Akhirnya ditemui keberadaan kelompok orang kaya di
tempat tersembunyi. Orang-orang kaya mengatakan bahwa mereka ketakutan
dengan pasukan yang dibawa oleh Verhooven. Mereka mengatakan agar
Verhooven datang ke tempat ini dengan beberapa pengawalnya saja. Kemauan
orang-orang kaya diikuti oleh Verhooven dengan hanya membawa beberapa
pengawal. Dalam perundingan tersebut Verhooven dan 26 pengawalnya
dibunuh. Pembunuhan itu disaksikan oleh Jan Pieterszoen Coen yang masih
muda sebagai pedagang VOC.

Perangkap yang jitu dari orang-orang kaya Banda membuat VOC mundur
ke Pulau Banda Neira. Mereka membuat perjanjian kepada penduduk Neira,
bahwa “Banda Neira untuk selama-lamanya dikuasai oleh kerajaan Kerajaan
Belanda”. Juga setiap kapal yang masuk ke Neira harus diperiksa di depan

54  Untuk hal ini lihat. Bernard H.M. Vlekke. Nusantara. Sejarah Indonesia. Jakarta: Kepustakaan
Populer Gramedia, 2017, hlm. 148.
Latar Belakang Historis Tiga Wilayah | 39

benteng Nassau. Banyak orang Banda yang tinggal di Neira sudah putus asa
dengan keputusan ini pindah dari rumah-rumah mereka ke bukit-bukit dan
pulau-pulau terdekat.

Gambar 2.4 Denah Benteng Nassau di Banda Naira


Sumber: Koleksi Balai Pelestarian Nilai Budaya, Ambon

Banda Neira pada paruh pertama perempat abad ke-17 telah dihuni oleh
para mardijker (budak yang telah merdeka), burgher (orang Belanda bebas yang
telah keluar dari dinas VOC) dan orang Cina—tetapi pulau itu tidak banyak
menghasilkan buah pala. Pada 1616, armada Belanda yang dipimpin oleh
Dirksen t’Lam tiba di Banda meliputi 12 kapal dan 10.000 serdadu. Belanda
memandang orang-orang Inggeris yang menjadi kendala bagi berlangsungnya
monopoli rempah-rempah Belanda karena orang-orang kaya menjualnya pala
kepada orang-orang Inggeris dari produksi Pulau Banda Besar. Penyerangan
pasukan Belanda ke Pulau Ay yang dipimpin oleh t’ Lam berhasil membuat
40 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

orang-orang Inggeris mundur ke Pulau Run. Ekspedisi yang menentukan untuk


menaklukkan penduduk Kepulauan Banda terjadi pada April 1621. Ekspedisi
penaklukkan ini dipimpin oleh oleh Gubernur Jenderal Jan Pieterszoen Coen
yang bertolak dari Pelabuhan Batavia menuju Ambon. Di kota Ambon, Coen
merencanakan dengan menyusun kekuatan sekitar 1500 serdadu ditambah
puluhan tentara bayaran Jepang. Setelah itu, armada berangkat menuju
kepulauan Banda Besar yang berlabuh di Lonthoir. Pasukan berpencar dan
melakukan penyerbuan ke beberapa titik secara serentak yang membuat orang-
orang Banda bingung, sebenarnya serangan diarahkan ke mana. Tidak lama
kemudian, pelabuhan Selamon yang tidak begitu kuat jatuh ke tangan Belanda.
Setelah dua minggu lebih orang-orang Belanda menduduki Lonthoir membuat
penduduk Banda kocar-kacir. Masyarakat Banda yang sebelum penyerangan
Belanda berjumlah 15.000 jiwa pada Mei 1621 tersisa 1000 orang. Selebihnya
melarikan diri dan mengungsi ke Pulau Seram, Kei, Aru dan Tanimbar. Sekitar
ratusan orang, karena berdesakan di perahu tenggelam di laut. Sisa sekitar
1000 orang dibawa ke Batavia untuk menjadi budak dan tinggal di kampung
Bandan.55 Namun demikian di kemudian hari, orang-orang Banda di Batavia
dikembalikan ke Banda untuk melatih perkenier dan budak di sana untuk
menanam pala yang baik.56

Kekejaman yang luar biasa dilakukan oleh J.P. Coen terhadap orang-
orang kaya dengan memasukkan ke kapal Dragon dan berlayar ke Neira untuk
membawa mereka ke Benteng Nassau. Terdapat 44 orang kaya yang dibawa dari
Lonthoir, kedua tangan mereka diikat erat-erat dan dimasukkan ke kerangkeng
bambu. Kemudian, bagian tubuhnya seperti tangan, kaki dan kepala dimutilasi
oleh tentara Jepang. Peristiwa pembantaian tak berperikemanusiaan ini
disaksikan oleh orang tua, istri dan anak-anak korban agar mereka di masa
depan jera untuk melawan kekuasaan Belanda.57 Peristiwa ini juga disiarkan
dengan cepat ke penduduk Inggeris di Pulau Run. Mereka merespons berita

55  Orang-orang asli Banda menyebut identitas mereka sebagai Wandan, sesuai dengan dialek
bahasa mereka. Terdengar oleh orang Betawi menjadi Bandan. Di Batavia tiga belas “orang kaya” telah
dihukum mati, karena bersama dengan beberapa orang Jawa terlibat dalam dalam suatu komplotan
untuk membunuh Coen. Untuk hal ini lihat. Hanna. Op.cit. Kepulauan Banda.., hlm. 57.
56  Lima ratus tiga puluh orang Banda yang rindu kampung halaman, melarat dan menimbulkan
banyak kesulitan kemudian dikirim kembali ke Banda. Untuk hal ini lihat. Bernard H.M. Vlekke.
Nusantara: A History Of The East Indian Archipelago. Mass: Cambridge Press, 1943, hlm. 342.
57  Replika lukisan dari suasana pembantaian orang-orang kaya itu yang berlangsung di Benteng
Nassau terdapat di Museum Yayasan Warisan Budaya dan Sejarah Banda.
Latar Belakang Historis Tiga Wilayah | 41

itu dengan bersiap-siap melarikan diri ke Banten untuk meninggalkan Banda.

Sejak awal Coen telah mempersiapkan konsep perkebunan pala di


Banda adalah dengan menaklukkan kekuasaan orang-orang kaya. Kemudian,
mengirimkan budak-budak sebagai pekerja perkebunan dan orang Belanda
sebagai pengawas perkebunan.58 Menyadari setelah aksi pembunuhan orang-
orang kaya dan larinya penduduk Banda ke pulau lain. Kepulauan Banda
kosong, tidak mempunyai penduduk.

Gubenur Jenderal J.P. Coen mengumumkan kepada orang-orang Belanda


yang tinggal di Batavia dan Ambon bisa menjadi leenheer (penyewa) tanah
perkebunan pala di Kepulauan Banda. Demikian pula, pemerintah akan
menyediakan budak bagi tenaga kerja perkebunan. Oleh karena itu, Pemerintah
Belanda mengajukan persyaratan panen pala harus dijual kepada pemerintah.
Juga, mereka yang mengajukan diri menjadi perkenier (tuan kebun) harus
menetap permanen di kepulauan itu untuk mengusahakan rempah-rempah
bagi Kompeni.

Gambar 2.5 Pala dan Fuli Banda Sebagai salah satu Rempah
yang Paling Berharga
Sumber: Ahmad Faizin, Ekspedisi Jalur Rempah, Kemendikbud 2017

58  Vlekke. Op.cit. Nusantara…hlm. 343


42 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Pulau Sumatera

Jalur Pelayaran dan perdagangan penting dan di nusantara salah satunya


Selat Malaka. Selat Malaka yang diapit oleh Pulau Sumatera dan Semenanjung
Malaya dikenal sebagai salah satu jalur pelayaran dan perniagaan paling sibuk
di dunia. Dalam sejarah Sepanjang selat Maluku yang dapat dilayari oleh kapal-
kapal berukuran besar di sekitarnya terletak pusat-pusat politik dan ekonomi
penting Asia Tenggara yaitu Aceh, Riau, Malaka, Jambi, Palembang, Tumasik
(Singapura). Tempat-tempat tersebut berperan dalam dunia pelayaran dan
perniagaan Asia Tenggara atau antara dunia timur dan barat, juga secara politis
dan geografis sebagai pusat-pusat peradaban era masa awal modern dan modern.
Malaka, Kepulauan Riau, Jambi dan Palembang misalnya peran ekonominya
melebihi batas-batas wilayahnya karena menjadi tempat berlabuh bagi kapal-
kapal yang datang dan pergi dari timur menuju barat atau sebaliknya. Pusat-
pusat peradaban sepanjang Selat Malaka juga menjadi titik pertemuan antara
dua bangsa yang sejak lama berperan dalam dunia pelayaran dan perniagaan
yaitu Cina dan India. Hubungan kedua bangsa tersebut sudah terjalin sejak
lama, bahkan hingga awal Masehi. Bagi masyarakat Nusantara, termasuk
penduduk di wilayah pantai timur Sumatera, selat Malaka menjadi tempat
persinggahan atau berlabuh bagi para pedagang Nusantara dan saudagar dari
negeri-negeri lain. Pertemuan berbagai penduduk Nusantara dengan bangsa-
bangsa lainnya di sekitar Selat Malaka sejak awal abad Masehi menunjukkan
bahwa kawasan perairan ini menjadi suatu kawasan internasional. Berbagai
kapal dan bangsa hilir-mudik melewati dan singgah di kawasan Selat Malaka
untuk berniaga atau singgah sebelum melanjutkan ke tempat tujuan. Sebagai
suatu kawasan perairan tersibuk, setiap kapal yang akan menuju Cina atau India
ataupun berbagai tempat di sekitar perairan Nusantara dan Nusantara tentu
akan melintasi Selat Malaka sebagai jalur pelayaran mereka. Oleh karena itu,
Malaka menjadi salah satu wilayah yang menjadi incaran untuk diperebutkan
atau dikuasai sumber-sumber sejarah, seperti halnya Kerajaan Sriwijaya yang
terletak di pantai timur Sumatera dan berkuasa sejak abad ke-7 hingga abad
ke-11 memndang penting Selat Malaka bagi kekuasaannya. Demikian pula era
setelah meredupnya kekuasaan kerajaan Sriwijaya.

Nusantara sepanjang abad ke-10 hingga ke-16, atau sebelum kedatangan


Latar Belakang Historis Tiga Wilayah | 43

bangsa-bangsa barat seperti Portugis, Belanda dan Inggris bahwa penduduk


nusantara telah menjalin kontak dan hubungan niaga dengan bangsa-
bangsa lain. Kontak antara penduduk Nusantara dengan bangsa-bangsa lain
setidaknya tercatat dalam berbagai catatan yang ditulis oleh bangsa-bangsa
Arab, Cina atau India. Hubungan antarbangsa yang berlangsung di wilayah
Nusantara cukup luas, yakni membentang mulai dari bagian barat di Pulau
Sumatera hingga ke bagian timur di Kepulauan Maluku, Banda dan sekitarnya.
Cakupan kontak antarbangsa di wilayah Nusantara juga meluas hingga ke
bagian utara mulai dari kawasan Asia Tenggara, Indocina hingga Cina, serta
ke bagian barat yaitu India hingga kawasan Timur Tengah dan Laut Tengah.
Hubungan antarbangsa sebelum tibanya bangsa-bangsa barat yang kemudian
mengukuhkan kolonialisme di berbagai wilayah Nusantara ini tidak semata
hanya berurusan dengan keagamaan, tetapi juga perniagaan. Perniagaan
menjadi salah satu penghubung yang mempertemukan berbagai kepentingan
bangsa-bangsa di dunia hingga ke Nusantara.

Kontak antara Nusantara dan bangsa-bangsa lain seperti di atas setidaknya


membentuk suatu jalinan jejaring antarbangsa yang meluas dalam suatu
“jalur perniagaan” antara timur dan barat. Kapal-kapal kayu berukuran besar,
bergantung pada embusan angin musim, dengan puluhan orang di dalamnya
berbulan-bulan lamanya berlayar dari negeri asal mengarungi samudra dengan
muatan beragam komoditas unggulan yang laris di pasaran silih berganti
berlabuh dan bongkar-muat di pelabuhan-pelabuhan Nusantara. Logistik
selama pelayaran berupa makanan dan minuman, juga air bersih menjadi bagian
penting kesuksesan awak kapal mengarungi lautan untuk berniaga. Aktivitas
bongkar-muat komoditas di berbagai pelabuhan mulai dari India atau Cina
hingga ke wilayah Nusantara menjadi bagian kehidupan penduduk Nusantara
sepanjang abad ke-10 hingga ke-16, Kapal-kapal dari berbagai negeri atau
daerah-daerah di Nusantara setiap waktu hilir-mudik di perairan Nusantara
mengangkut berbagai barang seperti beras, kamper, pala, lada, cengkeh, kayu,
kapas, damar, dan hasil-hasil hutan dari berbagai tempat di Nusantara untuk
kemudian diperjual-belikan atau dipertukarkan dengan produk-produk asing
seperti kain, keramik, dan produk logam baik yang ada di Cina, India, maupun
dunia Arab. Barang-barang tersebut merupakan komoditas yang dibutuhkan
dan diperjual-belikan dalam transaksi antarbangsa. Komoditas unggulan
lain seperti emas, keramik dan tekstil juga merupakan barang dagangan lain
44 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

yang tak kalah penting dalam jual-beli di pasaran seperti halnya pala, cengkeh
dan lada. Bandar atau pelabuhan-pelabuhan di berbagai wilayah Nusantara
mulai dari Aceh, Bangka, Jambi, Palembang, kemudian Banten, Semarang,
Lasem, Tuban, Gresik, hingga Banjarmasin, Makassar, dan Banda menjadi
tujuan saudagar-saudagar berbagai negeri atau Nusantara untuk mendapatkan
barang-barang yang dibutuhkan oleh pasar Eropa, Timur Tengah, Asia Tengah,
India, Cina dan kawasan Asia Tenggara.

Letak Sumatera yang secara geografis sangat strategis karena berada


di pertemuan jalur pelayaran dan perniagaan antara timur dan barat yang
melintasi Selat Malaka menjadikan pulau ini sangat penting. Aceh misalnya
menjadi “pintu gerbang” bagi kapal-kapal asing untuk masuk ke perairan
Nusantara menuju pelabuhan atau bandar di Nusantara, seperti Bangka,
Palembang, Banten, Pantai Utara Jawa lalu ke Makassar dan Banda. Di Aceh,
pada abad ke-14 beberapa pelabuhan yang berada di pesisir dan menunjukkan
kesibukan pengangkutan hasil-hasil hutan seperti kamper, kayu sapang, kayu
gaharu, kasturi ke kapal-kapal yang datang dari India atau Cina sebelum
dikapalkan menuju tempat tujuan. Kemungkinan saudagar-saudagar dari India
(asal Malabar) yang datang ke Aceh sekitar abad ke-14 adalah mereka yang
memperkenalkan lada di wilayah Pidir dan Pasai. Dari teks-teks Cina pada awal
abad ke-15 juga disebutkan tentang adanya penanaman lada di pulau tersebut.
Sementara itu menurut kesaksian-kesaksian Portugis menyebutkan bahwa
pada awal abad ke-16 Pidir dan Pasai telah mengekspor lada dalam jumlah
besar ke Cina dan tempat-tempat lain.59 Catatan-catatan itu sesungguhnya
memperlihatkan bahwa beberapa daerah di Nusantara seperti Aceh misalnya
sejak dulu telah menjalin ikatan dagang atau kontak yang intens dengan bangsa
lain. Beberapa komoditas seperti lada asal Sumatera yang disebutkan di atas
misalnya telah menjadi barang dagangan utama untuk dipertukarkan dengan
barang lain yang dibutuhkan oleh masyarakat. Begitu pula halnya dengan
komoditas lain seperti pala, cengkeh, atau kayu manis yang sangat bernilai di
pasaran.

Kapal-kapal kayu besar mampu memuat berton-ton barang dagangan


dengan bantuan angin musim dalam pelayarannya telah menyusuri garis

59  Lihat Denys Lombard. Kerajaan Aceh: Zaman Sultan Iskandar Muda (1607-1636). Jakarta:
Kepustakaan Populer Gramedia, Forum Jakarta-Paris, École française d’Extrême Orient, 2014, hm 59-60.
Latar Belakang Historis Tiga Wilayah | 45

pantai atau perairan Nusantara selama berbulan-bulan. Pelayaran dengan


mengandalkan angin musim juga menuntut suatu persediaan logistik yang
cukup agar bisa tiba di tempat tujuan tanpa kekurangan apa pun. Dari
wilayah barat, berbagai kapal bersandar atau berlabuh sebelum melanjutkan
perjalanannya menuju daerah-daerah lain di sepanjang pesisir barat Sumatera
untuk menuju ke Pulau Jawa dengan menyusuri pantai barat Sumatera, atau
menuju Nusa Tenggara, Kalimantan, Sulawesi, dan bagian timur Nusantara.
Dalam pelayaran ini, pelayaran dengan menyusuri bagian barat atau timur
Sumatera menjadi jalur bagi kapal-kapal itu untuk menuju berbagai daerah di
Nusantara. Kota-kota yang berada dalam lintasan atau berlabuh bagi kapal-
kapal itu kemudian berkembang dan dihuni berbagai etnis atau suku. Malaka,
Aceh, Jambi, Palembang dan kota-kota pelabuhan di pantai barat Sumatera
contohnya menjadi kota-kota yang dihuni oleh beragam etnis. Suku Bugis
termasuk salah satu yang tinggal di berbagai kota pelabuhan, termasuk Jambi
di sekitar pantai timur Sumatera. Suku Bugis dikenal luas di berbagai kawasan
pesisir dan hampir setiap kota dapat ditemukan orang Bugis, begitu pula halnya
dengan masyarakat Tionghoa dan Arab. Kapal-kapal yang masuk ke perairan
Nusantara dari India tidak hanya melintasi pantai timur Sumatera, tetapi juga
menyusuri pesisir barat Sumatera kemudian melintasi Selat Sunda sebelum
menuju Banten dan tempat-tempat lainnya di Pantai Utara Jawa atau kota-kota
lain.

Dalam historiografi tradisional Minangkabau, pantai timur Sumatera


terutama pantai timur bagian tengah dikenal pula sebagai daerah rantau
mereka dan disebut sebagai rantau hilir.60 Dalam pandangan orang Minangkau
dikenal dua rantau (rantau nan duo) yaitu rantau hilir dan rantau pesisir.
Rantau hilir meliputi daerah yang terletak di sepanjang sungai-sungai besar
yang bermuara ke Selat Malaka di pesisir timur seperti Sungai Kampar,
Batanghari, Rokan, Siak dan Indragiri. Umumnya kawasan di sepanjang aliran
sungai tersebut merupakan daerah rantau orang Minangkabau. Sebagian
besar wilayah Jambi dan juga Riau sejak dulu menjadi daerah rantau orang
Minangkabau. Sedangkan rantau pesisir yakni semua kawasan rantau di
pantai barat Sumatera mulai dari Muko-muko di selatan, Inderapura, Ulakan,

60  Lihat Mestika Zeid, Saudagar Pariaman: Menerjang Ombak Membangun Maskapai. Jakarta:
LP3ES, 2017, hlm 16-24; Gusti Asnan. Dunia Maritim Pantai Barat Sumatera. Yogyakarta: Ombak, 20017,
hlm 53-54.
46 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Pariaman, Tiku sampai ke Barus dan Aceh Barat. Minangkabau di bagian barat
menjadi hulu bagi pantai timur. Istilah hulu-hilir dalam masyarakat maritim
seperti Sumatera selain menjadi konsep ruang atau geografis, juga menandai
suatu kebudayaan dalam masyarakatnya. Masyarakat yang berada di hilir
misalnya karena interaksinya dengan dunia luar atau seringnya pertemuan
dengan beragam masyarakat dipandang memiliki pandangan atau budaya
yang lebih terbuka daripada masyarakat hulu. Pandangan bahwa pantai timur
sebagai daerah rantau setidaknya bagi masyarakat Minangkabau menunjukkan
bahwa wilayah seputar Jambi, Bangka dan Palembang menempati kedudukan
penting bagi mereka. Daerah-daerah tersebut dipandang membuka jalan bagi
masyarakat yang berada di hulu untuk menjalin kontak atau hubungan dengan
masyarakat lain di kawasan Selat Malaka, Pantai Utara Jawa, atau bagian barat
dan selatan Kalimatan. Secara geografis, ketiga daerah tersebut juga membuka
jalan bagi hubungan niaga antara hulu dan hilir di wilayah tersebut dan kota-
kota lain di Nusantara. Posisi strategis bagian tengah Sumatera seperti Jambi
misalnya menempatkan kota ini sebagai salah satu wilayah yang penting dalam
arus pelayaran dan perniagaan Sumatera.

Tumbuhnya pusat-pusat politik seperti Kerajaan Sriwijaya dan kerajaan


Melayu di Sumatera bagian tengah punya kontribusi penting menempatkan
bagian tengah Sumatera dan pantai timur dalam hubungan ekonomi, politik,
kebudayaan dan keagamaan antarbangsa. Jambi dengan Batanghari sebagai
sungai terpanjang dan terpenting di Sumatera degan panjang sekitar 800 km
di wilayah ini memiliki sembilan anak sungai yang terhubung dengan Batang
Hari. Sungai-sungai ini menjadi urat nadi pelayaran dan perniagaan antara hulu
dan hilir, sekaligus menghubungkannya dengan kawasan pantai timur. Sungai
yang bermuara ke laut di Sumatera dan berbagai wilayah Nusantara menjadi
bagian penting dalam aktivitas penduduk serta arus pelayaran dan perniagaan
di berbagai tempat di Nusantara. Sebagian pulau-pulau besar di Nusantara
mempunyai anak-anak sungai yang dapat dilayari oleh kapal-kapal berbagai
ukuran dari hulu ke hilir atau sebaliknya. Aktivitas pelayaran dan perniagaan
yang bergantung atau mengandalkan pada sungai masih bisa disaksikan hingga
saat ini di Jambi atau kota-kota lainnya di Sumatera dan Kalimantan.

Pulau Sumatera, distribusi produksi rempah-rempah dari pedalaman


ke pesisir dilakukan melalui jalur sungai. Lada asal Jambi menjadi barang
Latar Belakang Historis Tiga Wilayah | 47

dagangan unggulan di pasaran berasal dari daerah pedalaman atau hulu sungai
Batang Hari. Pengangkutan lada dari wilayah hulu menuju hilir bertumpu pada
transportasi sungai di wilayah bagian tengah Sumatera seperti halnya Jambi. Di
perairan sungai Batang Hari mampu dilayari oleh kapal-kapal hingga bobot 20
ton dengan jarak tempuh hingga 300 km ke arah hulu. Batang Hari mempunyai
banyak anak sungai yang juga menjadi urat nadi pelayaran dan perniagaan di
Jambi antara lain Sungai Tembesi, Merangin, Bungo, Tebo. Anak-anak Batang
Hari itu hingga kini masih digunakan oleh penduduk untuk melakukan
berbagai aktivitas termasuk misalnya mengangkut hasil-hasil perkebunan atau
pertanian dari hulu menuju hilir. Sungai terpanjang ini berujung pada pantai
timur Sumatera, sekaligus menghubungkan wilayah Jambi dengan laut lepas
dan Selat Malaka yang tergolong sangat sibuk dan padat dengan kapal-kapal
berbagai ukuran dan muatan.

Berita-berita tentang Sumatera dan denyut kehidupan masyarakat serta


peradabannya disampaikan oleh para pengelana dari Cina, India, dan juga
Arab. Salah satu berita tentang Sumatera berasal dari abad pertama Masehi yang
ditulis oleh Ptolomeus yang menyebut nama Barus sebagai nama pelabuhan di
wilayah pesisir barat Sumatera. Barus memang terkenal dengan hasil hutannya
berupa kamper yang juga dikenal masyarakat sebagai kapur Barus, bahkan
hingga masa sekarang. Letak Barus yang termasuk dalam jejaring pelayaran
dan perniagaan dari India atau Cina ke Nusantara, juga karena letak tempat
tersebut yang berdekatan dengan Aceh sebagai kerajaan penting dan Selat
Malaka sebagai di pintu masuk jalur pelayaran timur-barat ini menjadikan
daerah penghasil kamper ini dikenal luas dalam komunitas antarbangsa. Hasil
hutannya berupa kamper menjadi komoditas utama dan dibutuhkan oleh
para saudagar. Kendati letak Barus cukup jauh dari Selat Malaka, daerah ini
mempunyai sejarah yang panjang dalam kontak dengan bagian barat India dan
negeri-negeri lain yang datang-pergi melintasi Samudra Hindia atau perairan
Nusantara.61

Para saudagar yang menuju Sumatera dari India yang semula bertujuan
mencari hasil-hasil hutan yang sangat diminati misalnya damar, kamper, dan
kemenyan, dalam perkembangannya kemudian berkembang membawa tujuan
61  Lihat Jane Drakard. “An Indian Ocean Port: Sources of the Earlier History of Barus,” Archipel,
Vol 37, 1989, hlm 53-82; Claude Gulliot (Ed.). Lobu Tua Sejarah Awal Barus. Jakarta: Yayasan Obor
Indonesia, École française d’Extrême Orient, Pusat Arkeologi Nasional, 2014.
48 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

lain yakni menyebarkan agama Buddha dan Hindu di luar India. Sumatera
menjadi salah satu pelintasan dan persinggahan para rohaniwan agama Buddha
dan Hindu dalam menyebarkan agama mereka. Para rohaniwan kedua agama
tersebut berlayar menuju Nusantara dengan menaiki kapal-kapal niaga yang
berlayar menuju timur atau melintasi Selat Malaka yang mengangkut berbagai
komoditas yang akan diperjualbelikan di kota-kota sepanjang Semenanjung
Malaya, kawasan Indocina dan bahkan ke Cina, Aceh dan dan Sumatera Utara,
atau menuju pantai timur Sumatera hingga ke Banten dan Pulau Jawa atau
bagian timur Nusantara.

Kontak antarbangsa yang melibatkan masyarakat Sumatera dengan India


atau negeri-negeri lain telah meninggalkan jejak budaya, jejak perkembangan
agama Buddha yang ditemukan tersebar di berbagai wilayah bagian tengah
Sumatera. Situs keagamaan Buddha dan Hindu memperlihatkan tentang
kontak, pengaruh, dan hubungan antara orang-orang di Sumatera dengan India

Peninggalan arkeologis lain yang menandai adanya jejak peradaban dan


aktivitas pelayaran di Sumatera di masa lampau adalah penemuan sisa-sisa
perahu kuno di situs Lambur, Muara Zabak dan Ujung Pelancu di Daerah
Aliran Sungai Batang Hari, Jambi Sisa-sisa kayu yang menggunakan sambungan
papan perahu berupa pasak kayu dan ijuk sebagai penyambung merupakan
teknologi pembuatan kapal Asia Tenggara yang berkembang pada abad ke-7.
memperlihatkan bahwa kehidupan di sekitar aliran Batang Hari terkait erat
dengan aktivitas pelayaran dan perdagangan.

Sungai dan Ruang Sosial Jambi


Sungai sebagai pusat kegiatan kota.62 punya arti penting bagi penduduk
Sumatera. Kerajaan Sriwijaya yang berkedudukan di Sumatera saat berkuasa
juga memanfaatkan sungai-sungai yang berada di wilayah kekuasaannya untuk
berbagai aktivitas. Sungai Musi di Palembang seperti halnya Batang Hari di
Jambi juga menjadi jalan utama penduduk untuk melakukan aktivitasnya.
Selama masa kekuasaan Sriwijaya sejak abad ke-7 hingga ke-11, kerajaan ini
memegang kendali atas jalur pelayaran dan perniagaan di sepanjang pantai timur

62  Lihat Dennys Lombard. Op.cit. Kerajaan Aceh …, hlm 73.


Latar Belakang Historis Tiga Wilayah | 49

Peta 5. Peta Kawasan Selat Malaka


Sumber: Pengolahan Data Badan Informasi Geospasial (BIG), 2017
50 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Sumatera hingga Selat Malaka dan Indocina. Ruang sosial Kerajaan Sriwijaya
yang menunjukkan seberapa jauh pengaruhnya di luar Sumatera hingga ke
India menunjukkan luasnya pengaruh kerajaan ini baik melalui kontak ekonomi
maupun politis. Ruang sosial Sriwijaya ditunjukkan oleh Pierre-Yves Manguin
dalam sebuah peta dengan menunjukkan bentang kekuasaan Sriwijaya saat
berkuasa berdasarkan prasasti-prasasti yang ditemukan di beberapa tempat.
Dalam peta itu, sejumlah prasasti Melayu kuno yang tidak berkaitan dengan
Sriwijaya (abad ke-8-11), maupun prasasti Sanskerta dan Cina yang ditulis atas
nama Raja Sriwijaya (abad ke-9-11) ditemukan di India dan Sumatera. Dalam
ruang sosial Sriwijaya itu, pertama, lingkup kekuasaan politik Sriwijaya berada
di sekitar Palembang atau bagian tengah Sumatera. Kedua, lingkup interaksi
dan kontak ekonomi dan politik Sriwijaya menjangkau hingga ke kawasan Selat
Malaka, Semenanjung Malaya, kawasan Indocina, sebagian besar Kalimantan,
dan sebagian Jawa. Ketiga, lingkup ekonomi dan relijius menjangkau hingga
ke sebagian barat dan tengah India, selatan Cina, Filipina, Kepulauan Maluku
dan Banda, hingga Nusa Tenggara. Keempat, lingkup luar pertukaran ekonomi
meluas hingga bagian barat Afrika, Timur Tengah, dan Asia Tengah.63

Ruang sosial tersebut menunjukkan betapa luas lingkup interaksi dan


pengaruh Sriwijaya ke berbagai penjuru negeri semasa kekuasaannya dari
bagian selatan dan tengah Sumatera. Membaca pembagian ruang sosial di atas
juga terlihat dengan jelas terjadinya kontak antara Nusantara dengan dunia
luar atau bangsa-bangsa lain di berbagai bidang sejak abad ke-7 Masehi hingga
abad ke-11. Laut dalam hal ini menjadi penghubung utama terjadinya interaksi
dan kontak antara Nusantara dengan bangsa-bangsa lain semasa kekuasaan
Sriwijaya itu. Hubungan yang telah dibangun atau terjadi pada era kejayaan
Sriwijaya terus berlanjut pada masa berikutnya ketika Kerajaan Majapahit
berperan penting dalam ruang-ruang sosial yang ditinggalkan Sriwijaya
terutama di perairan Nusantara dan kawasan Selat Malaka. Jambi yang menjadi
bagian dari wilayah kekuasaan Sriwijaya dengan geografinya yang lebih dekat
ke Selat Malaka punya arti penting dari sisi pelayaran dan perniagaan di
kawasan pantai timur Sumatera. Posisi Jambi yang menghadap ke laut lepas

63  Lihat Pierre-Yves Manguin. “Sifat Amorf Politi-politi Pesisir Asia Tenggara Kepulauan: Pusat-
pusat yang Terbatas, Pinggiran-pinggiran yang Meluas,” dalam George Coedes (et.al). Kedatuan
Sriwijaya. Depok: École française d’Extrême Orient, Pusat Arkeologi Nasional, Komunitas Bambu, 2014,
hlm 335.
Latar Belakang Historis Tiga Wilayah | 51

tentulah lebih penting daripada Palembang, yang hanya disinggahi oleh kapal-
kapal dalam pelayaran antara Selat Malaka dan Pulau Jawa.64

Gambar 2.6 Gambaran Sungai Muaro Jambi sebagai Ruang Sosial di Jambi
Sumber: Agus Widiatmoko, Dokumentasi Pribadi, 2017

Wilayah lain di Jambi yang juga menjadi ruang sosial dan penting
kedudukannya karena letaknya yang mengarah ke laut lepas dan sering kali
disebut dalam berbagai catatan-catatan bangsa Arab adalah Zabak.65 Disebutkan
bahwa Zabak letaknya berhadapan dengan negeri Cina. Jarak antara keduanya
ditempuh dalam satu bulan pelayaran, bahkan kurang jika tiupan angin
musim membantu. Raja Zabak dikenal dengan nama maharaja. Luas kota ini
diperkirakan 900 parasange [ukuran parasange itu setara kira-kira 6,25 km].
Raja Zabak disebutkan pula berdaulat atas banyak pulau yang terbentang sejauh

64  Slamet Muljana. Kuntala, Sriwijaya dan Suwarnabhumi. Jakarta: Yayasan Idayu, 1981, hlm 51-
53.
65  Zabak –seperti diucapkan oleh penduduk Jambi– sebagai nama tempat di muara Batang Hari
terkadang ditulis dengan Zabak, Zabag, atau Zabaj. Untuk tulisan ini digunakan dengan nama Zabak.
Lihat Nilakanta Sastri. “Sri Vijaya,” Bulletin de l’Ecole français d’Extrême-Orient, Tome 40 No 2, 1940,
hlm 239-313.
52 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

1000 parasange lebih. Di antara negeri-negeri yang diperintahnya terdapat pulau


yang bernama Sribuza dengan luas sekitar 400 parasange, dan pulau bernama
Rāmī (Aceh?) dengan luas 800 parasange. Wilayah yang juga merupakan milik
maharaja adalah negeri maritim Kalah yang terletak di tengah jalan antara Cina
dan negeri Arab. Dinyatakan pula bahwa ke pelabuhan itulah datang sejumlah
kapal dari Omān, dan dari pelabuhan itu pula berlayarlah kapal-kapal dengan
tujuan Omān. Kewibawaan Maharaja Zabak berlaku di pulau-pulau tersebut.
Pulaunya, tempat tinggal maharaja, tanahnya subur dan pemukimannya padat.
Pandangan mata pengelana yang merekam dengan agak detil Zabak setidaknya
memberi ilustrasi tentang kota ini dan interaksinya dengan negeri atau bangsa
lain di luar Sumatera.66 Ahli arkeologi Soekmono mengidentifikasi lokasi Zabak
dalam berbagai catatan bangsa Arab dan lainnya yang tersedia dengan Muara
Sabak, suatu wilayah yang terletak di wilayah Jambi.67

Dalam catatan lain yakni dari ahli geografi Mas’udi pada tahun 995
tentang Zabak, kota di muara Batang Hari ini adalah kerajaan dari maharaja,
raja pulau-pulau Zabak, di antaranya Kalah [Kra] dan Sribuza dan pulau-
pulau lain lagi di Laut Cina. Raja-raja Zabak semuanya disebut dengan gelar
maharaja. Negeri kekuasaan Maharaja Zabak mempunyai banyak penduduk
dan balatentaranya tidak terhitung jumlahnya. Disebutkan pula bahwa tidak
seorang pun mampu menjelajahi pulau-pulau yang semuanya berpenghuni itu
dengan kapal yang paling cepat sekalipun dalam tempo dua tahun. Raja mereka
mempunyai jenis wewangian dan rempah lebih banyak dari raja mana pun.
Tanahnya menghasilkan kamper, kayu gaharu, cengkeh, kayu cendana, pala,
kardumunggu, kemukus dan sebagainya.68 Sementara itu Ibnu Batuta menyebut
Al-Jaway yang merujuk kepada pulau penghasil utama adalah damar. Istilah
tersebut tidak berhubungan dengan Jawa yang memang dikenal dengan istilah
Jawadwipa.

Pohon damar dalam catatan Batuta banyak tumbuh di sepanjang pantai


timur Sumatera Selatan.69 Catatan-catatan tersebut memuat informasi tentang
beberapa komoditas utama atau unggulan yang menjadi barang dagangan

66  Coedes. Op.cit. Asia Tenggara Masa Hindu-Budha, hlm 184-85.


67  Muljana. Op.cit. Kuntala, Sriwijaya dan Suwarnabhumi, hlm 56-58.
68  Coedes. Op.cit. Asia Tenggara Masa Hindu-Budha, hlm 185, cetak miring ditambahkan.
69  Muljana. Op.cit. Kuntala, Sriwijaya dan Suwarnabhumi, hlm 58-59.
Latar Belakang Historis Tiga Wilayah | 53

Peta 6. Peta Wilayah Aliran Sungai di Jambi dan Sumatera Selatan


Sumber: Pengolahan Data Badan Informasi Geospasial (BIG), 2017
54 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Zabak dengan bangsa-bangsa lainnya. Berbagai pelukisan Zabak dalam catatan


di atas juga dilengkapi oleh catatan lain dari Edrisi pada 1154 yang menyebut
Zabak dalam kaitannya dengan politik di Cina. Ia mencatat Zabak menempati
posisi penting sewaktu Cina mengalami pergolakan di dalam negerinya. Mereka
memindahkan penduduknya ke Zabak dan pulau-pulau lain yang tergantung
kepada kota ini. Zabak dinilai sebagai tempat yang aman dan tentram bagi
penduduk Cina.70 Pada akhir abad ke-13, seiring meredupnya kekuasaan
Sriwijaya di kawasan Sumatera, Zabak dikatakan tidak ada lagi. Hal itu mungkin
dapat dibaca bahwa Zabak tidak lagi berperan dalam perkembangan di wilayah
bagian tengah dan selatan Sumatera, serta pantai timur Sumatera.

Pulau Jawa

Jejak-jejak peradaban yang tumbuh dan berkembang di sekitar sungai


dan pesisir Jawa terlihat misalnya di pantai utara Jawa dan Lasem di Jawa
Tengah. Orang Belanda yang pertama kali datang ke Nusantara menyatakan
bahwa Lasem –yang terletak di antara Tuban dan Jepara dan dekat dengan
hutan jati Rembang adalah pusat industri galangan kapal. Adanya galangan
kapal ini setidaknya memperlihatkan Lasem menempati kedudukan penting
sebagai wilayah pesisir bagi kota-kota di sekitar pantai utara Jawa atau lainnya.
Keberadaan galangan kapal itu juga menunjukkan bahwa Lasem menjadi
kota penting bagi industri perkapalan Jawa khususnya di masa lampau. Letak
pelabuhan Lasem di sekitar Bonang saat ini, yang juga menjadi pelabuhan
penting dan besar di masa lampau, memperlihatkan bahwa aktivitas di
pelabuhan ini masih berlangsung dan akses menuju laut lepas di utara Jawa
memungkinkan kapal-kapal besar berlabuh di Lasem. Galangan kapal dan
juga pelabuhan Lasem setidaknya menjadi faktor penting bagi perkembangan
Demak, yang mempunyai kapal-kapal untuk mengangkut hasil-hasil pertanian
dari daerah pedalamannya terutama beras kemudian menjualnya di bagian
lain di Nusantara melalui Lasem. Selain itu, industri kapal Lasem ini juga
memungkinkan Demak membangun dan melengkapi armadanya utuk
melakukan ekspedisi ke berbagai wilayah lain. Di bagian timur Nusantara,

70  Coedes, Asia Tenggara Masa Hindu-Budha, hlm 233.


Latar Belakang Historis Tiga Wilayah | 55

khususnya pada abad ke-19, Pulau Kei menjadi salah satu pusat industri
galangan di kawasan Kepulauan Maluku dan Banda. Maluku menjadi tempat
penjualan kapal asal Pulau Kei, dan industri kapal Kei ini sekaligus menjadi
sumber ekspor bagi kepulauan tersebut.

Berdasarkan sumber prasasti dan karya sastera yang berasal dari seluruh
periode Jawa kuno yang meliputi kurun waktu 754 tahun, dapat diketahui
terdapat sekurang-kurangnya 50 raja pernah memerintah. Seluruh raja dapat
digolongkan ke dalam lima periode kerajaan, yakni Mataram (732-928),
Tamwlang-Kahuripan (929-1051), Janggala-Kediri (1052-1222) Singasari
(1222-1292) dan Majapahit (1293-1486).71

Pada masa kerajaan Mataram, pusat kerajaan berada di wilayah Jawa


Tengah untuk itu periode ini dikenal sebagai periode Jawa Tengah. Akhir
periode ini ditandai oleh perpindahan pusat pemerintah ke Jawa Timur yang
meliputi seluruh kerajaan berikutnya. Dengan demikian, periode kerajaan sejak
Tamwlang Kahuripan hingga Majapahit sering pula disebut dengan periode
Jawa Timur. Sementara itu, periode Mataram ini meliputi jangka waktu 196
tahun (731-928), lebih dari seperempat dari seluruh periode Jawa kuno yang
berlangsung 754 tahun (732-1486). Selama periode Mataram itu tidak kurang
dari dari 17 orang memerintah.72

Secara kronologi kerajaan-kerajaan Jawa kuno dimulai oleh raja-raja


Medang. Istilah Medang mengacu pada ruang geografi dataran tinggi Dieng dan
dataran Kedu, sedangkan penamaan kerajaan Medang sama dengan Mataram.
Dalam prasasti Matyasih73 yang diterbitkan oleh Rakai Watukuru Dyah Balitung
tahun 907. Sementara itu, Prasasti Canggal yang dikeluarkan oleh Sanjaya pada
732 mengatakan bahwa negeri Medang merupakan peninggalan pamannya

71 Dalam susunan politik kerajaan Jawa kuno, para penyelenggara pemerintahan di tingkat
kerajaan dapat dibagi ke dalam lima kelompok umum atas dasar peranannya dalam pemerintahan,
yakni para raja, dewan pertimbangan kerajaan, para pejabat non-keagamaan, para pejabat keagamaan
dan peradilan dan pejabat-pejabat lainnya. Untuk hal ini lihat. Rahardjo. Op.cit. Peradaban Jawa…, hlm.
53.
72  Keterangan tentang kronologi dari masa pemerintahan raja-raja ini sulit ditetapkan karena
masih menjadi persoalan mengenai identifikasi tokoh-tokohnya dan juga kurangnya data tentang masa
pemerintahannya.., Rahardjo. Ibid. Peradaban Jawa…, hlm. 454.
73  Prasasti Matyasih ditemukan di Matesih, Magelang Utara, Jawa Tengah. Prasasti yang disebut
dengan prasasti Balitung atau prasasti tembaga Kedu berangka 828 saka atau 907 M.., Achmad. Op.cit.
Raja-Raja Jawa…, hlm. 14.
56 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

yang bernama Sanna. Dalam hal ini disebutkan Prasasti Canggal negeri Medang
didirikan pada 717 atau awal abad ke-8. Kerajaan Sanjaya berlokasi di dataran
tinggi Dieng, tidak diketahui secara pasti kapan raja Sanjaya berkuasa.

Kemudian, periode Tawnlang-Kahuripan merupakan periode minimnya


informasi nama-nama rajanya dan lamanya memerintah. Bukan hanya
sedikitnya prasasti yang diproduksi dalam kerajaan Tawnlang-Kahuripan,
namun juga banyak periode kosong yang berdampak tidak tampak pergantian
dari satu raja ke raja lainnya. Kekosongan ini mungkin disebabkan oleh
banyaknya pertempuran dan bencana alam. Sepanjang sejarah kerajaan Jawa,
hanya Kahuripan yang semasa penyelenggaraan pemerintahannya dari tahun
1019 hingga 1042 hanya dikuasai oleh seorang raja yaitu Airlangga Putra
Udayana.74

Pusat-pusat kerajaan Jawa kuno meliputi rentang waktu mulai kerajaan


Mataram tahun 732 M hingga Majapahit yang berakhir pada 1486.75 Dari
rentang waktu 754 tahun itu mencakup dua periode wilayah yakni: Periode
Jawa Tengah dan Jawa Timur. Terutama pada kurun kerajaan Mataram, pusat
kerajaan berada di wilayah Jawa Tengah. Akhir dari periode ini ditandai dengan
perpindahan pusat kerajaan ke bentang geografi Jawa Timur yang meliputi
seluruh kerajaan berikutnya. Dengan demikian, periode-periode kerajaan
sejak Tamwlang-Kahuripan hingga kerajaan Majapahit kerap disebut sebagai
periode Jawa Timur.76

Sebelum abad ke-10, pusat-pusat kerajaan di Jawa berada di sekitar wilayah


persawahan yang subur di pedalaman bagian tengah pulau itu. Pada abad ke-
10, pusat-pusat kerajaan kuno bergeser ke timur; awalnya ke Kediri di bagian
barat propinsi Jawa Timur sekarang. Kemudian, pada awal abad ke-13 pindah
ke Singhasari, sebuah kota yang terletak di ujung barat Pegunungan Semeru.
Perpindahan ke Timur ini mungkin berkaitan dengan semakin meningkatnya
perniagaan rempah-rempah dengan pulau-pulau di Indonesia bagian timur, di

74  Sanggaramawijaya Tunggadewi yang merupakan putra sulung Airlangga tidak berkenan
menjadi raja Kahuripan, melainkan sebagai pertapa bergelar Dewi Killi Suci. Achmad. Ibid., Raja-Raja
Jawa…, hlm. 12.
75  Untuk hal ini lihat. Supratikno Rahardjo. Peradaban Jawa. Dari Mataram sampai Majapahit
Akhir. Depok: Komunitas Bambu, 2011, hlm. 53.
76  Rahardjo. Ibid., Peradaban Jawa…, hlm. 54.
Latar Belakang Historis Tiga Wilayah | 57

masa penguasa Jawa Timur berperan sebagai pialang.77

Kompetisi politik di kalangan pusat-pusat kerajaan baru di Jawa Timur


begitu intensif. Pada 1222 Kediri ditaklukkan oleh Singhasari, sebuah pusat
kerajaan yang didirikan oleh orang kebanyakan yang tidak memiliki darah
biru. Tujuh puluh tahun kemudian, tentara Kediri kembali untuk menebus
kekalahan dengan merebutistana Singasari. Akan tetapi, kemenangan
Kediri tidak bertahan lama, karena tentara Singhasari segera kembali untuk
menghancurkan penyerbu. Sesuai dengan tradisi Jawa, para pemimpin
Singasari tidak lagi membangun ibukota yang pernah direbut oleh musuh
mereka. Dengan demikian, sebuah istana baru dibangun 90 kilometer ke arah
barat laut (garis lurus) di tempat yang dikenal dengan Majapahit. Berada di
dekat lembah Sungai Brantas, tempat ini dicocok sekali untuk mengendalikan
daerah pertanian di belakangnya. Juga, lokasi ini memiliki akses yang baik ke
pelabuhan-pelabuhan pesisir Jawa Timur di muara sungai.78

Periode selanjutnya adalah Kerajaan Singasari meliputi jangka waktu


tersingkat dibandingkan periode-periode kerajaan lainnya, hanya 70 tahun.79
Pertarungan internal yang menandai awal periode ini sedikitnya menerbitkan
prasasti, hanya delapan buah. Bandingkan dengan periode Mataram atau
Medang mencapai 128 prasasti, masa Tawnlang-Kahuripan memproduksi 38
prasasti, dan kekuasaan Janggala-Kediri mencapai 37 prasasti.80 Akan tetapi,
semua raja yang memerintah pada masa itu dapat diperoleh identitasnya. Hal ini
dapat diatasi berkat diproduksinya karya sastra Negarakertagama, yang ditulis
sekitar 75 tahun sesudah runtuhnya kerajaan ini. Beberapa raja dari masa itu
memerintah selama 20 tahun atau lebih, yakni Anusapati (21), Wisnuwardhana
(20) dan Kertanegara (21). Dua tokoh terakhir adalah hubungan ayah dan
anak. Figur pertama merintis tradisi pemerintahan multikerajaan yang bersifat
kedinastian, sedangkan yang kedua mengawali tradisi kerajaan yang bersifat

77  Terdapat pula teori perpindahan itu adalah akibat dari larinya petani Jawa Tengah yang ingin
menghindari kerja paksa membangun berbagai monumen di sana. Untuk hal ini lihat. Robert. W. Hefner.
Geger Tengger. Perubahan Sosial dan Perkelahian Politik. Jogjakarta: LKIS, 1999, hlm. 50.
78  Hefner. Ibid. Geger Tengger…, hlm. 51.
79  Rahardjo. Op.cit. Peradaban Jawa…, hlm. 57.
80  Rahardjo. Op.cit. Peradaban Jawa…., hlm. 58.
58 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Peta 7. Peta Kerajaan Kuno di Jawa dan Pengaturan Perairan Sawahnya


Sumber: Pengolahan Data Badan Informasi Geospasial (BIG), 2017
Lombard, Nusa Jawa Silang Budaya Jilid III: Warisan Kerajaan- Kerajaan Konsentris
Latar Belakang Historis Tiga Wilayah | 59

ekspansif dan juga mengembangkan tradisi agama Siwa-Buddha.81

Periode terakhir adalah Kerajaan Majapahit yang mencakup kurun


waktu sekurangnya 193 tahun jika tahun akhirnya jatuh pada 1486 (prasasti
berangka terakhir yang diterbitkan oleh Majapahit). Namun, terdapat dugaan
bahwa kerajaan ini secara mutlak musnah pada dasawarsa kedua abad ke-16,
atau kerajaan ini terselenggara sekitar 230 tahun.82 Apabila pengandaian ini
benar, maka periode Majapahit merupakan periode terpanjang dalam sejarah
kerajaan-kerajaan Jawa Kuno. Pasca tahun 1486 tidak terdapat lagi sumber
tertulis sezaman yang secara meyakinkan menyebutkan nama seorang raja
yang berkuasa di Majapahit.

Kerajaan Majapahit Dalam Dunia Pelayaran dan Perdagangan


Sepanjang abad ke-14 kekuasaan Kerajaan Majapahit terus berkembang,
pada akhirnya menuju pada periode transisi yang paling penting. Perubahan
dalam struktur politik menjadi tanda untuk melakukan ekspansi ke wilayah
Asia Tenggara, secara jelas perkembangannya dapat terlihat tahun 1294.
Kemudian, Majapahit tampil sebagai ciri umum bina-negara Asia Tenggara
di abad ke-14 hingga ke-16. Jawa adalah kekuasaannya bersumber dari upeti
melalui jaringan secara seremonial. Istana hadir bersandar pada melaksanakan
pemungutan langsung ke lokal dan terjadi surplus.

Kerajaan periode Jawa Timur juga yang pertama memulai mengembangkan


kekuatan perniagaan dan pusat perdagangan internasional pada abad ke-11.
Bertambahnya interaksi perniagaan antara penduduk pedesaan Jawa dan
wilayah pelabuhan di pantai utara Jawa tercermin pada salah satu prasasti
kerajaan berkedudukan di Jawa Timur. Sesungguhnya, persentase paling
besar dari piagam kerajaan yang dikeluarkan sejak abad ke-10 hingga abad
ke-12 menunjukkan perhatian pada pelabuhan atau hunian pesisir di wilayah

81  Kejadian terpenting dalam pemerintahan Wisnuwardhana (1248-1268 M) adalah penindasan


pemberontakan dari seorang bernama Lingapati. Sudah sejak tahun 1254 M ia menyerahkan kekuasaan
nyata kepada anaknya Kertanegara, dan pada tahun itulah ibukota Kutaraja diberi nama Singhasari.
Untuk hal ini lihat. Coedes. Op.cit. Asia Tenggara Masa Hindu-Buddha, hlm. 258.
82  Rahardjo. Op.cit. Peradaban Jawa…, hlm. 57.
60 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Peta 8. Peta Persebaran Negeri Negeri Jawa Abad ke 13 - 15


Sumber: Pengolahan Data Badan Informasi Geospasial (BIG), 2017
Lombard, Nusa Jawa Silang Budaya Jilid III: Warisan Kerajaan- Kerajaan Konsentris
Latar Belakang Historis Tiga Wilayah | 61

lembah Brantas, Jawa Timur.83 Strategi kerajaan untuk pemasukan pendapatan


dari perdagangan termasuk pajak dan menentukan harga. Strategi itu juga
berfungsi mengawasi perdagangan dan orang yang berdagang dengan perantara
asing menghubungkan produksi beras Jawa di pedesaan dan mendorong
mengembangkan kontak dengan luar Jawa.

Bukti-bukti tertulis dari periode ini memperlihatkan bahwa kehadiran


perwakilan/pedagang asing ke keraton raja telah meningkatkan pertambahan
pemasukan untuk penguasa Jawa. Dengan kata lain, perdagangan merupakan
aktifitas baru sebagai sumber pendapatan bagi penguasa Jawa. Dengan
demikian, hubungan internasional tampaknya hanya mempunyai dampak
langsung yang kecil pada pasar perdagangan di tingkat desa.84

Meskipun, sejumlah situs di pedesaan Jawa ditemukan sejumlah besar


pecahan keramik Cina yang dapat dipertimbangkan pada abad ke-10 dan ke-
11. Demikian pula, sumber Cina menyebutkan jumlah tingkat perdagangan
wilayah yang secara tidak langsung meningkatkan konsumsi untuk barang
perdagangan Cina di luar lingkaran keraton Jawa. Sementara itu, prasasti
setempat menyebutkan peningkatan kehadiran pedagang asing.85 Pedagang-
pedagang asing setidaknya dapat absen di pasar lokal. Untuk transaksi
perdagangan tidak hanya mekanisme untuk mendapatkan barang-barang
dengan cara datang ke pedesaan. Khususnya untuk kasus barang-berang mewah.
Bahkan, barang-barang mewah tidak disebutkan dalam prasasti, hal itu dapat
dipercaya dari pembuktian arkeologi bahwa raja-raja Jawa memperoleh barang-
barang asing berprestise seperti barang-barang baja, keramik bergelasir, tekstil,
dan khususnya besi dari pedagang luar negeri di pelabuhan pesisir Jawa.86

Kemudian, raja mendistribusikan kembali barang-barang mewah ini


melalui kekuasaannya, termasuk ke pedesaan, melalui hubungan sekutunya
atau hadiah yang disajikan. Pendistribusian kembali barang-barang itu

83  Untuk hal ini lihat. Jan Wisseman Christie. “Javanese Market and the Asian Sea Trade Boom of
the Teenth to Thirteenth Centuries AD,” Journal of the Economic and Social History of the Orient (JESHO)
1998 (41), Vol. 3, hlm. 344-81.
84  Kenneth R. Hall. “Indonesia’s Evolving International Relationships in the Ninth to Early Eleventh
Centuries: Evidence from Contemporary Shipwreck and Epigrapraphy,” Indonesia 90 (Oktober 2010),
hlm. 15-31.
85  Christie. Op.Cit., Javanese Market…., hlm. 344-81.
86  Hall. Op.cit. Indonesia’s Evolving…., hlm. 15-31
62 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

diasumsikan sebagai peranan utama untuk menggalang hegemoni penguasa


Jawa. Sepertinya barang-barang nonprestise asal luar negeri, khususnya besi
dan barang celup, ini dapat terlihat di daftar pasar lokal dan tidak disangsikan
dapat diperoleh di pasar setempat melalui jaringan perdagangan pribumi.
Pedagang-pedagang Jawa yang membawa komoditi ini ke pedesaan, yang
mereka peroleh di pelabuhan Jawa Timur. Kemudian mereka pertukarkan di
pedesaan dengan produk-produk setempat, khusunya beras yang dipasarkan
di pelabuhan pesisir.87 Di kemudian hari pada puncak perniagaan abad ke-16,
dari pelabuhan ini beras dikirim bersamaan dengan pakaian dari India menuju
ke kepulauan Indonesia bagian timur, di mana komoditi itu dipertukarkan
dengan rempah-rempah.

Di Jawa, permintaan untuk ekspor beras dipromosikan secara bertahap


dengan penyatuan jaringan pasar dalam negeri berkaitan dengan pelabuhan
pesisir Jawa. Di masa era Majapahit telah berkembang sistem jalan raya besar
untuk melayani penambahan sistem sungai di Jawa. Pada abad ke-14 seluruh
jalan mengarah pada keraton Majapahit, menghubungkan wilayah penting
yang kekurangan rute sungai ke ibukota.88

Dalam Negarakertagama kronik kraton abad ke-14 menyebutkan, jalan


penyeberangan dekat kraton kerajaan digambarkan sebagai berikut “bagian
selatan tempat pasar, itulah jalan persimpangan, suci, mengangumkan.”89
Puisi penyucian sistem jalan mendekati antar seksi keraton mencerminkan
pandangan kerajaan Majapahit terhadap jaringan jalan raya yang penting bagi
kekuasaan secara keseluruhan. Nilai jaringan itu mencakup dua hal, politik dan
ekonomi. Penguasa dan rombongannya secara periodik berjalan sepanjang
jaringan jalan, apa yang digambarkan dalam Negarakertagama sebagai “gerak
maju kerajaan” untuk menerima penghormatan personal dari berbagai kerajaan
taklukkan dan untuk mengkonfirmasi otoritas kerajaan atas wilayah yang jauh
yang raja tidak secara langsung mengurusnya.90

Jaringan jalan raya juga alat untuk mengangkut beras dan barang dagangan

87  Wisseman Christie. Op.cit., Javanese Market…, hlm. 344-81


88  Schrieke. Indonesian Sociological Studies. I: Selected Writings: II: Ruler and Realm in Early Java.
The Hague: W.van Hoeve, 1957, hlm. 103.
89  Untuk hal ini lihat. Pigeaud. Op.cit. Java in The Fourteenth Century. Vol. IV, hlm. 3-9.
90  Pigeaud. Ibid., Java in The Fourteenth Century … hlm. 24.
Latar Belakang Historis Tiga Wilayah | 63

lainnya, meskipun bagian terbesar komoditi diangkut oleh sistem sungai.


Negarakertagama menyatakan: “kereta karavan” sepanjang jalan-jalan Jawa dan
jalan raya kerajaan sibuk.91 Pengaturan khusus dibuat untuk para pedagang yang
mengiringi kemajuan kerajaan dan membuka tenda di lapangan terbuka dekat
pondokan keraton, dapat disimpulkan setiap hari berlangsung perjalanan.92
Kereta-kereta itu dan para pedagang telah disajikan dalam pahatan candi
Majapahit. Tetapi, penggunaan jaringan jalan telah menjadi musiman karena
angin musim, dan mempengaruhi pergerakan jaringan jalan dipusatkan dalam
musim kemarau dari Maret hingga September.

Karena kesulitan mengangkut komoditi sepanjang jaringan jalan, sebagian


besar beras Jawa diangkut melalui sungai dari pedesaan ke pesisir, dan barang-
barang dari luar negeri dari muara sungai dan sebaliknya. Adapun, Canggu
merupakan pusat perniagaan penting yang berlokasi dekat ibukota Majapahit,
sebagaimana didokumentasi oleh Ma Huan atas laporan Zheng He ekspedisi
angkatan laut awal abad ke-15 ke Jawa. Ekspedisi itu melaporkan bahwa tempat
pasar Canggu adalah 42 kilometer di muara sungai Brantas dari Surabaya
di pesisir dan dari sana setengah hari ditempuh dengan berjalan kaki ke
Majapahit.93

Akhir abad ke-15 dalam Pararaton Jawa prosa kronik menggambarkan


Canggu sebagai titik pengumpulan barang yang melewati antara pesisir dan
ibukota.94Konteks dari piagam Canggu itu memperlihatkan bahwa perdagangan
mengangkut muatan kereta barang melalui jalan darat dan perahu sungai.
Dalam jaringan jalan raya dapat menampung lebih banyak kendaraan kereta
pedagang. Sementara itu, terdapat 79 perahu disebut dalam piagam itu.95

Kerajaan Majapahit yang mendiami lembah Sungai Brantas pada


masanya mengalami kejayaan karena bertumpu pada pada kekuatan ekonomi
perdagangan internasional. Pihak kerajaan selain mempersiapkan infrastruktur
jalan raya yang dapat mendukung dan melancarkan transportasi perniagaan
dari desa-desa pertanian ke pelabuhan pesisir utara Jawa juga mengembang

91  Pigeaud. Ibid., Java in The Fourteenth Century …hlm. 25.


92  Pigeaud. Ibid., Java in The Fourteenth Century …hlm. 26.
93  Pigeaud. Ibid., Java in The Fourteenth Century …hlm. 34.
94  Hardjowardojo. Pararaton. Jakarta: Bhratara, 1965, hlm. 58.
95  Christie. Op.cit., Javanese Market…, hlm. 344-81.
64 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

sistem wajib pajak kepada negeri-negeri di luar Pulau Jawa hingga mencapai
Asia Tenggara. Relasi kekuasaan itu tidak hanya pemungutan upeti, akan
tetapi membentuk jaringan niaga tidak hanya dengan masyarakat di nusantara,
namun juga dengan dunia internasional yang berkembang pada waktu itu.
PRODUKSI REMPAH,
PELABUHAN DAN
JARINGAN PERNIAGAAN
DI NUSANTARA
Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 67

D
alam rantai perniagaan Nusantara, ada beberapa jalur yang digunakan
para saudagar untuk menjangkau wilayah Nusantara. Pertama, para
pedagang ini masuk melalui Selat Malaka kemudian menyusuri
sepanjang pantai timur Sumatera sebelum menuju Jawa, bagian tengah dan
timur Nusantara. Kedua, mereka menyusuri sisi barat Sumatera lalu melewati
Selat Sunda untuk menuju kota-kota lain di Jawa atau bagian selatan Kalimantan
hingga bagian tengah dan timur Nusantara. Para pedagang juga menggunakan
jalur utara dengan berlayar menyusuri sisi barat dan utara Kalimantan, bagian
utara Sulawesi lalu menuju Kepulauan Maluku dan Banda. Jalur-jalur pelayaran
dan perniagaan ini dahulu telah membentuk suatu jaringan antarbangsa di
wilayah Nusantara.1

Dalam jejaring pelayaran dan perdagangan itu selain melalui laut juga
tidak kalah pentingnya keberadaan sungai-sungai yang berada baik di sekitar
pesisir barat dan pantai timur Sumatera, Jawa, dan Kalimantan. Sungai menjadi
penghubung atau mata rantai antara hulu dan hilir untuk mengangkut berbagai
komoditas penting. Peran sungai dalam pelayaran dan perniagaan Nusantara
sepanjang abad ke-10 hingga ke-16 besar artinya dalam pembentukan jejaring
perniagaan dan juga interaksi antarbangsa di wilayah Nusantara. Jaringan
perniagaan yang terbentuk di Nusantara itu merupakan suatu proses sosial yang
terjadi ketika berlangsung transaksi komoditas antara pelaku perdagangan yang
mencakup penduduk atau saudagar Nusantara dengan bangsa-bangsa asing di
sepanjang pantai timur dan juga barat Sumatera.2 Dalam jejaring perniagaan
antarbangsa ini, pelabuhan dan pengelolaannya sebagai pusat perniagaan
menempati posisi penting dalam rantai pelayaran dan juga perniagaan.

Posisi penting di pelabuhan itu biasanya dipegang oleh Syahbandar


sebagai kepala bandar atau pelabuhan untuk mengatur lalu lintas pelayaran
dan perniagaan di wilayah Nusantara ini. Termasuk peran syahbandar yaitu
mengatur tata kelola pelabuhan seperti pajak pelabuhan atau barang dagangan
dibayar oleh saudagar asing yang tiba melalui laut. Di Malaka misalnya, terdapat
empat syahbandar untuk mengelola pelabuhan dan kapal-kapal yang merapat
ke pelabuhan yakni pertama mewakili saudagar Gujarat, kedua untuk semua

1  Lihat Reid. Op.cit. Asia Tenggara Dalam Kurun Niaga Jilid 2, hlm 73.
2  Lihat Asnan. Op.cit., hlm 143.
68 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

orang yang datang dari barat (India, Pegu dan Pasai), ketiga untuk mereka yang
berbahasa Melayu yang datang dari timur (termasuk Jawa, Maluku, Sumatera
bagian selatan, Kalimantan, Filipina), dan keempat untuk orang-orang Asia
Timur (Cina dan Ryukyu). Tata kelola kesyahbandaran di Malaka ini juga
berpengaruh di berbagai tempat di tanah air. Pelabuhan Jambi misalnya pernah
dijabat oleh orang Islam Cina, begitu pula halnya dengan pelabuhan Jepara
dan pelabuhan Jaratan (Jawa Timur). Jabatan strategis di pelabuhan-pelabuhan
ini menempatkan syahbandar punya nilai penting dan secara ekonomi
menjadikannya masuk dalam golongan orang kaya dalam masyarakat lokal.3

Berbagai komoditas dalam jejaring pelayaran dan perniagaan yang


terbentuk di kawasan perairan Nusantara yang menghubungkan penduduk
Nusantara dengan bangsa-bangsa di Wilayah Asia Tenggara dan India
sepanjang abad ke-14 meliputi lada, pala, cengkeh, kapur barus, beras, gula,
gajah, timah, tembaga, kayu manis, kayu jati, emas, tekstil, sutra, berlian, perak.
Sementara itu komoditas perniagaan antara Nusantara dengan Asia Tenggara
dan Cina meliputi lada, rempah, timah, beras, gula, ikan, garam, kayu gaharu,
damar, sutra, teh, keramik, buah. Komoditas-komoditas ini sebagian berasal
atau dapat ditemukan di berbagai wilayah Nusantara. Sumatera misalnya sejak
lama dikenal sebagai penghasil emas, lada, damar, kapur barus, kayu berbagai
jenis, juga mutiara, sutra, madu, lilin, katun, dan rotan.4

Sementara Kepulauan Maluku dan Banda menjadi sentra penghasil


rempah dan pala. Jawa yang subur tanahnya bagi pertanian menjadi penghasil
atau lumbung beras. Sejak abad ke-6 kamper sesungguhnya telah dikenal di
berbagai kawasan, termasuk di Cina dan Timur Tengah. Kamper ditemukan di
pedalaman Barus, Kalimantan, dan Semenanjung Malaya. Dalam perkembangan
kemudian yakni sejak abad ke-16 Barus dikenal sebagai pelabuhan ekspor
kamper. Sumber Cina mengatakan bahwa Barus adalah kerajaan di timur
laut Sumatera dan mempunyai beberapa pelabuhan di pantai timur.5 Kayu jati
dibawa ke Semenanjung Malaya dari Jawa. Kamper, emas, rotan, lilin, madu,
budak laki-perempuan dijual di Pase dan Pidie (Aceh). Barang-barang tersebut

3  Lihat Reid. Op.cit. Asia Tenggara Dalam Kurun Niaga…Jilid 2, hlm 139-41.
4  Lihat Pires. Op.cit. Suma Oriental, hlm 136.
5  Lihat Guillot (ed). Op.cit. Lobu Tua Sejarah Awal Barus, hm 10, 77.
Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 69

juga dibawa melalui sungai, lalu dipertukarkan dengan kain atau tekstil dan
komoditas lainnya. Catatan Ma Huan dalam Ying-yai Shêng-lan menyebutkan
bahwa uang berbahan emas dan timah telah dipakai pula di Sumatera.6

Komoditas-komoditas penting dalam perniagaan di Asia Tenggara dan


Nusantara itulah yang diangkut dari hulu ke hilir melalui sungai-sungai besar
dan kecil sebelum dipindahkan ke kapal-kapal besar untuk menuju India
ataupun Cina. Ketika Kerajaan Sriwijaya berkuasa pada abad ke-7 hingga ke-
11 Masehi, kerajaan yang berpusat di bagian selatan dan tengah Sumatera ini
menguasai sebagian wilayah di Semenanjung Malaya, Selat Malaka, Sumatera
bagian utara hingga bagian selatan dan Selat Sunda. Adapun komoditas yang
diperdagangkan pada masa kejayaan Sriwijaya antara lain tekstil, kapur barus,
mutiara, kayu, rempah, lada, gading, katun, perak, emas, keramik, dan gula.7
Sebagian besar komoditas yang diperdagangkan itu terus berlanjut hingga
kekuasaan Sriwijaya mengalami kemerosotan setelah serangan Chola pada
abad ke-11 dan terdesak pengaruhnya oleh kekuasaan Majapahit pada akhir
abad ke-13.

Pada bagian lain pedagang-pedagang Jawa di sisi lain juga menguasai


perniagaan rempah Maluku, dan pelabuhan-pelabuhan di sekitar pantai utara
Jawa dan juga pelabuhan Makassar di bagian utara menjadi bagian dalam
aktivitas perniagaan di sepanjang Laut Jawa ini. Jawa dalam hal kebutuhan
rempah-rempah sangat strategis.8 Dalam perniagaan antara timur dan barat,
barang dagangan yang dibawa menuju barat terdiri atas rempah, kayu, kamper,
sementara barang dagangan yang dibawa para saudagar asal India, Persia, atau
Arab yaitu tekstil atau kain. Sedangkan porselin atau keramik dibawa dari Cina.
Dalam jejaring pelayaran dan perniagaan timur-barat Nusantara, pertukaran
komoditas antara Nusantara dan bangsa-bangsa lain dalam perniagaan itu
sesungguhnya menempatkan Nusantara dalam kedudukan yang penting
terutama jika melihat beberapa komoditas seperti rempah-rempah yang sangat
berharga dalam pasar internasional.

6  Lihat Pires. Op.cit. Suma Oriental, hlm 140 dan 148.


7  Lihat Sartono Kartodirdjo. Pengantar Sejarah Indonesia Baru: 1500-1900 Dari Emporium
Sampai Imperium, Jilid 1. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama, 1999.
8  Lihat Kartodirdjo. Ibid. hlm 3 dan 5.
70 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Pelabuhan dan Jaringan Perdagangan


di Kawasan Timur Nusantara

Meskipun kawasan timur Nusantara merupakan wilayah yang semakin


dipandang sebagai kawasan periferi semenjak abad ke-19, namun sesungguh­
nya kawasan ini merupakan wilayah yang berkembang dan dinamis
semenjak Nusantara terlibat dalam pelayaran dan perdagangan internasional.
Keterlibatan Nusantara dalam pelayaran dan perdagangan internasional tidak
dapat dipisahkan dari kawasan timur Nusantara sebaai penghasil berbagai jenis
rempah yang dibutuhkan dalam perdagangan inernasional tersebut khususnya:
cengkeh, pala, fuli, kayu manis, dan sebagainya. Dengan demikian kawasan
timur Nusantara merupakan sentra-sentra produsen yang penting dalam
konteks perdagangan baik yang berskala lokal, regoinal, maupun internasional.
Berbagai pelabuhan kuno elah berkembang sebelum kedatangan orang-orang
Eropa seperti pelabuhan Makassar, Ambon, Ternate, Tidore, dan berbagai
pelabuhan lainnya baik di kepulauan Maluku maupun kawasan pantai kepala
burung di Pulau Papua.

Sebagai kawasan produsen berbagai jenis rempah yang sangat penting


bagi perdagangan internasional, kawasan timur Nusantara telah memiliki
hubungan dengan jaringan pelayaran dan perdagangan internasional. Oleh
karena itu muncullah berbaai pelabuhan kuno di kawasan ini yang merupakan
simpul-simpul tempat transaksi perdagangan antara penjual dan pembeli serta
kelompok pedagang perantara. Dari kegiatan ekonomi inilah maka berkembang
kota-kota pelabuhan sebagai market place yang memiliki fungsi penting
bagi perembangan politik dan budaya serta ekonomi wilayah di sekitarnya.
Pelabuhan-pelabuhan ini juga memiliki arti yang sangat penting sebagai tempat
perlindungan bagi para kapal dan pelaut yang sedang dalam pelayaran jarak
jauh baik untuk mengisi perbekalan maupun untuk perlindungan dari bahaya
perompakan atau pun gangguan alam seperti badai.
Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 71

Kepulauan Banda
Produksi rempah Banda yang dicari oleh saudagar di dunia adalah buah
pala yang di dalamnya terdapat fuli. Pusat-pusat perdagangan di dunia barat,
pala mempunyai nilai pasar yang cukup tinggi. Sebagai gambaran ketika
pedagang yang membawa pala dari Banda dan tiba di pelabuhan Anden,
Hormuz, Surat, Aleksandria, Venesia, Barcelona dan Antwerp, maka pedagang
sekaligus menjadi distributor yang meraup untung besar dan menjadi kaya
raya. Termasuk sejumlah saudagar Gujarat yang mengontrol distribusi pala
untuk wilayah pasar Laut Tengah.9

Perdagangan rempah itu tidak hanya menguntungkan pedagang asing,


seperti Gujarat dan Pesisir Arabia, namun saudagar Jawa bagian pesisir utara
juga menjadi makmur karena menjadi pedagang perantara produksi pala dari
Banda. Lewat perdagangan pala ini peran bandar Malaka menjadi salah satu
bandar yang paling sibuk, karena merupakan salah satu lokasi bertemunya
pedagang dari Cina, India, dan dunia barat dengan pedagang nusantara. Kondisi
ini juga ikut Ramainya perdagangan rempah juga membuat perniagaan dan
pelayaran antar pulau (insular) di Maluku Tenggara, seperti Kepulauan Seram,
Kei, Aru, dan Hitu yang tidak ada hentinya membawa barang makanan produk
mereka ke pelabuhan Banda untuk ditukarkan dengan pala dan fuli.

Hal yang sama juga terjadi di Kepulauan Maluku yang pada abad ke-
13 seperti Ternate, Tidore, Makian dan Bacan sibuk melakukan pertukaran
cengkeh dan pala Banda. Sebaliknya, pedagang Banda hadir di pelabuhan
Ternate dan Makian untuk mencari cengkeh sebagai simpanan yang mereka
tukarkan dengan gading. Sedangkan pedagang pesisir utara Jawa membantu
pedagang Banda dalam pelayaran perniagaan. Pedagang pesisir utara Jawa
memperkenalkan pertukaran perantara antara kain tenun dengan pala serta
fuli. Demikian pula, beras dan bahan makanan lain seperti lada, bawang putih
dan merah dipasok pedagang Jawa. Atas peran pedagang Jawa inilah orang-
orang Banda diperkenalkan dalam jaringan perniagaan internasional. Pedagang
Jawa juga mendorong orang kaya melakukan pelayaran jarak jauh menuju ke

9  Saudagar Gujarat mengumpulkan kekayaan yang sangat banyak. Meilink-Roelofsz mencatat


tentang betapa kayanya dan berbudayanya pedagang di Randar, sebuah pelabuhan di wilayaj utara
Surat. Mereka membuat koleksi pribadi berupa porselein Cina yang paling indah dan sangat mahal.
Untuk hal ini lihat. Meilink-Roelofsz. Op.cit. Asian Trade and European Influence…, hlm. 63
72 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

bandar Malaka. Pedagang Banda membeli kapal layar jung dengan orang Jawa,
selanjutnya Orang kaya berlayar ke bandar Malaka dengan menggunakan jalur
selatan yang menjadi rutenya orang Jawa berlayar ke kepulauan Maluku.10

Panen pala dan fuli mengalir ke pelabuhan Banda, kemudian dipertukarkan


dengan bermacam-macam barang yang dapat dipertukarkan kembali. Pada
waktu itu pertukaran pala dan fuli belum menggunakan mata uang karena
masih sedikitnya beredar matang uang koin kepeng Cina. Pertukaran pala lebih
banyak dilakukan secara barter sebagaimana di kepulauan Banda dan Maluku
yang telah berlangsung dari abad ke-10 hingga abad ke-17.11 Dalam periode
barter itu, kadangkala orang-orang Banda melalui orang kaya bernegosiasi
dengan pedagang Jawa untuk bertukar pala dan fuli dengan keping emas atau
dengan gading. Kedua barang itu bisa menjadi simpanan penduduk Banda.

Perniagaan dengan cara itu membuat masyarakat Banda makmur, mereka


dapat membeli perahu dengan pedagang kepulauan Seram dan kapal-kapal
lainnya untuk berlayar jarak jauh. Ketika itu, orang kaya mengekspresikan
kemakmuran masyarakat Banda dengan sepatah pantun: “Menggoyang pohon
pala, ringgit jatuh dari langit.” Pantun itu, sudah menjadi sebuah foklor12 atau
cerita rakyat dari satu pulau ke pulau lain di Banda. Buah pala menjadi simbol
zaman harmoni, yakni pada zaman perniagaan di abad ke-14 hingga akhir
abad ke 16. Sebagai simbol kemakmuran, pada saat itu terjadi dorongan kuat
di kalangan penduduk Banda menjaga dan membudidayakan tanaman pala.
Penduduk Banda konsentrasi dengan tanaman pala, mereka tidak menanam
tanaman pertanian lainnya. Juga, melalui pala terbentuk jaringan perdagangan
antar pulau di kepulauan Maluku. Jaringan perniagaan itu menghubungkan
pelabuhan satu dengan pelabuhan lainnya di nusantara.

Pelabuhan kepulauan Banda sebagai jalur produksi rempah mempunyai


lima pelabuhan, empat pelabuhan berada di pulau Banda Besar dan satu

10  Meilink-Roelofsz. Ibid., Asian Trade and European Influence ….., hlm. 103; Juga lihat. Pires.
Op.cit. Suma Oriental, hlm. 193.
11  Mata uang diperkenalkan pertama kali di kepulauan Maluku oleh orang-orang Portugis
pada abad ke-15. Mata uang Portugis yang populer adalah Crusado. Namun, mata uang yang secara
massif diperkenalkan kepada masyarakat Banda untuk pertukaran oleh Belanda dengan rijkdalder.
12  Pantun itu menjadi populer dan menjadi cerita rakyat Banda pada masa itu. Sebagai simbol
pengikat antara penduduk dan tanaman pala. Untuk tulisan tentang folklor menjadi simbol zaman
harmoni. Lihat. Peter Burke. “History and Folklrore: A Historiographical Survey,” Foklore 115, 2004, hlm.
133-139.
Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 73

pelabuhan lainnya di pulau Banda Neira. Sementara pulau Run dan pulau Ai
yang juga menghasilkan pala dan fuli terletak berjauhan dari Banda Neira dan
pulau Banda Besar. Namun, Pulau Ai dan Run setiap kali panen pala mereka
mengirimkan ke pelabuhan Orantata di Banda Besar untuk ditaksir volume
dan nilai dari pala tersebut.

Penduduk di Kepulauan Banda pada awalnya tidak diatur oleh kekuasaan


kerajaan sebagaimana berlaku di wilayah kepulauan Maluku lainnya seperti
Ternate, Tidore dan Halmahera. Di kepulauan Banda setiap desa mempunyai
otonomi dan kemandirian. Setiap desa dipimpin oleh orang kaya termasuk
yang mengatur perolehan tanah untuk penanaman pala. Dapat diperkirakan
pada abad ke-13 telah dibudidayakan perkebunan-perkebunan pala. Mereka
melakukan penyiangan rumput dan perlindungan pohon pala dari sinar
matahari secara langsung dengan menanam pohon besar. Sementara itu, Di
Banda, budidaya buah pala menjadi tugas kaum perempuan. Setiap 3-4 bulan
berlangsung panen pala, sedangkan panen raya berlangsung setiap 7 tahun
sekali, pada panen raya buah pala berlimpah ruah. Namun, demikian, orang
kaya senantiasa menjaga harga yang tinggi untuk produksi pala Banda. Agar
harga pala tetap tinggi di pasar, maka orang kaya mengambil keputusan untuk
mengurangi pertumbuhan pohon pala dengan mendaftar pohon-pohon yang
telah berbuah dari satu kali untuk ditebang.13 Dengan demikian pasokan pala
tetap mempunyai harga bersaing di pasar internasional.

Sementara itu kelompok desa di kepulauan Banda mempunyai tata cara


pengaturan proses produksi perkebunan pala. Para orang kaya setiap menjelang
masa panen berkumpul di Orantata untuk membicarakan penetapan harga
produk penjualan pala. Dalam pertemuan itu, orang kaya juga membicarakan
prediksi panen ke depan, perlukah mengurangi pohon pala yang telah berbuah,
agar harga jual pala dan fuli tetap mempunyai harga jual tinggi. Pesatnya
perdagangan di kepulauan Banda mendorong para pedagang di sana untuk
membeli kapal layar besar agar dapat menyelenggarakan pelayaran jarak jauh.
Kapal jung yang dipergunakan oleh orang-orang Jawa dibeli pedagang Banda.
Demikian pula, kapal layar galei milik pedagang Bugis dan Buton dibeli oleh
mereka. Namun demikian, orang-orang Banda bukan pelaut yang tangguh.
13  Di kemudian hari tindakan orang kaya itu ditiru oleh VOC untuk melakukan monopoli. Untuk
hal ini lihat. R.Z. Leirissa. Sejarah Maluku Dalam Perniagaan Rempah. Jakarta: Kementerian Pendidikan
dan Kebudayaan, 2006, hlm. 112.
74 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Karena, awak kapal sebagai budak yang tidak mempunyai disiplin kerja.
Seandainya kapal layar mengalami ketidakstabilan atau akan karam, mereka
cepat-cepat meninggalkan kapal. Ditambah pula, jangkar kapal layar yang
dipergunakan orang Banda dibuat dari kayu, bukan besi. Meskipun demikian,
pedagang Banda membeli kapal, kadang-kadang mereka sendiri lupa kapal
tersebut pernah menjadi milik mereka.14

Gambar 3.1 Buah Pala dan Fuli di Kepulauan Banda


Sumber: Dokumentasi Direktorat Sejarah, 2016

Kemajuan orang Banda terhadap perkembangan perdagangan rempah


pada abad ke-15 turut meramaikan kepulauan Banda. Kapal dagang yang
semula tidak dapat berlabuh di pesisir pantai dan sebelumnya alih muatan
menggunakakan perahu kecil untuk memindahkan barang yang ada di darat
dan di atas kapal, kemudian membangun dermaga tempat bersandar kapal-
kapal besar untuk mendekatkan kapal dengan daratan dan bongkar muat dapat
dilakukan secaqra langsung.

14  Informasi ini penulis peroleh dari wawancara dengan Usman Thalib, Ambon, 11 Mei 2017.
Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 75

Bertambah ramainya kepulauan Banda juga ditandai kehadiran saudagar


baik dari dari Jawa dan Melayu maupun pedagang-pedagang lokal sendiri,
seperti dari Geser, Gorang, kepulauan Aru, kepulauan Kei dan Maluku Utara.
Orang-orang Kei biasanya menciptakan kapal dan memperdagangkan kepada
orang Banda. Kapal-kapal dipergunakan mereka untuk berdagang di sekeliling
perairan Maluku Tenggara. Barang dagangan lain yang berasal dari seputar
kepulauan Maluku ke pasar Banda adalah sagu, cengkeh, kelapa, dan ikan
asin dipertukarkan dengan kain basta, tenun, gading, emas, yang kemudian
dijadikan sebagai harta kawin bagi masyarakat kepulauan Banda. Perdagangan
di kepulauan Banda dimulai di pesisir, transaksi perdagangan mempergunakan
pertukaran barang atau barter sebagaimana diselenggarakan pula di beberapa
wilayah Nusantara. Barter diselenggarakan dengan menukarkan cengkeh,
pala, dan fuli dengan barang yang dibawa oleh pedagang asing dan Indonesia,
seperti katun, piring/gelas porselen, gerabah dan peralatan pertanian. Proses
perdagangan ini mendorong terbentuknya pasar sebagai pusat dan tempat
pertemuan antara penjual dan pembeli.

Ramainya perdagangan di kepulauan Banda pada tahap berikutnya juga


mendorong masyarakat perdagangan membentuk jaringan produksi dan
distribusi barang yang diperdagangkan di pesisir pantai kepulauan Maluku
Tenggara. Orang kaya Banda menggalang kerjasama dengan pedagang di
kepulauan Maluku. Situasi ini membentuk kepulauan Banda sebagai pusat
pelabuhan perdagagnan perantara terutama komoditas pala dan fuli yang
menjadi primadona perdagangan dunia.

Untuk menguatkan kedudukan Banda sebagai pelabuhan rampah yang


semakin ramai, kemudian orang-orang kaya Banda membentuk syahbandar
secara kolektif yang meliputi orang-orang Jawa. Tujuan dibentuknya
syahbandar kolektif adalah untuk melayani beragam pedagang di kepulauan
Banda. Syahbandar awalnya memasok rempah-rempah Banda dalam jumlah
kecil kepada pedagang yang singgah, yang telah melakukan perjalanan jarak
jauh ke Banda dan kembali ke negerinya pada musim angin sebaliknya.15
Seperti halnya bulan November merupakan musim angin timur, dalam musim

15  Menjelang akhir abad ke-14 era Dinasti Ming, pelaut-pedagang Cina telah berlayar ke sana
melalui Laut Sulu. Bagaimanapun, dari akhir abad ke-14 ke atas pedagang Cina tampaknya kurang
tertarik dengan perdagangan langsung, produk rempah-rempah Banda lebih terjamin diperoleh dari
pelabuhan perantara. Untuk hal ini lihat. Hall. Op.cit. A History of Early Southeast Asia …, hlm. 314.
76 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

angin ini pedagang-pedagang asing berasal dari Gujarat, Benggala, Pesisir


Arabia dan Teluk Persia berlayar menuju kepulauan Banda. Pelayaran mereka
bertolak dari Malaka dan tiba di kepulauan Banda pada Januari. Hal yang sama
dilakukan pula oleh pedagang dari pesisir utara Jawa dan Tengah, Melayu dan
sekitar kepulauan Maluku.

Kepulauan Banda sebagai sumber produksi eksotik rempah pada awalnya


belum dapat diakses langsung oleh pedagang dari Barat, dan baru pada abad
ke-16, perkumpulan pedagang Portugis, Belanda dan Inggris mulai hadir di
Banda.16 Kehadiran orang-orang Eropa yang mencari pala beserta fulinya akhir
abad ke-16 telah meningkatkan kemakmuran masyarakat Banda. Gambaran
kemakmuran masyarakat banda terekam dalam pantun di kalangan orang-
orang Banda pada masa itu, “menggoyang pohon pala gemerincing ringgit
jatuh dari langit.”17 Pantun ini membuktikan betapa bernilainya tanaman
produksi pala dan fuli. Ketika panen raya terselenggara untuk setiap 7 tahun
di akhir abad ke-16 adalah sebesar 500 bahar fuli dan sekitar 6000 hingga 7000
bahar untuk buah pala.18 Selain itu, rempah memiliki rasio nilai tertentu jika
dibandingkan dengan rempah lainnya.

Pada awal abad ke-16, satu bahar fuli sama dengan tujuh bahar biji pala,
namun secara bertahap harga buah lada semakin murah jika dibandingkan
dengan harga fuli. Pada 1603 rasio perhitungannya adalah 1:10.19 Sementara
itu, Pires menyatakan bahwa harga satu bahar fuli sama dengan tiga hingga
tiga setengah cruzado (mata uang Portugis), sesuai kualitas barang yang akan
ditukar dengan fuli. Di sini Pires menduga, harga ini pasti sudah dipengaruhi
oleh persaingan antara orang Portugis dengan para pedagang Asia lainnya
yang menyebabkan naiknya harga di Kepulauan Banda. Dalam kenyataannya
pada 1603 menurut sebuah memorandum Belanda yang ditulis pada tahun itu

16  Padahal permintaan produksi rempah dari Banda sangat diminati di kalangan pedagang
internasional. Hingga akhir abad ke-14 produksi rempah kepulauan Banda dikonsumsi oleh pasar
internasional melalui pedagang Gujarat yang melakukan reekspor ke pasar Laut Tengah dan kemudian
mendistribusikan ke pasar Eropa. Untuk hal ini lihat, Hall. Op.cit. A History of Early Southeast Asia…,
hlm. 314.
17  Pantun ini dalam buku-buku teks membahas sejarah maritim Indonesia tidak penulis
temukan, namun penulis temukan di sebuah novel sejarah karya Hanna Rambe. Mirah dari Banda.
18  Satu bahar sama dengan 550 pound. Untuk hal ini lihat. Meilink-Roelofsz, Op.cit. Asian
Trade and European Influence ….., hlm. 324.
19  Meilink-Roelofsz, Ibid. Asian Trade and European Influence ….., hlm. 93.
Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 77

standar media sirkulasi adalah pala. Dapat diperkirakan bahwa nilai penting
buah pala Banda sudah melesat meningkat pada abad ke 16.20

Hampir seluruh bahan makanan dan tekstil, penduduk Banda sangat


bergantung pada impor. Selain rempah-rempah, buah kelapa, dan beberapa
jenis buah, tidak ada tanaman pertanian di kepulauan ini. Sagu datang ke
Banda bagian timur, terutama dari kepulauan Aru dan Kei. Sagu ditukarkan
dengan tekstil yang diperoleh orang Banda dari orang Jawa dan Melayu yang
ditukarkan dengan rempah-rempah. Sementara itu, beras dan bahan makanan
lainnya yang dibawa orang Jawa dan Melayu dikonsumsi oleh orang Banda
sendiri. Akibat rempah-rempah yang ditanam untuk ekspor, kebutuhan orang
Banda juga meningkat. Menanam beras dianggap tidak menguntungkan
karena akan mengurangi luas lahan rempah-rempah. Untuk tekstil mereka
sangat tergantung dari impor luar negeri. Jadi, rempah-rempah menjadi pusat
keberadaan mereka. Karena rempah-rempahlah mereka bisa mendapatkan
makanan dan pakaian.21

Kedatangan bangsa-bangsa Barat di kepuluan Banda dimulai dengan


Portugis. Kapal Portugis menyelenggarakan pelayaran pada November 1511,
mereka bertolak dari Malaka pada musim angin timur melalui rute selatan
dan tiba di Banda Neira pada Januari 1512. Kapal Portugis berlayar pertama
kali kepulauan Banda mengikuti jalur pelayaran yang sama seperti jung-jung
Malaka dan Jawa, singgah di Gresik dan pelabuhan lain di pantai utara Jawa,
dan kemudian berlayar melalui Kepulauan Sunda Kecil menuju Banda, Ambon
dan Maluku. Sekitar tahun 1520, mereka mulai menggunakan “rute Borneo”
yang membawa mereka ke Maluku melalui Brunei hanya 40 hari merupakan
jarak tempuh yang cepat. Namun demikian, jalur tradisional (selatan) secara
komersil masih menguntungkan, memungkinkan para saudagar Poetugis untuk
berdagang menuju pelabuhan Jawa dan mengumpulkan barang-dagangan di
Kepulauan Sunda Kecil, khususnya kayu cendana Timor.22 Kehadiran Portugis

20  Meilink-Roelofsz, Ibid. Asian Trade and European Influence ….., hlm.93.
21  Oleh karena itu di kepulauan Banda, benar-benar diselenggarakannya sebuah pasar
untuk barang-barang yang dibutuhkan untuk keperluan sehari-hari. Untuk hal ini lihat. J.C. van Leur.
Indonesian Trade And Society. Essays in Asian Social and Economic History The Hague, Bandung: W. van
Hoeve Ltd, 1955, hlm 388.
22  Sebetulnya dengan menggunakan jalur Borneo, orang-orang Portugis sedikit mendapatkan
barang dagangan yang dapat dijual, kecuali damar dan emas. Untuk hal ini lihat. Villiers. Op.cit. “Trade
and Society in The Banda Islands in Sixteenth Century”, hlm. 723-750.
78 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

tidak mengubah sistem perdagangan yang telah terbentuk di Kepulauan


Banda. Mereka menjual pala dan fuli dengan harga tertinggi yang diterima oleh
Portugis.

Situasi ini memperlihatkan bahwa orang Portugis memberikan pengakuan


terhadap sistem perdagangan yang telah ada dan berjalan. Orang-orang
Portugis cukup lama berada di kepulauan Banda yakni sekitar 87 tahun,
mereka juga sempat mendirikan gereja katolik di Lonthor.23 Sebenarnya
selama kerajaan Portugis menyelenggarakan perdagangan di kepulauan Banda
mengalami kerugian. Pedagang Portugis yang memperoleh keuntungan besar,
Raja Portugis hanya menerima sedikit keuntungan dari perdagangan Banda,
yang memiliki kekurangan yang sama dengan perdagangan Maluku. Biaya
pengiriman ekspedisi ke kepulauan Banda sangat tinggi. Jika dibandingkan
dengan rempah-rempah lainnya, buah pala mengambil ruang yang sangat
banyak di kapal. Oleh karena itu pengiriman harus menggunakan kapal terbesar
yang dimiliki Portugis di Hindia. Setiap tahun satu kapal semacam ini (yang
dapat memuat 1.200 bahar buah pala dan fuli) berlayar ke kepulauan Banda.24
Ekspedisi perdagangan kerajaan Portugis ini mengambil bentuk pelayaran
yang diserahkan kepada seorang kapten yang layak menerimanya. Sementara
itu, kerajaan sendiri mempunyai hak 2/7 dari kargo. Selain itu, para pedagang
swasta dizinkan untuk berlayar menumpang kapal kerajaan ke Banda untuk
membeli buah pala dan fuli yang ditukar dengan barang dagangan yang bisa
diperoleh dari toko-toko kerajaan. Ketika kapal tiba di Malaka, cukup banyak
jumlah buah pala dan fuli yang seharusnya untuk kerajaan jatuh ke tangan
yang salah.25

Kemudian, tahun 1599 perusahaan dagang Belanda (VOC) hadir di


kepulauan Banda, dan diikuti oleh perusahaan dagang Inggris (EIC) pada
1601. Kapal-kapal layar Belanda di bawah pimpinan Laksamana Jacob van

23  Orang-orang Portugis di kepulauan Banda tidak melakukan penaklukkan atau memecah
belah masyarakat di sana, tidak seperti mereka hadir di Hitu, Ambon yang membantu Hitu untuk
mengalahkan Huamual. Untuk hal ini lihat. Desy P Usmany dkk. Sejarah Terbentuknya Kota Dagang
Banda, Hitu, Dan Ambon Abad 15-17. Ambon: Balai Kajian Sejarah dan Nilai Tradisional, 2006, hlm. 57.
24  Satu bahar sama dengan 550 pon untuk ukuran pala di Kepulauan Banda.
25  Karena viceroy dan para gubernur memberikan hadiah kepada teman dan relasi. Untuk hal
ini lihat. Meilink-Roelofz. Op.cit.,, hlm. 160.
Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 79

Neck. Seluruh biaya perjalanan mereka ditanggung oleh VOC. Ketika mereka
datang ke syahbandar mendapatkan persyaratan untuk memberikan hadiah
kepada orang kaya dan membayar seluruh bea cukai terhadap syahbandar.
Orang-orang Belanda menyetujui permintaan tersebut dengan memberikan
hadiah cermin, pisau, gelas kristal, beludru merah dan meriam berukuran
kecil beserta mesiunya.26 Kemudian, orang kaya Banda membalas dengan
mengizinkan kepada Belanda untuk mendirikan pos dagang di rumah sewa
di tepi pantai. Pada sisi lain Belanda juga mulai menyusun strategi untuk
menguasai kepulauan Banda.

Kepulauan Aru dan Kei


Jalur perdagangan kepulauan Aru dan Kei ke kepulauan Banda merupakan
rute perniagaan tradisional. Kepulauan Aru dan Kei yang berlokasi di sebelah
timur dari kepulauan Banda, para pedagang dari dua kepulauan tersebut
menyusuri pesisir selatan dari Laut Banda. Produksi bahan makanan terpenting
yang dibawa oleh pedagang Aru dan Kei adalah sagu. Sagu ditukar dengan kain
tenun kasar dan tekstil yang didapat orang Banda dari orang Jawa dan Melayu
yang ditukarnya dengan rempah-rempah. Sagu sangat penting bagi kepulauan
Banda sehingga pada abad ke-15 sagu digunakan sebagai alat pembayaran.

Pedagang Aru dan Kei tidak hanya membawa sagu, mereka juga membawa
emas dan produk mewah ke Banda, teristimewa burung nuri dan cenderawasih
yang dikeringkan. Kemudian, produk ini ditukar dengan tekstil oleh orang
Banda. Oleh karena itu melalui pedagang Benggala, produk mewah ini tiba di
tangan orang Turki dan Persia yang menggunakannya sebagai jambul penutup
kepala. Selain itu, pedagang Kei memperdagangkan perahu kepada pedagang
Banda. Perahu buatan orang Kei diminati oleh penduduk Banda untuk
melakukan pelayaran jarak pendek. Perahu ini cocok untuk rute pelayaran dari
kepulauan Kei ke kepulauan Banda. Perahu-perahu itu dipertukarkan dengan
tekstil atau rempah-rempah. Ketika, pasar dibuka di kepulauan Banda, terutama

26  Setiap Belanda memberikan hadiah kepada orang kaya, mereka harus memberikan hadiah
itu kepada seluruh orang kaya yang berjumlah 44 orang. Untuk hal ini lihat. Alwi. Op.cit. Sejarah Maluku,
Banda Naira, Ternate, Tidore dan Ambon., hlm. 48-49.
80 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

pada musim angin timur, pedagang Aru dan Kei datang ke Banda. Kedekatan
orang Kei dengan penduduk Banda menciptakan hubungan yang erat dalam
perniagaan, mereka dapat memesan barang-barang yang diinginkan terlebih
dahulu.

Ketika terjadi penaklukkan orang-orang Banda oleh Belanda di bawah Jan


Pieterszoen Coen, penduduk Banda melarikan diri ke kepulauan Kei. Ribuan
penduduk Banda berbondong-bondong meninggalkan Banda pada 1621.
Orang-orang Banda ini seluruhnya menetap di pulau Kai Besar (Nuhu Yuut).
Terdapat dua desa di kepulauan Kei yang dihuni oleh orang-orang Banda yakni
Banda Eli (Wanda Eli) dan Banda Elat (Wanda Elat) di bagian barat dan timur
laut Pulau Kei Besar. Jalur perniagaan ini terhenti selama perang penaklukan
itu. Akibatnya biaya pengiriman makanan dari pulau Aru dan Kei ke Banda
menjadi biaya tinggi. Kemudian, Belanda mengupayakan untuk menghidupkan
kembali jalur perdagangan kuno yang dilakukan oleh penduduk Kei dan Aru
dengan kepulauan Banda. 27

Kepulauan Seram
Pengaruh Kepulauan Seram terhadap masyarakat Banda bisa terlihat dari
Hikayat Lonthor, menceritakan Cilubintang putri bangsawan Lonthor dipinang
oleh kapitan dari timur. Gelar kapitan timur dapat diterjemahkan bangsawan
dari Kesultanan Ternate. Di dalam Hikayat Lonthor, juga ditegaskan, “Pulau
Banda banyak pula didatangi orang-orang dari kepulauan dari sebelah timur,
sampai hari ini tempat itu disebut pantai timur.”28

Perdagangan dari kepulauan Seram ke kepulauan Banda merupakan pola


perniagaan yang hampir sama dengan perdagangan kepulauan Aru dan Kei.
Kepulauan Banda sebagai tempat pasar perantara. Para pedagang bertolak dari
Seram melalui pelabuhan Amahai. Jalur perdagangan ditempuh oleh pelaut-
pedagang Seram dengan menyusuri pesisir Seram bagian timur memutar
haluan ke selatan dan tiba di Banda. Pedagang Seram sebelum memutar

27  Upaya yang dilakukan VOC adalah mendorong penyebaran agama Kristen di kalangan
penduduk kepulauan Aru dan Kei serta kepulauan Banda dengan harapan bisa membantu memulihkan
kembali hubungan perniagaan. Untuk hal ini lihat. Meilink-Roelofsz. Op.cit., hlm. 216.
28  Untuk hal ini lihat. Alwi. Op.cit., hlm. 15.
Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 81

haluan ke Banda, mereka singgah di Hitu untuk menukarkan barang-barang


yang mereka bawa seperti perhiasan mutiara dan kain tenun kasar. Sementara
itu, pedagang kepulauan Seram berniaga ke Banda dengan membawa cengkeh.
Pada awal abad ke-16, perkebunan cengkeh di Seram diperluas penanamannya
hingga ke bagian selatan kepulauan itu. Pedagang dari Seram juga membawa
hasil hutan seperti Damar, madu dan peralatan dapur/memasak dari bahan
gerabah. Barang-barang itu dipertukarkan dengan kain tenun kasar, tekstil
Gujarat dan barang impor lainnya.29

Hitu dan Ambon


Sejak abad ke-14 pelabuhan Hitu sudah ramai dengan pedagang dari
Ternate, Tidore, Banda, Gresik dan Tuban. Hitu merupakan daerah lalu
lintas perdagangan cengkeh yang dilakukan oleh orang Banda ke Utara dan
dari Utara ke Banda. Situasi ini memperlihatkan bahwa Hitu merupakan
jaringan pelabuhan untuk transit, namun pengaruhnya mampu menciptakan
kemunculan pedagang-pedagang lokal dari jazirah Leihitu dan Huamual di
Pulau Seram.30 Asal-usul permukiman orang Jawa di Hitu dapat ditelusuri
dengan migrasi orang Jawa dari Tuban. Akan tetapi, migrasi ini tidak berkaitan
dengan perdagangan rempah. Hal ini karena pemukiman ini didirikan pada
masa sebelum ada penanaman cengkeh di Ambon dan Kepulauan Seram.
Penduduk Hitu belum menanam tanaman dan memanen cengkeh sendiri.
Mereka menerima cengkeh sebagai upeti dari wilayah lain yang lebih kecil
yang memiliki hubungan bawahan yang lebih besar dan harus menyediakan
komoditas tertentu bagi mereka. Sebagian besar upeti berupa cengkeh, kayu,
dan produk lainnya.31 Budidaya cengkeh yang meluas membuat perdagangan

29  Pedagang-pedagang kepulauan Seram berdagang ke Banda dengan membawa cengkeh


yang kemudian oleh pedagang Banda disimpan untuk dipertukarkan dengan tekstil yang dibawa oleh
pedagang Gujarat dan Arab. Untuk hal ini lihat. Desy. Op.cit., Sejarah Terbentuknya Kota Dagang…,
hlm.41
30  Jalur ini menjadi ramai dengan banyaknya orang-orang luar seperti Jawa, Cina, Arab, dan
Bugis melakukan alih muatan di Hitu. Untuk hal ini, Dessy. Ibid., Sejarah Terbentuknya Kota Dagang…,
hlm. 52.
31  Lokasi Kerajaan Hitu berdekatan dengan pelabuhan, tempat kapal bersandar dan
menurunkan cengkeh. Sehingga raja dan anggota keluarga kerajaan dapat mudah mengawasi hilir mudik
kapal di pelabuhan. Ketika itu, jarak Keraton Hitu dengan pelabuhan sekitar 100 meter, sebelum 1980-
an dilakukan reklamasi. Informasi ini diperoleh dari wawancara dengan Raja Hitu, Ambon, 9 Mei 2017.
82 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

yang ramai oleh orang Jawa. Mereka datang untuk mendapatkan cengkeh yang
ditukarkan dengan bahan makanan dan kain. Cepatnya perluasan penanaman
cengkeh itu dibuktikan dengan kedatangan sebuah armada junk pada 1538
di lepas pantai Hitu. Kedatangan armada tersebut untuk memuat cengkeh di
pelabuhan yang menjadi pusat pasar. Armada ini terdiri dari sepuluh kapal
junk besar. Diperkirakan pada perempat abad ke 16 panen cengkeh di Ambon
mencapai 2000 kuintal.32

Orang Jawa menyebarkan agama Islam di Hitu. Kota ini menjadi pusat
agama Islam, namun sebagian besar penduduknya masih kafir. Bahkan
tempat-tempat yang lebih kecil menjadi bawahan langsung Hitu tetap belum
Islam hingga awal abad ke-17. Walaupun sebagian besar kepala suku sudah
menjadi muslim pada saat itu. Pada awalnya orang Hitu melakukan hubungan
bisnis dengan orang Portugis mereka diizinkan untuk membangun sebuah
permukiman pada 1525. Akan tetapi, orang Portugis berupaya menghentikan
orang Jawa yang berdagang di sana . Karena mereka takut permintaan orang
Jawa akan menaikkan harga rempah-rempah, baik orang Jawa maupun orang
Hitu tidak dapat menerima gangguan tersebut. Penduduk Ambon menerima
bantuan melawan orang Portugis dari penduduk Kepulauan Banda serta dari
orang Jawa. Ambon sebelum kedatangan orang Portugis telah menjadi titik
pusat perdagangan. Tidak hanya rempah-rempah domestik, buah pala dan fuli.
Cengkeh dari Maluku dan Ambon juga dikumpulkan untuk dijual kepada para
pedagang asing yang datang ke Banda dari tempat-tempat di dalam dan di luar
Indonesia. Karena orang Banda adalah satu-satunya penduduk di kepulauan
rempah yang terlibat dalam pelayaran niaga, merekalah yang membawa
cengkeh dari Maluku dan Ambon ke Banda.

Pada paruh pertama abad-16 penanaman cengkeh meluas hingga ke


Ambon dan kepulauan Seram. Perluasan penanaman cengkeh ini juga didorong
oleh permintaan yang pesat dari Portugis. Sementara itu, Portugis sejak akhir
abad ke 16 sudah dapat menguasai kota Ambon dengan mendirikan beberapa
benteng, salah satunya yang terkenal Benteng Victoria yang berada ditengah
kota Ambon. Sebaliknya Hitu dan Ambon meskipun menjadi tempat perluasan
penanaman cengkeh, namun kedua bandar itu tetap berfungsi sebagai
pelabuhan transit dari kepulauan rempah. Orang-orang Banda yang aktif

32  Meilink- Roelofz. Op.cit, hlm 158.


Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 83

berlayar yang mengangkut rempah-rempah dari Maluku Utara dan dibongkat


muat di Hitu sebelum dikirim kembali ke pelabuhan-pelabuhan pesisir utara
Jawa seperti Gresik dan Surabaya.

Pada perkembangan selanjutnya awal abad ke-17 pelabuhan Ambon


dipergunakan VOC sebagai pelabuhan transit sebelum tiba di Banda, atau
sebaliknya sebelum armada Belanda dari Banda bertolak ke Batavia. Mereka
transit di Ambon untuk alih muatan. Juga, pelabuhan Ambon dijadikan oleh
VOC sebagai pusat pengawasan politik hongi sehingga kapal-kapal lokal
menghindari pelabuhan sekitar Ambon dan Hitu. Akhirnya, Hitu sebagai
pelabuhan menjadi sepi dan tidak lagi dikunjungi oleh jaringan perdagangan,
dan tutup sebagai bandar.

Kepulauan Sunda Kecil


Kepulauan Sunda Kecil merupakan pelabuhan yang terletak di jalur
selatan tradisional yang selalu disinggahi oleh pedagang dari Timur dan
Barat. Pelabuhan itu memiliki banyak air yang baik dan perbekalan makanan.
Tidak pelak lagi pedagang-pedagang yang menggunakan pelayaran rute
kuno selatan senantiasa singgah di sana, termasuk pedagang dari kepulauan
Banda.33 Pelabuhan Sumbawa menjadi pelabuhan transit alih muatan oleh para
pedagang yang datang ke sana. Juga, tempat ini menjadi tempat penyegaran
bagi para pedagang Melayu dan Jawa sebelum meneruskan pelayaran mereka
ke Kepulauan Maluku. Pedagang Kepulauan Sunda Kecil berlayar Kepulauan
Banda dan Maluku untuk membeli barang-barang. Mereka di pelabuhan Banda
membeli pakaian, menurut pedagang dari Kepulauan Sunda Kecil, pedagang
Banda menyedia pakaian-pakaian yang baik terutama dari Gujarat.34 Namun,
di bagian wilayah lain dari Kepulauan Sunda Kecil seperti Sumbawa dan Bima
menyediakan kayu pewarna yang dikenal dengan julukan kayu brazil untuk
pedagang Malaka yang diekspor dari Malaka ke Cina. Juga, Pulau Solor—yang
dikenal sebagai Flores—sangat penting bagi pedagang asing karena penghasil
sulfur produk itu dijual melalui Malaka hingga ke tempat-tempat yang jauh

33  Tahun 1960-an pedagang-pelaut Kepulauan Banda mengangkut kopra ke pelabuhan


Surabaya dengan menggunakan kapal layar masih menggunakan jalur selatan. Informasi ini diperoleh
dari wawancara dengan Abdullah, Pulau Run, 9 Mei 2017.
34  Meilink-Roelofsz, Op.cit., hlm. 83.
84 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

seperti Cochin Cina. Namun, daya tarik pulau Timor adalah cendana yang
banyak tumbuh di sana. Kayu ini sepertinya sudah dikenal orang Cina. Awal
abad ke-14 kapal-kapal pedagang Cina secara periodik pergi ke sana untuk
memuat muatan berharga ini.

Sementara itu, orang Jawa dan Melayu memasarkan kayu cendana kepada
orang India. Di India cendana digunakan untuk salep dan parfum. Di Eropa
cendana dipergunakan untuk obat-obatan. Cendana memiliki peran besar
dalam upacara kremasi dan pengorbanan. Menurut pedagang Malaka, kayu
ini hanya dapat ditemukan di Timor. Mereka memiliki peribahasa yang
mengatakan “Tuhan membuat Timor untuk cendana, Banda untuk buah pala,
dan Maluku untuk cengkeh.”35 Produk-produk Kepulauan Sunda Kecil ini dapat
diperoleh dengan cara ditukar dengan kain Gujarat yang murah, benda-benda
yang terbuat dari besi, seperti pedang, kapak, pisau, paku, serta manik-manik
berwarna, porselen, timah, merkuri dan timah hitam. Walaupun penduduk
Kepulauan Sunda Kecil mengunjungi pelabuhan-pelabuhan pesisir Jawa
menggunakan kapal-kapal kecil, pedagang dari Kepulauan Sunda Kecil tidak
memperluas perdagangannya ke pelabuhan Malaka. Para pedagang Malaka
harus mengambil sendiri produk-produk ini ke Kepulauan Sunda Kecil.
Demikian pula dengan pedagang-pedagang Banda yang melakukan pelayaran
ke sana melalui pesisir Pulau Babar, Kisar, Wetar, Alor dan tiba di Timor.
Barang-barang yang didagangkan adalah tenun kasar, manik-manik, timah,
alat-alat pertanian seperti kapak, pisau, pedang, dan paku. Barang-barang itu
dipertukarkan dengan kayu cendana, yang kemudian diperdagangkan oleh
orang-orang Banda kepada pedagang Gujarat dan Arab. Selain itu, pedagang
Banda datang ke Timor juga untuk membeli budak. Perdagangan budak sangat
ramai di seluruh kepulauan ini. Budak-budak yang dibeli pedagang Banda
untuk dipekerjakan di kebun-kebun pala. Kebanyakan budak-budak itu berasal
dari pedalaman Kepulauan Sunda Kecil seperti Sumbawa dan Bali.36

35  Ini merupakan ungkapan terkenal dari Tome Pires yang menyaksikan ramainya perdagangan
rempah-rempah di pelabuhan Malaka. Lihat, Meilink-Roelofsz, Ibid., hlm. 121.
36  Budak-budak yang diminati oleh pedagang Banda adalah budak perempuan untuk bekerja
di perkebunan. Untuk hal ini lihat. Reid. Op.cit. Asia Tenggara Dalam Kurun Niaga…Jilid 2, hlm.72.
Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 85

Ternate
Nama Maluku pada mulanya hanya menunjuk kepada mata rantai lima
pulau kecil yakni Ternate, Tidore, Morotai, Bacan dan Makian. Pemegang
peranan dari kepulauan ini adalah pulau kembar Ternate dan Tidore. Kedua
pulau itu masing-masing memiliki gunung berapi yang menyembul dari dasar
laut dengan ketinggian sekitar 1000 meter di atas permukaan laut. Secara
alamiah baik Ternate maupun Tidore pada abad ke-13 dan ke-14 merupakan
penghasil cengkeh dunia. Ternate merupakan Kolano (Sultan) yang menguasai
kawasan kawasan yang membentang ke barat sampai ke Sulawesi, Mindanao di
utara, Papua di timur dan Seram serta Ambon di selatan.

Ternate di bawah pimpinan Kolano Sida Arif Malano (1317-1331)


membuka diri sebagai bandar utama perdagangan di wilayah Maluku. Pada
masa pemerintahan Sida Arif Malano Ternate, Tidore, dan Bacan mulai
kedatangan pedagang mancanegara dan dari kawasan lain di Nusantara. Dari
luar negeri adalah pedagang-pedagang Cina, Arab, dan Gujarat. Sementara,
pedagang-pedagang dari Indonesia datang dari Jawa, Maluku, dan Makassar.
Pedagang ini mulai menetap atau membuka pos-pos niaga di Ternate,
Tidore dan Makian. Situasi ini direspons secara cepat oleh Sido Arif dengan
memberikan kemudahan-kemudahan yang diperlukan para pedagang itu.
Misalkan penyediaan fasilitas pondokan, makanan dan minum serta gudang
untuk barang dagangan mereka. Ternate dalam perkembangannya muncul
sebagai kota dagang dengan berbagai fasilitas yang menarik.37

Sida Arif kemudian juga mendirikan pasar untuk mempertemukan para


pedagang asing dan nusantara tersebut. Di pasar Ternate, rakyat menggelar
dagangannya mulai dari rempah-rempah, bahan makanan seperti sagu dan
ikan, buah-buahan dari Moro, dan daging. Juga, diperdagangkan hasil pandai
besi seperti parang, dan alat-alat pertanian hingga beragam kebutuhan hidup
lainnya. Sementara, para pedagang asing dan Indonesia menjual tekstil,
berbagai perhiasan emas, perak dan batu mulia. Terdapat pula barang dagangan
beras dan alat-alat keperluan rumah tangga, seperti kaca, piring dan mangkuk

37  Untuk hal ini lihat, M.Adnan. Amal. Kepulauan Rempah-Rempah. Perjalanan Sejarah Maluku
Utara 1250-1950. Jakarta:Kepustakaan Populer Gramedia, 2016, hlm. 59.
86 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

porselen.38

Gambar 3.2 Cengkeh Sebagai Komoditas Utama Ternate


Sumber: Dokumentasi Direktorat Sejarah, 2016

Sementara itu, Ternate sebagai penghasil cengkeh utama di kepulauan


rempah pada abad ke-15 mulai dikunjungi oleh Portugis untuk memperoleh
rempah, dalam sebuah tulisan yang digoreskan mengenai kondisi Ternate
ketika itu dan selama Sultan Bayunnulah memimpin Ternate.
“Pulau ini sangat kecil walaupun dalam hal ukuran lebih panjang daripada
Banda. Penduduknya lebih miskin daripada Banda. Seandainya mereka
tidak berperawakan seperti manusia maka mereka sama sekali tidak berbeda
dengan binatang. Warna kulit mereka lebih terang dan kawasan ini lebih
sejuk. Pulau ini menghasilkan cengkeh sebagaimana juga pulau-pulau kecil
disekitarnya. Ketika cengkeh sudah matang masyarakat memukulnya dengan
bulu sehingga jatuh berguguran ke atas tikar yang telah terlebih dahulu

38  Kolano Sida Arif juga mengisi waktu luangnya untuk bergaul dengan para pedagang asing.
Ia bahkan belajar bahasa Arab dan Cina, serta memakai jubah dan destar serta pakaian yang digunakan
para pedagang Cina. Untuk hal ini lihat. Amal. Ibid., hlm. 59-60.
Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 87

dihamparkan di atas tanah dibawah pohon. Tanah di pulau ini berpasir


dan kawasan ini berada jauh dibawah garis khatulistiwa sehingga dari sini
bintang utara tidak tampak. Mereka menjual cengkeh dengan harga dua kali
lipat harga pala”.39

Ternate seringkali juga dikunjungi oleh pedagang Banda yang mengum­


pulkan cengkeh dengan menukarkannya dengan kain Gujarat yang diperoleh
dari pedagang Jawa. Dalam memperoleh cengkeh di Ternate, orang-orang
Banda kadangkala bersaing dengan orang-orang Portugis. Namun, orang-
orang Banda bisa mengalahkan persaingan itu, karena di antara orang Portugis
terjadi persaingan. Selain itu, orang Banda mampu menghindari dari monopoli
cengkeh Portugis. Mereka berhenti mengumpulkan cengkeh dari Ternate, di
mana orang Portugis mengandalkan mayoritas pasokan cengkeh pada paruh
pertama abad ke-16. Protugis mengalihkan pembelian ke Tidore yang awalnya
berada di bawah pengaruh Spanyol. Upaya orang Portugis yang terus-menerus
memeriksa jung-jung Banda menimbulkan konflik serius dengan Tidore.
Setelah orang Portugis diusir dari Ternate, hambatan perdagangan pribumi
menjadi hilang. Orang Banda kembali lagi mendapatkan pasokan cengkeh dari
Ternate dan pulau-pulau lain yang menjadi bawahannya.40

Tidore
Pulau Tidore lebih luas dibandingkan kepulauan Ternate. Tidore dan
Ternate terletak bersebelahan, Tidore di sebelah selatan dan Ternate di bagian
utara. Pulau Tidore didominasi oleh Kie Matubu, gunung berapi tua dengan
ketinggian 1730 di atas permukaan laut. Tidore adalah salah satu pulau di
Maluku Utara sebagai penghasil utama cengkeh. Seperti kepulauan Banda,
Tidore sangat bergantung bahan makanan yang diimpor dari luar. Hal ini
dikarenakan tenaga mereka telah terkonsentrasi dengan tanaman cengkeh
dan berasumsi bahan makanan dapat diperoleh bila cengkeh berhasil dijual.
Meskipun, Tidore sebagai penghasil puting cengkeh, namun budidaya
tanaman itu baru dimulai perempat pertama abad ke-16. Pada masa itu, Tidore
sama sekali tidak memiliki pelabuhan, tempat kapal-kapal samudra berlabuh.

39  Untuk hal ini lihat. Alwi, Op.cit. hlm. 229-300.


40  Untuk hal ini lihat. Meilink-Roelofsz, Op.cit., hlm. 160.
88 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Meskipun, pulau ini menghasilkan sekitar 1400 bahar cengkeh setiap tahun.41
Penguasa Tidore belum lama memindahkan ibukotanya ke pesisir, tidak lama
sebelum kedatangan orang Portugis, dengan alasan jalur pesisir berkaitan
dengan melesatnya pemasukan perdagangan negaranya.

Pada masa Sultan Almanzoer berkuasa, ibukota Tidore berada di Mareku


dan menjadi pusat kekuasaan. Rakyat Tidore memandang kota ini punya
harkat tersendiri sebagai sumber kegiatan sultan. Mareku, juga dipandang
sebagai pusat kesaktian para sultan. Produksi rempah-rempah dan kemajuan
perdagangan, berikut berakar dengan kuatnya agama Islam, menjadikan
Tidore bersama Ternate dikenal sebagai pusat dunia Maluku yang utama.
Orang-orang Banda seringkali berlayar dan berlabuh di Kota Mareku untuk
mendapatkan cengkeh yang ditukarkan dengan kain Gujarat. Ketika Sultan
Almansoer mulai bersekutu dengan orang-orang Spanyol mendirikan pasar
untuk kepentingan transaki perniagaan. Tidore yang sebelumnya bernama
Tadore pada tahun 1521 yang dipimpin Raja Manzoer mengakui takluk sebagai
bawahan Kerajaan Spanyol. Di tahun sebelumnya Tidore telah menjadi musuh
berbuyutan Ternate yang telah bersekutu dengan Portugis dan telah mereka
izinkan mendirikan benteng di Ternate.
“Raja dan kapten yang telah saling mengukur kemampuan masing-masing
sepakat untuk membuka sebuah pasar di darat sehingga orang-orang Spanyol
dapat berdagang dan membeli (barter) cengkeh. Atas perintah raja, tukang-
tukangnya membangun tempat-tempat berjualan dari bamboo dan atap dari
daun sagu sehingga orang-orang Spanyol dapat bertransaksi. Dari sepotong
kain merah dengan kualitas yang tidak bagus mereka menerima satu bahar
(550 pon) cengkeh; untuk 50 pasang gunting ditukar satu bahar cengkeh;
untuk tiga gong sama dengan satu bahar—gong dan barang dagangan
menarik lainnya merupakan hasil rampasan yang diperoleh Spanyol dari
kapal dagang Cina dalam pelayaran menuju Filipina”.42

Orang-orang Lhontor, Banda Besar dipengaruhi oleh Kesultanan Tidore.


Penduduk Lonthor mempercayai bahwa patasiwa, kelompok sembilan yang
berasal dari Kesultanan Ternate senantiasa membantu mereka dalam perniagaan.
Pedagang Tidore juga membantu saudagar Banda dalam mendapatkan

41  Untuk hal ini lihat. Meilink-Roelofsz, Op.cit., hlm. 96.


42  Untuk hal ini lihat. Alwi, Op.cit., hlm. 327.
Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 89

simpanan cengkeh. Barang dagangan cengkeh menjadi simpanan orang Banda


dalam pertukaran dengan saudagar Teluk Persia dan pesisir Arabia pada abad
ke 14.43

Makian
Dalam Hikayat Bacan diceritakan kelahiran kepulauan Maluku yang
sebagian besar meliputi produsen cengkeh yang mengundang negeri-
negeri mancanegara dan nusantara untuk berlayar ke sana. Hikayat Bacan
menyebutkan sejumlah pulau yang sebenarnya merupakan satu jalur perniagaan
di semenanjung Maluku bagian utara.
“Di zaman dahulu kala, Ternate, Tidore, Moti, Makian, dan Bacan bersambung
menjadi satu semenanjung, dan semuanya bernapa Gapi. Di semenanjung ini
terdapat banyak negeri yang dikepalaian masing-masing kepalanya dengan
kekuasaannya sendiri-sendiri. Kepala tiap-tiap negeri itu bergelar Ambasoya.
Maka terdapatlah Ambasoya Kasiruta, Sungebodoi, Indapoat, Lata-lata,
Supae, Mandioli, Topa atau Ombi, Sungai Ra, Salap, dan Samboki…44”

Dari beberapa kepulauan yang disebutkan di atas, Pulau Makian merupakan


produsen cengkeh terbesar dari seluruh kepulauan rempah-rempah. Produksi
puting cengkeh Makian sekitar 1500-1600 bahar per tahun.45 Selain itu, pada
perempat pertama abad ke-16, Makian memiliki pelabuhan terbaik di Maluku.46
Hanya Ternate yang mengirim hasil cengkehnya sendiri. Pedagang Banda
seringkali berlabuh di Makian untuk mendapatkan Cengkeh untuk dibawa
ke Hitu atau Ambon. Di sinilah tempat pertemuan para pedagang asing yang
pergi ke sana dengan menggunakan kapal jung. Cengkeh dari pulau-pulau lain
juga diangkut dari sana. Makian relatif merupakan bawahan Tidore. Pulau itu
juga memproduksi bahan makanan sagu.47

43  Untuk hal ini lihat. Reid. Op.cit. Asia Tenggara, Jilid 2… hlm. 211
44  Dikutip dari, Amal, Op.cit., hlm. 18.
45  Meilink-Roelofsz. Op.cit., hlm. 95.
46  Meilink-Roelofsz. Op.cit., hlm. 96
47  Amal. Op.cit., hlm 19.
90 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Banggai dan Luwu


Banggai dan Luwu dikenal dengan produksi alat-alat pertanian. Peralatan
pertanian yang dibuat oleh pandai besi di Banggai dan Luwu, di pesisir Sulawesi
bagian timur, seperti kapak besi, pedang, dan pisau. Kepandaian orang Banggai
dan Luwu dalam memproduksi alat pertanian sangat dikenal oleh pedagang-
pedagang dari kepulauan lainnya. Orang-orang Banda pada paruh pertama
abad ke-15 dengan proa (kapal kecil) bermuatan 16 hingga 24 ton datang ke
Kepulauan Banggai untuk mendapatkan budak, pisau, dan pedang besi. Barang
dagangan itu ditukarkan oleh orang-orang Banda dengan kain Gujarat, tenun
kasar dan manik-manik.

Sumber besi yang kaya dilapisi dengan nikel juga digunakan untuk
membuat keris, Bahkan keris Majapahit konon berasal dari Sulawesi bagian
tengah. Biji besi laterit yang kandungan besinya mencapai 50 persen dengan
lapisan nikel, yang banyak ditemukan dekat permukaan di tepi Danau Matano
dan di bagian hulu Sungai Kalaena. Besi dari Sulawesi bisa diekspor melalui
Teluk Bone, yang dikuasai kerajaan Luwu, atau melalui pantai timur Sulawesi
yang pada abad ke-16 dan sebelumnya dikuasai oleh kerajaan Banggai. Banggai
dan Luwu disebutkan dalam Negarakertagama sebagai pembayar upeti kepada
Majapahit. Hal ini menunjukkan bahwa ekspor besi dan persenjataannya dari
sumber yang sama. “Besi dalam jumlah besar berasal dari luar, dari Kepulauan
Banggai, kapak besi, parang, pedang dan pisau.”48

Di penghujung abad ke-14, pelabuhan-pelabuhan penting di Sulawesi


bagian timur dikuasai oleh Ternate. Banggai hanyalah salah satu di antaranya
dan negara pembayar upeti. Demikian pula, Tobunggu pintu langsung menuju
laut dari Danau Matano. Tobunggu merupakan peleburan besi yang bertetangga
dengan Banggai mengekspor pedang dan lembingnya bukan hanya untuk
pembayaran upeti kepada Ternate, tetapi diperdagangkan ke Makassar dan
seluruh Kepulauan Indonesia bagian timur.49

48  Untuk hal ini lihat. A.C. Kruijt. “Het Ijzer in Midden Celebes,” BKI 53 (1901), hlm. 148-160.
49  Pada pertengahan abad ke-17, “besi Luwu” masih tetap merupakan salah satu ekspor
utama dari Makassar ke Jawa bagian timur. Besi yang lebih murah pada waktu itu sudah mulai hadir dari
Cina dan Eropa, tapi para pembuat keris di Jawa tampaknya lebih menyukai besi Sulawesi yang banyak
mengandung kandungan nikel untuk membuat keris yang berpamor. Untuk hal ini lihat. Reid. Op.cit.
Asia Tenggara Dalam Kurun Niaga … Jilid I, hlm. 125.
Peta 9. Wilayah Wajib Pajak Kerajaan Majapahit, Termasuk Banggai dan Luwu
Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 91

Sumber: Pengolahan Data Badan Informasi Geospasial (BIG), 2017


Lombard, Nusa Jawa Jilid II
92 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Makassar
Makassar muncul sebagai pelabuhan perdagangan pada paruh pertama
abad ke-16, terdapat dua hal penting kehadiran dari kota niaga tersebut. Pertama,
karena ledakan perdagangan menjadi awal munculnya kota dagang. Makassar
dengan penduduknya ramai mendukung perdagangan baik perniagaan
rempah-rempah maupun perdagangan nonrempah seperti produksi beras dan
kain tenun. Kedua, ditaklukkannya Malaka oleh Portugis pada 1511 dalam
upaya untuk menguasai lalu lintas di Selat Malaka, mendorong perdagangan
mengambil rute alternatif dengan berlayar melintasi Semenanjung atau
melalui pantai Barat Sumatera ke Selat Sunda. Pergeseran ini melahirkan
pelabuhan perantara yang baru atau mendorong pelabuhan perantara di Aceh,
Tenasserim, Ayutthya, Patani, Pahang, Johor, dan Banten, Manila, Makassar,
Brunei, Kamboja, Gampa dan Hoi An.50

Hubungan perdagangan antara Malaka dan Makassar secara tetap


berlangsung pada 1558. Perdagangan itu berkembang dalam bentuk rempah-
rempah, barang-barang beraroma dan bahan-bahan makanan lainnya.
Sementara itu, orang-orang Portugis berhubungan bisnis pula dengan Makassar,
yang setiap tahunnya kapal Portugis berlayar ke Makassar. Mereka membeli
buah pala, fuli dan cengkeh. Rempah-rempah ini dibawa dari Kepulauan Banda
ke Makassar oleh orang Jawa dan Melayu, mungkin juga oleh orang Banda.
Setelah jatuhnya Ambon dan Tidore pada 1605-1607, orang Makassar sendiri
yang berperan aktif dalam perdagangan ini.51

Di Makassar, orang Portugis juga bisa mendapatkan pasokan beras yang


menjadi produk domestik utama. Tempurung penyu yang diperoleh dari
penyu-penyu yang muncul di lepas pantai Sulawesi dibawa dari Makassar ke
Malaka oleh orang Jawa. Juga, Makassar menjadi pasar untuk budak perempuan
dan laki-laki yang dibeli oleh orang-orang Portugis.52 Namun, perdagangan di
pelabuhan utama berada di tangan pedagang Melayu dari Johor, Patani, dan

50  Dengan penaklukkan Malaka oleh Portugis terjadi pergeseran jalur perniagaan. Salah
satunya jalur lada yang sebelumnya melalui Laut Merah, Kairo dan Laut Tengah sampai ke dunia barat,
berangsur-angsur telah digeserkan hingga melalui Tanjung Harapan dengan menguntungkan bangsa
Portugis tetapi merugikan orang-orang Venice. Untuk hal ini Lihat. Lombard. Op.cit. Kerajaan Aceh, hlm.
63.
51  Untuk hal ini lihat. Meilink-Roelofsz Op.Cit., hlm. 160.
52  Reid. Op.cit. Asia Tenggara….Jilid I, hlm. 127.
Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 93

tempat-tempat lain di Semenanjung Malaya yang membawa barang-barang


dari wilayah tersebut. Bahkan, kapal datang dari Siam yang membawa barang-
barang Cina untuk Makassar. Para pedagang Portugis dan Melayu bekerja sama
dalam perdagangan antara Makassar dengan Malaka.

Pada abad ke-17 Makassar bangkit sebagai pengekspor pakaian terkemuka


di kepulauan. Proses ini diperkuat oleh berhasilnya Makassar menjadikan
dirinya sebagai titik pusat bagi pedagang rempah-rempah bukan Belanda, yang
menginginkan berlayar ke Maluku dan oleh penaklukkannya atas pusat-pusat
ekspor Sumbawa (1617) serta Selayar. Maluku menjadi pasar yang penting pada
tahap awal ekspansi ekspor ini. Produksi pakaian mereka mencapai reputasi
istimewa akan tenunannya yang halus dan kuat serta warna-warninya yang
cermerlang, terutama pola kotak-kotak yang disenangi oleh kaum muslim.

Komoditas lain yang diperdagangkan di Makassar antara lain beras dan


kain lokal, lada dari Banjarmasin dan Jambi, serta budak. Komunitas Melayu
memiliki andil besar dalam kemajuan pesat perdagangan di Makassar. Armada
Melayu bersama Banda dan Jawa, mendominasi perdagangan rempah dari dan
ke Makassar. Karena serangan Belanda dan beralihnya kegiatan perdagangan ke
pedalaman Jawa di bawah pengaruh Mataram, armada Makassar berkembang
menjadi pelaku utama di jalur ini. 53

Pelabuhan dan Jaringan Perdagangan


di Kawasan Barat Nusantara

Pelabuhan dan Jaringan Perdagangan terpenting di kawasan barat


nusantara adalah Pulau Sumatera dan Jawa. Pulau Sumatera yang berada di
bagian barat Nusantara dan berdekatan dengan Selat Malaka telah menjadi
gerbang atau pintu masuk bagi kapal-kapal asing untuk menuju Nusantara.
Mereka datang dengan tujuan melakukan transaksi perniagaan barang-barang
hasil bumi Nusantara seperti pala, cengkeh, lada, kayumanis, dan berbagai jenis
komoditas utama lainnya yang laku di pasaran. Datang dari negeri-negeri yang

53  Pedagang Bugis pun mulai terlibat dalam perdagangan di kota pelabuhan Makassar. Untuk
hal ini lihat, Christian Pelras. Manusia Bugis. Jakarta: Forum Jakarta-Paris, 2006, hlm. 163
94 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

jauh, para pedagang asal India dan Cina selama berbulan-bulan mengarungi
samudra untuk mengangkut komoditas penting dari Nusantara. Aktivitas
pelayaran dan perniagaan antarbangsa ini melibatkan jumlah orang dalam
skala besar baik penduduk lokal maupun asing. Seiring dengan aktivitas niaga
antarbangsa ini, kota dan pelabuhan di sepanjang jalur yang mereka lewati
tumbuh dan berkembang, misalnya Aceh, Barus, Riau, Jambi, Palembang,
hingga Banten dan kota-kota pantai utara Jawa, serta bagian tengah dan timur
wilayah Nusantara.

Peranan penting di kawasan barat nusantara di Pulau Sumatera, setidaknya


telah ditunjukan oleh keberadaan Kerajaan Sriwijaya pada abad ke-7 hingga
ke-11. Wilayah Sriwijaya meliputi semua pelabuhan dari utara Sumatera
dan sebagian pelabuhan di Semenanjung Malaya. Kerajaan ini menguasai
jalur pelayaran kedua pesisir yang mengapit Selat Malaka. Semua kapal yang
melewati wilayah kekuasaan Sriwijaya dipaksa singgah oleh armada negerinya.
Kawasan “Laut Tengah di Asia Tenggara” ini yang berada di bawah pengaruh
Sriwijaya memiliki aturan dan sistem pengelelolaannya. Laut dalam konteks
ini yang dideskripsikan merupakan wilayah dan pelabuhan −dengan susunan
pulau-pulau yang memiliki garis pantai−adalah perbatasannya yang selalu
mempunyai suatu daerah di hulu. Kepadatan lalulintas pelayaran dan perniagaan
menjadikan laut ini sebagai suatu kesatuan dan pentingnya integrasi jaringan
pelayaran dan perniagaan dunia di kawasan tersebut.54 Sedangkan di Jawa sejak
awal-awal masehi jaringan koneksitas dan perdagangan antar pulau nusantara
sudah terbentuk sejak munculnya kerajaan Mataram Kuno masa Hindu dan
Buddha di Jawa Tengah dan berlanjut hingga masa kejayaan Majapahit yang
berpusat di Jawa Timur serta pada masa munculnya Kerajaan bercorak Islam
di Jawa Tengah.

Jambi
Peninggalan-peninggalan penting di masa lampau yang menunjukkan
adanya suatu peradaban atau aktivitas perniagaan antara Jambi dengan wilayah
lain di nusantara dan luar nusantara diketahui dari sumber-sumber Cina dan

54  Lihat Claude Guillot (ed). Lobu Tua Sejarah Awal Barus. Jakarta: Yayasan Obor Indonesia,
École française d’Extrême Orient, Pusat Arkeologi Nasional, 2014, hlm 109-110.
Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 95

tinggalan arkeologi, utamanya yang ditemukan di aliran Batang Hari. Berbagai


keramik asal Cina dari masa dinasti Sung, Yuan, Ming, Cing banyak ditemukan
di sungai tersebut. Di Muara Sabak, salah satu lokasi dalam aliran Batang Hari,
ditemukan pula wadah dari gelas atau kaca yang berasal dari Timur Tengah.
Sementara penggalian arkeologi di Situs Muarajambi ditemukan pula manik-
manik yang terbuat dari kaca, batu, terakota yang diperkirakan berasal dari
abad ke-10 hingga ke-13 M.

Gambar 3.3 Muara Zabak (Sabak) saat ini.


Sumber: Dokumentasi Direktorat Sejarah, 2017

Secara geografis, Muara Zabak yang sekarang terletak di pantai timur


Sumatera dan menjadi saluran niaga dengan dunia luar hingga ke Selat Malaka
merupakan pula lintasan bagi kapal-kapal berbagai bangsa. Pentingnya Batang
Hari dalam pelayaran dan perniagaan terus berlangsung hingga ke masa
VOC menancapkan pengaruhnya di wilayah Jambi pada abad ke-17. Kantor
96 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

dagang Belanda itu pada abad ke-17 membangun loji atau kantor dagangnya
di sekitar Muara Kumpeh, yang masih termasuk dalam aliran Batang Hari,
untuk melakukan pembelian lada dan komoditas lain dari Jambi, serta untuk
mengontrol aktivitas perdagangan perantara yang dikuasai oleh pedagang
Tionghoa.55 Pentingnya jalur sungai dan laut yang menghubungkan Jambi atau
Sumatera dengan dunia luar dalam pelayaran dan perniagaan internasional itu
setidaknya menunjukkan bahwa sungai dan laut di Nusantara sangat penting
dalam menghubungkan pusat-pusat produksi rempah dan hasil bumi lainnya
dari tanah air dengan pasar internasional. Hubungan niaga dalam ruang sosial
pantai timur Sumatera ini menempatkan wilayah pantai timur sebagai jalur
penting dalam perniagaan di Nusantara. Kapal-kapal dalam hal ini menjadi
bagian penting dalam seluruh rantai perniagaan yang berlangsung sejak abad
ke-10 hingga ke-16. Malaka kota di sisi barat Selat Malaka dikenal sebagai salah
satu tempat penjualan kapal-kapal atau jung. Para pedagang membeli jung di
kota itu dari pedagang lain yang tiba di Malaka untuk berdagang.56

Jambi yang disebut Tome Pires dikelilingi oleh sungai besar dan indah
dalam dunia perniagaan dikenal luas sebagai penghasil lada. Lada asal Jambi
dibutuhkan dan diperjual-belikan di berbagai tempat di Nusantara. Di masa
pemerintahan Adityawarman pada pertengahan abad ke-14, lada Kerinci
menjadi komoditas unggulan dari wilayah Jambi. Komoditas ini berasal dari
perkebunan di Kerinci dan lada Kerinci sangat dikenal dalam perniagaan
rempah-rempah. Selain lada, hasil hutan Jambi seperti kayu gaharu dan hasil
tambang berupa emas menjadi penghasilan penting dari wilayah ini. Hingga
pertengahan abad ke-16 misalnya, Jambi dikenal sebagai salah satu penghasil
lada terbaik. Lada asal Jambi tersebut menjadi tujuan para saudagar asing
terutama Portugis untuk datang membelinya pada abad ke-16 setelah Banten
mulai meredup pamornya dalam perdagangan lada di kawasan barat Nusantara.

Selain lada, tekstil adalah barang dagangan lain yang utama dalam
perniagaan Jambi. Bahan sandang ini sebagian besar dijual oleh para pedagang
Portugis saat mereka melakukan transaksi pembelian lada dan hasil bumi dari
Jambi. Dalam perniagaan tekstil dan juga komoditas lainnya, sungai-sungai di

55  Lihat Meilink-Roeloefsz. Op.cit. Asian Trade and European Influence…, hlm 259; Uka
Tjandrasasmita. Arkeologi Islam Nusantara. Jakarta: Kepustakaan Populer Gramedia, École française
d’Extrême Orient, Fakultas Adab dan Humaniora UIN Syarif Hidayatullah, 2009, hlm 178-79.
56  Lihat Pires. Op.cit. Suma Oriental…, hlm 145.
Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 97

wilayah Jambi berperan untuk mengangkut barang-barang dagangan ini dari


hulu ke hilir sebelum diangkut oleh kapal-kapal asing menuju Malaka atau
negeri-negeri lainnya di Eropa atau Cina. Lada yang dihasilkan dari wilayah
hulu Jambi juga dipertukarkan dengan komoditas lain seperti garam yang
diperoleh dari wilayah hilir. Perniagaan di kawasan tengah Sumatera ini dengan
sungai sebagai penghubung antara hulu dengan hilir terus berlanjut hingga
kini, meskipun dari segi kualitas dan juga kuantitasnya berkurang karena
berbagai faktor antara lain sedimentasi dan berkembangnya transportasi
darat. Di era kejayaan lada Jambi hingga abad ke-16 misalnya, puluhan kapal
berbagai bangsa terutama Portugis dan Cina sibuk melakukan bongkar-muat
lada, damar, berbagai kayu dan hasil tambang di pelabuhan Jambi.

Dalam catatan Pires, Jambi mempunyai banyak lanchara, suatu jenis


kapal, untuk membawa komoditas-komoditas di wilayah ini menuju berbagai
pelabuhan di Nusantara, Malaka, juga ke Eropa, India dan Cina. Lanchara dan
jung misalnya mampu mengangkut muatan hingga mencapai sekitar 150 ton.
Kapal-kapal jenis ini merupakan alat angkut utama berbagai barang dagangan
dari wilayah asal menuju berbagai tempat tujuan. Perniagaan dengan Malaka
sebagai salah satu tujuan utama perniagaan lada Jambi dilakukan sepanjang
tahun.57 Namun, setelah Malaka jatuh ke tangan Portugis pada 1511 dan
Portugis memonopoli perdagangan, Jambi juga Brunei diuntungkan atas
kemunduran pusat perniagaan di kawasan Asia Tenggara ini. Jambi mengambil
peran sebagai pelaku penting perniagaan di kawasan pantai timur Sumatera
pasca kemunduruan Malaka di abad ke-16. Pada masa itu, Aceh dan Banten
menduduki posisi penting dalam perniagaan di kawasan Malaka dan bagian
barat Nusantara sekaligus menjadi pesaing Portugis. Setelah Malaka berada
dalam genggaman Portugis, arus perniagaan juga menempatkan pesisir barat
Sumatera dan Selat Sunda sebagai jalur yang cukup hidup dan ramai dengan
aktivitas perniagaan.58

Jambi dengan lada sebagai komoditas utama dalam perniagaan


sesungguhnya menjadikan wilayah pesisir ini sebagai bagian penting dalam
mata rantai perniagaan Nusantara dengan dunia luar. Perniagaan lada Jambi
setidaknya membentuk “jalur lada” dengan pasar tersendiri baik di bagian pantai

57  Lihat Pires. Op.cit. Suma Oriental, hlm 154; Lapian, Op.cit., hlm 49.
58  Lihat Lapian. Ibid. Pelayaran dan Perniagaan, hlm 43, 49.
98 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

timur maupun Jawa yang terbentuk seiring berkembangnya jalur rempah yang
telah berjalan sejak lama. Jalur lada bukan hanya menghubungkan Jambi dengan
Semenanjung Malaya dan kawasan Indo Cina, tetapi juga menghubungkan
Jambi dengan kota-kota dagang utama di Jawa seperti Jepara, Lasem dan kota-
kota di sekitar pantai utara Jawa dan Jawa Timur seperti Gresik dan Jaratan.
Di Jepara misalnya, lada Jambi ditukar dengan sutra, porselin, dan belanga
besi dari Cina. Pertukaran barang dagangan ini berlangsung di sepanjang abad
ke-15 dan abad ke-16. Perdagangan lada juga terjadi antara Jepara dengan
Palembang dan Indragiri. Kapal-kapal dari Semenanjung Malaya dan Patani
(Thailand) yang mengangkut lada dari Jambi ini disebutkan menjadi bagian
dalam jejaring perniagaan lada Sumatera dengan Jepara. Posisi penting lada
dalam dunia perdagangan sebagai komoditas utama yang diperjualbelikan
kemudian menjadikan barang dagangan ini ditetapkan sebagai standar mediun
dalam perniagaan pada tahun 1603.59

Lada sebagai komoditas ekspor utama ternyata menarik bagi saudagar-


saudagar datang ke Jambi untuk melakukan pertukaran dan perniagaan. Kapal-
kapal asing sepanjang tahun berlayar menuju Jambi, Pasai, Pidie, Palembang,
Lampung, dan kota-kota di sepanjang pesisir barat Sumatera (Barus, Tiku,
Pariaman), juga Banten dan Sunda Kalapa untuk melakukan pertukaran
lada dengan berbagai komoditas penting. Pasai misalnya menghasilkan lada
sebanyak 8-10 ribu bahar per tahun. Saat panen jumlah lada bisa mencapai
15 ribu bahar.60 Pesisir barat Sumatera juga melakukan ekspor lada beserta
emas, kelembak, kapur Barus, kemenyan, sutra, damar, madu, bahan makanan.
Barang-barang tersebut diekspor ke Malaka atau pedagang Gujarat datang
langsung ke pusat produksi lalu menjualnya kembali di negerinya. Sementara
itu, sesudah abad ke-9 misalnya, kapal-kapal Cina hanya sampai pesisir barat
India karena barang-barang yang dibutuhkan dalam perdagangan selalu
tersedia di wilayah ini. Tempat lain di sekitar pantai timur Sumatera seperti
Bangka juga mengekspor barang-barang yang dihasilkannya berupa bahan
makanan, hasil hutan, katun, dan besi.61

Lada telah menempatkan Jambi sebagai pusat perniagaan penting di

59  Lihat Lapian. Ibid. Pelayaran dan Perniagaan, hlm 50-51.


60  Lihat Meilink-Roelofsz, Asian Trade and European Influence, hlm 89.
61  Lihat Lapian. Ibid. Pelayaran dan Perniagaan, hlm 85.
Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 99

kawasan pantai timur Sumatera. Kota ini juga menjadi tempat tujuan lada asal
wilayah hulu di Minangkabau. Dalam perniagaan, untuk memasukkan barang
sandang, Jambi tidak memungut bea impor, tetapi untuk ekspor lada dipungut
10 persen. Bea ekspor ini diperuntukkan sebagian untuk raja tua dan raja
muda. Raja tua menerima 10 persen dari pungutan ini terhadap pedagang asal
Belanda, Inggris, dan Cina. Lalu Raja muda menerima 10 persen dari pedagang
Jawa dan Melayu sedangkan orang kaya menerima 90 persen.62 Jumlah terbesar
dari pungutan itu yang diterima oleh orang kaya menjadikan mereka mampu
menanamkan modalnya dalam usaha pelayaran dan perniagaan. Orang kaya
dalam struktur sosial masyarakat Sumatera misalnya bukanlah saudagar dalam
arti yang sesungguhnya. Mereka berdagang dalam bentuk commenda yakni
menyerahkan barang dagangan kepada orang lain untuk diperdagangkan atau
hanya memberikan sejumlah uang sebagai modal.63

Aspek lain dari perniagaan hingga abad ke-16 yang punya nilai penting
karena menjadi satu kesatuan di dalamnya yaitu perdagangan budak. Budak
yang diperdagangkan kemudian dipekerjakan di istana raja, rumah bangsawan
ataupun orang kaya. Budak-budak ini juga dipekerjakan di berbagai pelabuhan
sebagai pengangkut barang atau melakukan pekerjaan berat lainnya, dan
sebagai pendayung kapal terutama kapal-kapal perang. Palembang menjadi
pengekspor budak ke Malaka, bersamaan dengan pengapalan komoditas seperti
beras, bawang putih dan bawang merah, daging, arak, rotan, madu, damar,
katun, emas, dan besi. Pelabuhan lain yang juga penting dalam perdagangan
budak ini adalah Pelabuhan Sunda Kalapa. Pelabuhan ini menjadi pelabuhan
impor sekaligus ekspor bagi budak-budak yang diperdagangkan.64

Pada akhir abad ke-16 dan awal abad ke-17, seiring monopoli Malaka oleh
Portugis, mereka mulai aktif berdagang dan mengunjungi berbagai pelabuhan
di Sumatera dengan menggunakan kapal-kapal kecil. Tujuannya adalah agar
kapal-kapal itu dapat menjangkau pusat-pusat produksi langsung hingga
mendekati hulu. Jambi kala itu masih menjadi pusat perdagangan dan lada
menjadi barang dagangan utamanya. Dalam hal produksi lada, Jambi mampu
mengekspor lada sebanyak 40-50 ribu bag/kantong (1 bag setara 50 pon) lada

62  Lihat Lapian. Ibid. Pelayaran dan Perniagaan, hlm 118-19.


63  Lihat Lapian. Ibid. Pelayaran dan Perniagaan, hlm 65.
64  Lihat Lapian. Ibid. Pelayaran dan Perniagaan, hlm 86.
100 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

ke Malaka. Lada-lada asal Jambi ini kemudian dibawa oleh para pedagang
Portugis maupun Cina dari Malaka menuju berbagai tempat tujuan atau
langsung ke negeri masing-masing. Saudagar-saudagar Jawa juga diketahui
membeli lada di Jambi lalu menjualnya kembali kepada para pedagang Cina
di pelabuhan-pelabuhan yang terletak di Jawa. Pelabuhan Jepara misalnya
menjadi mata rantai penting dalam perniagaan lada ini sebelum dilakukan
pertukaran dengan komoditas-komoditas lain asal Jawa. Dalam perniagaan lada
yang melibatkan Portugis, mereka pergi membawa kain ke Jambi dan barang
dagangan yang populer lainnya lalu pulang dengan membawa lada berton-ton
beratnya. Dalam perniagaan ini, tidak ada pungutan berupa bea impor untuk
kain tapi pungutan berlaku untuk ekspor lada yang ditarik sebesar 10 persen.
Peran penting dalam perdagangan lada Jambi ini dipegang oleh para pedagang
Tionghoa yang bertindak sebagai pedagang perantara. Mereka menukarkannya
dengan kain, garam dan barang-barang lainnya. Pada awal abad ke-17 misalnya
atas dorongan dari pedagang-pedagang Cina dan Portugis terjadi kesepakatan
untuk mengekspor lada melalui Jambi. Dalam aktivitas perniagaan ini Portugis
menerima dua keuntungan sekaligus yaitu mendapatkan barang-barang
yang dibawa oleh para pedagang Cina dan sekaligus juga lada asal Jambi.
Para pedagang Cina ini membawa lada dengan jung untuk kemudian dijual
di pelabuhan-pelabuhan di Cina, sedangkan Portugis membawa lada untuk
perniagaan mereka dengan Timor di bagian tengah wilayah Nusantara.65

Hingga kedatangan Belanda ke Nusantara, pelabuhan terpenting untuk


lada adalah Banten. Tetapi para saudagar masih dapat membelinya di Jambi,
Palembang, dan kota-kota lain di sepanjang pantai timur Sumatera. Di kota-
kota pesisir itu harga lada lebih rendah daripada harga di Banten. Sebagai
pelabuhan lada, Jambi tidak hanya dikunjungi oleh jung-jung asal Cina tetapi
juga kapal-kapal saudagar Jawa, Siam, Patani, dan Malaka.66 Hal ini setidaknya
memperlihatkan bahwa Jambi menduduki posisi penting di mata saudagar-
saudagar asing dalam rantai perniagaan lada. Komoditas lada, seperti halnya
pala dan cengkeh untuk bagian timur Nusantara, menjadi daya tarik para
pedagang dari berbagai negeri untuk datang langsung ke Jambi dan bagian
timur Nusantara untuk melakukan transaksi niaga dan pertukaran barang.
65  Lihat Meilink-Roelofsz, Asian Trade and European Influence, hlm 146.
66  Lihat Meilink-Roelofsz, Asian Trade and European Influence, hlm 258.
Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 101

Sebelum Portugis dan juga Belanda menguasai Malaka atau beberapa wilayah
di Nusantara, peran saudagar-saudagar Nusantara dalam perniagaan tetap
penting. Mereka menjadi mitra dagang yang setara saat bertransaksi berbagai
kebutuhan akan barang dagangan atau komoditas utama yang sangat laku dan
dibutuhkan pasar waktu itu. Lada, pala, cengkeh, emas, kapur Barus, madu, dan
berbagai jenis kayu adalah beberapa di antara komoditas penting dalam dunia
perdagangan Nusantara. Peran inilah juga keuntungan yang bisa diraih dari
hasil penjualan lada, rempah, dan komoditas lainnya yang menjadi daya tarik
dan incaran pedagang asing untuk datang dan menguasai Nusantara melalui
jalan perniagaan rempah di tanah air. Mereka ingin menguasai langsung pusat-
pusat produksi dan juga jalur dan pintu masuk komoditas-komoditas itu. Cara
kekerasan misalnya terpaksa juga harus dipilih seperti dilakukan Belanda
atas rakyat Banda untuk mengendalikan dan mengontrol tata niaga pala pada
tahun 1620-1623. Pala di satu sisi sangat menguntungkan, tetapi di sisi lain bisa
membawa bahaya dan penderitaan penduduk.67

Tentang arti pentingnya lada Jambi dalam perniagaan global juga tampak
sejak tanaman ini mulai memasuki masa panen atau bahkan sebelum musim
panen tiba. Pada 1616 misalnya dikabarkan bahwa ada tiga jung Cina yang
berlabuh, padahal waktu itu lada belum memasuki musim panen, tetapi kapal-
kapal ini mampu mengangkut 11 ribu kantung lada. Dalam hitungan Belanda,
saat panen lada saja bisa mencapai 1200 ton (setara 25-30 ribu kantung). Pada
1623 yakni saat panen mencapai puncaknya misalnya, lada Minangkabau yang
diekspor melalui Jambi bisa mencapai sebanyak 50 ribu kantung. Pedagang
Cina dalam hal ini dengan sedikit menekan menyatakan bahwa jika raja tidak
mendukung impor lada, maka saudagar-saudagar ini akan datang ke Jambi
dengan membawa 6-7 jung. Dengan jumlah jung sebanyak ini, maka seluruh
lada Jambi akan mereka beli sekaligus. Sebagai tawaran untuk melepaskan lada
ke tangan para pedagang Cina ini, mereka menjanjikan untuk mendatangkan
beberapa orang Tionghoa yang pandai dalam pembuatan senjata/meriam.68
Tawaran dan daya pikat agar lada dijual kepada para pedagang Cina ini menjadi
bagian tak terpisahkan dalam negosiasi perniagaan lada Jambi pada abad ke-16
dan abad ke-17.
67  Lihat Reid. Op.cit. Asia Tenggara Dalam Kurun Niaga … Jilid 2, hlm 345.
68  Lihat Meilink-Roelofsz, Asian Trade and European Influence, hlm 258.
102 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Dalam perniagaan lada Jambi, sebagaimana disebut di atas misalnya,


pedagang Tionghoa memainkan peran penting sebagai pedagang perantara
yang mampu menjangkau hingga ke pusat-pusat produksi lada di wilayah hulu,
juga menguasai jalur perdagangan lada ini di tingkat lokal Jambi. Para pedagang
Tionghoa membeli lada dan menukarkannya dengan tekstil kemudian menjual
lada ke negeri Cina melalui jung-jung yang datang ke pelabuhan Jambi. Salah
seorang pedagang Tionghoa yang sangat dikenal sebagai pelaku perniagaan
lada Jambi adalah Ketjil Japon atau dikenal pula sebagai Orang Kaya Sierra
Lela. Ketjil Japon bersama raja muda Jambi adalah pengekspor lada dari wilayah
Jambi. Lada Jambi dibawa melalui sungai dari hulu menuju hilir atau pelabuhan
Jambi melalui kapal-kapal kecil yang jumlahnya mencapai 100 hingga 150 kapal
dengan muatan lada sekitar 150 pikul. Lada asal Jambi ini salah satu tempat
tujuan penjualannya adalah pelabuhan Jepara, dan dari Jepara kemudian
diangkut beras dan garam menuju Jambi. Dalam hal ini, Jepara juga menarik
minat para pedagang Cina untuk datang dan melakukan transaksi bisnis
pembelian lada karena pertukaran antarkomoditas utama dalam perniagaan
terjadi di kota ini. Inilah alasan mengapa posisi Jepara menjadi penting sebagai
titik pertemuan antarsaudagar berbagai bangsa, tak terkecuali para pedagang
Cina itu.69

Pada abad ke-16 dan abad ke-17 misalnya, lada menempati peringkat
penting komoditas yang diekspor dari kawasan Asia Tenggara. Pada abad
ke-16, Sumatera menjadi pemasok kebutuhan lada untuk Eropa dan Laut
Tengah, yang sebelumnya juga dipasok dari India.70 Sekitar tahun 1600,
Sumatera, Semenanjung Malaya dan bagian barat Jawa (Banten) seluruhnya
menghasilkan 4.500 ton lada. Banten sebagai produsen lada di bagian barat
Jawa menghasilkan rata-rata sekitar 2000 ton lada per tahun. Selain di Jambi
dan juga Banten, lada juga ditanam di Semenanjung Malaya (Kedah, Patani,
Songkha, Pahang), juga Banjarmasin. Seluruh produksi lada itu mencapai 6000
ton pada 1630 dan mencapai lebih dari 8000 ton pada 1670. Pada pertengahan
abad ke-17, Belanda dan Inggris membeli lada asal India dalam jumlah kecil
karena lada asal Indonesia lebih murah dan berlimpah di pasaran.71

69  Lihat Meilink-Roelofsz, Asian Trade and European Influence, hlm 259 dan 288.
70  Lihat Reid. Asia Tenggara Dalam Kurun Niaga … Jilid 2, hlm 4-5, 10, 12.
71  Lihat Reid. Asia Tenggara Dalam Kurun Niaga … Jilid 2, hlm 13-14.
Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 103

Pada pertengahan abad ke-17 harga lada jatuh di pasaran Asia Tenggara
dan hal ini juga berdampak terhadap komoditas lain seperti penjualan
tekstil asal India. Era keemasan lada sebagai komoditas ekspor menjelang
abad ke-17 hampir berakhir seiring jatuhnya harga di pasaran internasional,
diperkenalkannya tebu sebagai tanaman ekspor, dan kembalinya pertanian
sebagai lahan garapan baru bagi penduduk. Lada di sisi lain juga dipandang
sebagai sumber konflik antara Belanda dan Inggris di wilayah Banten, dan
karena itulah pada 1620 pemusnahan atau pencabutan tanaman lada menjadi
suatu pilihan di Banten dan mengganti tanaman ekspor ini dengan padi.
Menjelang akhir abad ke-17 keinginan untuk mengakhiri tanaman lada karena
berbagai sebab sebagai komoditas utama di pasar dunia hingga abad ke-16
menjadi kenyataan. Naiknya kekuasaan Belanda dengan hak monopolinya
turut memberi andil pahit dan matinya lada dalam perniagaan. Jalan lada
berbagai kapal Nusantara dan asing yang ramai dan berjaya sejak abad ke-13
ini saat menyusuri pantai timur Sumatera lalu Selat Malaka, dilanjutkan ke
India hingga Laut Merah, Mesir, dan Laut Tengah sebelum sampai ke Eropa
berangsur-angsur mulai bergeser, meredup dan mati. Hikayat Banjar secara
tegas mengeluhkan kehancuran lada sebagai komoditas utama Nusantara
ini sekaligus memberi penekanan pada aktivitas baru yaitu penanaman padi
–sesungguhnya termasuk pula tanaman tebu seperti dilakukan di Banten.
Hikayat ini juga menggaris bawahi sisi buruk perniagaan lada dan akumulasi
yang dikumpulkan dari tata niaga lada. Pahitnya lada dalam konteks perniagaan
di masa lampau di seluruh perairan Nusantara tercermin dalam butir-butir
paragraf hikayat berikut ini:
Biarkan tak seorang pun di negeri ini menanam lada, sebagaimana hal itu tak
dilakukan di Jambi dan Palembang. Mungkin negeri-negeri ini menanamnya
demi uang agar bisa merengkuh kekayaan. Tak diragukan lagi bahwa mereka
akan tiba pada saat keruntuhannya. Yang didapat hanya perseteruan dan
bahan pangan akan menjadi mahal. Peraturan-peraturan akan berada dalam
kekacauan karena orang di kota raja tidak akan dihormati oleh penduduk
pedesaan; pengawal-pengawal raja tidak akan ditakuti oleh orang pedesaan….
Jika lebih banyak (lada yang melebihi kebutuhan rumah tangga) ditanam,
demi menggapai uang, bencanalah yang akan menyelimuti negeri… Perintah
dari kerajaan akan diabaikan karena orang-orang akan berani menentang
raja.72

72  Lihat Reid. Opcit. Asia Tenggara Dalam Kurun Niaga … Jilid 2, hlm 347; lihat pula Claude
104 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Malaka
Pelabuhan Malaka pada awalnya adalah tempat untuk mengambil air bersih
bagi kapal yang melintas di Selat Malaka. Pelabuhan Malaka terletak di sebelah
tenggara Sungai Malaka. Bandar Malaka berdiri sekitar tahun-tahun awal abad
ke-15 terkait dengan Penguasa Malaka. Mereka mempunyai perasaan sebagai
penerus Sriwijaya. Penguasa pelabuhan Malaka berupaya untuk mengawasi
kedua sisi selat.

Pada akhir abad ke-14 dan memasuki awal abad ke-15 produksi cengkeh
Maluku yang meliputi cengkeh dan pala, harus menempuh jalan bertahap-
tahap yang memakan waktu lebih lama untuk tiba di pasar Eropa. Produksi
cengkeh terlebih dahulu diangkut dari Maluku Utara ke Hitu dan Banda. Dari
dua pelabuhan itu, dialih muat ke kawasan barat nusantara, yakni ke pelabuhan-
pelabuhan pesisir Jawa, pantai timur Sumatera dan Selat Malaka. Pada abad ke-
15, pelabuhan Malaka berhasil menjadi pusat utama lalu lintas pernigaan dan
pelayaran rempah-rempah. Hasil hutan dan rempah-rempah dibawa langsung
dari Malaka ke India, terutama ke pelabuhan Surat dan Hormuz di tanah
Gujarat. Ketika itu, Gujarat telah mempunyai relasi perdagangan yang baik
dengan Malaka. Ditambah pula, Gujarat menjadi mata rantai penting dalam
perdagangan rempah-rempah di India.73 Pada waktu itu penghuni Malaka
selain penduduk Melayu, juga yang terbesar adalah orang Gujarat pada abad
ke-15. Pedagang Gujarat yang menghuni Malaka, menurut catatan Pires telah
mencapai 1000 orang, kebanyakan dari mereka membawa barangdagangan
kain pakaian ke sana. Selain itu, seluruh distribusi rempah-rempah untuk India
dan Eropa dikendalikan mereka dari pelabuhan Malaka. 74

Tahun 1511, Portugis menduduki Malaka, pada waktu yang sama


menguasai pelayaran di selatnya. Situasi ini membuat pelayaran perniagaan
menjadi menegangkan sebagaimana digambarkan oleh Pires dengan bangga
dalam catatannya di Suma Oriental.

Guillot. Banten Sejarah dan Peradaban Abad X-XVII. Jakarta: Kepustakaan Populer Gramedia, École
française d’Extrême Orient, Forum Jakarta-Paris, Pusat Penelitian dan Pengembangan Arkeologi
Nasional, 2008, hlm 183-85.
73  Meilink-Roelofsz, Op.cit., hlm. 102.
74  Meilink-Roelofsz. Ibid., hlm. 103.
Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 105

“Barangsiapa menguasai Malaka bisa mencekik Venesia. Sejauh Malaka, dan


dari Malaka ke Cina dan dari Cina ke Maluku, dan dari Maluku ke Jawa,
dan dari Jawa ke Malaka dan Sumatera, semuanya sudah dalam kekuasaan
kami.”75

Setiap tahun di musim angin barat para pedagang berkumpul di bandar


Malaka. Mereka singgah berminggu-minggu di Malaka, seperti pedagang Cina,
Gujarat, Persia, Koromandel, Benggala, Filipina, Jawa dan Banda. Pedagang
Cina sebelum berdirinya bandar Malaka, mereka berlayar ke arah timur pesisir
Jawa untuk mendapatkan rempah-rempah. Pedagang Cina itu jarang berlayar
sampai di pelabuhan Kepulauan rempah-rempah, tetapi mereka pernah singgah
di pelabuhan Banda, bahkan menetap di Naira. Setelah ada pelabuhan Malaka
pedagang Cina lebih baik menunggu di Malaka kehadiran pedagang Banda
atau saudagar perantara dari Jawa dan Malaka. Pedagang Cina mempunyai
kalkulasi biaya yang tinggi, jika mereka berlayar ke Banda atau Maluku untuk
mendapatkan rempah-rempah.

Pantai Utara Pulau Jawa


Awal terbentuknya jaringan perdagangan Jawa secara bertahap sudah
ada sejak awal masehi dan mencapai kemajuannya setelah secara intensif
berhubungan dengan masuknya pengaruh ajaran Hindu dan Buddha yang
berasal dari India. Di bidang perdagangan sendiri hubungan orang-orang Jawa
dengan para pedagang dari luar nusantara pada periode awal masehi dapat
diketahui beberapa prasasti yang berasal dari abad ke-9 M.

Prasasti Kui bertahun 840 M berasal dari Jawa Timur menjelaskan negeri
asal sekelompok “pelayan” (warggedalem), Campa (Cempa), Kalingga (kling),
India Utara (hanaya), Srilanka (singha), Bengali (gola), negeri Tamil (cwalika),
Malayalam (malayala), Karnataka (karnake), Pegu (reman) dan Kamboja
(kmir). Dari uraian antarbangsa itu telah menunjukkan sudah berlangsung
pergaulan antarbangsa sebelum penyebaran agama Islam secara meluas.76

75  Pires. Op.cit., Suma Oriental, hlm. 287.


76  Untuk pembahasan prasasti Kui yang berkaitan dengan perniagaan di Jawa.., Lombard.
Op.cit. Nusa Jawa…. hlm. 17-18.
106 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Dalam prasasti-prasasti yang lebih muda seperti Taji 901 M, Kaladi, 909 M,
dan Palebuhan 927 M semuanya dari periode Jawa Timur, menyebut langsung
para pedagang (banjaga) yang berasal dari India Utara (arya) atau selatan
(kling, pandikidya, pandikita), dari Srilanka (singhala) atau Pegu (ramman).
Juga hal yang menonjol dalam prasasti-prasasti itu menyebutkan orang-orang
itu bertugas sebagai kilala atau kilalan, artinya sebagai pemungut pajak.77
Dalam prasasti Kaladi dengan gamblang dibicarakan tentang pemungutan
pajak bangsa kling, arya dan singhala. Prasasti-prasasti itu telah menguraikan
hal yang menarik tentang hubungan antara pedagang asing dan petugas pajak
raja. Pada abad ke-11, terutama di bawah pemerintahan raja Airlangga, ketika
pusat kegiatan kerajaan telah beralih ke periode ke Jawa Timur, pedagang asing
semakin banyak disebut dalam beberapa prasasti.78

Dalam prasasti Ulang Air I atau dikenal “prasasti Candi Perot menguraikan
sebuah kelompok yang meliputi para pedagang Jawa atau asing telah mendirikan
tempat pemujaan sendiri pada pertengahan abad ke-9 di dekat Candi Perot,
di dekat Temanggung (Karesidenan Kedu). Temuan ini juga menunjukkan
adanya kelompok pedagang pada masa itu.79

Sementara itu, pedagang Jawa pada abad ke-9 dan ke-10, tidak hanya
mempunyai hubungan perniagaan tekstil India, atau keramik Siam dan gading
dari Cina, akan tetapi mereka terlibat dalam perdagangan budak hitam.
Pembuktian terhadap perdagangan budak Afrika itu ditemukan istilah jenggi
dalam daftar abdi-abdi di prasasti perunggu Jawa kuno dari tahun 960 M yang
ditemukan di Jawa Timur. Selain itu, ditemukan istilah “budak senggi” di antara
pemberian yang dipersembahkan oleh He-ling (Walaing) kepada kekaisaran
Cina pada 813 M. Jadi, dapat disimpulkan bahwa sebagian dari budak Zanggi
yang diperoleh di pantai-pantai Afrika dikirim ke Jawa, dan bahkan ada yang
dikirim dari sana sampai ke Cina.80

Interaksi orang-orang Jawa dengan sesama penghuni kepulauan nusantara,


yakni dengan penduduk Sumbawa dan Bali. Orang-orang Jawa berdagang
77  Lombard. Ibid. Nusa Jawa…. Jilid 2, hlm. 20.
78  Lombard. Ibid. Nusa Jawa…. Jilid 2, hlm. 21.
79 Untuk hal ini lihat. Munoz. Op.cit. Early Kingdoms. Indonesian Archipelago & Malay
Peninsula. (Singapore: Didier Millet Pte Ltd, 2006), hlm 230.
80  Nama orang si janggi juga muncul dalam prasasti Lintakan dari perunggu tahun 919 M.
Lihat. Lombard. Op.cit., hlm 20.
Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 107

ke Sumbawa dan Bali dengan membawa beras, lada dan tanaman pertanian
lainnya yang ditukarkan dengan kain tenun kasar.81 Sumbawa dan Bali pada
waktu itu merupakan tempat persinggahan yang bagus untuk para pedagang
jarak jauh. Karena kedua tempat itu mempunyai sumber air bersih yang baik
dan melimpah. Ditambah pula, Sumbawa penghasil kayu cendana dan secang.82
Kayu cendana merupakan sumber wangi aromatik yang banyak digemari oleh
pedagang Arab, Persia, Cina dan India, sedangkan secang minuman penyegar
dan dapat meningkatkan energi tubuh.

Dalam periode karajaan-kerajaan yang berpusat di wilayah Jawa Timur,


beberapa sumber menyebut istilah banjaga (pedagang asing). Banjaga ini
dapat melakukan perdagangan ke pedesaan Jawa, setelah menyelesaikan
administrasi niaga di pelabuhan.83 Para pedagang asing itu oleh aturan kerajaan
diberikan tanggung jawab ruang sosial. Artinya, pedagang asing tersebut dapat
berinteraksi dengan pedagang di hulu sungai wilayah pedesaan. Juga, setelah
mereka melakukan transaksi di hulu sungai, mereka dapatkan interaksi dengan
pedagang penjaja di hiliran. Para Banjaga (pedagang asing) yang kembali ke
pelabuhan memakai standarisasi ukuran dan berat untuk menjamin kualitas
barang dagangan mereka dan keadilan dalam praktek bisnis, sehingga secara
langsung dilibatkan dalam perdagangan hulu sungai. Saling keterhubungan
ini untuk mencapai penyelesaian didasarkan pada kesetaraan niaga hulu-hilir
dengan pelabuhan didasarkan pada pertukaran yang dapat memperkuat daya
tarik pelabuhan dan produktivitas yang saling menguntungkan pedagang, raja,
dan pelaku-pelaku perniagaan di hulu sungai.

Pada abad ke-11 hingga ke-13 perniagaan menjadi sibuk di jalur laut
Samudra Hindia dengan laut Kepulauan Nusantara. Seiring dengan itu
pedagang-pedagang Jawa hilir mudik berniaga antara timur dan barat.84 Pada

81  Meilink-Roelofsz. Op.cit. Asian Trade…., hlm 101.


82  Meilink-Roelofsz. Ibid., hlm 100.
83  Istilah Banjaga dipergunakan pada jaringan perniagaan di pelabuhan pesisir utara Jawa
sekitar abad ke-10 dan ke-11. Lihat Hall. Op.cit. “Indonesia’s Evolving…”, hlm 15-31.
84  Pra abad ke-15 lingkaran perdagangan laut dalam maritim Asia Tenggara merupakan
perhatian yang lebih besar, tidak hanya kekayaan yang dihasilkan oleh perdagangan melalui jalan laut
jarak jauh. Pada periode ini keuangan negara tumbuh secara strategis berlokasi di Selat Malaka dan
pulau-pulau subur Jawa dan Bali, tetapi juga karena komoditi dan pertukaran informasi mempengaruhi
ekonomi dan melibatkan partisipasi masyarakat. Untuk hal ini lihat. Christie. Op.cit. “Javanese Market
and Asian…”, hlm. 344-381.
108 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Peta 10. Peta Jawa Abad Ke 15


Sumber: Pengolahan Data Badan Informasi Geospasial (BIG), 2017
Kenneth R Hall, A History of Early South East Asia, 2011
Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 109

abad pertama masehi orang Jawa dan kepulauan Nusantara telah membangun
sistem perdagangan laut dunia yang menghubungan dengan Cina. Keadaan
substansial perdagangan di pesisir utara Jawa telah dicatat oleh orang-orang
Cina pada abad ke-5. Pada waktu itu, penguasa-penguasa Jawa telah mulai
meminjam politik, agama, dan budaya bacaan India.85

Kemudian, berlangsung perubahan-perubahan pada abad ke-10 hingga


pertengahan abad ke-13. Para raja periode kerajaan wilayah Jawa Timur,
terutama Kerajaan Majapahit berusaha dan mengatur pertumbuhan kekayaan
di wilayah pelabuhan. Namun demikian, berlangsung pula pergeseran dalam
pola produksi dan konsumsi periode kerajaan Jawa Timur yang mempunyai
dampak terhadap masyarakat Jawa keseluruhan. Antara abad ke-10 dan ke-
13, perdagangan Jawa dengan Cina dan India tampaknya terus meningkat.
Kesempatan pasar yang luas ditawarkan melalui perdagangan dengan Cina,
khususnya, pergeseran cepat dalam menjangkau penanaman pertanian ekspor
dan pertanian di wilayah Jawa secara langsung merespon keinginan besar Cina
untuk lada hitam dan kasumba kering.86 Kemudian, permintaan tidak secara
langsung Cina untuk rempah-rempah dari kepulauan nusantara bagian timur.
Ditambah pula, wilayah lembah Brantas, panen ganda beras telah menjadi
umum pada abad ke-15. Meningkatnya tingkat produksi tampaknya dirangsang
oleh permintaan perdagangan ekspor.

Produksi lain yang disediakan untuk ekspor di pelabuhan termasuk lada


hitam (pipernigrum), kacang (phaseolus), hadas (foeniculum vulgare), kasumba
(carthamus tictorius), jamuju (cuscuta sp), ketumbar (corianducitrifolia), garam
dan gula. Dari semua mata dagangan ini, garam, kacang, dan beras tidaklah
mungkin dikapalkan ke luar negeri.87 Kebanyakan bahan-bahan makanan
ini tampaknya dibawa ke pulau-pulau di dalam jaringan perdagangan Jawa.
Komoditi garam, kacang dan beras dapat dipertukarkan dengan cengkeh, pala
dan bunga pala dari Banda dan Maluku. Kemudian, komoditi yang sama dapat
dipertukarkan dengan cendana dan tembaga dari Timor. Lalu, garam, kacang,
dan beras dipertukarkan dengan timah dari semenanjung. Juga, komoditi
tersebut dapat dipertukarkan dengan besi, emas, dan produk hutan dari
85  Pada masa itu periode perdagangan laut di Jawa cenderung memperkaya kota-kota
pelabuhan. Untuk hal ini lihat. Christie. Ibid., hlm. 344-381.
86  Christie. Ibid., hlm. 344-381.
87  Christie. Ibid., hlm. 344-381.
110 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

sejumlah kepulauan Indonesia dan Filipina.88 Jawa mengimpor barang-barang


dari kepulauan Nusantara khususnya besi konsumsi utama di Jawa.89 Sebagian
besar rempah-rempah Maluku, cendana dan produk-produk hutan, dipihak
lain diekspor kembali ke luar negeri dari pelabuhan-pelabuhan Jawa. Selain itu,
bahan obat-obatan seperti lada hitam, adas, ketumbar, jamuju, kasumba serta
wungkudu kering telah ditanam di Jawa.

Pada abad ke-11 komposisi daftar gudang pelabuhan Manananjung


menunjukkan bahwa pasar utama di luar kepulauan Nusantara untuk produksi
pertanian Jawa adalah Cina.90 Banyak rempah dan tanaman kering telah
ditanam di Jawa tersedia dari sumber-sumber lain sekitar Samudera Hindia,
dan tampaknya sedikit yang dikirim ke nusantara bagian barat dari Jawa.
Kasumba dan lada hitam, sebenarnya berasal dari tanaman India selatan,
yang cocok ditanam di Jawa. Setelah abad ke-9 sebagian besar sebagai hasil
bumi untuk diperdagangkan. Pada abad ke-12 Jawa telah menggantikan India
Selatan sebagai pemasok lada hitam untuk Cina.91

Perniagaan dan pelabuhan di pesisir Pulau Jawa bertambah ramai seiring


dengan kemajuan Kerajaan Majapahit. Pada era Majapahit, jaringan perniagaan
memberikan peningkatan pendapatan perekonomian melalui pengendalian
produksi serta distribusi beras. Kerajaan Majapahit meningkatkan produktifitas
beras melalui perbaikan sistem irigasi teknis untuk persawahan. Distribusi
produksi beras selain ke pedesaan di hilir sungai seperti Gresik, Lumajang, dan
Buwun.92 Juga, mereka memasok beras ke kepulauan rempah-rempah seperti
Banda, Ambon, Maluku, dan Sumatera.

Kapal-kapal Majapahit yang mulai intensif menggunakan rute pelayaran


membangun jaringan perniagaan melalui jalan laut dengan kerajaan Sunda

88  Meilink- Roelofsz. Op.cit. Asian Trade…, hlm. 132.


89  Pelabuhan Manananjung, contohnya didukung komunitas besar tukang besi yang
mempunyai candi sendiri. Lihat. Christie. Op.cit. “Java Market and the Asian Sea Trade….”, hlm. 344-381.
90  Lombard. Op.cit. Nusa Jawa… Jilid 2, hlm. 26.
91  Meluasnya penanaman lada hitam di kepulauan Indonesia, tampaknya dimulai dari Jawa.
Piagam Manananjung dari Jawa Timur mencatat dengan jelas kumpulan barang untuk ekspor di
pelabuhan Jawa Timur. Jawa tampaknya tetap sumber utama lada hitam untuk berabad-abad lamanya.
Christie. Op.cit. “Javanese Market and the Asian Sea Trade…”, hlm. 344-381.
92  Nama-nama Buwun, Lumajang dan Gresik disebutkan dalam karya Prapanca,
Negarakertagama. Untuk hal ini lihat. Pigeaud. Op.cit. Java In The Fourteenth Century—
Nagarakertagama, hlm. 33-34.
Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 111

yang berlokasi di laut Jawa bagian barat. Dari Jawa bagian barat pedagang dari
Majapahit mendapatkan kayu, lada, emas, besi dan budak. Jaringan kerajaan
Majapahit secara intensif membangun jaringan perniagaan dengan kepulauan
Indonesia bagian timur seperti Banda, Maluku, Banggai dan Kalimantan untuk
mempromosikan produksi beras, sebaliknya Majapahit memperoleh rempah
dan kebutuhan material besi.93 Orang-orang Majapahit membangun pelabuhan
khusus Tuban pada 1352 untuk pemberangkatan kapal ke wilayah Banda dan
Maluku.94

Pada bagian lain pedagang Cina pada abad ke-14 dan ke-15 sudah intensif
berlayar menggunakan rute Jawa. Pelayaran mereka tidak hanya berasal dari
Cina selatan, akan tetapi juga berasal dari Kamboja, Vietnam dan Thailand.
Pedagang Cina mencari lada dan tanaman rempah lain seperti secang yang
tersedia di pelabuhan pantai utara Jawa.95 Pedagang Cina membawa kain
sutera dan keramik yang akan mereka pertukarkan dengan komoditas yang
mereka cari. Selain pedagang Cina, pedagang India juga singgah di pelabuhan
pesisir utara Jawa dengan membawa kain katun yang akan mereka pertukarkan
dengan lada, cendana, dan gaharu yang mereka peroleh dari pedagang Jawa.96

Orang-orang Jawa dalam membangun jaringan perniagaan menggunakan


dua cara. Pertama, mencari kebutuhan yang tidak diproduksi, seperti besi
yang dimanfaatkan untuk membuat senjata dan alat-alat pertanian. Kedua,
berupaya untuk memenuhi kebutuhan para pedagang di kepulauan nusantara
bagian timur, terutama beras. Mereka mengirimkan kapal bermuatan beras,
garam, gula dari bunga safflower dan kemudian kain tenun untuk kepulauan
Banda dan Maluku.97 Dari sana Orang-orang Jawa membawa pala dan cengkeh

93  Besi diperoleh oleh kerajaan Majapahit dari Banggai, Luwuk Sulawesi Selatan merupakan
besi yang khusus untuk membuat keris. Pada karya Negarakertagama, Banggai disebut sebagai
Banggawi. Pigeaud. Op.cit. Java in The Fourteenth Century…., hlm. 34.
94  Tuban dipergunakan sebagai pelabuhan pemberangkatan menuju kepulauan rempah-
rempah, karena pelabuhan ini tempat pembuatan kapal Majapahit dan juga pelabuhan Tuban langsung
berhadapan dengan laut lepas. Untuk hal ini lihat. Lombard. Nusa Jawa: Silang Budaya. Jaringan Asia.
Jilid. 2, hlm. 51.
95  Pedagang-pedagang pelabuhan pesisir utara Jawa memperoleh kayu secang dari Sumbawa
yang dikenal sebagai kayu brazil atau kayu pewarna merah. Untuk hal ini lihat. Meilink-Roelofsz. Op.cit.
Asian Trade and European Influence, hlm. 100.
96  Meilink-Roelofsz. Ibid., hlm. 103.
97  Pertengahan abad ke-11 komunitas pelabuhan Manananjung di lembah sungai Brantas
menempatkan beras merupakan yang pertama untuk daftar kebutuhan pokok untuk gudang pelabuhan.
112 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Peta 11. Jalur Darat, Sungai dan Laut di Asia Tenggara


Sumber: Pengolahan Data Badan Informasi Geospasial (BIG), 2017
Anthony Reid, Asia Dalam Kurun Niaga
Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 113

yang di kemudian hari para pedagang Jawa mendistribusikan cengkeh dan


pala untuk bandar Malaka.98 Dengan cara ini perdagangan pelabuhan pesisir
pulau Jawa terutama Tuban dan Gresik sebagai pelabuhan utama era Majapahit
sangat terkenal dan cukup maju. Pada abad ke-16 pelabuhan-pelabuhan
pesisir utara Jawa seperti Tuban dan Gresik menjadi simpul perdagangan yang
menggerakkan pedagang-pedagang Indonesia bagian timur untuk aktif dalam
perniagaan maritim. Perdagangan ramai berkembang antara pelabuhan lada di
Sumatera bagian utara dengan kota-kota pelabuhan laut di Jawa bagian utara.99

1. Lasem, Rembang, dan Juana


Pada zaman kuno, Lasem, Rembang dan Juana barangkali merupakan
wilayah yang saling terintegrasi. Ketiga kota pelabuhan ini memiliki hinterland
yang kurang lebih sama meskipun memiliki muara aliran sungai yang berbeda.
Pelabuhan Juwana terletak di muara Sungai Juwana, pelabuhan Rembang di
muara Sungai Karanggeneng, sedangkan pelabuhan Lasem terletak di muara
Sungai Bagan. Daerah-daerah ini sebetulnya merupakan sebuah kawasan yang
memiliki bukti-bukti sejarah kehidupan umat manusia yang panjang. Kawasan
Lasem misalnya telah menjadi tempat hunian manusia sejak zaman kuno. Di
puncak Gunung Punjul yang merupakan salah satu rangkaian pegunungan
lasem, tepatnya di wilayah Desa Warugunung, Kecamatan Pancur, Kabupaten
Rembang telah ditemukan sebuah struktur bangunan punden berundak yang
pada area puncaknya ditemukan dolmen atau batu altar tempat persembahan
atau sesajian. Peninggalan ini merupakan hasil kebudayaan zaman megalithikum
yang merupakan masa-masa sebelum datangnya pengaruh India. Pemukiman
prasejarah juga dijumpai di desa Kajar, Kecamatan Lasem. Peninggalan ini
berupa sebuah goa yang oleh masyarakat sekitarnya disebut sebagai Goa
Tinatah. Peninggalan ini berupa sebuah goa kecil yang di sisi atapnya terlihat
seperti permukaan batu yang ditatah, sehingga terlihat lebih rata daripada
permukaan batu pada goa-goa umumnya. Namun demikian sayang seklai di
dalam goa tersebut tidak terdapat sesuatu yang bisa memberikan petunjuk

Untuk hal ini lihat. Christie. Op.cit. “Javanese Market and Asia Sea Trade Boom of Tenth of Thirteenth
A.D” , hlm. 344-381.
98  Untuk hal ini lihat. Pires. Op.cit. Suma Oriental, hlm. 246.
99  Reid. Op.cit. Asia Tenggara Dalam Kurun….hlm. 189.
114 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

tentang sebuah situs historis.100

Pada masa berikutnya ketika terjadi kontak budaya dengan India,


tampaknya Lasem juga memiliki peran yang penting. Terdapat situs sejarah
yang menunjukkan adanya kontak dengan budaya India. Di wilayah desa
Kajar juga ditemukan situs Batu Lingga. Seperti diketahui bahwa batu lingga
merupakan sebuah simbol bagi masyarakat Hindu yang bermakna sebagai
simbol “kesuburan”. Sementara itu, di sekitar satu kilometer setelah situs Batu
Lingga juga terdapat situs batu prasasti dengan gambar telapak kaki. Besarnya
gambar tapak kaki tersebut relatif kecil, atau hampir sama dengan ukuran tapak
kaki orang Jawa pada umumnya. Kedua situs ini juga tidak bisa diceritakan
lebih detail karena tidak ada sumber tertulis yang menjadi petunjuk dari awal
munculnya situs tersebut.

Peran kawasan pantai Juwana, Rembang dan Lasem di pantai utara Jawa
dalam dunia maritim di Nusantara sudah muncul sejak masa-masa awal abad
masehi. Ketika kerajaan Sriwijaya berkembang pesat di dunia Melayu sejak
abad ke-7 masehi, tampaknya Lasem dan pelabuhan di sekitarnya memiliki
peran penting di bidang kemaritiman. Sebuah kapal yang diperkirakan berasal
dari abad ke-7 masehi ditemukan di pantai Punjulharjo, Lasem, Jawa Tengah.101
Tidak menutup kemungkinan kawasan ini menjadi pusat-pusat perdagangan
penting baik perdangan lokal, antarpulau maupun pelayaran dan perdagangan
internasional. Peran ini semakin penting ketika pusat kekuasaan politik di Jawa
pindah dari pedalaman Jawa Tengah ke Jawa Timur yang tampaknya sangat
menekankan pada kegiatan pelayaran dan perdagangan.

Berdasarkan catatan sejarah yang ada, nama Lasem baik sebagai kota
pelabuhan maupn sebagai sebuah wilayah administratif lebih dahulu dikenal
daripada Rembang. Nama Lasem sudah dikenal sejak zaman kerajaan Majapahit
ketika diperintah oleh raja Hayam Wuruk. Pada masa pemerintahannya,
Lasem merupakan salah satu daerah vasal kerajaan Majapahit. Sumber lokal

100 Indrianto, dkk., “Rekontruksi Situs Galangan Kapal Lasem untuk Pengembangan Promosi
Paket Wisata Bahari di Rembang” (Laporan penelitian yang dibiayai oleh Direktorat Jenderal Pendidikan
Tinggi, Departemen Pendidikan Nasional, 2005).
101 “Situs Perahu kuno Punjulharjo, Perahu Tertua Abad-7 Zaman Mataram Hindu”, dalam:
http://rembanghitscomunity.blogspot.co.id/2016/04/situs-perahu-kuno-punggul-harjo-perahu.
html (Dikunjungi, 18 Desember 2017).
Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 115

yaitu Badrasanti menyebutkan bahwa pada tahun Saka 1273 Lasem diperintah
oleh Dewi Indu, seorang adik Hayam Wuruk dari Wilwatikta. Dewi Indu
yang bersuami Pangeran Rajasa Wardhana mempunyai wilayah kekuasaan
dari daerah Pacitan sampai ke muara Bengawan Silungangga.102 Bengawan
Silungangga diidentikan dengan Bengawan Solo. Berdasarkan keterangan
tersebut dapat diperkirakan bahwa Lasem merupakan salah satu pusat kerajaan
di bawah Majapahit yang wilayahnya cukup luas yaitu antara Pacitan di kawasan
pantai Laut Selatan hingga Muara Bengawan Solo berada di pantai utara Jawa.

Gambar 3.4 Situs Perahu Kuno Punjulharjo, Rembang


Sumber: Dokumentasi Direktorat Sejarah, 2017

Kitab Negara Kertagama pupuh X/2 memberikan gambaran mengenai


adanya kerajaan-kerajaan kecil atau daerah bawahan Majapahit di Jawa yang

102  Sri Soejatmi Satari, “Caruban, Lasem: Suatu Situs Peralihan Klasik – Islam”, Dalam:
Pertemuan Ilmiah Arkeologi III. Proyek Penelitian Purbakala Jakarta, Departemen Pendidikan dan
Kebudayaan, 1985, hal. 487-488. lihat juga Rekso Wardojo (ed), Sabda Badrasanti, 1985. Semarang,
tanpa penerbit.
116 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

diperintah oleh seorang dengan gelar Paduka Bhattara, Bhrai atau Bhre.
Disebutkan dalam kitab itu bahwa kerajaan-kerajaan kecil sebagai vasal
kerajaan majapahit adalah Daha, Wengker, Matahun, Lasem, Pajang, Peguhan,
Singasari, Wirabhumi, Mataram, Kahuripan, dan Panawuhan.103

Sebuah prasasti yang berangka tahun 1273 Saka (1351 Masehi) yang
dikeluarkan oleh Rakryan Mahapatih Mpu Mada menggambarkan tentang arti
penting Lasem dalam kontek politik di pusat kerajaan Majapahit. Prasasti itu
menyebutkan adanya semacam dewan pertimbangan kerajaan Majapahit yang
disebut “Bhattara Saptaprabhu”. Dewan pertimbangan ini memiliki anggota
yang terdiri dari para sanak-saudara raja yang berjumlah 7 orang, salah satu dari
padanya adalah penguasa dari Lasem yang mendapat sebutan Bhre Lasem.104
Pentingnya Lasem juga bisa dilihat dari kenyataan bahwa dalam serangkaian
kunjungannya ke berbagai wilayah kerajaan yang dilakukan oleh Raja Hayam
Wuruk sebagaimana yang digambarkan dalam kitab Negara Kertagama.
Diceritakan dalam kitab itu bahwa raja Hayamwuruk telah berkunjung ke
Lasem pada tahun 1276 Saka, sedangkan Pajang pada tahun 1275 Saka, ke
Lumajang pada tahun 1281 Saka, dan sebagainya.

Dalam kitab Pararaton, penguasa Lasem pada masa pemerintahan raja


Hayamwuruk adalah Kusuma Wardani juga dikenal dengan nama Sang Ahayu.
Putri penguasa ini merupakan anak perempuan dari raja Hayam Wuruk dari
permaisuri Paduka Sori, anak dari Parameswara. Kusuma Wardani sendiri
menikah dengan saudara sepupunya yang bernama Wikramawardhana alias
Bhre Hyang Wisesa. Ia adalah putra Dyah Nattaya, yaitu adik Hayam Wuruk
yang kawin dengan Bhre Paguhan yaitu Singhawardhana. Selanjutnya yang
menjadi Bhre Lasem adalah Negarawardhani atau yang dikenal dengan
sebutan sang Alemu. Negarawardhani adalah putri Bhre Pajang yang diperistri
oleh Bhre Wirabhumi, seorang putra Hayam Wuruk dari istri selir. Sesudah
itu yang menjadi penguasa Lasem adalah putri Bhre Wirabhumi. Mengenai
Bhre Wirabhumi ini sumber Pararaton menyebutkan bahwa ia mempunyai
empat anak yaitu Bhre Pakembangan, Bhre Mataram yang diperistri oleh

103 Slamet Muljono, Negara Kertagama dan Tafsir Sejarahnya. 1979. Jakarta: Bharatara Karya
Aksara.
104  Slamet Muljono, ibid., hal. 56; lihat juga dalam Sartono Kartodirdjo, 1975. Sejarah Nasional
Indonesia, II. Jakarta; Departemen Pendidikan dan Kebudayaan, hal. 279.
Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 117

Bhre Hyang Wisesa, Bhre Lasem yang diperistri oleh Bhre Tumapel dan Bhre
Matahun. Bhre Lasem terakhir yang disebutkan adalah anak Bhre Pandan Salas
yang diperistri Bhre Tumapel. Sesudah itu belum ditemukan lagi informasi
mengenai penguasa di Lasem, yang mungkin menghilang bersamaan dengan
kemunduran dan keruntuhan kerajaan Majapahit pada abad ke- 16.105

Setelah pusat pemerintahan Jawa bergeser dari pedalaman Jawa Timur


menuju ke pantai utara Jawa Tengah, kota-kota pelabuhan pantura berkembang
lebih pesat. Pada jaman kerajaan Demak dan kemudian digantikan kerajaan
Pajang, daerah Juwana, Rembang dan Lasem berada di bawah kontrol kerajaan-
kerajaan ini. Hal itu dapat diketahui misalnya, ketika raja Pajang yaitu Jaka
Tingkir atau Hadiwijaya sebagai Sultan pada tahun 1581 dihadiri oleh raja-
raja Sedayu, Tuban, Pati, Lasem, dan raja-raja Pantai jawa Timur lainnya.106
Menurut De Graaf hal ini sebagai bukti bahwa kedudukan Sultan Pajang
dianggap sebagai Maharaja oleh para penguasa di pesisir Jawa Tengah dan Jawa
Timur.107 Walaupun mereka bukan merupakan vasal dari Pajang, paling tidak
mereka mengakui Sultan Pajang sebagai raja Islam dan Sultan dari para raja-
raja atau penguasa kota-kota pelabuhan di pantai utara Jawa. Dalam hal ini
saling hubungan mereka adalah bersifat bersahabat.108

Namun demikian ketika kerajaan Mataram, daerah Lasem dan kota-kota


pantai utara Jawa dari Cirebon, Indramayu, Brebes, Tegal, Semarang, Demak,
Jepara Juwana, Rembang, Lasem dan lain sebagainya sama sekali terlepas dari
kontrol Mataram dan berdiri sendiri sebagai kerajaan-kerajaan maritim. Oleh
karena itu raja Mataram sejak Panembahan Senopati (1575-1601) berusaha
untuk menaklukkan penguasa-penguasa itu. Di samping motif politik, hal
ini juga didorong oleh faktor ekonomi karena sebagai kerajaan-kerajaan
maritim, kota-kota pelabuhan tersebut memiliki kekayaan ekonomi yang
penting sebagai hasil kegiatan perdagangan. Di samping itu, kerajaan-kerajaan
maritim itu merupakan pusat-pusat penyebaran Islam yang dikhawatirkan
bisa berkembang menjadi pusat-pusat kekuatan yang mengancam eksistensi

105 Titi Surti Nastiti dan Nurhadi Rangkuti, op.cit…, hlm. 2


106  Meinsma, ed Babad Tanah Jawi, 1941. S. Gravenhage: Martinus Nijhoff, hlm. 122.
107  H.J. de Graaf, Awal Kebangkitan Mataram, 1987. Jakarta: Grafiti Pres, hlm. 187.
108  Ibid., hlm. 270
118 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Mataram, sebagai kerajaan di pedalaman dengan berbasis ekonomi pertanian.109

Pada masa pemerintah Panembahan Senopati, baru Demak, Pati, dan


Jepara yang berhasil ditaklukkandan dikuasai oleh Mataram. Baru pada masa
pemerintahan raja ketiga Mataram yaitu Sultan Agung hampir seluruh kota-
kota pantai uatara Jawa dari Indramayu sampai Surabaya, bahkan sampai
Madura berhasil dikuasai oleh Mataram. Dengan demikian sejak itu para
penguasa kota-kota pelabuhan tersebut menjadi vasal-vasal dari Mataram.
Khususnya kota pelabuhan Lasem baru ditaklukkan oleh Mataram pada tahun
1616, sedangkan Tuban dengan melalui pertempuran yang sengit akhirnya bisa
dikuasai Mataram pada tahun 1619.110

Pada tahun 1740 meletus pemberontakan orang-orang Cina yang terjadi


di Batavia akan tetapi kemudian meluas hampir seluruh Jawa. Di Jawa Tengah,
khususnya di ibukota kerajaan Mataram yaitu Kartasura, para pemberontak
orang-orang Cina itu pada mulanya memang mendapat dukungan oleh raja
Kartasura pada waktu itu yaitu Paku Buwana II. Sebagai akibatnya benteng
Kompeni di Kartasura diserang dan dikuasai oleh para pemberontak. Peristiwa
yang naas bagi Kompeni terjadi pada tahun 1741, bahkan komandan Benteng
yang bernama Vilsen dibunuh, sedangkan prajurit Kompeni lainnya yang
bersedia masuk Islam diberi pengampunan.111 Namun demikian setelah
Kompeni menghimpun kekuatan militer yang besar di sepanjang pantai utara
Jawa, Paku Buwana II berbalik menarik dukungannya dari “pemberontak”.
Selanjutnya dengan terlebih dahulu meminta maaf kepada pihak Kompeni
Paku Buwana II bergabung dan bersekutu dengan Kompeni untuk bersama-
sama menumpas pemberontakan Cina.112 Setelah berhasil menumpas
pemberontakan Cina, VOC menguasai seluruh kawasan pantai utara Jawa.
Sejak saat itu perdagangan dan pelayaran di kawasan ini dikontrol secara ketat

109  Mengenai hubungan dagang antara kerajaan-kerajaan pantai utara Jawa dengan daerah-
daerah atau negeri-negeri lain di Asia dan Timur Tengan dapat dibaca dalam J.C. Van Leur, 1955,
Indonesian Trade and Society. The Hague Bandung: W Van Hoeve; Lihat juga dalam B.J.O. Schhrieke,
1959, Indonesian Sosiological Studies. The Hague Bandung: W. van Hoeve.
110 H.J. de Graaf, op.cit., hlm. 33-53.
111 Mengenai pendudukan dan pembakaran kraton Kartosuro oleh pemberontak Cina
dipimpin oleh Mas Garendi dapat dibaca dalam Leupe, “Verhaal van het gepaseerde te Kartasura voor
der vesting, door de opperchirurgijn. Aarnout Gerrits, 1742”, dalam BKI, 1964, No. 11, hlm. 119.
112 P. J. Veth, Java: Geografisch, Etnologisch, Historisch, jilid III, 1875-1878. Haarlem: De Erven
F. Bohn, hlm. 464.
Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 119

oleh VOC. Dengan demikian perdagangan internasional yang dilakukan oleh


penduduk lokal menjadi merosot. Pelayaran dan perdagangan internasional
selanjutnya lebih banyak dilakukan oleh VOC, sedangkan penduduk pribumi
lebih bisa survive untuk perdagangan lokal, meskipun dengan kontrol ketat
dari VOC. Bagi VOC, Rembang dan Lasem sangat penting sebagai penghasil
kayu jati yang bermutu tinggi.

Sejak tahun 1777, produksi kayu jati di Lasem dan Rembang serta daerah
sekitarnya dimonopoli oleh VOC. Sebagian besar kayu jati dari daerah ini
dikirim ke Batavia yang digunakan untuk membangun sarana dan prasarana
yang dibutuhkan oleh VOC dan sebagian dijual kepada perusahaan swasta.
Setiap tahun dari daerah Rembang (termasuk Lasem), lebih dari 50.000 batang
dan 75.000 papan kayu jati dikirim ke Batavia. Sebagian besar kayu ini diangkut
oleh para pelayar Cina. Hanya sebagian kecil saja (sekitar 15%) diangkut oleh
prahu pribumi. Baik orang-orang Cina maupun orang Jawa yang berperan
dalam pengapalan kayu jati ini berasal dari Rembang dan Lasem. Namun
demikian sebagian besar armada yang digunakan untuk mengangkut kayu ini
berasal dari Lasem yaitu sekitar 2/3 volume prahu yang mengangkut sekitar 50
hingga 60% kayu jati dari kawasan Rembang.113

2. Jepara
Meskipun masih dalam perdebatan, kemunculan Jepara di atas panggung
sejarah Jawa setua dengan kerajaan Matara di pedalaman Jawa Tengah dan
Sriwijaya di Palembang (Sumatra). Menurut buku “Sejarah Baru Dinasti Tang
(618-906 M)” mencatat bahwa pada tahun 674 M seorang musafir Tionghoa
bernama I-Tsing pernah mengunjungi negeri Holing atau Kaling atau Kalingga
yang juga disebut Jawa atau Japa dan diyakini berlokasi di Keling, kawasan
timur Jepara sekarang ini. Pada waktu itu kerajaan ini dipimpin oleh seorang
raja wanita bernama Ratu Shima yang dikenal sangat tegas.114 Namun demikian
113 Lihat G.J. Knaap, Shallow Waters, Rising Tide: Shipping and Trade in Java around 1775
(Leiden: KITLV Press, 1996), hlm. 56 -60.
114 Banyak sarjana yang mengasosiasikan Ho-ling dengan kerajaan Kalingga yang berpusat
di kawasan Jepara. Pada tahun 422 seorang pendeta Buddha dari India berkunjung ke Ho-ling dalam
perjalanannya ke Cina. Ia sempat tinggal selama beberapa tahun di Ho-ling dan menjadi penasehat
raja Ho-ling yang juga beragama Buddha. Ho-ling juga telah mengirim utusan ke Cina bebeapa kali dari
tahun 430 hingga tahun 660-an. Lihat Keneth R. Hall, Maritime Trade and State Development in Early
120 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

sayang sekali bahwa tidak ada informasi lebih detail mengenai sejarah Jepara
selama periode sebelum datangnya pengaruh Islam.

Pada masa berkembangnya pengaruh Islam, terutama pada masa kerajaan


Demak, Jepara tidak hanya berperan penting sebagai pelabuhan dagang saja
tetapi juga sebagai pangkalan angkatan laut Kesultanan Demak. Pada waktu itu
Adipati Unus-lah yang menjadi penguasa lokal di Jepara sebelum ia diangkat
sebagai sultan untuk menggantikan ayahnya, yaitu Raden Patah pada tahun
1518. Dengan perencanaan selama 5 tahun, Adipati Unus akan menggempur
Malaka (sebelum dikuasai Portugis tahun 1511) dengan alasan bahwa Sultan
Malaka telah menghina pelautnya yang datang di Malaka. Sementara itu
pada tahun 1511 Portugis sudah mendahului menguasai Malaka. Kejadian
ini justru memberikan semangat yang lebih besar kepada Adipati Unus dan
armadanya untuk menghancurkan penguasa kafir. Ia berusaha menghubungi
para penguasa Melayu di Palembang dan Sultan Malaka yang melarikan diri
untuk bersama-sama bertempur melawan Portugis.115

Adipati Unus mempersiapkan armada kapal sebanyak 100 buah dengan


volume kapal yang paling kecil 200 ton. Kapal-kapal itu dibuat di Lasem dan
Semarang. Sekitar pergantian tahun 1512/1513, dilaksanakanlah serangan
terhadap Malaka yang berakhir dengan kehancuran armada laut dari Demak.
Pasukan Pati Unus itu berangkat dari dari Jepara pada tanggal 1 Januari
1513.116 Dari gabungan seluruh angkatan laut bandar-bandar Jawa Tengah dan
Palembang yang kembali hanya 10 kapal jung dan 10 kapal barang. Menurut
Tome Pires Adipati Unus memerintahkan supaya sebuah kapal perang jung
besar yang berlapis baja, yang sebenarnya dapat diselamatkannya, didamparkan
di pantai Jepara dan dibiarkan di situ, sebagai kenang-kenangan perang yang
dilancarkannya ‘terhadap bangsa yang paling gagah berani di dunia’. Oleh
karena itu tidak benar jika dikatakan bahwa setelah kegagalan penyerangan
Demak ke Malaka menyebabkan dunia maritim di Jawa tidak bisa bangkit
kembali. Meskipun Demak telah melakukan ekspedisi ke Malaka yang gagal

Southeast Asia (Honolulu: University of Hawaii Press, 1985), hlm. 104. Lihat juga W.J. Van der Meulen,
S.J., “In Search of Ho-ling”, Indonesia 23 (1977), hlm. 87-111.
115  M.C. Ricklefs, Sejarah Indonesia Modern 1200-2004 (Jakarta: Serambi Ilmu Semesta,
2005), hlm. 80-89).
116  H.J. de Graaf & Th. Pigeaud, De Eerste Muslimse Vorstendommen op Java: Studien over de
staatkundige Geschiedenis van de 15 en 16 de Eeuw (Leiden: KITLV, 1974), hlm. 93.
Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 121

sebanyak dua kali, namun semangat kebahariannya masih berkobar-kobar.


Setelah kegagalan itu, Demak masih mengirimkan armadanya ke Maluku
untuk bertempur melawan Portugis di sana. Menurut kesaksian Mendes Pinto
bahwa dalam rangka pengislaman di Pasuruan dan mencegah persekongkolan
antara Portugis dan penguasa non Islam di Jawa, pada tahun 1546 Demak (masa
Sultan Trenggana) mengirimkan ekspedisi laut gabungan dengan penguasa
pesisir Jawa Tengah dan Jawa Barat sebanyak 2.700 kapal yang terdiri dari 1000
kapal jung dan 1700 kapal dayung dengan disertai 80.000 orang prajurit.117

Pada abad ke-16 ekonomi maritim merupakan sektor yang menonjol


di Nusantara. Para pedagang dari bebagai daerah di Nusantara melakukan
kegiatan perdagangan laut dengan prahu-prahu mereka yeng memiliki bentuk
yang beraneka ragam. Dalam menempuh rute ke barat, mereka membawa
barang-barang dagangan seperti beras, garam, kayu cendana, kulit kerbau, dan
lain-lain. Mereka mengambil rute pelayaran dengan menyusuri pantai utara
Jawa baik untuk kepentingan transaksi dagang maupun untuk mengambil
bekal dalam perjalanan seperti bahan makanan, air minum, kayu bakar, dan
sebagainya. Di Banten mereka bisa menjual komoditi garam yang mereka bawa
dari Lasem, Gresik dan Jaratan dan membeli lada untuk dijual di Malaka. Setelah
itu mereka meneruskan pelayaran menyusur pantai menuju ke pelabuhan-
pelabuhan di pantai timur Sumatra seperti Palembang, Jambi, Melayu, dan
sebagainya untuk selanjutnya menuju ke Malaka. Di pelabuhan Malaka inilah
para pedagang Jawa menjual beras yang dibawa dari Demak dan Jepara.

Di Malaka mereka membeli berbagai komoditi yang berasal dari negeri-


negeri di kawasan Semenanjung Malaya dan negeri-negeri yang terletak di
sebelah baratnya (negeri-negeri atas angin) serta barang-barang dari dunia
timur (Cina, Jepang dan sebagainya). Mereka membeli kain sutera, tekstil,
porselin, barang pecah belah, barang logam, dan sebagainya. Komoditi-
komoditi dagang ini kemudian dibawa berlayar ke timur dengan melewati
rute yang sama hingga akhirnya mencapai Jepara. Sambil menunggu angin
barat mereka istirahat dan menjual sebagian barang dagangan yang dibeli dari
Malaka dan untuk persiapan berlayar ke timur (ke Maluku) guna membeli
rempah rempah. Ada kemungkinan bahwa ada kelompok pedagang yang

117  Armando Cortesao, The Suma Oriental of Tome Pires: An Account of the East, 2nd Series
(London: Hakluyt Society, 1944), hlm. 187-188.
122 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

berspesialisasi ke timur dan ada pula yang berspesialisasi pelayaran ke barat.


Namun demikian juga tidak mustahil mereka mengambil rute dagang baik ke
barat maupun ke timur.

Komoditi utama yang dibutuhkan oleh kawasan Maluku adalah berbagai


jenis kain dan beras. Oleh karena itu pedagang Jepara membawa beras dari
pedalaman Demak dan kain dari Malaka untuk dibawa ke Maluku. Mereka
berangkat ke timur dengan menyusuri pantai utara Jawa dengan nenyinggahi
pelabuhan Tuban, Gresik, Surabaya untuk kemudian menuju Makassar dan
selanjutnya menuju Ambon dan pelabuhan lain di Maluku. Di sini mereka
mejual komoditi dari Malaka, Jawa, dan Makassar untuk kemudian membeli
rempah-rempah guna dijual di Jawa dan terutama di Malaka. Di samping
itu Jepara juga memiliki hubungan dagang bahkan hubungan politik dengan
Bangka, Kalimantan Selatan (Banjarmasin), Tanjungpura, dan Lawe.118

Gambar 3.5 Benteng Jepara sebagai gerbang jalur pelayaran abad ke 15


Sumber: Dokumentasis Direktorat Sejarah, 2017

118 Sutjipto, “Some Remarks”, hlm. 185.


Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 123

Peranan pelabuhan Jepara semakin meningkat ketika terjadi intrik-intrik


perebutan kekuasaan di Demak sejalan dengan semakin mendangkalnya
pelabuhan Demak sebagai akibat dari proses sedimentasi. Jepara pada akhirnya
mejadi pelabuhan utama kerajaan Demak. Kemajuan ini berlangsung terus
meskipun pada tahun 1599 Jepara diserang dan diduduki oleh tentara Mataram.
Jepara dijadikan sebagai salah satu bandar Mataram yang maju. Orang-orang
Belanda melaporkan bahwa pada tahun 1615 mereka bertemu tidak kurang
dari 60-80 jung Jawa di kawasan perairan Sumatra yang sebagian besar berasal
dari Jepara. Mataram juga memanfaatkan Jepara sebagai pusat pembuatan
kapal. Jabatan yang mengelola pelabuhan Jepara disebut sebagai pecat tanda
yang mengawasi semua kantor pabean dan berkuasa di semua muara sungai.
Syahbandar yang pernah menemui kapal-kapal Belanda pada tahun 1616
dan 1619 adalah keturunan Cina. Ia dikenal dengan nama Ince Muda yang
mengadakan hubungan dagang dengan Jambi karena ia memiliki saudara di
sana yang memiliki hubungan baik dengan Sultan Jambi. Ia memiliki beberapa
kapal kecil untuk mengangkut beras. Pegawai VOC juga mencatat bahwa kedua
bersaudara ini memiliki pengaruh besar masing-masing terhadap Jambi dan
Wedono Bupati Jepara. Selain itu Ince Muda juga berdagang dengan orang-
orang Portugis di Malaka.119

Jepara kemudian berkembang sebagai bandar utama Mataram. Ekspor


beras Mataram ke berbagai wilayah di Nusantara dilakukan melalui bandar
Jepara. Dengan kata lain, Jepara menjadi satu-satunya pelabuhan yang diijinkan
oleh penguasa Mataram untuk mengekspor beras. Hal itu disebabkan Jepara
dekat dengan daerah-daerah penghasil beras seperti Juwana, Tadunang, dan
Demak.120 Oleh karena itu, harga beras di Jepara sangat murah dibandingkan
dengan pelabuhan atau bandar-bandar lainnya di Nusantara. Sebagai contoh;
harga beras di Jepara antara 12 sampai dengan 16 real setiap koyan (1 koyan
sama dengan 30 pikul; 1 pikul sama dengan 61,76 kg), di Batavia harganya
40-60 real dan di Maluku 100-120 real.121 Dengan kedudukannya itu Jepara

119 Sutjipto, ‘Some Remarks”, hlm.185.


120 L.W. Nagtegaal, Riding The Dutch Tiger, the dutch east indies company and the northeast
coast of java 1680-1743. Leiden: KITLV Press, 1996, hlm. 129.
121 G. Gonggrijp, Schets Eener Ekonomische Geschiedenis van Nederlandsch-Indie. Haarlem:
de Erven F. Bohn, 1928, hlm. 46.
124 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

berkembang sebagai bandar dagang utama bagi Mataram, sekaligus bandar


yang besar di pantai utara Jawa.

Kemakmuran Jepara bisa dilihat dari deskripsi tentang kotanya. Kota ini
merupakan satu-satunya kota dengan tembok untuk pertahanan, di sekitar
pantainya dibangun dinding dari batu karang, dengan berbagai macam kubu-
kubu pertahanan dan meriam. Meskipun demikian, Jepara tidak terlindungi
dan terbuka bagi serangan yang datangnya dari arah pedalaman.122 Dalam
kota Jepara rumah-rumah dibangun dengan batu dan kapur. Jalan, tembok,
lapangan, dan pemandangan di sekitarnya menarik, dihiasi gedung-gedung
serba indah. Menyenangkan sekali berjalan-jalan di Jepara. Pasar-pasar penuh
dengan orang Jawa, Persia, Arab, Gujarat, Cina, Koromandel, Aceh, Melayu,
Peguana, dan lain-lain bangsa.

Sejalan dengan muncul dan berkembangnya kekuatan VOC di pantai utara


Jawa, terjadilah kontak-kontak yang semakin intensif antara Mataram dengan
VOC yang akhirnya penguasa Mataram memperbolehkan VOC membangun
loji di Jepara pada tahun 1615. Namun demikian hubungan baik tersebut
berubah menjadi perselisihan sehingga loji VOC tersebut diserang oleh pihak
Mataram pada tahun 1618. Sejak saat itu hubungan keduabelah pihak di Jepara
menjadi sangat tegang dan penuh dengan kecurigaan.123

Pada akhir tahun 1618 VOC melakukan pembalasan secara mendadak


terhadap Jepara. Dengan mengerahkan serdadu sebanyak 160 orang, VOC
dapat memporak-porandakan Jepara: benteng kayu milik pribumi diduduki
tanpa perlawanan, bekas loji VOC dan rumah di sekitarnya dibakar habis dan
sekitar 30 orang Jepara tewas. Semua kapal yang sedang berlabuh di Jepara
dan Demak disita dan dibakar setelah muatan berasnya dipindahkan ke kapal-
kapal Belanda. Konon hampir seluruh kota Jepara habis terbakar. Serangan
VOC kedua terhadap Jepara dilakukan lagi pada tanggal 23 Mei 1619. Jepara
kembali dibakar oleh VOC termasuk sembilan kapal milik orang Jawa. Setelah
hubungan Mataram dan VOC memburuk berkaitan dengan insiden Jepara,
VOC mulai membangun hubungan baik dengan penguasa Surabaya yang

122 Nagtegaal, Riding the Dutch Tiger, hlm. 91.


123  H.J.de Graaf, Puncak Kekuasaan Mataram: Politik Ekspansi Sultan Agung (Diterjemahkan
oleh Pustaka Utama Grafiti dan KITLV) (Jakarta: Graffiti Press dan KITLV, 2002), hlm. 66-77.
Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 125

pada waktu itu masih merdeka. VOC dapat memperoleh segala kebutuhan
akomodasinya dari Surabaya. Bahkan VOC pun sanggup membantu Surabaya
dalam melawan Mataram meskipun hal itu masih bersifat basa-basi karena
Belanda melihat Surabaya memiliki potensi konflik yang tinggi.124

Setelah Mataram menyerahkan Jepara kepada Kumpeni pada tahun 1743


atas jasanya membantu memadamkan pemberotakan orang Cina, pelabuhan ini
menjadi semakin mundur. Kumpeni lebih senang memilih Semarang sebagai
pelabuhan utama di Jawa Tengah karena memiliki jaringan transportasi yang
lebih baik sehingga strategis dari segi pertahanan. Akhirnya Jepara mengalami
kemunduran yang parah.

3. Tuban
Tuban merupakan kota pelabuhan tertua di Jawa dan mengalami
perkembangan pesat pada abad ke-11. Orang-orang Cina pada abad ke-13
berupaya untuk menaklukkan Tuban, tetapi gagal.125 Sebagian upeti-upeti dari
negara-negara bawahan mencapai ibukota Majapahit melalui pelabuhan Tuban.
Upeti ini membawa kekayaan dan kemakmuran bagi tuban dan penguasanya.
Tome Pires menggambarkan Tuban bukan sebagai kota perniagaan dan
pusat perdagangan. Tuban bahkan tidak memiliki pelabuhan yang layak
untuk berlabuhnya kapal-kapal yang relatif besar dan berat. Tuban hanya
memiliki tempat berlabuh terbuka yang berjarak cukup jauh dari kota.126 Pada
dasarnya Tuban menjadi pelabuhan makmur, karena menjadi kota pelabuhan
Majapahit.127

Sebagian upeti-upeti dari negara-negara bawahan mencapai ibukota


Majapahit melalui pelabuhan Tuban. Upeti ini membawa kekayaan dan

124  de Graaf, Puncak Kekuasaan Mataram, hlm. 75-79.


125  Pires. Op.cit. Suma Oriental…, hlm. 123.
126  Pelabuhan Tuban langsung berhadapan dengan Laut Jawa. Selain itu, penghubung antara
kota pelabuhan dengan pedesaan pengahasil produk pertanian melalui jalan darat. Untuk hal ini lihat.
Pires. Op.cit. Suma Oriental, hlm. 190.
127  Di Jawa peperangan antara kota-kota Islam di pantai utara dan kerajaan Hindu Majapahit
merupakan pertikaian yang cukup lama, dengan akibat orang Hindu mundur ke arah timur. Kekayaan
karena perdagangan dan teknologi militer sepanjang abad ke-16 membantu meningkatkan kekuatan
kota-kota pelabuhan seperti Demak, Jepara, Tuban, Gresik dan Surabaya. Untuk hal ini lihat. Reid.
Op.cit. Asia Tenggara Dalam Kurun Niaga … Jilid 2, hlm. 75-76.
126 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

kemakmuran bagi Tuban dan penguasanya. Tome Pires menggambarkan


Tuban bukan sebagai kota perniagaan dan pusat perdagangan. Tuban bahkan
tidak memiliki pelabuhan yang layak untuk berlabuhnya kapal-kapal yang
relatif besar dan berat. Tuban hanya memiliki tempat berlabuh terbuka yang
berjarak cukup jauh dari kota.128 Pada dasarnya Tuban menjadi pelabuhan
makmur, karena menjadi kota pelabuhan Majapahit.129 Pelabuhan Tuban
memperoleh kemakmuran perdagangan, karena dari kebijakan ekspansi
Majapahit ke seberang lautan yang menjadikan Tuban sebagai pelabuhan
keberangkatan untuk perjalanan laut ke Maluku. Bahkan toponimi Tuban pun
banyak digunakan dalam berbagai nama tempat di Maluku.130

Gambar 3.6 Dermaga Boom Tuban yang masih beroperasi hingga saat ini
Sumber: Dokumentasi Direktorat Sejarah, 2017

128  Pelabuhan Tuban langsung berhadapan dengan Laut Jawa. Selain itu, penghubung antara
kota pelabuhan dengan pedesaan pengahasil produk pertanian melalui jalan darat. Untuk hal ini lihat.
Pires. Op.cit. Suma Oriental, hlm. 190.
129  Di Jawa peperangan antara kota-kota Islam di pantai utara dan kerajaan Hindu Majapahit
merupakan pertikaian yang cukup lama, dengan akibat orang Hindu mundur ke arah timur. Kekayaan
karena perdagangan dan teknologi militer sepanjang abad ke-16 membantu meningkatkan kekuatan
kota-kota pelabuhan seperti Demak, Jepara, Tuban, Gresik dan Surabaya. Untuk hal ini lihat. Reid.
Op.cit. Asia Tenggara Dalam Kurun Niaga … Jilid 2, hlm. 75-76.
130  Pigeaud. Op.cit. Java in The Fourtenth Century…, hlm. 33
Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 127

Pedagang-pedagang Tuban pada abad ke-13-15 membatasi pelayaran


mereka. Mereka hanya berlayar di wilayah kepulauan Nusantara dan sekitarnya.
Melimpahnya produksi beras yang produksinya jauh melebihi konsumsi
domestik memungkinkan Jawa untuk mengirimkan surplus produksi
pertanian ke negeri-negeri lain.131 Karena sebaliknya, kepulauan rempah
sangat sedikit memiliki bahan makanan. Penduduk dari kepulauan penghasil
rempah sejak lama menukar rempah mereka yang berharga dengan beras Jawa.
Melalui perniagaan seperti ini, sebuah perdagangan perantara yang ramai telah
muncul di pelabuhan Jawa. Hal ini ditunjukan oleh penguasa Majapahit dalam
memperkuat kekuasaan hingga Maluku. Kuatnya kekuasaan Majapahit atas
pulau penghasil rempah bertujuan untuk memastikan pasokan rempah dari
Banda dan Maluku. Usaha Majapahit juga diikuti dengan pertukaran bahan
makanan, terutama beras Jawa. Sementara itu, wilayah produsen rempah-
rempah kekurangan produksi makanan. Pada waktu itu, pelabuhan Tuban
mungkin bertindak sebagai pusat pengumpul rempah yang didatangkan
dari wilayah timur. Situasi ini yang menyebabkan Pelabuhan Tuban menjadi
makmur.132

Menurut, Lapian pelabuhan ini merupakan tempat berlabuhnya ekspedisi


armada Cina di abad ke-13. Kota pelabuhan ini mendapatkan kemakmuran
dari abad ke-12 hingga ke-14 dari perniagaan. Pada masa Majapahit, bandar
Tuban sebagai pelabuhan keberangkatan armada Majapahit untuk perjalanan
laut ke kepulauan Maluku. Pires yang pernah mengujungi pelabuhan Tuban
dan kagum dengan kekayaan yang dipamerkan penguasa pelabuhan Tuban.
Di sana ada pawai gajah, kuda dan anjing. Kaum bangsawannya juga banyak
mempunyai budak.133

Penduduk Tuban pada abad ke-14 telah sibuk melakukan perniagaan


dengan pelabuhan Hitu. Banyak penduduk Tuban sendiri kemudian juga

131  Tuban menjadi kantor dagang kerajaan Majapahit yang mengurus jaringan perdagangan.
Dalam Negarakertagama dinyatakan bahwa daerah itu mengirim seluruh hasil tanam pada setiap musim
panen. Kepada mereka diutus “pembesar-pembesar dan pejabat-pejabat tinggi untuk memungut upeti
secara tetap. Pigeaud. Op.cit. Java in The Fourteenth Century…., hlm. 12.
132  Pada abad ke-15, kota pelabuhan Tuban pernah sebagai sarang pebajak laut. Di sini
berkumpul bajak laut dari Cina dan Jawa yang menggunakan kapal-kapal jung besar.
133  Pada waktu itu, budak memang merupakan simbol status penting, yang menandakan para
bangsawan seringkali berperang untuk mendapatkan prajurit yang dikalahkan sebagai budak. Untuk hal
ini lihat. Lapian. Pelayaran dan Perniagaan Nusantara…., hlm. 51.
128 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

banyak yang menetap di pelabuhan Hitu untuk berdagang rempah-rempah.


Hitu sebagai pelabuhan transit merupakan tempat pedagang-pedagang
singgah untuk sementara waktu untuk mendapatkan rempah-rempah. Hitu
sendiri sebelum penduduknya menanam cengkeh, mendapatkan cengkeh
dari negeri-negeri bawahannya yang memberikan upeti. Pada sisi lain orang
Tuban membawa beras dan menukarkannya dengan cengkeh dengan Hitu.
Pentingnya Hitu bagi Tuban, tergambar dalam Kitab Negarakertagama yang
ditulis pujangga pada abad ke-14. Disebutkan ekspedisi armada Majapahit
ke Maluku menyebut nama Wandan (Banda) sebagai salah satu penghasil
rempah-rempah. Perjalanan kapal Majapahit itu ke Kepulauan Maluku melalui
jalur selatan. Juga, kapal-kapal itu singgah di pelabuhan Hitu sebagai bandar
ramai untuk perdagangan perantara rempah-rempah.134

Pada awal abad ke-15, orang-orang Banda sering singgah di Hitu untuk
mendapatkan beras yang dibawa oleh orang-orang Tuban. Sebaliknya, pedagang
Tuban singgah di pelabuhan Banda dengan membawa lada, beras dan garam
untuk ditukarkan dengan pala dan fuli, atau ditukarkan dengan kain tenun
Gujarat atau kain putih Koromandel. Kain putih menjadi kebutuhan orang-
orang Banda untuk ritual kematian. Jenazah yang akan dikuburkan dibungkus
dengan kain putih tersebut.

4. Gresik
Gresik merupakan Pelabuhan penting di pesisir utara Jawa pada abad ke-14
hingga awal abad ke-17. Pelabuhan Gresik ini mengendalikan impor rempah-
rempah dari Banda dan Maluku menuju ke pelabuhan Malaka. Tome Pires tidak
secara eksplisit menceritakan telah berlangsung relasi perniagaan rempah-
rempah antara Kepulauan Maluku, Jawa dan Malaka. Setiap tahun, 8 kapal
jung berlayar bersama dari Malaka dan Gresik menuju pelabuhan Banda dan
Maluku. Terdapat empat kapal dari Gresik dan empat kapal lainnya dari milik
saudagar Malaka. Penguasa Jawa di Gresik—yang bersama pedagang Hindu
di Malaka sangat menguasai seluk-beluk perdagangan rempah-rempah—juga

134  Kemungkinan kepulauan Banda tidak menjadi menjadi bawahan (vassal) dari kerajaan
Majapahit yang mesti memberikan upeti, karena agama Hindu yang dianut oleh Majapahit tidak
mempunyai pengaruh di Banda maupun di kepulauan Maluku lainnya.
Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 129

berasal dari lingkungan perniagaan Malaka.135

Para saudagar Gresik dan Malaka itu merupakan pedagang distributor


besar atau grosir. Mereka berlayar ke Banda dan Maluku membawa berton-ton
beras dan berkodi-kodi kain tenun yang akan dipertukarkan dengan pala dan
fuli di pelabuhan Banda. Para saudagar itu mendapatkan pala dan fuli, dan
biasanya orang-orang Banda juga menyediakan cengkeh Maluku Utara. Setelah
itu, pedagang Gresik dan Malaka berlayar menuju pelabuhan Malaka yang
ditempuh selama 2 bulan melalui rute selatan. Pedagang Gresik, ikut berlayar
ke pelabuhan Malaka. Mereka mengurus perdagangan rempah-rempah di
Malaka dengan pedagang Gujarat dan Persia yang akan membawanya ke
pelabuhan Mesir. Kemudian, mereka dari Bandar Malaka kembali ke Gresik
membawa kain tenun Gujarat. Di pelabuhan Gresik, mereka menjual kain itu
secara eceran dengan pedagang Banda dan Maluku.

Pelabuhan Gresik selain pedagang pengepul, ada pula pedagang eceran yang
diperkirakan telah dimulai abad ke-11. Perdagangan eceran masih berlangsung
ketika Belanda hadir di kepulauan nusantara akhir abad ke-16. Pedagang dari
Malaka, berlayar sebagai penumpang atau awak kapal jung besar, berlayar
dengan membawa barang dagangannya, terutama kain ke Jawa. Di Jawa,
mereka menjual semua tekstil terbaik mereka untuk mendapatkan uang tunai
(koin tembaga Cina). Kemudian, mereka melanjutkan pelayaran ke Sumbawa.
Di sana mereka membeli kain katun murah dengan barang dagangan yang
mereka bawa dari Jawa. Uang tunai dan barang dagangan itu mereka tukarkan
dengan pala, fuli dan cengkeh di kepulauan Banda dan Maluku.136

Pedagang-pedagang asing yang singgah dan menetap di sekitar pelabuhan


Gresik adalah dari Gujarat, Benggala, dan penduduk asli Kozhikode137,
sepertinya sudah lama menghuni di sini. Sebagian dari orang-orang Asia Barat
dengan cepat meraih kedudukan penting di bandar Gresik. Kemungkinan
orang Cina, posisinya di pelabuhan sudah diganti oleh orang-orang Asia

135  Pires. Op.cit. Suma Oriental, hlm 190.


136  Para pengecer mempunyai modal lebih sedikit, modal mereka jauh berbeda dengan modal
besar pedagang grosis. Pires. Ibid. Suma Oriental, hlm. 172-73.
137  Kozhikode adalah orang-orang yang berasal dari pelabuhan Calicut. Pelabuhan Gresik pada
satu sisi berbatasan dengan pelabuhan Sidayu, dan sisi lain berbatasan dengan pelabuhan Surabaya.
Lihat. Pires. Op.cit. Suma Oriental…, hlm. 192-193.
130 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Barat, atau pada abad ke-15 sudah berasimilasi dengan orang Asia Barat dan
penduduk Jawa.

Gambar 3.7 Prasasti Nyai Ageng Pinatih di Pelabuhan Gresik


Sumber: Dokumentasi Direktorat Sejarah, 2017

Gresik boleh dikatakan sebagai pelabuhan utama untuk kain dari rute barat
dan rempah-rempah dari Maluku. Pires dengan puitisnya mendeskripsikan
untuk pelabuhan ini “Pelabuhan perdagangan bebas terbaik di seluruh Jawa,
Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 131

pelabuhan perdagangan Jawa yang paling berharga tempat kapal-kapal bisa


berlabuh dengan aman dari ancaman angin, dengan bowsprit (cucur kapal)
menyentuh rumah-rumah. Di kalangan orang Jawa pelabuhan ini disebut
pelabuhan orang kaya.138

Pelabuhan Gresik sendiri memiliki posisi geografi yang lebih


menguntungkan dengan pelabuhan yang terlindung secara alami di sebuah
selat yang terletak di antara pulau Madura dan Jawa.139 Sumber Cina mengklaim
bahwa kota pelabuhan ini didirikan oleh orang Cina di sebuah tempat yang
sepi. Apabila ini benar, Gresik didirikan pada paruh pertama abad ke-14
karena sebuah sumber Cina dari tahun 1349 tidak menyebutkan adanya
sebuah pemukiman di bagian pantai tersebut.140 Pemukiman ini berkembang
dan dengan cepat meraih kemakmuran. Antara 1425 hingga 1432, jumlah
penduduk di Gresik diperkirakan mencapai 1000 orang.141

Dalam sumber sejarah lokal menyebutkan di pelabuhan Gresik pada abad


ke-15 dikuasai oleh syahbandar perempuan bernama Nyai Ageng Pinatih.
Menurut kronik kecil negeri Ryukyu, tampaknya Nyai Pinatih adalah putri
tertua Shi Jinging, seorang berasal dari Guangdong, orang yang menguasai
pelabuhan Palembang dari 1405 hingga 1421. Konon juga Pinatih seorang
penganjur Islam dan ibu angkat dari Sunan Giri. Ia adalah pedagang Muslim
kelahiran asing yang daerah asalnya ditempatkan oleh sumber yang berbeda-
beda di Palembang, Cina, atau Kamboja.142

Selain itu, Pinatih adalah pemimpin keagamaan Giri yang kekuasaannya


meningkat selama abad ke-16 hingga dia memiliki kekuasaan spiritual,
inilah yang sangat terkait dengan perdagangan. Bahkan ada sebuah legenda
tentang seorang pedagang perempuan yang giat mendapatkan pendidikan dari
penguasa Giri pertama. Dia telah melakukan operasi bisnis skala besar, seperti

138  Pires. Ibid. Suma Oriental, hlm. 193.


139 Untuk hal ini lihat. Lapian. Op.cit. Pelayaran dan Perniagaan Nusantara, hlm. 50.
140  Meilink-Roelofzs. Op.cit. Asian Trade and…., hlm. 105.
141  Meilink-Roelofzs. Op.cit. Asian Trade and…., hlm. 106.
142  Nyai Pinatih orang Cina yang masuk Islam, juga diperingati di Gresik, makamnya telah
menjadi jenis keramat di mana dipercaya secara teratur untuk meditasi. Untuk hal ini lihat. Claudine
Salmon. “The Chinese Community of Surabaya, From its Origins To the 1930s Crisis,” Chinese Southern
Diaspora Studies, Voluume 3, 2009, hlm. 22-60.
132 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

“perempuan dari staveren” versi timur.143 Sebagaimana dari narasi foklor


tersebut seorang perempuan tidak hanya berperan dalam aktifitas domestik,
akan tetapi sebagai negosiator dan diplomasi untuk pelabuhan.

Pada waktu itu Gresik juga merupakan pelabuhan utama untuk kain tekstil
dari India, dan rempah-rempah dari Maluku. Eratnya perdagangan Maluku di
pelabuhan Gresik dengan Malaka terlihat jelas. Selain itu perniagaan Gresik
dengan kepulauan rempah-rempah telah mendorong pedagang kepulauan
Banda untuk aktif berniaga di perairan laut di rute selatan. Ketika, orang-orang
Banda memperoleh keuntungan dari perdagangan pala, mereka membeli
perahu-perahu jung di pelabuhan Gresik.144

Pires mencatat bahwa pedagang Gresik yang mengajak orang-orang


Banda berniaga di bandar Malaka. Dalam kesempatan itu, orang-orang Banda
berlayar ke Malaka ikut kapal jung pedagang Gresik. Perjalanan mereka ke
bandar Malaka memakan waktu sekitar tiga tahun, pelayaran pulang pergi.
Di sana para pedagang Gresik dan Banda tinggal di wilayah Ilir.145 Pedagang
Gresik di pelabuhan Malaka berniaga beras dan rempah-rempah yang
kemudian mereka tukarkan dengan keramik dan sutera dari Cina.146 Juga
mereka bertukar untuk memperoleh kain katun dari Bengala, Gujarat dan
Koromandel.147Di pelabuhan Malaka mereka tidak hanya berniaga, akan tetapi
di Malaka kapal-kapal bertemu dan menunggu angin baik untuk kembali ke
negeri asalnya. Mereka kembali pada bulan Maret, ketika angin barat bertiup
yang melancarkan perjalanan ke timur.148 Para pedagang ketika kembali ke
pelabuhan Gresik, biasanya pedagang Malaka ikut bersama komoditi mereka

143  Cerita rakyat atau folklor ini adalah sebuah sindiran terhadap sebuah legenda terkenal
Belanda tentang seorang perempuan pedagang kaya sebuah kota terkenal stavoren atau staveren.
Untuk hal ini lihat. Meilink-Roelofsz. Op.cit. Asian Trade…, hlm. 106.
144  Perahu jung itu dipergunakan oleh pedagang Banda untuk keperluan pelayaran jarak jauh.
Pedagang Banda merupakan pelaut dari Indonesia bagian timur pada abad ke-16 yang satu-satunya hilir
mudik dalam perniagaan maritim. Untuk hal ini lihat.Meilink-Roelofsz. Ibid., hlm.110.
145  Untuk hal ini lihat. Pires. Op.cit. Suma Oriental…, hlm. 199.
146  Pedagang-pedagang Cina sejak berdirinya bandar Malaka pada akhir abad ke-15 tidak lagi
singgah ke pelabuhan-pelabuhan di Jawa, akan tetapi mereka menunggu pedagang Jawa dan kepulauan
rempah-rempah hadir di Malaka.
147  Untuk hal ini lihat. Pires. Op.cit. Suma Oriental…., hlm. 230.
148  Pada bulan Oktober kapal-kapal sudah berangkat dari Maluku menuju pusat-pusat
perdagangan di Makassar, Gresik, Demak, Banten, sampai ke Malaka dan kota-kota lain disebelah barat.
Lapian. Op.cit. Pelayaran dan Perniagaan…, hlm. 4.
Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 133

(kiwi). Karena perjalanan jauh dan menempuh waktu yang lama, maka mereka
singgah di sejumlah pelabuhan pesisir utara-tengah Jawa. Pada abad ke-15-16
kota pelabuhan pesisir utara Jawa telah seperti emporium, artinya pelabuhan
telah menyediakan segala macam komoditi yang diperlukan. Sehingga mereka
dapat bertransaksi dengan mudah pada hari-hari di mana mereka singgah.
Misalkan di Jepara, mereka bisa mendapatkan beras murah, dan memperoleh
keramik dan gelas asal Siam. Kemudian, singgah di pelabuhan Lasem bisa
berniaga dan memperoleh uang kepeng tembaga Cina dan kain-kain berasal
dari Benggala.149

Demikian pula, mereka bisa singgah di pelabuhan Rembang untuk


mendapatkan kayu dan hasil hutan seperti rotan dan madu. Rembang juga
terdapat pembuatan kapal junk Jawa. Penduduk distrik Rembang menggemari
kain-kain katun dari India. Rembang, juga mempunyai beras yang enak dan
bahan makanan lain, yang biasanya diekspor melalui Demak dan kemudian
melalui Jepara.150 Sementara itu, di kota-kota pelabuhan Jawa utara seperti
Gresik dan Jaratan,151pedagang dari kepulauan rempah dapat menukarkan
atau membeli lada, beras dan garam. Pada abad ke-16 dan ke-17 di sepanjang
pantai utara Jawa Timur terdapat petak-petak garam, yang merupakan salah
satu ekspor utama antara Yuwana dan Surabaya. Para pedagang membawa
garam Jawa Timur ini ke Sulawesi dan Maluku serta memperdagangkan
secara langsung maupun melalui Banten ke Sumatera: “Dari Jaratan, Gresik,
Pati, Juwana dan tempat-tempat sekitarnya, mereka membawa garam yang
mutunya baik. Orang biasanya membeli 800 gantang seharaga 150.000 perak
dan menjualnya di Banten seharga 1000 perak tiap tiga gantang. Juga, mereka
membawa ke Sumatera (ke pelabuhan-pelabuhan) seperti Baros, Pariaman,
Tulang Bawang, Indragiri dan Jambi.”152

149  Meilink-Roelofsz. Op.cit. Asian Trade…., hlm. 213.


150  Pelabuhan Jepara terletak di sebuah teluk yang bisa dimasuki kapal yang cukup besar.
Letaknya yang strategis membuat pelabuhan Jepara menjadi pelabuhan singgah yang penting bagi
kapal-kapal yang berdagang dari Jawa ke kepulauan rempah-rempah. Untuk hal ini lihat. Meilink-
Roelofsz. Op.cit. Asian Trade…., hlm. 109.
151  Pelabuhan Gresik dan Jaratan merupakan pelabuhan kembar yang terletak berhadapan
dengan muara sungai. Syahbandar utama berkedudukan di Gresik, sedangkan di Jaratan ditempatkan
syahbandar muda. Pada 1625, syahbandar muda di Jaratan dikenal pula sebagai Ince Muda yang
merupakan seorang Tionghoa. Untuk hal ini lihat. Lapian. Op.cit. Pelayaran dan Perniagaan…, hlm.108.
152  Reid. Op.cit. Asia Tenggara… Jilid II, hlm. 33-34.
134 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Peranan penting pelabuhan Gresik dalam jaringan perdagangan rempah


dan komoditi perdagangan lainnya terlihat ketika pada abad ke-15-16 M,
Gresik membentuk jaringan perdagangan dengan bandar Malaka. Tokoh
berpengaruh dalam perdagangan Gresik dengan bandar Malaka adalah Pati
Yusuf, seorang penguasa wilayah Gresik yang memiliki hubungan dengan
penguasa sedayu dan Jepara. Pati Yusuf dalam sejarah dikenal sebagai rekan
seperjuangan Pati Demak.153 Pati Yusuf mempunyai koneksi niaga yang baik
dengan para saudagar dan penguasa di Malaka, bahkan Pati Yusuf berhasil
memonopoli perdagangan rempah-rempah Maluku untuk dipasarkan di
Malaka. Keberhasilan Pati Yusuf di Malaka juga didorong oleh ayahnya yang
bernama Pati Adam, seorang pedagang yang sudah lama menetap di Malaka. Di
Malaka, Pati Adam menikah dengan seorang perempuan dari sebuah keluarga
Melayu yang keluarga dekat dengan bendahara dan Sultan Malaka. Dari hasil
pernikahan itu lahir Pati Yusuf yang kelak setelah dewasa juga melanjutkan
usaha niaganya di Malaka. Hubungan keluarga Pati Adam dengan keluarga
di Gresik terus terpelihara dan ketika Pati Yusuf kembali ke Gresik bersama
ayahnya tetap membagun usaha niaga keluarganya yakni tetap melanjutkan
usaha perdagangan rempah-rempah dengan Maluku.

Jaringan usaha perniagaan Pati Yusuf pada gilirannya juga dimanfaatkan


membuka usaha perdagangan grosir kain tekstil India dengan produksi
rempah-rempah Maluku. Produksi tekstil India yang diperoleh Pati Yusuf
dalam jumlah besar dari jaringan bandar Malaka. Kemudian, tekstil itu dijual
ke ke Banda dan Maluku154. Demikian pula, produksi rempah-rempah yang
meliputi cengkeh, biji pala, dan bunga pala dari Banda dan Maluku dijual
ke bandar Malaka. Pati Yusuf merupakan fenomena burjuasi yang sedang
tumbuh-kembang dan menguasai jaringan perdagangan antar kepulauan di
kawasan timur dan barat nusantara.155

Rempah-rempah dan tekstil usaha Pati Yusuf mengalami kemerosotan


setelah Portugis menguasai Malaka. Pati Yusuf berupaya untuk merebut kembali
bandar Malaka dari tangan Portugis, dengan melakukan penyerangan dengan

153  Pires. Op.cit. Suma Oriental…, hlm. 198.


154  Pires. Ibid., hlm. 199.
155  Meilink-Roelofsz. Op.cit. Asian Trade…, hlm. 112.
Produksi Rempah, Pelabuhan dan Jaringan Perniagaan di Nusantara | 135

menggunakan kapal jung berukuran kecil, usaha Pati Yusuf itu mengalami
kegagalan. Dia kembali melakukan penyerangan terhadap kekuasaan Portugis
di Malaka dengan memesan sejumlah kapal di Pegu, akan tetapi tetap
mengalami kegagalan.156 Sejak itu hubungan Gresik dan Pelabuhan di Malaka
mengalami kemunduran dan para pedagang nusantara memindahkan pusat-
pusat perdagangannya ke daerah lain di pantai timur dan barat Sumatera dan
Banten di Jawa.

156  Meilink-Roelofsz. Ibid…, hlm. 120.


TERBENTUKNYA
KOMUNITAS PESISIR
DALAM PERNIAGAAN
REMPAH
Terbentuknya Komunitas Pesisir dalam Perniagaan Rempah | 139

Komunitas Di Kepulauan Banda

S
umber-sumber Sejarah tentang kepulauan Banda bersepakat bahwa di
kepulauan itu tidak ada kerajaan yang dipimpin oleh raja. Desa-desa
di sana dipimpin oleh orang kaya. Istilah orang kaya adalah keluarga
(oligarki) tertua di desa yang mempunyai basis kekayaan atas tanah dan
harta. Hal ini seperti di Mangindanao, Filipina desa komunal (barangay) yang
dipimpin oleh orang kaya.

Orang kaya yang menegosiasi perdagangan pala dengan pedagang asing


atau luar kepulauan Maluku. Sementara untuk urusan produksi pala diserahkan
kepada kepala kampung kebun pala. Produksi pala dari kepulauan Banda
sudah dikenal baik di jalur rempah Indonesia bagian timur maupun di jalur
perniagaan internasional. Misalkan dalam kitab Negarakertagama yang terbit
pada paruh kedua abad ke-14 telah menyebutkan Wandan (Banda) sebagai salah
satu kepulauan Indonesia bagian timur penghasil rempah-rempah. Bahkan di
pelabuhan Alexandria, Mesir pada abad ke-10 produksi pala kepulauan Banda
telah masuk ke daftar perdagangan. Hal ini berarti telah berlangsung pelayaran
jarak jauh yang menempuh sepanjang jalur perdagangan dari kepulauan Banda
hingga perairan Laut Tengah.

Kemungkinan besar, pohon-pohon pala di kepulauan Banda yang tumbuh


subur seperti hutan itu merupakan tanaman liar, dan kemudian dibudidayakan.
Hal serupa pohon cengkeh yang tumbuh subur di pulau-pulau utama dan kecil
di kepulauan Maluku seperti Tidore, Ternate, Makian dan Bacan tumbuh liar
dan kemudian dibudidayakan. Pada awal abad ke-15 setelah menghasilkan
keuntungan besar, mereka menata pohon-pohon pala itu ke dalam sistem
perkebunan.1 Kepala kampung menyelenggarakan perkebunan pala dengan
menggunakan sejumlah budak yang mereka beli di Ambon, Buton, dan
Sumbawa. Pohon pala yang sudah besar dapat menghasilkan buah sepanjang
tahun. Perempuan Banda yang memetik buah pala setiap harinya dan mereka
yang mengurus budidaya pala.

1  Dalam sistem perkebunan ada keteraturan dan perawatan untuk pohon pala hingga
menghasilkan buah berkualitas. Juga, terdapat peraturan memetik buah pala, harus sudah merekah,
kalau melanggar akan dikenakan hukuman.
140 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Berdasarkan catatan Tom´e Pires penduduk Banda pada abad ke-16 antara
2500 hingga 3000 jiwa. Penduduk Banda memiliki kulit yang cerah dan rambut
hitam yang lurus, berkebalikan dengan orang Maluku yang mempunyai
kulit hitam dan rambut ikal keriting. Andreas Der Urdaneta, orang yang
mengunjungi kepulauan Banda pada 1535, mempunyai kesan telah tampak
tanda kemakmuran, usaha-usaha perniagaan dan kemajuan peradaban di
sana.2

Tidak dapat disangkal pedagang datang ke kepulauan Maluku dan Banda


untuk mendapatkan rempah-rempah. Padahal cengkeh dan pala hanya sebagian
kecil dalam barang dagangan. Justru bahan makanan seperti beras, garam,
ikan kering, tekstil dan barang logam yang memenuhi muatan kapal yang
melintasi perairan jalur rempah. Harga pala yang bernilai tinggi dan terutama
bunga pala (fuli) penutup luar biji buah pala mempunyai harga tinggi. Jika
diperbandingkan di pasar rempah-rempah 10 bahar pala sama dengan 7 bahar
fuli. Pada 1532 satu perangkat gong Jawa bernilai 20 bahar fuli. Sementara itu,
orang kaya Banda menyetujui satu bahar fuli senilai dengan 28 pakaian katun
dari Gujarat, sedangkan satu bahar pala senilai 4 helai pakaian katun Gujarat.3

Dari deskripsi pertukaran di atas, pala dan fuli menjadi daya tarik
kedatangan pedagang Jawa, Melayu dan Cina di abad ke-15 dan ke-16 ke
kepulauan Banda. Akhirnya mereka tinggal di sana dan menikahi perempuan
lokal. Pedagang dari pelabuhan pesisir utara Jawa seperti Tuban, Jaratan,
Gresik, Sedayu dan Surabaya biasanya mereka beberapa bulan tinggal di
kepulauan Banda menunggu musim angin yang baik untuk membawa mereka
kembali. Dalam situasi seperti ini mereka seringkali mengambil istri sesaat di
kalangan perempuan lokal. Pada 1609, saudagar Jawa menetap di kepulauan
Banda sekitar 1500 orang.4

Dengan keuntungan besar dalam berdagang pala dan fuli, penduduk


Banda memperluas area penanaman pohon pala di beberapa pulau. Pada abad
ke-16 secara alamiah menciptakan Banda sebagai satu-satunya produksi pala
di dunia, tetapi sekaligus sebagai pengimpor beragam bahan makanan yang

2  Untuk hal ini lihat. Villers. Op.cit. “Trade and Society in The Bandan Islands…”, hlm. 723-750.
3  Pada 1547 saudagar Spanyol yang bersaing dengan Portugis dapat memperoleh 800 kuintal fuli
dan 6000 kuintal pala. Villiers. Op.cit.. “Trade and Society….,” hlm. 723-750.
4  Untuk hal ini lihat Villiers. Ibid., hlm. 723-750
Terbentuknya Komunitas Pesisir dalam Perniagaan Rempah | 141

mereka butuhkan sehari-hari. Bahan makanan itu berasal dari komunitas di


luar kepulauan Banda seperti Melayu, Jawa, Cina dan Arab. Komunitas yang
saling bertukar barang dagangan itu di kepulauan itu saling berinteraksi. Proses
pembentukan komunitas itu yang menjadi pembahasan dalam penulisan pada
bagian tiga ini.

Orang Banda Sebagai Penghuni Awal Kepulauan Banda


Komunitas Banda telah terbentuk seiring dengan mulainya permintaan fuli
dan biji pala dari Timur Tengah dan India. Permintaan dari kedua negeri itu
dimulai pada abad ke-9 dan ke 10, terutama di Timur Tengah untuk kebutuhan
muminisasi (pengawetan jasad-jasad raja) dan pengobatan. Produk-produk
rempah dari Banda muncul dalam kitab zat kimia tahun 870 karya Al Kindi.5
Sementara itu, cengkeh, biji pala dan fuli telah masuk daftar catatan perdagangan
di pelabuhan Kairo dan Aleksandria, Mesir pada abad ke-10, namun semua itu
sangat jarang, dan mahal di Eropa hingga abad ke-14.6

Saudagar pesisir utara Jawa pertama kali mengunjungi kepulauan Banda


menyandarkan kapal jung7 di pelabuhan Naira. Mereka membawa pakaian
tekstil katun yang berasal dari Gujarat, Koromanel, dan Bengal. Pakaian tekstil
itu oleh orang-orang Banda masih dipandang sebagai keajaiban supernatural.
Oleh karena itu, penduduk Banda menghormati orang Jawa sebagai manusia
pembawa peradaban baru. Peristiwa itu berlangsung pada abad ke-13, ketika
kerajaan Jawa Timur mulai meningkatkan perniagaan rempah-rempah dengan
pulau-pulau Indonesia Timur.8

Nampaknya penduduk Banda ketika itu masih belum berpakaian secara


sempurna. Pria Banda masih berpakaian kulit kayu yang banyak diproduksi

5  Produk-produk rempah Maluku dan Banda yang dikapalkan oleh para pedagang Arab ke Timur
Dekat biasanya melewati pelabuhan-pelabuhan di India atau Srilanka dan sebagian dijual di sana. Untuk
hal ini lihat. Thalib. Op.cit. Islam di Banda Neira…, hlm. 63.
6  Orang Cina juga mengenal cengkeh dan pala pada masa Dinasti Tang, tetapi menggunakannya
dengan hemat sebelum abad ke-5. Untuk hal ini lihat. Reid. Op.cit. Asia Tenggara Dalam Kurun Niaga….
Jilid II, hlm. 5.
7  Jung, perahu layar besar dilengkapi beberapa tiang layar untuk perjalanan jauh membawa awak
seratus lebih bobot dari 150 hingga 400 ton, asal dari Jawa.
8  Untuk hal ini lihat. Schieke. Indonesian Sociological Studies. Selected Writing. Vol.2. The Hague:
W. Van Hoeve, 1957, hlm. 103.
142 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

di wilayah Nusa Tenggara Timur. Hal yang sama dilakukan oleh perempuan
Banda mengenakan pakaian kulit kayu untuk bagian tubuh bawah, sedangkan
bagian atas telanjang. Mereka berpakaian seperti itu hanya pada upacara tradisi
keagamaan yang membutuhkan berpenampilan sempurna di hadapan Tuhan
Maha Pencipta. Oleh karena itu, ketika saudagar Jawa pertama kali datang ke
kepulauan Banda membawa pakaian bagi mereka merupakan suka cita.9

Pada saat orang-orang Banda masih memungut buah pala sebagai


tumbuhan endemik, mereka memeluk agama pagan atau animisme. Namun,
setelah mereka sudah berhasil membudidayakan tanaman pala, mereka mulai
dipengaruhi dengan agama Islam. Perkembangan agama Islam di kepulauan
Banda dibawa oleh saudagar Jawa pesisir utara seperti Gresik, Jaratan, Tuban
dan Demak. Hal yang sama juga berlangsung di Hitu, Ambon saudagar Tuban
menghuni di Hitu atas permintaan Raja untuk mengajarkan agama Islam.10

Gambar 4.1 Produksi Pala di Banda pada masa lalu


Sumber: Troppenmueum, Koleksi BPNB Ambon, 2017

9  Pada umumnya pakaian dipergunakan awalnya untuk upacara keagamaan. Dengan


mempergunakan pakaian yang baik, rapi dan sopan yang menjadi syarat untuk menjalankan upacara.
Untuk hal ini lihat. Barbara Watson Andaya. “The Cloth Trade in Jambi and Palembang Society During
The Seventeenth and Eighteenth Centuries,” Indonesia, No. 48, 1989, hlm. 26-46.
10  Orang-orang Tuban hadir di Hitu untuk menukarkan beras Jawa dengan rempah-rempah.
Untuk hal ini lihat. Lombard. Op.cit. Nusa Jawa: Silang Budaya. Jaringan Asia, hlm. 251.
Terbentuknya Komunitas Pesisir dalam Perniagaan Rempah | 143

Juga, pada awal abad ke-12 penduduk Banda masih mengumpulkan pala
yang jatuh ke tanah dari pohon pala liar. Mereka mengumpulkan pala itu
sebelum dipertukarkan yang pengumpulannya dipusatkan di Orantata, Pulau
Banda Besar. Ketika itu, kepulauan Banda yang menghasilkan pala adalah
pulau Banda Besar, Neira, Ai, Run dan Rozengain (Pulau Hatta). Sedangkan,
pulau Gunung Api dijadikan tempat sebagai tanaman pohon lain yang
kayunya dipergunakan untuk membangun rumah dan kayu api. Sementara itu,
setelah pengiriman fuli dan biji pala secara teratur berlangsung tahun 1370
ke luar kepulauan Banda, maka mereka dapat membeli sejumlah budak untuk
membudidayakan pohon pala.11

Pada abad ke-15 dan ke-16 pertumbuhan Banda sebagai komunitas


bersamaan dengan puncak zaman perdagangan. Di kepulauan Banda Besar
terdapat empat pelabuhan yang mendukung perkembangan perniagaan
komunitas Banda. Keempat pelabuhan itu adalah Selamon, Kombir, Orantata,
dan Lontor. Ditambah pula dengan pelabuhan Naira yang cukup penting,
terutama seringkali dikunjungi oleh pedagang dari Jawa.12 Kepulauan lain
tidak mempunyai pelabuhan dan perpindahan produksi pala dari pulau lain
di sekitar Banda diselenggarakan di pelabuhan Lontor, yang memberikan
tempat bersandar perahu paling aman dan terbaik. Perkampungan penduduk
menyebar membentuk arit sepanjang Teluk Banda dan di sana juga ditemukan
pohon-pohon pala.

Bersamaan dengan “zaman perdagangan”13 di jalur rempah tumbuh elit


perdagangan, orang yang menjadi kaya dan berkuasa dalam perdagangan. Di
kepulauan Banda, orang kaya melesat dalam bernegosiasi perdagangan pala
dengan pedagang asing. Anthony Reid dalam membahas kedudukan dan peran
orang kaya yang cukup luas di Asia Tenggara membagi tiga pengelompokkan
peran orang kaya. Pertama, saudagar asing tertarik pada pelabuhan karena
terdapat kesempatan berniaga tetapi dapat meninggalkan pekerjaan itu
lagi. Kedua, orang asing atau keturunan orang asing, sebagian pembauran

11  Lombard. Ibid., hlm. 252.


12  Pedagang dari Jawa pada abad ke-15 sudah mulai menetap di Banda Naira dan membangun
komunitas di sana. Villies, Op.Cit., hlm. 723-750. Juga, wawancara dengan Usman Thalib, 13 Mei 2017.
13  Zaman perdagangan meupakan istilah untuk menjelaskan kejayaan Asia Tenggara di jalur
maritim pada abad ke-15 hingga ke-16. Untuk hal ini lihat, Reid. Op.cit. Asia Tenggara Dalam Kurun
Niaga… Jilid 2, hlm. 3-4.
144 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

saudagar pejabat, menjadi perantara antara istana dan pedagang. Ketiga,


bangsawan pribumi yang tertarik pada perdagangan karena kedudukannya
atau kekayaannya.14

Dari penjelasan di atas tentang pengelompokkan orang kaya dalam


zaman perdagangan, sepertinya orang kaya kepulauan Banda bisa diterapkan
dalam pengelompokkan yang ketiga. Meskipun, di kepulauan Banda tidak
terdapat kerajaan, akan tetapi bangsawan dapat dipergunakan sebagai status
kekuasaannya. Kekayaan yang mereka miliki dipergunakan untuk menentukan
pengawasan terhadap perdagangan.

Orang kaya di kepulauan Banda hampir mirip dengan orang kaya di


Magindanao, Filipina pada abad ke-14, di sana orang kaya adalah sejenis
bangsawan dengan hak dan kekuasaan dalam perdagangan. Dapat pula sebagai
sebagai seorang pandita orang yang bijak berpengetahuan hukum Islam dan
adat istiadat. Juga, orang kaya berperan sebagai pengetua desa yang mewakili
adat tradisional dan sumber kekuasaan.15 Selain itu, orang kaya memiliki makna
yang mengekspresikan asal-usul aktifitas dagang sejumlah keluarga penguasa.
Mereka adalah bangsawan berbasis modal yang kaya karena perdagangan.

Orang kaya kepulauan Banda tidak hanya dari kalangan jenis kelamin
lelaki, tetapi juga perempuan. Orang kaya perempuan dalam menyelenggarakan
kegiatan perniagaan seperti negosiasi dengan pedagang asing berpakaian
berjubah yang menutupi kepala dan berlengan panjang. Ketika, perempuan
orang kaya keluar dari rumah, dia diikuti dan dikawal oleh budak perempuan
yang membawa kipas dan payung.

Sementara itu, orang kaya pria berpakaian celana hingga sebatas betis dan
baju berbahan sutra, sedangkan bagian kepala berbulu burung cenderawasih.
Juga di bagian belakang orang kaya diikuti oleh budak-budak yang membawa
senjata laras panjang milik tuannya. Dalam berpakaian mewah seperti itu,

14 Pengelompokkan orang kaya dipergunakan Reid untuk menganalisa peran mereka di zaman
perdagangan Asia Tenggara dalam Asia Tenggara Dalam Kurun Niaga Jilid 2 Jaringan Perdagangan
Global, hlm. 134-135.
15  Gaya hidup orang kaya di Mangindanao, Filipina berlimpah kekayaan mulai dari berpakaian
berlapis emas, keris dengan gagang emas, berlian, dan makanan yang banyak dilayani oleh istri-istri
mereka. Untuk hal ini lihat. William Henry Scott. Barangay. Sixteenth Century Phillippine Culture and
Society. Manila: Ateneo University Press, 2004, hlm. 175-176.
Terbentuknya Komunitas Pesisir dalam Perniagaan Rempah | 145

mereka menjadi percaya diri dalam menyelenggarakan kegiatan perdagangan.16

Pada abad ke-15, penduduk kepulauan Banda hidup dalam komunitas-


komunitas kecil di pesisir berjalan baik yang mirip dengan republik desa-
desa. Ketika itu, penduduk kepulauan Banda ditaksir berjumlah 13.000 jiwa.17
Masing-masing desa diketuai oleh orang kaya atau warga terkemuka. Kota
pelabuhan terkemuka adalah Orantata, Selamon, Lonthoir dan Kombir yang
terletak dalam wilayah Banda Besar yang berbentuk bulan sabit. Kepulauan
Banda Besar terpisah beberapa kilometer dari Banda Naira. Para orang kaya
sering melakukan pertemuan di balai desa untuk mendiskusikan permasalahan
tempat ibadah, penyelenggaraan upacara dan pembagian hak atas kebun-kebun
pala.

Orang-orang Banda sebagian besar menghuni di pesisir pantai menangkap


ikan dan mengumpulkan pala yang sudah matang dan memprosesnya menjadi
biji pala yang siap diperniagakan. Juga, buah pala diproses menjadi fuli (serat
kering di sekitar biji tersebut) untuk dijual kepada para pedagang setempat
atau pendatang. Mereka menyelenggarakan perniagaan itu berdasarkan suatu
sistem keluarga yang telah lama disepakati, dan hak desa atas setengah juta
pohon yang mungkin sengaja ditanam, atau tumbuh dengan sendirinya,
namun tetap memerlukan pemeliharaan yang terus-menerus. Hal ini meliputi
membersihkan rumput di bawah pohon, menyingkirkan dahan-dahan kayu
yang mati atau patah, dan melindungi kebun-kebun tersebut dengan tanaman
peneduh, atau pohon kenari. Pohon kenari tumbuh hingga dalam ukuran besar
dan menghasilkan buah yang dapat dimakan, kayu api, dan batang kayu ukuran
raksasa yang dapat dipergunakan untuk pembuatan perahu.

Di Pulau Lonthor, kebun-kebun pala tersebar dari dataran rendah sebelah


utara sampai ke dataran tinggi pusat setinggi 100 meter dan hampir sampai ke
puncak daerah sekitarnya setinggi 200 meter, yang mengelilingi sebagian dari
pantai sebelah selatan Pulau Run dan Ai yang jauh lebih kecil. Sementara itu,
Banda Naira mempunyai kedudukan utama. Perselisihan antar keluarga dan
desa, terutama mengenai hak atas hasil panen, pada umumnya dapat diatasi
16  Deskripsi ini didasarkan atas gambar yang diciptakan oleh Jacob Van Neck mengenai aktifitas
orang kaya Banda dalam perniagaan dengan orang-orang asing. Reid. Op.cit. Asia Tenggara…. Jilid II,
hlm. 140.
17  Penduduk kepulauan Banda terbesar menghuni Banda Besar, dan kemudian disusul dengan
Naira. Untuk hal ini lihat. Hanna. Op.cit. Kepulauan Banda…, hlm. 23-24.
146 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

oleh orang kaya. Singkatnya, terdapat dewan yang terdiri dari orang-orang tua
kampung yang sangat dihormati, tetapi tidak ada federasi dewan-dewan di satu
pulau atau yang meliputi seluruh kepulauan tersebut.

Komunitas Jawa Di Kepulauan Banda


Penduduk kepulauan Banda menyukai orang Jawa, Cina, dan Buton
sebagai relasi dagang yang teratur. Para pengusaha Asia itu banyak sekali
mengirimkan kapal layar, beberapa di antaranya selalu berada di pelabuhan.
Sebagai contohnya setiap tahunnya pedagang Keling dari India yang berbasis
di pelabuhan Malaka mengirimkan 8 kapal layar dan 4 kapal layar dari Gresik,
Jawa Timur ke kepulauan Banda.18 Ditambah pula, orang-orang Banda lebih
cocok mengkonsumsi barang-barang yang dibawa oleh pedagang Jawa.
Alih-alih pedagang Jawa mau melakukan tawar-menawar dengan santai atas
transaksi, suatu kebiasaan yang meningkatkan jual beli menjadi pergaulan
sosial yang menyenangkan.

Pedagang Jawa pesisir utara seperti Gresik, Tuban, dan Melayu berlayar
menuju kepulauan Banda melalui jalur selatan yakni mulai dari Sumatera, Jawa,
Bali, Nusa Tenggara Barat (NTB), Nusa Tenggara Timur (NTT), dan masuk
ke kepulauan Maluku bagian tenggara di perairan kepulauan Banda. Jalur
selatan ini memudahkan pelayaran karena jarak antara satu pulau dengan pulau
lainnya dekat bahkan terlihat sambung-menyambung dan hanya dibatasi oleh
selat yang tidak begitu besar, sehingga lebih aman, mudah dicapai dan dikenali.

Pada abad ke-14 pedagang Jawa hampir setiap tahun berlayar mengunjungi
kepulauan Banda, mereka menggunakan perahu jung berlayar dengan awak 100
orang. Pada umumnya, perjalanan ditempuh selama 3 bulan tiba di pelabuhan
Banda Naira.19 Mereka menetap di sana untuk sementara menunggu arah angin
yang menguntungkan untuk membawa mereka pulang. Jika, mereka berangkat

18  Mulai abad ke-15 pedagang Jawa dan Malaka yang berdagang di pelabuhan Malaka berkunjung
ke kepulauan Banda setiap tahun. Untuk hal ini lihat. Tome Pires. Op.cit. Suma Oriental, hlm. 240
19  Selama perjalanan 3 bulan dengan membawa awak kapal 100 orang mereka memerlukan
makanan yang memadai. Kegiatan awak kapal yang pokok dan tidak pernah disoroti adalah memasak
makanan seperti menanak nasi. Untuk menanak nasi adalah perlunya pengapian. Pada abad ke-14
sudah dipergunakan arang untuk mendapatkan api yang baik bagi memasak. Arang ini diproduksi secara
masif di Cina. Ibid., Lombard. Op.cit. Nusa Jawa…Jilid II, hlm. 263.
Terbentuknya Komunitas Pesisir dalam Perniagaan Rempah | 147

pada musim timur, yakni sekitar Juni-September, maka mereka kembali ke


pesisir Jawa pada Desember-Maret. Sehingga, mereka paling lambat tinggal di
kepulauan Banda sekitar 3 bulan.

Pedagang Jawa ini membawa barang makanan seperti beras, garam,


dan lada. Juga, di kargo kapal membawa peralatan besi seperti kapak, pisau,
arit, dan cangkul. Selain itu, mereka membawa tekstil/pakaian katun dari
Corommandel, Bengal dan Gujarat, juga sutera dari Cina. Kadangkala mereka
membawa pula perhiasan emas, apabila ada yang memesan. Sebagaimana
sekilas dikatakan di atas, orang-orang kepulauan Banda cocok dengan barang-
barang yang dibawa oleh orang-orang Jawa, terutama tekstil dari India, sangat
dinantikan kedatangannya.20

Sementara itu, setelah pertukaran disepakati antara barang-barang


yang dibawa oleh pedagang dengan pala dan fuli dari penduduk Banda,
maka orang-orang Jawa akan memuat ke dalam ruang kargo kapal mereka.
Pedagang-pedagang Jawa, ketika mereka berada di kepulauan Banda, mereka
tidak hanya di Naira, akan tetapi berkunjung pula ke pelabuhan-pelabuhan
lain seperti Selamon, Kombir, Orantata dan Lonthor. Mereka, juga melakukan
transaksi perdagangan di sana. Mereka, juga datang ke kebun-kebun pala
di dataran tinggi Banda Besar. Untuk menuju ke perkebunan pala dengan
menempuh perjalanan kaki dari pantai sekitar 4-5 kilometer dapat mencapai
kebun pala seperti hutan lebat bercampur pula dengan pohon-pohon besar
kenari. Kadangkala terdapat pula beberapa pohon cengkeh di perkebunan pala
tersebut. Pada saat menjelang panen pala bertengger kakatua dan burung-
burung lainnya untuk membaui wangi harum buah pala.21

Orang-orang Jawa lambat-laun mulai menghuni kepulauan Banda,


meskipun ketika angin baik mereka kembali ke Jawa. Mereka diperbolehkan
oleh orang kaya untuk membentuk semacam komunitas, dan mereka mulai
memperkenalkan kesenian dan kebudayaan Jawa seperti pakaian Jawa dan
memainkan gong kesenian Jawa. Perangkat gong itu tentunya diikuti dengan
tarian dan cerita-cerita Jawa. Perangkat gong Jawa disukai oleh orang Kaya,

20  Lombard. Op.cit. Nusa Jawa….Jilid II, hlm. 245.


21  Suasana ketika panen pala di kepulauan Banda dideskripsikan dengan menarik dalam novel
sejarah yang ditulis, Hanna Rambe. Mirah dari Banda. Jakarta: Yayasan Obor Indonesia, 2010, hlm. 43-
45.
148 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

dan mereka meminta untuk menjadi alat tukar dengan pala dan fuli.

Setelah seringkali pedagang Jawa singgah di kepulauan Banda, mereka


membutuhkan hubungan perkawinan sementara dengan perempuan setempat.
Pola perkawinan sementara antara pedagang Jawa dengan perempuan lokal
digambarkan oleh Van Naeck pada awal abad ke-17:
“Jika orang asing dari negeri lain tiba di sana dan bertanya apakah mereka
menginginkan seorang wanita, wanita-wanita dan gadis-gadis muda itu
sendiri juga menunjukkan dirinya, dan pedagang asing dapat memilih yang
paling berkenan dihatinya, asalkan mereka setuju dengan harga yang harus
dibayarkan, hingga jumlah bulan tertentu. Begitu mereka setuju dengan
bayaran tersebut (yang sesungguhnya tidak seberapa dibandingkan dengan
kenikmatan yang diperoleh darinya), si wanita pun datang ke rumahnya,
dan melayaninya siang hari sebagai pelayan, dan malam hari sebagai istri.
Sejak itu dia tidak boleh bermain dengan perempuan lain, sebab jika itu
terjadi dia akan mendapatkan kesulitan besar dengan istrinya, sedangkan si
wanita pun sama saja, sepenuhnya tidak boleh bermain dengan lelaki lain,
tetapi perkawinan itu berlangsung selama si pedagang tinggal di sana, secara
damai dan rukun. Jika si pedagang akan pergi, dia memberikan apa saja yang
telah dijanjikannya, dan begitulah mereka saling berpisah sebagai dua orang
sahabat, dan si wanita itu lalu dapat mencari pria mana pun yang disukainya,
dengan tetap terhormat, tanpa skandal”.22

Pola relasi perempuan dan pria itu merupakan ritus perkawinan resmi
dilakukan untuk hubungan yang sifatnya sementara ini, atas mana kedua
belah pihak terikat secara hukum. Apabila suaminya mempunyai barang untuk
dijual, dia membangun tempat jualan, dia menjualnya secara eceran, dengan
keuntungan yang jauh lebih baik dibandingkan kalau dijual secara borongan.

Pada abad ke-15 semakin ramainya perdagangan di kepulauan Banda,


karena Banda menjadi pelabuhan perantara untuk rempah-rempah jenis pala
dan fuli. Orang kaya di Banda membutuhkan kepala pelabuhan yang mengatur
para pedagangan asing yang singgah di pelabuhan. Misalkan, menyediakan
tempat parkir kapal-kapal jung baik dari Jawa maupun negeri-negeri lain.

Kemudian, syahbandar juga menyusun persediaan tempat tinggal, dan


menyediakan pula tempat berjualan bagi pedagang asing. Di samping itu,

22  Pola perkawinan sementara antara pedagang Jawa dan perempuan lokal berlaku pula untuk
pedagang asing di Asia Tenggara seperti di Pegu, Filipina dan Thailand pada abad ke-15 dan ke-16. Cerita
di atas dikutip dari Reid. Op.cit. Asia Tenggara Dalam Kurun Niaga…Jilid 1, hlm. 178.
Terbentuknya Komunitas Pesisir dalam Perniagaan Rempah | 149

syahbandar memungut hunian sementara, dan pajak-pajak perniagaan


pedagang asing tersebut. Pada awalnya, orang kaya Banda tidak mempunyai
pengalaman untuk menjalankan peran sebagai syahbandar. Untuk itu, para
orang kaya mengangkat komunitas Jawa untuk menjalankan peran sebagai
syahbandar. Namun, orang kaya berkeinginan tidak sebagai personal, akan
tetapi secara kolektif.23

Orang kaya telah mempercayai komunitas pedagang Jawa untuk berperan


sebagai syahbandar, karena mereka sudah mengenal lama orang-orang
Jawa tersebut. Namun demikian, untuk mengontrol pengangkutan pala
dari perkebunan ke pelabuhan, orang kaya melakukan persekutuan dengan
syahbandar. Orang kaya tetap mempertahankan kekuatan yang menentukan
dalam menetapkan harga pala dan fuli. Mereka senantiasa menetapkan harga
pala dan fuli dengan harga yang tinggi. Bahkan mereka berani melakukan
pengurangan pohon dengan menggunakan metode ekstirpasi,24 penebangan
pohon yang pernah berbuah. Jumlah pohon pala tidak boleh banyak. Di
kemudian hari cara seperti ini ditiru oleh Belanda untuk melakukan monopoli
penanaman pala, agar harga pala dan fuli tetap tinggi. Mereka menentukan
kebijakan harga pala, agar harga pala tidak jatuh dalam nilai perdagangan yang
rendah. Selain itu, ketentuan orang kaya itu agar keuntungan harga pala tetap
berada di kebun-kebun pala, bukan di tangan para pedagang.

Komunitas Cina di Kepulauan Banda


Pada awalnya pedagang Cina telah hadir sekitar abad ke-11, kehadiran
mereka didukung dengan pembuktian penggalian arkeologi di salah satu situs
purbakala kepulauan Banda. Dalam penggalian arkeologis itu ditemukan
pecahan piring-piring porselen periode Dinasti Ming.25 Mereka datang ke
sana dengan membawa tenunan, perak, gading, manik-manik, dan piring

23  Tampaknya orang kaya Banda belajar berdasarkan pengalaman mereka, ketika mengunjungi
Malaka, di sana melihat syahbandar kolektif melayani beragam suku bangsa. Untuk hal ini lihat Hall.
Op.cit. A History of Early Southeast Asia…, hlm. 316.
24  Ekstirpasi—pembinasaan pohon pala menurut daftar yang telah dibuat lebih dulu, terutama
pohon yang pernah berbuah sekali atau lebih, tujuan kebijakan tersebut, mengatur supaya jumlah
pasokan pala dan fuli tidak terlalu banyak di pasar.
25  Informasi penggalian arkeologis ini diperoleh dari Alwi. Op.cit. Sejarah Maluku. Banda Neira,
Ternate, Tidore dan Ambon, hlm. 18.
150 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

mangkok buatan Cina. Barang-barang ini merupakan pelayaran jarak jauh dan
menggunakan jalur yang berbahaya. Juga, barang-barang ini menggunakan
ruang-ruang yang terbatas di dalam kapal. Menurut Meilink-Roeloefsz barang-
barang tersebut merupakan kelompok komoditi mewah. Kelompok barang-
barang ini dikenakan tarif 1/11 bagian dari jumlah modal.26

Kemudian, kapal atau perahu layar pedagang Cina adalah kapal jung,
biasanya mereka dengan membawa awak kapal sekitar 100 orang dengan
berat volume kapal 400 ton. Kapal layar pedagang Cina ini mempunyai layar
sebanyak tiga buah. Satu layar di depan dan dua layar lainnya di bagian tengah
perahu. Kapal jung pedagang Cina mempunyai dua cadik, bagian depan dan
bagian belakang. Kedua cadik itu mempunyai hiasan ular naga yang sedang
menyeringai seperti kijang.

Mereka berdagang di sebuah tempat pasar yang telah disediakan oleh


syahbandar. Pasar tersebut tidak hanya diperuntukkan bagi pedagang Cina, akan
tetapi juga pedagang asing lainnya seperti Arab dan Melayu. Juga bergabung di
pasar tersebut pedagang lokal seperti orang-orang Kei yang menawarkan sagu,
perahu dan kayu, terdapat pula pedagang Tidore dan Ternate yang menggelar
barang dagangan seperti cengkeh dan bulu burung cendrawasih.

Pedagang Cina dikenal dalam melakukan pelayaran jarak jauh, mereka


mempunyai dua jalur pelayaran dalam menuju kepulauan rempah-rempah.
Pertama, berangkat dari kota pelabuhan Guangzhou melewati semenanjung
Formosa, kemudian masuk ke Laut Cina Selatan, dan melalui Luzon, Mindano,
masuk ke Laut Sulu. Kemudian, melalui Basilan, dan memasuki Ternate, Tidore,
Maluku, Ambon dan tiba di kepulauan Banda.

Jalur perniagaan ini berbahaya, karena di Laut Sulu terdapat perompak


yang ganas. Namun, rute ini bisa dikatakan lebih sederhana untuk mencapai
sasaran kepulauan Banda. Maka tidak mengherankan apabila melalui jalur ini
pedagang Cina melakukan pelayaran konvoi. Jalur ini seringkali dipergunakan
oleh pelaut Cina di “zaman perdagangan “ pada abad ke-15 dan ke-16.

Jalur kedua, berangkat dari kota pesisir Guangzhou melewati pesisir barat
Vietnam, pelabuhan Hannam, kemudian melalui Champa (Kambodia), Pulau

26  Barang-barang yang diangkut dengan jarak jauh biasanya sudah diasumsikan sebagai barang
mewah. Untuk hal ini lihat. Meilink-Roelofsz. Op.cit. Asian Trade and European Influence, hlm. 56.
Terbentuknya Komunitas Pesisir dalam Perniagaan Rempah | 151

Peta 11. Peta Jalur Timur Pelayaran Bangsa Tiongkok ke Nusantara


Pengolahan Data Badan Informasi Geospasial (BIG), 2017
Roderich Ptak, Chinaand The Trade in Cloves
152 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Condorse, Pahang, Perak dan tiba di Malaka. Setelah singgah di Malaka,


mereka melaju melalui Sumatera, NTB, NTT, Maluku dan tiba di pelabuhan
Banda. Jalur kedua ini, telah dipergunakan oleh pedagang Cina sejak abad ke-
10, pedagang Cina terlebih dahulu singgah di kota pelabuhan Annam, Vietnam
untuk mengambil keramik dan tekstil Champa yang akan diperdagangkan di
Banda.27

Pedagang Cina dalam berlayar dan berniaga ke kepulauan Banda, mereka


sering kali menggunakan jalur timur melalui Laut Cina Selatan, Laut Sulu
dan Mindanao. Pada umumnya, mereka singgah terlebih dahulu di Mindanao
sebelum memasuki perairan Ternate dan Tidore. Pada abad ke-14, pelayaran
kapal Cina jarang melalui rute selatan karena masih terlalu jauh dan Bandar
Malaka belum ramai. Hal yang menarik pula dengan singgah di Mindanao
mereka dapat membawa beragam barang dagangan ke kepulauan Banda,
seperti emas dengan kualitas rendah, produk hutan dan bahan makanan. Dari
pelabuhan Mindanao, mereka juga membawa beras, lada, (mereka membawa
bahan makanan mengetahui bahwa penduduk yang menanam bahan pertanian
yang disukai dunia, pasti area tanahnya habis untuk menanam pala) kain sutera,
manik-manik dan pakaian katun India dan perkakas besi. Pedagang Cina juga
membawa barang mewah seperti emas, perak, batu permata, keramik dan
porselen.28

Komoditi di atas tidak hanya diperdagangkan di kepulauan Banda,


tetapi mereka juga menyelenggarakan perniagaan di kepulauan Kei, Ambon,
Tanimbar dan pulau kecil lainnya di gugusan kepulauan Maluku. Dengan
melakukan perniagaan seperti itu, pedagang Cina mendapatkan keuntungan
yang besar.

Selain itu, pedagang Cina senantiasa ditunggu oleh penduduk Banda


dengan membawa keramik, terutama oleh orang kaya. Bagi mereka keramik
buatan Cina menjadi aset atau tabungan yang sewaktu-waktu dipertukarkan

27  Sebenarnya masih ada jalur maritim yang ketiga, dikenal dengan nama “rute Borneo”. Jalur
ini ditemukan oleh pedagang Portugis, ketika mereka berlayar ke Banda, setelah menaklukkan Malaka.
Pedagang Portugis dari Malaka menuju ke Brunei dan mereka menyebut Brunei menjadi Borneo untuk
seluruh kepulauan tersebut sesuai dengan ejaan dan ucapan Portugis. Untuk hal ini lihat. Lapian. Op.cit.
Pelayaran dan Perniagaan Nusantara…, hlm. 83.
28  Sebagaian besar perdagangan di Filipina dikuasai oleh orang Cina. Untuk hal Ini lihat. Meilink-
Roelofsz. Op.cit. Asian Trade…, hlm, 71.
Terbentuknya Komunitas Pesisir dalam Perniagaan Rempah | 153

Peta 12. Peta Jalur Pelayaran Selatan Bangsa Tiongkok ke Nusantara


Pengolahan Data Badan Informasi Geospasial (BIG), 2017
Roderich Ptak, Chinaand The Trade in Cloves
154 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

dengan komoditi lain. Biasanya barang-barang mewah seperti keramik atau


emas bisa dipertukarkan dengan perahu yang dibuat oleh orang-orang Kei. 29

Pedagang Cina berlabuh di Banda pada musim angin Timur sekitar Juni
hingga Oktober. Mereka menghindari musim angin Barat, karena Laut Banda
tidak bersahabat ketika musim itu. Pada musim angin Barat sekitar Desember
hingga Maret Laut Banda berombak besar dan angin kencang. Pedagang Cina
berangkat dari Guangzhou atau Guandhong pada Mei dan singgah lebih dulu
di Malaka.

Pedagang Cina dengan pelabuhan kepulauan Banda karena pasarnya yang


ramai oleh penduduk lokal dan penduduk regional sekitar kepulauan Maluku.
Ditambah pula hadirnya pedagang-pedagang asing seperti Jawa, Arab, Bugis
dan Melayu. Juga di pelabuhan Banda senantiasa secara disiplin menampung
air hujan untuk keperluan mandi, minum dan memasak. Wilayah mereka tidak
mempunyai aliran sungai yang airnya bisa dipergunakan untuk minum dan
memasak.

Penduduk yang ramai di pasar pelabuhan membuat pedagang Cina


gembira karena barang-barang mereka cepat laku. Pada abad ke-16 penduduk
kepulauan Banda telah mencapai 15.000 jiwa dan mereka mengimpor hampir
seluruh bahan makanan, hanya ikan laut yang tidak mereka impor. Pada hari
pasar mereka datang dengan perahu dari sejumlah pulau yang berdekatan.

Pedagang Cina menetap sementara di Banda karena harus menunggu


angin yang baik untuk membawa mereka kembali ke kampung. Apalagi jika
terjadi transaksi mundur yang membuat mereka memperpanjang masa singgah
mereka di musim angin berikutnya. Peranan pedagang Cina di kepulauan
Banda adalah sebagai pedagang perantara. Seluruh jenis rempah, baik pala,
fuli maupun cengkeh mereka tampung dan mendistribusikan ke pasar Malaka
dan Cina. Masyarakat Cina sendiri menggunakan rempah-rempah untuk
pengobatan, sebagian dipergunakan bagi campuran makanan dan minuman.

Juga, seringkali diselenggarakan pedagang Cina setelah mereka tampung


hasil rempah-rempah tersebut dikirim ke Surabaya dengan kapal jung melalui

29  Sudah lama orang-orang Kei membuat perahu nelayan berukuran kecil yang diimpor salah
satunya ke kepulauan Banda. Lapian. Op.cit. Pelayaran dan Perniagaan…, hlm. 93
Terbentuknya Komunitas Pesisir dalam Perniagaan Rempah | 155

jalur selatan. Cara kerja seperti itu membutuhkan waktu panjang, situasi itu
membuat pedagang Cina untuk memutuskan tinggal sementara di kepulauan
Banda.

Orang-orang Cina di Banda Naira tinggal di blok bagian timur atau di


belakang dekat pelabuhan nelayan. Mereka berinteraksi dengan suku bangsa
lainnya hanya ketika berniaga di pasar, namun setelah itu kembali ke rumah
mereka. Orang-orang Cina membawa pula adat-istiadat termasuk agama
kepercayaan mereka ke Banda. Mereka sangat taat dengan agama kepercaannya,
dan jarang atau hampit tidak ada yang berpindah ke agama lain.

Pedagang Cina juga rajin berlayar ke pulau Maluku untuk mendapatkan


cengkeh. Mereka juga seringkali berlayar ke pelabuhan Surabaya untuk
menyerahkan rempah-rempah kepada agen besar. Setelah itu, mereka kembali
ke Banda dengan membawa beras, bawang merah dan putih serta lada. Dalam
pelayaran kembali ke Banda, mereka singgah di pelabuhan Sumba, Nusa
Tenggara Timur, untuk membawa kain tenun.

Kampung Cina di Banda Naira mempunyai rumah-rumah tembok tebal,


atap berat dari genting dan adanya loteng—yang hanya dihuni pada malam
hari—memungkinkan untuk menahan panas ruangan dan mengisolasi lantai
dasar. Ruang-ruang yang ditata berderet, antara beranda yang menghadap ke
jalan dan halaman belakang, mendukung aliran udara secara permanen dan
menjamin ventilasi yang optimal. Dinding yang dicat putih dengan kapur dan
terutama lantai, yang dibuat dari ubin, di samping higienis juga menambah
kesegaran dan memudahkan perawatan. Di abad ke-14 dan ke-15, rumah-
rumah mereka berhadapan dengan laut, dan tentunya dengan Pulau Gunung
Api.

Sebagaimana dipaparkan sekilas di atas orang-orang Cina di Banda sangat


puritan dengan agama kepercayaan mereka, nyaris tidak ada seorang pun di
Banda yang berpindah kepada kepercayaan lain. Untuk memantapkan dan
melanggengkan kepercayaan dan kebudayaan mereka, di tengah kampung
Cina itu dibangun klenteng. Nama klenteng itu adalah Son Tien Kong yang
berarti “Rumah Kuasa Tuhan” menurut sumber Cina di Banda Naira dibangun
pada akhir abad ke-16. Klenteng itu dibangun khusus dengan mendatangkan
tukang-tukang dari Cina. Posisi klenteng Son Tien Kong pada abad ke-16
156 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

menghadap ke laut dan Pulau Gunung Api.

Klenteng dengan tembok tebal, ruang-ruangnya berderet rapi. Ornamen-


ornamen seperti patung dewa-dewi, meja batu sembahyang dan keramik
vas bunga berukuran besar dengan warna merah serta motif flora dan fauna
diimpor langsung dari Cina. Klenteng ini didirikan untuk bersembahyang
kepada Tuhan sebagai rasa hormat dan terima kasih dari para pedagang yang
telah memberikan berkah yang berlimpah. Klenteng ini merupakan rumah
ibadah para pedagang. Sebagai klenteng pedagang terdapat kedai meminum
anggur di ruang sebelah dari klenteng tersebut.30

Gambar 4.2 Kora-Kora Banda dengan motif ular naga


saat upacara Cuci Parigi
Sumber: Koleksi BPNB Ambon, 2017

Meskipun, komunitas Cina begitu taat dengan kepercayaan agama dan

30  Informasi tentang kLenteng Son Tien Kong ini berasal dari pengelola Yayasan Museum Warisan
Sejarah Budaya Banda Neira.
Terbentuknya Komunitas Pesisir dalam Perniagaan Rempah | 157

mempunyai klenteng untuk memantapkan keyakinan mereka terhadap


kepercayaannya, tidak pernah terjadi perselisihan bahkan konflik dengan
masyarakat lokal, karena kebudayaan yang berbeda. Bahkan perahu kora-kora
dan Belang yang dipergunakan oleh penduduk Banda untuk ritual tahunan
mencuci parigi bagian cadiknya bermotif ular naga. Penggunaan ukiran naga
menjelaskan pengaruh kebudayaan Cina di jalur maritim kepulauan Banda.

Pengaruh kebudayaan Cina terhadap penduduk kepulauan Banda cukup


meluas. Di masa proses Islamisasi di Banda Neira ada podium untuk khotbah di
bagian tengahnya beraksara Cina. Podium untuk khotbah dan ceramah agama
itu sudah berkali-kali diperbaiki karena dimakan usia, akan tetapi aksara Cina
itu senantiasa tetap berada di sana.31

Persahabatan antara komunitas pedagang Cina dengan penduduk Banda


digambarkan pula dalam Hikayat Lonthor. Dalam Hikayat itu dikisahkan
bendera kampung adat Namasawar adalah naga Cina. Bendera itu diserahkan
oleh pedagang Cina kepada penduduk Banda. Demikian pula, dengan perahu
kora-kora desa adat Ratu dan Namasawar memakai ukiran-ukiran naga

Komunitas Arab Di Kepulauan Banda


Proses terbentuknya komunitas dan pengaruh kebudayaan Arab di
kepulauan Banda berlangsung secara bertahap. Tahap pertama, kedatangan
orang-orang Arab itu ke Banda secara spontan pada abad ke-7 untuk
mendapatkan rempah-rempah, terutama, fuli, biji pala dan cengkeh. Rempah-
rempah itu, mereka jual di Eropa dan Laut Tengah. Pedagang-pedagang Arab
itu meliputi wilayah Teluk Persia, pesisir Arabia, dan Yaman. Mereka berangkat
menuju kepulauan Indonesia Timur dari kota pelabuhan Aden melalui rute
pesisir barat Samudra Hindia masuk ke Sumatera yang masih dikuasai oleh
Dinasti Sriwijaya.32 Kemudian, menyusuri Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara
Timur, Maluku Tenggara dan tiba di kepulauan Banda.

Tahap kedua, kedatangan pedagang Arab di kepulauan Banda, ketika

31  Informasi pengaruh kebudayaan Cina dalam Islamisasi di Banda itu diperoleh dari wawancara
dengan Usman Thalib, Ambon, 11 Mei 2017.
32  Thalib. Op.cit. Islam di Banda Neira…., hlm. 109.
158 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

berdirinya dan ramainya bandar Malaka di abad ke-15 hingga abad ke-17.
Pada periode kedua, jalur perniagaan yang dilalui oleh pedagang Arab juga
berbeda. Pada periode ini, mereka berangkat dari kota pelabuhan Hormuz di
pintu gerbang masuk Laut Merah. Kemudian mereka menyusuri pesisir timur
Samudra Hindia, dan masuk ke Selat Malaka. Dari Malaka, mereka mencari
barang dagangan untuk dibawa ke kepulauan Banda. Terutama, mereka
menuju ke pelabuhan Jepara untuk memperoleh beras, bawang merah dan
putih serta lada. Mereka berangkat ke kepulauan Banda dari Malaka dengan
menggunakan jalur selatan melalui Maluku Tenggara.

Agar cerita mengenai kehadiran pedagang Arab di kepulauan Banda


menjadi runtut, maka akan dimulai dengan tahap pertama, kehadiran para
pedagang Arab di kepulauan Banda. Sumber yang dipergunakan untuk
penyusunan pengaruh kebudayaan Arab, terutama proses Islamisasi di Banda
dipergunakan informasi cerita legenda yang dituturkan melalui hikayat dan
kitab kronik serta catatan harian dan para pedagang di masa itu.

Pada abad ke-7, pedagang-pedagang Arab telah membawa rempah-


rempah seperti cengkeh, dan pala ke pelabuhan-pelabuhan Teluk Persia dan
Pesisir Arabia, untuk kemudian diperjualbelikan di Timur Tengah dan daratan
Eropa.33 Pedagang Arab memerlukan banyak rempah-rempah, selain untuk
campuran pengolahan dan pengawetan makanan dan untuk dunia pengobatan.

Pada abad ke-7 pedagang-pedagang Arab dan Persia menggunakan kapal


layar Dhow berlayar menuju Banda Naira dan Maluku Utara untuk mencari
rempah-rempah yang nilai keuntungannya tinggi di Timur Tengah dan Eropa.
Konon, para pedagang Arab ini dalam menunggu angin yang baik untuk
membawa mereka kembali ke negerinya, menetap sementara di Banda Naira.
Juga, ada kemungkinan mereka menikah dan kawin-mawin dengan perempuan
lokal. Islam sufi yang banyak dianut oleh para musafir seperti pedagang
mengizinkan para pedagang Arab untuk menikah dengan perempuan lokal.34
Juga, mereka bisa saja menetap lama dan meninggal di sana.

33  Pada saat itu, produksi rempah-rempah dari kepulauan Banda dipergunakan di Eropa dengan
hemat, karena sulit untuk mendapatkannya. Untuk hal ini lihat. Leirissa. Op.cit. Sejarah Kebudayaan
Maluku, hlm. 16.
34  Informasi ini berdasarkan wawancara dengan Usman Thalib, Ambon, 11 Mei 2017.
Terbentuknya Komunitas Pesisir dalam Perniagaan Rempah | 159

Namun, ketika itu penyiaran agama Islam di kepulauan Banda belum


bisa mengubah sistem sosialnya. Sehingga, ketika pedagang-pedagang Arab
meninggalkan atau wafat di kepulauan Banda, belum dapat mengubah prilaku
penduduk ke dalam institusi Islam. Dengan kata lain, Islam belum menjadi
institusi, dan berakibat bisa saja agama baru itu melenyap dari kehidupan
masyarakat Banda.35

Kemudian, berdasarkan cerita lisan yang sudah menjadi ingatan sosial


masyarakat Banda, Islam berkembang di sana melalui orang asing bernama
syekh Abubakar Al Pasya yang berasal dari Persia. Kedatangan Al Pasya
berkaitan dengan pergolakan di Teluk Persia yaitu peristiwa peralihan
kekuasaan dari Bani Umayyah ke tangan Bani Abbasiyah yang terjadi pada
750 Masehi atau abad ke-8. Kepedulian penduduk Banda terhadap Al Pasya
karena konon dia dapat menurunkan hujan lebat pada saat kemarau panjang
di kepulauan Banda.

Proses penyebaran Islam di kepulauan Banda selanjutnya adalah sebuah


narasi mengenai lima bersaudara di dalam mitos yang membentuk sistem
pemerintahan. Mitos itu dikenal luas oleh masyarakat Banda sebagai Hikayat
Lonthor. Ringkasan cerita hikayat Lonthor sebagai berikut:
“Dengan kodrat dan iradah Allah Subhanahuwataalah, dipuncak gunung kil
Sarva atau Qul Sir Hua di pulau Banda Besar datang seekor burung yang
membawa buah delima. Buah itu, kemudian jatuh di gunung Qur Sir Hua
dan ketika buah itu pecah keluar darinya lima orang bangsawan yakni empat
orang laki-laki dan satu orang perempuan. Keempat orang bangsawan
laki-laki itu adalah Kaleyai, Kelelaiy, Leleway dan Keleliway, sedangkan
bangsawan perempuan adalah Cilubintang. Hari berganti hari, mereka
bertiga mempunyai pengalaman dalam mempelajari agama Islam. Setelah
itu, mereka membagi tugas membentuk kekuasaan di pulau-pulau Banda.
Saudara ketua kakyai menjadi Raja dan Imam negeri Lonthor, saudara
kedua Kelelay menjadi Raja dan Imam di Lanthaka, saudara ketiga Leleway
menjadi Raja dan Imam di Selamon dan saudara keempat menjadi Raja di
Waer. Susunan kekuasaan itu disebut Lebe Tel Rat At (Pemerintah Tiga Imam
Empat Raja). Putri Cilubintang sebagai saudari bungsu diberi kekuasaan atas
masyarakat di kampung Ratu Pulau Neira.36

35  Di Banda Besar, di Selamon terdapat makam tua orang Arab yang diduga sebagai salah satu
penyiar agama Islam. Untuk hal ini. Thalib. Op.cit. Islam di Banda Naira…, hlm. 120.
36  Informasi mengenai Hikayat Lonthor ini dikutip dari. Thalib. Ibid., hlm. 112.
160 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Sistem pemerintahan “Lebe Tel Rat At” (Pemerintahan “Tiga Imam Empat
Raja”) mencerminkan pengalaman tiga bersaudara memperoleh pelajaran
Islam di luar daerah yang dimitoskan dengan perjalanan laut ke tempat yang tak
dikenal, memberi status keagamaan yang berbeda diantara keempat bersaudara
itu. Oleh karena saudara ketiga, Keleliang tidak mengikuti perjalanan agama
itu mendapatkan hanya gelar raja di Waer. Sementara itu, masalah keagamaan
di wilayah itu menjadi tanggung jawab Leleway yang menjabat Imam dan raja
di negeri Selamon. Sementara itu, putri bungsu Cilubintang mendapatkan
kedudukan sebagai pemimpin di sebuah hunian baru di Banda Naira, negeri
ratu. Negeri ratu sendiri adalah sebuah kampung dengan garis kepemimpinan
menurut garis keturunan ibu (matrilineal).37 Akan tetapi, persoalan keagamaan,
rakyat negeri Ratu tunduk kepada raja sekaligus imam negeri Lautaka.

Kemudian, proses penguatan pelembagaan Islam di kepulauan Banda


digambarkan pula di Babad Tanah Jawa pada 1365. Meskipun dalam kronik
Jawa ini memaparkannya dengan perkawinan politis antara Cilubintang, putri
kampung ratu dengan salah satu bangsawan Majapahit, namun makna dari
narasi ini adalah upaya memperkuat Islamisasi di Banda.
“Pada suatu waktu Raden Tanduran Raja Majapahit jatuh sakit, namun
tidak satu pun obat yang dapat menyembuhkannya. Dalam tidurnya dia
mendengar ada suara yang mengatakan bahwa ia akan sembuh, jika ia dapat
mengawini seorang perempuan dari Wandan. Ia pun percaya atas nasehat
dari suara itu, dan perkawinan pun dapat dilaksanakan. Kemudian, wanita
itu melahirkan anak yang dipelihara oleh Arya Sora yang menamakan bayi
laki-laki itu Bondan Kajawen. Arya Sora kemudian meninggalkan kota
Majapahit dan mengembara di hutan-hutan bersama Bondan Kejawen.
Dalam pengembaraan di hutan, pada suatu waktu Bondan Kejawen melihat
bidadari sedang mandi. Ia pun mengambil baju dari salah satu bidadari
tercantik, sehingga tidak bisa kembali ke kahyangan. Ki Bondan kemudian
menikah dengan salah satu bidadari cantik itu, dan dari perkawinan itu lahir
seorang anak laki-laki yang diberi nama Panjuwed. Pada suatu hari istirinya
itu mendesak kepada suaminya untuk mengambil istri dari jenis suaminya.
Anak perempuan Ki Gede dari Sesela dianggap yang paling pantas untuk
menjadi istri kedua Ki Bondan. Setelah perkawinan dengan anak Ki Gede,
Bidadari itu pun kembali ke kahyangan. Dari perkawinan dengan istri kedua,
Ki Bondan mendapatkan seorang anak laki-laki yang bernama Pamanahan.

37  Di kepulauan Banda apakah seorang anak mengikuti garis keturunan ibu (matrilineal) atau
ayah (patrilineal) berdasarkan pilihan anak setelah akil balik. Informasi ini berasal dari wawancara
dengan Usman Thalib. Ambon, 11 Mei 2017.
Terbentuknya Komunitas Pesisir dalam Perniagaan Rempah | 161

Setelah Ki Bondan meninggal dunia, kedua anaknya itu bekerja pada Raja
Pajang. Ketika raja Pajang meninggal dunia, Panjuwed mendapat kota
Mataram dan Pamanahan mendapatkan kota Pati.”38

Dari teks cerita yang diuraikan dalam Babad Tanah Jawa secara tersamar
dapat diterjemahkan bahwa dengan perkawinan politik antara Cilubintang
dengan bangsawan Majapahit, dan melahirkan seorang anak bernama Bondan
Kejawen yang di kemudian hari anak-anaknya melakukan penyiaran Islam
ke kota-kota pelabuhan utara Jawa. Selain itu, teks Babad Tanah Jawa, juga
memperlihatkan relasi antara Banda Naira dengan Majapahit berkaitan dengan
proses perkembangan Islam di Banda Naira. Cerita itu ditulis akhir abad ke-14
menjelang proses Islamisasi mencapai puncaknya di Naira.

Kemudian, dalam buku catatan harian seorang Portugis Francisco Serrau


dikemukan mengenai ketakjubpan dia terhadap penyebaran Islam di kepulauan
Banda. Orang-orang Portugis berangkat ke kepulauan Banda beberapa bulan
setelah mereka berhasil menaklukkan Malaka. Mereka berangkat ke Banda
ketika angin muson barat bertiup. Juga, dalam situasi mereka masih bertempur
dengan Sultan Melayu.
“Kami berlayar dari Malaka pada 11 November 1511 pada musim bertiup
angin barat. Sewaktu meninggalkan Malaka kami tidak banyak membawa
bekal, karena perang dengan Sultan Melayu masih berlangsung ternyata
dalam pelayaran dua bulan lebih itu bekal yang kami bawa habis. Untuk
mempertahankan hidup terpaksa segala yang ada di kapal dijadikan
makanan termasuk kecoa, tikus kapal dan keju busuk. Setelah dua bulan
berlayar, pada pertengahan Januari 1512, tibalah kami di kepulauan Banda
Neira yang indah. Kepulauan yang bagaikan surga yang kaya dengan pala.
Alangkah terperanjatnya kami, ketika mengetahui orang-orang Moro (Islam)
yang begitu lama berperang dengan kami di negeri kami sendiri telah tiba di
kepulauan ini 100 tahun duluan dari kami.39”

Dari buku catatan harian Francisco Serrau dapat memperjelas bahwa Islam
telah hadir menjadi institusi pada abad ke-15. Selain itu, di kepulauan Banda
telah terselenggara sistem pemerintahan Lebe Tel Rat At atau Tiga Imam Empat
Raja. Juga orang kaya yang mengatur persoalan perdagangan pala dan fuli dan
syahbandar yang mengatur masalah kepelabuhan.

38  Teks Tanah Babad Tanah Jawa ini dikutip dari Thalib. Op.cit. Islam di Banda Naira…, hlm. 115-
116.
39  Teks buku catatan harian dari Francisco Serrau dikutip dari, Thalib. Ibid., hlm. 117.
162 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Demikian pula, pada abad ke-15 pengetahuan nautika dan teknologi


perkapalan perdagang Arab mengalami perkembangan pesat. Mereka telah
mengenal polaritas jarum magnetik dan deviasi.40 Mereka secara intensif
berlayar ke kepulauan Maluku dan Banda dari Malaka melalui jalur lama yakni
rute selatan atau perairan Maluku bagian tenggara.

Proses kedua kedatangan pedagang Arab di kepulauan Maluku dan Banda


pada abad ke-13 dan ke-14, setelah Malaka didirikan. Juga, hubungan antara
pelabuhan Aden, pesisir Arab telah digantikan dengan pelabuhan kota Hormuz,
di pintu masuk Laut Merah. Namun pengaruh kebudayaan Arab di kepulauan
Maluku dan Banda sangat akrab. Misalkan nama Maloko (Maluku) dan
Wanda (Banda) disebut di Negarakertagama diduga diadopsi oleh penulisnya
dari kebanyakan pedagang Arab. Juga, pedagang Arab menamakan deretan
pulau-pulau di bagian utara Maluku sebagai “Jazirah Almamluk” (Kepulauan
Raja-Raja. Menunjuk kepada empat kerajaan di zaman bahari yang sangat
berpengaruh secara politis dan ketatanegaraan, yaitu Jailolo, Ternate, Tidore,
dan Bacan). 41

Demikian pula, sebuah legenda terkenal Jafar Sadek seorang keturunan


Arab, merupakan seorang ayah yang keturunannya adalah para pendiri empat
kerajaan di Maluku Utara. Mereka adalah Said Muhammad Bahir pendiri
dan Raja Bacan. Kemudian, Said Ahmad Sani pendiri dan Raja Jailolo; Said
Muhammad Nukil pendiri dan Raja Tidore dan terakhir Said Muhammad
Nurussafar pendiri dan Raja Ternate.42

Pelayaran pedagang Arab menuju kepulauan Indonesia Timur tidak dapat


dilepaskan dari proses pengislaman dan perdagangan rempah-rempah. Namun
sebelum kita berbicara lebih jauh mengenai peranan pedagang Arab dalam
proses Islamisasi di Indonesia bagian timur perlu diklarifikasi (diuraikan) bahwa
pedagang Arab itu pengertiannya campur baur antara Gujarat, Benggala, Teluk
Persia dan Pesisir Arab. Akan tetapi, wilayah geografi ini telah dikuasai oleh
Islam. Pada awal abad ke-14 Gujarat yang berada di pesisir Barat India berhasil

40  Tidak disebutkan adanya penggunaan kompas di laut hingga abad ke-13, tetapi penggunaanya
dari akhir abad ke-11.
41  Cerita legenda di Maluku banyak dipengaruhi oleh kebudayaan Arab, terutama sebelum
kedatangan bangsa-bangsa Barat. Untuk hal ini lihat. Amal. Op.cit. Kepulauan Rempah-Rempah…., hlm.
5.
42  Amal. Ibid., hlm. 19.
Peta 13. Peta Jalur Pelayaran Samudera Hindia Barat dan Timur
Sumber: Pengolahan Data Badan Informasi Geospasial (BIG), 2017
Terbentuknya Komunitas Pesisir dalam Perniagaan Rempah | 163

Lombard, Nusa Jawa Jilid II


164 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

diislamkan. Kemudian, pada akhir abad ke-14 Gujarat berhasil memerdekakan


diri dan menjadi kerajaan terpisah.

Pelayaran pedagang Gujarat terutama dilakukan oleh orang Muslim.


Demikian pula dengan Benggala, para pedagangnya adalah Muslim. Mereka
yang melakukan pengislaman di kota pelabuhan pantai utara Jawa dan Sumatera.
Sementara itu, orang-orang Arab jarang menggunakan menggunakan jalur
Samudera Hindia bagian timur, lebih memilih menumpang kapal India. Mereka
bersandar di pelabuhan Malaka dan juga melakukan penyiaran agama Islam.

Pada abad ke-15 perkembangan pengetahuan nautika pelaut Arab telah


mencapai puncaknya. Situasi ini dapat dijelaskan bagaimana pedagang Arab
membuat rute laut secara bertahap untuk mengatasi angin muson di Samudera
Hindia. Sebelum Malaka berdiri pedagang Arab di pesisir Arabia menggunakan
pelabuhan Aden sebagai jalur perdagangan di Asia Barat. Para pelaut Arab
harus melalui Samudera Hindia bagian timur dan menyusuri pesisir mencapai
Malaka. Juga, pelabuhan Aden merupakan pintu masuk ke Laut Merah. Namun,
setelah perkembangan pengetahuan nautika dan pengalaman para pelaut Arab,
berdiri pelabuhan Hormuz di pesisir Persia dan India. Pusat perdagangan di
Kerajaan Gujarat.

Hormuz merupakan pelabuhan penting bagi hubungan langsung ke


Malaka. Kota pelabuhan itu pertumbuhannya berasal dari alih muatan dan
stasiun antar rute laut yang panjang dari Barat ke Asia Timur dan sebaliknya.
Ini tidaklah mungkin untuk berlayar bolak-balik di Samudera Hinda hanya
dengan sebuah angin muson. Dengan bertambahnya lalu lintas yang semakin
terorganisasi, jalur laut dibagi menjadi “tahap-tahap” dan pusat alih muatan.
Situasi ini kemudian juga menyebabkan sebuah pasar berdiri, maka pelayaran
pedagang Arab hanya mulai berlayar di Samudra Hindia bagian barat.43

Pedagang Arab berangkat dari pelabuhan Hormuz ketika musim angin


barat menyusuri pesisir barat Samudra Hindia dan tiba di Malaka dengan
waktu tempuh sekitar tiga bulan. Di pelabuhan Malaka mereka alih muatan,
mereka berlayar menggunakan kapal layar dhow mempunyai kecepatan dan

43  Pelayaran pedagang Arab menggunakan teks nautika berbahasa Arab yang diberi judul Mohit
(Mengelilingi Laut). Naskah ini disusun di Gujarat pada pertengahan abad ke-16 oleh seorang Laksamana
Turki bernama Sidi Ali Celebi. Dia adalah komandan armada Sultan Soliman yang melawan Portugis.
Untuk hal ini lihat. Meilink-Roelofsz. Op.cit. Asian Trade and European Influence.., hlm. 57.
Terbentuknya Komunitas Pesisir dalam Perniagaan Rempah | 165

kemampuan bermanuver. Kapal Arab lebih kecil dan lebih mudah beradaptasi
dengan kondisi angin dan cuaca di Samudra Hindia daripada junk-junk Cina
yang berat dan berbobot. Walaupun demikian, dhow Arab tidak terlalu kuat
melawan badai.44

Pada umumnya pedagang-pedagang Arab dari Malaka tidak langsung


ke Banda, akan tetapi mereka terlebih dahulu ke Jepara untuk memuat kapal
mereka dengan komoditi beras. Produksi beras di Jepara melimpah ruah
sehingga beras dapat dibeli dengan murah di Jepara dan dapat dijual di Banda
dan Maluku dengan harga 50 dan 60 real per ton.45 Dengan demikian pedagang-
pedagang Arab dapat memperoleh keuntungan besar.

Kehadiran pedagang Arab di kepulauan Banda mendapatkan sambutan


dari penduduk sebagai pedagang terhormat dan dengan barang dagangan
yang bagus. Kemudian, mereka di Banda Naira membentuk komunitas Arab di
sebelah utara atau blok depan tidak jauh dari pelabuhan utama Naira.46 Bagian
depan dekat pelabuhan juga tempat digelarnya pasar diperuntukkan untuk
seluruh pedagang baik lokal maupun asing.

Pedagang Arab dalam kesempatan berdagang di kepulauan Banda juga


melakukan siar-siar agama Islam. Juga, mereka memperkenalkan peralatan
shalat seperti tasbih, kitab suci Alquran sebagai benda-benda keagamaan yang
diperlukan oleh penduduk Banda. Selain itu, mereka juga menyiarkan dalam
menjalankan agama Islam disyaratkan perlunya kebersihan dan kerapian
dalam berpakaian.

Bagi penduduk Banda Naira Alquran menjadi daya tarik tersendiri. Karena
sebagian besar penduduk tidak bisa baca tulis mendengar orang membaca
Alquran dengan keras-keras mereka takjub. Dengan hanya menundukkan

44  Kapal Samudra Arab atau dhow masih digunakan hingga beberapa saat sebulan perang dunia
kedua. Kapal layar itu beroperasi dari pelabuhan Kuwait, mereka membawa penumpang dan barang
dengan biaya murah ke dan dari pesisir timur Afrika dan pesisir barat India. Meilink-Roelofsz. Ibid., hlm.
336
45  Persediaan beras yang melimpah di Jepara hanya 15 real per koyan atau 2 ton, tetapi di Banten
mencapai 40 atau 50 real. Meilink-Roelofsz. Ibid., hlm. 280-281.
46  Pada abad ke-14 komunitas pelabuhan di Neira meliputi orang-orang Arab yang menghuni di
blok terdepan atau bagian utara, sedangkan di blok tengah dihuni oleh orang-orang Banda asli, dan blok
timur atau paling pojok didiami oleh orang-orang Cina. Informasi ini diperoleh dari wawancara dengan
Usman Thalib. Ambon, 11 Mei 2017.
166 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

kepala, mata menatap huruf bergaris bisa melantunkan suara yang merdu.
Penduduk Banda melihat pembaca Alquran sebagai orang sakti yang tidak
tertandingi.47

Orang kaya menempatkan mereka sebagai pedagang yang membawa


anugrah, karena selain mereka menonjol dalam spiritual keagamaan, dan juga
mahir dalam berlayar mengarungi perairan lautan. Tidak hanya itu, orang
kaya meniru cara berpakaian pedagang Arab menggunakan jubah panjang,
yang menggunakan pula celana panjang. Sedangkan untuk perempuan
menggunakan pakaian tertutup hingga bagian kepala. Selain itu, penduduk
setempat juga sangat bangga dapat bergaul dengan pedagang asing itu yang
beragama Islam.

Di kalangan penduduk lokal, para pedagang dan mubalig dipandang


sebagai orang-orang yang memiliki pengetahuan dan spiritual yang hebat.
Oleh karena itu, orang asing dan pedagang yang beragama Islam dapat dengan
mudah menikahi perempuan lokal, terutama dari kalangan bangsawan dan
kemudian membentuk keluarga Islam. Ditambah pula, Islam memberikan
ruang kepada kaum pria untuk dapat beristri lebih dari satu daripada berzina.
Jadi, perkawinan antara pedagang atau mubalig dengan perempuan lokal
merupakan Islamisasi yang alamiah.

Komunitas Buton dan Bugis Di Kepulauan Banda


Secara geografi, Buton terletak di Sulawesi Tenggara mempunyai hubungan
dengan kepulauan Banda sejak lama. Pelaut Buton terkenal dengan produksi
perahu layar galle. Perahu galle yang diciptakan oleh pelaut Buton merupakan
salah satu yang terindah di Asia Tenggara. Panjang perahu galle yang mereka
ciptakan mencapai 40 meter.48

Pedagang Buton berlayar ke pelabuhan kepulauan Banda dari perairan

47  Thalib. Op.cit. Islam Di Banda Naira…., hlm. 130.


48  Pelaut Makassar menyebut perahu gallay adalah galle, istilah ini membuktikan pengaruh
orang-orang Portugis yang datang ke tempat itu. Di Maluku dikenal sebagai perahu galai-galai perang
yang cepat di Filipina sebagai korakora, yang beradal dari bahasa Arab, kurkur. Sementara itu di Aceh
sebagai gurab yang berasal dari perkataan Arab pula. Untuk hal ini lihat. Reid. Op.cit. Asia Tenggara
Dalam Kurun Niaga…hlm. 268-269.
Terbentuknya Komunitas Pesisir dalam Perniagaan Rempah | 167

Peta 14. Peta Jalur Pelayaran Jepara – Malaka Abad ke 15


Sumber: Pengolahan Data Badan Informasi Geospasial (BIG), 2017
Lombard, Nusa Jawa Jilid II
168 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Sulawesi bagian tenggara yang menjadi pintu gerbang sebelah barat menuju
kepulauan rempah-rempah. Mereka berlayar ke Banda menggunakan angin
muson barat. Lama perjalanan dari Buton menuju kepulauan Banda sekitar
satu bulan. Mereka ke Banda dengan tujuan berniaga dengan membawa
peralatan besi seperti kapak, pisau, arit dan mata tombak yang diproduksi di
Tobungku, Luwuk-Banggai. Orang Buton juga menjual suami,49 jenis makanan
yang berasal dari singkong. Makanan singkong ini melalui proses direbus
dengan air bersih dan kemudian disusun tinggi seperti gunung. Jenis makanan
ini menjadi populer di perkebunan-perkebunan pala di masa yang lampau.

Pada abad ke-14 hingga abad ke-16 perniagaan pala dan fuli di kepulauan
Banda semakin ramai, situasi ini berakibat pula pada perkembangan
perkebunan, terutama dirasakan berkurangnya tenaga kerja di perkebunan.
Tenaga perkebunan itu, terutama untuk memetik buah pala dan memprosesnya
menjadi biji dan menguliti dagingnya untuk dijadikan fuli. Pekerjaan ini
membutuhkan banyak tenaga kerja. Pada periode itu, penduduk Banda
membutuhkan budak untuk dapat bekerja di perkebunan. Mereka, juga
mempergunakan mandor sebagai pengawas pekerjaan bagi para budak
tersebut.50

Budak yang bekerja di perkebunan di kepulauan Banda dalam jumlah


ratusan orang yang diperoleh dari pedagang-pedagang Bugis. Sementara itu,
pelaut Bugis mendapatkan budak-budak Buton itu dari penyergapan di laut.
Mereka dengan kapal ringan melakukan pembajakan terhadap perahu orang
Buton yang sedang mencari ikan. Setelah pembajakan itu, orang-orang Buton
dijadikan budak dan dijual kepada orang kaya Banda. Namun, bisa juga budak-
budak tersebut diperoleh di pasar-pasar reguler untuk penjualan budak hasil
sergapan, seperti di Maluku, Sumbawa dan Bima.51

Namun demikian, budak-budak dari Buton dapat diperoleh pula dari orang

49  Informasi ini diperoleh dari Dodi staf peneliti BNP-Ambon melalui surat elektronik pada 5 Juli
2017.
50  Terdapat tiga mandor dalam melaksanan pengawasan di perkebunan. Pertama, mandor yang
mengawasi pemetikan buah pala. Kedua, mandor yang mengawasi pengasapan di dapur pala. Ketiga
atau terakhir, mandor yang mengawasi penyediaan makanan bagi para budak. Informasi ini diperoleh
dari Pongki van Broike di Banda Besar pada 5 Mei 2017.
51  Hanya kapal-kapal layar yang bersenjata yang dapat lolos dari sergapan para pembajak Bugis.
Meilink-Roelofsz. Op.cit. Asian Trade…, hlm. 84.
Terbentuknya Komunitas Pesisir dalam Perniagaan Rempah | 169

kaya melalui pemesanan dari kelas bangsawan Buton yang juga menggunakan
budak. Mereka menggunakan budak untuk mengayuh kapal galle mereka,
sekitar 60-an orang untuk mendayung kapal layar galle, yang seluruhnya
adalah budak. Mereka datang ke perkebunan pala secara bergelombang.
Mereka menciptakan semacam koloni di kebun-kebun pala. Budak sangat
diperlukan oleh perkebunan pala, saat panen dan juga merawat pohon pala,
seperti menyiangi rumput agar pohon pala sehat dan menghasilkan buah yang
berkualitas.

Kemudian, budak Buton ini membangun komunitas di perkebunan-


perkebunan pala. Mereka memperoleh pemondokan yang bangunannya
seperti barak. Sebagai budak mereka adalah milik pengusaha perkebunan
yang melarang mereka untuk kembali lagi ke Buton. Akhirnya, mereka kawin-
mawin dengan sesama budak perkebunan. Biasanya budak perempuan adalah
orang setempat yang bekerja memungut buah pala dan kenari yang jatuh dari
pohonnya.

Sementara itu, orang Bugis dikenal oleh pelaut-pelaut Indonesia seperti


Jawa dan Melayu sebagai orang laut. Mereka juga sebagai bajak laut yang
menciptakan ketidakamanan laut di sekitar mereka dan Maluku. Para bajak laut
ini mengajak kaum perempuan mereka dalam ekspedisinya. Dalam menghadapi
kapal pembajak yang berlayar cepat, hanya kapal jung bersenjata yang aman.
Semua kapal yang ringan adalah mangsa yang mudah menjadi sasaran. Mereka
mempunyai pasar reguler untuk hasil jarahan mereka. Di sana mereka menjual
para budak yang ditangkapnya. Akan tetapi, tempat pertemuan para bajak laut
Melayu adalah pasar pembajak permanen yang berada di dekat Pahang. Juga di
dekat Maluku, kesempatan yang sama juga ditemukan di Sumbawa dan Bima.52

Namun demikian, orang Bugis yang ditemukan oleh Pires di Malaka—


adalah pedagang jujur. Mereka membawa banyak produk makan seperti
beras dan sejumlah emas. Di Malaka, pedagang Bugis membeli kain Gujarat,
Benggala dan Koromandel serta benzoin, dan kemenyan dalam jumlah besar.
Mereka membawa barang-barang tersebut untuk perniagaan di kepulauan
Maluku dan Banda.53

52  Para pembajak dari Bugis ini telah berlayar hingga ke Bago dan berkeliaran di Pesisir Jawa.
Meilink-Roelofsz. Ibid., hlm. 83
53  Meilink-Roelofsz. Ibid., hlm 85.
170 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Ekspansi perdagangan orang Bugis pada paruh pertama abad ke-17,


terutama disebabkan oleh para pedagang yang berbondong-bondong datang
dari luar negeri. Namun, pedagang Bugis sudah sejak lama memiliki aktivitas
perkapalan yang luas. Pedagang Bugis sebetulnya telah ekspansif sejak abad
ke-16, ketika orang-orang Portugis menemukan kembali “rute Borneo” yang
harus melewati perairan Sulawesi sebagai pintu gerbang menuju kepulauan
rempah-rempah.

Pedagang Bugis sudah sejak lama membuka pelayaran maritim untuk


seluruh kepulauan Indonesia. Titik berangkat tidak hanya di pelabuhan
Makassar atau perairan pelabuhan yang dikuasai oleh orang-orang Bugis. Tapi,
juga meliputi Kaili di Sulawesi Tengah, beberapa daerah Kalimantan Timur
seperti Pasir dan Berau, dan Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Pontianak,
Kalimantan Barat dan Sumbawa. Sementara itu, untuk tujuan ke Indonesia
bagian Timur adalah Buton, Ternate, Banda dan Kei. Meskipun, mulai paruh
abad ke-17 rute perairan Maluku dilarang Belanda, tetap mereka layari.54

Sejak abas 15, pedagang Bugis membentuk komunitas di Banda. Mereka


secara tetap memasok budak-budak dari Buton untuk menggerakkan
perkebunan pala. Selain itu, mereka juga menyediakan bahan-bahan makanan
untuk keperluan budak-budak perkebunan, seperti beras, ikan asin dan juga
singkong. Mereka, juga ikut melakukan perdagangan pala dan fuli hingga ke
Sumbawa. Di sana mereka melakukan pertukaran kain tenun kasar dan kayu
cendena.

Sejak abad ke-14 pedagang-pedagang asing baik dari Indonesia maupun


seberang lautan, secara intesif mendatangi kepulauan Banda untuk memperoleh
pala dan fuli. Kedua komoditi itu mempunyai nilai yang tinggi di Timur Tengah
dan Eropa. Di tambah pula, ketika pasar Malaka terbentuk pada abad ke-15,
kepulauan Maluku dan Banda menjadi pelabuhan perantara untuk alih muat
rempah-rempah bagi Malaka.

Situasi itu, menciptakan perniagaan yang ramai di kepulauan Banda.


Pedagang-pedagang asing, seperti Arab, Jawa dan Melayu hilir mudik di
perairan Laut Banda. Mereka berniaga ke sana membawa produk makanan

54  Pelaut Bugis juga memiliki undang-undang maritim yang konon disusun oleh Amanna Gappa,
kepala komunitas Wajo di Makassar. Untuk hal ini lihat. Pelras. Op.cit., Manusia Bugis, hlm. 316.
Terbentuknya Komunitas Pesisir dalam Perniagaan Rempah | 171

seperti beras, bawang merah dan putih, serta lada. Juga, pakaian katun dan
sutra, keramik, peralatan besi, dan emas mereka perdagangkan di pasar Banda.

Ramainya perniagaan di kepulauan rempah-rempah menciptakan jalur


perniagaan yang baru. Misalnya pedagang Arab yang biasanya titik berangkat
dari Aden, kemudian menyusuri pesisir barat Samudera Hindia. Namun, sejak
Malaka menjadi pasar alih muatan dibuka pelabuhan Hormuz menyusuri
pesisir timur Samudera Hindia dan memasuki perairan Sumatera untuk
berlabuh di Malaka. Jalur lain yang ditemukan kembali oleh Portugis pada awal
abad ke-16 yang dikenal sebagai rute Borneo. Jalur perniagaan dari Malaka
menuju Brunei, kemudian berbelok ke pesisir barat Sulawesi untuk memasuki
kepulauan rempah-rempah. Selain itu, rute lama yang dikenal sebagai jalur
selatan berangkat dari Malaka (Sumatera) menyusuri NTT, NTB, perairan
Maluku bagian tenggara dan tiba di kepulauan Banda, tetap dipergunakan.

Kemudian, pengaruh angin muson barat dan timur sangat penting bagi
pedagang asing, terutama untuk menetap sementara di Banda. Pedagang
berlayar tidak sendiri, tetapi satu kapal bisa membawa 100 orang pendayung,
dan ketika mereka menghuni membutuhkan ruang tertentu di Banda.
Menghuni sementara merupakan pertukaran kebudayaan, mereka tidak hanya
berinteraksi satu sama lain, tetapi saling mempengaruhi dan membentuk
proses kebudayaan.

Di samping itu, kawin-mawin antara pedagang asing dengan perempuan


lokal tidak terelakkan. Ada pedagang yang menikah untuk sementara waktu,
dan juga ada pedagang yang kawin-mawin dengan perempuan setempat untuk
selamanya. Ditambah pula dengan proses Islamisasi di kepulauan Banda
yang dimulai sejak abad ke-7 hingga abad ke-14, ketika Islam melembaga di
kepulauan Banda. Perkawinan pedagang asing dengan perempuan setempat
merupakan salah satu proses Islamisasi alamiah. Islamisasi menyumbangkan
pula kebudayaan Arab di kepulauan Banda. Jalur perniagaan rempah juga
menghasilkan pengaruh kebudayaan Cina yang membentuk tradisi perahu
kora-kora dengan kepala ular naga.

Hal yang menarik dari kebudayaan Banda bercirikan nilai-nilai Islam


yang kuat, sehingga dapat dirumuskan sebuah ungkapan “adat Banda, adalah
(agama) Islam itu sendiri.” Meskipun, masyarakat Banda bukan mayoritas
172 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Islam, penduduk non-Islam bisa menyelenggarakan adat (kebudayaan) Islam


dengan baik, bahkan diwariskan secara turun-temurun.

Demikian pula, kehadiran orang-orang Buton di perkebunan pala sebagai


budak membentuk kebudayaan di perkebunan. Mereka kawin-mawin dengan
perempuan setempat, dan mereka dapat ikut serta dalam menyelenggarakan
adat Banda dengan baik. Bagi penduduk Banda mempunyai pandangan,
apabila seseorang telah lama tinggal di Banda, mereka dapat dengan mudah
untuk ikut serta dalam menyelenggarakan ritual kebudayaan Banda.

Komunitas Di Wilayah Jambi

Wilayah Jambi sebagian besar atau enam puluh tujuh persen wilayahnya
merupakan dataran rendah dan selebihnya dataran tinggi serta perbukitan.
Sungai dan rawa mengelilingi sebagian wilayah Jambi. Laut sepanjang pesisir
timur Sumatera menjadi penghubung antara Jambi dengan kota-kota lain
Nusantara dan Asia Tenggara. Rawa air tawar dan gambut Jambi meliputi luas
30-50 km dari pesisir pantai. Sementara ketinggian dataran rendahnya berkisar
0-100 meter di atas permukaan laut meliputi beberapa kabupaten yaitu Kota
Jambi, Tanjung Jabung Barat, Tanjung Jabung Timur, Muaro Jambi, Merangin
dan Batang Hari. Dataran sedang dengan ketinggian 100-500 meter di atas
permukaan laut meliputi kabupaten-kabupaten sebagian Sarolangun, Tebo,
sebagian Batang Hari, Kota Sungai Penuh, Merangin, dan sebagian Tanjung
Jabung Barat. Sedangkan dataran tinggi dengan ketinggian lebih dari 500 meter
di atas permukaan laut meliputi kabupaten-kabupaten Kerinci, Kota Sungai
Penuh, sebagian Merangin, sebagian Sarolangun, dan sebagian Bungo.55 Material
abu vulkanik Pegunungan Kerinci yang dibawa oleh arus sungai-sungai yang
mengalir ke arah Jambi menyuburkan tanah di sepanjang aliran sungai Jujuhan
dan Tebo, sedangkan di wilayah Muara Jambi tanah di sekitarnya justru kurang
subur karena proses sedimentasi sehingga tanah banyak mengandung asam.

Kondisi geografis seperti ini berpengaruh terhadap pola kehidupan

55  Lihat Lindayanti dkk. Jambi Dalam Sejarah 1500-1942. Jambi: Dinas Kebudayaan dan Pariwisata
Provinsi Jambi, 2013, hlm 2.
Terbentuknya Komunitas Pesisir dalam Perniagaan Rempah | 173

masyarakat Jambi yakni menjadikan sungai dan perairan sebagai bagian


penting aktivitas penduduk selama berabad-abad, baik dalam hal perniagaan
maupun keagamaan. Temuan berbagai benda-benda berharga hasil penggalian
arkeologis berupa keramik, patung, ataupun sisa-sisa perahu kuno di sepanjang
aliran Batang Hari yang sebagian disimpan di berbagai museum baik di Jambi
maupun tempat lain sesungguhnya suatu petunjuk bahwa wilayah aliran Batang
Hari telah menjadi pusat peradaban di masa lalu. Di dalamnya berkembang
suatu kehidupan masyarakat yang menempatkan sungai sebagai prasarana
aktivitas utama dan penting bagi kelangsungan hidup mereka. Sungai-sungai
yang bercabang di wilayah Jambi membelah dan menghubungkan satu wilayah
dengan wilayah lainnya, dan memungkinkan penduduk menjalin kontak serta
terhubung satu sama lain. Sungai juga menjadi penghubung antara Jambi
dengan dunia luar sehingga terbuka luas masuknya bangsa-bangsa lain dan
menjadikan Jambi sebagai wilayah yang terbuka. Hal itu tersirat pula dalam
kisah-kisah rakyat yang cukup populer di kalangan masyarakat tentang arti
penting sungai dan hubungan antara masyarakat Jambi dengan dunia luar
mereka.

Satu cerita rakyat yang dikenal dalam masyarakat Jambi terkait hubungan
antara perairan dan aktivitas sosial adalah kisah tentang Batang Hari. Kisah ini
berjudul “Asal Mula Nama Sungai Batang Hari”56 yang menceritakan tentang
pencarian masyarakat Jambi mengenai calon raja yang akan memimpin
Jambi pada suatu masa. Dalam kisah itu disebutkan bahwa calon raja baru
dianggap terpilih jika ia mampu melewati tahapan-tahapan ujian dan beberapa
persyaratan lainnya. Oleh sebab itu dimulailah pemilihan untuk menentukan
calon raja Jambi. Beberapa tokoh masyarakat atau adat pun mengikuti seleksi
calon raja itu, tetapi semuanya mengalami kegagalan karena beratnya ujian.
Adapun tahapan ujian yang harus dilalui oleh para calon raja yaitu lolos dari
api yang dibakar berkobar-kobar, direndam dalam sungai selama tiga hari,
dan digiling dengan kilang besi yang besar. Calon-calon asal Jambi gagal,
kemudian pencarian calon raja baru diarahkan ke luar Jambi yakni hingga ke
India bagian selatan atau “Negeri Keling”, demikian negeri itu disebut dalam

56  Lihat Kaslani. Cerita Rakyat dari Jambi, Volume 2. Jakarta: Grasindo, 1997, dalam pranala
https://books.google.co.id/books?id=cRxVaY59occC&printsec=frontcover&dq=Cerita+Rakyat+dari+
jambi+2&hl=en&sa=X&ved=0ahUKEwiusIDgg5_WAhWFs48KHfIVBXEQ6AEIJTAA#v=onepage&q=
Cerita% 20Rakyat%20dari%20jambi%202&f= false diakses 12 September 2017, 1.41 pm
174 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

cerita rakyat itu. Di India mereka temukan calon raja yang bersedia memimpin
Jambi sekaligus mengikuti ujian dan berjanji akan menyejahterakan rakyatnya
jika terpilih nanti. Atas kesediaannya itu, calon raja yang memahami astronomi
ini lalu dibawa ke Jambi dengan menggunakan dendang, yakni kapal besar
yang dibawa dari Jambi. Perjalanan mereka dari “Negeri Keling” itu dengan
menyusuri Samudera, melintasi bukit, dan menahan kencangnya tiupan angin
sebelum tiba di Jambi. Rombongan sempat singgah di Malaka untuk membeli
perbekalan, lalu di Aceh untuk beristirahat atau menambah persediaan air
tawar.

Selesai rombongan itu singgah dan mengisi perbekalan secukupnya di


kedua bandar itu, tibalah mereka di muara sungai yakni tempat asal mereka
melakukan perjalanan untuk mencari calon raja. Meskipun mereka mengenal
dan sering berlayar melintasi sungai itu bahkan meminum airnya, nama
sungai ini justru belum dikenal waktu itu. Maka, bertanyalah seorang anggota
rombongan kepada calon raja tersebut tentang nama sungai itu. Calon raja pun
kemudian menjawabnya dengan menyebut “muaro kepetangan hari”. Dalam
perkembangannya sungai tersebut kemudian disebut sebagai Batang Hari,
sungai besar yang selama berabad-abad berfungsi sebagai jalur pelayaran dan
perniagaan.

Apa makna cerita rakyat tersebut dalam konteks kemaritiman dan jalur
rempah selain sebagai tradisi lisan yang terus hidup dan dikisahkan secara
lisan turun-temurun dari satu generasi ke generasi dalam masyarakat Jambi.
Setidaknya penyebutan beberapa tempat seperti India atau “Negeri Keling”,
Malaka, Aceh, dan juga dendang (kapal), jalur pelayaran, muara dalam kisah
itu menunjukkan suatu hubungan atau relasi Jambi dengan bangsa dan
negeri lainnya, juga tentang pengetahuan masyarakat menyangkut pelayaran,
perkapalan, dan adat-istiadat dalam kehidupan sosial masyarakat Jambi.
Tradisi lisan dan pengetahuan lokal dalam cerita rakyat itu juga mengandung
suatu pesan penting bahwa hubungan antarbangsa sesungguhnya telah
berlangsung sejak lama dan Jambi merupakan suatu negeri yang terbuka,
sesuai karakter geografisnya yang dikelilingi banyak sungai yang bermuara
ke laut menjadi bagian penting kehidupan sosial-ekonomi Jambi. Perniagaan
maritim terutama di wilayah Sumatera dan bagian barat Nusantara serta
kawasan Asia Tenggara yang menempatkan Jambi sebagai bagian penting
dalam jalur pelayaran dan perniagaan di dalamnya, sebagaimana diuraikan
Terbentuknya Komunitas Pesisir dalam Perniagaan Rempah | 175

pada bagian terdahulu, berpengaruh pula pada terbentuknya suatu masyarakat


sungai sekaligus mendorong berkembangnya wilayah pesisir sebagai pusat
aktivitas atau perkotaan baru.57 Pesisir dalam perkembangannya menjadi titik
pertemuan berbagai orang dan bangsa untuk saling berinteraksi, menjadi
tempat persinggahan bagi kapal-kapal yang sedang berniaga, atau sebagai
tempat bongkar-muat berbagai komoditas dari berbagai kapal dan tempat.
Wilayah pesisir juga menjadi lokasi bagi transaksi perniagaan atau sebagai
tempat tinggal masyarakat setempat atau bangsa lain. Posisi geografi Jambi
diuntungkan terutama karena letaknya yang berada di lintasan kapal-kapal
dari utara yakni Selat Malaka menuju Banten dan wilayah lain di Jawa atau
sebaliknya. Kerajaan Sriwijaya pada masa kejayaannya yang menguasai
perairan bagian timur Nusantara hingga Semenanjung Malaya juga memberi
peluang bagi Jambi untuk berperan dalam pelayaran dan perniagaan di
sepanjang pesisir timur Sumatera. Hubungan atau kontak antara Jambi dengan
Cina juga dijalin, dan hubungan ini menjadikan pula jalur pelayaran di bagian
timur Sumatera menjadi ramai. Sumber Cina mencatat bahwa setidaknya telah
terjadi kontak atau pengiriman utusan dari Jambi ke daratan Cina pada sekitar
tahun 1079, 1082 dan 1088. Hal itu menunjukkan bahwa pada abad ke-11
hubungan keduanya dapat dikatakan berlangsung lancar.

Penduduk Jambi yang beraneka suku dan latar belakang, sejak lama hidup
berdampingan dalam suatu ruang bersama sepanjang aliran Batang Hari.
Masing-masing memegang teguh dan mengembangkan kebudayaan serta
adat-istiadatnya dengan segala keunikannya. Mereka terdiri dari antara lain
masyarakat Melayu yang menjadi mayoritas penduduk Jambi hingga kini,
berbagai suku bangsa baik yang tinggal dan menetap di wilayah pedalaman
dan hutan, maupun masyarakat yang karena dihubungkan dengan perniagaan
ataupun pelayaran di masa lampau seperti masyarakat Tionghoa dan Arab
seluruhnya tinggal di berbagai wilayah di Jambi. Sungai menjadi bagian
penting dari kehidupan dan peradaban mereka selama berabad-abad. Beberapa
komunitas atau masyarakat yang menempati posisi penting dalam struktur
masyarakat Jambi, di antara masyarakat Melayu yang menghuni sebagian besar
wilayah Jambi, dan terutama dalam kaitannya dengan masyarakat sungai dan
kehidupan maritim di dalamnya diuraikan secara ringkas berikut ini.

57  Lihat John N. Miksic. “Traditional Sumatran Trade,” Bulletin de l’Ecole français d’Extrême-
Orient, Tome 74, 1985, hlm 437.
176 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Orang Laut Di Wilayah Jambi


Jambi yang dikelilingi banyak sungai dan terhubung dengan laut menjadikan
penduduknya mengembangkan suatu kehidupan yang bergantung pada sungai
ataupun perairan. Sungai-sungai yang bercabang di sepanjang Batang Hari
menjadi penting dan merupakan suatu bagian yang tidak terpisahkan dalam
keseharian penduduk. Aktivitas pelayaran dan perniagaan yang berlangsung di
sepanjang aliran sungai dan laut turut berpengaruh pada kegiatan penduduk.
Dalam sastra misalnya berkembang tradisi lisan yang berakar pada folklor atau
cerita-cerita rakyat yang mengambil tema tentang sungai dan masyarakat yang
hidup di sekitarnya. Di bidang arsitektur juga berkembang suatu desain tempat
tinggal yang berakar pada tradisi masyarakat sungai yakni bentuk rumah
panggung yang tegak berdiri di atas perairan atau aliran sungai. Hubungan
penduduk dengan alam sekitarnya seperti tercermin pada tradisi lisan dan
bangunan tempat tinggal mereka sesungguhnya memperlihatkan suatu
interaksi antara manusia dengan lingkungan sekitar tempat mereka tinggal.
Hal itu dapat diamati pada orang laut yang hidup dan melakukan aktivitas
kesehariannya di sekitar sungai dan laut. Mereka lah bagian dari orang laut
yang hidup dan tersebar di berbagai wilayah di Nusantara, termasuk di Jambi
dan pesisir timur Sumatera.

Jalur pelayaran dan perniagaan yang ramai di sepanjang pesisir timur


Sumatera antara Selat Malaka dengan Laut Jawa yang berlangsung sejak awal
Masehi setidaknya berpengaruh terhadap pembentukan masyarakat yang
berada di sepanjang lintasan itu. Orang laut dalam hal ini menjadi bagian
dari suatu kehidupan masyaralat sungai atau pesisir selama puluhan tahun.
Aktivitas pelayaran dan perniagaan di sepanjang Batang Hari dengan anak-
anak sungainya yang bermuara ke laut lepas telah mendorong terbentuknya
suatu pemukiman penduduk di atas air. Temuan berbagai benda arkeologis
dari berbagai periode di sepanjang aliran Batang Hari dan juga di pesisir timur
Sumatera menunjukkan adanya suatu kehidupan di masa lampau di sekitar
aliran sungai tersebut. Laut atau sungai selain sebagai sumber kehidupan,
wilayah ini juga tempat tumbuhnya suatu peradaban bagi orang laut.58

58  Lihat Retno Purwanti. “Karangberahi Dalam Struktur Perekonomian Kerajaan Sriwijaya,” dalam
Kumpulan Pertemuan Ilmiah Arkeologi X, 26-30 September 2005; lihat pula Budi Wiyana. “Perdagangan
di Pantai Timur Sumatra Bagian Selatan Berdasarkan Temuan Manik-manik,” dalam Kumpulan
Pertemuan Ilmiah Arkeologi X, 26-30 September 2005; lihat pula laporan survei arkeologi Jambi yang
Terbentuknya Komunitas Pesisir dalam Perniagaan Rempah | 177

Gambar 4.3 Sungai Batanghari di Jambi


Sumber: Agus Widiatmoko, Dokumentasi pribadi, 2017

Orang laut59 merupakan suku bangsa yang tinggal di perahu dan hidup
mengembara dari perairan yang satu ke perairan yang lain. Di bagian barat
Nusantara misalnya mereka tinggal di sekitar Kepulauan Riau, Lingga, dan juga
pantai selatan Johor. Wilayah sekitar muara sungai seperti di Jambi atau pesisir
timur Sumatera dijadikan sebagai tempat pemukiman bagi orang laut. Meski
hidupnya kerapkali berpindah-pindah, mereka juga mempunyai pimpinan
tersendiri dan tidak berada di bawah Kesultanan Jambi.60 Saat Sriwijaya berkuasa

dilakukan oleh para ahli arkeologi dan peneliti Balai Pelestarian Cagar Budaya Jambi pada Mei 2012
(selanjutnya disebut Laporan Survei Arkeologi Jambi 2012, naskah tidak diterbitkan).
59  Lihat Lindayanti et.al. Op.cit. Jambi Dalam Sejarah 1500-1942.Lombard juga menguraikan
panjang lebar tentang komunitas pesisir yang sangat menarik ini dalam karyanya Nusa Jawa: Silang
Budaya Jilid 2 Jaringan Asia, hlm 87-101.
60  Lihat Lindayanti et.al., Op.cit., hlm 17-18.
178 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

misalnya, pantai barat Semenanjung Melayu termasuk dalam wilayah bahari


kekuasaan Sriwijaya dan ini menempatkan bagian timur Sumatera menjadi
penting bagi kapal-kapal asing dalam pelayaran menuju Cina atau perjalanan
kembali dari negeri tersebut. Wilayah Srwijaya menjadi tempat yang sering
dilalui kapal-kapal asing dan berbagai komoditas berpindah tempat dari satu
kapal ke kapal lain atau ditempatkan dan disimpan sementara menunggu dijual
kepada kapal-kapal yang singgah ke pelabuhan-pelabuhan sepanjang pesisir
timur Sumatera.

Dalam hal ini, orang laut menjadi bagian tak terpisahkan kehidupan
masyarakat sungai dan laut. Kehidupan mereka antara lain diisi dengan aktivitas
menangkap ikan, tinggal tersebar di atas sungai atau perahu yang terbuat dari
papan yang ditutup dengan daun kering. Di kawasan Lambur misalnya, sekitar
12 kilometer dari Muara Zabak, ditemukan sisa-sisa perahu yang terbuat dari
kayu bulian, tali ijuk pengikat papan perahu, dan pasak pengunci papan yang
terbuat dari kayu. Selain itu, ditemukan pula tonggak-tonggak kayu nibung
yang diduga merupakan fondasi bangunan rumah kuno. Temuan-temuan
arkeologis seperti di atas atau yang berkaitan dengan pemukiman juga pernah
ditemukan di Dusundua Sungairaya.61 Dalam hal ketangguhan, orang laut siap
bertarung bila menghadapi musuh. Kehidupan mereka berpindah-pindah dari
satu tempat ke tempat lainnya, seiring pergerakan perahu sebagai tempat tinggal
sekaligus alat transportasi mereka melakukan berbagai aktivitas termasuk
perniagaan. Di Kerajaan Malaka dan Johor misalnya, orang laut menempati
posisi penting sesudah sultan, menteri dan orang kaya.62 Sementara di bagian
pantai timur Sumatera, jika melihat geografi pantai timur Sumatera orang laut
termasuk salah satu masyarakat yang paling awal dan terdepan menjalin kontak
atau berhubungan dengan bangsa-bangsa lain yang datang ke wilayah itu.

Komunitas Tionghoa Di Wilayah Jambi


Orang Tionghoa diperkirakan tinggal di wilayah Jambi sejak lama, jika
melihat geografi Jambi yang berada pada lintasan pelayaran dan perniagaan

61  Lihat Laporan Survei Arkeologi Jambi 2012.


62  Lihat Adrian B. Lapian. Orang Laut, Bajak Laut, Raja Laut: Sejarah Kawasan Laut Sulawesi Abad
XIX. Depok: Komunitas Bambu, 2009.
Terbentuknya Komunitas Pesisir dalam Perniagaan Rempah | 179

antarbangsa sejak awal Masehi. Kapal-kapal asal Cina termasuk pelaku penting
dalam jalur pelayaran dan perniagaan di Nusantara. Hubungan masyarakat
Tionghoa dengan masyarakat Jambi di masa lalu terjadi karena interaksi
kedua bangsa ini di bidang perniagaan. Benda-benda arkeologis dalam bentuk
keramik yang kini tersimpan dalam ruang-ruang pamer Museum Siginjai di
Jambi memperlihatkan bahwa hubungan dengan Cina telah berlangsung sejak
lama. Di berbagai kota di Nusantara, termasuk pula Jambi, orang Tionghoa
yang datang ke Jambi dan kemudian membangun komunitasnya sendiri serta
tinggal dalam suatu lokasi yang dikenal sebagai “Kampung Pecinan”. Kampung
peCinan dapat ditemukan di berbagai kota di Nusantara, terutama tak jauh
atau berada di sekitar wilayah pesisir, di mana perniagaan menjadi aktivitas
utama perekonomian di wilayah itu. Lokasi pemukiman komunitas Tionghoa
ini berada di sekitar atau tak jauh dari kawasan pelabuhan yang menjadi
sentra aktivitas perniagaan. Dari segi arsitektur, desain rumah tinggal di
kawasan peCinan atau pemukiman komunitas Tionghoa ini tercermin dalam
rumah-rumah mereka yang berornamen naga disertai berbagai ukiran-ukiran
berbentuk barongsai yang melekat pada tempat tinggal mereka. Di sekitar
kawasan peCinan itu juga biasanya dibangun sebuah klenteng sebagai tempat
peribadatan bagi komunitas Tionghoa. Sisa-sisa klenteng yang dibangun sejak
berabad-abad lalu di berbagai wilayah di Nusantara sebagian masih berdiri
megah dan dapat dilihat kemegahan arsitekturnya.63

Di kawasan peCinan itulah komunitas Tionghoa tinggal dan membangun


perniagaannya serta membentuk jaringan perdagangannya dengan bangsa-
bangsa lain. Di wilayah Jambi, masyarakat Tionghoa berprofesi sebagai
pedagang perantara dalam perdagangan lada atau hasil bumi lainnya, dan
menjalin kontak dengan saudagar-saudagar bumiputera untuk bertransaksi
berbagai komoditas utama hasil kehutanan dan pertanian. Saat ini, jejak-
jejak pemukiman masyarakat Tionghoa di Jambi masih terlihat dari berbagai
bangunan yang berada di sekitar Kota Seberang Jambi yang letaknya di tepi
aliran Batang Hari. Kota Seberang ini sekarang telah berkembang pesat dan

63  Tentang sejarah dan fungsi klenteng-klenteng, terutama yang didirikan di Jakarta sejak abad
ke-17, lihat Ch. Salmon dan D. Lombard. Klenteng-klenteng Masyarakat Tionghoa di Jakarta. Jakarta:
Yayasan Cipta Loka Caraka, 1985; Di Desa Dasun, Lasem, Jawa Tengah, Klenteng Tjoe An Kiong yang
diperkirakan dibangun pada abad ke-15 hingga kini masih kokoh berdiri dan aktif digunakan untuk
berbagai kegiatan peribadatan masyarakat Tionghoa. Posisi klenteng ini menghadap ke arah sungai yang
letaknya tak jauh dari klenteng ini.
180 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

menjadi salah satu pusat perniagaan paling sibuk di kota Jambi. Jika melihat
aktivitas ekonomi yang berlangsung di Kota Seberang, besar kemungkinan
kawasan ini dahulu menjadi “kawasan internasional” yang menghubungkan
berbagai bangsa melalui perniagaan, sekaligus menjadi pemukiman mereka
selama menjalankan aktivitas perekonomiannya atau sekadar singgah untuk
menyelesaikan urusan perdagangan.

Seorang pedagang perantara Jambi abad ke-17 yang terkenal dalam


perniagaan lada ialah Ketjil Japon, yang juga dikenal sebagai Orang Kaya Sirre
Lela.64 Ia membawa lada dengan menggunakan jung keluar dari wilayah Jambi
menuju Jakarta. Relasi pergaulan Ketjil Japon luas tidak hanya di kalangan
saudagar, tetapi juga di kalangan bangsawan Jambi dan bangsa Eropa. Oleh
karena itu, Ketjil Japon juga diterima di kalangan bangsawan Jambi. Saudagar
lain yang juga dikenal dalam masyarakat Jambi ialah Shin Tay.65 Dia adalah
seorang saudagar Tionghoa pada abad ke-17, yang juga dikenal sebagai juru
dakwah. Sebagai saudagar, Shin Tay mengembangkan dan menjalin kontak
perniagaan lada serta menjalin hubungan dengan Kesultanan Melayu Jambi.
Ia menikah dengan putri keluarga sultan dan menerima gelar sebagai datuk.
Shin Tay termasuk seseorang yang turut membangun Kampung Pecinan,
meliputi lima kampung yaitu Olak Kemang, Ulu Gedong, Tengah, Jelmu dan
Arab Melayu. Meski kampung Arab Melayu masuk wilayah Pecinan, kampung
ini banyak dihuni oleh masyarakat asal Yaman. Hubungan antarsuku di antara
suku-suku bangsa itu berlangsung harmonis saja, perbedaan di anatara mereka
bukan penghalang dalam berinteraksi antar mereka.

Komunitas Arab Di Wilayah Jambi


Kota Seberang Jambi yang terletak di tepi Batang Hari dan masuk wilayah
peCinan ini menjadi tempat pemukiman masyarakat Arab Melayu. Mereka
diperkirakan telah menetap dan membangun pemukimannya di wilayah itu
sejak abad ke-13. Sebagian besar dari mereka adalah keturunan Yaman.66 Di
kampung masyarakat Arab Melayu ini terdapat makam Sayid Husin bin Ahmad

64  Lihat Meilink-Roeloefsz. Op.cit. Asian Trade and European Influence…, hlm 259-60.
65  Lihat “Jejak Pecinan di Kota Santri,” Kompas, 8 Juni 2017.
66  Lihat “Jejak Pecinan di Kota Santri,” Kompas, 8 Juni 2017.
Terbentuknya Komunitas Pesisir dalam Perniagaan Rempah | 181

Baragbah yang dihormati oleh masyarakat Arab Melayu di kampung tersebut.


Ia juga dikenal sebagai seorang penyebar agama Islam di wilayah Jambi.

Kampung Arab Melayu di Kota Seberang ini sejak dahulu menjadi tempat
pemukiman masyarakat keturunan Arab. Letak kampung berdekatan dengan
pemukiman masyarakat Tionghoa sehingga dapat dikatakan bahwa di wilayah
ini interaksi antar kedua masyarakat telah berlangsung lama. Perniagaan besar
kemungkinan menjadi titik simpul pertemuan antara kedua masyarakat ini di
wilayah Jambi.

Sebagian besar masyarakat Arab Melayu di kampung itu bekerja sebagai


pedagang. Ketek, sejenis perahu yang mampu mengangkut belasan orang,
menjadi alat transportasi bagi masyarakat kampung ini untuk menuju ke
kampung lainnya yang masih dalam wilayah peCinan.67

Masyarakat Arab Melayu lainnya juga tinggal di sekitar ibukota kesultanan.


Mereka mempunyai hubungan dengan Kesultanan Jambi, dan di antara
mereka ada yang menikah dengan anggota kesultanan. Melalui perkawinan
itu, masyarakat Arab masuk dalam lingkaran kesultanan dan menjadi bagian
penting di dalamnya, berikut sejumlah posisi dan hak-hak istimewa yang
diberikan oleh kesultanan kepada mereka.68

Orang Kayo Dalam Pandangan Orang Jambi


Lapisan sosial lain dalam masyarakat Jambi adalah orang kayo, terkadang
disebut pula rangkayo. Mereka adalah salah satu lapisan sosial yang mendapat
posisi terhormat dalam masyarakat Jambi atau masyarakat Sumatera. Mereka
mempunyai garis kebangsawanan dari kesultanan Melayu. Orang kayo cukup
aktif dan juga berperan dalam dunia perniagaan. Kemakmuran ekonomi yang
mereka raih dari usaha perniagaan membawa mereka dalam posisi terhormat
di masyarakat. Aktivitas perniagaan yang mereka kelola dan juga jaringan
niaga yang terbentuk dari hubungan atau kontak dagang mereka dengan

67  Lihat https://id.wikipedia.org/wiki/Arab_Melayu,_Pelayangan,_Jambi; https://way4x.


wordpress.com/kyai-abdurahman-wahid/foto-%E2%80%93-foto-para-ulama/sayid-husin-bin-ahmad-
baragbah-jambi/; http://jambidaily.com/detail/wisata-ziarah-di-sekoja-mensyukuri-jejak-langkah-
ulama-jambi-1/
68  Lihat Lindayanti et.al, Op.cit., hlm 18.
182 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

pelaku-pelaku ekonomi terus berkembang dari tahun ke tahun, juga antarkota


di sepanjang pesisir timur Sumatera. Sebagai saudagar, orang kayo termasuk
golongan orang-orang yang rajin, ulet, dan bersemangat dalam menjalankan
perniagaannya. Di Pulau Sumatera, kontak dagang yang mereka bangun tidak
terbatas pada masyarakat lokal yang tinggal dalam satu kota dengan mereka,
tetapi kontak dagang juga dibangun dengan saudagar-saudagar di lain kota
terutama sepanjang pesisir Sumatera baik di bagian barat maupun timur.69

Dalam masyarakat Jambi, yang juga akrab dengan berbagai folklor atau
cerita rakyat seputar sungai dan masyarakat sungai, kisah tentang orang kayo
juga hidup dalam tradisi lisan mereka. Dalam cerita rakyat itu, Rangkayo Hitam
dikenal sebagai orang sakti yang pemberani dan tidak bisa ditaklukkan oleh
raja Jawa. Dia putra Raja Jambi Datuk Paduko Berhalo dengan permaisuri Putri
Selaras Pinang Masak. Datuk Paduko Berhalo memiliki nama asli Ahmad Barus
atau Ahmad Salim. Pasangan Datuk Paduko Berhalo dan Putri Selaras Pinang
Masak ini mempunyai empat anak yang semuanya menyandang nama Orang
Kayo di awal namanya. Ahmad Barus adalah keturunan Turki. Dia datang ke
Jambi untuk menyebarkan agama Islam. Sementara itu Putri Selaras Pinang
Masak adalah putri Raja Pagaruyung.70 Orang kayo dalam tradisi lisan yang
berkembang dalam masyarakat Jambi ini erat kaitannya dengan kesultanan/
kebangsawanan. Pengakuan atas peran dan kontribusi orang kayo di masa lalu
bagi masyarakat Jambi terutama, kini diabadikan dalam bentuk nama jalan di
kota itu yakni Jalan Orang Kayo Hitam.

Orang kaya juga dikenal di wilayah lain seperti Banten. Di kota tersebut,
orang kaya umumnya tinggal di rumah. Jika ada kapal yang akan berlayar,
mereka akan meminjamkan uang kepada orang-orang yang akan berlayar
dengan tujuan agar uang dikembalikan sebanyak dua kali lipat. Jumlah uang
yang dipinjamkan dihitung atas dasar lama dan jauhnya pelayaran. Jika
pelayaran mendapatkan keuntungan yang baik, maka si pemberi uang dibayar
kembali sesuai perjanjian. Namun demikian jika si peminjam uang tidak

69  Lihat Zeid. Op.cit. Saudagar Pariaman…, yang mengisahkan tentang Muhammad Saleh gelar
Datuk Orang Kaya Besar, seorang saudagar Pariaman yang sukses membangun usahanya di bidang
pelayaran dan perniagaan sepanjang pesisir barat Sumatera; lihat pula J. Kathirithamby-Wells. “Royal
Authority and the ‘Orang Kaya’ in the Western Archipelago, circa 1500-1800”, Journal of Southeast Asian
Studies, Vol. 17, No. 2 (Sept 1986), hal 256-267.
70  Lihat https://daerah.sindonews.com/read/1017868/29/rangkayo-hitam-penguasa-jambi-
yang-tak-bisa-ditaklukkan-raja-jawa-1435515455, diakses 18 September 2017, pkl 5.37 pm
Terbentuknya Komunitas Pesisir dalam Perniagaan Rempah | 183

mampu mengembalikan sejumlah pinjamannya karena kemalangan, maka ia


harus memberikan istri dan anaknya sebagai jaminan sampai seluruh utangnya
lunas kecuali jika kapalnya karam. Dalam hal ini pemilik modal kehilangan
uang yang dipinjamkannya.71

Keragaman penduduk Jambi yang diuraikan sebagian dan secara historis


mempunyai kisah yang panjang dengan segala asal-muasal, keunikan dan
kebudayaan masing-masing masyarakat di dalamnya telah menjadikan sungai
sebagai bagian penting kehidupan mereka selama berabad-abad, bahkan
hingga kini. Jejak-jejak sejarah mereka di masa lalu masih bisa dilacak melalui
berbagai temuan-temuan penting di bidang arkeologis yang kini tersimpan
di museum berupa serpihan-serpihan keramik, patung, uang, perahu kuno,
bekas-bekas hunian mereka di sekitar sungai, juga buah tangan mereka
berupa tenunan, pahatan, dan benda-benda seni lainnya. Jejak-jejak itulah
sebagai penanda sekaligus dijalin menjadi suatu kisah bahwa di masa lampau
ada kehidupan dan peradaban yang aktif dan berlangsung di wilayah Jambi.
Aktivitas dan kehidupan mereka juga disampaikan dari generasi ke generasi
secara lisan melalui berbagai folkor atau cerita rakyat yang berpusat pada
masyarakat sungai sebagai tema utama kisah-kisah tentang masyarakat Jambi.

Masyarakat Pantai Utara Jawa

Bagi sebuah pulau, tentulah peran kawasan pantai sangat penting sebagai
titik penghubung (connecting point) antara masyarakat setempat dan hinterland
dengan dunia luar atau foreland. Peran ini sungguh sangat penting apalagi
ketika teknologi informasi dan dan komunikasi serta transportasi belum bisa
memanfaatkan ruang udara. Artinya kontak, komunikasi, dan pertukaran
(exchange) yang dilakukan masyarakat pulau dengan dunia luar pada zaman
pramodern masih semuanya dilakukan dengan melalui laut. Dalam konteks
inilah daerah pantai, khususnya pelabuhan menjadi titik perjumpaan atau
meeting point antara hinterland dan foreland.72 Oleh sebab itu bisa dipahami

71  Lihat Lapian. Op.cit. Pelayaran dan Perniagaan, hlm 62-63; lihat pula Guillot. Op.cit. Banten,
hlm 185, 236.
72 Peter Reeves dan kawan-kawan kota pelabuhan sebagai: “a city whose main economic base
184 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

jika sejak zaman kuno pantai utara Jawa juga memiliki peran yang signifikan
dalam sejarah pulau Jawa secara umum. Seperti diketahui bahwa tanda-tanda
kemajuan masyarakat Jawa pada awalnya ditemukan di kawasan pantai. Kubur
batu dan dolmen serta peninggalan punden berundak yang menunjukkan
kemajuan sebelum terjadikan kontak dan komunikasi dengan India ditemukan
di kawasan Lasem yang terletak di pantai utara Jawa Tengah bagian timur.
Demikian juga kerajaan tertua di Jawa yaitu Tarumanegara juga ditemukan
di kawasan pantai di Bekasi, Jawa Barat. Kerajaan Kalingga atau Holing juga
diperkirakan di pantai utara Jawa tengah yaitu sekitar Jepara. Dalam hal ini
peran dunia kemaritiman sangat penting dalam konteks perkembangan
masyarakat pantai utara Jawa. Penemuan situs kapal kuno di Punjulharjo,
Lasem, kabupaten Rembang yang seusia dengan masa awal Kerajaan Sriwijaya
juga menunjukkan betapa masyarakat pantai utara Jawa sudah mengalami
perkembangan yang pesat sebelum wilayah pedalaman menggantikannya.

Dalam perkembangan selanjutnya ketika kedudukan Nusantara menjadi


semakin peting dalam perdagangan internasional, pantai utara Jawa mengambil
posisi yang sangat penting bukan hanya sebagai pemasok utama salah satu
produk yang diperdagangkan yaitu beras tetapi juga sebagai transito dan gudang
rempah sebelum diperdagangkan lebih lanjut. Pantai utara Jawa menjadi salah
satu matarantai utara dalam jalur perdagangan internasional di Nusantara.
Pantai utara Jawa merupakan jalur rempah “rute selatan”. Oleh karena kemajuan
perdagangan inilah komunitas pantai utara Jawa semakin berkembang pesat.
Komunitas yang tinggal di pelabuhan menjadi semakin berkembang di
pantai utara Jawa.73 Sebagai salah satu gambaran bisa dikemukakan bahwa
setiap pelayaran dari Pasai yang terletak di ujung utara Sumatera senantiasa
melalui rute selatan untuk memperoleh beras Jawa dan singgah mencari air
bersih pelabuhan-pelabuhan pantai utara Jawa. Demikian pula orang-orang
for its non local market is its port, i.e. the area where goods and/or passengers are phisically transferred
between two modes of transport, of which at least one is maritime (transfer from ship to ship can of
course also occur and, in the case of pure intrepots, may assume overwhelming importance). Frank
Broeze, “Introduction”, dalam: Frank Broeze & Peter Reeves (eds), Brides of the Sea: Port Cities of Asia
from 16th-20th Century (Kinshington: New South Wales University, 1989), hlm. 30.
73 Pelabuhan-pelabuhan di pantai utara Jawa jenisnya beragam. Terdapat pelabuhan yang
mempunyai hubungan langsung antara aliran sungai dengan muara, arus air yang akan melaju ke laut,
dan terdapat pula pelabuhan yang tidak mempunyai hubungan dengan pedalaman melalui arus sungai,
tetapi melalui daratan. Pelabuhan yang tidak mempunyai hubungan melalui sungai adalah pelabuhan
Tuban, sedangkan pelabuhan yang mempunyai relasi dengan sungai sebagai contoh adalah bandar
Gresik.
Terbentuknya Komunitas Pesisir dalam Perniagaan Rempah | 185

Banjarmasin yang berdagang batu permata dan memperoleh beras Jawa harus
menyusuri rute Jawa. Sebaliknya orang-orang Jawa baik dari Gresik maupun
Tuban berlayar ke Banjarmasin untuk mendapatkan hasil hutan seperti damar,
kayu, madu dan rotan. Hal itu berlangsung hingga masa-masa selanjutnya.74

Dalam konteks perdagangan intra-Asia, orang-orang Cina berlayar dari


Guang Dong, Cina selatan ke pelabuhan-pelabuhan pantai utara Jawa untuk
menukarkan produk kain sutera dan barang pecah belah seperti keramik dan
porselein.75 Pelayaran kapal dari Guang Dong tersebut membutuhkan waktu
beberapa bulan untuk mencapai pelabuhan pantai utara Jawa. Oleh karena
itu, perjalanan waktu yang panjang itu membutuhkan tempat singgah guna
mendapatkan air bersih dan makanan.76 Sebagaimana diketahui, alur pelayaran
ketika itu sangat ditentukan oleh musim yang menentukan arah angin dan arus
laut. Untuk dapat berlayar ke arah barat, haruslah menunggu musim tertentu
di mana angin berhembus ke barat, demikian pula halnya dengan pelayaran
ke arah timur. Untuk itu, jadwal dan jalur pelayaran diatur berdasarkan
musim. Semua ini karena kapal ketika itu merupakan kapal layar yang hanya
mengandalkan tenaga angin sebagai tenaga penggeraknya.

Deskripsi musim dan kapal layar di atas, mengkondisikan pelaut/pedagang


untuk singgah dan bahkan menetap membentuk komunitas di pelabuhan
pantai utara Jawa. Pertanyaan penting perlu dikemukan di sini kenapa orang-
orang asing yang berdagang dan menetap di pelabuhan-pelabuhan pesisir
utara Jawa dapat diterima oleh komunitas setempat? Masalah ini menjadi
salah satu faktor yang memudahkan orang Eropa untuk masuk ke kawasan
Nusantara. Sudah menjadi tradisi bahwa masyarakat Nusantara sudah terbiasa
bisa menerima kaum pedagang asing dalam masyarakat.77 Di Nusantara pada

74 R. Broersma, Handel en bedrijf in Zuid- en Oost-Borneo (The Hague: Naeff, 1927), hlm. 25-27.
75  Untuk perjalanan pelayaran orang-orang Cina dari Guang Dong lihat. Roderick Ptak.
“Northern Trade Route to the Spice Islands: South China Sea-Sulu Zone North Moluccas (Fourteenth to
Early Sixteenth Century). Dalam, Archipel No. 43, 1992, hlm. 27-56.
76  Pelayaran kapal dari Indonesia Timur menuju pelabuhan-pelabuhan Jawa utara masih
mempergunakan jalur selatan hingga tahun 1970-an. Pelaut-pelaut itu masih mempergunakan kapal
layar dan jadwal musim angin. Dari cerita para pelaut Banda pada 1970an mereka mengangkut kopra
dan rempah-rempah, biasanya mereka singgah di pelabuhan Sumbawa sebelum tiba di Surabaya.
Singgah di Sumbawa untuk mendapatkan air bersih dan makanan. Untuk hal ini lihat wawancara dengan
Abdullah pada 8 Mei 2017 di Pulau Run, Kepulauan Banda.
77  Situasi ini sangat berbeda di Eropa dan di Asia. Ketika itu di Eropa “kekasaisaran” lama pada
186 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

abad ke 15-16 terjadi gabungan yang padu antara perdagangan dan politik.
Kesultanan di Nusantara juga aktif dalam sektor perdagangan. Para penuasa
pesisir beserta kerabatnya ikut berdagang dan mempunyai saham dalam
ekspedisi-ekspedisi di laut. Seperti diketahui bahwa bagian terbesar dari
pendapatan negara berasal dari pabean dan aneka ragam pajak perdagangan.78
Berdasarkan sumber-sumber sajarah dapat dituturkan beberapa pelabuhan
diciptakan untuk kebutuhan singgah para pedagang dan bahkan menetap di
pelabuhan pantai utara Jawa.

Sumber-sumber sejarah lokal mengenai pembentukan masyarakat


pelabuhan dan perdagangan itu sangat langka, sebaliknya banyak tersedia karya
sastra, yang kabanyakan ditulis dalam bahasa Melayu dan kadangkala bahasa
Jawa dan Bugis, untuk menghibur atau mendidik komunitas-komunitas niaga
itu.79 Oleh karena aktivitas perdagangan inilah maka komunitas pelabuhan
di pantai utara Jawa mencakup beragam suku bangsa, terdapat orang Jawa,
Madura, Cina, India, Arab dan pedagang dari Indonesia Timur seperti Ambon,
Ternate, Tidore dan Banda.

Komunitas pelabuhan itu yang menciptakan suasana yang ramai dalam


bidang perdagangan. Masing-masing kelompok bangsa menggelar hari pasar
untuk memperdagangkan komoditi dan upaya mencukupi kebutuhan makan
sehari-hari. Komunitas pelabuhan mempunyai hubungan dengan masyarakat
yang tinggal di pedalaman yang mempunyai sumber-sumber komoditas
pertanian yang akan diangkut ke pelabuhan, sebaliknya penduduk yang tinggal
tepi aliran sungai membutuhkan tekstil, rempah, dan ikan yang merupakan
produk perdagangan internasional. Oleh karena itu, untuk lebih memudahkan

akhirnya berantakan. Sebagai akibat dari konflik-konflik antara Negara dengan Paus, Negara berkembang
menjadi sekuler. Banyak kota niaga tumbuh berkembang di atas fragmentasi politik dan membebaskan
diri menjadi kota “bebas” tempat kaum “borjuis” tidak hanya memegang kekayaan ekonomi tetapi
juga kekuasaan politik. Sebaliknya di Cina, sekalipun sering terjadi guncangan, pengertian “kerajaan”
sama sekali belum hilang kekuatannya. Kekuasaan agama dan kekuasaan politik tetap tak terpisahkan
dan masih di tangan para “menteri” (mandarin) yang mengelola wilayah agraris dan penuh prasangka
terhadap kalangan dagang. Untuk hal ini lihat. Denys Lombard. Nusa Jawa: Silang Budaya. Jaringan
Asia. Jilid II. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama, 2008, hlm. 9-10.
78  Untuk hal ini lihat. Jan Wisseman Christie. “Javanese Markets and the Asian Sea Trade Boom
of Tenth to Thirteenth Centuies AD.” Dalam, JESHO No. 41 (3) 1998, hlm. 344-381.
79  Berkat analisa teks-teks itu, dapat diperoleh bayangan kembali sebagian mentalitas yang
telah berkembang ditengah-tengah masyarakat tersebut. Lihat, Ibid., Lombard. Nusa Jawa: Silang
Budaya……Jilid II, hlm. 8.
Peta 15. Peta Konektivitas Pesisir Jawa Abad 16
Terbentuknya Komunitas Pesisir dalam Perniagaan Rempah | 187

Sumber: Pengolahan Data Badan Informasi Geospasial (BIG), 2017


Lombard, Nusa Jawa Jilid II
188 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

penyusunan deskripsi komunitas pelabuhan pantai utara Jawa, pemaparan


akan disajikan sebagai perkembangan pelabuhan-pelabuhan di pesisir utara.
Pelabuhan itu mencakup Gresik, Tuban, Demak, Jepara, Lasem, dan Banten
sepanjang abad ke-13 hingga abad ke-17.

Masyarakat Pelabuhan Gresik


Kemunculan pelabuhan Gresik sebagai perubahan masyarakat akibat dari
perdagangan pada abad ke-14. Wanua Gresik merupakan desa spesialisasi untuk
pengolahan terasi dan hasil ikan laut. Peran desa spesialisasi itu ditulis dalam
prasasti bertanggal 1387 yang dikeluarkan oleh seorang penguasa yang tidak
disebut namanya berhubungan dengan pendirian sebuah “lungguh” di suatu
tempat di tepi laut.80 Dalam prasasti itu dituliskan bahwa tanah itu mencakup
satu jung sawah (Pasawahanesa Jung) dan setengah jung tanah yang sudah
dibuka (babatan sakikil), tetapi juga tambak-tambak yang ikannya dipakai
untuk membuat terasi.81 Orang yang bertanggung jawab atas usaha itu adalah
Patih Tambak, seorang nelayan Gresik (saking Gresik wariguluh). Sebagai abdi
(kawula), karena kesalahan tertentu ia dijatuhi denda sebanyak 120.000 butir
uang.82 Ia harus datang menetap di tempat itu bersama beberapa penangkap
ikan lain dan membuat terasi yang sebagian harus diserahkan kepada istana
dan sisanya kepada majikannya. Dalam komentarnya, Th. Pigeaud mengatakan
bahwa piagam itu adalah pertanda munculnya “orang-orang baru” yang bisa
disamakan dengan ministerealis dari abad pertengahan Barat.83

Ada juga informasi yang sangat menarik yang berasal dari sumber-sumber
sejarah perjalanan orang Cina, Mingshi dan Ying Yan Sheng Lan mengenai
komunitas Cina yang menetap di pelabuhan Gresik. Mereka berasal dari Kanton,
Zhangzhou, dan Quanzhou yang telah meninggalkan Cina dan menetap di
pelabuhan-pelabuhan pesisir utara Jawa. Di Gresik hanya ada “pantai tanpa
penghuni”, sebelum orang Kanton menetap di sana. Waktu Zeng He singgah

80  Untuk hal ini lihat. Th. Pigeaud. Java in the Fourteenth Century, Nagarakertagama. The
Hague: Martinus Nijhoff, 1966, hlm. 449-454.
81  Dalam teks prasasti tertulis acan, bentuk yang sekarang ditemukan kembali dalam kata
blacan, yang juga berarti terasi.
82  Ibid., Pigeaud. Java in the Fourteenth Century, hlm. 454.
83  Ibid., Pigeaud. Java in the Fourteenth Century, hlm. 456.
Terbentuknya Komunitas Pesisir dalam Perniagaan Rempah | 189

“ada kira-kira seribu keluarga” dan orang-orang pribumi berdatangan dari


seluruh penjuru kota. Pasar mulai dibuka, dan yang diperdagangkan adalah
emas, batu mulia, barang impor kain tenun dan sutra, dan banyak dari mereka
telah menjadi kaya di sana.84

Gambar 4.4 Pelabuhan Gresik Saat ini


Sumber: Dokumentasi Direktorat Sejarah, 2017

Di dalam komunitas pelabuhan Gresik telah berlangsung perdagangan


keperluan sehari-hari dan terutama makanan. Perdagangan itu ditentukan
oleh irama “hari besar” sesuai dengan ritme siklus lima hari dalam pasaran
tradisional. Bahkan hingga jauh kemudian hari masih terdapat desa-desa Jawa
yang dikelompokkan berlima-lima dengan hari pasar yang bergilir. Selain itu,
yang menarik dari masyarakat pelabuhan Gresik adalah bahwa kapal-kapal
layar bagian atasnya bisa menyentuh rumah-rumah di tepi pantai. Oleh karena

84  Ibid., Lombard. Nusa Jawa: Silang Budaya….Jilid II, hlm. 41-42.
190 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

bandar Gresik berseberangan dengan Selat Madura, maka komunitas Gresik


banyak pula yang berasal dari keluarga-keluarga Madura yang berlayar dan
berniaga di sepanjang selat tersebut. Selain itu, para pedagang Madura yang
bermukim di Gresik membawa hasil bumi berupa jagung yang dipertukarkan
dengan beras yang menjadi salah satu komoditi andalan pelabuhan Gresik.85
Hal lain yang menarik dari komunitas pelabuhan Gresik adalah Sunan atau
Raja turut pula dalam perdagangan. Pihak keluarga Sunan melakukan
seleksi terhadap kain-kain tenun kelas satu yang berasal dari setiap pedagang
Koromandel yang datang dari Malaka. Kemudian, kain tenun hasil seleksi
tersebut sebagian mereka perdagangkan kembali ke pasar kawasan timur
Nusantara seperti Banda dan kepulauan Maluku.86

Komunitas pelabuhan Gresik mempunyai relasi dengan komunitas


pedalaman yang bermukim di pinggir sungai. Relasi tersebut ditunjukkan
melalui piagam tentang pajak yang harus dibayar oleh pedagang itu di tempat
tambangan. Piagam itu disebut dengan nama “ferry charter” yang berasal
dari tahun 1358 dan dikeluarkan oleh istana Hayam Wuruk. Dalam piagam
itu, dijelaskan hak-hak istimewa yang diberikan kepada penjaga tempat
penyeberangan sungai (tambang) yang terdapat di Sungai Brantas. Dengan
mengingat bahwa jumlah nama tempat yang disebut sangat banyak yaitu hampir
80 tempat maka dapt disimpulkan bahwa pengangkutan dari pedalaman ke
pelabuhan atau sebaliknya telah menjadi sangat penting.87

Sepanjang abad ke-14 hingga ke-16 di pelabuhan-pelabuhan pesisir


utara Jawa berlangsung semangat zaman bercampurnya perdagangan dengan
penyebaran agama Islam. Tokoh-tokoh perdagangan digambarkan sebagai
sosok pendekar penyebar Islam. Nyai Ageng Pinatih misalnya digambarkan
sebagai perempuan keturunan peranakan Cina yang ikut dalam ekspedisi
armada Cheng Ho. Dia menjadi saudagar kaya di pelabuhan Gresik dan pernah
menjabat sebagai Syahbandar perempuan di pelabuhan tersebut. Pinatih, juga

85  Baik orang Madura maupun orang Gresik menyebut Selat Madura sebagai “selat keluarga”
yang berkumpul untuk melakukan perdagangan. Untuk hal ini lihat. Tome Pires. The Suma Oriental.
London: Hakluyt Society, 1944, hlm. 180.
86  Ibid., Pires. The Suma Oriental, hlm. 183.
87  Dipergunakannya logam mulia seperti emas, dan perak, sebagai sarana transaksi, disusul
dengan pengenalan picis atau keping Cina ikut merangsang pertumbuhan perdagangan. Untuk hal ini
lihat. Op.Cit., Wisseman. “Javanese Markets and the Asian Sea Trade Boom of the Tenth to Thirteenth
Centuries AD, dalam JESHO 41 (3) 1998, hlm. 344-81.
Terbentuknya Komunitas Pesisir dalam Perniagaan Rempah | 191

sangat erat hubungannya dengan sosok Wali Songo di Jawa seperti Wali Lanang
dan Sunan Giri Gresik.

Adapun Sunan Giri adalah Raden Paku yang menjalin persahabatan dengan
Sunan Bonang, keduanya menjalin persahabatan. Mereka berdua mengadakan
perjalanan laut ke bandar Malaka, dengan rencana dari sana hendak ke Mekkah.
Setelah kembali ke Gresik, Raden Paku menetap di dekat pelabuhan, di bukit
Giri (“Gunung”), yang mempunyai pemandangan yang mengagumkan ke Selat
Madura.88 Ia membuka pondok pesantren yang murid-muridnya berasal dari
segala penjuru Nusantara. Ia memerintahkan pembangunan sebuah istana
(kedaton) dengan sebuah kolam besar. Untuk selanjutnya, ia terkenal dengan
nama Sunan Giri “Penguasa Gunung” yang memiliki kewibawaan yang tinggi
hingga wafatnya kira-kira tahun 1506. Makamnya dipahat indah dengan gaya
Cina. Hal itu merupakan karya seni yang paling elok masa itu.89 Dari situasi ini
memperlihatkan pula bahwa elit perdagangan tidak lagi menetap di tengah-
tengah dataran persawahan yang kaya, tetapi di dekat laut yang menjadi sumber
kehidupan mereka, di kota-kota pelabuhan dan perdagangan yang bakal
menjadi pusat-pusat sebuah peradaban baru. Karena fungsi dagang menjadi
penting, kota-kota pelabuhan tidak lagi berada di bawah kekuasaan ibukota-
ibukota lama yang agraris di pedalaman.

Komunitas pelabuhan Gresik, selain menghasilkan makanan olah laut,


mereka juga mendapatkan pasokan beras, lada, daging, dan sayur mayur dari
wilayah pedalaman seperti Kediri dan Malang. Beras produksi yang melimpah
dari tanah subur disekitar lembah Sungai Brantas menjadi komoditi andalan
untuk ekspor. Pedagang-pedagang Cina yang telah menetap di pelabuhan
kota Gresik mengusahakan pasokan sayur-mayur dan lada dari daerah agraris
seperti Mojokerto dan sekitarnya.90

88  Sunan Giri yang mempunyai makna sebagai Penguasa Gunung menunjukkan identitas
warisan Jawa Kuno yang hidup di masa wangsa Medang. Identitas penguasa gunung itu terus tertanam
sebagai pengaruh orang yang disegani di masa penyebaran Islam. Untuk hal ini lihat bab satu pada
tulisan ini tentang latar belakang jalur rempah.
89  Menurut sumber-sumber Jawa, pembangunan istana itu dari tahun 1485 dan pembuatan
kolam dari tahun 1488. Pada 1977, beberapa arkeolog Indonesia menemukan reruntuhan tidak jauh
dari makam Sunan Giri yang kemungkinan bekas kedaton tadi. Lihat. Ibid., Lombard. Nusa Jawa: Silang
Budaya…..Jilid II, hlm. 389.
90  Op.Cit. Wisseman. “Javanese Market and the Asia Sea Trade”, dalam, JESHO 41 (3) 1998,
hlm. 344-81.
192 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Pelabuhan Jepara
Salah satu kota penting daam jalur perniagaan rempah Nusantara adalah
Jepara. Penduduk Jepara lebih sedikit dibandingkan dengan Demak. Namun
demikian pelabuhannya sangat penting. Letak pelabuhan Jepara berada di
dalam teluk yang dapat dilayari oleh kapal-kapal besar. Kapal-kapal itu datang
dari Malaka, Semenanjung Melayu, Patani, dan berbagai wilayah lain di
Nusantara. Oleh karena itu, Jepara menjadi bagian penting dalam mata rantai
pelayaran dan perniagaan antara Malaka dan kepulauan rempah-rempah
di Maluku dan Banda. Kota pelabuhan ini tampaknya juga menjadi “kota
internasional” karena interaksi antarbangsa melalui aktivitas pelayaran dan
perniagaan berlangsung di sekitar kota ini.91 Pedagang dari berbagai bangsa
saling bertemu melakukan transaksi jual-beli rempah-rempah, beras, sutera,
keramik, dan komoditas berharga lainnya.

Posisi Jepara yang penting dalam pelayaran dan perniagaan itulah yang
tampaknya menjadi pertimbangan Belanda untuk membangun sebuah
benteng yang mengarah ke teluk di wilayah Jepara pada sekitar abad ke-17.
Masyarakat setempat menyebut benteng tersebut sebagai Loji Gunung. Dari
letak dan ketinggian benteng sekitar 85 meter di atas permukaan laut, benteng
ini setidaknya mampu mengawasi kapal-kapal yang masuk dan melintasi teluk
Jepara. Sasaran sejauh 2 hingga 3 kilometer di sekitar teluk setidaknya masih
bisa dijangkau oleh meriam benteng ini. Benteng peninggalan Belanda yang
masih tersisa ini dahulu tidak hanya mengawasi kapal-kapal di sekitar teluk
atau pelabuhan Jepara saja, tetapi juga masyarakat yang berada di sekitarnya.
Hingga kini, tidak jauh dari lokasi benteng tinggalan Belanda itu menjadi
pusat aktivitas ekonomi masyarakat Jepara. Di kota pelabuhan ini pula denyut
kehidupan dan interaksi antarmasyarakat tidak banyak berubah sejak dulu
hingga kini, kecuali pada tata ruang dan meningkatnya populasi di wilayah ini.

Jepara tidak hanya menjadi simpul hubungan antara Malaka dan kepulauan
rempah-rempah seperti disebut di atas, tetapi kota pelabuhan ini juga terhubung
dengan Jambi dan kota-kota di sekitar pesisir timur Sumatera. Beras asal
Jepara yang dikirim ke pelabuhan dari pedalaman atau dari Rembang misalnya
dikirim ke Jambi untuk dipertukarkan dengan lada Jambi. Lada asal Jambi yang

91  Lihat Tome Pires. Suma Oriental, hlm 187-188.


Terbentuknya Komunitas Pesisir dalam Perniagaan Rempah | 193

tersedia di pelabuhan Jepara ini ternyata telah menarik para pedagang Cina
untuk datang dan membeli lada. Lada yang tersedia di Jepara dipertukarkan
dengan sutera, porselen dan belanga asal Cina.92

Gambar 4.5 Sisa Reruntuhan Benteng Jepara


Sumber: Dokumentasi Direktorat Sejarah, 2017

Pelabuhan Tuban
Seperti juga Jepara, kota lain di pantai utara Jawa yang penting perannya
dalam jalur rempah adalah Tuban. Kota ini dalam karya sastra Pramoedya
Ananta Toer dilukiskan sebagai kota yang aktif dalam perniagaan dan pelayaran.
Kapal-kapal dari berbagai penjuru barat, timur dan utara silih berganti setiap
waktu mendatangi pelabuhan Tuban untuk melakukan perniagaan. Komoditas
seperti rempah-rempah, pala, beras, minyak kelapa, gula, garam, kulit hewan

92  Lapian. Pelayaran dan Perniagaan Nusantara, hlm 50-51.


194 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

dan lain merupakan barang-barang yang diperdagangkan di kota pelabuhan


Jawa Timur ini.93 Selain itu, orang-orang Cina dari Kanton, Zhangzhaou,
dan Quanzhou telah sejak abad ke-13 bermukim di kota pelabuhan Tuban.
Di Tuban, mereka merupakan sebagian besar dari penduduk yang menurut
taksiran mencapai “seribu keluarga lebih sedikit”, dan sudah pasti karena
kehadiran mereka “daging unggas dan sayur mayur murah harganya.94

Tuban juga menjadi kota internasional dan berbagai bangsa dipertemukan


pula di kota ini melalui perniagaan. Orang-orang dari berbagai penjuru negeri
datang mengikuti angin musim dalam pelayaran ke Tuban untuk berniaga
sekaligus menetap sementara waktu ataupun bertahun-tahun di kota ini. Bangsa
Arab, India, Persia, dan Cina menjadi bagian dalam kehidupan masyarakat
Tuban. Dengan bangsa-bangsa itu pula, kehidupan di kota pelabuhan yang
bermula pada aktivitas pelayaran dan perniagaan sepanjang abad ke-10 hingga
ke-16 berlangsung. Wilayah Tuban diperkirakan merupakan pelabuhan tertua
di Jawa Timur. Hal itu berdasarkan prasasti Kembang Putih yang diperkirakan
berasal dari tahun 1015 dan ditemukan di sekitar Tuban. Prasasti tersebut
antara lain menyebut adanya aktvitas perbaikan pelabuhan di Kembang Putih.
Sementara kitab Pararaton menyebutkan bahwa Panji Aragani mengantar, dan
menjemput ketika kembali, balatentara Singasari yang dikirim ke Malayu di
pelabuhan Tuban. Keterangan lain tentang pelabuhan Tuban disebutkan dalam
berita Cina dari sekitar akhir abad ke-13 yang menyatakan bahwa Tuban
atau Tu-ping-tsuh sebagai tempat pendaratan pertama tentara yang hendak
menyerang Singasari pada tahun 1292. Dalam catatan lain yaitu catatan Ma
Huan pada 1433 menyebutkan bahwa Tuban atau Tu-pan sebagai salah satu
dari empat kota utama di Jawa. Cina memandang Tuban sebagai salah satu
pelabuhan penting. Semua keterangan di atas sesuai pula dengan sejumlah
temuan-temuan arkeologis dari masa dinasti Sung (1127-1279), dinasti Yuan
(1278-1367) dan dinasti Ming (1368-1644). Hal itu memperlihatkan bahwa
Tuban menduduki posisi penting baik sebagai kota pelabuhan maupun tempat
pertemuan berbagai bangsa dan budaya.95

93  Lihat Pramoedya Ananta Toer. Arus Balik. Jakarta: Hasta Mistra, 1995, hlm 20.
94  Lihat WP. Groeneveldt. Historical Notes on Indonesia and Malaya, compiled from Chinese
Sources. Jakarta: Bharata 1960, hlm. 53
95 Lihat Supratikno Rahardjo. Peradaban Jawa: Dinamika Pranata Politik, Agama, dan Ekonomi
Jawa Kuno. Depok: Komunitas Bambu, 2002, hlm 363.
Terbentuknya Komunitas Pesisir dalam Perniagaan Rempah | 195

Pelabuhan Tuban dengan pantainya yang langsung berhadapan dengan laut


lepas memang menarik bagi kapal-kapal untuk datang dan berlabuh di kota ini.
Komunitas internasional dari berbagai negeri dan jejak-jejak hubungan antar
mereka di kota pelabuhan Tuban masih bisa dibaca melalui tinggalan berupa
benda-benda arkeologis yang kini tersimpan dalam Museum Kambang Putih
di Tuban. Seperti halnya Jepara, watak kota pelabuhan Tuban sebagai “kota
internasional” melekat erat pada kota pantai utara ini sepanjang abad ke-10
hingga ke-16, mengingat pelabuhan ini sebagai pelabuhan penting di wilayah
Jawa Timur dan juga bagi Kerajaan Majapahit. Meski demikian, pada abad ke-
15 Tuban disebut pula sebagai pelabuhan yang tidak aman bagi kapal-kapal
Cina sehingga Tuban harus menggunakan kekerasan untuk memaksa kapal-
kapal Cina berlabuh di pelabuhan Tuban. Tuban juga dikenal dengan bajak
lautnya yang mengganggu dan merugikan kapal-kapal dagang di perairan
Tuban dan juga Gresik.96

Pelabuhan Lasem
Kemudian, masyarakat pelabuhan Lasem, pendiriannya dituliskan dalam
prasasti bertanggal 1387 Masehi dan dikeluarkan oleh seorang penguasa
yang tidak disebutkan namanya (barangkali penguasa Lasem). Prasasti itu
berhubungan dengan pendirian sebuah “lungguh” di suatu tempat yang
disebut Karang Bogem atau “karang berbentuk kotak” di tepi laut.97 Pendirian
komunitas pelabuhan Lasem itu, tampaknya bukan untuk aktivitas pertanian,
namun untuk kegiatan pertukangan tertentu yang berhubungan dengan hasil
laut.

Prasasti di atas menjelaskan bahwa Lasem salah satu komunitas pesisir


utara Jawa yang mengembangkan pembudidayaan ikan secara besar-besaran.
Tambak-tambak itu tampaknya berdampak sangat positif dalam menunjang
makanan sehari-hari. Piagam Karang Bogem menyebutkan pengaturan

96 Lihat Meilink-Roelofsz. Asian Trade and European Influence…, hlm 276.


97 Lihat. Ibid., Lombard. Nusa Jawa: Silang Budaya….Jilid III. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama,
2008, hlm. 33.
196 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

budidaya ikan di daerah Lasem. Barangkali bisa dikatakan perkembangan


perikanan berkaitan dengan loji-loji Islam yang pertama.98

Pelabuhan Demak
Masyarakat pelabuhan Demak berkembang sekitar abad ke-14. Demak
berkaitan dengan tokohnya Raden Patah yang mendirikan kantor dagang
baru di dekat Gunung Muria. Raden Patah tetap mempertahankan Majapahit,
meskipun pindah ke Demak. Kemudian, menurut Lombard, kekuasaan Raden
Patah digantikan oleh cucunya yang bernama Arya Sumangsang.99 Ketika
Tome Pires mengunjungi Demak pada abad ke-15, dia mencatat bahwa
“Demak memiliki sampai empat puluh kapal jung yang telah memperluas
kewibawaannya hingga ke Palembang, Jambi, pulau-pulau Menamby, dan
sejumlah pulau lain di depan Tanjung Pura, yaitu Bangka. Pada waktu itu,
di Demak terdapat tidak kurang dari “delapan sampai sepuluh ribu rumah
dan tanah sekelilingnya menghasilkan beras berlimpah-limpah, yang untuk
sebagian besar diekspor ke bandar Malaka.100 Selain itu, Demak menjadi salah
satu kota pelabuhan penting dalam penyebaran agama Islam di Jawa. Periode
Islamisasi itu berlangsung pada masa Arya Sumangsang, yang ditandai dengan
pembangunan masjid besar. Sunan Bonang yang pertama kali menjabat
kedudukan sebagai imamnya. Kemudian, tersebarlah dongeng bahwa
pembangunannya selesai dalam satu malam saja berkat bantuan Wali Sanga,
yang untuk kesempatan itu telah berkumpul di sana.101

Tome Pires, juga menonjolkan asal-usul kosmopolit komunitas pelabuhan


Demak dan gejala akulturasi “generasi kedua”. Penguasa-penguasa patih itu
belum lama menjadi orang Jawa, sebab mereka keturunan Cina, Parsi, Keling,

98 Kata tambak terkadang berbentuk Tamwak—ditemukan dalam epigrafi sejak abad ke 9


untuk menamai “tanggul”, yakni pekerjaan umum yang bertujuan menahan air. Namun, artinya telah
bergeser menjadi tempat memelihara ikan, dibangun di lahan berawa di pantai, diisi air payau, dan
sangat baik untuk memelihara jenis ikan-ikan tertentu, terutama ikan bandeng. Ibid., Lombard, Nusa
Jawa: Silang Budaya…Jilid II, hlm. 272.
99 Ibid., Lombard. Nusa Jawa: Silang Budaya….Jilid II, hlm. 44.
100 Ibid., Tome Pires. The Suma Oriental, hlm. 176-177.
101 Ibid., Lombard. Nusa Jawa: Silang Budaya….jilid II, hlm. 44.
Terbentuknya Komunitas Pesisir dalam Perniagaan Rempah | 197

dan bangsa-bangsa lain. Namun, mereka besar dalam tatacara Jawa dan terutama
karena mereka telah kaya karena perdagangan. Selain itu, Demak dikelilingi
beberapa kota lain yang juga memanfaatkan kemajuan pesat perniagaan
besar: Juwana, Pati, Rembang, dan terutama Kudus dan Jepara. Sementara
itu Semarang pada waktu itu hanya merupakan kota kecil dengan “tiga ribu
penduduk” dan baru kemudian menggeser tetangga-tetangganya Jepara dan
Rembang yang letaknya dekat hutan-hutan jati dan terkenal karena galangan
kapalnya. Tome Pires menggambarkan bahwa “Pedagang yang beruang datang
ke sana untuk dibuatkan jung.”102

Keadaan yang menguntungkan itu adalah faktor penting bagi kemajuan


Demak. Dengan demikian, Demak mempunyai kapal-kapal untuk mengangkut
hasil-hasil pertanian daerah pedalamannya (terutama beras) dan menjualnya
melalui pelayaran laut ke wilayah Nusantara lainnya. Selain itu, adanya industri
kapal itu memungkinkan Demak untuk mengerahkan sejumlah kapal untuk
ekspedisi lintas laut baik untuk maksud damai maupun untuk tujuan perang.
Selain untuk dipakai sendiri, kapal-kapal tersebut merupakan sarana ekspor
yang penting. Demak mempunyai 40 jung untuk membawa bahan makanan ke
bandar Malaka.103

Pelabuhan Banten
Pelabuhan Banten menjadi sibuk hilir mudik kapal layar, karena jatuhnya
Selat Malaka ke tangan Portugis pada 1511. Hubungan pelayaran tidak lagi
bisa melalui kedua belah sisi Selat Malaka. Kapal-kapal yang ingin berlayar
melalui rute “selatan” atau “Jawa” harus memutar melalui Selat Sunda. Banten
menduduki tempat penting sejak awal abad ke 16. Sebagian perdagangan Selat
Malaka beralih ke Selat Sunda. Usaha Banten untuk menguasai Lampung
dan melakukan ekspansi ke daerah Palembang mungkin pula dikembangkan
dengan ambisinya untuk memegang hegemoni di wilayah Selat Sunda, selain
keinginannya untuk menguasai lada di Sumatera Selatan.

102 Ibid., Tome Pires. The Suma Oriental, hlm. 180.


103 Lihat. A. B. Lapian. Pelayaran dan Perniagaan Nusantara. Abad ke 16 dan 17. Depok:
Komunitas Bambu, 2008, hlm. 36.
198 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Ketika Tome Pires melakukan perjalanan panjang di Nusantara, Banten


masih menduduki kedudukan kedua setelah Pelabuhan Sunda Kelapa. Di sini
pedagang-pedagang dari barat dan timur berkumpul, seperti pedagang dari
Palembang, Pariaman, Lawe dan Tanjungpura (Kalimantan Selatan) dan dari
Malaka, Makassar, Gresik, Tuban dan Madura. Dari pulau-pulau Maladewa
kapal-kapal datang untuk menjual budak.104 Pada 1527, Banten sudah
menduduki Sunda Kelapa sehingga perdagangan di pelabuhan ini banyak
dialihkan ke Banten. Baru setelah 1619 perdagangan di sini mulai ramai lagi.
Pada masa itu, Banten menjadi pelabuhan pengekspor lada terpenting di Jawa.
Jumlah lada yang diekspor sekitar 1600 bahar. Sebagian besar ekspor lada itu
menuju Cina.105

Masyarakat pelabuhan Banten mengalami kemajuan pesat dalam


perniagaan sepanjang abad ke-16, karena mendapat dukungan besar dari
Kesultanan Banten yang menggunakan strategi perdagangan yang tepat. Oleh
karena komoditi utama perdagangan ketika itu lada, Sultan berpendapat untuk
menanam tanaman komersial ini lebih menguntungkan daripada menanam
tanaman pangan. Atas dasar itu, Kesultanan Banten membuat kebijakan untuk
mengutamakan ekspor lada di satu pihak dan mengimpor beras di lain pihak.106

Namun demikian, kejayaan Banten dalam era perniagaan abad ke-16 telah
diawasi oleh VOC. Pada abad ke-17 VOC telah membangun benteng Speelwijk
di tengah pusat Kesultanan Banten. Benteng itu didirikan di sebelah barat laut
Istana Surosowan, sedangkan Laut Jawa berada di sebelah utara. Sementara itu,
posisi Pamarican (tempat pengolahan dan pergudangan tempat menyimpan
lada yang akan diekspor) ditutup dari jalur laut oleh Benteng Speelwijk. Dengan
penempatan seperti itu, Banten yang komoditi andalannya adalah lada menjadi
terpotong oleh perdagangan VOC. Geografi sejarah Banten menjadi terhambat
untuk mengakses jalan laut bagi perniagaan mereka.107

104  Ibid., Tome Pires. The Suma Oriental, hlm. 182.


105  Ibid., Meilink Roelofsz. Asian Trade and European Influences…..hlm. 86-87.
106  Untuk hal ini lihat. Nurhadi Megatsari. “Bangunan Bersejarah di Zaman VOC Persebaran
Letaknya dan Maknanya.” Dalam, Perspektif Arkeologi Masakini Dalam Konteks Indonesia.
Jakarta:Penerbit Buku Kompas, 2016, hlm. 39-53.
107  Ditambah pula akibat erosi, aliran sungai di Banten yang pada abad ke 16 berada di tepi
laut, menimbulkan kedangkalan laut disekitar muaranya. Masyarakat pelabuhan Banten redup dan tidak
terjadi lagi hilir-mudik kapal-kapal internasional di sana. Ibid., Nurhadi. “Bangunan Bersejarah….”hlm.
39-53.
Terbentuknya Komunitas Pesisir dalam Perniagaan Rempah | 199

Masyarakat pelabuhan pantai utara Jawa aktif dalam pernigaan sejak abad
ke-10 hingga abad ke-17. Tidak dapat dipungkiri bahwa kejayaan jalur rempah
sangat didukung rute perjalanan laut, armada kapal dagang dan perang.
Beragam suku bangsa menghuni pelabuhan dan membangun menjadi kota
pelabuhan atau Bandar yang menjadi tempat singgah dan pertemuan para
pedagang.

Masyarakat pelabuhan itu meliputi orang-orang Cina, Keling, Parsi, Arab,


Melayu, Jawa dan Bugis. Mereka semua berupaya untuk komoditi seperti
daging, lada, rempah-rempah, beras, kain tenun, sutra, keramik, kayu, damar
dan budak. Mereka secara regular senantiasa mengunjungi pelabuhan agar
bandar itu tetap hidup sebagai jalur perdagangan. Komunitas pelabuhan itu
juga mempunyai hubungan dengan masyarakat pertanian yang berada baik di
tepi sungai maupun di pedalaman. Di sana komunitas itu memproduksi beras,
lada, daging dan produksi makanan lainnya.

Masyarakat pelabuhan pesisir utara Jawa pada era puncak perniagaan di


abad ke-16 dapat mengembangkan dan memasarkan produknya ke pasa global.
Komoditas utama mereka adalah lada dan beras. Produk komoditi itu, terutama
diekspor ke Malaka dan Cina dalam jumlah besar. Namun demikian, kejayaan
mereka mengalami kehancuran dengan didirikannya sejumlah benteng yang
letaknya baik di pusat kesultanan/kerajaan maupun di pelabuhan yang menjadi
pemotong akses mereka menuju perdagangan internasional.
DINAMIKA
MASYARAKAT JALUR
REMPAH
Dinamika Masyarakat Jalur Rempah | 203

Masyarakat Banda dan Buah Pala

P
enduduk Banda telah ratusan tahun lampau menyebut buah pala
sebagai buah emas. Buah pala separuh usianya akan berwarna
kuning keemasan. Dalam masa kuning keemasan buah pala belum
boleh dipetik. Buah pala boleh dipetik, pada saat berwarna kuning merekah
kemerahan Ketika sudah merekah dan fuli berwarna merah, dia diizinkan
untuk masuk ke dalam “Takiri”, sebutan untuk keranjang anyaman bambu bagi
pengumpulan buah pala. Hampir dipastikan buah pala berasal dari Kepulauan
Banda. Tome´ Pires mengutip ungkapan peribahasa pedagang Malaka terhadap
anugerah Tuhan yang Maha Kuasa atas menciptakan rempah dan kayu cendana.
“Tuhan membuat Timor untuk cendana, Banda untuk buah pala, dan Maluku
untuk cengkeh.1 Dalam Hikayat Lonthor dikisahkan buah pala di Kepulauan
Banda tumbuh meluas karena permintaan putri Cilubintang, bungsu dari
lima bersaudara. Menurut Hikayat Lonthor kelima bersaudara itu lahir dari
manusia pertama Banda, Andan dan Dalima. Cilubintang sekarang ini
sumber mata air di Naira dan setiap upacara buka kampung pada pukul 24.00
penduduk mengambil air dengan toples dan botol. Dalam Hikayat Lonthor juga
diceritakan adanya buah pala di Banda atas permintaan Cilubintang ketika dia
dipinang oleh Kapitan Timur.
“Pulau Banda banyak pula didatangi orang-orang dari kepulauan sebelah
timur. Sampai hari ini tempat itu pun disebut Pantai Timur. Salah seorang
Kapitan Timur bermaksud meminang Cilubintang (si bungsu), keempat
saudara pun menyetujuinya sedangkan sebagai mahar perkawinan
permintaan diserahkan sendiri kepada Cilubintang. Keputusan Cilubintang
maharnya berupa buah pala sebanyak 99 buah. Mendengar permintaan
Cilubintang, Kapitan Timur terkejut mendengarnya. Karena nama buah pala
baru didengarnya, bentuk dan rupanya pun belum diketahuinya. Setelah
beberapa lama mencari buah pala, kemudian Kapitan Timur itu kembali
dengan membawa 99 buah pala sebagai mahar, namun sayangnya sebelum
memasuki hari pernikahan Kapitan Timur meninggal dunia. Buah pala
yang diberikan Kapitan Timur itu oleh kelima bersaudara mulai ditanam di
tempat kelahiran mereka yaitu Gunung Kulit Cipu dan Gunung Bendera.

1  Pires. Op.cit. Suma Oriental, hlm. 204.


204 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Semakin banyak pendatang dari seluruh pulau dari bagian barat ke Pulau
Banda, seperti orang Jawa, Kalimantan dan Sumatra.”2

Nama Lonthoir (baca: Lonthor) adalah sebuah tempat yang terletak di


Kepulauan Banda Besar. Wilayah Lonthor mempunyai pohon pala yang banyak
dan lebat. Di wilayah Lonthor bisa dikatakan pohon pala tumbuh seperti hutan
belantara. Penduduk Banda sangat dekat dengan tanaman pala. Mereka percaya
pohon pala mempunyai jenis kelamin perempuan dan lelaki, seperti layaknya
manusia. Apabila pohon pala hanya dihuni oleh jenis kelamin lelaki maka
tanaman pala tersebut menjadi lama untuk berbuah. Cara pandang seperti ini
adalah pemahaman kebudayaan orang Banda terhadap tanaman komersial
yang mereka bergantung demi nafkah hidup. Cerita masyarakat banda, bahwa
orang-orang Banda yang dibuang ke Batavia pasca peristiwa 1621, dipulangkan
kembali ke Banda karena sejumlah perkebunan pala (perkenier) kesulitan untuk
berbuah.3 Sementara itu, pekerja yang sehari-hari mengurus perkebunan,
seperti menyiangi rumput di sekitar pohon pala, memanen, dan bekerja
di dapur pala adalah budak-budak yang dibeli oleh orang kaya dari Buton,
Sumbawa, Ambon dan juga Seram. Kebanyakan budak-budak itu meliputi
perempuan yang mengurus perawatan tanaman pala. Ketika panen pala setiap
4 bulan sekali (setahun 3 kali panen) banyak pedagang dari luar negeri dan
domestik hadir di Banda. Pedagang-pedagang ini berasal dari Gresik, Surabaya,
Jepara dan Melayu. Pada umumnya, mereka hadir di pelabuhan Banda setelah
pala diproses menjadi barang dangan komersial. Pemberangkatan produksi
pala dari pelabuhan Naira menuju Ambon terlebih dahulu. Kemudian, kapal
berlayar ke Gresik, dan selanjutnya dibawa berlayar menuju bandar Malaka.

Pada masa pendudukan Belanda atas Banda, alur produksi dan distribusi
perkebunan akan menjadi berbeda, ketika perkebunan pala dikuasai oleh kolonial
Belanda. Produksi pala tidak lagi mengalir ke tangan pedagang-pedagang Jawa
dan Melayu. Monopoli Belanda atas Pala di Banda mengakibatkan produksi
pala tidak lagi menuju ke pelabuhan Aden, Hormuz di Asia Barat yang dibawa
oleh pedagang Gujarat dari Bandar Malaka. Juga, produksi pala tidak lagi
didistribusikan ke pelabuhan Aleksandria, Mesir menuju Bandar Venesia dan
Barcelona. Akan tetapi produksi pala dari pelabuhan Banda dibawa ke Ambon

2  Cerita dari Hikayat Lonthor ini dikutip dari Alwi. Op.cit. Sejarah Maluku, Banda Neira, Ternate,
Tidore dan Ambon, hlm. 15-16.
3  Cerita ini penulis peroleh dari wawancara dengan petani pala di Pulaun Run, pada 10 Mei 2017.
Dinamika Masyarakat Jalur Rempah | 205

dan selanjutnya dikirim langsung ke pelabuhan Antwerp dan Amsterdam di


negeri Belanda.

Alur distribusi rempah-rempah mengalami perubahan drastis setelah


produksi pala dan cengkeh dikuasai oleh monopoli dagang kolonial Belanda.
Pemerintah kolonial Belanda memagari produksi dan distribusi rempah
dengan instrumen yang ampuh. Instrumen itu adalah ekstirpasi,4 pembinasaan
pohon pala menurut daftar yang telah dibuat lebih dulu, yakni pohon yang
pernah berbunga sekali atau lebih masuk dalam daftar penebangan. Tujuan
kebijakan pemusnahan pohon pala untuk mengatur agar jumlah pasokan pala
tidak terlalu banyak di pasar internasional Eropa.

Selain itu, biji dan benih pala dilarang untuk dibawa keluar Banda untuk
ditanam di tempat lain. Pemerintah kolonial melakukan pengawasan ketat
untuk distribusi pala baik ke pasar internasional maupun domestik oleh rakyat
atau maskapai lain. Setelah melakukan penumpasan terhadap orang-orang
kaya pada 1621, kekuasan kolonial di Banda melakukan koreksi terhadap
keberadaan Benteng Nassau dan kemudian membangun Benteng baru yang
lebih kokoh dan menggunakan arsitektur pentagon di atas ketinggian 30 meter
di atas permukaan laut. Pada 1672 pembangunan benteng telah rampung dan
dinamai Benteng Belgica. Benteng yang baru dibangun ini mempunyai letak
yang strategis dan tidak jauh dari Benteng Nassau. Melalui Benteng Belgica ini
hampir semua titik Kepulauan Banda dapat di pantau. Benteng ini dibangun
untuk mengawasi gerak-gerik kapal yang melakukan penyelundupan rempah-
rempah, dan mengintai tentara Inggris yang masih berada di Pulau Run.

Perkebunan Pala Banda


Perkebunan pala berada di Pulau Banda Naira, Banda Besar, Pulau Ay,
Run, Rozingein dan Pulau Gunung Api. Dari seluruh perkebunan pala itu yang
paling besar produksinya adalah Banda Besar. Pohon-pohon pala baik tua
maupun muda sulit dibedakan. Karena pohon pala yang sudah tua produksi

4  Ekstirpasi menjadi satu paket dengan kebijakan kolonial lainnya yang dipergunakan untuk
tanaman cengkeh yang tumbuh subur di Maluku Utara, yakni politik hongi. Hongi merupakan program
menghancurkan kebun-kebun cengkeh, baik yang tumbuh alami maupun yang ditanam oleh penduduk,
di pulau-pulau asalnya di Maluku Utara, dipindahkan ke Pulau Ambon, Seram, dan sekitarnya dengan
tujuan supaya persediaan di pasar dunia sedikit hingga harganya tinggi.
206 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

buahnya tetap banyak. Pohon-pohon pala yang tumbuh subur di Kepulauan


Banda akibat dari kandungan belerang yang tertiup angin dari sumbernya di
Pulau Gunung Api. Selama ribuan tahun kandungan belerang tersebut menjadi
semacam humus yang menyuburkan tanaman pala. Tak dapat disangkal pohon
pala di Banda di zaman kuno tumbuh secara liar. Pada abad ke-14 orang-orang
Banda mulai melakukan budidaya pala dalam bentuk perkebunan. Titik tolak
ini didasarkan atas bukti-bukti sistematis pengiriman biji pala dan fuli ke pasar
Eropa. Agen perdagangan Italia telah melaporkan secara teratur pasokan pala
dan fuli dari Kepulauan Banda. Pasar kawasan Eropa didistribusikan dari
bandar Mamluk Aleksandria, Mesir.5

Pohon pala ketika panen dengan warna merah merekah, buahnya


menyebarkan harum semerbak. Buah pala tidak hanya dipergunakan untuk
penyedap makanan atau menghilangkan bau dan rasa tidak sedap dari ikan
serta daging, tetapi juga bermanfaat untuk mengobati perut mual dan sakit
kepala. Buah pala itu berasal dari pohon myristica fragrans. Terdapat dua
komponen dalam buah pala. Pertama, orang Banda menyebutnya fuli. Fuli
bukanlah bunga pala, secara harfiah, melainkan pembungkus yang melekat
di biji pala. Warnanya merah bersemarak, bentuknya berlubang-lubang,
seperti renda. Fuli, harganya tinggi daripada biji pala. Kedua, adalah biji pala
yang dipergunakan untuk penghangat dan pewangi makanan. Orang Banda
menggunakan biji pala untuk sajian sup ikan yang harumnya semerbak.

Ketika orang-orang kaya membudidayakan tanaman pala, para pengunjung


dari barat berimajinasi secara puitis yang dalam konteks jamannya agak
berlebihan. Sejarawan kolonial dari abad ke-17, Argensola menulis tentang
pohon pala, yang didasarkan atas laporan orang-orang Portugis.
“Pohon pala menyerupai pohon pir di Eropa. Buahnya pun mirip dengan
buah pir, atau dengan bulatan yang agak mirip buah Melocotone (sejenis
jambu). Bila berbunga, pala menyebarkan bau harum yang sedap. Sedikit
demi sedikit warna hijau aslinya memudar, sebagaimana layaknya sebuah
sayuran. Kemudian, muncul warna biru bercampur abu-abu—warna buah
cherry –serta warna emas yang pucat, seperti warna pelangi. Bukan dalam
pembagian yang teratur seperti itu, tetapi berupa titik-titik laksana batu
jaspar. Kakatua yang tak terbilang banyaknya dan burung-burung lain dari

5  Meskipun catatan itu tidak terlalu lengkap, namun jika digunakan untuk memperkirakan
produksi ekspor pala ke Eropa pada abad ke-15.
Dinamika Masyarakat Jalur Rempah | 207

aneka warna bulu, amat mengesankan untuk dipandang, bertengger di


atas dahan-dahan, tertarik oleh bau harum semerbak itu. Buah pala—bila
kering—menanggalkan kulit yang melingkupinya, dan merupakan fuli. Di
dalamnya terdapat biji berwarna putih, yang rasanya tidak begitu tajam
dibanding palanya sendiri, dan bila kering berubah substansinya. Dari fuli
ini, yang pada tahap kedua menjadi panas dan kering, pada tahap ketiga orang
Banda membuat minyak yang tinggi nilainya untuk mengobati segala macam
penyakit pada saraf dan rasa sakit akibat hawa dingin. Mereka memilih buah
pala yang paling segar, berat, gemuk, berair dan tak berlubang. Dengan pala
itu mereka mengobati atau mengusir nafas berbau busuk, membersihkan
mata, menyehatkan perut, hati dan limpa serta mencernakan daging. Pala
merupakan obat buat banyak penyakit lainnya, dan untuk menambah
kecermelangan wajah.”6

Terdapat pula penulis yang memaparkan tinggi dan besarnya pohon pala.
Di dalam tulisan itu, juga dipaparkan bahwa tanaman pala dapat berbuah
sepajang tahun dan jumlah buah yang diproduksi oleh satu pohon pala cukup
banyak.
“Pala adalah pohon yang indah. Bila mencapai ukuran yang terbesar,
tingginya kira-kira dua puluh lima atau tiga puluh kaki. Dan bila bentuknya
bagus, garis tengah dari ujung ke ujung dahan-dahan bawahnya hanya
sedikit kurang dari itu. Rimbun daunnya berwarna hijau tua yang mengkilat
(seperti daun pohon bay), yang terus subur dan segar sepanjang tahun.
Daun yang gugur segera digantikan daun yang lain. Bunganya kecil, tebal
dengan kelopak seperti lilin, sangat mirip ukuran dan bentuknya dengan
bunga atau leli lembah. Buahnya tumbuh perlahan-lahan, dan pada saat
masanya masak, mudah disangka buah persik. Sebab besarnya sama dan
kulitnya sama-sama berbulu halus yang diperlukan untuk menyempurnakan
persamaannya hanyalah warna merah jambu. Kalau biji pala di dalamnya
sudah masak, buahnya membelahnya sampai ke tengahnya dan tetap dalam
keadaan setengah terbuka, menyingkapkan fuli merah tua cemerlang yang
membungkus biji pala terebut.
Dalam beberapa hari bila tidak dipetik buah tersebut akan terbuka lebar
besar. Biji dengan fuli di sekelilingnya jatuh, membiarkan kulit buahnya
tetap tergantung pada pohon, hingga menjadi layu dan runtuh pula. Apabila,
bijinya dikumpulkan, fulinya disingkirkan lebih dulu dengan hati-hati, lalu
dijemur sampai kering, di bawah fuli tersebut terdapat lapisan kulit tipis dan
keras yang mengandung biji pala. Ini tidak dipecah hingga biji pala tersebut

6  Karya Bartholomew Leonardo de Argensola, ditulis pada abad ke-17 dan dialihbahasakan dari
bahasa Spanyol ke Inggeris pada abad ke-18. Untuk hal ini lihat. Hanna. Op.cit. Kepulauan Banda..., hlm.
5.
208 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

siap dikapalkan. Sebuah pohon yang baik menghasilkan 600 buah pala per
tahun, atau kurang lebih 8 pon beratnya. Buah pala tidak mengenal musim.
Bunga serta buahnya yang telah masak sering dapat terlihat bergantungan
pada dahan yang sama. Secara keseluruhan tidak banyak pohon yang lebih
indah baik dalam bentuk, kerimbunan daun, bunga dan buahnya, daripada
pohon pala yang sehat.”7

Tanaman pala ditemukan pula di Ambon dan Ternate, akan tetapi tidak
dalam jumlah besar, seperti yang tumbuh di Kepulauan Banda. Hal yang sama
pohon cengkeh ditemukan pula di Banda, akan tetapi dalam jumlah kecil
hanya sekitar tiga persen dari seluruh tanaman di Kepulauan Banda. Berbeda
dengan Ternate, Tidore, Moti, Makian, Bacan dan Ambon tanaman cengkeh
berlimpah di pulau rempah-rempah itu.8 Namun, tanaman cengkeh, syzjgium
aromaticum, yang melimpah di Ternate, pada abad ke-15 dan ke-16 ketika
panen sebagian kecil dibeli oleh saudagar Banda dan kemudian dijual kepada
pedagang-pedagang India, Portugis dan Arab.9

Puting cengkeh sebagaimana pala tidak hanya membawa keuntungan dan


kemakmuran bagi penduduk di kepulauan Maluku, akan tetapi membawa
duka nestapa dengan peperangan berkepanjangan. Kepulauan Ambon dan
Uliase menjadi penting karena sejak paruh abad ke-17 oleh VOC dijadikan
wilayah monopoli, produksi cengkeh dipindahkan dari Maluku Utara. Sejak
itu, kepulauan Ambon dan Uliase menjadi satu-satunya produsen cengkeh bagi
Belanda, sedangkan wilayah asli cengkeh di Maliku Utara menjadi larangan
produksi cengkeh.10

Sementara itu, budidaya pala merupakan menata tanaman-tanaman pala


agar mendapatkan ruang untuk tumbuh dan memperoleh makanan yang baik
dari tanah. Juga, secara teratur rumput dan ilalang di bawah sekeliling pohon
pala perlu dibersihkan. Dalam menjalankan budidaya pala, setiap hari keluarga
dari pemilik kebun pala, biasanya perempuan (istri atau anaknya) berkeliling
untuk memungut buah pala yang jatuh ke tanah. Budidaya pala sudah dimulai

7  Hanna. Ibid., hlm. 5-6.


8  Jack Turner seorang ahli antropologi botani menegaskan bahwa pada abad ke-16 baru ditemukan
tempat asal tanaman cengkeh di Kepulauan Maluku.
9  Villier. Op.cit. “Trade and Society in The Banda Islands…,” hlm. 723-750.
10  Perpindahan produksi cengkeh dari Maluku Utara ke Maluku Tengah itu berlangsung melalui
suatu peperangan yang cukup lama, berselang-seling masa damai sepanjang 50 tahun, dari 1600-1850.
Untuk hal ini lihat. Leirissa et.al. Op.cit. Sejarah Kebudayaan Maluku, hlm. 68.
Dinamika Masyarakat Jalur Rempah | 209

sejak abad ke-14, ketika permintaan pala di pasar dunia telah meningkat.

Budidaya tanaman pala di zaman itu sudah dapat dipertanggungjawabkan


secara ilmiah. Pertama, jarak antara satu pohon pala dengan tanaman pala
lainnya sekitar enam meter. Kedua, pohon pala perlu mempunyai tanaman
besar untuk melindungi dari sinar terik matahari. Biasanya yang dipergunakan
penduduk Banda adalah pohon kenari. Jarak antara satu pohon kenari
dengan pohon kenari lainnya empat puluh meter. Pilihan orang-orang Banda
memanfaatkan tanaman kenari, karena pohonnya besar dan tinggi menjulang
ke angkasa. Apabila orang mau melihat pucuk kenari dia harus melongok ke
atas. Untuk itu tanaman kenari cocok untuk melindungi pohon pala. Selain
itu, kenari, canarium vulgare leenh, mengandung lemak dan protein tinggi.
Juga, pohon kenari berbuah sepanjang tahun. Biasanya dipungut oleh kaum
perempuan bersamaan dengan mereka mengumpulkan buah pala yang jatuh
setiap hari.11 Proses budidaya yang terakhir untuk mendapatkan buah pala
yang berkualitas adalah perlu menunggu buah pala hingga merekah, kondisi
seperti itu buah baru bisa dipetik.12

Pada abad ke-15, budidaya perkebunan pala diurus oleh orang-orang kaya
(pengetua desa) yang berjumlah 44 orang sesuai dengan desa yang mereka
pimpin. Orang-orang kaya di Banda bisa dikatakan sebagai manejer dari
perkebunan pala. Setiap menjelang panen pala orang-orang kaya berkumpul
di Orantata (baca: Urtatang), Pulau Banda Besar. Pertemuan di kalangan orang
kaya itu untuk membicarakan berapa harga ditentukan di pasar. Pertemuan ini
cara untuk mengatasi agar harga pala tidak anjlok di pasar dunia.

Terdapat proses produksi buah pala agar dapat menjadi komoditi. Pertama,
pemetikan buah pala, sebagaimana telah diutarakan sebelumnya buah pala
harus dipetik dalam kondisi buah merekah. Kondisi seperti itu, menandakan
biji pala yang berada dibawah fuli sudah masak. Sehingga setiap hari kaum
perempuan dari keluarga pemilik kebun pala berkeliling di kebun mereka

11  Buah kenari dijatuhkan oleh burung walor, penduduk Banda menyebutnya burung kenari.
Karena burung walor, hanya bisa memakan kulit kenari, sedangkan biji atau cangkangnya tidak mungkin
dikupas oleh burung kenari. Pada umumnya kaum perempuan pemungut biji kenari membelah cangkang
kenari dengan sebilah golok.
12  Di masa perkenier zaman kolonial Belanda, jika didapatkan pelaku pemetik buah pala belum
merekah, akan dikenakan hukuman penjara selama dua bulan. Informasi ini penulis peroleh dari
wawancara dengan Pongki Van Broike di Walang, Lonthor, 8 Mei 2017.
210 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

membawa penjapit (berbentuk galah memiliki tempat untuk buah pala) dan
keranjang untuk menampung (takiri) pala. Ketika itu, peraturan pemetikan
pala untuk sehari-hari tidak harus dari keluarga pemilik kebun, akan tetapi
siapa pun yang tinggall di Kepulauan Banda boleh mengumpulkan pala yang
telah jatuh dari pohon.

Produksi pala yang dipetik sehari-hari, kemudian dipisahkan dari daging


yang menutupi buah dari biji pala. Kemudian, agar biji pala itu dapat bertahan
lama, maka harus dikeringkan melalui pengasapan api atau melalui penjemuran
sinar matahari. Kebanyakan orang Banda memilih pengeringan pala dengan
metode pengasapan, karena lebih sempurna dan tidak mudah berjamur. Biji-
biji pala yang dikumpulkan sehari-hari dijadikan simpanan (stock), sewaktu-
waktu dapat dipertukarkan, apabila saudagar mencari pala. Sebagai ilustrasi
menarik simpanan pala penduduk Banda dikeluarkan untuk ditukarkan
dengan kain sekelat yang dibawa oleh armada Belanda pertama kali berlabuh
di Orantata tahun 1599.
“Setelah jurubahasa menyampaikan persetujuan orang-orang Belanda itu
kepada Imbata, setelah Imbata menyampaikan kepada penduduk pulau,
pertukaran pun lantas dilangsungkan. Semua penduduk pulau yang ada
mempunyai buah pala, pergi ke rumahnya atau ke kebunnya, untuk membawa
simpanan pala itu ke hadapan orang-orang Belanda.”13

Dari novel sejarah Tambera di atas, dapat terlihat pada waktu itu penduduk
mempunyai tempat penyimpanan di kebun. Juga, dipergunakan untuk
pengeringan atau pengasapan biji pala, orang Banda menyebutnya dapur pala.
Sementara itu, proses produksi buah pala menjadi komoditi berbeda dengan
panen pala empat bulan sekali dalam satu tahun. Ketika, panen pala diperlukan
tenaga kerja cukup banyak. Pada umumnya, ketika panen pala, orang-orang
kaya membeli budak untuk pemetikan pala dan pengangkutan ke pelabuhan.14

13  Dikutip dari Tambera. Tambera adalah novel sejarah yang menceritakan perjanjian orang kaya
Banda dengan orang-orang Barat yang memerangkap mereka ke dalam aksi monopoli perdagangan
pala. Tambera pertama kali terbit pada 1949. Untuk hal ini lihat. Utuy Tatang Sontani. Tambera. Jakarta:
Balai Pustaka, 2002, hlm. 32.
14  Terdapat pula panen raya yang berlangsung tujuh tahun sekali, yang membedakan panen
empat bulan sekali dengan panen raya adalah jumlah pala yang dihasilkan bisa mencapai dua kali lipat
dari panen biasa.
Dinamika Masyarakat Jalur Rempah | 211

Pelabuhan Niaga Pala Banda


Terdapat lima pelabuhan di Kepulauan Banda, yakni Pelabuhan Naira,
Orantata, Kombir, Selammon, dan Lonthoir. Kelima pelabuhan itu menampung
produksi pala dan fuli dari perkebunan. Masing-masing pelabuhan terkait
dengan perkebunan yang memproduksi pala, mereka juga memutuskan
kepada siapa produksi pala akan dipertukarkan. Pelabuhan Naira seringkali
didatangi oleh pedagang Jawa yang membawa beras, kain tenun kasar produksi
Kepulauan Sunda Kecil dan Gujarat. Namun demikian empat pelabuhan
lainnya yang berlokasi di Pulau Banda Besar telah ramai dengan perniagaan.
Terdapat dua Pulau lagi yang menghasilkan pala dan fuli yakni Pulau Run dan
Ay. Namun, kedua Pulau itu tidak memiliki dermaga pelabuhan. Sehingga alih
muatan dioperasikan di tengah laut dengan bantuan perahu. Sementara itu,
orang-orang kaya (kepala kampung) sebagai saudagar rempah juga memiliki
perahu. Mereka memperoleh perahu dari orang-orang Seram. Perahu-perahu
itu dibeli oleh orang kaya dipertukarkan dengan kain tenun dan keping emas.
Orang-orang kaya, juga membeli perahu dari pelaut-pelaut Kei yang telah lama
menjadi sahabat orang-orang Banda dalam perniagaan.15 Orang-orang kaya
juga memperoleh perahu dari orang Bugis yang dikenal dengan perahu gallay.
Orang kaya Banda, membeli pula kapal layar jung dari pedagang-pedagang
Jawa.16

Pada abad ke-16, penduduk Kepulauan Banda berjumlah 15.000 orang.17


Separuh dari jumlah penduduk itu tinggal di Pulau Banda Besar. Pulau itu
merupakan gugusan pulau dengan luas daratan 14 km persegi. Di pulau ini
terdapat batu karang menjulang dengan ketinggian 20 meter, dari jauh seperti
kapal kandas. Penduduk tinggal di pinggir pantai dengan rumah panggung
yang mempergunakan tangga untuk turun dan naik. Di bagian bawah rumah
mereka manfaatkan untuk memelihara ternak seperti kambing dan ayam.
Untuk upacara tertentu binatang-binatang itu akan disembelih, makan besar
orang sekampung.

15  Reid. Op.cit. Asia Tenggara Tenggara Dalam Kurun Niaga…Jilid 2, hlm. 91
16  Kapal dalam bahasa Inggris “junk”, tapi itu bunyi suara Cina. Sebetulnya kata itu masuk ke
dalam bahasa Eropa melalui bentuk Melayu dan Jawa, “jong”. Sementara itu, teks Cina dalam periode itu
juga beranggapan bahwa itu adalah kata Melayu untuk kapal. Meskipun baik kata maupun teknologinya
barangkali masuk ke Jawa sebagai akibat adanya ekspedisi Mongolia. Reid. Ibid, hlm. 47.
17  Pires. Op.cit. Suma Oriental…, hlm. 204.
212 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Pulau Banda Besar berbentuk mirip bulan sabit. Rumah penduduk


mengitari sabuk sabit tersebut, Gunung Api tampak jelas dari Pulau Banda
Besar, sosok Gunung Api tampak seperti penjaga Kepulauan Banda. Penduduk
di sekitar pelabuhan sebagai nelayan yang memperoleh nafkah hidup dari
menangkap ikan.

Sejak abad ke-15 di pesisir Pulau Banda Besar dan Naira telah menghuni
penduduk lain dari luar yakni Jawa, Bugis, dan Buton yang mendapatkan nafkah
sebagai nelayan penangkap ikan. Bagi nelayan, laut merupakan nafkah hidup
sehari-hari bagi keluarga. Untuk itu, laut mereka asumsikan sebagai halaman
rumah yang harus teratur dan bersih. Dengan tujuan ikan dapat diperoleh
secara berkesinambungan sesuai dengan musim angin. Selama ratusan tahun
silam penangkapan jenis ikan oleh nelayan Kepulauan Banda tergantung
musim angin dan lokasi penangkapan ikan.

Jenis ikan tale atau ikan layang penangkapannya pada musim timur (Juni-
September) dengan lokasi sebelah barat Pulau Gunung Api, Pulau Banda Neira
dan Karaka. Sementara itu, untuk musim angin Barat (Desember-Maret) ikan
layang bisa ditangkap di wilayah timur Pulau Pisang, sebelah timur Pulau
Banda Naira dan bagian tenggara Pulau Banda Besar.

Penangkapan ikan cakalang (munggai) dan ikan mandidihilang pada


musim angin barat dan angin timur bisa ditangkap di lokasi perairan yang
sama yakni sebelah selatan dan timur Pulau Banda Besar, dan sebelah barat
Pulau Gunung Api. Selain itu, jenis ikan matopef, nakongnak, dan makai
dapat diperoleh pada musim angin timur (Juni-September) dengan wilayah
penangkapan di perairan teluk-teluk curam Pulau Banda Neira, Pulau Gunung
Api dan Pulau Banda Besar. Sementara itu, untuk penangkapan jenis ikan sarui
dapat ditangkap di wilayah perairan sebelah utara Pulau Neira dan sebelah
barat Pulau Gunung Api pada musim angin timur.18

Pada abad ke-14 penduduk nelayan yang tinggal di pesisir Pulau Banda
Besar dan Naira menggunakan jenis perahu tonda dan bubu untuk menangkap
ikan. Jenis perahu itu memiliki tonase sekitar satu ton, jenis perahu yang bisa

18  Para nelayan Kepulauan Banda mempunyai pengalaman dan pengetahuan tentang jenis ikan
yang berkumpul di tempat dan waktu tertentu. Untuk hal ini lihat. Suhardi Djoko MR. Kepulauan Banda
dan Masyarakatnya. Jakarta: Direktorat Jenderal Kebudayaan, 1999/2001, hlm. 14-15.
Dinamika Masyarakat Jalur Rempah | 213

berlayar di pesisir dengan pendayung sekitar dua dan tiga orang. Mereka
membawa peralatan penangkapan ikan seperti jaring dan pancing.

Kapal-kapal tersebut jika tidak dipergunakan ditambatkan di pelabuhan


Orantata dan Naira. Kedua pelabuhan ini sangat terlindung dari angin dan
gelombang besar, karena Gunung Api seluruh badannya memberikan proteksi
kepada pelabuhan-pelabuhan di sekelilingnya. Kecuali pelabuhan di Pulau
Run dan Ay yang langsung berhadapan dengan gelombang besar Laut Banda.
Kedua pulau itu berjarak sekitar 10 kilometer dari pelabuhan Naira.

Pada umumnya pedagang Banda berlayar jarak jauh setiap tahun sekali ke
bandar Malaka dengan menggunakan kapal layar jung yang tonasenya sekitar
30-40 ton. Sementara itu, mereka menggunakan kapal galley untuk mencari
cengkeh ke Ternate dan Tidore. Cengkeh yang mereka kumpulkan itu, mereka
jual lagi kepada pedagang Jawa dan Melayu.19

Kelima pelabuhan yang berlokasi di Pulau Neira dan Banda Besar saling
berhubungan, terutama komunikasi di antara orang kaya yang terlibat
melakukan pengawasan terhadap pelabuhan. Kontrol orang kaya itu terutama
terhadap penyediaan pala dan fuli di pelabuhan. Di kalangan orang kaya
seringkali melakukan perjalanan jarak pendek antar kepulauan Banda yang
ditempuh setengah hari perjalanan, menggunakan perahu-perahu yang dibuat
oleh orang-orang Seram.

Juga, mereka berkomunikasi calon-calon pembeli pala dan fuli. Jika


belum ada pedagang yang hadir di kepulauan Banda, beberapa orang kaya
berlayar menyusuri pesisir selatan untuk singgah di Sumbawa dan Gresik.
Kalau beruntung mereka di sana berjumpa dengan pedagang dari Malaka,
Jawa dan India. Juga di paruh abad ke-16 mereka dapat berlayar ke Makasar
untuk mendapatkan pembeli pala dan jika pala mereka dapat dipertukarkan,
sekaligus bisa membeli beras. Pelabuhan Banda yang strategis menyebabkan
orang-orang Banda paling aktif di Kepulauan Maluku yang terlibat perniagaan
pelayaran selama selama abad ke-15 dan ke-16.

Apabila perniagaan jarak jauh dari Arab, India menuju ke Kepulauan


rempah-rempah di Banda dan Maluku yang menyebabkan orang banyak

19  Pires. Op.cit. Suma Oriental, hlm. 206.


214 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

dari berbagai bangsa itu berkumpul. Pada gilirannya jalur itu menimbulkan
perdagangan lokal yang makin sibuk dan memberikan pasokan kepada
pelabuhan-pelabuhan itu, dengan bahan makanan, bahan bangunan, dan
barang-barang dagangan lokal. Sebagian besar dari arus pengiriman ini
dilakukan dengan kole-kole20 atau lepa-lepa21 milik orang-orang Seram, Kei,
dan Aru. Mereka membawa sagu, sayuran, ikan asin, hewan, tuak, garam, dan
gula untuk memberi makan kepada orang-orang di daerah pelabuhan dan
perdagangan hasil bumi, membawa barang-barang logam, keramik dan tekstil
dari distributor kepada konsumen, mengumpulkan barang-barang ekspor dan
mendistribusi barang-barang impor.

Demikian pula, saudagar pesisir utara Jawa dan Melayu ramai mendatangi
pelabuhan Banda. Mereka datang tidak hanya membawa barang dagangan
produk negerinya saja, akan tetapi barang-barang dari negeri lain ada dalam
kargo kapal mereka. Misalkan, pedagang Jawa selain membawa beras, mereka
juga membawa tekstil produksi Gujarat. Hal yang sama dengan orang-orang
Melayu dari Sumatera, mereka tidak hanya membawa lada hasil bumi di sana,
tetapi juga keramik dari Cina dan lain-lain. Juga, saudagar Arab membawa
karpet Persia, kain katun Gujarat dan buah kurma.22

Pedagang dari pesisir utara Jawa, Melayu, India dan Arab pada abad ke-
15 dan ke-16 datang ke kepulauan Banda hampir setiap tahun. Kecuali orang-
orang Jawa dan Sumatra yang mempunyai jaringan penyaluran pala dan fuli.
Pada umumnya mereka singgah di pelabuhan Banda hanya beberapa minggu,
setelah mereka mendapatkan hasil bumi orang Banda mereka kembali berlayar.

Para pedagang itu, selama singgah di Kepulauan Banda mempunyai


kebebasan untuk tinggal di Naira atau di Banda Besar. Biasanya rumah-
rumah penduduk dipergunakan untuk tempat tinggal sementara untuk tamu
saudagar dan nakhoda. Apabila pedagang itu tidak datang pada musim panen,
maka ada kemungkinan mereka akan tinggal lama di Banda. Perlu waktu
untuk mengumpulkan pala dari berbagai kebun penduduk. Apabila mereka

20  Perahu kecil untuk jarak dekat, biduk, perahu lesung.


21  Sejenis perahu untuk jarak yang tak terlalu jauh, memuat sekitar belasan awak atau
penumpang, tidak bercadik.
22  Meilink-Roelofsz. Op.cit. Asian Trade and European Influence, hlm. 93; Pires. Op.cit. Suma
Oriental, hlm. 207.
Dinamika Masyarakat Jalur Rempah | 215

tinggal lama dan kemungkinan bisa menjadi pelanggan, maka penduduk akan
membangun rumah.

Sementara itu, sejak Malaka dibuka sebagai bandar perdagangan perantara


pada akhir abad ke-15, pedagang Cina tidak lagi berlayar menyusuri pesisir
utara Jawa melalui rute selatan. Pedagang Cina setelah tiba di bandar Malaka
menghuni di sana. Mereka mempunyai kalkulasi biaya lebih mahal, apabila
perjalanan memperoleh rempah-rempah ke Kepulauan Maluku. Pedagang
Cina menunggu pedagang-pedagang Jawa dan Malaka tiba di sana membawa
kargo rempah-rempah.

Demikian pula, ketika bandar Malaka dikuasai oleh Portugis pada 1511,
dan mereka ingin mengawasi para pedagang yang berlayar melalui selat. Maka,
para pedagang memutar Semenanjung Melayu untuk menghindari Malaka.
Akibatnya muncul pelabuhan dan pusat perdagangan baru seperti bandar
Makassar, Banten, Ambon dan lain-lain. Pada awal abad ke-16 Pelabuhan
Makassar menjadi penting bagi penyaluran pala dan fuli produksi Banda.
Sebaliknya, pedagang Makassar dapat mendistribusikan produksi beras petani
Maros yang surplus melalui jalur pelayaran utara menuju pelabuhan Banda.

Juga, munculnya pelabuhan Ambon23 sebagai bandar penumpukan


rempah-rempah, terutama dari Maluku Utara. Saudagar Banda seringkali
berlayar ke Ternate, Tidore dan Makian untuk mendapatkan cengkeh yang
akan mereka tukarkan kepada pedagang Cina di Malaka.

Pada saat kapal berlabuh di pelabuhan dan anak buah kapal menambatkan
tembang dan mengikatnya di dermaga pelabuhan. Nakhoda dan pedagang
Jawa menuruni tangga kapal menuju pelabuhan Naira. Kapal berlabuh persis
berhadapan dengan Gunung Api, yang menyebabkan kapal terlindung dari
ombak dan angin besar. Nakhoda kapal disambut oleh orang kaya yang juga
berperan sebagai syahbandar.24

Biasanya orang kaya memberikan persyaratan kepada nakhoda sebelum


memperdagangkan barang-barangnya di pasar, perlu menimbang terlebih

23  Pelabuhan Ambon akan menjadi pusat perdagangan penting ketika VOC mengoperasi politik
perdagangan monopoli rempah-rempah.
24  Syahbandar, sebuah kata yang berasal dari bahasa Persia, biasanya digunakan di Timur untuk
menunjukkan orang yang dipercaya dengan pengawasan sebuah pelabuhan.
216 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

dahulu barang-barang yang dibawa oleh pedagang Jawa. Mengukur berapa


panjang kain dan berat dari tekstik itu. Tujuannya menimbang barang itu
agar dalam pertukaran menghormati asas keadilan. Kedua, nakhoda kapal
harus memberikan hadiah kepada orang kaya. Hadiah itu untuk menandakan
penghormatan kepada orang kaya sebagai pengetua kampung dan syahbandar
yang akan menghubungkan keluarga-keluarga di perkebunan.25

Sebagaimana telah dibahas sekilas, kepulauan Banda bukan negeri kerajaan,


akan tetapi masyarakat komunal tradisional. Pertukaran yang berlangsung
antara pedagang dari luar dengan orang-orang Banda yang memproduksi pala
ditentukan oleh kepala kampung atau orang kaya. Pada awalnya perniagaan
dan yang mengurus para pedagang asing di pelabuhan, juga menyediakan
akomodasi para pedagang selama di tinggal di Banda dipenuhi oleh orang kaya.

Namun, setelah perniagaan beberapa tahun, dan terutama ketika orang-


orang kaya melakukan perniagaan pelayaran ke Bandar Malaka. Mereka
di sana mempunyai pengalaman, dan melihat langsung tata cara peranan
syahbandar melayani pedagang-pedagang dari luar negeri. Ketika mengetahui
terdapat empat syahbandar yang melayani beragam bangsa di bandar Malaka.
Di pelabuhan Malaka orang-orang kaya dilayani oleh syahbandar ketiga yang
meliputi bangsa Jawa, Maluku, Banda, Palembang, Kalimantan dan Filipina.26

Ketika orang kaya kembali ke Banda, mereka mengoperasikan keberadaan


syahbandar sebagai orang yang bertanggung jawab penguasaan pelabuhan.
Setelah dilakukan pertemuan di kalangan orang kaya, mereka memodifikasi
pengalaman di bandar Malaka tentang syahbandar. Mereka memutuskan
untuk memilih orang-orang Jawa yang telah menetap di Kepulauan Banda
untuk menjalankan fungsi syahbandar.

Orang-orang Jawa itu sudah tinggal di Banda dan mempersunting istri dari
wilayah setempat. Syahbandar itu sudah mempunyai jaringan dengan kepala
kampung di perkebunan, untuk menjamin pengawasan mereka terhadap
produksi pala dan fuli serta memonopoli pasar di Banda. Pendek kata, orang-
orang Jawa itu sudah mengenal dan memahami relasi antara pelabuhan dengan
komunitas produksi di perkebunan. Hal ini, yang membuat sosok mereka

25  Pires. Op.cit. Suma Oriental, hlm. 207.


26  Meilink-Roelofsz. Op.cit. Asian Trade…, hlm. 40.
Dinamika Masyarakat Jalur Rempah | 217

dipercaya oleh orang kaya.27

Namun, syahbandar yang diperankan oleh orang-orang Jawa itu berjalan


kurang maksimal, tidak diketahui apa permasalahannya, kemungkinan karena
tidak sesuai dengan kepentingan masyarakat Banda. Peran syahbandar orang
Jawa itu tetap dipengaruhi oleh peranan orang kaya. Setiap kehadiran pedagang-
pedagang asing di pelabuhan Banda bernegosiasi dengan syahbandar/orang
kaya untuk kepentingan seluruh komunitas Banda yang memproduksi pala
dan fuli.

Sebagai contoh, dapat diperbandingkan dengan pelabuhan Malaka, elit


saudagar yang menetap di pelabuhan mempunyai jaringan dengan kepala
kampung di hulu atau elit politik tradisional lainnya, untuk mengizinkan mereka
mengontrol atas mengalirnya produksi lokal masuk ke pasar perdagangan
internasional. Di Kepulauan Banda, orang kaya tidak mempunyai pesaing lokal
seperti yang diperumpamakan di bandar Malaka. Posisi orang kaya di Banda
hanya berfungsi sebagai aristokrasi. Mereka menetap di pesisir melakukan
negosiasi untuk perniagaan dengan pedagang-pedagang asing. Saudagar asing
itu tidak bisa mematahkan dan menantang monopoli orang kaya atas akses
produksi pala.28

Kekuasaan syahbandar/orang kaya Banda terletak pada kapasitas mereka


untuk mewakili kepentingan masyarakat desa kolektif perkebunan, yang
mereka peroleh dari pengaruh dan popularitas daripada pemaksaan. Orang
kaya yang menetap di pelabuhan mempunyai keistimewaan sebagai saudagar,
yang mendistribusikan barang dagangan yang berasal dari kekayaan orang-
orang desa, hasil seluruh perdagangan dikembalikan ke komunitas produksi
agar dapat memproduksi pala dan fuli kembali.

Pada awalnya pedagang-pedagang asing itu berupaya untuk menyuap


penguasa lokal, atau bersekutu dengan kelompok lokal lainnya, atau memaksa
mereka dengan kekuatan, tetapi elit saudagar Banda dan komunitas lokal yang
memproduksi pala bersatu, mereka bekerjasama saling menguntungkan.29

27  Pedagang Jawa yang menjadi syahbandar sebelumnya adalah saudagar yang membawa beras,
pakaian dari Gujarat ke Pelabuhan Naira. Untuk hal ini lihat. Hall. Op.cit. A History of Early Southeast
Asia…, hlm. 316.
28  Villiers. Op.cit., “Trade and Society in The Banda Islands…,” hlm. 729.
29  Hall. Op.cit. A History of Early Southeast Asia…, hlm. 318.
218 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Hingga awal abad ke-17, pedagang asing yang berkunjung ke Pelabuhan


Banda tidak pernah dapat mematahkan perdagangan monopoli orang kaya,
karena penghematan yang mereka terima dari produksi pala dan mereka
tidak mempunyai kemampuan untuk menaklukan secara militer komunitas
produksi perkebunan.

Posisi strategis yang dimiliki oleh Kepulauan Banda di timur jalur


perdagangan kepulauan Maluku. Menurut Pires, pada awal abad ke-15
pedagang yang berkedudukan di Jawa dan Malaka, setiap tahun berlayar ke
Kepulauan Banda membawa kargo kain katun dan pakaian sutra dari Gujarat,
Koromandel dan Bengal, juga sutera Cina, beras Jawa, keramik Cina dan
Thailand, gading gajah dan gong Jawa.30

Sudah dikatakan dalam bagian sebelumnya, orang-orang kaya Banda


mendominasi perdagangan dan pelayaran di kepulauan Maluku. Mungkin
dikarenakan banyaknya produksi tekstil dari India yang dibawa oleh pedagang-
pedagang Jawa diperniagakan di pelabuhan Banda. Suatu ketika pengiriman
kargo pakaian katun dibawa oleh kapal layar jung Jawa melalui jalur selatan.
Ketika kapal memasuki perairan Maluku atas arahan orang kaya, mereka
menggunakan tulisan “Awak Kapal Banda” (Bandanese) crews yang dalam
realitas adalah golongan etnisitas yang menyebut pesisir Banda rumah mereka.31

Juga, orang kaya seringkali berlayar ke pelabuhan Ternate, Tidore dan


Makian untuk mendapatkan tambahan pendapatan daru perniagaan. Mereka
mengeskpor kembali gading gajah dan komoditi lain yang mereka pertukarkan
dengan cengkeh Maluku, yang dapat mereka jual lagi ke pedagang-pedagang
asing yang melakukan kunjungan tahunan ke Banda.

Kepulauan Banda, juga tetangganya Maluku dan Kepulauan Sulawesi telah


mewakili tanggapan lokal di kepulauan Indonesia timur untuk kesempatan
perdagangan internasional yang baru pada abad ke-15. Berkebalikan dengan
Samudera Pasai dan Malaka, keduanya secara strategis bertetangga dengan
arus utama perdagangan internasional, Banda berada di jalur perniagaan
pinggiran dan akibatnya posisinya sangat kuat, setidaknya pada waktu itu,

30  Pires. Op.cit. Suma Oriental…, hlm. 209


31  Dikutip dari Hall. Op.cit. A History of Early…, hlm. 318.
Dinamika Masyarakat Jalur Rempah | 219

untuk mengikuti syarat-syarat perdagangan secara lokal. Karena nilai yang


ditawarkan oleh orang Banda, berpasangan dengan jerih payah komunitas
produksi Banda. Pemilik-pemilik kapal yang berada di Malaka dan Jawa
paling banyak mengirim kapal kunjungan ke Banda memilih tidak menantang
watak ulung lokal dari elit pedagang orang kaya Banda.32 Masyarakat Banda
memperoleh manfaat menghasilkan kesempatan awal dengan keterhubungan
perdagangan baru tanpa secara subtansial mengubah tatanan sosial komunal
tradisional.

Hirarki elemen baru itu telah menutup masyarakat tradisional pinggiran


dengan meminimalisir keterlibatan dengan pasar eksternal, kecuali pasar
eksternal dapat memperbaiki standar kehidupan lokal. Menjamin perwakilan
orang kaya/syahbandar di pelabuhan untuk meneruskan relasi perdagangan
antar pulau di seputar kepulauan Maluku. Masyarakat Banda tidak menghendaki
pemeriksaan secara terperinci keberadaan sosial dan struktur politik untuk
mendampingi keistimewaan ekonomi baru. Bagaimanapun, masyarakat Banda
telah beralih memeluk agama baru yang lebih kondusif untuk kehidupan sosial
yang baru, ekonomi dan realitas politik, sebagaimana kasus dengan Samudera
Pasai dan Malaka menjadi Kesultanan Islam.33

Hubungan Pelabuhan dengan Perkebunan Di Banda


Kepulauan Banda secara geografis mempunyai bentang alam Kepulauan
yang berbukit-bukit dan tidak rata. Di pulau ini tidak memiliki sungai, sehingga
hubungan hilir dan hulu tidak berlangsung dengan perahu. Transportasi dari
pelabuhan ke perkebunan ditempuh melalui darat dengan berjalan kaki.
Mungkin untuk Banda Besar dan Naira bisa dipergunakan gerobak dan
kuda. Namun, untuk Pulau Ay dan Run dari pelabuhan ke lokasi perkebunan
ditempuh dengan berjalan kaki. Landskap dari kedua pulau itu adalah jalan
setapak dan berbukit-bukit, dan ketika musim hujan jalan menjadi becek dan
licin.

32  Untuk hal ini lihat. Pierre-Yves Manguin. “Merchant and King: Political Myths of Southeast
Asian Coastal Politics,” Indonesia Vol. 52, hlm. 41-54.
33  Hall. Op.cit. A History of Early…, hlm 318.
220 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Perkebunan-perkebunan di Naira dan Banda Besar dimiliki oleh komunal


tradisional yang meliputi keluarga-keluarga desa.34 Ketika musim panen,
keluarga-keluarga di desa bergotong royong untuk mengangkut biji pala dan
fuli ke pelabuhan. Namun, banyak dari kepala keluarga itu menggunakan
budak untuk pengangkutan ke pusat pelabuhan. Orang Banda membeli budak
di Kepulauan Sunda Kecil, terutama Sumbawa. Juga, mereka membeli budak
di sekitar Maluku. Diperoleh cerita, bahwa pada 1562 kapten kapal dari Raja
Ternate memaksa mengubah orang Kristen di Ternate menjadi Islam dengan
bermacam siksa. Ada beberapa calon pendeta membantu mereka menjualnya
kepada orang-orang Islam di Banda35.

Keluarga desa dan budak-budak milik mereka membawa ratusan ton ke


gudang di pelabuhan. Biasanya di gudang ditimbang berapa jumlah hasil panen
mereka. komunitas produksi itu tidak hanya pada musim panen membawa
pala dan fuli ke tempat penyimpanan di pelabuhan, tetapi bisa kapan saja
setelah produksi pala terkumpul. Pada umumnya, untuk hasil panen per tahun
perkebunan Ortanta 1560 bahar, sedangkan untuk Lonthoir 400 bahar, Pulau
Ay sebanyak 200 bahar, untuk pulau Banda Naira per tahun 150 bahar dan
pulau Run mencapai 100 bahar per tahun. Sementara itu, untuk panen raya
yang terjadi tujuh tahun sekali bisa memproduksi 6000 hingga 7000 bahar
untuk biji pala dan 5000 hingga 6000 bahar fuli.36 Harga pala dan fuli akan
menjadi berlipat ganda nilainya setelah tiba di pelabuhan Eropa. Misalkan, di
Inggris pada 1350-an 28 ons fuli setara dengan nilai seekor lembu.37

Setelah penaklukkan Kepulauan Banda pada 1621, VOC melakukan


perombakan terhadap perkebunan pala. Perkebunan pala mendapatkan nama
baru yakni perk, dalam bahasa Belanda bermakna konsesi perkebunan. Satu
perk diperkirakan luasnya 3.130 meter persegi.38 Sementara itu, orang yang
bertanggung jawab terhadap keberlangsungan perkebunan itu adalah perkenier

34  Tanah komunal desa itu tidak boleh dialihkan ke pemilik lain atau diperjualbelikan. Secara
turun-temurun tanah komunal itu untuk perkebunan pala.
35  Villiers. Op.cit. “Trade And Society in The Banda Islands…,” hlm.729
36  Ukuran bahar di beberapa kepulauan berbeda, misalkan untuk Kepulauan Banda satu bahar
sama dengan 550 pounds, sedangkan di Maluku satu bahar sama dengan 600 pounds, dan di Malaka
satu bahar sama dengan 530-540 pounds. Untuk hal ini lihat. Pires. Op.cit. Suma Oriental…, hlm. 206.
37  Villiers. Op.cit. “Trade And Society in The Banda Islands…,” hlm. 738.
38  Untuk hal ini lihat. Hanna. Op.cit. Kepulauan Banda…, hlm. 64.
Dinamika Masyarakat Jalur Rempah | 221

atau tuan kebun. Para tuan kebun ini dituntut oleh VOC untuk menghasilkan
pala yang berkualitas.

Hampir seluruh Kepulauan Banda berdiri perkebunan pala yang baru


dikuasai oleh VOC. Hanya pulau Run tidak terdapat perk, karena ketika itu
pulau itu masih dikuasai oleh orang-orang Inggeris. Untuk di wilayah Lonthoir
terdapat 34 perk, sedangkan di Pulau Ay terdapat 31 perk, dan di Banda Naira
mempunyai 3 perk. Jumlah seluruh perkebunan pala di Kepulauan Banda di
masa VOC adalah 68 perk.39

Perkenier harus menyerahkan seluruh hasil panen pala kepada VOC


dengan harga yang sudah ditentukan. Jika mereka melanggar peraturan itu,
maka tanah perk akan disita. Para perkenier itu juga diharuskan membayar
pajak konsesi perkebunan yang pembayarannya dinilai sebesar 4.000 hingga
6000 rijksdaalder (mata uang sebelum gulden). Para perkenier yang melamar
untuk mendapat konsesi perkebunan di Banda sebagian besar merupakan
pegawai kasar VOC. Mereka melamar sebagai perkenier dengan menebus sisa
kontrak mereka di VOC, panjangnya kontrak selama 12 tahun. Sebagian besar
dari mereka adalah petualang, penipu dan penjahat yang tidak pantas dijadikan
contoh bagi sosok tuan kebun. Namun sebagian dari mereka diakui sebagai
orang yang pemberani, rajin dan tekun, yang bercita-cita untuk mencapai
posisi yang lebih tinggi daripada keinginan mereka semula. Akan tetapi,
mereka secara keseluruhan tidak mempunyai pengalaman dalam mengelola
konsesi perkebunan di negeri mana pun.

Birokrasi VOC yang kaku dan semangat kebebasan kepioniran dari


para perkenier, senantiasa dihambat oleh birokrasi VOC. Para perkenier
mengemukakan kontrak yang tak tertulis, sering dilanggar oleh VOC sendiri.
Misalnya VOC gagal mencegah penyerangan dan pendudukan oleh pihak
Inggeris. Pendudukan orang-orang Inggeris terhadap kepulauan Banda
yang pertama pada 1790-1803, dan yang kedua pada 1810-1817. Walaupun
pendudukan tentara Inggeris tidak mempunyai pengaruh pada perubahan
struktur perkebunan pala di Banda, mereka berhasil merampas dari gudang
pala sebesar 84.777 pon pala dan 19.587 pon fuli. Produksi biji pala dan fuli

39  Perkenier adalah pengusaha perkebunan yang berlisensi yang memenuhi syarat untuk
mengelola dari satu perk.
222 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

itu dilelang oleh Inggeris di suatu pelelangan di London, dan kabarnya hasil
pelelangan itu dapat menutup biaya ekspedisi mereka ke kepulauan Banda.40

Pada tahun-tahun awal di Kepulauan Banda, para perkenier mendapatkan


keuntungan dari perkebunan pala. Mereka melakukan foya-foya dengan pamer
kekayaan dan berhutang. Kehidupan perkenier dari generasi ke generasi utang
terus menumpuk. Para perkenier merasa lebih cocok dan merasa untung
menyerahkan kepengurusan perk tersebut kepada pengawas yang digaji tinggi.41

Para perkenier senang tinggal di Naira, pada awalnya pemukiman primitif


yang berkembang ke arah metropolis kecil. Sementara itu, para pejabat VOC
senantiasa mengeluh dengan gaya hidup perkenier. Para pejabat VOC sering
mengatakan keluhannya, bahwa mustahil untuk mendidik para perkenier agar
menjadi gesit dan rajin.42 Mereka lebih suka hidup dalam kemewahan dan
bermalas-malasan di kota Naira daripada memelihara dengan tekun kebun-
kebun mereka. Membiarkan perk mereka terlantar untuk melakukan usaha
pengeluaran barang yang sangat spekulatif. Mereka menjual dan mengekspor
dengan harga tinggi sebagian besar barang-barang kebutuhan yang disediakan
kompeni dengan harga subsidi untuk memelihara budak-budak mereka. Selain
itu, mereka memaksa budak-budak agar hidup dari sagu yang murah daripada
beras. Para budak hanya menggunakan satu setel pakaian daripada dua setel
pakaian yang lengkap yang disediakan VOC.

Para perkenier menjadi penjudi dan spekulan yang telah mendarah daging.
Di antara para tuan kebun itu bersaing dalam kemewahan yang tidak perlu.
Mereka menjadi ketagihan berutang dengan pedagang Arab dan Cina. Mereka
berhutang tanpa mungkin dapat dibayarkan mengingat cara hidup yang boros.
Dalam berutang para perkenier mengajukan perk dan pendapatan tahunan
dari hasil bumi mereka sebagai jaminan. Dalam realitasnya perk itu sebagai
tanah sewaan dengan syarat-syarat yang ketat, dan bukan sebagai hak milik

40  Selain perampasan terhadap produksi pala, tentara Inggris juga mendapatkan pemberian uang
dari Gubernur Banda ketika itu sebesar 66.675 rijksdaalder. Untuk hal ini lihat. Hanna. Op.cit. Kepulauan
Banda…, hlm. 100-101.
41  Pengawas ini adalah mandor yang melakukan pengawasan terhadap pekerjaan menyiangi
rumput di perk, dalam pemetikan buah pala di perk dan pengasapan biji pala di dapur pala.
42  Para pejabat VOC mempunyai anekdot bahwa para perkenier seperti burung kasuari, sejenis
burung darat yang besar dan cepat larinya, tetapi buruk rupanya, menyerupai seekor emu. Anekdot
ini dapat diterjemankan bahwa para perkenier melakukan ketidakjujuran yang tidak terbilang. Hanna.
Op.cit. Kepulauan Banda…, hlm. 89.
Dinamika Masyarakat Jalur Rempah | 223

yang mudah dipindahalihkan, dan dengan demikian tidak dapat disita oleh
tukang gadai.

Hampir semua perkenier mempunyai utang yang sangat besar. Mereka


meminta bantuan kepada VOC yang tidak hanya meminjamkan uang, akan
tetapi juga mengurangi utang-utang mereka yang telah menumpuk itu.
Sementara itu, VOC tidak mempunyai pilihan lain kecuali membantu tuan-
tuan kebun itu, yang menjadi tumpuan untuk mendapatkan pala dan fuli.

Para perkenier tidak dapat menanam modal di perk karena utang mereka
menumpuk. Namun, pada awal tuan kebun mengoperasi perk yang seluruh
perk berjumlah 68 buah, para perkenier pernah merasakan bahagia pada 1627
dapat menghasilkan pala dan fuli, hampir menyamai produksi pala, sebelum
peristiwa tahun 1621. Pada tahun 1627 itu, setiap perk dapat menghasilkan
10.000 pon per tahun, namun setelah tahun-tahun selanjutnya mengalami
kemerosotan karena bencana alam yang berkepanjangan.43

Sebaliknya ketika perkebunan pala masih dijalankan oleh orang-orang


Banda, dalam mengelola perkebunan menggunakan budak dalam jumlah yang
tidak banyak. Namun, ketika perk dioperasikan oleh perkenier penggunaan
budak begitu massif. Orang Banda yang selamat pada peritstiwa 1621, sebagian
besar sebagai budak. Mereka dengan sabar dan setia melatih para budak yang
didatangkan dari Papua, orang Alfuru dari kepulauan Seram, orang dari Buru,
Timor dan Kalimantan. Pejabat VOC membeli budak itu dari pedagang budak
regional yang mungkin juga sudah dipesannya.

Orang-orang Banda yang pada peristiwa pembantaian tahun 1621 dibuang


ke Batavia, pada awal tahun 1622 sebanyak 307 orang meliputi perempuan dan
anak-anak dikirim kembali ke Banda untuk menjadi budak di perkebunan
pala. Kemudian, orang Pegu sebaganyak 539 orang kebanyakan perempuan
dikirim ke Banda. 44

Pengiriman budak ke kepulauan Banda tanpa henti, pihak VOC mem­

43  Untuk hal ini lihat. V.I. Van De Wall. “Bijdrage Tot de Geshiedenis der Perkeniers, 1621-1671.
Dalam B.K.I. LXXIV, 1934, hlm 45.
44  Pengangkutan budak-budak itu menggunakan kapal VOC untuk pelayaran tropis. Untuk hal ini
lihat. Usman Thalib dan La Raman. Banda Dalam Sejarah Perbudakan di Nusantara. Swastanisasi dan
Praktek Kerja Paksa di Perkebunan Pala 1770-1860. Yogyakarta: Ombak, 2015, hlm. 249.
224 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

butuhkan 3000 budak sebagai tenaga kerja perkebunan pala dan melayani
perkerjaan lainnya. Oleh karena itu, armada VOC dengan gencar mencari
budak ke India depan, dan pantai Koromandel. Selain itu, mereka memperoleh
ratusan penduduk Kepulauan Kei dan Aru, juga penduduk Seram, dan Papua
telah diangkut menuju Banda dalam status sebagai Budak. Pada Januari 1624
kapal Amsterdam kembali mengirim 400 orang budak dan pada Februari
menyusul pula pengiriman 200 orang budak.45

Hal yang menarik dalam pengangkutan sejumlah budak dari beberapa


tempat di wilayah barat menuju Banda menggunakan rute timur kepulauan
rempah. Jalur timur membentang langsung ke timur dari Batavia ke kepulauan
rempah. Tiga tujuan pada rute ini adalah kelompok Pulau Banda, Ambon,
dan kelompok yang ketika itu disebut Maluku (Ternate, Tidore, Makian dan
Halmahera). Pengangkutan budak atau lainnya dari Batavia ke Ambon pada
Oktober hingga Maret. Pengangkutan itu berlaku, tidak hanya untuk kapal
kargo Belanda yang lebih besar, akan tetapi untuk kapal-kapal kecil, baik yang
dibuat di Eropa maupun di Asia.46

Pada 1627, pengiriman budak disertai dengan penduduk, mereka meliputi


kulit hitam dan putih, warga bebas dan budak sekitar 2500 jiwa, termasuk 436
pegawai telah dikirim ke Banda. Pada 1638, atas laporan Wurfsbann jumlah
budak penduduk asli Banda sebesar 255 orang dengan meliputi 53 orang budak
pria, 133 orang budak perempuan dan 69 budak anak-anak. Sementara itu,
jumlah budak asing (Cina, India, Koromandel, dan sebagainya), sebanyak 1910
orang meliputi 782 orang pria, 723 budak perempuan dan 405 budak anak-
anak.47

Budak-budak ini diangkut ke Banda untuk disalurkan ke perkebunan


pala dan berada dalam kekuasaan perkenier. Setiap kebun pala rata-rata
mempekerjakan kurang lebih 25 budak. Sedangkan perkenier yang berukuran
kecil mempekerjakan 6 sampai 10 budak untuk perkebunan dan rumah

45  Thalib dan La Raman. Ibid., hlm. 239.


46  Thalib dan La Raman. Ibid., hlm. 240.
47  Laporan harian dari Johan Sigmund Wurfbainn, seorang Jerman dari Nurnberg yang tinggal
selama lima tahun di Kepulauan Banda (1633-1638) dan secara secara metodis mencatat apa yang
dilihatnya, memberikan pengertian tentang rincian secara kolonial pada masa awal. Wurffbain bekerja
pada VOC mula-mula sebagai serdadu, kemudian sebagai pedagang muda. Untuk hal ini lihat. Hanna.
Op.cit., Kepulauan Banda…, hlm. 71-72.
Dinamika Masyarakat Jalur Rempah | 225

tangganya, akan tetapi ada juga yang mempekerjakan 3-5 budak.

Pada 1711-1712, VOC mengubah peraturan dalam pengadaan budak.


Selama beberapa tahun perkenier diperbolehkan mendatangkan 400 orang
budak dari Makassar. Dengan pengiriman itu, perkenier telah memilki 1400
budak, dan mereka masih terus mengajukan permintaan untuk memenuhi
jumlah yang dibutuhkan. Selain itu, budak-budak lain didatangkan dari
kepulauan tenggara, seperti Nova Guinea dan Timor. Budak terbaik penduduk
Banda merupakan ras campuran berkulit hitam dan menguasai bahasa Belanda.

Jumlah budak yang diperkerjakan di perkebunan pala, baik sejak awal


maupun masa perkenier VOC jumlahnya sering tidak menentu. Hal ini lebih
disebabkan oleh tingginya angka kematian budak dari waktu ke waktu sebagai
akibat dari beban pekerjaan, serangan wabah penyakit, dan bencana alam.
Kekurangan budak karena kematian harus diisi kembali melalui permintaan
perkenier kepada VOC. Melalui kantong-kantong penyedia budak yang
tersebar luas di berbagai Kepulauan Indonesia, VOC dengan mudah melayani
permintaan perkenier sesuai dengan jumlah yang dibutuhkan.

Perkembangan perkebunan pala masa perkenier VOC pernah mengalami


masa buruk, terutama akibat bencana alam meletusnya Gunung Api. Tercatat
tahun-tahun terburuk sepanjang abad ke-17 adalah tahun 1615, 1629, 1638,
1691, dan 1695.48 Letusan Gunung Api pada tahun 1615 begitu hebat hingga
batu-batu besar terlempar jauh terjatuh di atas Benteng Nassau yang baru
saja diselesaikan oleh orang Banda. Tahun 1629, gelombang pasang menyapu
pelabuhan Naira dan kotanya yang baru, mengangkat perahu-perahu melampui
pinggiran laut, membongkar batu-batu besar dari jalanan dan meriam-meriam
tembaga di benteng, serta meruntuhkan dinding rumah sakit militer.

Pada April hingga Juni 1636 dan di akhir abad ke 17, guncangan gempa
bumi yang kuat dirasakan berulang kali, uap-uap yang keras baunya dan hujan
abu panas yang lengket berlangsung selama lima tahun (1691-1696). Wabah
penyakit paling buruk menyusul terjadi seiring dengan letusan Gunung Api
terjadi tahun 1638, ketika 375 orang meninggal di kota Naira, tahun 1693 ketika
771 budak tewas di perk. Kematian budak-budak merupakan kerugian besar,
dengan kehilangan banyak budak harus cepat diganti dengan harga mahal.

48  Hanna. Ibid. Kepulauan Banda…, hlm. 92


226 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Kehilangan budak pada 1693 dan dua wabah penyakit pada 1702 dan 1765
melenyapkan 1.529 orang dengan nilai nominal keseluruhan 61.160 reaal.49

Bencana alam yang terjadi pada 1778 membuat bangkrut perkenier Belanda.
Pada 28 April 1778 pada pagi hari selama satu jam yang menakutkan terjadi.
Secara serentak letusan Gunung Api, gempa bumi, ombak besar air pasang dan
angin topan yang menimbulkan kerusakan luar biasa. Wujud dari bencana
alam itu berupa kerusakan di kota-kota, perk, juga di benteng-benteng yang
kuat bangunannya itu. Kerusakan di kebun-kebun pala begitu besar sehingga
satu dari setiap dua pohon tumbang. Panen selama 12 bulan berikutnya turun
menjadi hanya 30.000 pon pala dan 10.000 pon fuli disbanding dengan 800.000
pon pala dan 200.000 pon fuli secara berturut-turut tahun 1777.50 Pendapatan
para perkenier anjlok sebanding dengan itu. Mereka begitu terpukul oleh
bencana tersebut, dan dihadapkan pada kenyataannya yang menyusul tidak
ada lagi orang yang mau meminjamkan uang, sehingga VOC turun tangan
untuk melindungi kepentingnnya sendiri. Serangkaian bencana alam baru
berlangsung pada 1815 dan 1816, dan kemudian pada 1820—hanya beberapa
tahun setelah kembalinya Belanda ke Banda,51 berlangsung gempa yang paling
merusakkan dalam sejarah Kepulauan Banda.

Pada perempat pertama abad ke-19 harga pala mulai merosot di pasar
dunia. Hal ini dikarenakan penanaman pala telah dilakukan di Bengkulu dan
beberapa tempat di jajahan Inggris seperti Ceylon (Srilanka).52 Penanaman itu
menghasilkan kualitas buah pala yang sama dengan Kepulauan Banda. Selain
itu, perkenier sudah kesulitan untuk melakukan monopoli perdagangan pala,
karena utang sudah bertumpuk, dan kondisi perkebunan perlu mendapatkan
perbaikan dari kerusakan bencana alam.

Tahun 1859 situasi keuangan di kalangan perkenier telah semakin


memburuk. Kondisi ini mendorong pemerintah untuk mengambil alih

49  Hanna. Ibid. Kepulauan Banda…, hlm. 93.


50  Hanna. Ibid. Kepulauan Banda…, hlm 94.
51  Terjadi dua kali pendudukan Inggris atas kepulauan Banda, akibat peperangan dengan Prancis
yakni terakhir pada 1815, Banda dikembalikan ke Pemerintah Belanda.
52  Sejak tahun 1798 di Bengkulu, Sumatera Selatan telah dilakukan penanaman pala. Orang-
orang Inggris melakukan pembudidayaan tanaman pala, sekitar 500 hingga 600 pohon pala ditanam di
Bengkulu. Untuk hal ini lihat. William Marsden. F.R.S. Sejarah Sumatera. Yogyakarta: Indoliterasi, 2016,
hlm. 217.
Dinamika Masyarakat Jalur Rempah | 227

kewajiban membayar utang perkenier selama satu tahun. Jumlah dana itu
mencapai f.17.688. Sebenarnya biaya itu tidak begitu besar, akan tetapi perkenier
tidak punya uang untuk membayar. Selain itu, pemerintah mengambil alih
pula kewajiban pengobatan budak-budak perkebunan yang sakit. Kondisi ini
membebaskan para perkenier dari beban untuk menanggung pembiayaan itu.
Biaya yang dikeluarkan pemerintah sebesar f. 21,25 mencakup perumahan,
sandang, dan pangan untuk 530 budak per tahun.

Dengan pembayaran utang para perkenier itu oleh pemerintah Belanda,


dapat dibaca merupakan gejala mengambil ancang-ancang untuk mengakhiri
monopoli perdagangan rempah-rempah dan perbudakan. Pada 31 April 1864
diterbitkan beleid, keputusan penghentian monopoli perdagangan rempah
dan penghapusan perbudakan di perkebunan. Produksi pala dan fuli akan
didistribusikan secara bebas oleh perusahaan keuangan Nerdelandsche Handel
Maatschappij (NHM). Perusahaan NHM akan mendistribusi hasil bumi
kepulauan Banda ke seluruh pasar dunia.

Sementara itu, penghapusan perbudakan di perkebunan pala diganti


dengan tenaga kerja kuli kontrak. Para kuli kontrak itu didatangkan dari
Jawa dikirim ke Banda yang kadangkala disertai oleh keluarganya. Para kuli
kontrak itu dikontrak oleh pemerintah untuk jangka waktu 5 hingga 8 tahun,
dan dikontrakkan kembali kepada para perkenier. Dalam kontrak kerja, kuli
kontrak itu mendapatkan pemondokan pakaian dan beras. Pada awalnya gaji
yang mereka terima f 12 hingga f. 16 per tahun. Kemudian, pada akhir abad
ke-19, gaji mereka telah naik sekitar f. 6 per bulan, dan beberapa tunjangan
eksternal telah ditambahkan

Meskipun kerja kuli kontrak lambat dalam produksi pala, peningkatan hasil
setiap tahun tampak jelas. Pada 1854 untuk setiap pohon pala menghasilkan
biji pala 1,8 pon pala dan 0,45 pon fuli dan 291,6 pon pala serta 72,6 pon fuli
secara berturut-turut per tahun setiap tenaga kerja. Di tahun 1860 jumlah
menjadi 4,3 pon pala dan 1,01 pon fuli, dan 622,6 pon pala dan 177,2 pon fuli
setiap tenaga kerja.53

Perkebunan pala masa perkenier membaik kembali setelah adanya perbaikan


produksi pohon-pohon pala adalah dampak dari berhentinya bencana alam.

53  Hanna. Op.cit. Kepulauan Banda…, hlm. 117.


228 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Juga, penggunaan tenaga kerja bebas terbukti lebih menguntungkan. Pulau


Banda sebagai produsen pala dan fuli mulai bangkit kembali pada akhir
abad ke-19. Namun, kebangkitan produksi pertanian itu tidak diikuti dengan
ramainya pelabuhan dengan bermacam-macam pertukaran dan jalur rempah
yang dinamis. Karena jaringan jalur rempah yang mencakup pelabuhan dan
pelayaran perniagaan di sekitar perairan Sulawesi, Papua, Maluku, Banda dan
pesisir utara laut Jawa telah redup

Masyarakat Jambi
Dalam Kehidupan Bahari dan Agraris

Jatuhnya Malaka ke tangan Portugis pada 1511 berpengaruh terhadap


aktivitas pelayaran dan perniagaan di perairan Nusantara. Portugis sejak Malaka
berada dalam genggamannya memegang kontrol atas setiap kapal-kapal yang
melintasi wilayah itu. Bagi pedagang dan pelaut Nusantara, jatuhnya Malaka
setidaknya telah membuka kesempatan bagi mereka untuk menyusuri pantai
barat Sumatera sebagai jalur pelayaran dan perniagaan dari Nusantara menuju
India dan Eropa. Pantai barat Sumatera sebagai jalur pelayaran dan perniagaan
juga ramai terutama dalam perniagaan antara kota-kota di Sumatera Barat
seperti Pariaman, Padang, Tiku, Indrapura. Berbeda dengan sungai-sungai di
sekitar pantai timur Sumatera yang tergolong lebar dan mudah dilayari oleh
kapal-kapal, sungai-sungai di sekitar pantai barat Sumatera yang bersumber
dari kaki Bukit Barisan berukuran kecil dan sulit dilayari oleh kapal-kapal.
Oleh karena itu, pelayaran dan perniagaan dengan menyusuri pantai sepanjang
wilayah barat Sumatera ini menjadi penting baik bagi penduduk Sumatera
bagian barat maupun bangsa asing yang melakukan transaksi niaga dengan
mereka.

Dalam perkembangan lain, sejak akhir abad ke-15 hingga awal abad ke-16,
Jambi memasuki masa pemerintahan Kerajaan Jambi. Agama Islam menjadi
bagian dalam kehidupan masyarakat Jambi selama di bawah kekuasaan Kerajaan
Jambi ini. Islam di Jambi diperkirakan mulai berkembang pada sekitar abad
ke-14, seiring terjalinnya kontak-kontak pelayaran dan perniagaan dengan
bangsa-bangsa Arab yang datang ke Nusantara.
Dinamika Masyarakat Jalur Rempah | 229

Pola kekuasaan raja bergantung pada luas daerah dan kekuasaan para
pengikutnya. Wilayah kekuasaan raja adalah pada banyak-sedikit wilayah
kekuasaan para pengikutnya. Raja sebagai pimpinan resmi pemerintahan
mempunyai batas wilayah kekuasaan yakni “dari Tanjung Jabung sampai
Durian ditakuk Rajo, dari Sialang Balantak Besi ke Bukit Tambun Tulang.”
Tanjung Jabung merupakan wilayah pantai termasuk perairannya dan gugusan
Pulau Berhala. Durian Takuk Rajo berada di Tanjung Simalidu. Sementara
Sialang balantak besi berdiri tegak di Sitinjau Laut , dan Bukit Tambun Tulang
berada di Singkut.54

Kerajaan Jambi memiliki ikatan erat dengan orang laut. Orang Kayo Hitam
mengangkat orang laut melalui pemberian sebilah keris kerajaan dan hak
untuk mencari penghidupan di sepanjang pantai antara Jambi dan Palembang.
Rentang geografis itu juga menunjukkan wilayah kekuasaan Sriwijaya dahulu.
Ikatan antara kerajaan dengan orang laut ini dapat pula dipahami sebagai
bentuk relasi yang saling menguntungkan di kedua pihak. Di satu sisi, kerajaan
mendapat pendukung yang setia yakni orang laut ketika wilayah kerajaan berada
di luar jangkauan kekuasan raja dan orang laut sebagai komunitas terdepan
yang justru paling mengetahui apa pun yang akan datang atau mengancam
wilayah kerajaan. Pada sisi lain, orang laut mendapat dukungan pihak kerajaan
ketika penghidupannya merasa aman dan dijamin melalui kontrak antara
mereka dengan pihak kerajaan. 55

Kerjasama kedua pihak dalam lingkup wilayah Kerajaan Jambi ini juga
terjadi pada masa Kerajaan Sriwijaya. Wilayah dataran rendah di kawasan
pantai timur Sumatera sejak dulu menjadi tempat bermukimnya orang
laut. Penguasaan wilayah bahari itu oleh Sriwijaya dapat berlangsung jika
kerajaan mendapat dukungan dari orang laut. Melalui kerjasama dan ikatan
antara kerajaan dengan orang laut inilah maka kekuatan laut dapat dihimpun
dan mampu menjangkau wilayah bahari yang lebih luas. Dalam hitungan
waktu, Kerajaan Sriwijaya membutuhkan waktu selama dua tahun dengan
menggunakan kapal layar cepat untuk menjangkau semua pulau yang berada di
bawah kekuasaannya. Penguasaan wilayah maritim yang sangat luas pada masa
Kerajaan Sriwijaya itu hanya mungkin terlaksana bila ada angkatan laut yang

54  Lihat Lindayanti dkk. Op.cit. Jambi Dalam Sejarah 1500-1942, hlm 133.
55  Ibid.
230 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

didukung tenaga dan armada serta perlengkapannya yang kuat yang diperoleh
dari orang laut yang sangat loyal kepada kerajaan.56 Begitu pula halnya dengan
Jambi, jika mengikuti kebijakan yang ditempuh oleh Kerajaan Sriwijaya dahulu,
tentunya Raja Jambi melihat arti penting dan strategisnya orang laut sebagai
bagian dari kekuasaannya, termasuk menjadi bagian dalam pengamanan
terhadap kapal-kapal yang melakukan perniagaan rempah-rempah dan lada di
wilayah Kerajaan Jambi.

Muara sungai besar yang menjadi tempat pemukiman orang laut, juga
menjadi lintasan berbagai kapal dari Teluk Persia dan India yang menuju Cina
atau dari Laut Jawa menuju Laut Natuna Utara, memberikan kepada kerajaan
suatu pertahanan dan pengawasan terhadap laut. Dalam sumber Cina yang
berasal dari tahun 1225 disebutkan bahwa wilayah Sriwijaya menjadi lintasan
berbagai kapal asing dan hasil semua negeri disimpan di sini untuk kemudian
dijual kembali kepada kapal-kapal yang singgah. Penduduk di wilayah itu
tersebar di luar kota atau di air di atas rakit yang terbuat dari papan yang ditutupi
dengan daun kering. Mereka berani mati jika menghadapi musuh dan tidak
ada tandingannya di antara bangsa-bangsa lain.57 Dari laporan di atas terlihat
bahwa orang laut di masa kekuasaan Sriwijaya yang menempati posisi penting
dan kuat di bagian barat Nusantara menjadi faktor penting dalam pertahanan
laut kerajaan ini. Mereka menjadi ujung tombak ketika menghadapi kapal-
kapal asing dan sangat setia kepada kerajaan. Jika mengikuti penjelasan di atas,
kerjasama antara Kerajaan Jambi dengan orang laut tentulah sangat strategis
dari sisi pertahanan terutama menyangkut wilayah kerajaan ini di pantai timur
Sumatera, juga berperan dalam mengamankan dan mengawasi jalur pelayaran
dan perniagaan kerajaan ini di sepanjang pantai timur Sumatera. Peran dan
kedudukan orang laut dalam geografi sejarah pantai timur Sumatera dan juga
Semenanjung Malaya sejak masa Kerajaan Sriwijaya hingga masa Kesultanan
Malaka pada abad ke-15 sangat penting. Bahkan, dalam Kesultanan Malaka
mereka menempati kedudukan penting sebagai satu kekuatan politik sekaligus
pertahanan untuk mempertahankan kesultanan baik terhadap ancaman dari
luar kesultanan maupun dari dalam yakni kekuatan orang kaya.58

56  Lihat Lapian. Op.cit. Orang Laut Bajak Laut Raja Laut…, hlm 101.
57  Lihat Lapian. Ibid. Orang Laut Bajak Laut Raja Laut…, hlm 101-102.
58  Ibid., hlm 104.
Dinamika Masyarakat Jalur Rempah | 231

Di bidang perekonomian, pajak menjadi unsur penting bagi Kerajaan


Jambi. Kehidupan kerajaan berasal dari penarikan pajak ekspor lada asal
Jambi yang jumlahnya mencapai 10 persen. Pajak ekspor dari para saudagar
Cina, Belanda dan Inggeris yang terbesar berada di tangan raja senior (ayah),
sedangkan bagian terkecil diperoleh dari orang-orang Melayu yang bekerja
pada raja yunior (anak). Orang Jambi hanya mempunyai 50 hingga 60 perahu
dan cuma dua kali dalam setahun pergi menuju hulu untuk membeli lada
lalu diangkut ke pasar yang berada di hilir. Dalam perniagaan lada di wilayah
Jambi ini, orang Jambi harus bersaing dengan para saudagar yang antara lain
terdiri dari orang kaya, orang Cina dan bangsa asing lainnya.59 Orang kaya
dan bangsawan Jambi dengan kapal-kapal yang dimilikinya mengangkut
lada ke berbagai tempat atau pasar. Mereka, seperti juga bangsawan lainnya
di berbagai kota, melakukan aktivitas perniagaan lada dan komoditas lain.
Orang kaya Patani mengapalkan barang dagangan berupa arak ke Kepulauan
Maluku, begitu pula dengan syahbandar dan datuk besar Patani melakukan
perniagaan dengan kapal-kapal milik mereka. Para penguasa kota-kota lainnya
seperti di Aceh, Johor, Surabaya, Makassar, Banten, Jakarta, Ternate, Demak,
Kendal, Sukadana, syahbandar Gresik dengan kapal-kapal mereka melakukan
perniagaan. Pemberian modal untuk berlayar dan perjalanan niaga mereka
lakukan dalam bentuk memberikan sejumlah uang atau meminjamkan uang
dan kapalnya dengan harapan beroleh laba dari hasil perniagaan antarpulau di
perairan Nusantara.60

Lada yang diangkut dari hulu Sumatera dengan perahu tiba di pasar yang
berada di hilir pelabuhan-pelabuhan pantai barat Sumatera yaitu Selebar,
Indrapura, dan Pariaman, sedangkan untuk pantai timur Sumatera di Jambi,
Indragiri, dan Kampar. Lada asal Sumatera juga diangkut ke pasar-pasar yang
berada di pantai utara Jawa yaitu pelabuhan Jepara dan Gresik. Lada Jambi
yang diangkut dengan perahu dari hulu dibeli oleh para saudagar Cina yang
bertindak sebagai pedagang perantara dalam perniagaan lada, juga berperan
penting dalam perniagaan kain. Sementara pembelian lada dalam jumlah
besar juga melibatkan orang kaya Jambi, saudagar Cina dan orang Jawa. 61

59  Lihat Lindayanti dkk. Op.cit, hlm 136-137.


60  Lihat J.C. van Leur. Indonesian Trade and Society: Essays in Asian Social and Economic History.
Dordrecht: Foris Publications, 1983, hlm 134: Zeid. Op.cit. Saudagar Pariaman.
61  Lihat van Leur. Op.cit., hlm 125, 150.
232 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Dengan pedagang-pedagang asal Gujarat, lada Jambi dipertukarkan dengan


kain. Mereka membawa kain untuk diperdagangkan di Nusantara, termasuk di
Jambi dan juga Banten.

Jung-jung Cina dengan kapasitas muatan yang besar mampu mengangkut


18 ribu karung berisi lada ke Cina, sementara kapal-kapal Belanda hanya
mampu mengangkut 9 ribu kantung lada dan kapal-kapal saudagar Gujarat
mampu mengangkut lada sebanyak 3 ribu kantung. Dari kapasitas muatan
kapal-kapal pengangkut lada tersebut dan peran yang dimainkan orang-
orang Cina sebagai pedagang perantara dalam perniagaan terlihat bahwa Cina
memegang posisi penting di jalur perniagaan lada dan rempah-rempah mulai
dari hulu yang diangkut melalui perahu sepanjang aliran Batang Hari hingga ke
negeri tujuan akhir di Cina dengan jung-jung melalui lautan lepas.62

Perniagaan dalam skala besar dengan kapal-kapal yang mampu me­


ngangkut berbagai komoditas terutama rempah-rempah dalam ribuan
kantung dan didukung dengan modal besar sulit dikatakan hanya dilakukan
oleh individu tanpa melibatkan orang lain dan berbagai pihak atau dalam
bentuk perkongsian. Perdagangan lada Jambi misalnya tidak didominasi oleh
perdagangan keliling berskala kecil dan juga bukan pelayaran perniagaan yang
dilakukan oleh individu. Pengusaha lokal Jambi seperti Ketjil Japon punya peran
dalam perniagaan baik menyangkut modal maupun koneksi dengan penguasa
dan bangsawan. Perdagangan jarak jauh dengan ongkos dan biaya yang tinggi
yang dilakukan orang-orang Cina juga selektif dalam memilih dan membawa
barang dagangan karena hanya barang dagangan yang bernilai tinggi, mewah,
yang akan mereka bawa ke luar Cina untuk dipertukarkan dengan rempah-
rempah, lada, atau komoditas lain asal Nusantara yang laku dan dibutuhkan di
pasaran atau Cina.

Sejak kehadiran VOC di Nusantara, Belanda terlibat pula dalam perniagaan


lada di wilayah pantai timur Sumatera. Di wilayah itu, kapal-kapal yang datang
ke pantai timur Sumatera tidak hanya jung-jung Cina, tetapi juga kapal-kapal
dari Siam, Patani, Jawa dan Malaka. Perniagaan antarbangsa selama berabad-

62  Di Banten misalnya, orang Cina juga bertindak sebagai eksportir antara lain kayu cendana,
rempah-rempah, pala, cengkeh, kulit penyu, dan gading gajah. Sebaliknya mereka sebagai importir
kain sutera, benang, porselen, dan senjata api ringan. Lihat Meilink-Roelofsz. Op.cit. Asian Trade and
European Influence…., hlm 246.
Dinamika Masyarakat Jalur Rempah | 233

abad dengan mengarungi lautan, menembus terpaan angin, menerjang ombak


selama berbulan-bulan dengan biaya yang besar bukan hanya berharap sebuah
keuntungan atas jual-beli komoditas yang ditawarkan dan dibawa pulang ke
negerinya semata. Di dalam kontak perniagaan itu juga terkandung suatu
kontak dan jalinan antarbangsa melalui komoditas yang ditawarkan dan juga
menghubungkan antara satu kota dengan kota-kota lainnya. Berbagai kota
di wilayah Nusantara mulai dari Sumatera di bagian barat hingga Kepulauan
Maluku di bagian timur saling terhubung melalui pelayaran dan perniagaan
dan rempah-rempah menjadi titik pertemuannya. Interaksi antarbangsa juga
berlangsung dan tentunya bahasa serta budaya ikut berperan dalam kaitan
ini, tidak semata komoditas yang bernilai ekonomis saja. Temuan sejumlah
benda-benda arkeologis berupa keramik asal Cina, Vietnam, Thailand, Jepang
dan Eropa sejak abad ke-9 hingga ke-20 di Kepulauan Natuna di kawasan
Laut Natuna Utara misalnya menunjukkan bahwa perairan Nusantara sejak
dulu memang menjadi jalur pelayaran dan persinggahan kapal-kapal yang
menghubungkan Asia Timur dengan Asia Selatan dan Asia Teggara. Kepulauan
Natuna sebagai wilayah persilangan pelayaran merupakan pula penghasil
cengkeh, teripang, damar, gaharu pada masa era perdagangan abad ke-13 hingga
ke-14.63 Temuan-temuan penting di Natuna dan juga sejumlah benda-benda
lain berupa keramik Cina dan benda-benda logam yang kini masih tersimpan
di Museum Siginjai, Jambi, makin mengukuhkan dan memperlihatkan bahwa
perairan Nusantara penting kedudukannya dalam persilangan bangsa-bangsa
di masa lalu baik secara ekonomi maupun sosial-budaya. Rempah-rempah dan
lada misalnya menjadi daya tarik utama yang membuat bangsa-bangsa asing
ke Nusantara untuk melakukan barter dan jual-beli berbagai barang dagangan
atau komoditas pertanian dan kehutanan. Jambi dengan lada, damar, dan
hasil hutan lainnya yang telah menarik bangsa-bangsa lain untuk datang dan
melakukan transaksi niaga menjadi bagian penting dari gelombang besar kapal-
kapal yang berlayar menuju Nusantara sejak abad ke-10 hingga ke-16. Sisa-sisa
bahwa Jambi termasuk bagian dari jalur pelayaran dan perniagaan rempah-
rempah dan lada di masa lampau masih dapat disaksikan pada masa sekarang.
Batang Hari yang dahulu sangat hidup dan aktif dilayari oleh berbagai perahu
yang mengangkut berbagai barang dan lada, kini masih berfungsi dengan baik.
Situs-situs sejarah maritim masa lalu berupa misalnya sisa-sisa perahu kuno,

63  “Kepulauan Natuna Simpan Jejak Penting,” Kompas, 19 September 2017


234 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

barang pecah-belah keramik asal Cina dan tempat-tempat lain, berbagai jenis
koin atau uang kuno sisa perdagangan masa lalu masih dapat dilihat dalam
ruang-ruang kaca museum. Benda-benda bernilai sejarah itu memperlihatkan
bahwa sebaran geografis antarbangsa melalui pelayaran dan perniagaan di
jalur rempah sangat luas dan melebihi batasan geografis tempat asal barang itu
dibuat atau dihasilkan.

Masyarakat Pantai Utara Dalam Kehidupan


Perniagaan Nusantara

Pulau Jawa sejak awal Masehi telah dikenal menjadi bagian penting dalam
jaringan pelayaran dan perniagaan di kepulauan Nusantara. Kota-kota dan
pelabuhan yang terletak di sepanjang pesisir Jawa dari tahun ke tahun sibuk
melakukan aktivitas bongkar muat dan transaksi perniagaan, serta menjadi
tempat berlabuhnya bagi kapal-kapal asing dan kapal-kapal dari berbagai
kota di Nusantara. Pasar menjadi salah satu tempat pertemuan dan terjadinya
transaksi perdagangan berbagai komoditas dan kebutuhan penduduk. Pesisir
dengan pelabuhan sebagai pusat aktivitas pelayaran dan juga perniagaan
merupakan suatu tempat perjumpaan antarbangsa. Selain itu, pelabuhan dan
wilayah sekitarnya menjadi persemaian dan pertumbuhan sebuah kota dengan
beragam masyarakat dan aktivitas di dalamnya.

Kapal-kapal beragam ukuran dari berbagai negeri dan wilayah di Nusantara


dengan muatan komoditas-komoditas utama hingga berton-ton beratnya
sepanjang tahun bersandar di pelabuhan-pelabuhan selama berminggu-
minggu atau bahkan berbulan-bulan menunggu perubahan angin musim yang
akan membawa mereka berlayar ke tujuan lain atau justru kembali ke negeri
asalnya. Kesibukan dan padatnya kapal-kapal berbagai ukuran hasil kemajuan
teknologi perkapalan dengan muatan hasil bumi dan barang-barang dagangan
lainnya masih dapat disaksikan hingga kini di pelabuhan-pelabuhan pantai
utara Jawa. Sepertinya denyut nadi aktivitas pelabuhan pada masa kini tidak
pernah berhenti dan kapal-kapal terus bergantian keluar-masuk pelabuhan.

Pergerakan kapal-kapal yang tidak pernah berhenti itu pula yang terus
berlangsung sejak dulu yakni ketika Jawa menjadi tujuan pelayaran dan
Dinamika Masyarakat Jalur Rempah | 235

perniagaan. Kota-kota pelabuhan di sepanjang pantai utara Jawa seperti


Jepara, Rembang, Juwana, Lasem, Tuban dan Gresik dalam jaringan pelayaran
dan perniagaan rempah sepanjang abad ke-10 hingga ke-16 Masehi bukan
hanya menghubungkan satu kota dengan kota lainnya antara Jawa dengan
Sumatera, Kalimantan, Banda dan kota-kota lain di luar Jawa, kota-kota
tersebut juga menghubungkan wilayah hulu dengan hilir di Pulau Jawa. Hulu
yang menghasilkan beras dan kebutuhan pangan lainnya seperti sayur-mayur,
buah, atau kayu dan hasil hutan lainnya yang dibutuhkan oleh penduduk di
kota-kota lainnya menjadi pemasok bagi hilir, yang kemudian meneruskan
komoditas pertanian dan kehutanan itu ke kota lain atau diperdagangkan di
sekitar pelabuhan. Beras asal pedalaman Jawa memang menjadi komoditas
utama dalam perniagaan antara Jawa terutama kota-kota pelabuhan di pantai
utara Jawa dengan pusat-pusat penghasil rempah di Pulau Sumatera ataupun
kepulauan rempah-rempah Maluku dan Banda.

Jalur perniagaan komoditas pertanian dari kantong-kantong pertanian


di Jawa seperti Jepara, Rembang dan Demak misalnya memanfaatkan aliran
sungai yang ada untuk membawa barang-barang itu dengan perahu-perahu
menuju pelabuhan. Gresik menjadi salah satu tujuan pengiriman beras dan
hasil-hasil pertanian dari kota-kota pantai utara Jawa sebelum komoditas itu
dikapalkan menuju berbagai kota di luar Jawa. Sebagai kota pelabuhan, Gresik
penting kedudukannya dalam jaringan perniagaan pantai utara Jawa dengan
kota-kota lainnya. Sejak abad ke-11 Masehi kota pelabuhan di wilayah Jawa
Timur ini menjadi tujuan kapal-kapal asal Cina, Gujarat, Arab dan negeri-
negeri lainnya. Kota pelabuhan ini juga terus berkembang dan menduduki
posisi penting dalam jaringan pelayaran dan perniagaan di Nusantara pada
abad ke-14, ketika perairan di Nusantara terutama menjadi jalur pelayaran dan
perniagaan berbagai kapal-kapal asing.

Kota-kota pelabuhan di pantai utara Jawa selain menjadi tempat


persinggahan bagi kapal-kapal sebelum melanjutkan perjalanan mereka baik
menuju wilayah barat Nusantara maupun ke timur Nusantara, kota-kota
pelabuhan itu juga menjadi pelabuhan antara dari dan ke Malaka. Hubungan
antara Jawa dengan Malaka penting bagi keduanya karena Malaka menjadi
tujuan kapal-kapal asal Jawa yang mengangkut beras ke kota pelabuhan tersebut.
Sebaliknya, kapal-kapal asal Jawa dalam perjalanan pulang menuju pantai utara
236 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Jawa membawa pulang komoditas dan barang-barang yang diperdagangkan di


Malaka antara lain asal India, Persia, Cina. Kapal-kapal asal Jawa mengangkut
beras ke Malaka rata-rata sebanyak 50 ton per kapal.64

Kota-kota pelabuhan di pantai utara Jawa menjalin hubungan niaga


dengan Malaka karena Malaka strategis letaknya dalam jalur pelayaran dan
perniagaan antarbangsa, serta menjadi tempat penjualan beras dan produk-
produk makanan bagi Jawa. Malaka juga menjadi persinggahan bagi kapal-
kapal asing yang melintasi Selat Malaka baik dari arah barat Asia maupun timur
untuk mengisi perbekalan dan air minum sebelum melanjutkan perjalanannya.
Hubungan kota-kota pelabuhan di pantai utara Jawa dengan Malaka mengalami
perubahan ketika kota pelabuhan tersebut ditaklukkan oleh Portugis pada
1511. Sejak penaklukkan Malaka, Portugis praktis menguasai jalur pelayaran
yang melintasi Selat Malaka.

Jatuhnya Malaka ke tangan Portugis berpengaruh terhadap pelayaran


dan perniagaan di wilayah barat Nusantara. Rute pelayaran bagi kapal-kapal
dari India, Persia dan Timur Tengah yang menyusuri pantai timur Sumatera
sebelum Malaka jatuh ke tangan Portugis kemudian mengalihkan sebagian
rutenya melintasi pantai barat Sumatera. Jalur pelayaran yang menyusuri
pantai barat Sumatera dipilih dan menjadi rute alternatif bagi para saudagar
yang akan menuju perairan Nusantara tanpa harus melintasi Selat Malaka.
Kapal-kapal mereka berlayar sepanjang pantai timur Sumatera melintasi kota-
kota seperti Barus, Tiku, Pariaman, Indrapura, sebelum memasuki Selat Sunda
dan menuju Banten atau kota-kota pelabuhan di sepanjang pantai utara Jawa.65

Kemunculan kota-kota pelabuhan di wilayah Nusantara terutama


di pantai utara Jawa erat kaitannya dengan perkembangan dalam dunia
pelayaran. Ramainya pelayaran memacu masyarakat yang tinggal di sekitar
pelabuhan merespons segala kebutuhan para saudagar dan awak kapal. Hal ini
mendorong tumbuhnya migrasi dan pemukiman di sekitar pelabuhan, pasar
pun ikut berkembang dengan berbagai jenis barang atau komoditas dan juga
perdagangan budak.66

64  Lihat Reid. Op.cit. Asia Tenggara Dalam Kurun Niaga…Jilid 2, hlm 91.
65  Zed. Op.cit. Saudagar Pariaman.
66  Budak juga berasal dari Banten dan Kepulauan Maladewa. Kebutuhan terhadap budak karena
tanah yang dipakai sebagai lahan pertanian dan perkebunan luasnya tidak sebanding dengan kebutuhan
Dinamika Masyarakat Jalur Rempah | 237

Perairan Nusantara tidak hanya merintis jalan bagi terbukanya interaksi


antarbangsa secara meluas di bidang ekonomi tetapi juga hingga ke bidang
sosial dan budaya karena para saudagar maupun awak kapal masing-masing
datang dengan latar belakang sosial-budaya yang berbeda. Keragaman
antarbangsa yang dipertemukan melalui dunia pelayaran dan perniagan inilah
yang memberi karakter pada sebuah kota pelabuhan. Watak kosmopolitan,
pluralistis, pada kota-kota pelabuhan sangat melekat di dalamnya. Semua kota-
kota pelabuhan utama di Asia Tenggara adalah pelaku aktif dalam perniagaan
antarbangsa, dan sebutan sebagai orang Melayu, orang Jawa, maupun orang
Cina umum digunakan kepada golongan orang Asia Tenggara yang melakukan
aktivitas perniagaan pada abad ke-16.

Pertemuan berbagai bangsa dalam dunia perniagaan jarak jauh pada


akhirnya juga mengembangkan dan meningkatkan transaksi dalam
perdagangan lokal. Pasokan pangan dan minuman berupa beras, sayur-mayur,
ikan asin, daging, tuak, gula dan garam serta berbagai barang dagangan lokal
dan bahan bangunan juga meningkat. Sebaliknya pusat-pusat perniagaan
hasil bumi kemudian membawa logam, keramik, tekstil dari produsen kepada
konsumen, mengumpulkan barang-barang ekspor, dan mendistribusikan
kembali barang-barang impor. 67 Sastrawan Pramoedya Ananta Toer melukiskan
aktivitas di kota pelabuhan Tuban dengan narasi berikut. “Paling tidak telah
seribu tahun perahu dan kapal-kapal berlabuh di bandar Tuban Kota. Dari
barat, timur dan utara. Dari timur orang membongkar rempah-rempah dari
kepulauan yang belakangan ini mulai disebut bernama Mameluk dan cendana
dari Nusa Tenggara. Dari Tuban sendiri orang memunggah beras, minyak
kelapa, gula[,] garam, minyak tanah dan minyak-minyak nabati lainnya, kulit
binatang hewan.”68 Pertumbuhan kota-kota pelabuhan juga meningkatkan
permintaan air tawar bagi kapal-kapal sebelum melanjutkan perjalanannya.

Oleh karena perairan atau laut menjadi fokus dalam aktivitas penduduk,
maka kontruksi kota-kota pelabuhan pun menghadap ke laut dan pesisir
menjadi pusat aktivitas masyarakat. Kota-kota di sepanjang pantai utara Jawa

akan tenaga kerja. Budak juga dibutuhkan sebagai anak buah kapal dalam dunia pelayaran. Lihat Reid.
Op.cit. Asia Tenggara Dalam Kurun Niaga… Jilid 2, hlm 44, 59.
67  Lihat Reid. Ibid., hlm 80-81.
68  Mameluk adalah sebutan dari saudagar-saudagar Arab yang kemudian berubah menjadi
Maluku. Lihat Pramoedya Ananta Toer. Arus Balik. Jakarta: Hasta Mistra, 1995, hlm 20.
238 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

seperti Lasem, Jepara, Rembang, Juwana, Tuban dan Gresik menghadap ke


laut, dan kehidupan masyarakat di kota tersebut berpusat di sekitar pelabuhan
ataupun pesisir. Tercatat, Demak pada tahun 1512 terdapat 8-10 ribu rumah
yang setara dengan populasi 58.500 dan 30 ribu jago berkelahi yang setara
dengan populasi 120 ribu. Gresik pada 1512 terdapat 6-7 ribu “laki-laki” yang
setara dengan populasi lebih dari 25 ribu. Jepara pada tahun 1654 terdapat
100 ribu penduduk. Tuban pada tahun 1600 terdapat 32-33.500 jago berkelahi
yang setara dengan populasi 130 ribu. Kemudian Surabaya pada 1625 terdapat
50-60 ribu penduduk.69 Jika melihat angka-angka populasi di atas, terlihat ada
pertumbuhan pada beberapa kota di pantai utara Jawa dan perkembangan
kependudukan ini terkait pula dengan perniagaan di kota-kota tersebut.

Kehidupan masyarakat juga berpusat pada sungai-sungai yang dapat


dilayari perahu-perahu70 yang mampu mengangkut hasil-hasil pertanian dan
berlayar dari hulu ke hilir dengan tujuan kota-kota pelabuhan atau pasar di
sekitarnya.71 Di Desa Dasun, Lasem, contohnya, konstruksi sebuah rumah
warga Tionghoa memiliki jalur bawah tanah yang menghubungkan dengan
sungai terdekat. Jalan menuju sungai itu dibuat untuk memudahkan akses
langsung ke sungai yang kemudian membawanya ke kota pelabuhan. Seiring
dengan pendangkalan sungai dan sedimentasi di sekitar pesisir Lasem, juga
kemudahan dalam transportasi darat, maka jalur rumah warga yang menuju
sungai itu pun tidak berfungsi lagi.

Pelayaran dan perniagaan jarak jauh memanfaatkan angin musim yang

69  Lihat Reid. Op.cit. Asia Tenggara Dalam Kurun Niaga…Jilid 2, hlm 83, 85, 88-9.
70  Prasasti Dhimanasrama pada abad ke-10 menyebut tentang jenis-jenis perahu yang digunakan
untuk mengangkut barang atau hasil bumi yaitu perahu dengan pengayuh galah [batasnya] 6, perahu
dengan lima gandung, perahu penawa dengan lima gandung, perahu pakbowan dengan empat gandung,
perahu jurag [batasnya] lima, perahu pangagaran [batasnya] lima, perahu pedagang [batasnya] lima,
perahu pannayan [batasnya] lima. Lihat Titi Surti Nastiti. Peranan Pasar di Jawa Pada Masa Mataram
Kuna (Abad VIII-XI Masehi). Tesis Program Studi Arkeologi Pascasarjana Universitas Indonesia, 1995,
hlm 136.
71  Lihat Reid. Op.cit. Asia Tenggara Dalam Kurun Niaga… Jilid 2, hlm 98. Dalam prasasti Jawa
kuno disebutkan bahwa ada dua jalur yang ditempuh oleh masyarakat Jawa untuk membawa dagangan
mereka menuju pasar. Untuk jalur darat, pedagang yang membawa dagangan dalam jumlah besar
menggunakan gerobak atau pedati (padati, mapadati, maguluhan). Lelaki pedagang yang tidak banyak
membawa barang dagangannya menggunakan kuda ataupun sapi (atitih), atau dibawa dengan pikulan
(pinikul dagannya), sedangkan perempuan pedagang membawa barang dagangnnya dengan bakul yang
digendong di belakang dengan memakai kain gendongan. Untuk jalur sungai, barang dagangan diangkut
dengan perahu (maparahu). Lihat Nastiti. Ibid., hlm 86.
Dinamika Masyarakat Jalur Rempah | 239

bertiup pada bulan-bulan tertentu sepanjang tahun. Ketika kapal menuju


daratan Asia, maka kapal berlayar memanfaatkan angin musim yang bertiup
ke arah utara pada bulan April hingga Agustus. Sedangkan saat kapal berlayar
menuju selatan dari daratan Asia menuju Samudera Hindia dan Laut Natuna
Utara, maka kapal memanfaatkan angin musim yang bertiup ke selatan pada
bulan Desember hingga Maret. Pelayaran dengan berpedoman pada angin
musim itu berakibat berkembangnya pelabuhan antara. Pada abad ke-15, Pasai
dan Malaka merupakan pelabuhan antara. Selama masa transisi atau pergantian
arah angin, kapal-kapal mempunyai masa tunggu dari pergantian angin musim
ini sebelum melanjutkan pelayaran kembali.72

Sebagai kota pelabuhan, kota-kota di pantai utara Jawa seperti Lasem,


Jepara, Tuban, Gresik juga dihuni oleh berbagai bangsa dan penduduk
Nusantara. Mereka datang ke kota-kota tesebut untuk melakukan aktivitas
perniagaan baik sebagai penjual maupun pembeli. Barang-barang dagangan
yang diperjualbelikan di kota-kota tersebut sebagian dijual kembali di tempat
lain, diekspor, ataupun ditukar dengan barang-barang lain yang nilainya setara.
Sebagai kota pelabuhan, interaksi antarbangsa dan juga kebudayaan lebih
sering terjadi sehingga kota pelabuhan terkadang juga menyandang sebutan
sebagai “kota internasional”.

Tuban misalnya, kota yang dibangun pada sekitar abad ke-7 ini dihuni
oleh berbagai bangsa antara lain asal Arab, Bengala, Persia. Tuban menjadi
tempat persinggahan kapal-kapal dan saudagar yang datang dari India,
Kamboja, Cina, Vietnam, Campa, Bengala, dan Siam.73 Kota pesisir di Jawa
Timur ini juga penting bagi Kerajaan Majapahit karena diandalkan untuk
mengumpulkan pajak. Selain itu, sebagai kota pelabuhan yang memiliki laut
dalam dan pantai yang baik untuk kapal-kapal besar berlabuh, Tuban menjadi
tempat penumpukan rempah-rempah asal Kepulauan Maluku dan Banda.
Pramoedya Ananta Toer dalam roman sejarahnya berjudul Arus Balik menulis
tentang kota pelabuhan ini sebagai berikut, “Pedagang-pedagang Atas Angin
menamai bandar ini Permata Bumi Selatan.”74

Tentang pajak sebagaimana disebut di atas, Nagarakertagama menyebutkan

72  Lihat Reid. Op.cit. Asia Tenggara Dalam Kurun Niaga…Jilid 2, hlm 78.
73  Lihat Lombard. Op.cit. Nusa Jawa: Silang Budaya. Jilid 2 Jaringan Asia, hlm 38-9.
74  Toer. Arus Balik, hlm 21.
240 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

tentang organisasi perdagangan atau jaringan perniagaan abad ke-14 antara


Jawa dan “wajib pajak” di 98 daerah di Nusantara, yang keseluruhannya kira-kira
mencakup wilayah Nusantara sekarang. Para wajib pajak itu tersebar di banyak
daerah mulai dari Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Jambi, Palembang,
Lampung, Kalimantan, Jawa, Sulawesi, Nusa Tenggara, Kepulauan Maluku,
Papua, bahkan hingga Semenanjung Melayu. Jaringan perniagaan antara
Majapahit dan wilayah-wilayah di Nusantara yang terbentuk melalui wajib
pajak ini menunjukkan pula suatu bentuk penguasaan Majapahit atas wilayah-
wilayah itu. Ada sanksi atau hukuman yang diberikan oleh Majapahit jika salah
satu dari wajib pajak itu menolak memberikan upeti kepada Majapahit.75

Kota-kota di pantai utara Jawa seperti Gresik dan Tuban juga menjadi
tempat perdagangan rempah-rempah. Gresik bersama Jaratan merupakan kota
pelabuhan di mana para pedagang dan berbagai komoditas mengalir tanpa
henti sepanjang tahun. Sejak Kerajaan Srwijaya melemah kekuasaannya atas
wilayah perairan barat Nusantara, peran kota-kota pantai utara Jawa termasuk
Gresik sebagai pelabuhan rempah-rempah meningkat sejak abad ke-14. Lada
asal Jambi dan Sumatera, cengkeh asal Kepulauan Maluku, banda dan fuli
asal Kepulauan Banda, juga kain, beras, ikan asin, gula, dan garam bertemu di
Gresik.

Pasar di Jawa dibagi dalam dua tipe yaitu pasar daerah pantai dan pasar
daerah pedalaman. Pasar pantai terdiri dari dua jenis komoditas yaitu barang-
barang impor yang dibawa oleh kapal-kapal niaga dan barang-barang hasil
produksi lokal baik berupa produk makanan maupun kerajinan. Barang
dagangan yang diperjualbelikan di pasar daerah pantai antara lain garam, terasi,
ikan asin, dendeng ikan, berbagai jenis ikan yaitu ikan kembung, ikan duri, ikan
kakap, ikan tenggri, ikan bawal, ikan selar, ikan pari, ikan gabus, cumi-cumi,
kepiting, udang. Ikan-ikan yang diperdagangkan di pasar itu ditangkap di laut
atau sungai dengan cara menjala, memakai bubu, atau mengail. Selain hasil-
hasil tangkapan laut, pasar-pasar di Jawa juga menjual beberapa jenis palawija
antara lain labu, ubi, talas/keladi, beligo, kacang jelasi, jawawut, terong dan
cabai.76 Sedangkan rempah-rempah dalam masyarakat Jawa berfungsi sebagai

75  Lihat Lombard. Nusa Jawa…Jilid 2, hlm 39-40. Untuk peta tentang wajib pajak pada masa
pemerintahan Hayam Wuruk ini lihat dalam karya Lombard ini pada halaman 37.
76  Prasasti Pangumulan A yang beragka tahun 825 Saka/903 Masehi menyebutkan jenis-jenis
barang yang dperdagangkan di pasar-pasar di Jawa. Lihat Nastiti. Op.cit, hlm 96-7, 100, 102, 117.
Dinamika Masyarakat Jalur Rempah | 241

bumbu dapur atau sebagai obat. Rempah sebagai bumbu dapur antara lain lada,
jemuju, jahe, sirih, dan kapulaga.77

Pesisir Jawa juga dikenal sebagai penghasil garam yang diperlukan


masyarakat untuk berbagai kebutuhan. Jawa sebagai produsen garam disebut
dalam berita dinasti T’ang (618-906 Masehi) yang menyatakan bahwa ada gua
yang menghasilkan air garam atau dalam bahasa Jawa disebut bledug. Pembuatan
garam di wilayah pesisir diketahui dari prasasti Biluluk I yang berangka tahun
1288 Saka/1366 Masehi. Prasasti tersebut menyebutkan tentang sumber mata
air asin di Desa Biluluk, Lamongan, sebagai tempat pembuatan garam. Tradisi
masyarakat membuat garam di beberapa desa di Lamongan, Jawa Timur,
sudah ada sejak zaman Majapahit atau sebelumnya.78 Garam yang dihasilkan
dari kota-kota di pantai utara Jawa sangat dibutuhkan dalam pengolahan
makanan berupa ikan asin. Di pantai timur Sumatera, garam asal pantai utara
Jawa dipakai sebagai bahan mengolah makanan enak troeboek atau telur ikan
shad yang diasinkan. Produk olahan ini disukai di wilayah Nusantara, dan para
perompak yang tinggal di sekitar pantai Sumatera menjadi pemasok makanan
enak ini ke Malaka. Pada abad ke-17, Bengkalis menjadi pusat produksi
pengolahan ikan tersebut.79

Jaringan pelayaran dan perniagaan Nusantara dan juga internasional


tidak dapat melepaskan pantai utara Jawa yang penting kedudukannya dalam
jejaring perniagaan di wilayah perairan Nusantara. Kota-kota di pantai utara
Jawa penting karena menghubungkan dunia agraris dengan maritim. Kota-
kota itu tidak hanya menjadi tempat penjualan rempah-rempah yang dibawa
dari Kepulauan Maluku dan Banda, tetapi juga mempertukarkan komoditas
tersebut dengan tekstil, keramik, emas, lada, beras dan lain-lain yang dibawa
oleh kapal-kapal dari berbagai wilayah.

Perdagangan dalam skala besar antar kota-kota pelabuhan di Nusantara


itu juga melibatkan pedagang-pedagang besar dengan kemampuan modal
yang besar, jaringan perdagangan, dan kedekatannya dengan kekuasaan
(kerajaan atau kesultanan). Di beberapa kota-kota pelabuhan di Nusantara,
seperti diuraikan pada masing-masing wilayah narasi jalur rempah ini, tipe

77  Lihat Nastiti. Op.cit, hlm 112.


78  Nastiti. Ibid., hlm 128-9.
79  Lihat Pires. Op.cit., hlm 149; Meilink-Roelofsz. Op.cit., hlm 81.
242 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

saudagar dengan kemampuan modal dan jaringan yang besar tumbuh seiring
berkembangnya perniagaan di wilayah Nusantara. Mereka juga mampu
berbisnis dalam aneka usaha, tetapi tetap mempertahankan bisnis pokoknya
di bidang transportasi, sebagai distributor rempah atau hasil-hasil pertanian.
Kemunculan jenis pedagang grosir demikian yang tumbuh di kawasan pantai
utara Jawa seiring dengan ramainya dunia pelayaran dan perniagaan di
sepanjang pantai utara Jawa.

Dalam perniagaan di Jawa, mata rantai perniagaan antara hulu dan hilir
juga dipegang oleh pedagang keliling kecil dengan perahu-perahu miliknya
membawa hasil-hasil pertanian dari wilayah hulu ke pedagang perantara yang
siap menampung barang dagangan mereka. Dari pedagang perantara, barang
dagangan kemudian dibawa ke kota pelabuhan sebelum diangkut menuju
kapal-kapal. Perjalanan komoditas dari hulu ke hilir tidak dikuasai oleh
pedagang keliling kecil saja, tetapi juga melibatkan pedagang besar dengan
jaringan niaga yang luas dan modal yang besar dimiliki oleh mereka. Mereka
juga mempunyai kapal-kapal sendiri yang disewakan kepada para saudagar.
Dunia pelayaran dan perniagaan memang melibatkan banyak pihak termasuk
di dalamnya menyangkut jaringan maupun permodalan. Menguasai jalur
rempah sesungguhnya identik dengan menguasai dunia. Jalur rempah yang
terbentuk sejak lama seiring tumbuhnya keinginan bangsa-bangsa untuk
memanfaatkan rempah-rempah asal Nusantara sebagai aroma pewangi, obat-
obatan, dan bumbu masakan mendorong bangsa-bangsa asing datang ke
Nusantara.

Kedatangan bangsa-bangsa asing ke Nusantara dalam urusan perniagaan


juga berpengaruh terhadap migrasi dan berkembangnya pemukiman di kota-
kota pelabuhan Nusantara. Kota-kota tumbuh dan berkembang, begitu pula
dengan kota-kota pelabuhan di sepanjang pantai utara Jawa. Berbagai bangsa
asal Arab, India, Persia, dan Cina saling berinteraksi dengan masyarakat
Nusantara. Hubungan antarbangsa itu setidaknya berpengaruh terhadap
banyak aspek kehidupan dan saling memperkaya kehidupan sosial-budaya
masing-masing. Dunia pelayaran dan perniagaan Nusantara tidak hanya
menghubungkan Nusantara dengan negeri-negeri lain secara ekonomi, tetapi
juga menghubungkan masyarakat dan kebudayaan di masing-masing kota
pelabuhan.
PENUTUP
P
erdagangan rempah dalam sejarah Nusantara abad 10 - 16 merupakan
geografis historis mata rantai perniagaan antara hulu dan pesisir. Laut
dan perairan nusantara memiliki peran penting sebagai penghubung
jejaring pelayaran dan perniagaan di sepanjang jalur rempah dari Sumatera
hingga Papua. Perdagangan rempah ini menghubungkan satu wilayah dengan
wilayah lainnya, satu pelabuhan dengan pelabuhan lain. Hal ini tentunya tidak
terlepas dari pergerakan orang, komunitas dan kapal-kapal dari berbagai
penjuru yang melintasi perairan nusantara untuk berdagang dan kemudian
ditukar dengan rempah-rempah asal nusantara.

Dinamika masyarakat jalur rempah ini berupaya menjelaskan pentingnya


sungai, selat, laut dan korelasi mata rantai pelayaran dan perniagaan rempah-
rempah dan komoditas perairan nusantara. Bagian penting lainnya akibat
korelasi pelayaran dan perniagaan rempah adalah kekuasaan, sosial budaya
dan keagamaan (Hindu dan Budha) sebagai akibat hubungan antar bangsa. Ini
menunjukkan bahwa korelasi pelayaran dan perniagaan rempah-rempah ini
melibatkan banyak pihak terkait didalamnya.

Paparan tentang dinamika masyarakat jalur rempah ini diharapkan


dapat membangun sebuah pemahaman tentang masyarakat jalur rempah
pada abad ke 10 – 16 dari sisi sejarah sosial rempah-rempah. Dalam konteks
geografis historis tentang pelayaran dan perniagaan rempah-rempah ini untuk
membangkitkan kesadaran sejarah dan dapat dijadikan referensi dalam melihat
peran nusantara dalam berinteraksi dengan bangsa-bangsa lain sebagai bahan
kebijakan dengan adanya wacana Indonesia sebagai poros maritim sehingga
mampu membawa kita pada suatu pemahaman dan cara pandang dalam
melihat sejarah nusantara khususnya dinamika masyarakat jalur rempah di
Indonesia (konteks Jambi, Pantai Utara Jawa dan Pulau Banda, Maluku).
DAFTAR BACAAN

Achmad, Sri Wintala. Sejarah Raja-Raja Jawa Dari Kalingga Hingga Mataram
Islam. Yogyakarta: Araska, 2017.
Alwi, Des. Sejarah Maluku, Banda Neira, Ternate, Tidore, dan Ambon. Jakarta:
Dian Rakyat, 2005.
Amal, M. Adnan. Kepulauan Rempah-Rempah. Perjalanan Sejarah Maluku
Utara 1250-1950. Jakarta: Kepustakaan Populer Gramedia, 2016.
Andaya, Barbara Watson. “The Cloth Trade in Jambi and Palembang Society
During The Seventeenth and Eighteenth Centuries,” Indonesia, No. 48,
1989.
Asnan, Gusti. Dunia Maritim Pantai Barat Sumatera. Yogyakarta: Ombak,
20017.
Boechari. “Epigraphy and Indonesian Historiography,” dalam An Introduction
to Indonesian Historiography, Soedjatmoko (et.al). Ithaca. NY: Cornell
University Press, 1966.
_______. Melacak Sejarah Kuno Indonesia Lewat Prasasti. Jakarta: Kepustakaan
Populer Gramedia, 2012.
Burke, Peter. “History and Folklore: A Historiographical Survey,” Foklore 115,
2004.
Casparis, J.G. De. Indonesian Paleography: A History Writing in Indonesia from
the Beginnings to c. AD 1500. Leiden: E.J. Brill, 1975.
Coedes, George. Asia Tenggara Masa Hindu-Buddha. Jakarta: Kepustakaan
Populer Gramedia, Forum Jakarta-Paris, dan Pusat Penelitian dan
Pengembangan Arkeologi Nasional, 2010.
Christie, Jan Wisseman. “Javanese Market and the Asian Sea Trade Boom of
248 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

the Teenth to Thirteenth Centuries AD,” Journal of the Economic and Social
History of the Orient (JESHO), 1998 (41), Vol. 3.
Djoko MR, Suhardi. Kepulauan Banda dan Masyarakatnya. Jakarta: Direktorat
Jenderal Kebudayaan, 1999/2001.
Drakard, Jane. “An Indian Ocean Port: Sources of the Earlier History of Barus,”
Archipel, Vol 37, 1989.
Farid, Muhammad dan Najiwa Amsi. “Studi Masyarakat Banda Naira: Sebuah
Tinjauan Sosiologis-Anthropologis,” Paradigma, Vol. 3. Februari 2017.
Gulliot, Claude. Banten Sejarah dan Peradaban Abad X-XVII. Jakarta:
Kepustakaan Populer Gramedia, École française d’Extrême Orient, Forum
Jakarta-Paris, Pusat Penelitian dan Pengembangan Arkeologi Nasional,
2008.
_____________ (Ed.). Lobu Tua Sejarah Awal Barus. Jakarta: Yayasan Obor
Indonesia, École française d’Extrême Orient, Pusat Arkeologi Nasional,
2014.
Hadimulyono dan C.C. Macknight. “Imported Ceramics in South Sulawesi,”
RIMA, No. 17, 1983.
Hall, Kenneth. “Indonesia’s Evolving International Relationships in the Ninth
to Early Eleventh Centuries: Evidence from Contemporary Shipwreck and
Epigrapraphy,” Indonesia, Vol 90, Oktober 2010.
____________. A History of Early Southeast Asia: Maritime Trade and Societal
Development 100-1500. Lanham: Rowman and Littlefield, 2011.
Handoko, Wuri. “Aktifitas Perdagangan Lokal di Kepulauan Maluku Abad ke-
15 − 19. Tinjauan Awal Berdasarkan Data Keramik Asing dan Komoditas
Lokal,” Kapata Arkeologi, Vol. 3, No. 4, Juli 2007.
Hanna, Willard A. Kepulauan Banda. Kolonialisme dan Akibatnya di Kepulauan
Pala. Jakarta: Yayasan Obor Indonesia-Gramedia, 1983.
Hardjowardojo. Pararaton. Jakarta: Bhratara, 1965.
Kartodirdjo, Sartono. Pengantar Sejarah Indonesia Baru: 1500-1900 Dari
Emporium Sampai Imperium, Jilid 1. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama,
1999.
Kathirithamby-Wells, J. “Royal Authority and the ‘Orang Kaya’ in the Western
Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI | 249

Archipelago, circa 1500-1800,” Journal of Southeast Asian Studies, Vol. 17,


No. 2 (Sept 1986).
Kruijt, A.C.. “Het Ijzer in Midden Celebes,” BKI 53 (1901).
Lapian, Adrian B. Pelayaran dan Perniagaan Nusantara Abad Ke-16 dan 17.
Depok: Komunitas Bambu, 2008.
_______________. Orang Laut, Bajak Laut, Raja Laut: Sejarah Kawasan Laut
Sulawesi Abad XIX. Depok: Komunitas Bambu, 2009.
Leirissa, R.Z. et.al. Sejarah Kebudayaan Maluku. Jakarta: Direktorat Jenderal
Kebudayaan, 1999.
Leur, J.C. van. Indonesian Trade and Society. Essays in Asian Social and Economic
History. The Hague, Bandung: W. van Hoeve, 1955.
____________. Indonesian Trade and Society: Essays in Asian Social and
Economic History. Dordrecht: Foris Publications, 1983.
Lindayanti dkk. Jambi Dalam Sejarah 1500-1942. Jambi: Dinas Kebudayaan
dan Pariwisata Provinsi Jambi, 2013.
Lombard, Denys. Nusa Jawa: Silang Budaya. Batas-batas Pembaratan. Jilid I.
Jakarta: Gramedia Pustaka Utama, 1996.
_______________. Nusa Jawa: Silang Budaya. Jaringan Asia. Jilid II. Jakarta:
Gramedia Pustaka Utama, 1996.
_______________. Nusa Jawa: Silang Budaya. Warisan Kerajaan-kerajaan
Konsentris. Jilid III. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama, 1996.
_____________. Kerajaan Aceh: Zaman Sultan Iskandar Muda (1607-1636).
Jakarta: Kepustakaan Populer Gramedia, Forum Jakarta-Paris, École
française d’Extrême Orient, 2014.
Manguin, Pierre-Yves. “Merchant and King: Political Myths of Southeast Asian
Coastal Politics,” Indonesia Vol. 52, Oktober 1991.
__________________. “Sifat Amorf Politi-politi Pesisir Asia Tenggara
Kepulauan: Pusat-pusat yang Terbatas, Pinggiran-pinggiran yang Meluas,”
dalam George Coedes (et.al). Kedatuan Sriwijaya. Depok: École française
d’Extrême Orient, Pusat Arkeologi Nasional, Komunitas Bambu, 2014.
Marsden F.R.S., William. Sejarah Sumatera. Jogjakarta: Indoliterasi, 2016.
250 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Meilink-Roelofsz, M.A.P.. Asian Trade and European Influence in The Indonesian


Archipelago Between 1500 and About 1630. The Hague: Martinus Nijhoff,
1962.
Miksic, John. “Traditional Sumatran Trade,” Bulletin de l’Ecole français
d’Extrême-Orient, Tome 74, 1985.
___________. An Historical Dictionary of Ancient Southeast Asia. Lanham,
Maryland: The Sacrecrow Press, 2007.
Muljana, Slamet. Kuntala, Sriwijaya dan Suwarnabhumi. Jakarta: Yayasan
Idayu, 1981.
Munoz, Paul Michel. Early Kingdoms. Indonesian Archipelago & Malay
Peninsula. Singapore: Didier Millet, 2006.
Nastiti, Titi Surti. Peranan Pasar di Jawa Pada Masa Mataram Kuna (Abad
VIII-XI Masehi). Tesis Program Studi Arkeologi Pascasarjana Universitas
Indonesia, 1995.
Pelras, Christian. Manusia Bugis. Jakarta: Forum Jakarta-Paris, 2006.
Pigeaud, Theodore. G. Th. Java in The 14th Century. A Study in Cultural History.
The Hague: Martinus Nijhoff, 1962.
Pires, Tome. The Suma Oriental of Tome Pires and The Book of Francisco
Rodrigues, Volume 1. London: The Hakluyt Society, 1944.
Ptak, Roderich. “China and the Trade in Cloves, Circa 960-1435,” Journal of
American Oriental Society, Vol. 113, No. 1 (Jan-Mar 1993).
____________. “The Northern Trade Route to the Spice Islands: South China
Sea – Sulu Zone – North Moluccas (14th to Early 16th Century),” Archipel,
Vol 43, 1992.
Purwanti, Retno. “Karangberahi Dalam Struktur Perekonomian Kerajaan
Sriwijaya,” dalam Kumpulan Pertemuan Ilmiah Arkeologi X, 26-30
September 2005.
Reid, Anthony. Asia Tenggara Dalam Kurun Niaga 1450-1680. Jilid 1: Tanah di
Bawah Angin. Jakarta: Yayasan Pustaka Obor Indonesia, 2011.
_____________. Asia Tenggara Dalam Kurun Niaga 1450-1680. Jilid 2: Jaringan
Perdagangan Global. Jakarta: Yayasan Obor Indonesia, 2015.
Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI | 251

Salmon, Ch. dan D. Lombard. Klenteng-klenteng Masyarakat Tionghoa di


Jakarta. Jakarta: Yayasan Cipta Loka Caraka, 1985.
__________. “The Chinese Community of Surabaya, From its Origins to the
1930s Crisis,” Chinese Southern Diaspora Studies, Vol 3, 2009.
Sastri, Nilakanta. “Sri Vijaya,” Bulletin de l’Ecole français d’Extrême-Orient,
Tome 40 No 2, 1940.
Schrieke, B.J.O. Indonesian Sociological Studies. I: Selected Writings: II: Ruler
and Realm in Early Java. The Hague: W.van Hoeve, 1957.
Scott, William Henry. Barangay. Sixteenth Century Phillippine Culture and
Society. Manila: Ateneo University Press, 2004.
Soegondho, Santoso. et.al. Survai Kepurbakalaan Maluku (Seram dan Ambon)
Tahun 1994. Maluku: Bagian Proyek Penelitan Purbakala, 1994
_________________. et.al. Laporan Penelitian Arkeologi Bidang Prasejarah.
Survei Kepurbakalaan Maluku (Seram dan Ambon Tahun 1994). Maluku:
Bagian Proyek Penelitian Purbakala, 1994.
Sontani, Utuy Tatang. Tambera. Jakarta: Balai Pustaka, 2002.
Thalib, Usman. Islam di Banda Naira. Centra Perdagangan Rempah-Rempah di
Maluku. Ambon: Balai Pelestarian Nilai Budaya, 2015.
Thalib, Usman dan La Raman. Banda Dalam Sejarah Perbudakan di Nusantara.
Swastanisasi dan Praktek Kerja Paksa di Perkebunan Pala 1770-1860.
Jogjakarta: Ombak, 2015
Tjandrasasmita, Uka. Arkeologi Islam Nusantara. Jakarta: Kepustakaan Populer
Gramedia, École française d’Extrême Orient, Fakultas Adab dan Humaniora
UIN Syarif Hidayatullah, 2009.
Toer, Pramoedya Ananta. Arus Balik. Jakarta: Hasta Mitra, 1995.
Usmany, Desy P dkk. Sejarah Terbentuknya Kota Dagang Banda, Hitu, Dan
Ambon Abad 15-17. Ambon: Balai Kajian Sejarah dan Nilai Tradisional,
2006.
Utomo, Bambang Budi. “Awal Perjalanan Sejarah Menuju Negara Kepulauan,”
dalam Dorothea Rosa Herliany (Eds. Et.al). Arus Balik: Memori Rempah
dan Bahari Nusantara Kolonial dan Poskolonial. Yogyakarta: Ombak, 2014.
252 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

___________________. Pengaruh Kebudayaan India Dalam Bentuk Arca di


Sumatera. Jakarta: Yayasan Pustaka Obor Indonesia, 2016.
Villiers, John. “Trade and Society in The Banda Islands in The Sixteenth
Century,” Modern Asian Studies, Vol. 15, No. 4, 1981.
Vlekke, Bernard H.M. Nusantara: A History of The East Indian Archipelago.
Cambridge, Mass: Harvard University Press, 1943.
____________. Nusantara. Sejarah Indonesia. Jakarta: Kepustakaan Populer
Gramedia, 2017.
Wall, V.I. Van De. “Bijdrage Tot de Geshiedenis der Perkeniers, 1621-1671,”
B.K.I. LXXIV, 1934.
Wiyana, Budi. “Perdagangan di Pantai Timur Sumatra Bagian Selatan
Berdasarkan Temuan Manik-manik,” dalam Kumpulan Pertemuan Ilmiah
Arkeologi X, 26-30 September 2005.
Zeid, Mestika, Saudagar Pariaman: Menerjang Ombak Membangun Maskapai.
Jakarta: LP3ES, 2017.
BIODATA

RAZIF lahir di Jakarta. Pada 1981, ia kuliah S1 di Jurusan Sejarah, Fakultas


Sastra Universitias Indonesia. Pada akhir 1990-an, ia bergabung dengan Media
Kerja Budaya, majalah yang membahas jaringan kerja budaya di Indonesia.
Pada 2007, ia melanjutkan kuliah S2 di Jurusan Sejarah, Fakultas Ilmu
Budaya, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta. Sejak 2004 hingga sekarang, ia
bergabung dengan Institut Sejarah Sosial Indonesia (ISSI). Minat dia dengan
studi pergerakan buruh sangat besar. Ia telah menghasilkan beberapa tulisan
seperti sejarah buruh Tanjung Priok tahun 1890 hingga 1950; sejarah buruh
kereta api di Manggarai, serta “Romusha dan Pembangunan: Sumbangan
Tahanan Politik untuk Rezim Soeharto,” dalam John Roosa, Ayu Ratih, dan
Hilmar Farid (Eds.). Tahun Yang Tak Pernah Berakhir.

M. FAUZI lahir di Jakarta. Pada 1990 ia menyelesaikan S1 di Jurusan


Sejarah, Fakultas Sastra, Universitas Indonesia. Pada 2010 ia menyelesaikan
S2 dalam Program Studi Ilmu Sejarah, Program Pascasarjana Fakultas Ilmu
Pengetahuan Budaya, Universitas Indonesia, dengan tesis “Jagoan Jakarta dan
Penguasaan di Perkotaan, 1950-1966”. Sejak 2004 hingga kini, ia bergabung
dengan Institut Sejarah Sosial Indonesia (ISSI). Ia telah menyunting beberapa
buku dan menulis esai-esai antara lain “Pendudukan Jepang dan Wacana
Kebudayaan”; dua esai dalam buku Ismail Marzuki: Musik, Tanah Air dan Cinta;
“Bandit dan Watak Revolusi Indonesia”; “Wong Tjilik: Sebuah Sejarah Politik,” dalam
Rémy Madinier (ed). Revolusi Tak Kunjung Selesai: Potret Indonesia Masa Kini; serta
dua esai dalam Sejarah/Geografi Agraria Indonesia.
INDEKS

A Arab vii, xii, 11, 14, 24, 37, 43, 45, 47, 51, 52,
69, 81, 84, 85, 86, 107, 124, 141, 150,
Aceh vii, x, 42, 44, 45, 46, 47, 48, 52, 68, 92,
154, 157, 158, 159, 162, 164, 165, 166,
94, 97, 124, 166, 174, 231, 240
170, 171, 175, 180, 181, 186, 194, 199,
Aceh Barat 46 208, 213, 214, 222, 228, 235, 237, 239,
adas 110 242

Afrika 50, 106, 165 arkeologi 11, 12, 15, 17, 18, 52, 61, 95, 149,
176, 177
Ai 10, 73, 143, 145
armada 30, 32, 37, 39, 40, 82, 83, 93, 94, 119,
Airlangga 56, 106 120, 127, 128, 164, 190, 199, 210, 224,
Aleksandria 33, 71, 141, 204, 206 230
Alifuru 25 Aru xiv, 11, 21, 40, 71, 75, 77, 79, 80, 214, 224
Alor 27, 84 Asia ix, xi, xii, xiii, 3, 5, 11, 18, 23, 25, 27, 29,
30, 32, 33, 34, 35, 36, 42, 43, 44, 48, 50,
Amahusu 11
52, 54, 59, 64, 67, 68, 69, 75, 76, 84, 89,
Ambon xiii, 11, 12, 15, 16, 18, 19, 20, 21, 22, 90, 92, 94, 97, 101, 102, 103, 107, 108,
27, 33, 34, 35, 39, 40, 41, 70, 74, 77, 78, 111, 112, 113, 118, 120, 125, 126, 129,
79, 81, 82, 83, 85, 89, 92, 110, 122, 139, 130, 133, 141, 142, 143, 144, 145, 146,
142, 149, 150, 152, 156, 157, 158, 160, 148, 149, 164, 166, 172, 174, 177, 184,
165, 168, 186, 204, 205, 208, 215, 224 185, 186, 191, 204, 211, 217, 224, 233,
Ambwan 33 236, 237, 238, 239

Anden 71 Asia Barat ix, 11, 129, 130, 164, 204

angin xii, xiv, 9, 43, 44, 45, 51, 63, 75, 76, 77, Asia Tenggara xii, xiii, 5, 23, 25, 27, 29, 33, 34,
80, 105, 121, 131, 132, 140, 146, 147, 35, 36, 42, 43, 44, 48, 50, 52, 54, 59, 64,
154, 158, 161, 164, 165, 168, 171, 174, 67, 68, 69, 84, 89, 90, 92, 94, 97, 101,
185, 194, 206, 212, 213, 215, 226, 233, 102, 103, 107, 112, 113, 125, 126, 133,
234, 238, 239 141, 143, 144, 145, 148, 166, 172, 174,
211, 236, 237, 238, 239
angin musim xii, xiv, 43, 44, 45, 51, 63, 194,
234, 238, 239 Asia Timur ix, xiii, 11, 68, 164, 233
Anthony Reid xii, 25, 29, 34, 112, 143 Ay 9, 10, 12, 14, 18, 34, 37, 39, 205, 211, 213,
Anusapati 57 219, 220, 221
256 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

B bawang 71, 99, 155, 158, 171


Babad Tanah Jawa 160, 161 bea cukai 79
Babar 84 bea impor 99, 100
Bacan xii, 71, 85, 89, 139, 162, 208 Beirut 33

bahar 76, 78, 88, 89, 98, 140, 198, 220 Belanda xiii, 14, 18, 20, 36, 37, 38, 39, 40, 41,
43, 54, 72, 76, 78, 79, 80, 83, 93, 96, 99,
Bahari vi, 114, 228 100, 101, 102, 103, 123, 124, 125, 129,
Bahuwa 18 132, 149, 170, 192, 204, 205, 208, 209,
210, 220, 224, 225, 226, 227, 231, 232
bajak laut 127, 169
Belang 157
Bali 3, 27, 84, 106, 107
belerang 9, 206
banda 76, 204, 240
Bengala xi, 132, 239
Banda Besar 36, 39, 40, 72, 73, 88, 143, 145,
147, 159, 168, 204, 205, 209, 211, 212, Bengawan Solo 115
213, 214, 219, 220 Benggala 28, 30, 31, 32, 76, 79, 105, 129, 133,
Banda Elat 80 162, 164, 169

Banda Eli 80 Benteng Belgica 205

Bandan 40, 140 Benteng Eldorado 10, 14

Bandar 13, 23, 27, 30, 34, 44, 104, 129, 152, Benteng Nassau 14, 39, 40, 205, 225
199, 204, 216 Benteng Victoria 82
Banggai 90, 91, 111, 168 beras x, xi, 3, 5, 13, 30, 33, 34, 35, 43, 54, 61,
Banggawi 111 62, 63, 68, 71, 77, 85, 92, 93, 99, 102,
107, 109, 110, 111, 121, 122, 123, 127,
Bangka 44, 46, 98, 122, 196 128, 129, 132, 133, 140, 142, 147, 152,
banjaga 106, 107 155, 158, 165, 169, 170, 171, 184, 185,
190, 191, 192, 193, 196, 197, 198, 199,
Banjar 103 211, 213, 214, 215, 217, 218, 222, 227,
Banjarmasin x, 3, 44, 93, 102, 122, 170, 185 235, 236, 237, 240, 241

Banten vii, x, xi, 40, 44, 45, 48, 92, 94, 96, 97, Bersih Negeri 11
98, 100, 102, 103, 104, 121, 132, 133, biduk 214
135, 165, 175, 182, 183, 188, 197, 198,
bokor-bokor 25
215, 231, 232, 236
Bondan Kejawen 160, 161
barangay 139
Borneo xiii, xiv, 77, 152, 170, 171, 185
Barcelona 33, 71, 204
bowsprit 131
Barus viii, 46, 47, 68, 94, 98, 101, 182, 236
brazil 83, 111
Batang Hari 46, 47, 48, 51, 52, 95, 96, 172,
173, 174, 175, 176, 179, 180, 232, 233 Brunei x, xiv, 13, 77, 92, 97, 152, 171
Batavia 40, 41, 83, 118, 119, 123, 204, 223, 224 buah 11, 17, 36, 37, 39, 57, 68, 71, 73, 76, 77,
Indeks | 257

78, 82, 84, 85, 92, 120, 139, 140, 142, Champa 13, 150, 152
145, 147, 150, 159, 168, 169, 183, 203, Chola 13, 69
206, 207, 208, 209, 210, 214, 215, 222,
223, 226, 235, 237 Chuan Chuo 23

budak 3, 39, 40, 41, 68, 74, 84, 90, 92, 93, 99, Cilubintang 80, 159, 160, 161, 203
106, 111, 127, 139, 143, 144, 168, 169, Cina xi, xii, xiii, 11, 12, 13, 14, 17, 20, 21, 23,
170, 172, 198, 199, 204, 210, 220, 222, 24, 25, 27, 28, 30, 37, 39, 42, 43, 44, 47,
223, 224, 225, 226, 227, 236 48, 50, 51, 52, 54, 61, 68, 69, 71, 72, 75,
81, 83, 84, 85, 86, 88, 90, 93, 94, 95, 97,
budak senggi 106
98, 99, 100, 101, 102, 105, 106, 107,
Budha 4, 21, 52, 54, 245 109, 110, 111, 118, 119, 121, 123, 124,
125, 127, 129, 131, 132, 133, 140, 141,
Bugis 24, 25, 28, 45, 73, 81, 93, 154, 166, 168, 146, 147, 149, 150, 152, 154, 155, 156,
169, 170, 186, 199, 211, 212 157, 165, 171, 175, 178, 179, 185, 186,
bukit Sirimau 11, 17, 20 188, 190, 191, 193, 194, 195, 196, 198,
199, 211, 214, 215, 218, 222, 224, 230,
burgher 39 231, 232, 233, 234, 235, 236, 237, 239,
Buru xiv, 223 242

burung nuri 79 commenda 99

Busuanga 23 Crusado 31, 72


Cuci Negeri 17, 20
Buton 14, 27, 73, 139, 146, 166, 168, 169, 170,
172, 204, 212 Cuci Parigi 20, 156
Butuan 13
D
Butun xiv
Dade Nanhai Zhi 13

C daging 85, 99, 191, 194, 199, 206, 207, 210,


222, 237
cadik 150
Daha 116
Cakalele 21, 22
damar ix, xi, 43, 47, 52, 68, 77, 97, 98, 99, 185,
Cambay 30, 31 199, 233
Candi Perot 106 Danau Matano 90
Canggu 63 Daogi Zhilue 13
cendrawasih 150 dataran Kedu 55
cengkeh xii, xiii, 13, 15, 23, 28, 31, 32, 33, 36, dataran tinggi Dieng 55, 56
43, 44, 52, 68, 70, 71, 75, 81, 82, 84, 85, Demak 13, 34, 54, 117, 118, 120, 121, 122,
86, 87, 88, 89, 92, 93, 100, 101, 104, 123, 124, 125, 126, 132, 133, 134, 142,
109, 111, 113, 128, 129, 134, 139, 140, 188, 192, 196, 197, 231, 235, 238
141, 147, 150, 154, 155, 157, 158, 203,
desa 11, 15, 20, 21, 61, 63, 73, 80, 113, 114,
205, 208, 213, 215, 218, 232, 233, 240
139, 144, 145, 157, 188, 189, 209, 217,
cerita rakyat 72, 173, 174, 176, 182, 183 220, 241
258 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

desa Ouw 15, 20 G


di Bawah Angin 34, 250 Galangan Kapal 114
Dieng 55, 56 galle 166, 169
Dinasti Ming xiii, 12, 17, 18, 20, 21, 23, 27, Galvao 23
75, 149
Gampa 92
Dinasti Song 23
garam x, 5, 10, 13, 15, 35, 36, 68, 97, 100, 102,
Dinasti Yuan 23, 28 109, 111, 121, 128, 133, 140, 147, 193,
Dirksen t’Lam 39 214, 237, 240, 241

dolmen 11, 17, 113, 184 Genoa 33

Donggala 23 gerabah 15, 17, 18, 20, 75, 81

dusun Ekang 17 goa 113


Gresik x, xiv, 3, 13, 24, 28, 30, 32, 34, 36, 44,
E 77, 81, 83, 98, 110, 113, 121, 122, 125,
126, 128, 129, 130, 131, 132, 133, 134,
Ekang 17 135, 140, 142, 146, 184, 185, 188, 189,
Ekskavasi 18 190, 191, 195, 198, 204, 213, 231, 235,
238, 239, 240
Ekspedisi 10, 37, 39, 40, 41, 63, 78
grosir xi, 13, 28, 30, 129, 134, 242
Eldorado 10, 14, 37
Gua Hatu 17
emas 3, 25, 36, 43, 68, 69, 72, 75, 77, 79, 85,
96, 98, 99, 101, 109, 111, 144, 147, 152, Guangdong 25, 131
154, 169, 171, 189, 190, 203, 206, 211, Gujarat xi, 13, 24, 28, 30, 31, 32, 67, 71, 76, 81,
241 83, 84, 85, 87, 88, 90, 98, 104, 105, 124,
era perdagangan 13, 21, 233 128, 129, 132, 140, 141, 147, 162, 164,
169, 204, 211, 214, 217, 218, 232, 235
Eropa vii, ix, xii, xii, xiii, xiv, 3, 5, 11, 14, 18,
24, 33, 35, 36, 37, 44, 70, 76, 84, 90, 97, gula 68, 69, 109, 111, 193, 214, 237, 240
102, 103, 104, 141, 157, 158, 170, 180, Gunung Api 10, 34, 36, 143, 155, 156, 205,
185, 205, 206, 211, 220, 224, 228, 233 206, 212, 213, 215, 225, 226
Gunung Muria 196
F
Filipina xiv, 13, 50, 68, 88, 105, 110, 139, 144, H
148, 152, 166, 216
hadas 109
folklor vii, 72, 132, 176, 182
Halaai 14
fuli ix, x, 13, 30, 31, 32, 33, 36, 37, 38, 70, 71,
72, 73, 75, 76, 78, 82, 92, 128, 129, 140, Halmahera 73, 224
141, 143, 145, 147, 148, 149, 154, 157, Hanoi 25
161, 168, 170, 203, 206, 207, 209, 211,
Hayam Wuruk 114, 115, 116, 190, 240
213, 214, 215, 216, 217, 220, 221, 223,
226, 227, 228, 240 Heeren XVII 38
Indeks | 259

He-ling 106 J
Hikayat Bacan 89 Jacob van Neck 78
Hikayat Banjar 103 jahe 241
Hikayat Lonthor 80, 157, 159, 203, 204 Jailolo 162
hiliran 107 Jalan lada 103
Hindu 4, 14, 21, 48, 52, 54, 59, 94, 105, 114, jalur lada 92, 97
125, 126, 128, 245
jalur rempah vii, viii, ix, x, xi, xii, xiv, 4, 5, 6,
Hindu-Budha 4, 21, 52, 54 11, 13, 98, 139, 140, 143, 174, 184, 191,
Hitu iii, 11, 15, 28, 34, 71, 78, 81, 82, 83, 89, 193, 199, 228, 234, 241, 242, 245
104, 127, 128, 142 jalur selatan xi, xiii, 72, 83, 128, 146, 155, 158,
Hoi An 92 171, 185, 218
Hormuz 71, 104, 158, 162, 164, 171, 204 jalur utara xi, xii, 13, 67
Huamual 78, 81 Jambi vii, viii, x, xi, 3, 4, 42, 44, 45, 46, 47, 48,
50, 51, 52, 53, 68, 93, 94, 95, 96, 97, 98,
I 99, 100, 101, 102, 103, 121, 123, 133,
142, 172, 173, 174, 175, 176, 177, 178,
ikan 12, 15, 20, 36, 68, 75, 85, 140, 145, 154, 179, 180, 181, 182, 183, 192, 193, 196,
168, 170, 178, 186, 188, 195, 196, 206, 228, 229, 230, 231, 232, 233, 240, 245
212, 213, 214, 237, 240, 241
jamuju 109, 110
Ince Muda 123, 133
Janggala 55, 57
Inderapura 45
Janggala-Kediri 55, 57
India v, ix, x, 5, 11, 13, 24, 28, 30, 31, 32, 37,
42, 43, 44, 45, 47, 48, 50, 62, 68, 69, 71, jangkar 74
84, 94, 97, 98, 102, 103, 104, 105, 106, Jan Pieterszoen 38, 40, 80
107, 109, 110, 111, 113, 114, 119, 132,
133, 134, 141, 146, 147, 152, 162, 164, Jaratan 36, 68, 98, 121, 133, 140, 142, 240
165, 173, 174, 184, 186, 194, 208, 213, jaringan perdagangan 23, 27, 62, 72, 83, 105,
214, 218, 224, 228, 230, 236, 239, 242 109, 127, 134, 241
Indragiri 45, 98, 133, 231
jaringan perniagaan 5, 28, 71, 107, 110, 111,
Inggris ix, 35, 37, 43, 76, 78, 99, 102, 103, 205, 235, 240
211, 220, 222, 226
Jawa vii, viii, ix, x, xi, xii, xiii, xiv, 3, 4, 11, 13,
Iskandar Muda 44, 249 14, 20, 21, 23, 24, 27, 28, 30, 32, 33, 34,
35, 37, 40, 44, 45, 46, 48, 50, 51, 52, 54,
Islam vii, 4, 18, 23, 33, 35, 68, 82, 88, 94, 96,
55, 56, 57, 58, 59, 60, 61, 62, 63, 64, 67,
105, 115, 117, 118, 120, 121, 125, 126,
68, 69, 71, 72, 73, 75, 76, 77, 79, 81, 82,
131, 141, 142, 144, 157, 158, 159, 160,
161, 162, 164, 165, 166, 171, 172, 181, 83, 84, 85, 87, 90, 91, 92, 93, 94, 98, 99,
182, 190, 191, 196, 219, 220, 228, 247, 100, 102, 104, 105, 106, 107, 108, 109,
251 110, 111, 113, 114, 115, 116, 117, 118,
119, 120, 121, 122, 123, 124, 125, 126,
Islamisasi 157, 158, 160, 161, 162, 166, 171, 127, 128, 129, 130, 131, 132, 133, 140,
196 141, 142, 143, 146, 147, 148, 149, 154,
260 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

160, 161, 163, 164, 167, 169, 170, 175, Kalingga 105, 119, 184, 247
176, 177, 179, 182, 183, 184, 185, 186,
Kampar 45, 231
187, 188, 189, 190, 191, 193, 194, 195,
196, 197, 198, 199, 204, 211, 212, 213, kamper 31, 43, 44, 47, 52, 68, 69
214, 215, 216, 217, 218, 219, 227, 228, kampung Bandan 40
230, 231, 232, 234, 235, 236, 237, 238,
239, 240, 241, 242, 245 Kampung Baru 9
Jawadwipa 52 kapak 84, 90, 147, 168
Jawa Tengah 54, 55, 56, 57, 94, 114, 117, 118, kapal ix, x, xiii, xiv, 3, 4, 5, 13, 20, 28, 30, 31,
119, 120, 121, 125, 179, 184 32, 33, 34, 37, 38, 39, 40, 42, 43, 44, 45,
46, 47, 48, 51, 52, 54, 55, 67, 69, 70, 72,
Jawa Timur x, xi, 34, 35, 55, 56, 57, 59, 61, 73, 74, 75, 78, 81, 82, 83, 84, 87, 88, 89,
62, 68, 94, 98, 105, 106, 107, 109, 110, 90, 92, 93, 94, 95, 96, 97, 98, 99, 100,
114, 117, 133, 141, 146, 194, 195, 235, 101, 102, 103, 104, 110, 111, 114, 120,
239, 241 121, 123, 124, 125, 126, 127, 128, 129,
Jazirah Almamluk 162 131, 132, 133, 135, 140, 141, 146, 147,
148, 150, 152, 154, 158, 161, 164, 165,
Jepara vi, 3, 13, 30, 34, 54, 68, 98, 100, 102, 168, 169, 171, 174, 175, 178, 179, 182,
117, 118, 119, 120, 121, 122, 123, 124, 184, 185, 189, 192, 193, 195, 196, 197,
125, 126, 133, 134, 158, 165, 167, 184, 198, 199, 204, 205, 211, 213, 214, 215,
188, 192, 193, 195, 197, 204, 231, 235, 216, 218, 219, 220, 223, 224, 228, 229,
238, 239 230, 231, 232, 233, 234, 235, 236, 237,
Johor xiv, 92, 177, 178, 231 239, 240, 241, 242, 245
jung xiv, 28, 30, 31, 32, 34, 72, 73, 77, 87, 89, kapitalisme 28
96, 97, 100, 101, 102, 120, 121, 123, kapsete 21
127, 128, 129, 132, 135, 141, 146, 148,
150, 154, 169, 180, 188, 196, 197, 211, Karaeng Matoaya 35
213, 218, 232 kardumunggu 52
junk 82, 133, 165, 211 Karnataka 105
Juwana 113, 114, 117, 123, 133, 197, 235, 238 kasturi 44

K kasumba 109, 110

kacang 109, 240 katun 30, 31, 32, 68, 69, 75, 98, 99, 111, 129,
132, 133, 140, 141, 147, 152, 171, 214,
Kahuripan 55, 56, 57, 116 218
kain ix, x, xi, 3, 13, 24, 25, 28, 30, 31, 32, 36, kayu 3, 15, 43, 44, 48, 52, 68, 69, 70, 74, 77, 81,
37, 43, 69, 71, 75, 79, 81, 82, 84, 87, 88, 83, 84, 96, 97, 101, 107, 111, 119, 121,
90, 92, 93, 100, 104, 107, 111, 121, 122, 124, 133, 141, 142, 143, 145, 150, 170,
128, 129, 130, 132, 133, 134, 152, 155, 178, 185, 199, 203, 232, 235
169, 170, 185, 189, 190, 199, 210, 211,
kayu brazil 83, 111
214, 216, 218, 231, 232, 238, 240
kayu cendana 3, 52, 77, 84, 107, 121, 203, 232
kain tenun x, 13, 30, 71, 79, 81, 92, 107, 111,
128, 129, 155, 170, 189, 190, 199, 211 kayu gaharu 44, 52, 68, 96
Kakehang 11 kayu jati 68, 119
Indeks | 261

kayu manis 3, 44, 68, 70 ketumbar 109, 110


kayu pewarna merah 111 kilala 106
kayu sapang 44 kilalan 106
kebudayaan Jawa 147 Kisar 84
kecamatan Amahai 17 klenteng 155, 156, 157, 179, 251
Kecamatan Elpa Putih 17 Kolano 85, 86
Kedah 102 kompas 162
Kediri 55, 56, 57, 191 komunitas pelabuhan 5, 111, 165, 186, 188,
189, 190, 195, 196
Kedu 55, 106
komunitas pesisir 177, 195
Kei xiv, 11, 14, 21, 34, 40, 55, 71, 75, 77, 79,
80, 150, 152, 154, 170, 211, 214, 224 Kong Hu Cu 14
Keling 31, 119, 146, 173, 174, 196, 199 Kora-Kora 156
kemukus 52 Korea xiii
kenari 24, 145, 147, 169, 209 Koromandel xi, 13, 28, 30, 31, 32, 105, 124,
128, 132, 169, 190, 218, 224
Kenneth R. Hall 61
kota internasional 3, 192, 194, 195, 239
Kepulauan Banda viii, ix, x, 9, 10, 11, 12, 13,
14, 15, 20, 22, 24, 25, 30, 32, 33, 35, 36, Kota Seberang 179, 180, 181
37, 40, 41, 71, 73, 74, 76, 78, 80, 82, 83,
Kozhikode 129
92, 139, 141, 145, 146, 149, 157, 166,
185, 203, 204, 205, 206, 207, 208, 210,
211, 212, 214, 216, 217, 218, 219, 220,
L
221, 222, 224, 225, 226, 227, 240 lada ix, xi, xiii, 5, 31, 43, 44, 47, 68, 69, 71,
76, 92, 93, 96, 97, 98, 99, 100, 101, 102,
Kepulauan Seram 11, 16, 17, 24, 25, 71, 80, 81
103, 107, 109, 110, 111, 113, 121, 128,
Kepulauan Sunda Kecil 21, 77, 83, 84, 211, 133, 147, 152, 155, 158, 171, 179, 180,
220 191, 192, 193, 197, 198, 199, 214, 230,
kerajaan vii, 5, 23, 38, 42, 46, 47, 48, 50, 52, 231, 232, 233, 241
55, 56, 57, 59, 61, 62, 63, 68, 69, 73, 78, Lamongan 241
81, 90, 94, 103, 106, 107, 109, 110, 111,
Lampung 98, 197, 240
114, 115, 116, 117, 118, 119, 120, 123,
125, 126, 127, 128, 139, 141, 144, 162, Lapian, Adrian B. 249
164, 184, 186, 199, 216, 229, 230, 231,
Lasem vi, 44, 54, 98, 113, 114, 115, 116, 117,
241, 249
118, 119, 120, 121, 133, 179, 184, 188,
Keramik 20, 21, 23, 27, 248 195, 196, 235, 238, 239
Kerinci 96, 172 Lautan Hindia xii
keris 90, 111, 144, 229 Laut Cina Selatan 150, 152
Kerja Paksa 223, 251 Laut Jawa xiii, 69, 125, 126, 176, 198, 230
Ketjil Japon 102, 180, 232 Laut Merah 92, 103, 158, 162, 164
262 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Laut Natuna Utara xiii, 230, 233, 239 105, 107, 113, 120, 121, 122, 123, 128,
129, 132, 134, 135, 146, 149, 152, 154,
Laut Sulawesi xiii, xiv, 178, 249
158, 161, 162, 164, 165, 167, 169, 170,
Laut Sulu xiii, 75, 150, 152 171, 174, 175, 176, 178, 190, 191, 192,
196, 197, 198, 199, 203, 204, 213, 215,
Laut Tengah 43, 71, 76, 92, 94, 102, 103, 139,
216, 217, 218, 219, 220, 228, 230, 232,
157
235, 236, 239, 241
leenheer 41 Maloko 33, 162
Leihitu 81 Maluku xi, xii, xiii, 3, 9, 11, 12, 13, 14, 15, 17,
lembah Brantas 61, 109 18, 20, 21, 22, 23, 24, 25, 27, 28, 30, 31,
32, 33, 34, 35, 36, 42, 43, 50, 55, 67, 68,
lilin 68, 207 69, 70, 71, 72, 73, 75, 76, 77, 78, 79, 82,
Lingapati 59 83, 84, 85, 87, 88, 89, 93, 104, 105, 109,
110, 111, 121, 122, 123, 126, 127, 128,
loji 36, 96, 124, 196 129, 130, 132, 133, 134, 139, 140, 141,
Lonthor 38, 78, 80, 88, 145, 147, 157, 159, 146, 149, 150, 152, 154, 155, 157, 158,
203, 204, 209 162, 165, 166, 168, 169, 170, 171, 190,
192, 203, 204, 205, 208, 213, 215, 216,
Luwu iii, 90, 91 218, 219, 220, 224, 228, 231, 233, 235,
Luzon 23, 150 237, 239, 240, 241, 245
Maluku Tengah 9, 15, 17, 20, 21, 23, 25, 208
M Maluku Tenggara 11, 71, 75, 157, 158
madu xi, 68, 81, 98, 99, 101, 133, 185 Mamluk 33, 206
Madura 118, 131, 186, 190, 191, 198 Manananjung 110, 111
Magelang 55 Manggarai 27, 253
maharaja 51, 52 manik-manik 18, 20, 21, 84, 90, 95, 149, 152
Ma Huan 63, 69, 194 mardijker 39
Majapahit vii, 33, 50, 55, 56, 57, 59, 62, 63, 69, Mataram 55, 56, 57, 93, 94, 114, 116, 117, 118,
90, 91, 94, 109, 110, 111, 113, 114, 115, 123, 124, 125, 161, 238, 247, 250
116, 117, 125, 126, 127, 128, 160, 161,
195, 196, 239, 240, 241 Medang 55, 56, 57, 191

Makassar vii, x, 3, 13, 27, 35, 44, 69, 70, 85, Meilink-Roelofsz, M.A.P. 250
90, 92, 93, 122, 132, 166, 170, 198, 215, meja batu 11, 156
225, 231
Melayu xiv, 11, 13, 14, 21, 28, 37, 46, 50, 68,
Makian xii, 23, 71, 85, 89, 139, 208, 215, 218, 75, 76, 77, 79, 83, 84, 92, 93, 99, 104,
224 114, 120, 121, 124, 134, 140, 141, 146,
150, 154, 161, 169, 170, 175, 178, 180,
Maladewa 198, 236
181, 186, 192, 199, 204, 211, 213, 214,
Malaka xi, xii, xiii, xiv, 3, 13, 25, 28, 30, 31, 32, 215, 231, 237, 240
42, 44, 45, 46, 47, 48, 49, 50, 51, 67, 68,
merkuri 84
69, 71, 72, 76, 77, 78, 83, 84, 92, 93, 94,
95, 96, 97, 98, 99, 100, 101, 103, 104, Mesir x, 103, 129, 139, 141, 204, 206
Indeks | 263

Miksic, John 250 Neira 11, 12, 14, 18, 37, 38, 39, 40, 73, 77, 141,
143, 149, 156, 157, 159, 161, 165, 204,
Minangkabau 45, 46, 99, 101
212, 213
Mindanao xii, 85, 152
nikel 90
Mindoro 23
Nina Suria Dewa 31
monopoli 14, 27, 28, 36, 37, 38, 39, 73, 87,
Nusantara vii, viii, ix, x, xi, xii, xiii, xiv, 3, 4,
99, 149, 205, 208, 210, 215, 217, 218,
5, 6, 9, 38, 40, 41, 42, 43, 44, 45, 46, 47,
226, 227
48, 50, 54, 65, 67, 68, 69, 70, 75, 85, 93,
monopoli rempah-rempah 38, 39, 215 94, 96, 97, 100, 101, 103, 107, 109, 110,
114, 121, 123, 127, 131, 151, 152, 153,
Morotai 85
172, 174, 175, 176, 177, 179, 184, 185,
Moti x, 89, 208 186, 190, 191, 192, 193, 197, 198, 223,
Muara 48, 52, 95, 96, 115, 172, 178, 230 228, 230, 231, 232, 233, 234, 235, 236,
237, 239, 240, 241, 242, 245
Muara Jambi 172
Nusa Tenggara xii, 45, 50, 142, 146, 155, 157,
Muara Sabak 52, 95 237, 240
Muara Zabak 48, 95, 178 Nyai Ageng Pinatih 130, 131, 190
Muko-muko 45
O
mutiara 31, 68, 69, 81
orang Belanda 14, 36, 37, 39, 40, 41, 79, 123,
N 210

naga 150, 156, 157, 171, 179 orang Inggris 37, 226

Nagarakertagama 110, 188, 239 orang kaya 14, 25, 27, 36, 37, 38, 39, 40, 41,
68, 71, 72, 73, 75, 79, 99, 131, 139, 140,
Naira 18, 20, 21, 25, 27, 35, 39, 79, 105, 141, 143, 144, 145, 146, 147, 149, 152, 161,
143, 145, 146, 147, 155, 158, 159, 160, 166, 168, 178, 182, 204, 205, 206, 209,
161, 165, 166, 203, 204, 205, 211, 212, 210, 211, 213, 215, 216, 217, 218, 219,
213, 214, 215, 217, 219, 220, 221, 222, 230, 231
225, 248, 251
Orang Kaya Sierra Lela 102
nakhoda 214, 215, 216
Orang Kayo 182, 229
Namasawar 157
orang laut 169, 176, 177, 178, 229, 230
narasi vii, viii, ix, x, xii, 4, 5, 6, 132, 159, 160,
237, 241 Orang Tionghoa 178

Narasi rempah 4 Orantata 24, 36, 73, 143, 145, 147, 209, 210,
211, 213
nasi 146
Ouw 15, 17, 20
Nassau 14, 38, 39, 40, 205, 225
negeri Amakusu 17 P
negeri pesisir 13 Padang viii, 228
Negeri Waraka 17, 21 padi gogo 33
264 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

Pahang xiv, 92, 102, 152, 169 patasiwa 88


pajak 61, 64, 67, 106, 149, 186, 190, 221, 231, Pati 28, 30, 117, 118, 120, 133, 134, 135, 161,
239, 240 197
Paku 118, 191 Pati Adam 134
pala ix, x, 9, 11, 13, 14, 23, 25, 27, 30, 31, 32, Pati Yusuf 28, 30, 134, 135
33, 34, 35, 36, 37, 38, 39, 40, 41, 43, 44,
Pecinan 179, 180
52, 68, 70, 71, 72, 73, 75, 76, 77, 78, 82,
84, 87, 92, 93, 100, 101, 104, 109, 111, pedagang vii, xi, xii, xiv, 12, 13, 20, 21, 24,
113, 128, 129, 132, 134, 139, 140, 141, 25, 28, 30, 31, 32, 33, 35, 36, 37, 38, 42,
142, 143, 145, 147, 148, 149, 152, 154, 61, 62, 63, 67, 69, 70, 71, 72, 73, 74, 75,
157, 158, 161, 168, 169, 170, 172, 193, 76, 78, 79, 80, 81, 82, 83, 84, 85, 86, 87,
203, 204, 205, 206, 207, 208, 209, 210, 89, 90, 92, 93, 94, 96, 98, 99, 100, 101,
211, 213, 214, 215, 216, 217, 218, 220, 102, 105, 106, 107, 111, 113, 121, 122,
221, 222, 223, 224, 225, 226, 227, 228, 127, 128, 129, 131, 132, 133, 134, 135,
232 139, 140, 141, 143, 144, 145, 146, 147,
Palembang vii, xiii, 42, 44, 45, 46, 48, 50, 51, 148, 149, 150, 152, 154, 155, 156, 157,
94, 98, 99, 100, 103, 119, 120, 121, 131, 158, 159, 162, 164, 165, 166, 168, 169,
142, 196, 197, 198, 216, 229, 240 170, 171, 179, 180, 181, 185, 186, 190,
191, 193, 198, 199, 203, 204, 208, 211,
pandai besi 85, 90 213, 214, 215, 216, 217, 218, 219, 222,
pantai Barat Sumatera 92 223, 224, 228, 231, 232, 238, 239, 240,
241, 242
pantai utara Jawa ix, xiv, 3, 4, 13, 30, 35, 54,
59, 69, 77, 94, 98, 111, 114, 115, 117, pedagang Cina 12, 20, 24, 25, 75, 84, 85, 86,
118, 121, 122, 124, 133, 164, 184, 185, 100, 101, 102, 105, 111, 132, 149, 150,
186, 188, 193, 199, 231, 234, 235, 236, 152, 154, 155, 157, 191, 193, 215
237, 238, 239, 240, 241, 242 pedagang Muslim 131
Pantan 13 pedagang perantara ix, 20, 70, 71, 100, 102,
Pararaton 63, 116, 194, 248 154, 179, 180, 231, 232, 242

Pariaman 45, 46, 98, 133, 182, 198, 228, 231, pedang 84, 90
236, 252 Pegu 68, 105, 106, 135, 148, 223
Pasai 13, 44, 68, 98, 184, 218, 219, 239 pegunungan 113
pasar 3, 28, 30, 31, 35, 36, 37, 44, 61, 62, 63, pelabuhan vii, ix, x, xi, xii, xiv, 3, 4, 5, 11, 13,
69, 71, 73, 75, 76, 77, 79, 80, 82, 85, 88, 14, 15, 23, 24, 25, 28, 30, 31, 32, 33, 34,
92, 93, 96, 97, 101, 103, 104, 109, 110, 36, 40, 43, 44, 45, 47, 52, 54, 57, 59, 61,
124, 140, 149, 150, 154, 155, 164, 165, 62, 63, 67, 68, 69, 70, 71, 72, 73, 75, 77,
168, 169, 170, 171, 186, 189, 190, 205, 80, 81, 82, 83, 84, 87, 89, 90, 92, 93, 94,
206, 209, 215, 216, 217, 219, 226, 227, 97, 99, 100, 102, 104, 105, 107, 109,
231, 236, 238, 240 110, 111, 113, 114, 117, 118, 120, 121,
Pase 68 122, 123, 125, 126, 127, 128, 129, 130,
131, 132, 133, 134, 139, 140, 141, 143,
Patalima 21, 22, 23 145, 146, 147, 148, 149, 150, 152, 154,
Patani xiv, 92, 98, 100, 102, 192, 231, 232 155, 157, 158, 161, 162, 164, 165, 166,
Indeks | 265

170, 171, 178, 179, 183, 184, 185, 186, pisau 79, 84, 90, 147, 168
188, 189, 190, 191, 192, 193, 194, 195,
Pontianak x, 170
196, 198, 199, 204, 205, 210, 211, 212,
213, 214, 215, 216, 217, 218, 219, 220, porselen 3, 17, 20, 25, 28, 75, 84, 86, 149, 152,
225, 228, 231, 234, 235, 236, 237, 238, 193, 232
239, 240, 241, 242, 245
Portugis xi, xiv, 11, 28, 30, 31, 33, 43, 44, 72,
Pelayaran xiii, 20, 42, 45, 59, 76, 97, 98, 99, 76, 77, 78, 82, 86, 87, 88, 92, 93, 96, 97,
111, 119, 127, 131, 132, 133, 151, 152, 99, 100, 101, 104, 120, 121, 123, 134,
153, 154, 162, 163, 164, 167, 183, 185, 135, 140, 152, 161, 164, 166, 170, 171,
193, 197, 238, 239 197, 206, 208, 215, 228, 236
pelayaran antar pulau 71 candi
pembuatan kapal 5, 48, 111, 123, 133 borobudur
penyu 92, 232 Kalasan
perahu xii, xiv, 12, 14, 20, 40, 48, 63, 72, 74, Perot 5, 63, 110
79, 114, 132, 141, 143, 145, 146, 150,
Prancis 226
154, 157, 166, 168, 171, 173, 177, 178,
181, 183, 211, 212, 213, 214, 219, 225, Prapanca 33, 110
231, 232, 233, 235, 237, 238, 242 prasasti 50, 55, 56, 57, 59, 61, 105, 106, 114,
perahu kecil 12, 74 116, 188, 194, 195, 238, 241
perahu lesung 214 prasasti Kaladi 106
perairan Nusantara ix, x, 3, 5, 6, 42, 43, 44, 45, Prasasti Kui 105
47, 50, 68, 103, 228, 231, 233, 236, 241 prasasti Matyasih 55
perk 220, 221, 222, 223, 225, 226 prou 12
perkenier 14, 40, 41, 204, 209, 220, 221, 222, Pulau Ay 9, 10, 12, 14, 18, 34, 37, 39, 205, 219,
223, 224, 225, 226, 227 220, 221
Persia xii, 69, 76, 79, 89, 105, 107, 124, 129, Pulau Babar 84
157, 158, 159, 162, 164, 194, 214, 215,
230, 236, 239, 242 Pulau Formosa 23
Pesisir Arabia 71, 76, 158 Pulau Kei 11, 55, 80
pesisir barat India 13, 28, 30, 31, 32, 98, 165 Pulau Pascadores 23
pesisir utara Jawa 11, 13, 34, 35, 63, 71, 76, 83, Pulau Run 9, 11, 14, 35, 37, 39, 40, 83, 145,
107, 109, 111, 113, 128, 133, 140, 141, 185, 205, 211, 213
185, 188, 190, 195, 199, 214, 215 pulau Timor 84
Pidie 68, 98 Punjulharjo 114, 115, 184
Pidir 44
Pieterzoon Verhooven 37 R
Pinaho 17 raja 21, 24, 52, 55, 56, 57, 59, 61, 62, 81, 88, 99,
101, 102, 103, 106, 107, 109, 114, 116,
Pires, Tome 250 117, 118, 119, 139, 141, 160, 161, 173,
266 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

174, 182, 229, 231 Sanjaya 55, 56


Raja Makassar 35 Sanna 56
Rakai 55 Saparua 15, 17, 20, 21
Rakai Watukuru Dyah Balitung 55 saudagar x, xi, 11, 13, 25, 28, 32, 35, 42, 44,
47, 67, 69, 71, 75, 77, 88, 89, 96, 98, 99,
rantau hilir 45
100, 101, 105, 128, 129, 134, 140, 142,
rantau pesisir 45 143, 144, 179, 180, 182, 190, 208, 210,
211, 214, 217, 231, 232, 236, 237, 239,
Rat 14, 159, 160, 161
242
Ratu 119, 157, 159, 160
sawah 33, 188
Rembang 54, 113, 114, 115, 117, 119, 133,
secang 107, 111
184, 192, 197, 235, 238
Selamon 9, 40, 143, 145, 147, 159, 160
Riau 42, 45, 94, 177
Selat xii, xiv, 9, 25, 28, 42, 44, 45, 46, 47, 48,
riverine xiii
49, 50, 51, 67, 69, 92, 93, 94, 95, 96, 97,
Roderich Ptak xii, 151, 153 103, 104, 107, 158, 175, 176, 190, 191,
197, 236
Rohawa 21
Selat Madura 190, 191
Rokan 45
Selat Malaka xii, xiv, 25, 28, 42, 44, 45, 46, 47,
rotan 68, 99, 133, 185
48, 49, 50, 51, 67, 69, 92, 93, 94, 95, 96,
ruang sosial 50, 51, 96, 107 103, 104, 107, 158, 175, 176, 197, 236
Run 9, 11, 14, 34, 35, 37, 39, 40, 73, 83, 143, Selat Sunda 45, 67, 69, 92, 97, 197, 236
145, 185, 204, 205, 211, 213, 219, 220,
Selayar 93
221
Semenanjung Melayu 178, 192, 215, 240
rute Borneo xiii, xiv, 77, 152, 170, 171
Sempe Bokor 15
rute Jawa xi, xiii, xiv, 111, 185
Seram 9, 11, 15, 16, 17, 19, 21, 22, 24, 25, 34,
rute pelayaran 3, 79, 110, 121
40, 71, 72, 80, 81, 82, 85, 204, 205, 211,
rute selatan 77, 129, 132, 152, 162, 184, 215 213, 214, 223, 224, 251
rute utara 12 Shin Tay 180
Ryukyu 68, 131 Shun Feng Shiang Suug 23
Siak vii, 45
S
Siam xii, 13, 93, 100, 106, 133, 232, 239
Sabak 52, 95
Sida Arif Malano 85
safflower 111
Singapura 42
sagu 10, 15, 20, 34, 75, 79, 85, 88, 89, 150,
214, 222 Singasari 55, 57, 116, 194

Samudra Hindia 33, 47, 107, 157, 158, 164, Sirimau 11, 17, 20
165 sistem sungai 62, 63
Indeks | 267

situs Lambur 48 Sutu 23


Soekarno 6 Syahbandar 67, 75, 123, 133, 190, 215, 216
Solor 27, 83
T
Soya 11, 17, 20
Taiwan 23
Spanyol 87, 88, 140, 207
Tajela Bokor 15
Sribuza 52
Tamil 105
Sriwijaya vii, 13, 42, 46, 48, 50, 51, 52, 54, 69,
Tamwlang-Kahuripan 55, 56
94, 104, 114, 119, 157, 175, 176, 177,
178, 184, 229, 230 Tanimbar 40, 152
Sulawesi vii, xi, xii, 3, 23, 24, 27, 33, 35, 36, 45, tawas 31
67, 85, 90, 92, 111, 133, 166, 168, 170, teh 68
171, 178, 218, 228, 240
tekstil xii, 3, 13, 28, 30, 31, 32, 43, 61, 68, 69,
Sultan Agung 118, 124 77, 79, 81, 85, 96, 102, 103, 106, 121,
Sultan Almansoer 88 129, 132, 134, 140, 141, 147, 152, 186,
214, 218, 237, 241
Sultan Iskandar Muda 44, 249
Teluk Bone 90
Sulu xii, xiii, xiv, 75, 150, 152, 185, 250
Teluk Persia 76, 89, 157, 158, 159, 162, 230
Suma Oriental 13, 28, 30, 31, 32, 34, 68, 69,
72, 96, 97, 104, 105, 113, 121, 125, 126, Temanggung 106
129, 131, 132, 134, 146, 190, 192, 196, Batang
197, 198, 203, 211, 213, 214, 216, 218,
220 Merangin

Sumbawa 3, 21, 30, 83, 84, 93, 106, 107, 111, Sangir
129, 139, 168, 169, 170, 185, 204, 213, Tebo 46, 47, 48, 51, 52, 95, 96, 172, 173,
220 174, 175, 176, 179, 180, 232, 233
Sunan Giri 131, 191 Tenasserim 92
Sunda iii, 21, 45, 67, 69, 77, 83, 84, 92, 97, 98, Tengger 57
99, 110, 197, 198, 211, 220, 236
Ternate vii, xii, 15, 18, 22, 23, 28, 31, 34, 35,
Sunda Kecil 21, 77, 83, 84, 211, 220 70, 71, 73, 79, 80, 81, 85, 86, 87, 88, 89,
Sunda Kelapa 198 90, 139, 149, 150, 152, 162, 170, 186,
204, 208, 213, 215, 218, 220, 224, 231,
Sungai Brantas 33, 57, 63, 190, 191 247
Sungai Kalaena 90 Thailand 18, 98, 111, 148, 218, 233
Sungai Musi 48 Thanh-hoi 25
Surabaya 34, 36, 63, 83, 118, 122, 124, 125, Tidore xii, 18, 23, 28, 70, 71, 73, 79, 81, 85, 87,
126, 129, 131, 133, 140, 154, 155, 185, 88, 89, 92, 139, 149, 150, 152, 162, 186,
204, 231, 238 204, 208, 213, 215, 218, 224
sutra 30, 68, 98, 144, 171, 189, 199, 218 Tiku 46, 98, 228, 236
268 | Jalur Rempah dan Dinamika Masyarakat Abad X - XVI

timah 68, 69, 84, 109 W


Timor 27, 77, 84, 100, 109, 203, 223, 225 Wandan 33, 40, 128, 139, 160
Timur Tengah 43, 44, 50, 68, 95, 141, 158, wangsa 191
170, 236
WanuWa 188
Tionghoa 45, 96, 100, 101, 102, 119, 133, 175,
178, 179, 180, 181, 238, 251 Waraka 17, 18, 21
Tobunggu 90 watak 195, 219
Tome Pires 13, 84, 96, 120, 121, 125, 126, 128, Wendan 13
146, 190, 192, 196, 197, 198, 250
Wenlaogu 13
Tuban iv, viii, 36, 44, 54, 81, 111, 113, 117,
118, 122, 125, 126, 127, 128, 140, 142, Wenlugu 13
146, 184, 185, 188, 193, 194, 195, 198,
Wetar 84
235, 237, 238, 239, 240
Tumasik 42 wungkudu 110

U Y
uang kepeng 133 Yuwana 133

Ujung Pelancu 48
Z
Ulakan 45
Zabak 48, 51, 52, 54, 95, 178
V zaman bahari 162
Venesia 33, 71, 105, 204 zaman harmoni 72
Victoria 82 zaman kuno xiii, 11, 15, 21, 22, 23, 113, 184,
Vietnam 18, 25, 111, 150, 152, 233, 239 206
VOC 14, 27, 31, 36, 37, 38, 39, 73, 78, 79, 80, zaman perdagangan 143, 144, 150
83, 95, 118, 119, 123, 124, 125, 198,
208, 215, 220, 221, 222, 223, 224, 225, Zanggi 106
226, 232 Zheng He 63

Anda mungkin juga menyukai