Anda di halaman 1dari 4

Kis 6:1-7 ~Tujuh Orang dipilih Untuk Melayani Orang Miskin~

Pada masa itu, ketika jumlah murid makin bertambah, timbullah sungut-sungut
diantara orang-orang Yahudi yang berbahasa Yunani terhadap orang-orang
Ibrani, karena pembagian kepada janda-janda mereka diabaikan dalam pelayanan
sehari-hari.
Berhubung dengan itu kedua belas rasul itu memanggil semua murid berkumpul
dan berkata: “Kami tidak merasa puas, karena kami melalaikan
firman Allah untuk melayani meja.
Karena itu, saudara-saudara, pilihlah tujuh orang dari antaramu yang terkenal
baik, dan penuh Roh dan hikmat, supaya kami mengangkat mereka untuk tugas
itu,
dan supaya kami sendiri dapat memusatkan pikiran dalam doa dan
pelayanan Firman.”
Usul itu diterima baik oleh seluruh jemaat, lalu mereka memilih Stefanus, seorang
yang penuh iman dan Roh Kudus.

dan Filipus,

Prokhorus,
Nikanor,

Timon,

Parmenas
dan Nikolaus, seorang penganut agama Yahudi dari Antiokhia.

Mereka itu dihadapkan kepada rasul-rasul, lalu rasul-rasul itu pun berdoa dan
meletakkan tangan diatas mereka.

Firman Allah semakin tersebar, dan jumlah murid di Yerusalem makin bertambah
banyak; juga sejumlah besar imam menyerahkan diri dan percaya.
berbagi kasih dan kisah Tuhan itu memang tidak semudah kedengarannya

banyak hal yang harus dipertimbangkan sebelum benar-benar menyebarkan


kabar dari Allah
setiap orang mempunyai kesempatan yang sama untuk berbagi kisahAllah dan
menjadi penyambung lidahNya
namun sayangnya, tidak semua orang bisa merasakan karunia itu
kadang kamu lupa dari mana kamu berasal
kamu lupa asal semua yang kamu punya saat ini
itu karena kamu terlalu sibuk dengan urusanmu di dunia
waktumu telah dihabiskan untuk urusan duniawi yang hanya bersifat sementara
hingga pada akhirnya, kamu lupa berdoa dan mengucap syukur di setiap harinya
Tuhan memang tidak menuntut apa-apa darimu kecuali satu hal
agar kamu selalu ingat tentangNya dan selalu datang kepadaNya melalui doa
Tuhan selalu memberi semua kebutuhanmu dan mengabulkan harapanmu
namun kamu tidak ingat bahwa dibalik itu semua, masih banyak orang miskin dan
orang yang lebih susah dari hidupmu
mereka semua merintih dan menjerit meminta pertolongan
tetapi kamu tidak mendengar dan melihatnya
karena kamu tidak mencoba untuk membuka diri untuk orang lain
Tuhan pernah mengatakan bahwa, menolong orang miskin sama artinya kamu
telah berkomunikasi denganKu

Anda mungkin juga menyukai