Anda di halaman 1dari 7

Jl. Raya Legok KM4 Kp.

BojongNangka,
Kelapa Dua, Tangerang, Banten 15334 SOP PEMERIKSAAN CTG
Telp. (021) 54214848 (CARDIOTOCOGRAFI)

No. Dokumen No. Revisi Halaman


KRS-RSMNUR- 00 1/7
001
Tanggal Terbit Ditetapkan Oleh
01-September-2019 DIREKTUR

STANDAR PROSEDUR
OPERASIONAL (SPO)

Dr. dr. Shirley Ivonne


Moningkey, M.Kes

CTG (Cardio Toco Graphy) alat yang digunakan untuk mengetahui


PENGERTIAN dan merekam frekuensi denyut jantung janin, kontraksi uterusdan
gerakan janin secara periodik
Sebagai pedoman dan tanggung jawab bidan dalam pelaksanaan
TUJUAN monitoring pasien dengan menggunakan CTG dalam menilai DJJ,
gerakan janin, dan kontraksi Rahim.
KEBIJAKAN
a. FASILITAS DAN PERALATAN
a. Mesin CTG, kertas rekam dan ultrasound jelly
b. Cardiotransduser
c. Tocotransduser
d. 2 atau lebih band abdomen
e. Fetal movement
f. Tissue
PROSEDUR
b. DOKUMEN
a. Kertas rekaan CTG
b. Formulir Catatan Perkembangan Pasien
Terintegrasi
c. RINCIAN PRODESUR
a. Persiapan Umum
1. Siapkan alat dan pastikan berfungsi dengan
baik.
Jl. Raya Legok KM4 Kp. BojongNangka,
Kelapa Dua, Tangerang, Banten 15334
SOP PEMERIKSAAN CTG
Telp. (021) 54214848
(CARDIOTOCOGRAFI)
No. Dokumen No. Revisi Halaman
KRS-RSMNUR- 00 2/7
001

b. Lakukan palpasi perut ibu hamil untuk


menentukan tinggi fundus uteri dan punctum
proximum denyut jantung janin. Lakukan
pemeriksaan palpasi leopold (Leopold I, II, III dan
IV) untuk menentukan letak, presentasi dan
punktum maksimum DJJ. Bila ada his, dihitung
sebelum dan segera setelah kontraksi berlangsung.
c. Penggunaan CTG (Cardio Toco Graphy) -
1. Memberikan salam 3ST (Senyum, Salam,
Sapa dan terima kasih) kepada pasien.
2. Memeriksa identitas pasien dan melakukan
anamnesa awal pasien datang
3. Petugas mencuci tangan sebelum tindakan.
4. Menjelaskan prosedur yang akan
dilaksanakan dan posisikan pada pasien
Berikan posisi tidur pasien senyaman
mungkin, dengan posisi sedikit miring ke
kiri, untuk menghindari tekanan uterus
gravidus pada vena cava inferior, bila perlu
sokong dengan bantal kecil ( jika diperlukan
).
5. Anjurkan pada pasien untuk mengosongkan
kandung kemih dan membersihkan daerah
regiogenitalianya
Baringkan pasin dalam posisi semi lateral
dan pastikan pasien merasa nyaman
6. Pasang 1 ban transducer untuk toco yang
diletakkan kurang lebih 2-3 jari di bawah
fundus uteri, 1 ban transducer untuk ultra
sound diletakkan sesuai dengan posisi
punggung janin (untuk gemeli ditambah 1
ban transducer untuk ultra sound ). Untuk
ultrasound transducer sebelum dipasang
diberikan jelly secukupnya. Bila denyut
jantung janin sudah terdengar jelas lampu
Jl. Raya Legok KM4 Kp. BojongNangka,
Kelapa Dua, Tangerang, Banten 15334
SOP PEMERIKSAAN CTG
Telp. (021) 54214848
(CARDIOTOCOGRAFI)
No. Dokumen No. Revisi Halaman
KRS-RSMNUR- 00 3/7
001

indikator akan menyala hijau, bila menyala


merah perbaiki posisi sampai menyala hijau
7. Hubungkan kabel ultra sound transducer
untuk monitor denyut jantung janin, toco
transducer untuk monitor kontraksi uterus
ke mesin CTG.
8. Hidupkan CTG monitor, Tekan tombol On pada
mesin CTG ( atur volume jika diperlukan).
Tekan baseline di monitor toco pada angka
20. Tentukan batas alarm untuk denyut
jantung janin terendah 110 dan tertinggi
160, kemudian aktifkan alarm pada monitor
sentral untuk memperingatkan staf jika ada
penyimpangan.
9. Tekan record untuk merekam kontraksi
uterus dan denyut jantung janin dan Berikan
tombol fetal movement pada ibu gerakan
anak dan jelaskan pada pasien untuk
menekan foetal movement bila pasien
merasakan gerakan janin selama perekaman
CTG berlangsung.
10. Jika dalam pengawasan selama 5 menit
tidak timbul akselerasi, lakukan rangsangan
pada janin beberapa kali sehingga timbul
akselerasi. Jika dalam pengawasan selama
10 menit terdapat deselerasi berulang, maka
laporkan kepada DPJP untuk tindakan
selanjutnya
11. Untuk Gemelli sebelum menekan record
pastikan bahwa rekaman denyut jantung
janin G1 (gemelli yang pertama) dan denyut
janin G2 sudah terpisah dengan cara
menekan F , di monitor akan muncul angka
20. Dan lampu indikator akan menyala hijau
bila rekaman denyut jantung janin G1 dan
denyut jantung janin G2 sudah terpisah,
menyala merah bila belum terpisah, tekan (-
) atau (+) untuk mengubahnya.
12. Pada kasus gawat janin akut lakukan
tindakan sesuai dengan Petunjuk Teknis
Penanganan Keadaan Darurat Obstetrik /
Gawat Janin dan laporkan kepada DPJP.
13. Bila sudah selesai merekam, tekan record
untuk menghentikan rekaman. Bila kertas
Jl. Raya Legok KM4 Kp. BojongNangka,
Kelapa Dua, Tangerang, Banten 15334
SOP PEMERIKSAAN CTG
Telp. (021) 54214848
(CARDIOTOCOGRAFI)
No. Dokumen No. Revisi Halaman
KRS-RSMNUR- 00 4/7
001

rekaman tidak pada garis lipatan, tekan


paper advance, kertas rekaman secara
otomatis bergerak maju pada garis lipatan.
Potong kertas rekaman pada garis lipatan.
14. Tekan tombol Off pada CTG.
15. Bersihkan jelly yang ada di perut pasien dam
bersihkan ultra sound transducer dengan
tissue. Kembalikan semuanya ke tempat
semula.
16. Dokumentasikan hasil CTG dan pelaporan
dalam Formulir catatan perkembangan
terintegrasi. dan rapikan kembali.
17. Beritahu pasien bahwa pemeriksaan sudah
selesai dan jelaskan bahwa hasil CTG akan
dilaporkan terlebih dahulu ke dokter DPJP
untuk tindakan selanjutnya. .
18. Berikan hasil CTG pada dokter DPJP.
d. Pemeliharaan
1. Bila alat CTG sudah selesai dipakai,
bersihkan transducer dari jelly dengan
tissue.
2. Lepaskan dan simpan toco transducer dan
ultra sound transducer
3. Lepaskan kabel dari stop kontak.
4. Pastikan CTG dapat berfungsi dengan baik
dan siap pakai s sebelum disimpan.
5. Pastikan pemeliharaan CTG dan kalibrasi
oleh bagian Maintenance Bio Medik secara
berkala.
6. Tanda tangani formulir kalibrasi dengan
petugas biomedik setelah alat selesai
dikalibrasi.

Ruang Bersalin
UNIT
Ruang Obstetri dan Ginekologi
TERKAIT
Jl. Raya Legok KM4 Kp. BojongNangka,
Kelapa Dua, Tangerang, Banten 15334
SOP PEMERIKSAAN CTG
Telp. (021) 54214848
(CARDIOTOCOGRAFI)
No. Dokumen No. Revisi Halaman
KRS-RSMNUR- 00 5/7
001

Sinclair, Constance, Buku Saku Ilmu Kebidanan, 2010, EGC,


DAFTAR Jakarta
https://id.theasianparent.com/pemeriksaan-kehamilan-pertama-
PUSTAKA
kali
Jl. Raya Legok KM4 Kp. BojongNangka,
Kelapa Dua, Tangerang, Banten 15334
SOP PEMERIKSAAN CTG
Telp. (021) 54214848
(CARDIOTOCOGRAFI)
No. Dokumen No. Revisi Halaman
KRS-RSMNUR- 00 6/7
001
Jl. Raya Legok KM4 Kp. BojongNangka,
Kelapa Dua, Tangerang, Banten 15334
SOP PEMERIKSAAN CTG
Telp. (021) 54214848
(CARDIOTOCOGRAFI)
No. Dokumen No. Revisi Halaman
KRS-RSMNUR- 00 7/7
001

Anda mungkin juga menyukai