Anda di halaman 1dari 3

Nama : Ayik Auliyaur Rasyid

NIM : 5130017013
Kelas : 5A S1 Manajemen
Matkul : Sistem Informasi Manajemen

APLIKASI DAN LAYANAN BERBASIS LOKASI


Layanan berbasis lokasi (location based services) meliputi layanan geososial,
geoperiklanan, dan layanan geoinformasi. Hal yang menghubungkan aktivitas-aktivitas
secara bersamaan dan menjadi fondasi bagi perdagangan mobile adalah global positioning
system (GPS) yang memungkinkan layanan pemetaan tersedia di smartphone. Sebuah
layanan geososial (geosocial service) dapat memberi tahu anda dimana teman anda
melakukan rapat. Layanan geoperiklanan (geoadvertising service) dapat memberitahu anda
dimana restoran Itali terdekat, dan layanan geoinformasi (geoinformation service) dapat
memberi tau anda harga dari rumah yang anda cari atau pertunjukan spesial yang
dilaksanakan di museum yang anda lewati.
Wikitude.me adalah contoh dari layana n geoinformasi. Wikitude.me menyediakan
penjelejahan (browser) untuk smartphone yang di lengkapai dengan GPS dan kompas d
dalamnya yang mampu untuk mengidentifikasi lokasi secara tepat dan dimana ponsel di
tempatkan.
Foursquare, Gowalla (yang sekarang dimiliki facebook), loopt dan penawaran terbaru
dari facebook dan geogle adalah contoh dari layanan geososial. Layanan ini membantu anda
menemukan teman anda atau sebaliknya .
LAYANAN PERDAGANGAN MOBILE LAINNYA
Bank dan perusahaan kartu kredit mengeluarkan layanan yang memungkinkan
pelanggan untuk mengelola akun mereka dari perangkat mobilenya. Pelanggan JPMorgan
Chase dan Bank of America dapat menggunakan ponsel mereka untuk memeriksa saldo akun,
mengirimkan uang, membayar tagihan. Diperkirakan 134 juta orang melakukan transaksi
perbankan secara online setidaknya 1 bulan sekali.
Walaupun pasar periklanan mobile saat ini masih sangat kecil ($2,6 milliar) pasar ini
tumbuh sangat pesat (mencapai 44% dari tahun lalu diharapkan akan tumbuh lebih dari $12
milliar tahun 2016), semakin banyak perusahaan mencari cara untuk mengeksploitasi
informasi database baru yang spesifik terkait lokasi (eMarketer, 2012). Penyedia mobile
terbesar yang menampilkan iklan, yaitu platform iAd milik Apple dan platform AdMob milik
geogle (keduanya memiliki pangsa pasar 21%) diikuti dengan millenial media. Facebook
menjadi posisi keempat terjauh namun bergerak sangat pesat mengejar ketiganya.
Permainan dan Hiburan
Smartphone dan tablet telah berkembang menjadi platform hiburan yang mudah
dibawa kemana saja. Smartphone seperti iphone dan perangkat berbasis android menawarkan
permainan digital, film, pertunjukan Tv, musik, dan nada dering yang dapat di unduh dan
dapat di streaming.
Membangun kehadiran E-commerce
Membangun kehadiran e-commerce yang khusus membutuhkan pemahaman bisnis,
teknologi, dan isu-isu sosial yang tajam, sebagaimana halnya pendekatan sistematis. Pada
tahun 2012, kehadiran e-commerce tidak hanya berupa situs web perusahaan, tetapi juga
termasuk situs jejaring sosial facebook, Twitter perusahaan, dan aplikasi smartphone dimana
pembeli dapat mengakses layanan anda.
POTONGAN TEKA-TEKI DARI SITUS YANG DI BANGUN
Pertama, harus memperhatikan area utama dimana perlu membuat keputusan-
keputusan. Dalam hal organisasi dan sumberdaya manusia harus membawa tim yang
memiliki keterampilan sesuai untuk membangun dan mengelolah situs e-commerce yang
sukses. Tim ini akan membuat keputusan utama tentang teknologi, desain situs dan kebijakan
sosial dan informasi yang akan di aplikasikandi situs anda. Keselurun usaha pembangunan
situs harus dikelola dengan baik, jika ingin mengindari permasalahan-permasalahan yang
terjadi di beberapa perusahaan.
SASARAN BISNIS, KEMAMPUAN BISNIS DAN PENTINGNYA INFORMASI
Perencanaan harus bisa mengidentifikasi sasaran bisnis yang spesifik dari situs. Lalu
harus mengembangkan sebuah daftar dari fungsi-fungsi sistem dan kebutuhan informasi,
sasaran bisnis, sederhana adalah fungsi atau kemampuan seperti apa yang diharapkan dari
situs yang akan dikembangkan. Kemampuan sistem adalah kemampuan sistem informasi
yang dibutukan untuk mencapai sasaran bisnis. Kebutuhan informasi untuk sebuah sistem
adalah elemen-elemen informasi yang bisa di produksi oleh sebuah sistem untuk mencapai
sasaran bisnis.
Keputusan Pembangunan Situs Web
Jika memiliki beberapa pengalaman dengan komputer. Mungkin bisa membangun
situs web sendiri. Banyak pilihan prangkat mulai dari membantu untuk membangun sebuah
situs web dari nol, seperti : adobe dreamweaver, adobe indesign dan microsoft expression,
hingga prangkat yang terpopuler untuk membangun situs web yang bisa membangun situs
web secara detail dan spesifik seperti yang diinginkan.
Keputusan untuk membangun situs web sendiri memiliki resiko, seperti kompleksitas
dari fitur-fitur keranjang belanja, pembuktian keaslian kartu kredit dan pemprosesannya,
mansajemen persediaan, dan proses pemesanan, serta biaya pengembangan yang tinggi
seperti: risiko dari mengerjakan pekerjaan yang sepele.
Keputusan Pengelolaan
Sebagian bisnis memilih untuk melakukan alih daya dengan membayar perusahaan
lain untuk mengoprasikan situs web mereka, artinya perusahaan megoprasikan situs web
bertanggung jawab untuk memastikan bahwa situs web “hidup” dan bisa di akses dengan
baik, 24 jam dalam sehari. Dengan menyetujui pembayaran bulanan, sebuah bisnis tidak
perlu khawatir dengan aspek-aspek teknik dalam memulai dan mengoprasikan sebuah server
web, tautan telekomunikasi atau pemilihan staf terspesialisasi. Dengan sebuah co location
agreement perusahaan bisa membeli atau menyewa sebuah server web (dan memiliki kendali
secara keseluruhan atas pengoprasiannya), namun menempatkan server di dalam sebuah
fasilitas virtual komputer.
Anggaran Situs Web
situs web yang sederhana bisa dibangun dan dioprasikan dengan biaya sebesar $5.000
atau kurang pada satu tahun pertama. Situs web dari perusahaan-perusahaan besar dengan
level interaksi dan penghubung yang tinggi ke sistem korporasi membutuhkan biaya beberapa
juta dollar dalam setahun untuk pembuatan dan pengoprasiannya.

Anda mungkin juga menyukai