Anda di halaman 1dari 5

VISI DAN MISI SMAN 4 JEMBER

INDIKATOR VISI

1. Mampu bersaing dan unggul dalam perolehan NUN (Nilai Ujian Nasional).
2. Mampu bersaing dan unggul dalam persaingan masuk Perguruan Tinggi
Negeri.
3. Mampu bersaing dan unggul dalam memasuki Dunia Kerja.
4. Mampu bersaing dan unggul dalam berbagai lomba akademik (Intrakurikuler).
5. Mampu bersaing dan unggul dalam berbagai lomba non akademik
(Ekstrakurikuler).
6. Mampu bersaing dan unggul dalam disiplin dan prilaku.
7. Mampu bersaing dan unggul dalam berbagai aktivitas sosial dan keagamaan.

INDIKATOR MISI

1. Melaksanakan pembelajaran dan bimbingan secara efektif, sehingga setiap


siswa mampu berkembang secara optimal, sesuai dengan potensi yang dimiliki.
2. Menumbuh kembangkan semangat keunggulan secara intensif kepada seluruh
komponen sekolah.
3. Menumbuh kembangkan semangat kebersamaan dalam menciptakan hubungan
“psiko-sosiokultur” sekolah yang harmonis kepadda seluruh komponen
sekolah.
4. Mendorong kemampuan siswa untuk aktif berbahasa Inggris, untuk
menyongsong dunia kerja dan era global.
5. Meningkatkan penghayatan terhadap ajaran agama secara benar, sehingga pada
gilirannya siswa mampu menjalin hubungan vertikal dan horisontal dengan
baik, memiliki kepedulian sosial serta meningkatkan kemampuan mengambil
keputusan yang mempunyai nilai moral.
VISI, MISI, DAN TUJUAN
SMA NEGERI 2 SURABAYA
Visi SMA Negeri 2 Surabaya :

Membangun generasi cerdas yang religius, berkarakter dan berwawasan global


serta berbudaya lingkungan
Indikator Visi :
Unggul dalam pengelolaan, unggul dalam pelayanan, unggul dalam prestasi

Misi SMA Negeri 2 Surabaya :

Mewujudkan SMA Negeri 2 Surabaya sebagai sekolah unggul yang menghasilkan


lulusan berkualitas dan mampu bersaing di tingkat nasional maupun internasional
Meningkatkan sumber daya dan sarana secara terpadu demi pelayanan terbaik
dalam menyiapkan siswa memasuki pendidikan tinggi di tingkat nasional dan
global.
Mengembangkan seluruh potensi siswa agar menjadi warga negara Indonesia yang
memiliki Imtaq, menguasai Iptek dan peduli pada lingkungannya

Tujuan SMA Negeri 2 Surabaya :

Menyelenggarakan pendidikan tingkat menengah guna mempersiapkan siswa


memasuki pendidikan tinggi dengan mengembangkan seluruh potensinya agar
menjadi manusia Indonesia yang memilki Imtaq, menguasai Iptek dan mampu
bersaing di tingkat nasional dan Internasional.

NILAI-NILAI YANG DIKEMBANGKAN

Religius – Nasionalis
Jujur – Santun – Disiplin
Percayadiri – Bertanggungjawab
Kerja keras – Mandiri – Demokratis
Ingin tahu – Cinta Ilmu – Berjiwa Wirausaha
Patuh Pada Aturan Sosial – Menghargai Keberagaman
Sadar Akan Hak dan Kewajiban serta Toleran
Berfikir Logis, Kritis, Kreative dan Inovatif
Menghargai Karya dan Prestasi Orang Lain
Peduli Sosial dan Lingkungan
Bergaya Hidup Sehat
Ramah Sosial
Visi
Menjadikan SMA Negeri 1 Cibinong unggul dalam prestasi yang
berlandaskan keimanan dan ketakwaan, berkarakter kebangsaan dan
berwawasan global.
MISI

1. Meningkatkan Pembinaan akhlak atau budi pekerti luhur


2. Melaksanakan Pembelajaran Yang Efektif Bagi Semua Guru dan Siswa
3. Mengembangkan minat bakat dan kreatifitas peserta didik agar tumbuh dan
berkembang sesuai dengan potensi yang dimiliki.
4. Meningkatkan kompetensi pendidik dan tenaga kependidikan yang bertaraf
internasional
5. Menciptakan Sekolah Yang Nyaman, Aman, Disiplin, Kreatif dan
Menyenangkan
6. Meningkatkan kualitas prestasi siswa yang cerdas dan kompetitif bertaraf
nasional dan internasional
7. Menghasilkan kualitas lulusan yang mampu berkompetensi baik tingkat
regional maupun global.
8. Menumbuhkembangkan Hubungan Kerjasama Dalam Manajemen Sekolah
9. Meningkatkan Sarana Prasarana Sekolah Dalam Meningkatkan Keunggulan
Sekolah
10.Menumbuhkembangkan Jaringan Informasi Baik Intranet, Internet, maupun
Perpustakaan

Misi Pendidikan Nasional

1. Mengupayakan perluasan dan pemerataan kesempatan memperoleh


pendidikan yang bermutu bagi seluruh rakyat Indonesia
2. Membantu dan memfasilitasi pengembangan potensi anak bangsa
secara utuh sejak usia dini sampai akhir hayat dalam rangka
mewujudkan masyarakat belajar
3. Meningkatkan kesiapan masukan dan kualitas proses pendidikan
untuk mengoptimalkan pembentukkan kepribadian yang bermoral.
4. Meningkatkan keprofesional dan akuntabilitas lembaga pendidikan
sebagai pusat pembudayaan ilmu pengetahuan, keterampilan,
pengalaman, sikap, dan nilai berdasarkan standar nasional dan global
5. Memberdayakan peran serta masyarakat dalam penyelenggaraan
pendidikan berdasarkan prinsip otonomi dalam konteks Negara
Kesatuan Republik Indonesia

Tujuan Sekolah
Tujuan sekolah sebagai bagian dari tujuan pendidikan nasional adalah
meningkatkan kecerdasan, pengetahuan, kepribadian, akhlak mulia, serta
keterampilan untuk hidup mandiri dan mengikuti pendidikan lebih lanjut. Mengacu
pada Tujuan Pendidikan Nasional, SMA Negeri 1 Cibinong memiliki:
1. 80 % Siswa mampu melaksanakan ibadah yang benar sesuai dengan agama
yang dianut.
2. Peserta didik dapat mengembangkan potensi diri melalui kegiatan ekskul
dan mendapat juara tingkat kabupaten atau propinsi atau nasional.
3. 90% guru dapat menyelesaikan tugas mengajarnya dengan baik meliputi
tugas administrasi persiapan, kehadiran dalam pelaksanaan maupun evaluasi
PBM.
4. 80% siswa peserta lomba bidang non akademik mendapatkan nomor
kejuaraan tingkat Jakarta, Bogor, Tangerang, dan Bekasi.
5. 20% siswa peserta Olimpiade Sains tingkat Propinsi menjadi kelompok 10
besar terbaik.
6. Penurunan 20% pelanggaran tata tertib siswa per tahun.
7. Team Work yang kompak dan cerdas dalam setiap pelaksanaan kegiatan
program sekolah tercapai 100%.
8. Peningkatan 10% hubungan kerja sama dengan stakeholders dalam kegiatan
sekolah dari tahun ke tahun.
9. Memiliki fasilitas multimedia yang memadai untuk proses belajar mengajar.
10.Pelayanan administrasi berbasis ICT.
11.Meningkatkan kemampuan berbahasa asing 10 % setiap tahun melalui Toeic
& Toefl
12.Penambahan Ruang Belajar untuk fasilitas pendidikan
13.80 % siswa di terima di Perguruan Tinggi Negeri dan Swasta melalui jalur
undangan maupun ujian tulis.
Perkembangan dan tantangan masa depan seperti : Perkembangan ilmu pengetahuan dan
teknologi, globalisasi yang sangat cepat, era informasi,vdan meningkatnya kesadaran masyarakat
dan orang tua terhadap pendidikan memicu sekolah untuk merespon tantangan sekaligus peluang
itu. SMA Negeri 3 Jambi memiliki citra moral yang menggambarkan profil sekolah yang diinginkan di
masa datang yang diwujudkan dalam visi sekolah sebagai berikut :

"VISI SMA NEGERI 3 KOTA JAMBI"

“Terwujudnya insan yang berakhlak mulia,cerdas, berprestasi, dan berwawasan global.”

"MISI SMA NEGERI 3 KOTA JAMBI"

1. Menumbuhkan kecintaan terhadap ajaran agama yang dianut sehingga agama dapat
menjadi sumber motivasi dalam berbuat kebajikan
2. Menumbuhkan kecintaan siswa terhadap nilai-nilai luhur budaya bangsa
3. Menyelenggarakan proses pembelajaran aktif, inovatif, kreatif, efektif, dan menyenangkan
(PAIKEM)
4. Memberikan layanan pendidikan yang berorientasi pada keunggulan dengan penerapan
pembelajaran berbasis ICT dan bahasa Inggris
5. Mengoptimalkan kompetensi siswa dalam bidang ilmu pengetahuan dan teknologi (Iptek),
olahraga, dan seni sesuai dengan bakat dan minat yang dimiliki

6.Menyiapkan siswa agar dapat melanjutkan ke PTN atau PTS dalam negeri maupun luar negeri
pada jurusan yang prospektif

7.Menyiapkan siswa agar dapat mengembangkan ilmu pengetahuan, keterampilan dan teknologi di
masyarakat.

8.Meningkatkan kompetensi profesional tenaga pendidik dan kependidikan sesuai dengan tuntutan
sekolah bertaraf internasional

9.Menciptakan lingkungan belajar yang kondusif dengan semangat kompetitif

10.Menyediakan sarana dan prasarana pembelajaran yang memenuhi standar nasional pendidikan,
standar internasional, dan memiliki jaringan kerja internasional

11.Menerapkan Sistem Manajemen Mutu ISO 9001:2008 dalam pengelolaan pendidikan

12.Menumbuhkan kecintaan terhadap lingkungan hidup

Anda mungkin juga menyukai