Anda di halaman 1dari 2

KEPUTUSAN KEPALA DINAS KESEHATAN

KOTA SURABAYA
NOMOR : 440 / A.II.SK.6.0003.01 / 436.6.3 / 2015

T E N TAN G

PENDELEGASIAN WEWENANG PIMPINAN DAN/ ATAU PENANGGUNG


JAWAB PROGRAM KEPADA PELAKSANA KEGIATAN DI UPTD PUSKESMAS
SEMEMI

KEPALA DINAS KESEHATAN KOTA SURABAYA,

Menimbang : a. bahwa untuk menunjukkan kepemimpinan dan melaksanakan


strategi, Pimpinan Puskesmas dan Penanggung Jawab Program
Puskesmas perlu mendelegasikan wewenang apabila meninggalkan
tugas dan memberikan pengarahan dalam pelaksanaan kegiatan,
sesuai dengan tata nilai, visi, misi, tujuan Puskesmas;

b. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam butir


a, perlu ditetapkan dengan Kepala Dinas Kesehatan Kota Surabaya

Mengingat : 1. Undang - Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan;

2. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 128 tahun


2004 tentang Puskesmas;

3. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No 828/ Menkes/


SK/ IX/ 2008 tentang Petunjuk Teknis Standar Pelayanan Minimal
Bidang kesehatan Kabupaten / Kota;
MEMUTUSKAN

Menetapkan KEPUTUSAN KEPALA DINAS KESEHATAN KOTA


SURABAYA TENTANG PENDELEGASIAN WEWENANG
PIMPINAN DAN/ATAU PENANGGUNG JAWAB PROGRAM
KEPADA PELAKSANA KEGIATAN DI UPTD PUSKESMAS
SEMEMI

KESATU : Pimpinan Puskesmas dan Penanggung Jawab Program Puskesmas


mendelegasikan wewenang apabila meninggalkan tugas dan memberikan
pengarahan dalam pelaksanaan kegiatan, sesuai dengan tata nilai, visi,
misi, tujuan Puskesmas sebagaimana terlampir;

KEDUA : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dan apabila dikemudian
hari terdapat kekeliruan dalam penetapannya, maka akan diadakan
pembetulan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di Surabaya
pada tanggal 2 Januari 2015

KEPALA DINAS KESEHATAN

drg. Febria Rachmanita, MA


Pembina Utama Muda
NIP 196502281992032008

Anda mungkin juga menyukai