Anda di halaman 1dari 27

BUKU PANDUAN PIJAT

Letak Titik Pijat Refleksi Untuk Mengobati Batuk


Titik Pijat Refleksi Batuk di kaki
Berikut ini beberpa titik refleksi kaki untuk mengobati sakit batuk yang berada di
telapak kaki dan punggung kaki sebelah kiri dan kanan.

Keterangan:

 A adalah titik refleksi paru-paru sebelah kanan


 B merupakan titik refleksi paru-paru sebelah kiri

Keterangan:

 A adalah titik refleksi Dada yang berada di bawah jari tengah kaki kiri dan
kanan
 B adalah titik refleksi tenggorokan yang bisa anda temukan di sela-sela
ibujari kaki

Titik Refleksi batuk di tangan


Setelah dirasa cukup melakukan pemijitan pada titik refleksi di kaki, sekarang
lanjutkan dengan melakukan pemijatan pada titik refleksi tangan untuk batuk
yang berada di telapak tangan dan punggung tangan.
Keterangan:

1. Merupakan titik refleksi tenggorokan di telapak tangan


2. Adalah titik refleksi untuk meredakan batuk yang berada di bawah ibu jari
telapak tangan

Keterangan:

1. Titik refleksi tenggorokan di punggung tangan


2. Titik refleksi dada di punggung kaki

Titik Akupresur Untuk Mengobati Batuk


Sekarang waktunya melanjutkan proses pengobatan batuk dengan melakukan
pemijatan pada titik-titik akupresur yang akan cepat meredakan batuk yang anda
derita.
Keterangan:

1. Letak syarafnya di bawah tenggorokan di cekungan antara dua tulang iga


atas
2. Letak titiknya di bawah tulang iga atas (lihat gambar)
3. Titiknya terletak di sebelah sendi bahu sebelah kiri
4. Titiknya sama dengan no 3 hanya letaknya di sebelah kanan
5. Titiknya terletak di ujung bawah tulang dada tengah

Keterangan Gambar:

 Titik no 1, 2 dan 3 terletak di bawah tulang tengkorak kepala


 Titik no 4 dan 5 terletak di tulang tengah punggung leher kiri dan kanan
 Titik no 6 dan 7 berada di sebelah tulang belikat atas sebelah kiri dan kanan

Lakukan pemijatan pada semua titik-titik saraf refleksi dan akupresur yang sudah
saya jelaskan diatas untuk meredakan dan mengobati sakit batuk yang anda derita.
untuk penderita batuk yang akut, lakukan terapi setidaknya 3 kali sehari selama 3
hari berturut-turut setelah itu terapi bisa dilanjutkan minimal 1 kali sehari secara
rutin sampai batuk yang anda derita sembuh total.

Pengobatan metode pijat refleksi untuk mengobati sakit batuk ini bisa diterapkan
juga pada anak-anak, tentunya dengan melakukan pemijatan dengan perlahan-
lahan agar anak tidak kesakitan.

Titik Pijat Refleksi Untuk Mengobati Sakit Pilek


Titik Refleksi di kaki Untuk Pilek
Berikut ini gambar titik refleksi untuk mengobati flu dan pilek di telapak kaki dan
punggung kaki

Keterangan Gambar:

1. Adalah titik refleksi hidung sebelah kiri yang berada di telapak kaki kanan
2. adalah titik refleksi hidung sebelah kanan yang berada di telapak kaki kiri
karena titik saraf refleksi di kepala adalah terbalik
Keterangan gambar:

1. Adalah titik refleksi tenggorokan yang berada di antara ibu jari punggung
kaki

Untuk cara memijatnya lakukan penekanan pada titik-titik tersebut menggunakan


jari anda secara perlahan selama minimal 2 menit di setiap titiknya.

Titik refleksi pilek di tangan


Setelah selesai melakukan pemijatan pada titik refleksi pilek di kaki, sekarang
lanjutkan dengan melakukan pemijatan pada titik-titik refleksi yang berada di
tangan untuk mengobati flu

Keterangan Gambar:

1. Titik refleksi tangan untuk menyembuhkan flu yang berada diantara ibu jari
dan jari telunjuk bagian luar ( lihat gambar)
2. Adalah titik refleksi yang berada di siku atas yang akan membantu
meredakan flu

Pijat secara perlahan dan jangan terlalu kuat karena akan sangat menyakitkan

Titik Akupresur untuk mengobati pilek


Selain melakukan pemijatan pada titik refleksi pilek di kaki dan tangan, untuk
mempercepat penyembuhan flu atau pilek yang anda derita, anda bisa
memanfaatkan beberapa titik akupresur berikut ini yang bisa anda pijat pada titik-
titik yang telah saya tandai.
Keterangan Gambar:

 Titik 1A dan 1B terletak di ujung alis mata bagian dalam kiri dan kanan
 Titik 2A dan 2B terletak di ujung luar hidung kiri dan kanan
 Titik 3A dan 3B terletak di tulang wajah tepat satu jari di samping titik no 2

Keterangan gambar:

 Titik No 1 berada tepat di tengah antara dua alis mata


 Titik no 2 dan 4 berada di bawah tulang iga yang berada di bawah
tenggorokan
 titik no 3 berada tepat di bawah tenggorokan di cekungan tulang dada

Untuk titik-titik akupresur anda bisa melakukan penekanan pada titik tersebut
secara perlahan selama minimal 1 menit setiap titiknya, anda bisa mengulang
pemijatan setelah 5 menit kemudian pada titik yang sama.
Untuk penyakit pilek atau influenza yang akut anda bisa melakukan terapi selama
minimal 3 kali sehari selama 3 hari berturut-turut, setelah itu jika belum sembuh
lanjutkan terapi minimal 1 kali sehari sampai sembuh total.

Mengobati Radang Tenggorokan Dengan Pijat


Refleksi

Keterangan gambar:

 Nomor 1 adalah titik refleksi tenggorokan di telapak kaki kanan dan kiri
 Nomor 2 merupakan titik kelenjar tiroid di kedua telapak kaki
 Nomor 3, 4 dan 5 adalah titik refleksi kelenjar getah bening
 Nomor 6 dan 7 adalah titik refleksi tenggorokan di telapak dan punggung tangan
 Nomor 8 dan 10 merupakan titik akupresur yang terletak di bawak tulang iga
pertama
 Nomor 9 adalah titik akupresur di bawah tenggorokan tepat ditengah cekungan
tulang
 Nomor 11 dan 12 merupakan titik akupresur di leher belakang kanan dan kiri

Terapi Refleksi Radang Tenggorokan


Pemijatan bisa anda lakukan 3 kali sehari pada titik-titik yang sudah saya sediakan seperti
pada gambar diatas, dimulai dari titik refleksi di telapak kaki dan tangan kemudian
dilanjukan terapinya pada titik akupresur yang sudah saya tandai dengan nomor 8 sampai
12. Setiap selesai proses terapi, jangan lupa untuk memperbanyak minum air putih
minimal 2 gelas.

Titik Pijat Refleksi Syaraf Terjepit di Pinggang


Keterangan gambar:

 Nomor 1 merupakan titik refleksi kelenjar paratiroid di telapak kaki kanan dan kiri
yang berfungsi untuk mengontrol zat kapur dan kalsium didalam darah dan tulang
 Nomor 2, 3 dan 4 adalah titik refleksi tulang punggung, pinggang dan tulang
kelangkang yang berada kedua kaki
 Nomor 5 dan 6 merupakan titik refleksi pinggang dan punggung yang terletak di
kedua punggung tangan
 Nomor 7, 8, 9 dan 10 merupakan titik akupresur yang terletak pinggang sejajar
dengan pusar
 Nomor 11 dan 12 merupakan titik akupresur yang berada tepat diatas tulang
panggul kanan dan kiri
 Nomor 13 dan 14 terletak tepat di tengah pantat kanan dan kiri
 Nomor 15 dan 16 adalah titik akupresur yang berada di betis kanan dan kiri

Cara Terapi Syaraf terjepit di pinggang


Untuk terapi sakit pinggang karena syaraf terjepit, lakukan pemijatan pada titik refleksi
tulang pinggang dan punggung di telapak kaki dan tangan dengan agak keras terutama
untuk titik refleksi nomor 2,3,4,5 dan 6. Untuk titik lainnya lakukan pemijatan seperti
biasa atau jangan terlalu keras. terapi pada titik refleksi syaraf terjepit di pinggang
dimulai dari nomor 1 sampai nomor 16 selama minimal 3 menit di setiap titiknya.
mengatasi Sakit Leher Dengan Pijat Refleksi

 Nomor 1: Titik refleksi leher di telapak kaki kanan dan kiri


 Nomor 2: Titik refleksi kelenjar paratiroid di kedua kaki
 Nomor 3: Letak titik syaraf otot trapezius di leher dan pundak kanan dan kiri
 Nomor 4 dan 5: Merupakan titik akupresur yang terletak di sebelah sendi bahu kanan dan kiri
 Nomor 6 dan 7: Titik akupresur yang terletak di samping tulang punggung sebelah tulang belikat
atas
 Nomor 8 dan 9: Titik terletak di bawah cekungan tulang tengkorak belakang kanan dan kiri
 Nomor 10 dan 11: Titiknya terletak di otot belakang leher bawah
 Nomor 12: Titik akupresur yang terletak dua jari dibelakang telinga kanan dan kiri

Terapi pemijatan leher kaku

Setelah anda mengetahui letak titik refleksi dan akupresur yang dibutuhkan, sekarang saatnya melakukan
terapi pengobatan untuk leher yang sakit. Silahkan olesi leher belakang dan telapak kaki yang akan dipijat
dengan minyak urut yang anda miliki, kemudian mulai melakukan pemijatan pada titik refleksi di telapak
kaki kemudian lanjutkan dengan terapi pijat akupresur pada daerah leher sesuai letak titik pada gambar
diatas.

Lakukan pemijatan pada setiap titik refleksi dan akupresur minimal 3 menit, dimulai dari titik nomor 1
sampai dengan nomor 12. Pemijatan pada titik-titik tersebut akan merelaksasi otot dan syaraf pada leher
serta memperlancar peredaran darah di area yang sakit. Untuk tahap awal, lakukan terapi sebanyak 2 kali
pagi dan sore selama 3 hari berturut-turut, jika belum sembuh lanjutkan pemijatan minimal satu kali
sehari secara rutin
Titik Pijat Refleksi Untuk Mengobati Sesak Nafas Karena Asma

Lakukan pemijatan pada titik-titik refleksi sesak nafas seperti pada gambar diatas sesuai dengan urutan
nomor dari mulai nomor 1 sampai 10. Pemijatan dilakukan sekitar 2 menit pada setiap titiknya dan anda
bisa mengulangi pemijatan pada titik yang sama setelah 5 menit.

Mengatasi Penyakit Asam Lambung Dengan Pijat Refleksi


Gejala Penyakit Asam lambung

 Perut terasa kembung


 Perasaan mual dan mau muntah
 Nafas dab mulut berbau
 Sakit pada tenggorokan dan sulit menelan makanan
 Sering bersendawa
 Mulut terasa asam dan pahit
 Sakit pada ulu hati
 Panas dan sensasi terbakar pada kerongkongan / daerah dada
 Radang pada pita suara sehingga suara menjadi parau
 Terkadang disertai batuk karena iritasi pada tenggorokan
Keterangan Gambar:

Nomor 1 adalah titik refleksi serabut syaraf lambung pada telapak kaki kanan dan kiri

Nomor 2 merupakan daerah refleksi lambung di telapak kaki kanan dan kiri

Nomor 3 titik refleksi pankreas atau kelenjar ludah perut di kedua telapak kaki

Nomor 4 adalah letak titik refleksi usus 12 jari di kaki kanan dan kiri

Nomor 5 adalah titik refleksi kandung empedu yang hanya berada di telapak kaki kanan saja

Nomor 6 dan 7 merupakan titik refleksi lambung pada telapak tangan kanan dan kiri

Nomor 8 merupakan titik refleksi lambung dan usus di telapak tangan kanan dan kiri

Cara Mengobati Asam Lambung dengan Pijat Refleksi


Setelah anda mempelajari letak titik refleksi pada gambar yang sudah saya sediakan diatas, sekarang
saatnya untuk memulai proses terapi refleksi asam lambung yang menjadi pokok pembahasan kita pada
hari ini. Sebelum melakukan proses terapi sebaiknya olesi dengan minyak urut pada telapak kaki dan
pijat-pijat pelan untuk pemanasan selama 5 menit. Setelah itu anda bisa mulai memfokuskan pemijatan
pada titik-titik refleksi tersebut selama setidaknya 3 menit di setiap titiknya. Jika penyakit asam lambung
dirasa agak parah, untuk tahap awal lakukan terapi 3 kali sehari pada pagi siang dan malam sebelum tidur
selama 3 hari berturut-turut kemudian terapi bisa 1 kali sehari sampai sembuh.

Jangan lupa setelah selesai proses terapi refleksi asam lambung, untuk minum air putih minimal 500 ml
atau 2 gelas besar. Hindari stress berlebih, makan makanan yang banyak mengandung lemak, minuman
bersoda apalagi minuman beralkohol, kopi, makanan yang terlalu asam dan terlalu pedas. Semoga Alloh
segera menyembuhkan penyakit anda dengan segera.
Sakit Maag Sembuh Dengan Pijat Titik Refleksi Ini
Gejala Sakit Maag

Setiap penyakit pasti memiliki gejala yang menyertainya, tak terkecuali dengan penyakit maag ini. Kenali
dan fahami gejala yang terjadi agar anda bisa menyimpulkan jenis penyakit yang anda derita sehingga
bisa melakukan pengobatan dan penanganan dengan cepat dan tepat. Dan berikut ini beberpa gejala sakit
maag secara umum.

 Rasa sakit perut serta nyeri di ulu hati


 Perut kembung dan begah serta sering sendawa
 Perut terasa mual dan ingin muntah
 Lidah berlendir dan nafas berbau busuk
 Perasaan perut penuh meskipun belum makan atau terisi
 Rasa panas seperti terbakar pada lambung
 Kurangnya nafsu makan

Keterangan Gambar:

1. Titik saraf serabut saraf lambung di telapak kaki kanan dan kiri
2. Titik saraf lambung di telapak kaki kanan dan kiri
Keterangan gambar:

 Titik saraf lambung yang berada di telapak tangan kanan dan kiri

Lakukan pemijatan pada titik refleksi sakit maag tersebut selama minimal 2 menit disetiap titiknya, pijat
dengan perlahan jangan terlalu keras, anda bisa mengulangi pemijatan pada titik yang sama setelah 5
menit kemudian. Anda bisa melakukan pemijatan dengan menggunakan jari tangan atau dengan bantuan
stik atau kayu.

Titik Akupresur Sakit Maag


Setelah melakukan pemijatan pada titik refleksi pada telapak kaki dan tangan untuk sakit maag seperti
diatas, silahkan lanjutkan pemijatan pada titik syaraf akupresur berikut ini untuk mempercepat
penyembuhan.

Keterangan gambar:

1. Titik akupresur terletak di garis tengah perut 3 jari sejajar diatas pusar
2. Titik akupresur untuk sakit perut berada 2 jari sejajar dibawah pusar

Lakukan terapi refleksi selama 3 hari berturut turut pada titik-titik yang sudah saya jelaskan diatas,
InsyaAlloh dalam tiga hari akan ada perubahan pada penyakit maag yang anda derita.

Untuk sakit maag yang akut atau kronis anda bisa melakukan pemijatan 3 kali sehari selama 3 hari
berturut-turut setelah itu lanjutkan terapi pemijatan minimal 1 hari sekali sampai maag anda benar-benar
sembuh.
Titik Akupresur Mengatasi Terkilir di Pergelangan Kaki

Cara Memijat Badan Capek Untuk Mengatasi Pegal-pegal


Cara memijat punggung yang capek
Salah satu bagian tubuh yang sering mengalami rasa lelah adalah bagian pinggang dan punggung
termasuk daerah pundak. Hal itu karena otot-otot tubuh yang sering digunakan saat bekerja ada pada
bagian tubuh ini.

Untuk meredakan rasa capek pada daerah punggung, cara yang paling efektif adalah dengan melakukan
pemijatan atau urut pada otot punggung dengan memperhatikan titik-titik simpul otot pada daerah
pinggang dan punggung yang bisa anda lihat pada gambar dibawah ini.

Cara memijat Pinggang dan punggung yang benar


Untuk mendapatkan manfaat yang optimal dari terapi pijat yang dilakukan, ada beberapa tips yang bisa
anda ikuti agar rasa capek pada bagian pinggang hingga punggung cepat teratasi. Dan berikut ini cara
memijat punggung yang benar dan efektif mengatasi rasa capek.
 Usahakan orang yang akan dipijat dalam keadaan tidur tengkurap dan rileks, lebih baik
menggunakan kasur yang nyaman untuk alas tempat pemijatan.
 Gunakan minyak urut yang anda sukai untuk melumuri punggung yang akan akan dipijat. Anda
bisa membeli minyak urut yang banyak dijual di toko-toko atau menggunakan minyak urut alami
yang anda buat sendiri.
 Setelah seluruh punggung di lumuri minyak urut, sekarang mulai melakukan pengurutan yang
dimulai dari otot pinggang ke atas dan memutar di bawah tulang belikat. Lakukan pengurutan
berulang pada tempat yang sama agar otot pinggang terasa lebih rileks
 Setelah pengurutan pada pinggang dirasa cukup, fokuskan pemijatan pada titik simpul otot
pinggang yang seperti pada gambar diatas.
 Selanjutnya mulai melakukan pengurutan punggung yang dimulai dari bawah tulang belikat
keatas kemudian memutar di atas pundak, pengurutan dilakukan berulang dengan cara yang sama
 Kemudian fokuskan pemijatan pada titik simpul otot pada punggung untuk merelaksasi otot yang
tegang.

Pemijatan pada area pinggang sampai punggung bisa anda lakukan minimal 15 menit, pengurutan bisa
langsung menggunakan kedua jempol tangan atau mengambil sebelah dulu dengan mendahulukan bagian
tubuh sebelah kanan.

Manfaat memijat pinggang dan punggung


Ada beberapa manfaat yang bisa langsung dirasakan setelah selesai melakukan pijat tradisional pada area
pinggang dan punggung sampai pundak. Diantara manfaatnya adalah sebagai berikut.

 Merelaksasi otot pinggang dan punggung yang sedang tegang dan kaku setelah bekerja seharian
 Meredakan sakit pinggang terutama pada otot-otot besar pinggang
 Mengobati sakit pada urat belikat yang terasa sakit dan nyeri
 Meringankan sakit pada punggung dan pundak
 Memperlancar peredaran darah disekitar pinggang dan punggung
 Mengatsi rasa pegal pada pinggang sampai punggung sehingga badan akan terasa segar kembali

Cara memijat capek pada kaki


Seperti yang sudah saya singgung diatas, bahwasanya bagian tubuh yang rentan mengalami capek dan
kelelahan adalah bagian kaki dari mulai telapak kaki, betis sampai paha termasuk disini bagian
persendiannya.

Berbeda dengan pemijatan pada daerah pinggang dan punggung yang dilakukan dari bawah ke atas,
pemijatan atau pengurutan untuk mengatasi capek pada kaki dimulai dari atas paha ke bawah kaki.
Agar rasa capek di kaki cepat terobati, ada beberapa langkah mudah yang bisa anda ikuti sebagai panduan
pengurutan pada pada kaki. Dan berikut ini tips memijat capek pada kaki.

 Posisi tubuh masih tengkurap, karena yang akan kita pijat adalah bagian kaki belakang
 Olesi kaki dengan minyak urut secara merata dari paha sampai telapak kaki
 Lakukan pengurutan dari paha atas ke bawah sampai belakang lutut yang bisa anda lakukan
 Setelah pengurutan dirasa cukup kemudian fokuskan pemijatan pada simpul otot betis
 Lanjutkan dengan melakukan pengurutan pada betis hingga tumit
 Selanjutnya fokuskan pemijatan pada titik simpul otot di betis dan atas tumit
 Yang terakhir lakukan pemijatan pada telapak kaki dan punggung kaki

Untuk mendapatkan hasil yang optimal, lakukan pemijatan pada sebelah kaki dulu setelah selesai
lanjutkan pada kaki satunya lagi dengan mendahulukan kaki sebelah kanan.

Setelah anda memahami titik simpul pada tangan yang diperlukan, saatnya mulai terapi pemijatan dan
pengurutan tangan dengan langkah-langkah sebagai berikut:

 Untuk pemijatan pada tangan usahakan orang yang dipijat dalam keadaan duduk untuk
mempermudah pemijatan
 Seperti biasa olesi tangan dengan minyak urut untuk memudahkan proses pemijatan
 Pengurutan pertama dimulai dari atas lengan sampai lipatan siku secara berulang
 Lanjutkan dengan melakukan pengurutan dari belakang siku sampai pergelangan tangan secara
berulang
 Setelah itu dilanjutkan dengan memijat telapak tangan dan punggung tangan
 Akhiri dengan memfokuskan pijatan pada titik simpul otot yang dibutuhkan

Titik Refleksi Untuk Mengobati Masuk Angin dan Perut Kembung

Keterangan gambar:

 Nomor 1 merupakan titik refleksi otak kecil sebelah kanan dan kiri
 Titik no 2 adalah titik refleksi lambung yang berada di telapak kaki kanan dan kiri
 Nomor 3 adalah titik refleksi serabut syaraf lambung di telapak kaki kanan dan kiri

No 1 pada gambar diatas merupakan titik Feng Fu yang terletak di cekungan antara ibu jari dan jari
telunjuk bagian luar dan bisa anda manfaatkan untuk mengobati masuk angin yang sedang anda derita.

Titik Akupresur masuk angin


Setelah melakukan pemijatan pada titik refleksi di telapak kaki dan tangan seperti yang sudah saya
jelaskan diatas, sekarang saatnya melanjutkan terapi pemijatan pada titik akupresur untuk menyembuhkan
masuk angin seperti pada gambar berikut ini:
Keterangan gambar:

1. Terletak di tengah cekungan tulang tengkorak bagian belakang


2. Terletak di cekungan tulang tengkorak bagian belakang sebelah kanan
3. Terletak di cekungan tulang tengkorak bagian belakang sebelah kiri
4. Terletak di tengah tulang punggng leher
5. Terletak di samping tulang belikat bagian atas sebelah kanan
6. Terletak di samping tulang belikat bagian atas sebelah kiri

Khusus untuk titik nomor 1, 2, 3 dan 4 lakukan pemijatan dengan perlahan dan jangan terlalu keras
karena akan terasa sakit sekali, lakukan pemijatan pada setiap titik tersebut selama minimal 2 menit
disetiap titiknya dan anda bisa mengulangi pemijatan setelah minimal 5 menit pada titik yang sama.

Titik akupresur perut kembung

Keterangan Gambar:

1. Adalah titik akupresur yang terletak 3 jari diatas pusar


2. Merupakan titik kupresur yang terletak 2 jari dibawah pusar
lakukan pemijatan pada titik-titik tersebut diatas dengan perlahan selama minimal 2 menit disetiap
titiknya. Titik akupresur nomor 1 dan 2 akan membantu meredakan perut kembung yang menyertai
masuk angin yang anda derita.

15 Titik Refleksi Untuk Mengobati Kolesterol Tinggi

Keterangan gambar:

 Nomor 1 merupakan titik refleksi otak kecil di telapak kaki kanan dan kiri
 Nomor 2 dan 3 masing masing merupakan titik refleksi kelenjar paratiroid dan kelenjar tiroid
 Nomor 4 adalah titik refleksi hati di telapak kaki kanan
 Nomor 5 merupakan titik refleksi kelenjar adrenal
 Nomor 6, 7 dan 8 adalah titik refleksi ginjal, saluran kencing dan kandung kemih
 Titik nomor 9 merupakan titik refleksi jantung yang hanya berada di telapak kaki kiri saja
 Nomor 10 merupakan titik refleksi kelenjar limpa di telapak kaki kiri
 Nomor 11 merupakan titik refleksi ginjal di jari kelingking kanan dan kiri
 Nomor 12 adalah titik refleksi inti jantung di kedua telapak tangan
 Nomor 13 merupakan titik refleksi jantung di ruas atas jari tengah kanan dan kiri
 Nomor 14 adalah titik refleksi hati/liver di ruas bawah jari manis kanan dan kiri
 Nomor 15 merupakan titik refleksi tekanan darah pada punggung tangan kanan dan kiri

Terapi refleksi mengatasi kolesterol tinggi


Untuk memulai terapi refleksi kolesterol tinggi, pertama yang harus anda lakukan adalah memehami letak
titik refleksi yang dibutuhkan seperti pada gambar yang saya sediakan diatas, setelah itu anda bisa
melakukan pemijatan pada titik refleksi telapak kaki berurutan, dimulai dari titik refleksi di telapak kaki
kanan dan kiri kemudian dilanjutkan pada telapak dan punggung tangan.

Lakukan pemijatan pada titik tersebut selama minimal 3 menit pada setiap titiknya, untuk tahap awal
silahkan lakukan terapi 3 kali sehari selama 3 hari berturut-turut, setelah itu anda bisa melakukan terapi 1
kali sehari sampai kadar kolesterol didalam darah normal kembali. Jangan lupa untuk banyak minum air
putih setelah selesai terapi refleksi.
Titik Pijat Refleksi Untuk Menurunkan Tekanan Darah Tinggi

Keterangan Gambar:

 Titik nomor 1, 2 dan 3 berada di telapak kaki kanan dan kiri


 Titik nomor 4 berada di selala-sela tulang jempol dan telunjuk jari kaki kanan dan kiri
 Titik nomor 5 berada diantara jempol dan telunjuk jari tangan kanan dan kiri
 Titik nomor 6 terletak 2 jari di bawah pergelangan tangan kanan dan kiri
 Titik nomor 7 dan 8 terletak di pundak kanan dan kiri
 Titik nomor 9 dan 10 terletak di cekungan tulang tengkorak belakang bagian bawah
 Dan titik nomor 11 terletak tepat di atas kepala

Lakukan pemijatan pada setiap titik refleksi tersebut secara bergantian minimal 2 menit disetiap titiknya,
anda bisa melakukan terapi 3 kali sehari untuk mempercepat proses penyembuhan, jangan lupa untuk
banyak minum air putih setelah selesai melakukan terapi.

Cara Mengobati Demam Dengan Pijat Refleksi


Letak titik pijat refleksi demam

Berikut ini beberpa titik pijat refleksi untuk mengobati demam yang anda derita, titik-titik refleksi ini
terletak pada telapak kaki, punggung kaki, di tangan dan sebagian titik akupresur di punggung badan,
cermati titik-titiknya dan praktekkan jika gejala demam menyerang anda.
Keterangan gambar:

1. Merupakan titik refleksi kelenjar dibawah otak kanan dan kiri


2. Adalah titik refleksi limpa yang berada khusus di telapak kaki kiri

1. Adalah titik refleksi kelenjar getah bening bagian dada


2. Merupakan titik refleksi kelenjar getah bening bagian perut
3. Titik refleksi kelenjar getah bening yang berada di bagian atas tubuh

Titik akupresur sakit demam

Setelah melakukan pemijatan pada titik refleksi demam di telapak dan punggung kaki, sekarang teruskan
dengan melakukan pemijatan pada titik-titik akupresur untuk demam yang bisa anda lihat pada gambar
berikut ini.
Keterangan gambar:

 1A dan 1B adalah titik akupresur yang berada di otot pundak sebelah kiri dan kanan
 Titik 2A dan 2B berada di sebelah tulang belikat atas kiri dan kanan

Keterangan gambar:

1. Terletak di otot antara ibu jari dan jari telunjuk


2. Titik saraf berada di siku bagian atas lipatan

Lakukan pemijatan dengan perlahan dan jangan terlalu keras pada titik tersebut, karena akan
menyebabkan rasa sakit yang berlebihan, kurangi tekanan pada saat pemijatan bila pasien merasa
kesakitan.

Titik Pijat Efektif Atasi Sakit Gigi Dengan Cepat

Keterangan gambar:
 Titik nomo 1 merupakan titik refleksi rahang atas yang bisa anda gunakan untuk mengobati sakit
gigi bagian atas
 Nomor 2 adalah titik refleksi rahang bawah untuk sakit gigi bagian bawah
 Nomor 3 adalah titik akupresur yang terletak di atas tengah kepala
 Nomor 4 terletak 1 jari diatas telinga kanan dan kiri
 Nomor 5 letaknya ujung pangkal rahang atas untuk mengatasi sakit pada gigi atas
 Nomor 6 terletak di ujung rahang bawah dari belakang telinga sampai bawah telinga
 Nomor 7 letaknya di tengah rahang bawah untuk sakit gigi bagian bawah
 Nomor 8 terletak di bawah tulang pipi efektif untuk mengobati sakit gigi atas
 Nomor 9 dan 10 untuk membantu meredakan sakit kepala
 Nomor 11 letaknya di tangan antara ibu jari dan jari telunjuk kanan dan kiri

11 Titik Pijat Refleksi Untuk Terapi Sakit Jantung

Keterangan gambar:

1. Titik refleksi jantung yang hanya ada di telapak kaki kiri saja
2. Adalah titik refleksi jantung di telapak tangan
3. Titik akupresur di punggung kaki yang terletak 2 jari di atas sendi ibu jari
4. Terletak di antara ibu jari dan jari telunjuk punggung tangan
5. Letaknya 3 jari dari sendi siku luar
6. Titik ini tepat di lipatan sendi siku luar
7. Titik akupresur ini terletak di pergelangan tangan sejajar dengan jari manis
8. Titik yang ini terletak 2 jari dari pergelangan tangan bagian dalam
9. Titik noor 9 letaknya dibawah tulang iga pertama di bawah leher
10. Letaknya di tengah dada bawah tepatnya di tulang dada bawah
11. Titik ini terletak 2 jari dibawah titik nomor 10
Terapi Refleksi sakit jantung

Setelah anda pelajari dan memahami letak titik refleksi sakit jantung yang sudah saya sediakan
gambarnya diatas, sekarang mulai proses terapi pemijatan pada titik-titik tersebut dengan tekanan sedang
setidaknya 3 menit pada setiap titiknya, anda boleh melakukan terapi pemijatan sendiri atau dengan
bantuan orang lain disekitar anda.

Terapi pijat refleksi bisa anda lakukan 3 kali berturut-turut untuk 3 hari pertama, setelah itu lanjutkan
terapi rutin setiap hari minimal satu kali. Setiap selesai terapi refleksi dianjurkan untuk banyak minum air
putih minimal 500 ml untuk membantu mempercepat penyembuhan.

9 Titik Pijat Efektif Cepat Atasi Sakit Kepala

Keterangan Gambar:

 Nomor 1 dan 2 adalah titik refleksi otak kecil dan otak besar kanan dan kiri
 Nomor 3 adalah letak titik akupresur yang letaknya 2 jari diatas sendi jempol kaki
 Nomor 4 letak titiknya di antara jempol dan jari telunjuk kanan dan kiri
 Nomor 5 letaknya di antara dua alis mata
 Nomor 6 letak titiknya di atas kedua pundak
 Nomor 7 ada di otot leher kanan dan kiri
 nomor 8 letaknya di bawah tengkorak kepala belakang
 Nomor 9 terletak tepat diatas tengah kepala
Cara memijat sakit kepala

Setelah anda memahami letak titik pijat sakit kepala yang sudah saya jelaskan diatas, sekarang saatnya
untuk mulai terapi pijat pada titik tersebut dengan tekanan sedang selama minimal 1 menit pada setiap
titiknya.

Cara Mengatasi Sembelit Dengan Pijat Titik Refleksi

 Nomor 1 merupakan titik refleksi usus besar melintang di telapak kaki kanan dan kiri
 Nomor 2 merupakan titik refleksi usus besar menurun di kedua telapak kaki
 Nomor 3 adalah titik refleksi katup elio sekal (akhir usus kecil)
 Nomor 4 adalah titik refleksi rektum yang berada di telapak kai kiri
 Nomor 5 merupakan titik refleksi anus di telapak kaki sebelah kiri
 Nomor 6 dan 7 merupakan titik refleksi lambung dan usus besar di telapak tangan kanan dan kiri
 Nomor 8 dan 9 adalah titik refleksi usus besar di ruas atas jari telunjuk kanan dan kiri
 Nomor 10 adalah titik akupresur yang terletak satu jari dibawah pusar
 Nomor 11 adalah titik akupresur 3 jari diatas pusar

Cara pemijatan susah buang air besar


Ketika anda mengalami susah buang air besar dengan tanda-tanda yang sudah saya jelaskan diatas, segera
lakukan terapi pemijatan pada titik refleksi sembelit yang letaknya seperti pada gambar yang sudah saya
sediakan, lakukan pemijatan minimal 3 menit disetiap titiknya dan anda bisa melakukan terapi 3 kali
sehari untuk hasil yang optimal.

Setelah selesai proses pemijatan pada titik refleksi, jangan lupa untuk banyak minum air putih minimal 2
gelas besar. Perbanyak juga memakan-makanan yang banyak mengandung serat alami agar sembelit yang
anda derita cepat teratasi. Anda juga bisa menggunakan titik refleksi tersebut untuk mengobati anak-anak
yang mengalami sembelit, tentunya dengan pemijatan yang lebih pelan agar anak tak kesakitan.

Anda mungkin juga menyukai