Anda di halaman 1dari 8

1.

Bapak Ag datang ke RS dengan keluhan keluar darah dari hidung


(epistaxis). Pada pemeriksaan fisik TD 210/130 mmHg. Diagnose yang
tepat :
A. Hipertensi emergensi
B. Hipertensi berat
C. Hipertensi primer
D. Hipertesi urgensi
E. Hipertensi sekunder

2. Pengelolaan bapak Ag adalah sbb:


A. Rawat jalan
B. Tekanan darah diturunkan dalam waktu 1 hari
C. Tekanan darah diturunkan dalam waktu 1 minggu
D. Tekanan darah diturunkan dalam waktu 1 jam
E. Diberi tampon adrenalin
3. Obat bapak Ag harus diberikan secara:
A. Oral
B. Subkutan
C. Intramuskuler
D. Sublingual
E. Intravenus
4. Obat yang tidak sesuai untuk bapak Ag adalah:
A. Labetolol
B. Nitroprusid
C. Nicardipin
D. Captopril
E. Clonidin
5. Ibu Pr (25 th) dibawa keluarganya ke UGD rumah sakit karena sering
kejang sejak kemarin. Biasanya ia setiap bulan periksa kehamilan di klinik
kandungan sejak 3 bulan yang lalu. Pada pemeriksaan fisik didapatkan
tekanan darah 210/140 MmHg, kedua kaki bengkak. Penyakit ibu Pr
adalah:
A. Hipertensi stage 1
B. Hipertensi emergensi
C. Hipertensi urgensi
D. Hipertensi sekunder
E. Hipertensi sistolik
6. Ibu Pr sebaiknya dirawat di ruang:
A. ICCU
B. Kelas I
C. ICU
D. VIP
E. Isolasi
7. Obat yang sesuai untuk ibu Pr adalah:
A. Nicardipin
B. Bisoprolol
C. Amlodipin
D. Captopril
E. Nifedipin
8. Bapak Pt,53 tahun, karyawan suatu perusahaan telah menjalani
pemeriksaan kesehatan rutin. Dari data hasil pemeriksaan didapatkan
tekanan darah 155/95 mmHg, tinggi badan 165 cm, berat badan 76kg.
Selama ini ia merasa keadaannya baik-baik saja. Tekanan darah bapak Pt
termasuk:
A. Hipertensi berat
B. Hipertensi sistolik
C. Hipertensi emergensi
D. Hipertensi stadium1
E. Hipertensi urgensi
9. Pemeriksaan penunjang yang tidak perlu untuk evaluasi penyakit bapak
Pt adalah :
A. EkG
B. Fundoskopi
C. Endoskopi
D. Darah rutin
E. Urine rutin
10.Tindakan yang tidak sesuai dengan pengobatan bapak Pt adalah:
A. Olah raga
B. Diet rendah garam
C. Diet tinggi serat
D. Diet tinggi karbohidrat
E. Diet protein nabati
11.Komplikasi yang tidak sesuai dengan penyakit bapak Pt adalah:
A. Gagal jantung
B. Gagal ginjal
C. Arthritis
D. Stroke
E. Gangguan penglihatan
12.Kelainan tekanan darah seperti bapak Pt yang tidak diketahui sebabnya
disebut :
A. Hipertensi primer
B. Hipertensi sekunder
C. Hipertensi maligna
D. Hipertensi berat
E. Hipertensi emergensi
13.Pengelolaan bapak Pt seharusnya dilakukan selama:
A. Bila ada keluhan
B. 1 minggu
C. 1 bulan
D. 1 tahun
E. Seumur hidup
14.Dalam usaha pengelolaan penyakit bapak Pt , pilihan terakhir adalah:
A. Olah raga
B. Obat
C. Menurunkan berat badan
D. Membatasi garam
E. Makan banyak sayuran
15.Bapak Hp ,38 th, datang ke klinik membawa surat keterangan bahwa dia
dinyatakan gagal diterima bekerja karena hipertensi. Pada pemeriksaan
didapatkan tekanan darah 170/120 mmHg, tinggi 170 cm, berat 85Kg.
Tindakan awal yang dianjurkan adalah :
A. Segera menurunkan tekanan darah
B. Evaluasi hipertensi
C. Bedrest total
D. Tidak boleh bekerja
E. Rawat inap
16. Bila terhadap bapak Hp dilakukan evaluasi hipertensi maka tindakan
yang tidak sesuai adalah:
A. Menilai penyakit lain
B. nilai derajat hipertensi
C. Menentukan hipertensi primer/sekunder
D. Memberi obat hipertensi
E. Menentukan keadaan target organ
17. Organ yang tidak terpengaruh bila tekanan darah bapak Hp tidak
terkontrol adalah :
A. Hati
B. Jantung
C. Ginjal
D. Otak
E. Mata
18. Pengobatan awal untuk menurunkan tekanan darah bapak Hp
sebaiknya:
A. Beta bloker
B. Ace inhibitor
C. Diuretik
D. Ca antagonis
E. ARB
19.Ny Ht ( 50 tahun) dengan riwayat hipertensi sejak 5 tahun yang tidak
terkontrol (kadang-kadang minum obat thiazide atau beta bloker). Ia
datang ke poliklinik penyakit dalam untuk pemeriksaan kesehatan. Pada
pemeriksaan fisik didapatkan tinggi badan 157 cm, berat badan 72 kg dan
tekanan darah 170/100 mmHg. Terdapat kardiomegali. Berdasarkan
klasifikasi JNC VII , apakah diagnosis penderita ini?
A. Pre hipertensi
B. Hipertensi stadium 1
C. Hipertensi stadium 2
D. Hipertensi stadium 3
E. Hipertensi sistolik terisolasi
20.Pemeriksaan yang tidak dianjurkan untuk Ny Ht adalah:
A. Ureum, Creatinin
B. LFT
C. EKG
D. Funduskopi
E. Gula darah
21.Dalam mengelola hipertensi Ny Ht kita perlu mengenal faktor yang
berperan dalam menjaga tekanan darah yaitu :
A. Jantung
B. Vaskuler
C. Volume darah
D. RAA
E. Semua yang tersebut diatas
22.Bila tekanan darah Ny Ht menjadi 200/130 mmHg maka ia harus dirawat
bila disertai kelainan tertentu. Kelainan yang bukan indikasi rawat inap
adalah:
A. Dekompensasi kordis kiri akut
B. Sakit kepala
C. Eklampsia
D. Kelainan target organ (+)
C. Encephalopathy

23.Seorang perempuan berusia 60 tahun, penyandang hipertensi, datang ke


puskesmas untuk pemeriksaan rutin. Pada pemeriksaan fisik didapatkan
tekanan darah 180/90 mmHg. Pemeriksaan tekanan darah sebelumnya
(1 bulan yang lalu) diketahui 200/120 mmHg. Pasien mendapatkan terapi
amlodipin 5mg. Tambahan obat apakah yang paling tepat diberikan pada
pasien di atas? :
A. ACE inhibitor
B. Ca- channel blocker
C. Diuretik
D. Angiotensin receptor blocker
E. -blocker
24. As (23th), datang ke UGD RS dalam keadaan sesak nafas. Pada
pemeriksaan fisik TD 180/120 mmHg, Whezing (+). Obat darah tinggi
yang tidak diperbolehkan adalah :
A. ARB
B. Ace inhibitor
C. Diuretik
D. Beta Bloker
E. Ca antagonis
25. Apabila As tetap mendapat obat tersebut akan terjadi keadaan :
A. Vasodilatasi
B. Bronkhokonstriksi
C. Takhikardia
D. Hipotensi
E. Vasokonstriksi
26. Ibu Sm berusia 65 tahun telah menggunakan obat diuretik selama lebih
dari 6 bulan. Hasil pemeriksaan laboratorium ditemukan hipokalemia.
Apakah obat diuretik yang paling mungkin digunakannya?
A. Amiloride
B. HCT
C. Furosemide
D. Spironolacton
E. Aldosteron

27.Sesuai dengan usia, ibu Sm perlu hati2 bila memakai obat:


A. Beta bloker
B. Ca antagonis
C. Alpha bloker
D. ARB
E. Ace inhibitor
28.Bila ibu Sm ternyata juga menderita DM maka obat yang sebaiknya
dihindari adalah:
A. Ca antagonis
B. ARB
C. Alpha bloker
D. Ace inhibitor
E. Beta bloker

29. Ibu Hk (32 th) datang ke klinik dengan keluhan: bidan tidak mau
menyuntik obat KB karena tekanan darahnya 150/100 mmHg. Apa yang
terjadi seandainya suntikan KB tetap diberikan?
A. Tekanan darah turun
B. KB gagal
C. Tekanan darah meningkat
D. Timbul alergi
E. Terjadi perdarahan
30. KB yang tidak dianjurkan untuk ibu Hk adalah :
A. Vasektomi
B. Inplant
C. KB spiral
D. Kondom
E. Pantang berkala

Anda mungkin juga menyukai