Anda di halaman 1dari 1

ANALISIS CERPEN

Nama : Adela Berliana Nugraha


Kelas : XI MIA 6
Matpel : Bahasa Indonesia
1. Analisis Cerpen
a. Judul : Unfriend You
b. Pengarang : Saraz Nadya
c. Ringkasan Cerita :
Aku tau. Tak seharusnya aku memiliki perasaan ini. Tapi apa yang bisa kulakukan? Aku
menyayanginya sebagai seorang lelaki, bukan sebagai sepupu. “Sya, lo pernah suka sama
seseorang gak?” Dia. Alvin. Menatapkan dengan wajah yang dimiringkan. Aku mengigit bibir
bawahku , menghilangkan kegugupan dari jantungku yang berdetak lebih cepat dari biasanya.
“Gue lagi ngerasain nih” Deg. Ada sesuatu yang mencubit hatiku saat itu, Siapa? Siapa cewek
yang disukai Alvin? Dengan paksaan, bibirku tertarik membentuk senyuman.
“Sya, gue lagi pedekatenih sama seseorang nih” Anna mengerling dengan senyuman
mengembang di bibirnya “Mana? kenalin dong” kataku bersemangat, Anna menunjuk nunjuk
dagunya dengan wajah berpikir “ Engga ah, nanti Alvin suka sama lo lagi” Deg. Alvin? Aku
menerka nerka suatu kemungkinan . Gak mungkinkan kalau Alvin yang kami maksud adalah
Alvin yang sama? Semoga saja dugaan ku salah. Semoga saja Alvin yang kami maksud
adalah orang yang berbeda. Ya. Semoga. Semoga saja Begitu.
4.1. Unsur Intrinsik
a. Tema : Cinta dan Persahabatan
b. Alur : Maju
c. Setting : Tempat : Rumah Alvin dan Sekola, Suasana: Sedih
Waktu : Siang dan Sore hari
d. Sudut Pandang : Orang Pertama (aku)
e. Penokohan : Alvin, Tasya, Anna
f. Karakter :
Alvin : Baik namun tidak peka
Tasya : Baik dan rela berkorban demi sahabat
Anna : Baik dan sayang sahabat
g. Amanat : Tuhan tidak selamanya memberikan apa yang kita inginkan namun Tuhan akan
memberikan apa yang kita butuhkan.
h. Gaya Bahasa : Bahasa sehari hari daerah Jakarta
4. 2. Unsur Ekstrinsik
a. Latar Belakang Pengarang : Melihat kejadian Lingkungan sekitar
b. Latar Belakang Penciptaan : Mengambil tema dari suatu lagu
c. Latar Belakang Sosial Budaya : Menghargai Persahabatan
d. Latar Belakang Sejarah : ----
1.4 Interpretasi Makna
a. Mengartikan kata sulit : --
b. Mengartikan kalimat unik : --
c. Komentar : 1. Ejaan : masih banyak salah
2. Tanda baca : sudah benar
3. Penggunaan singkatan : Tidak ada singkat an

Anda mungkin juga menyukai