Anda di halaman 1dari 2

Nama : Sekar Zarifa Ningrum

NIM : 43119010354
Fakultas : Ekonomi dan Bisnis
Prodi : Manajemen S1
Mata Kuliah : Etik UMB
1. Bagaimana Anda menyikapi perubahan?

Perubahan dalam hidup akan selalu terjadi, yang namanya perubahan itu adalah
fenomena yang tidak bisa dibendung. Jika sebuah perubahan saat ini bisa dibendung atau
ditahan lajunya, maka yakinlah, suatu saat, perubahan itu bisa jadi akan menjadi sesuatu yang
masif, sehingga tak akan ada kekuatan mana pun yang mampu membendungnya.
Maka, untuk merespons sebuah perubahan, janganlah dilawan atau dicegah. Tapi,
yang paling tepat adalah beradaptasilah untuk menyambut perubahan itu. Kita beradaptasi
dengan perubahan tersebut,maksudnya adalah menghadapi perubahan itu. Kita menghadapi
perubahan mungkin tidak semuanya mudah tetapi kita harus menghadapi perubahan tersebut
sebisa mungkin dengan positif karena mungkin karena respon kita positif itu akan berdampak
baik bagi kehidupan kita.
Kita juga harus memikirkan tentang dampak yang mungkin tidak baik untuk kita,
bagaimana kita mengatasi dampak yang tidak baik itu. Dengan cara lenih menyesuaikan
perubahan ke dalam diri kita maupun lingkungan kita.
2. Bagaimana Anda mempersiapkan diri memasuki perubahan dinamika dunia kerja?

Dunia kerja merupakan lingkungan yang berhubungan dengan pekerjaan yang


sedang kita geluti, dari definisi tersebut kita ketahui bahwa kita ditujukan kepada pekerjaan
yang kita sukai dan kita kuasai.
Hal yang paling penting untuk diperhatikan adalah mental. Karena mental merupakan
bagian dari diri kita yang bisa menerima keadaan seperti apa saja. Semua orang memiliki
mental yang berbeda dan semua dapat diperkuat khususnya dalam dunia kerja.
Hal-hal penting untuk mempersiapkan diri memasuki perubahan dinamika dunia kerja
sebagai berikut:
 Mental
Harus kuat dan jangan merasa lemah, mulai untuk berpikir positif akan
tanggapan disekitar kita. Jangan terlalu memikirkan kritikan orang lain,
buatlah kritikan tersebut menjadi motivasi tersendiri untuk diri kita
kedepannya.

 Mengenal Diri
Kenali diri kita sepenuhnya, apa kelemahan dan kelebihan kita, ketahui
kekurangan yang kita miliki dan perbaiki sepenuhnya agar kita siap
menghadapi dunia kerja. Perbaiki setiap kekurangan fisik dan mental agar
kita lebih percaya diri, dan carilah banyak pengalaman agar semakin terlatih
untuk percaya diri.

 Mengasah Kemampuan Diri


Ketika kita sudah mengetahui dimana letak kekurangan dan kesalahan dalam
diri kita, saatnya untuk mengetahui kelebihan diri kita sendiri. Mengasah
kemampuan diri dapat membuat kita semakin percaya diri dilingkungan
kerja.
 Menjadi Pendengar yang Baik
Hal ini merupakan aspek yang paling penting dalam diri kita agar didunia
kerja nanti mendapat apresiasi dan dihargai oleh karyawan lain. Orang akan
senang jika mendengarkan nasehat-nasehat mereka yang dapat merubah diri
kamu kedepannya.

 Mengontrol Emosi
Kita juga harus bisa menguasai emosi agar tidak ada masalah kedepannya
dalam dunia kerja, terkadang kita sangat sulit untuk mengontrol emosi.
Namun perlu diingat agar kita dapat menahannya dengan cara menarik nafas
dalam dan menghembuskannya secara perlahan dan tenang.

Jadi dari hal-hal penting untuk mempersiapkan diri memasuki perubahan dinamika
dunia kerja intinya adalah kembali pada diri sendiri apapun yang sekarang atau akan kita
lakukan harus dengan sepenuh hati untuk menyiapkan diri dalam perubahan dinamika dunia
kerja

3. Bagaimana Anda mengembangkan diri dalam memasuki era globalisasi dan digital?

Era digital adalah masa dimana semua manusia dapat saling berkomunikasi
sedemikian dekat walaupun salng berjauhan. Kita dapat dengan cepat mengetahui informasi
tertentu bahkan real time. Menurut Wikipedia, era digital bisa juga disebut dengan globalisasi.
Globalisasi adalah proses integrasi internasional yang terjadi karena pertukaran
pandangan dunia, produk, pemikiran, dan aspek-aspek kebudayaan lainnya yang banyak
disebabkan oleh kemajuan infrastruktur telekomunikasi, transportasi dan internet.
Mengembangkan diri dengan cara :
 Tingkatkan Kemampuan Berpikir
Meningkatkan kemampuan berpikir atau lebih tepatnya kritis dalam berpikir juga
harus dilakukan demi menghadapi era globalisasi. Kita harus bisa mengolah apa pun yang
ada dalam pikiran kita sendiri.
 Buat Planning Hidup yang Baik
Buatlah rencana yang baik dan matang. Mengapa harus ada rencana? Karena manusia
juga berhak untuk merencakan sesuatu dalam hidupnya. Rencana yang baik dan matang akan
membuat kita lebih mudah mendapatkan banyak hal baru, misalnya pengalaman baru.
 Sadar Teknologi
Sadar akan perkembangan teknologi pada era modernisasi ini agar nantinya kita tidak
menjadi generasi yang tertinggal. Kita bisa menggunakan smartphone, laptop, atau social
media demi mengasah kemampuan kita di bidang teknologi.
 Asah Terus Skill yang Dikuasai
Kuasai dan asah terus skill yang dimiliki. Sebab dengan skill inilah kita akan
mendapatkan nilai tambah. Jangan menganggap skill hanyalah sebuah keterampilan yang
biasa saja. Sebab bisa jadi skill kita ini yang bisa membawa kita menuju pada kesuksesan
yang luar biasa.
 Open Minded pada Hal Positif
Belajar untuk memiliki pikiran yang terbuka, terutama untuk hal-hal yang positif dan
menguntungkan kita. Jangan menganggap jika apa yang kita pikirkan itu selalu benar.
 Belajar Bahasa Asing atau Bahasa Internasional
Langkah awal jika Anda ingin mulai mengembangkan diri di era globalisasi adalah
dengan belajar bahasa asing atau bahasa internasional. Jika kita sudah memiliki bekal dasar
berupa penguasaan bahasa ini, akan mudah sekali bagi kita berkecimpung dalam suatu bidang
tertentu di era modern ini.

Anda mungkin juga menyukai