Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KABUPATEN BANTUL

DINAS KESEHATAN KABUPATEN BANTUL


PUSKESMAS JETIS II
Alamat: Jalan Parangtritis km: 15, Patalan, Jetis, Bantul
KodePos 55781. Telp.(0274) 6406069 Email: pusk.jetis2@bantulkab.go.id

NOTULEN

Hari/Tanggal : Sabtu, 6 Juli 2019


Pukul : 08.00 – 15.00 WIB
Tempat : RM Gendal-gendul
Acara : Jambore Kader Remaja
Notulis : Lutfy Laksita Pranandari, SKM
Narasumber : Sri Sudewi,ST, M.PH
dr.Septiana Widya Sari
Supiyati,Amd.KG
Peserta : Siswa SMP N 3 Jetis sejumlah 30 orang
Kegiatan
a. Pembukaan : Pembukaan dipimpin oleh moderator/MC
Perkenalan petugas puskesmas dengan peserta
Penjelasan rangkaian acara kegiatan
b. Penyampaian Materi I : Penyampaian Materi 1 tentang PHBS dan Germas oleh Sri
Sudewi,ST, M.PH
Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) adalah sekumpulan
perilaku yang dipraktikkan atas dasar kesadaran sebagai hasil
pembelajaran, yang menjadikan seseorang, keluarga,
kelompok atau masyarakat mampu menolong dirinya sendiri
(mandiri) di bidang kesehatan dan berperan aktif dalam
mewujudkan kesehatan masyarakat “
(Permenkes No : 2269/MENKES/PER/XI/2011)
PHBS di Rumah Tangga adalah upaya untuk memberdayakan
anggota rumah tangga agar tahu, mau dan mampu
melaksanakan perilaku hidup bersih dan sehat serta berperan
aktif dalam gerakan kesehatan di masyarakat
Germas merupakan suatu tindakan yang terencana yang
dilakukan secara bersama-sama oleh seluruh komponen
bangsa dengan kesadaran, kemauan dan kemampuan
berperilaku sehat untuk meningkatkan kualitas hidup.
Kegiatan germas
 Peningkatan Aktifitas Fisik
 Peningkatan PHBS
 Penyediaan Pangan Sehat dan Percepatan Perbaikan
Gizi
 Peningkatan pencegahan dan deteksi dini penyakit
 Peningkatan Kualitas Lingkungan
 Peningkatan Edukasi Hidup Sehat

c. Penyampaian Materi II : Penyampaian Materi 2 tentang Kesehatan Reproduksi Remaja


oleh dr.Septiana Widya Sari
Kesehatan reproduksi remaja adalah suatu kondisi sehat yang
menyangkut sistem, fungsi dan proses reproduksi yang dimiliki
oleh remaja. Pengertian sehat disini tidak semata-mata berarti
bebas penyakit atau bebas dari kecacatan namun juga sehat
secara mental serta sosial kultural. Remaja perlu mengetahui
PEMERINTAH KABUPATEN BANTUL
DINAS KESEHATAN KABUPATEN BANTUL
PUSKESMAS JETIS II
Alamat: Jalan Parangtritis km: 15, Patalan, Jetis, Bantul
KodePos 55781. Telp.(0274) 6406069 Email: pusk.jetis2@bantulkab.go.id

kesehatan reproduksi agar memiliki informasi yang benar


mengenai proses reproduksi serta berbagai faktor yang ada
disekitarnya. Dengan informasi yang benar, diharapkan
remaja memiliki sikap dan tingkah laku yang bertanggung
jawab mengenai proses reproduksi.

Pengetahuan dasar apa yang perlu diberikan kepada remaja


agar mereka mempunyai kesehatan reproduksi yang baik

 Pengenalan mengenai sistem, proses dan fungsi alat


reproduksi (aspek tumbuh kembang remaja)
 mengapa remaja perlu mendewasakan usia kawin
serta bagaimana merencanakan kehamilan agar sesuai
dengan keinginnannya dan pasanganya
 Penyakit menular seksual dan HIV/AIDS serta
dampaknya terhadap kondisi kesehatan reproduksi
 Bahaya narkoba dan miras pada kesehatan reproduksi
 Pengaruh sosial dan media terhadap perilaku seksual
 Kekerasan seksual dan bagaimana menghindarinya
 Mengambangkan kemampuan berkomunikasi termasuk
memperkuat kepercayaan diri agar mampu menangkal
hal-hal yang bersifat negatif
 Hak-hak reproduksi

Proses reproduksi merupakan proses melanjutkan keturunan


yang menjadi tanggung jawab bersama laki-laki maupun
perempuan. Karena itu baik laki-laki maupun perempuan
harus tahu dan mengerti mengenai berbagai aspek kesehatan
reproduksi.

d. Penyampaian Materi III : Materi III disampaikan oleh Supiyati,Amd.KG tentang


kesehatan gigi dan mulut.

Kesehatan gigi dan mulut sangat penting karena gigi dan gusi
yang rusak dan tidak dirawat akan menyebabkan rasa sakit,
gangguan pengunyahan dan dapat mengganggu kesehatan
tubuh lainnya. Mulut merupakan suatu tempat yang sangat
ideal begi perkembangan bakteri. Bila tidak dibersihkan
dengan sempurna, sisa makanan yang terselip bersama
bakteri akan bertambah banyak dan membentuk koloni yang
disebut plak, yaitu lapisan film tipis, lengket dan tidak
berwarna. Plak merupakan tempat pertumbuhan ideal bagi
bakteri yang dapat memproduksi asam. Jka tidak disingkirkan
dengan melakukan penyikatan gigi, asam tersebut akhirnya
akan menghancurkan email gigi dan akhirnya menyebabkan
gigi berlubang. Selain itu, plak ini juga berpengaruh terhadap
kesehatan jaringan pendukung gigi seperti gusi dan tulang
pendukungnya. Hal ini disebabkan oleh bakteri yang
menempel pada plak diatas permukaan gigi dan di atas garis
PEMERINTAH KABUPATEN BANTUL
DINAS KESEHATAN KABUPATEN BANTUL
PUSKESMAS JETIS II
Alamat: Jalan Parangtritis km: 15, Patalan, Jetis, Bantul
KodePos 55781. Telp.(0274) 6406069 Email: pusk.jetis2@bantulkab.go.id

gusi. Kuman- kuman pada plak menghasilkan racun yang


merangsang gusi sehingga terjadi radang gusi, dan gusi
menjadi mudah berdarah. Menyikat gigi adalah cara untuk
membersihkan kotoran lunak pada permukaan gigi dan gusi.
Pencegahan penyakit gigi
• Menyikat gigi yang baik dan benar
• Menggunakan alat-alat bantu pembersih gigi
• Menghindari makanan yang merusak gigi
• Makan makanan yang baik untuk kesehatan gigi.
• Periksa gigi secara teratur, 6 bulan sekali

e. Penutup : Doa penutup

Jetis , 6 Juli 2019


Notulis

Lutfy Laksita Pranandari, SKM


PEMERINTAH KABUPATEN BANTUL
DINAS KESEHATAN KABUPATEN BANTUL
PUSKESMAS JETIS II
Alamat: Jalan Parangtritis km: 15, Patalan, Jetis, Bantul
KodePos 55781. Telp.(0274) 6406069 Email: pusk.jetis2@bantulkab.go.id

DOKUMENTASI KEGIATAN

Acara : Jambore Kader Remaja


Tempat : RM Gendal-gendul
Waktu : Sabtu, 6 Juli 2019

Gambar 1. Peserta Jambore Kader Remaja antusias mendengarkan materi


di RM Gendal-gendul pada 6 Juli 2019

Gambar 2. Penyampaian Materi oleh Sri Sudewi,ST,M.PH pada Jambore Kader Remaja

Anda mungkin juga menyukai