Anda di halaman 1dari 25

KOP DESA

Nomor : ..../VI/201....
Lamp :1 (Satu) Bendel
Hal : Permohonan Pengukuhan Pokdarwis

Kepada Yth.
Kepala Dinas Pariwisata
Kabupaten Gunungkidul
Di Wonosari

Dengan hormat,
Bahwa dalam rangka menegakkan ketentuan Perda 5 tahun 2013 tentang
Penyelenggaraan Kepariwisataan khususnya terkait ketentuan Pengukuhan
Kelompok Sadar Wisata, maka dengan ini kami mengajukan permohonan
untuk pengukuhan Pokdarwis yang berkedudukan di Padukuhan.............,
Desa................... Kecamatan ....................... Kabupaten Gunungkidul dengan
destinasi ...............................
Sebagai bahan pertimbangan, bersama ini dilampirkan :
1. SK Penetapan
2. AD/ART
3. Struktur Organisasi
4. Susunan Pengurus dan Anggota
5. Berita Acara pembentukan Pokdarwis
6. Program kerja
7. Surat Pernyataan/perjanjian
8. Denah/sketsa Destinasi
9. Foto-foto dokumentasi

Demikian, atas perhatian dan terkabulnya permohonan ini disampaikan


terima kasih.

Mengetahui : ...................., tanggal........


Camat Kepala Desa

(..............................) (..........................)
KOP DESA

KEPUTUSAN KEPALA DESA .....................


KECAMATAN ................. KABUPATEN GUNUNGKIDUL
NOMOR : ...........................

TENTANG
PENETAPAN KELOMPOK SADAR WISATA ...........................
PADUKUHAN...................... DESA.................................
KECAMATAN............................ KABUPATEN GUNUNGKIDUL

Menimbang :
a. Bahwa dalam rangka meningkatkan peran serta masyarakat
sebagai subyek atau pelaku penting dalam pembangunan
kepariwisataan, pengembangan kemitraan dan sinergi dengan
pemangku kepentingan terkait untuk mendukung
pengembangan kepariwisataan di Kabupaten Gunungkidul,
b. Bahwa untuk membangun, menumbuhkan sikap dan
dukungan positif masyarakat sebagai tuan rumah melalui
perwujudan nilai-nilai Sapta Pesona bagi tumbuh
berkembangnya daerah dan kesejahteraan masyarakat, maka
dipandang perlu untuk menetapkan kelompok Sadar Wisata.

Mengingat :
1. Undang-Undang Nomor 15 tahun 1950 tentang pembentukan
Daerah-Daerah Dalam Lingkungan Daerah Istimewa
Yogyakarta Jo. Peraturan Pemerintah Nomor 32 Tahun 1950;
2. Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2009 tentang
kepariwisataan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun
2009 Nomor 11, Tambahan Lembaran Negara Nomor 4996);
3. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 Tentang Pemerintah
Daerah sebagaimana telah diubah dengan Peraturan
Pemerintah Pengganti Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2014;

4. Peraturan Daerah Kabupaten Gunungkidul Nomor 7 Tahun


2016 tentang Pembentukan dan Susunan Organisasi
Perangkat Daerah;
5. Peraturan Daerah Kabupaten Gunungkidul Nomor 5 Tahun
2013 tentang penyelenggaran kepariwisataan;
6. Peraturan Bupati Gunungkidul Nomor 5 Tahun 2013 tentang
penyelenggaraan Kepariwisataan.
Memperhatikan :Surat dari Pokdarwis ................. Nomor : .............................
tanggal .......................... tentang permohonan penetapan
Pokdarwis .............................

MEMUTUSKAN :
Menetapkan :
KESATU : Menetapkan terbentuknya Kelompok Sadar Wisata
(Pokdarwis).........yang berkedudukan di destinasi
wisata..................
KEDUA : Kelompok sadar wisata merupakan kelembagaan di tingkat
masyarakat yang anggotanya terdiri dari para pelaku
kepariwisataan yang memiliki kepedulian dan
tanggungjawab serta berperan sebagai penggerak dalam
mendukung tercipta iklim kondusif bagi tumbuh dan
berkembangnya kepariwisataan serta terwujudnya Sapta
Pesona dalam meningkatkan pembangunan daerah melalui
kapariwisataan dan manfaatnya bagi kesejahteraan
masyarakat.
KETIGA : Jika ternyata terdapat kekeliruan dalam keputusan ini akan
diadakan perbaikan sebagaimana mestinya.
KEEMPAT : Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan.

DITETAPKAN DI..........................

PADA TANGGAL ..........................

KEPALA DESA.....................................

(.............................)
KELOMPOK SADAR WISATA PUNTHUK KEPUH
Desa Katongan

ANGGARAN DASAR

BAB I

KETENTUAN UMUM

PASAL 1

(1) Yang dimaksud kelompok Sadar Wisata adalah :


Kelembagaan ditingkat masyarakat yang anggotanya terdiri dari
para pelaku kepariwisataan yang memiliki kepedulian dan
tanggungjawab serta berperan sebagai penggerak dalam
mendukung terciptanya iklim kondusif bagi tumbuh dan
berkembangnya kepariwisataan serta terwujudnya Sapta Pesona
dalam meningkatkan pembangunan daerah melalui
kepariwisataan dan manfaatkanya bagi kesejahteraan masyarakat
sekitar.

BAB II
NAMA DAN BENTUK ORGANISASI
PASAL 2

(1) Organisasi ini bernama Kelompok Sadar Wisata Punthuk Kepuh


(2) Bentuk Organisasi adalah perkumpulan

BAB III
AZAS DAN TUJUAN
PASAL 3
Kelompok Sadar Wisata Punthuk Kepuh berazaskan pancasila
dan UUD 1945

PASAL 4

(1) Tujuan dari pembentukan Kelompok Sadar Wisata


(Pokdarwis) ini adalah sebagai berikut:
(1) Meningkatkan posisi dan peran masyarakat sebagai subjek atau
pelaku penting dalam pembangunan kepariwisataan, serta dapat
bersinergi dan bermitra dengan pemangku kepentingan terkait
dalam meningkatkan kualitas perkembangan kepariwisataan di
daerah.
(2) Membangun dan menumbuhkan sikap dan dukungan positif
masyarakat sebagai tuan rumah melalui perwujudan nilai-nilai
Sapta Pesona bagi tumbuh dan berkembangnya kepariwisataan di
daerah dan manfaatnya bagi pembangunan daerah maupun
kesejahteraan masyarakat.
(3) Memperkenalkan, melestarikan dan memanfaatkan potensi daya
tarik wisata yang ada di masing-masing daerah.

BAB IV
KEDUDUKAN
Pasal 5

Pokdarwis Punthuk Kepuh berkedudukan di wilayah pedukuhan Kepuhsari


desa Katongan kecamatan Nglipar Kabupaten Gunungkidul Daerah Istimewa
Yogyakarta.

BAB V

KEANGGOTAAN

PASAL 6

Syarat-syarat umum keanggotaan Pokdarwis adalah sebagai


berikut :

1) Bersifat sukarela
2) Memiliki dedikasi dan komitmen dalam pengembangan
kepariwisataan
3) Masyarakat yang bertempat tinggal disekitar lokasi daya tarik
wisata dan memiliki kepedulian terhadap pariwisata;
4) Mempunyai mata pencaharian atau pekerjaan yang berkait
dengan penyediaan barang atas jasa bagi kebutuhan wisatawan
baik langsung maupun tidak langsung
5) Jumlah anggota setiap Pokdarwis, minimal 15 orang.

(1) Syarat-Syarat menjadi anggota Kelompok Sadar Wisata sebagai


berikut
1) Bersifat sukarela
2) Memiliki dedikasi dan komitmen dalam pengembangan
kepariwisataan
3) Masyarakat yang bertempat tinggal disekitar lokasi daya tarik
wisata dan memiliki kepedulian terhadap pariwisata;
4) Mempunyai mata pencaharian atau pekerjaan yang berkait
dengan penyediaan barang atas jasa bagi kebutuhan wisatawan
baik langsung maupun tidak langsung
5) Masyarakat diluar wilayah dapat menjadi anggota Pokdarwis
dengan syarat bersedia menandatangani pernyataan tertulis
bermeterai dari Pokdarwis dan jumlahnya dibatasi yaitu
sepersepuluh dari seluruh jumlah anggota Pokdarwis
6) Jumlah anggota setiap kelompok sadar wisata minimal 15 (lima
belas) orang;

(2) Sifat keanggotaan Pokdarwis


1) Keanggotaan Pokdarwis bersifat sukarela;
2) Keanggotaan bisa gugur apabila melanggar peraturan yang telah
ditetapkan seperti diatur dalam Anggaran Rumah Tangga;

Pasal 7
Hak dan Kewajiban Anggota

(1) Kewajiban Anggota


1) Melaksanakan dan mematuhi segala peraturan yang telah
ditetapkan dan disepakati oleh kelompok;
2) Menjaga nama baik kelompok;
3) Berpartisipasi dalam kegiatan yang dilaksanakan oleh kelompok;

(2) Hak Anggota


1) Mendapatkan informasi/laporan pertanggung jawaban
pengurus;
2) Mengawasi pelaksanaan kegiatan kelompok
3) Mengetahui keadaan keuangan kelompok;
4) Hak untuk menyampaikan pendapat
5) Hak untuk dipilih dan memilih pengurus kelompok;

BAB VII
KEPENGURUSAN
Pasal 8

(1) Pengurus Pokdarwis Punthuk Kepuh dipilih oleh anggota dalam


Forum Musyawarah Anggota;
(2) Dalam pembentukan pengurus, menerapkan prinsip-prinsip
demokrasi;
(3) Pengurus Pokdarwis Punthuk Kepuh berasal dari anggota
Pokdarwis itu sendiri;
(4) Struktur kepengurusan Pokdarwis terdiri dari:
a. Unsur pembina : Kepala Dispar Kab. Gunungkidul
b. Unsur penasehat : Camat Nglipar Kepala DesaKatongan
dan Dukuh Kepuhsari Unsur pimpinan : Ketua, Wakil
Ketua, Sekretaris,Bendahara
c. Unsur anggota
d. Seksi-seksi
(5) Dalam melakukan kegiatan, pengurus harus mengacu pada
program strategis Pokdarwis;
(6) Masa jabatan pengurus Pokdarwis berlaku selama 3 tahun dan
dapat dipilih kembali maksimal 1 kali masa jabatan

Pasal 9
Fungsi dan Tugas pengurus
1) Pembina
Unsur Pembina, dapat dibagi dalam 2 (dua) tingkat yaitu
Pembina Langsung dan Pembina tak langsung.
a. Unsur Pembina Langsung Pokdarwis adalah Pembina
ditingkat lokal atau daerah yaitu: Pemerintahan Daerah cq.
Dinas Kabupaten/Kota yang membidangi kepariwisataan.
b. Unsur Pembina Tak Langsung adalah pembina ditingkat
pusat (yaitu Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif cq.
Direktorat Jenderal Pengembangan Destinasi Pariwisata,
Direktorat Pemberdayaan Masyarakat)dan/atau Provinsi
(Dinas ditingkat Provinsi yang membidangi kepariwisataan).
2) Penasehat
Penasehat dapat dipilih dan di tunjuk dari tokoh masyarakat
setempat yang dipandang mampu dan dapat menjadi teladan.
3) Pimpinan
Unsur pimpinan terdiri dari Ketua, Wakil Ketua, Sekretaris,
Bendahara.
Unsur pimpinan Pokdarwis diutamakan seseorang yang
memiliki kesadaran untuk memajukan dan mengembangkan
pariwisata di daerahnya, membina masyarakat sadar wisata
dan turut melaksanakan Sapta Pesona dalam kehidupan
sehari-hari. Pemimpin dipilih berasal dari para anggota itu
sendiri atau yang ditunjuk oleh anggota.
4) Sekretariat
Setiap Pokdarwis memiliki ruang sekretariat yang berfungsi
sebagai tempat kesekretariatan dan tempat pertemuan para
anggota. Sekretariat Pokdarwis mencatat atau
mendokumentasikan setiap kegiatan organisasinya.
5) Anggota
Terdiri dari anggota masyarakat yang berada atau tinggal di
sekitar lokasi daya tarik wisata yang dengan sukarela
menyatakan diri sebagai anggota.
6) Seksi-seksi
Masing-masing seksi Pokdarwis terdiri dari seorang
penanggungjawab atau koordinator dengan dibantu oleh
beberapa anggota Pokdarwis lainnya.

Seksi-seksi yang dapat dibentuk meliputi :

a. Keamanan dan Ketertiban


Merupakan seksi yang bertanggungjawab bagi terciptanya
kondisi yang aman dan tertib di sekitar lokasi daya tarik
wisata atau destinasi pariwisata.

b. Kebersihan dan Keindahan


Merupakan seksi yang bertanggungjawab bagi terciptanya
kondisi yang bersih dan indah disekitar lokasi daya tarik
wisata atau destinasi pariwisata.

c. Daya Tarik Wisata dan Kenangan


Merupakan seksi yang bertanggungjawab untuk
mengembangkan berbagai potensi sumber daya wisata dan
kekhasan atau keunikan lokal sebagai daya tarik dan unsur
kenangan setempat.

d. Hubungan Masyarakat dan Pengembangan Sumber Daya


Manusia
Merupakan seksi yang bertanggungjawab untuk
menyebarluaskan berbagai informasi terkait dengan potensi
kepariwisataan lokal, serta kegiatan Pokdarwis dan
mengembangkan kualitas anggota-anggota Pokdarwis.

e. Pengembangan Usaha
Merupakan seksi yang bertanggungjawab untuk menjalin
kerjasama dan kemitraan dengan berbagai pihak terkait
dalam pengembangan usaha Pokdarwis.

Pasal 10
Hak, Kewajiban dan Wewenang Pengurus

(1) Kewajiban Pengurus :


1) Pengurus melakukan koordinasi setiap hari senin minggu ke
dua
2) Pengurus menyelanggarakan pertemuan rutin anggota
sebulan sekali pada tanggal 1 setiap bulan;
3) Menyusun kerja setahun
4) Pengurus merencanakan rencana kerja dan
mempertanggungjawabkan kegiatannya

(2) Wewenang Pengurus :


1) Pengurus berwenang membuat perikatan hukum dengan
pihak lain
2) Pengurus memiliki kewenangan-kewenangan lain
sebagaimana diatur dalam deskripsi kerja;

(3) Hak Pengurus :


1) Dalam hal ini melaksanakan tugas luar kota dan tugas
yang mengharuskan untuk meninggalkan rumah lebih
satu hari kerja (8 jam), pengurus berhak memperoleh
uang transpot, akomodasi, dan konsumsi sesuai standar
kelompok;
2) Pengurus berhak menggunakan fasilitas kelompok untuk
memperlancar penyelesaian pekerjaan;
3) Pengurus berhak memperoleh insentif ketentuan yang
telah ditetapkan;

BAB VIII
KEUANGAN
PASAL 11

Untuk mendukung kegiatan pokdarwis, dana dihimpun dan diperoleh dari :

1) Iuaran rutin anggota


2) Membentuk dan mendirikan Badan Usaha
3) Melakukan usaha pariwisata
4) Bekerja sama dengan sponsor dan masyarakat yang tidak mengikat
dan tidak bertentangan dengan ketentuan yang berlaku
5) Bantuan pemerintah

BAB IX
KERJASAMA
PASAL 12

1) Kelompok Sadar Wisata antara satu dengan yang lainnya dapat


melakukan kerjasama;
2) Kerjasama sebagai mana yang dimaksud dalam ayat (1) dituangkan
dalam bentuk naskah perjanjian kerjasama yang berisi:
a) Bidang yang dikerjasamakan;
b) Hak kewajiban masing masing pihak;
c) Jangka waktu kerjasama;
d) Kesempatan penyelesaian sengketa;dan
e) Pengaturan yang diperlukan;

BAB X
PERUBAHAN ANGGARAN DASAR
PASAL 13

1) Anggaran dasar ini berlaku sejak ditetapkan rapat anggota;


2) Perubahan anggaran dasar Pokdarwis hanya dilakukan dengan
persetujuan sekurang kurangnya 2/3 dari jumlah suara syah dalam
rapat anggota;
3) Apabila terjadi perubahan terhadap anggaran dasar, maka perlu
dibuatkan catatan perubahan anggaran dasar dan disampaikan
kepada anggota selambat lambatnya 30 (tiga puluh) hari setelah
perubahan;
BAB XI

PEMBUBARAN
PASAL 14

Pokdarwis sewaktu waktu dapat dibubarkan apabila:

1) Melakukan kegiatan yang bertentangan dengan anggaran dasar dan


anggaran rumah tangga;
2) Melakukan kegiatan yang melanggar hukum dan aturan perundang
undangan yang berlaku;

BAB XII
PENUTUP
PASAL 15

1) Hal hal yang belum diatur dalam anggaran dasar akan diatur dalam
anggaran rumah tangga dan mempunyai kekuatan hukum yang sama.
2) Anggaran dasar ini telah ditetapkan dalam rapat anggota dan
ditandatangani oleh wakil anggota dan pengurus yang telah diberi
mandat pembentukan.
ANGGARAN RUMAH TANGGA ( ART )
POKDARWIS PUNTHUK KEPUH DESA KATONGAN
BAB I

Pasal 1

LAMBANG POKDARWIS

Komposisi Visual Lambang Pokdarwis :

1. Gunung
2. Matahari
3. Ranting
4. Daun

BAB II

SERAGAM DAN KELENGKAPAN

Pasal 2

Pakaian Seragam Pokdarwis Punthuk Kepuh


(1) Pakaian Harian
(2) Pakaian Lapangan

Pasal 3

Warna Atribut dan Bentuk Pakaian Seragam Pokdarwis Punthuk Kepuh


(1) Atribut Pakaian Harian
(2) Atribut Pakaian Lapangan
BAB III

WILAYAH POKDARWIS PUNTHUK KEPUH

Pasal 4

Wilayah Pokdarwis terletak di Punthuk Kepuh Dusun Kepuhsari Desa


Katongan Kecamatan Nglipar

BAB IV

KARTU ANGGOTA

Pasal 5

(1) Pokdarwis Punthuk Kepuh menerbitkan kartu anggota yang berisi,


identitas lengkap meliputi: nomor anggota ,nama, alamat,
tempat/tanggal lahir,profesi bidang kepariwisataan dan
Ditandatangani ketua dan cap pokdarwis Punthuk Kepuh Kartu
anggota berlaku selama 4 (Empat ) tahun.
(2) Pada saat menjalankan tugas anggota wajib membawa atau
mengenakan kartu anggota.
(3) Kartu anggota akan dicabut dan dinyatakan tidak berlaku lagi
seiring dengan berakhirnya status keanggotaan bagi yang
bersangkutan.

BAB V

BERAKHIRNYA STATUS KEANGGOTAAN DAN PENGURUS

Pasal 6

Keanggotaan Pokdarwis Punthuk Kepuh berakhir karena :

(1) Atas permintaan sendiri, dengan mengajukan surat permohonan


tertulis dan disetujui oleh pengurus.
(2) Meninggal dunia.
(3) Diberhentikan oleh pengurus.

BAB VI

DISIPLIN POKDARWIS PUNTHUK KEPUH

Pasal 7
(1) Untuk memajukan organisasi kelompok sadar wisata perlu
ditegakan kedisiplinan para anggota untuk mentaati AD/ART
Kelompok sadar wisata.
BAB VII

SANKSI

Pasal 8

Bagi yang melanggar disiplin kelompok sadar wisata Punthuk Kepuh


dikenakan sanksi disiplin :
1. Peringatan lisan
2. Peringatan tertulis
3. Pemberhentian sementara
4. Dikeluarkan kelompok

BAB VIII

PERUBAHAN ANGGARAN RUMAH TANGGA

Pasal 9

1. Perubahan Anggaran Rumah Tangga ini hanya dapat dilakukan


oleh 2/3 (dua per tiga) dari jumlah Anggota yang hadir dan
mempunyai hak suara dalam Rapat anggota Tahunan atau rapat
yang khusus diadakan untuk itu.
2. Perubahan terhadap ART dapat dilakukan dalam rapat pengurus
atas usul anggota dan disetujui oleh sekurang-kurangnya ¾ (tuga
per empat) kelompok pendiri
3. Perubahan ART paling lambat 15 (lima belas) hari kalender sudah
harus disampaikan ke anggota.

Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dan apabila


dikemudian hari terdapat kekeliruan dalam penetapan akan diubah
dan dibetulkan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan,Di Kepuhsari, Tanggal 29 juni 2019

Atas Nama seluruh Anggota

Ketua Sekretaris,

( Mujiyono ) ( Joko Susilo )

Mengetahui
Kepala Desa Katongan

( Jumawan )
STRUKTUR ORGANISASI
KELOMPOK SADAR WISATA “PUNTHUK KEPUH”
DESA KATONGAN KECAMATAN NGLIPAR KABUPATEN
GUNUNGKIDUL

Pembina

Kapala.DisPar Kab.Gk

Penasehat

1. Camat
2. Kepala desa
3. Dukuh

KETUA

Wakil ketua

Sekretaris & Bendahara

SEKSI SEKSI SEKSI SEKSI SEKSI

Ketertiban& Kebersihan& Daya tarik Humas& Pengembang


an Usaha
Keamanan Keindahan Wisata & Pengembang
an SDM
Kenangan

Anggota
FORMULIR PENDAFTARAN

KELOMPOK SADAR WISATA (POKDARWIS)

1. NAMA POKDARWIS :Punthuk Kepuh


2. ALAMAT SEKRETARIAT :Kepuhsari,Katongan,Nglipar
3. WAKTU PEMBENTUKAN :29 juni 2019
4. KEPENGURUSAN
a) Penasehat :Restu Wibowo
b) Ketua pokdarwis :Mujiyono
c) Wakil ketua :Suwardi
d) Sekretaris :Joko Susilo
e) Bendahara :Sutrisna
f) Seksi seksi
 Keamanan& ketertiban :Sagiyo
 Kebersihan& keindahan :Poniman
 Daya tarik wisatawan& :Widodo
kenangan
 Humas dan :Maryono
pengembangan SDM
 Pengembangan usaha :Bardi
5. Jumlah anggota :34 orang
6. Kategori anggota menurut mata pencarian/bidang profesi

No Nama Alamat Profesi Keterangan


1 Surtini Kepuhsari Kepala dusun
2 Wardoyo,S.Pd Kepuhsari Ketua HKM
3 Restu Wibowo Kepuhsari Wiraswasta
4 Juari Kepuhsari Petani
5 Parno Kepuhsari Petani
6 Mujiyono Kepuhsari Wiraswasta
7 Suwardi Kepuhsari Wiraswasta
8 Tri Widyanto Kepuhsari Guru
9 Joko Susilo Kepuhsari Peternak
10 Sutrisna Kepuhsari Petani
11 Barno Kepuhsari Wiraswasta
12 Sagiyo Kepuhsari Petani
13 Sumargiyono Kepuhsari Petani
14 Purwo Widodo Kepuhsari Petani
15 Rabimu Kepuhsari Petani
16 Maryono Kepuhsari Petani
17 Dwi Kepuhsari Wiraswasta
18 Poniman Kepuhsari Wiraswasta
19 Sumanto Kepuhsari Wiraswasta
20 Widodo 06 Kepuhsari Wiraswasta
21 Marwoto Kepuhsari Petani
22 Rahmad Saputra Kepuhsari Wiraswasta
23 Wawan Kepuhsari Petani
24 Wahyu Kepuhsari Petani
25 Bardi Kepuhsari Wiraswasta
26 April Kepuhsari Wiraswasta
27 Handri Kepuhsari Wiraswasta
28 Bayu Kepuhsari Wiraswasta
29 Riski Kepuhsari Wiraswasta
30 Agit Kepuhsari Wiraswasta
31 Aditya ari Kepuhsari Wiraswasta
32 Sudar Kepuhsari Wiraswasta
33 Sirus Kepuhsari Wiraswasta
34 Bagas Kepuhsari Wiraswasta
35 Hermanto Kepuhsari Wiraswasta
36 Widodo 05 Kepuhsari Wiraswasta
37 Yusuf Kepuhsari Pelajar
38 Tukijan Kepuhsari Petani

7. DATA POTENSI KEPARIWISATAAN DI WILAYAH KERJA


POKDARWIS

Daya tarik wisata ada/tidak keterangan


1. sunrise
a. Daya tarik wisata alam 2. sunset
ada
3. Taman bunga

1. Situs batu
b. Daya tarik wisata budaya ada tumpeng
2. Tanggulasi

c. Daya tarik wisata ada 1. Spot foto


khusus/ lainya 2. Gondola
3. Outbound

Fasilitas pendukung wisata ada/tidak keterangan /jumlah


a. Penginapan/homestay ada 1
b. Warung makan Tidak Belum ada
c. Toko cinderamata Tidak Belum ada
d. Balai pertemuan Ada 1
e. Peta dan tanda informasi
1
wisata Ada
f. Toilet umum Ada 2
g. Area parkir Ada 1
h. Tempat sampah Ada 2
i. Jaringan telekomunikasi Ada 1
j. Jaringan listrik Tidak Belum pasang
lainya

8. INTERAKSI DESA TERHADAP KUNJUNGAN WISATAWAN

Wisatawan ada/tidak Keterangan/negara/jumlah


a. Wisatawan mancanegara Tidak

Belum louncing

b. Wisatawan nusantara Ada


Area Gunungkidul

9. KEDUDUKAN/ JARAK POKDARWIS TERHADAP LOKASI DAYA TARIK


WISATA (dalam km)
 Jarak ke 0,1 Km
 Jarak ke 0,3 km

10. PRESTASI / PENGHARGAAN YANG PERNAH DITERIMA :


Belum ada.........................................................................................

Kepuhsari,15 september 2018

Mengetahui

Ketua Pokdarwis Kepala Desa

( Mujiyono ) ( Jumawan )
BERITA ACARA PEMBENTUKAN PENGURUS POKDARWIS
PUNTHUK KEPUH PERIODE 2019 -2022

Pada hari ini Sabtu tanggal 29 juni 2019 pukul 19.00 WIB telah diadakan
musyawarah pembentukan pengurus Pokdarwis Periode 2019-2022 yang
bertempat di Sekretariat pokdarwis punthuk kepuh yang dihadiri oleh seluruh
anggota Pokdarwis punthuk kepuh dan juga kepala dusun Kepuhsari dengan
hasil musyawarah sebagai berikut :

a. Penasehat :Restu Wibowo


b. Ketua pokdarwis :Mujiyono
c. Wakil ketua :Suwardi
d. Sekretaris :Joko Susilo
e. Bendahara :Sutrisna
f. Seksi seksi
 Keamanan& ketertiban :Sagiyo
 Kebersihan& keindahan :Poniman
 Daya tarik wisatawan& :Widodo
kenangan
 Humas dan :Sumarno
pengembangan SDM
 Pengembangan usaha :Bardi

Kepuhsari, 29 juni 2019

Mengetahui,

Dukuh Kepuhsari Ketua

( Surtini ) ( Mujiyono )
DAFTAR HADIR PEMBENTUKAN POKDARWIS
PUNTHUK KEPUH
Hari/Tanggal : Sabtu, 29 juni 2019
Waktu : Jam 19.00 WIB
Tempat : Balai Pertemuan RT
Acara : Pembentukan Pokdarwis Punthuk Kepuh

No Nama Alamat Pekerjaan Tanda tangan


1 Surtini Kepuhsari Kepala dusun
2 Wardoyo Kepuhsari Ketua HKM
3 Restu Wibowo Kepuhsari Wiraswasta
4 Parno Kepuhsari Petani
5 Juari Kepuhsari Petani
6 Mujiyono Kepuhsari Wiraswasta
7 Suwardi Kepuhsari Wiraswasta
8 Tri Widyanto Kepuhsari Guru
9 Sutrisna Kepuhsari Petani
10 Barno Kepuhsari Wiraswasta
11 Sagiyo Kepuhsari Petani
12 Sumargiyono Kepuhsari Petani
13 Purwo Widodo Kepuhsari Petani
14 Maryono Kepuhsari Petani
15 Dwi Kepuhsari Wiraswasta
16 Poniman Kepuhsari Wiraswasta
17 Sumanto Kepuhsari Wiraswasta
16 Widodo 06 Kepuhsari Wiraswasta
19 Widodo 05 Kepuhsari Wiraswasta
20 Marwoto Kepuhsari Petani
21 Rahmad Saputra Kepuhsari Wiraswasta
22 Wawan Kepuhsari Petani
23 Sirus Kepuhsari Wiraswasta
24 Bardi Kepuhsari Wiraswasta
25 April Kepuhsari Wiraswasta
26 Handri Kepuhsari Wiraswasta
27 Bayu Kepuhsari WIraswasta
28 Riski Kepuhsari Wiraswasta
29 Agit Kepuhsari Wiraswasta
30 Aditya A Kepuhsari Wiraswasta
31 Sudar Kepuhsari Wiraswasta
32 Hermanto Kepuhsari Wiraswasta
33 Tukijan Kepuhsari Petani
34 Bagas Kepuhsari Wiraswasta
35 Yusuf Kepuhsari Pelajar
36 Joko Susilo Kepuhsari Peternak
PROGRAM KERJA

KELOMPOK SADAR WISATA PUNTHUK KEPUH

TAHUN 2019 S/d 2022

TAHUN KE
NO KEGIATAN VOLUME 1 2 3 SUMBER DANA

1 Pembuatan 1 v Swadaya
gapura
2 Pembuatan 2 v Swadaya
taman depan
3 Pembuatan 3 v Swadaya
akses jalan
4 Pembuatan 3 v Swadaya
selokan
5 Taman 1 v Swadaya
bundaran
6 Saung 6 v v Belum terealisasi
7 Spot foto 15 v Belum terealisasi
8 Outbound 1 v Belum terealisasi
Gondola 1 v Belum terealisasi
9 Pemasangan 1 v Belum terealisasi
Listrik
10 office 1 v ADD
11 Kamar mandi 8 v ADD
12 Instalasi air 2 v ADD
13 Gazebo 2 v ADD
14 Pemugaran 2 v v v Belum terealisasi
situs dan
tanggulasi

Kepuhsari 29 juni 2018

Ketua Pokdarwis Sekretaris

( Mujiyono ) ( Joko Susilo )


Foto pengerjaan area wisata punthuk kepuh

Anda mungkin juga menyukai