Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN JEMBER

DINAS KESEHATAN
Puskesmas Sukowono kecamatan sukowono

Jl. A.yani No. 102 sukowono Telp. 0331-566168 Jember Kode Pos 68194

Kerangka Acuan

PENYULUHAN KELOMPOK DILUAR GEDUNG

I. Latar Belakang
Promosi kesehatan puskesmas adalah upaya puskesmas melaksanakan
pemberdayaan kepada masyarakat untuk mencegah penyakit dan meningkatkan
kesehatan setiap individu, keluarga serta lingkungan secara mandiri dan
mengembangkan upaya kesehatan berbasis masyarakat. Kegiatan penyuluhan
yang dilaksanakan di luar lingkungan Puskesmas.
II. Tujuan
Tujuan Umum :
Tercapainya perubahan pengetahuan, sikap dan tindakan positif dari
Individu/Masyarakat dalam bidang kesehatan
Tujuan Khusus :
Pihak puskesmas diharapkan mampu menjadi teladan bagi pasien, keluarga dan
masyarakat untuk melakukan PHBS.
III. Sasaran
Seluruh warga yang berada di dalam lingkungan kerja puskesmas sukowono.
IV. Kegiatan Pokok dan Rincian

1. Persiapan
 Petugas promkes berkoordinasi dengan Kepala Desa dan Bidan Desa tentang
Penyuluhan yang akan dilaksanakan
 Menentukan maksud dan tujuan penyuluhan
 Menentukan sasaran pendengar
 Mempersiapkan materi yang akan diberikan sesuai tren masalah
 Mempersiapkan alat peraga/penyuluhan
 Menyiapkan absensi peserta
 Bidan Desa melakukan penyuluhan
2. Pelaksanaan
 Perkenalan diri
 Mengemukakan maksud dan tujuan
 Menjelaskan point-point isi penyuluhan
 Menyampaikan penyuluhan dengan suara jelas dan irama yang tidak
membosankan
 Tujukan tatapan mata pada setiap pendengar dan tidak tetap duduk di tempat
 Selingi dengan humor segar
 Pergunakan bahasa sederhana
 Ciptakan suasana relax ( santai ), pancinglah pendengar agar turut
berpartisipasi
 Jawab setiap pertanyaan secara jujur dan meyakinkan
 Sediakan waktu untuk tanya jawab
 Menyimpulkan penyuluhan sebelum mengakhiri penyuluhan
 Tutuplah penyuluhan anda dengan mengucapkan terima kasih

V. Metode atau Cara Pelaksanaan


- Survey
- Pengisian kuesioner
VI. Jadwal Kegiatan
Pada bulan Januari sampai Desember
VII. Sumberdaya
Petugas promosi kesehatan puskesmas sukowono.
VIII. Keluaran Kegiatan
Dengan penyuluhan diluar gedung ini untuk menambah wawasan para warga
atau masyarakat dalam lingkungan kerja puskesmas sukowono.
Jember,
Kepala Puskesmas Sukowono Koordinator Promkes

dr. Andy Maulana A. Marwiana


NIP. 19820203 201001 1 013 NIP. 19711225 199503 2 003

Anda mungkin juga menyukai