Anda di halaman 1dari 1

Needle Stick Injury (NSI) atau luka tusuk jarum suntik adalah suatu kecelakaan akibat tusuk jarum

suntik yang tercemar dengan darah atau cairan tubuh.

Kecelakaan yang sering terjadi di pelayanan kesehatan adalah luka tusuk jarum suntik bekas
digunakan untuk menyuntik pasien

Kepmenkes Nomor : 1087/ MENKES/ SK/ VIII/ 2010 mencantumkan, penelitian pada tahun
2005-2007 yang mencatat bahwa proporsi luka tusuk jarum suntik mencapai 38-73% dari total
petugas kesehatan

Kejadian kecelakaan kerja berupa luka tusuk jarum suntik merupakan salah satu hal penting yang
perlu diperhatikan karena kejadian tersebut telah terjadi berulang-ulang sehingga risiko bahaya
yang dialami tenaga kesehatan dalam suatu institusi seharusnya dapat menjadi acuan untuk
membuat pedoman terkait pengendalian kejadian tersebut.

Kejadian kecelakaan kerja dapat merugikan bagi pekerja yang mengalami, maupun pihak rumah
sakit seperti hilangnya waktu kerja, terganggunya efisiensi dan efektivitas proses tenaga kerja
dalam pemberian pelayanan kesehatan

Di Indonesia, perlindungan dan kesehatan kerja dijamin dalam Pasal 9 dan Pasal 10 UU. Nomor 14
Tahun 1969 tentang Pokok-pokok Tenaga Kerja menyatakan “Setiap tenaga kerja berhak mendapat
perlindungan atas keselamatan, kesehatan, pemeliharaan moral kerja, serta perlakuan yang sesuai
dengan martabat manusia dan moral agama”.

Bila risiko yang membahayakan bagi kelangsungan kerja maupun kesehatan dan keselamatan
pekerja, maka perlu ditentukan langkah pengendalian yang dipilih seperti eliminasi
(menghilangkan), substitusi (mengganti), isolasi (memisahkan), pengendalian rekayasa,
administratif atau penggunaan alat pelindung diri

The International Council of Nurses menyatakan penyebab dari luka tusuk jarum suntik adalah
pemberian injeksi, menutup jarum suntik, pengambilan darah, pemasangan infus atau pada saat
membuang jarum. Luka ini banyak terjadi diarea bangsal ataupun ruang operasi. Alasan utama
untuk terjadinya NSI ini adalah kecerobohoan dan kurangnya pengetahuan atau tidak mengikuti
prosedur yang telah ditentukan

Anda mungkin juga menyukai