Anda di halaman 1dari 64

BUKU PETUNJUK OPERASIONAL

Aplikasi Gaji KPPN Terpusat

ver 2.0
DAFTAR ISI

DAFTAR ISI.......................................................................................................................................2
DAFTAR GAMBAR............................................................................................................................4
BAB I PENDAHULUAN.....................................................................................................................6
A. Latar Belakang......................................................................................................................6
B. Ruang Lingkup......................................................................................................................6
C. Proses...................................................................................................................................7
D. Jenis User..........................................................................................................................7
BAB II REGISTRASI USER..................................................................................................................8
A. Login Aplikasi.......................................................................................................................8
B. Registrasi User.....................................................................................................................8
C. Pengaktifan User oleh Admin KPPN...................................................................................12
D. Log Out Aplikasi..............................................................................................................13
BAB III PENGOPERASIAN APLIKASI................................................................................................15
A. Admin KPPN.......................................................................................................................15
1. Aktifasi User................................................................................................................15
2. Hapus Data Gaji per Tahun NIP/NRP..........................................................................16
B. FO KPPN.............................................................................................................................18
1. Upload ADK Gaji.........................................................................................................18
2. Proses Persetujuan Pengujian Gaji.............................................................................20
3. Masuk menu Gaji > Monitoring pengujian Gaji.........................................................21
4. Masuk menu Laporan > Daftar Pengawasan Gaji......................................................22
5. Penghapusan Pengujian Gaji......................................................................................22
6. Proses Upload Surat Pernyatataan/Data NIP-NRP Ganda serta SK BKN/KEP Mabes 22
7. Proses Upload SK Pahlawan/Nararya Anggota Polri..................................................24
8. Penghapusan Nomor invoice /No SPM......................................................................25
C. MO KPPN............................................................................................................................27
1. Proses Penonaktifan Pegawai Pensiun dan Meninggal..............................................27
2. Proses Penonaktifan Pegawai Pindah........................................................................27
3. Daftar Pegawai Non Aktif...........................................................................................28
4. Persetujuan Pegawai (NIP/NRP Ganda).....................................................................29
5. Persetujuan Upload Pahlawan/Nararya POLRI..........................................................30
6. Pembatalan Upload SK Pahlawan/Nararya POLRI......................................................31
7. Cetak Kartu Pegawai...................................................................................................32
8. Cetak Report...............................................................................................................32
D. KASI PENCAIRAN DANA..................................................................................................33
1. Persetujuan Penghapusan Gaji...................................................................................33
2. Pengaktifan kembali pegawai yang sudah nonaktif...................................................33
3. Persetujuan Penghapusan Nomor Invoice/Nomor SPM............................................34
BAB IV VALIDASI PENGUJIAN GAJI................................................................................................35
BAB V PENYELESAIAN NIP/NRP GANDA.......................................................................................52
BAB VI STUDI KASUS PEMBAYARAN GAJI DI KPPN.......................................................................56
1. Validasi Pegawai berkedudukan Aktif di satker lain...................................................56
2. Contoh pegawai dipekerjakan dobel pembayaran tunjangan Jabatan/Umum
kelebihan pembayaran Gaji..................................................................................................58
3. Kekurangan Gaji Jenis SK 99 (SK Lainnya) atau jenis SK 25 (Tugas Belajar) tidak boleh
dimintakan Kekurangan Gaji.................................................................................................61
4. Validasi kekurangan gaji dengan elemen gaji dan jenis SK........................................62
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1 Login Aplikasi 8


Gambar 2 Registrasi User 9
Gambar 3 Pengisian Akun User 9
Gambar 4 User dan Password 10
Gambar 5 Upload Foto 10
Gambar 6 Pernyataan 11
Gambar 7 Ijin Masuk User 11
Gambar 8 Memasukkan kode KPPN dan Level User 12
Gambar 9 Daftar User 13
Gambar 10 Informasi Pengaktifan 13
Gambar 11 Logout Aplikasi 14
Gambar 12 Setting User 15
Gambar 13 Daftar User 16
Gambar 14 Penonaktifkan User 16
Gambar 15 Menu untuk mengecek data Gaji Pegawai Per Tahun NIP/NRP 17
Gambar 16 Hapus Data Gaji 18
Gambar 17 Pilih jenis gaji 18
Gambar 18 Upload ADK Gaji 19
Gambar 19 Formulir Upload 19
Gambar 20 Pengisian Form Upload 19
Gambar 21 Setting Anak Satker 20
Gambar 22 Persetujuan Pengujian Gaji 20
Gambar 23 Konfirmasi Restore Gaji 21
Gambar 24 Monitoring Pengujian Gaji 21
Gambar 25 Daftar Pengawasan Gaji 22
Gambar 26 Hapus Gaji Per Anak Satker 22
Gambar 27 Upload Data Surat Pernyataan dan SK BKN/KEP dari Mabes 23
Gambar 28 Upload Dokumen Pendukung 23
Gambar 29 Daftar Pegawai Polri Non Aktif 24
Gambar 30 Form Upload SK Pahlawan/Nararya 25
Gambar 31 SK berhasil diupload dan menunggu disetujui petugas MO KPPN 25
Gambar 32 Tampilan Menghapus No SPM & Invoice 26
Gambar 33 Nomor SPM belum dibatalkan 26
Gambar 34 Penonatifan Pegawai Pensiun - Meninggal 27
Gambar 35 Konfirmasi Ubah Kedudukan 27
Gambar 36 Penonaktifan Pegawai Pindah 28
Gambar 37 Informasi Melanjutkan Kasi 28
Gambar 38 Daftar Pegawai Non Aktif 29
Gambar 39 Konfirmasi Mengaktifkan Kembali 29
Gambar 40 Informasi Melanjutkan Kepala Seksi 29
Gambar 41 Proses Allow oleh MO KPPN 30
Gambar 42 Persetujuan Upload Pahlawan/Nararya POLRI 30
Gambar 43 Upload SK Pahlawan/Nararya telah berhasil disetujui 31
Gambar 44 Penolakan pada MO KPPN 31
Gambar 45 Cetak Kartu Pegawai 32
Gambar 46 Cetak Report 32
Gambar 47 Persetujuan Hapus Gaji 33
Gambar 48 Form Persetujuan Penghapusan No SPM dan Invoice 34
Gambar 49 Form Penghapusan Gaji setelah Penghapusan No SPM disetujui 34
Gambar 50 Upload ADK Pegawai Baru 35
Gambar 51 Daftar Data Pegawai Baru 36
Gambar 52 Daftar Pegawai Aktif 36
Gambar 53 View Hutang Pegawai 37
Gambar 54 Ubah hutang pegawai 37
Gambar 55 Hasil Validasi KGB beda Golongan 44
Gambar 56 Hasil Validasi KGB lebih dari 4 Tahun 44
Gambar 57 Validasi KGB berbeda Tahun Gaji Pokok 45
Gambar 58 Validasi Kekurangan Gaji karena kenaikan pangkat dengan selisih lebih dari 1
pangkat 45
Gambar 59 Validasi kekurangan atas kenaikan pangkat pengabdian lebih dari 1 pangkat 46
Gambar 60 Validasi SK dimana SK Baru belum pernah dimintakan di KPPN 46
Gambar 61 Validasi Gaji Pokok Kolektif Gaji Pokok dan Masa Kerja berbeda 47
Gambar 62 Validasi Gaji Pokok Kolektif Tahun Gaji Pokok Sama 47
Gambar 63 Validasi Kekurangan Gaji Lebih dari 12 Bulan 47
Gambar 64 Validasi SK Kadaluarsa 48
Gambar 65 Daftar Tunjangan 48
Gambar 66 Perubahan Pegawai 49
Gambar 67 Validasi NIP Ganda 52
Gambar 68 Cetak Kartu Pegawai 52
Gambar 69 Nama pada Kartu Pengawasan Belanja Pegawai Perorangan 53
Gambar 70 SK BKN 54
Gambar 71 Kartu Gaji dipekerjakan Satker Baru Eselon II 59
Gambar 72 Kartu Gaji Dipekerjakan Satker Asal 59
Gambar 73 Dipekerjakan Satker Baru Eselon IV 60
Gambar 74 Dipekerjakan Satker Asal Tunjangan Umum 60
BAB I PENDAHULUAN

A.Latar Belakang
Aplikasi Pembayaran Gaji Di KPPN secara terpusat dimaksudkan untuk
mendukung terwujudnya single data base dan single process point dalam
melakukan validasi atas permintaan pembayaran gaji dari satuan kerja ke
KPPN. Seluruh KPPN di Indonesia akan mengakses satu database dan aplikasi
yang sama, tidak lagi terbagi-bagi pada tiap KPPN. Begitu pula data yang
dijadikan sebagai tolok ukur dalam pelaksanaan validasi adalah data gaji
secara nasional. Data permintaan pembayaran yang dinyatakan valid akan
tersimpan secara online realtime dalam database yang ada di kelola oleh
Kantor Pusat Ditjen Perbendaharaan.

Aplikasi dibagi menjadi dua bagian, front end dan backend. Front end
memakai teknologi web base, digunakan oleh user di KPPN. Backend bersifat
server site, digunakan untuk memroses validasi, rekonsiliasi, file output, dan
update data ke database. Pemusatan data dan proses ini diharapkan akan
memberikan manfaat-manfaat, antara lain:

1. Pengecekan data pegawai aktif ganda.


2. Pencegahan permintaan pembayaran gaji ganda secara nasional, tidak
hanya dalam lingkup sebuah KPPN seperti yang terjadi sekarang ini.
3. Menyediakan data yang utuh dan up to date dalam rangka memenuhi
bahan analisis atas belanja gaji PNS Pusat, baik oleh pihak internal
DJPBN maupun oleh pihak lain yang bekerja sama, semisal PT.
TASPEN, BKN, BPJS, dan lain-lain.
4. Menyediakan data yang utuh dan up to date dalam rangka memenuhi
bahan analisis atas belanja gaji TNI dan Polri, baik oleh pihak internal
DJPBN maupun oleh Mabes Polri dan Unit Organisasi TNI.
5. Berkurangnya beban pemeliharaan sistem dan infrastruktur.

Aplikasi ini didesain sesederhana mungkin (user friendly), namun demikian


tetap menghendaki kehati-hatian user dalam menggunakannya. Dengan
demikian output aplikasi ini akan benar-benar valid sesuai dengan yang
diharapkan.

B. Ruang Lingkup
Aplikasi GPP KPPN Terpusat ini mencakup :
1. PNS KL, PNS Polri dan PNS Kemhan
2. Anggota POLRI
3. Prajurit TNI

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


6
Jadi aplikasi ini akan memunculkan untuk masing-masing menu yaitu menu
PNS, Polri dan TNI.

C. Proses
Proses yang dilakukan dalam pengujian gaji adalah sebagai berikut
1. PPABP Satker melakukan unggah ADK Gaji, ADK Perubahan, lewat
Aplikasi Gaji KPPN Terpusat untuk sementara, kedepan akan diupload
lewat aplikasi e-SPM.
2. Aplikasi Backend Gaji KPPN Terpusat akan melakukan proses
pengujian gaji secara langsung, melakukan validasi dan rekon gaji
dengan gaji bulan sebelumnya.
3. Jika tidak ada validasi maka gaji tersebut di approve oleh petugas
KPPN melauli Aplikasi Frontend Gaji KPPN terpusat.
4. Data gaji dan perubahan direstore ke dalam database gaji KPPN
terpusat.
D.Jenis User
Proses registrasi user Aplikasi Gaji KPPN Terpusat akan dilaksanakan lewat
Single Sign On (SSO) Portal Direktorat Jenderal Perbendaharaan yaitu e-djpb
untuk jenis user :
1. User Admin KPPN : user untuk mengaktifkan user FO Gaji, Kasi
Pencairan Dana dan MO Gaji. Manajemen User di KPPN, misalkan jika
ada perubahan satker di KPPN yang mengatur adalah user Admin.
User admin akan diaktifkan oleh Direktorat SITP.
2. User FO Gaji KPPN : user front office untuk melakukan mengupload
ADK Gaji dan pengujian gaji;
3. User Kasi Pencairan Dana KPPN : user Kepala Seksi Pencairan Dana
untuk approval penghapusan pengujian gaji dan pengaktifan kembali
user non aktif;
4. User MO Gaji KPPN : user middle office untuk melakukan pencetakan
kartu belanja pegawai perorangan, penonaktifan pegawai dan dalam
rangka pemprosesan SKPP dan proses ”allow” NIP/NRP Ganda
berdasarkan SK BKN maupun KEP TNI/Polri.

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


7
BAB II REGISTRASI USER

Pada bab ini akan dijelaskan dari mulai Login Aplikasi, Registrasi User dan
Pengaktifkan user oleh Admin KPPN dan Logout Aplikasi. Perlu diingat bahwa
user yang terdaftar dalam aplikasi ini harus menggunakan NIP dan nama pegawai
yang asli, sebab setiap transaksi yang dilakukan oleh user akan tercatat ke dalam
sistem aplikasi.

A. Login Aplikasi
Pada bab ini akan diuraikan langkah-langkah untuk registrasi user dan
pengaktifan use. Login aplikasi dengan membuka browser dan memasukkan
alamat : http:// http://10.242.231.100/gaji dan klik tombol masuk.

Gambar 1 Login Aplikasi

B. Registrasi User
Proses registrasi user untuk keempat user adalah sama, kecuali user
Admin KPPN, yang akan diaktifkan oleh Petugas Direktorat SITP. Setelah
user Admin KPPN di aktifkan maka, user tersebut dapat mengaktifkan ke
tiga user yang lain. Langkah-langkah pendaftaran user adalah sebagai
berikut:

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


8
1. Klik tombol Registrasi

Gambar 2 Registrasi User

2. Lengkapi isian data akun sebagaimana ditunjukkan pada gambar dibawah


ini, kemudian klik Lanjut

Gambar 3 Pengisian Akun User

3. Lengkapi username dan password, sebagaimana ditunjukkan pada gambar


dibawah ini, kemudian klik Lanjut.

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


9
Gambar 4 User dan Password

4. Lakukan upload foto dengan format png dengan ukuran maksimal 1 MB


sebagaimana ditunjukkan pada gambar dibawah ini :

Gambar 5 Upload Foto

5. Klik checkbox pada kotak merah, kemudian klik Selesai sebagaimana


ditunjukkan pada gambar dibawah ini

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


10
Gambar 6 Pernyataan

6. Langkah berikutnya adalah login aplikasi kembali dengan user tersebut, lalu
klik tombol Masuk.

Gambar 7 Ijin Masuk User

7. Masukkan kode KPPN user dan level User, (1) FO KPPN, (2) Kasi PD, (3)
Admin KPPN, (4) MO KPPN. lalu klik tombol Simpan.

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


11
Gambar 8 Memasukkan kode KPPN dan Level User

Jika user telah diaktifkan maka akan dapat masuk ke dalam Aplikasi Gaji
KPPN Terpusat.

C. Pengaktifan User oleh Admin KPPN


Seperti telah diuraikan pada penjelasan sebelumnya, user Admin KPPN
akan diaktifkan oleh Direktorat SITP. Setelah Petugas KPPN registrasi user
Admin KPPN, agar segera menghubungi Direktorat SITP lewat Hai DJPB
untuk meminta mengaktifkan user. Setelah user Admin KPPN diaktifkan
maka dapat mengaktifkan user yang lain yaitu FO KPPN, Kasi PD dan MO
KPPN.
Langkah-langkah mengaktifkan user adalah sebagai berikut :
1. Masuk menu Setting > RUH User
2. Lalu klik tombol warna Hijau, pada kolom Aksi

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


12
Gambar 9 Daftar User

3. Selanjutnya akan muncul Informasi pengaktifan user

Gambar 10 Informasi Pengaktifan

4. Setelah itu user lain dapat masuk ke dalam aplikasi Gaji KPPN Terpusat
5. User Admin KPPN juga dapat menonaktifkan user yang lain misalkan user
tersebut telah berganti atau mutasi ke unit yang lain.

D. Log Out Aplikasi


Setiap user selesai menggunakan aplikasi, alangkah lebih baik agar keluar
dari aplikasi dengan melalui menu log out, agar user tersebut tidak
digunakan untuk melakukan transaksi oleh pengguna lain. langkah-langkah
adalah sebagai berikut :
1. Klik gambar user pojok kanan kanan atas
2. Pilih Log Out.
3. Maka akan kembali ke menu Login

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


13
Gambar 11 Logout Aplikasi

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


14
BAB III PENGOPERASIAN APLIKASI

Pada bab ini akan dibahas proses pengoperasian aplikasi per masing-masing
user yaitu user Admin KPPN, FO KPPN, MO KPPN, dan Kasi PD. Setiap user
memiliki fungsi sendiri-sendiri sesuai dengan fungsi dan bidang tugasnya.

A. Admin KPPN

1. Aktifasi User
Admin KPPN adalah user yang harus diregistrasi pertama kali oleh KPPN,
sebab user ini akan diaktifkan oleh Direktorat SITP. Tugas utama dari user
Admin KPPN adalah administrasi user FO KPPN, MO KPPN dan Kasi PD lingkup
KPPN setempat yaitu dalam rangka pengaktifkan dan penonaktifan user.
Misalkan terjadi mutasi pegawai, maka user admin dapat menonaktifkan user
tersebut.

Langkah-langkah untuk mengaktifkan user adalah :

1. Masuk menu Setting > R/U/H User

Gambar 12 Setting User

2. Setelah masuk maka akan tampil user-user yang ada di KPPN Tersebut
pada awalnya user akan berwarna merah yang berarti belum
diaktikan oleh Admin KPPN

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


15
Gambar 13 Daftar User

3. Klik tombol warna hijau (v) untuk mengaktifkan user, maka user
tersebut telah aktif.
4. Untuk menonaktifkan user klik tombol warna kuning (X), maka user
tersebut menjadi non aktif. Penonakftifan user dilakukan jika pegawai
tersebut telah mutasi ke bagian/unit lain.

Gambar 14 Penonaktifkan User

2. Hapus Data Gaji per Tahun NIP/NRP


Ada kalanya karena kekurangtelitian oleh satuan kerja, terdapat
perbedaan pada pembayaran gaji terakhir atas pegawai pindah yang
tercantum pada SKPP dengan data yang ada pada Gaji Terpusat yang
menyebabkan seolah-olah gaji pegawai pindah tersebut telah dimintakan
di satker lama. Sehingga, ketika satker baru hendak mengajukan gaji
pegawai pindah tersebut, terkena validasi penolakan oleh aplikasi Gaji
Terpusat. Contoh kasus sebagai berikut:
Satuan kerja lama telah membuatkan gaji induk bulan Juli 2018 pegawai A
pada aplikasi GPP/BPP/DPP. Sebelum diajukan ke KPPN, ternyata pegawai
A mendapatkan SK pindah ke satker baru. Tanpa menghapus gaji induk
bulan Juli 2018 pada aplikasi GPP/BPP/DPP nya, satker lama melakukan
pengiriman ADK Pegawai Baru ke satker baru (padahal pada SKPP
dituliskan bahwa gaji terakhir yang dibayar satker lama hanya sampai
dengan gaji induk bulan Juni 2018). Kemudian satker baru tanpa
melakukan pengecekan, mengirimkan juga ADK Pegawai Baru tersebut ke

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


16
KPPN. Oleh KPPN, ADK diupload ke aplikasi Gaji Terpusat sehingga data
pegawai A yang terbawa ke database aplikasi Gaji Terpusat adalah data
pegawai A yang masih terdapat Gaji Induk bulan Juli 2018 di satker lama.
Ketika satker baru akan mengajukan Gaji Susulan pegawai A untuk bulan
Juli 2018, aplikasi Gaji Terpusat akan menolak dengan validasi bahwa
pegawai A telah dimintakan gaji bulan Juli nya. Atas kasus tersebut, KPPN
harus melakukan penghapusan Gaji Induk Bulan Juli 2018 dengan cara:

1) Cek data Gaji Pegawai Per Tahun NIP/NRP


Masuk ke menu Laporan>Kartu Pegawai, lalu pilih pegawai yang
mendapatkan kasus diatas lalu pilih di kolom aksi tombol Cari Data
Gaji Per Tahun

Gambar 15 Menu untuk mengecek data Gaji Pegawai Per Tahun NIP/NRP

2) Hapus Data Gaji


Setelah masuk ke dalam menu Gaji Pegawai Per Tahun NIP/NRP pilih
bulan dan tahun gaji yang hendak dihapus. Pastikan bahwa data gaji
yang akan dihapus berkode satker lama dengan bulan dan tahun gaji
yang sama dengan yang akan diajukan satker baru.

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


17
Gambar 16 Hapus Data Gaji

B. FO KPPN
Front Office KPPN adalah user yang bertugas untuk melakukan pengujian gaji,
menerima ADK , mengupload ADK, dan merestore data gaji Satker, secara
umum proses yang dilakukan tidak berubah dibandingkan dengan menu
aplikasi Gaji KPPN versi Desktop.

1. Upload ADK Gaji


Petugas FO KPPN akan menerima ADK GPP, dan PRB dari satker, maka
yang diupload hanyalah ADK GPP saja. Sebab isi dari ADK PRB sebenarnya
juga sudah terdapat di dalam ADK GPP. Langkah-langkah proses upload
ADK gaji adalah :

1) Pilih Jenis Gaji (PNS, Polri atau TNI)


Pada menu ini, FO KPPN akan memilih salah satu jenis gaji yang akan
diproses, apakah gaji PNS, gaji Polri atau gaji TNI sesuai dengan ADK
GPP yang akan diupload.

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


18
Gambar 17 Pilih jenis gaji

2) Masuk menu Utilitas > Upload ADK


Pada menu ini semua jenis ADK Gaji dapat diupload, mulai dari ADK
Gaji, ADK Pegawai Baru, ADK Perbaikan NIP/NRP dan lain-lain. Pada
contoh kali ini akan dicontohkan upload ADK Gaji yaitu File *.gpp.

Gambar 18 Upload ADK Gaji

3) Formulir Upload ADK


Akan tampil daftar ADK yang telah di upload, Klik tombol tambah di
kanan atas untuk masuk ke menu upload

Gambar 19 Formulir Upload

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


19
4) Untuk melakukan upload ADK ikuti langkah-langkah sebagai berikut :

Gambar 20 Pengisian Form Upload

 Isikan kode satker


 Isikan Periode upload contoh ini adalah Gaji Januari 2018
(sesuaikan dengan gaji bulan apa yang dimintakan oleh satker)
 Browse File : cari file ADK gpp satker, klik tombol Upload

3. Proses Persetujuan Pengujian Gaji


Setelah dilakukan upload gaji maka proses pengujian akan dilakukan
secara otomatis oleh loader aplikasi. Petugas FO selanjutnya akan melihat
proses pengujian apakah sudah berhasil (siap untuk approval restore gaji)
atau tertolak. Langkah-langkah adalah sebagai berikut :

1) Masuk menu Setting > Setting Anak Satker


Untuk melihat proses pengujian gaji, pertama-tama yang harus
dilakukan adalah men-default anak satker

Gambar 21 Setting Anak Satker

 Cari Anak Satker yang akan di default


 Klik tombol Default

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


20
 Maka akan terpilih anak satker yang dimaksud

2) Masuk menu Gaji > Persetujuan Pengujian Gaji


Setelah dilakukan pen-default-an anak satker maka barulah FO KPPN
menampilkan hasil pengujian gaji

Gambar 22 Persetujuan Pengujian Gaji


Langkah-langkah Persetujuan Pengujian Gaji adalah :
 Pilih Periode Upload Gaji, misalkan Januari 2018
 Pilih Jenis Gaji : Gaji induk
 Akan tampil status hasil pengujian gaji oleh loader aplikasi
 Jika statusnya : Persetujuan Restore Gaji maka data gaji bulan
Januari 2018 satker tersebut siap untuk direstore.
 Klik tombol Centang (Hijau) untuk melakukan approval
restore. Maka akan muncul konfirmasi Restore Gaji

Gambar 23 Konfirmasi Restore Gaji

Klik tombol Yes dan tunggu sampai statusnya Selesai


Pengujian

4. Masuk menu Gaji > Monitoring pengujian Gaji


Untuk melihat hasil pengujian FO KPPN dapat masuk ke dalam menu Gaji
> Monitoring Pengujian Gaji

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


21
Gambar 24 Monitoring Pengujian Gaji

Langkah-langkah Monitoring Pengujian Gaji adalah :


 Pilih Periode Upload Gaji, misalkan Januari 2018
 Pilih Jenis Gaji : Gaji induk
 Akan tampil hasil restore gaji : No SPM dan No Invoice masih
kosong, akan terisi jika SPM Gaji telah diterima oleh Aplikasi
Konversi.

5. Masuk menu Laporan > Daftar Pengawasan Gaji


Pada menu ini FO KPPN dapat melihat gaji yang telah direstore beserta
jumlah kotor, potongan dan bersih. Nilai rupiah ini dapat dibandingkan
dengan SPM gaji yang diajukan

Gambar 25 Daftar Pengawasan Gaji

6. Penghapusan Pengujian Gaji


Terkadang satker dalam melakukan pengujian gaji terdapat kesalahan gaji
yang harus diperbaiki, namun gaji tersebut telah masuk ke dalam
database KPPN. Maka untuk proses penghapusan gaji dapat dilakukan
oleh user FO KPPN. Masuk menu utilitas > Hapus Gaji Per anak satker.
Untuk Proses penghapusan langlah-langkahnya adalah sebagai berikut :

 Masuk ke menu setting > setting anak satker


 Masuk menu Utilitas > Hapus Gaji per anak satker
 Pilihan Periode jika user ingin memasukkan periode tanggal gaji
 Pilihan Nomor Gaji memasukkan nomor gaji jika ingin lebih cepat
Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat
22
Gambar 26 Hapus Gaji Per Anak Satker

 Berikan tanda centang dan klik tombol Hapus.


 Selanjutnya dilakukan approval oleh user Kasi Pencairan Dana

7. Proses Upload Surat Pernyatataan/Data NIP-NRP Ganda serta SK


BKN/KEP Mabes
Ketika terjadi pengujian gaji dan ditemukan terdapat NIP/NRP ganda
pegawai satker tersebut dengan pegawai di satker lain, dan ternyata
setelah diteliti dalam kartu pegawai bahwa NIP/NRP pegawai tersebut
berbeda nama pegawai (NIP/NRP sama, nama beda), maka satker wajib
menyampaikan bukti berupa surat pernyataan/data NIP/NRP Ganda dan
SK dari BKN/KEP dari Mabes sebagai bukti.
Jika setelah dibandingkan dengan SK dari BKN/KEP dari Mabes ternyata
data NIP/NRP pada GPP telah sesuai maka petugas FO KPPN dapat
mengupload 2 dokumen tersebut ke dalam aplikasi melalui menu
Pegawai > Data Pegawai. Cari pegawai yang hendak di upload dokumen
pendukung NIP/NRP nya.

Gambar 27 Upload Data Surat Pernyataan dan SK BKN/KEP dari Mabes

Klik tombol tersebut lalu akan terbuka form sebagai berikut

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


23
Gambar 28 Upload Dokumen Pendukung

 Pilih Surat Pernyataan dan Data Pegawai NIP/NRP Ganda di scan


dalam bentuk PDF dan disatukan menjadi satu file dan di upload
pada file pertama.
 Pilih dokumen pendukung berupa SK BKN/KEP Mabes (lebih
dianjurkan) atau SK Kenaikan Pangkat Terakhir dan di scan dalam
bentuk PDF dan diupload pada file kedua.
 Bagaimana jika yang NIP/NRP ganda ini lebih dari 1 orang? maka
proses upload tetap dilakukan per orang. Surat Pernyataan, Data
Pegawai NIP/NRP Ganda dan SK BKN/KEP Mabes diupload per
masing-masing pegawai.
 Klki tombol upload.
 Proses selanjutnya adalah proses “allow” oleh petugas MO KPPN

8. Proses Upload SK Pahlawan/Nararya Anggota Polri


Ketika pegawai meninggal baik tewas maupun meninggal biasa pada
POLRI mendapatkan SK Pahlawan dan atau Nararya, maka SK tersebut
harus diupload melalui menu Upload Perubahan Pahlawan dan Pilsatya.
Langkah-langkah untuk proses penguploadan SK adalah sebagai berikut:
 Buka menu Pegawai>Daftar Pegawai Polri Non Aktif lalu pilih
pegawai dengan status meninggal biasa atau meninggal tewas.

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


24
Gambar 29 Daftar Pegawai Polri Non Aktif
dengan Status Meninggal Biasa

 Pada kolom action, klik tombol Upload Perubahan Pahlawan dan


Nararya. Lalu upload SK Pahlawan dan atau Nararya pada form
yang telah disediakan. Klik Upload.

Gambar 30 Form Upload SK Pahlawan/Nararya

 Setelah diupload, SK tersebut perlu disetujui oleh petugas MO


KPPN agar masuk ke dalam database.

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


25
Gambar 31 SK berhasil diupload dan menunggu disetujui petugas MO KPPN

9. Penghapusan Nomor invoice /No SPM


Ketika satuan kerja mengalami kesalahan pada saat pengajuan SPM,
sementara pada proses gaji tidak terdapat kesalahan, petugas FO dapat
menghapus nomor SPM yang sudah terlanjur terkonversi, agar SPM
perbaikan yang baru dapat diajukan kembali tanpa melakukan rekon gaji
ulang. Langkah-langkah penghapusan nomor SPM/Invoice sebagai
berikut:
a. Klik menu Utilitas>Hapus Gaji per Anak Satker.
b. Isi Parameter Periode atau No Gaji.
c. Pada Kolom Hapus NO SPM & NO Invoice, klik ajukan penghapusan.

Gambar 32 Tampilan Menghapus No SPM & Invoice

d. Aplikasi GPP akan mengecek ke OMSPAN, apakah Nomor Invoice


tersebut berstatus sudah dibatal atau belum. Jika sudah, maka nomor
SPM pada aplikasi GPP dapat dihapus dengan persetujuan di user
Kasi PD KPPN dan jika belum, maka petugas validasi SPM harus
membatalkan terlebih dahulu invoice tersebut di SPAN.

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


26
Gambar 33 Nomor SPM belum dibatalkan

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


27
C. MO KPPN
Middle Office KPPN adalah user yang bertugas untuk melakukan penonaktifkan pegawai /
dari aktif menjadi non aktif, mencetak kartu gaji pegawai dalam rangka proses SKPP, dan
Proses Allow NIP/NRP Ganda. Selain itu user ini juga dapat mengaktifkan kembali pegawai
yang sudah non aktif menjadi aktif kembali dengan approval dari User Kasi Pencairan Dana.
1. Proses Penonaktifan Pegawai Pensiun dan Meninggal
Mengubah pegawai dengan kedudukan aktif menjadi (03) Pensiun, 04 (Meninggal) dan
(05) Pindah.
Masuk ke dalam menu Pegawai > Ubah Kedudukan Pegawai Aktif

Gambar 34 Penonatifan Pegawai Pensiun - Meninggal

Langkah-langkah adalah sebagai berikut :


 Pilih Ubah Jadi : Pensiun, Meninggal
 Centang Pegawai yang akan dinonaktifkan
 klik tombol Ubah
 Akan muncul konfirmasi untuk penonaktifan, klik tombol Yes

Gambar 35 Konfirmasi Ubah Kedudukan

10. Proses Penonaktifan Pegawai Pindah


Untuk penonatifan menjadi pensiun/meninggal itu tanpa menggunakan approval dari
Kasi Pencairan Dana. Namun khusus untuk pegawai pindah perlu approval dari Kasi
Pencairan Dana. Karena Kasi Pencairan Dana perlu akan tanda tangan di dalan SKPP

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


28
bahwa data pegawai bersangkutan sudah dinonaktifkan dari database KPPN. Langkah-
langkah penonaktifan pegawai menjadi pindah adalah :

 Pilih Ubah Jadi : Pindah


 Centang Pegawai yang akan dipindahkan
 klik tombol Cek
 Masukkan kode satker dan diisi 000000. Untuk aplikasi yang sekarang kode
satker diisi 000000 semuanya, nanti kedepan setelah SKPP menggunakan ADK
maka kode ini akan diisi otomatis dari ADK satker. Jadi sementara diisi menjadi
000000
 Klik tombol Ubah
 Akan muncul konfirmasi untuk penonaktifan, klik tombol Yes

Gambar 36 Penonaktifan Pegawai Pindah

 Akan muncul informasi lanjutan untuk melanjutkan approval pada user Kasi
Pencairan Dana

Gambar 37 Informasi Melanjutkan Kasi

11. Daftar Pegawai Non Aktif


Pada menu user MO KPPN terdapat menu Pegawai > Daftar Pegawai Non aktif. Menu
ini akan digunakan untuk menampilkan data-data pegawai yang sudah non aktif, dan
dimungkinkan untuk mengaktifkan kembali. Pengaktifan kembali itu diijinkan dengan
menggunakan approval user Kasi Pencairan Dana.
Misalkan user salah dalam menonaktifkan pegawai, sebagai contoh di satker ada
pegawai dengan nama sama Suryadi ada dua orang, Suryadi Golongan II dan III,
seharusnya yang dipensiunkan adalah Suryadi Golongan II, namun terlanjur yang
dinonaktifkan adalah yang Golongan III. Maka Suryadi Golongan III dapat diaktifkan
kembali.
Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat
29
Gambar 38 Daftar Pegawai Non Aktif

Langkah-langkah untuk mengatifkan kembali adalah :

 Pilih status pegawai


 Ubah jadi : Pilih Aktif
 Pilih pegawai dengan jalan mencentang
 klik tombol Ubah
 Akan muncul konfirmasi Ubah Kedudukan

Gambar 39 Konfirmasi Mengaktifkan Kembali

 Akan muncul konfirmasi Ubah Kedudukan


 Klik tombol Yes
 Akan muncul Lanjutkan Persetujuan Kepala Seksi

Gambar 40 Informasi Melanjutkan Kepala Seksi

12. Persetujuan Pegawai (NIP/NRP Ganda)


Pada menu ini user MO KPPN dapat melakukan proses “allow” untuk NIP/NRP Ganda
disebabkan satker terkena validasi NIP/NRP Ganda, dan user FO Gaji KPPN telah
mengupload dokumen pendukung berupa Surat Pernyataan dan Daftar Pegawai
Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat
30
NIP/NRP Ganda (Lembar Konfirmasi) dan SK BKN/KEP Mabes atau SK Kenaikan Pangkat
terakhir. Buka menu Pegawai > Persetujuan Pegawai (NIP/NRP Ganda) maka akan
terbuka form sebagai berikut :

Gambar 41 Proses Allow oleh MO KPPN

 User MO dapat memverifikasi terlebih dahulu NIP/NRP pegawai dengan


dokumen sumber dengan mengklik tomobl Surat Pernyataan dan SK BKN/KEP
Mabes
 Jika telah sesuai maka selanjutnya di klik tombol Setuju Lanjut, maka akan
muncul konfirmasi untuk mengallow NIP/NRP tersebut
 Setelah di “allow” NIP/NRP tersebut, FO KPPN dapat mengulang melakukan
pengujian gaji dengan mengupload ulang ADK Gaji

13. Persetujuan Upload Pahlawan/Nararya POLRI


Pada menu ini, user MO KPPN menyetujui SK Pahlawan dan atau Nararya yang telah
diupload oleh petugas FO KPPN. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
 Masuk ke menu Pegawai>Persetujuan Pahlawan/Nararya Polri.

Gambar 42 Persetujuan Upload Pahlawan/Nararya POLRI

 Petugas mengunduh SK yang telah diupload pada kolom Dok


Pahlawan/Bhayangkara Nararya lalu meneliti kebenarannya.
 Jika diyakini SK tersebut sesuai/tidak, maka petugas MO KPPN dapat menyetujui
maupun menolak SK tersebut pada kolom aksi.
Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat
31
Gambar 43 Upload SK Pahlawan/Nararya telah berhasil disetujui

14. Pembatalan Upload SK Pahlawan/Nararya POLRI


Ada kalanya terdapat kesalahan atas persetujuan SK Pahlawan/Nararya seperti salah
dalam memilih pegawai yang mendapatkan SK atau kesalahan lainnya. Dalam kasus
petugas MO KPPN telah terlanjur menyetujui upload SK tersebut, maka untuk
membatalkannya menggunakan langkah-langkah sebagai berikut:
 Petugas FO KPPN mentrigger munculnya pembatalan di menu MO KPPN dengan
mengklik tombol upload pada menu Upload SK Pahlawan/Nararya POLRI (berkas
yang diupload boleh berkas apa saja dengan tipe file PDF).
 Setelah petugas FO KPPN melakukan upload SK, pada MO KPPN akan muncul file
yang perlu disetujui/ditolak. Klik Tolak pada kolom aksi, maka otomatis SK yang
terlanjur disetujui sebelumnya berubah menjadi tidak ada SK.

Gambar 44 Penolakan pada MO KPPN

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


32
15. Cetak Kartu Pegawai
Dalam membuat SKPP user MO perlu mencetak kartu pengawasan belanja pegawai
peroraangan sebagai bahan lampiran untuk SKPP. pencetakan dapat dilakukan melalui
menu Laporan > Cetak Kartu.

Gambar 45 Cetak Kartu Pegawai

Langkah-langkah untuk pencetakan kartu adalah :

 Memilih Jenis Kartu


 Memilih pegawai
 Klik tombol Cetak
 Sedangkan tombol Lain, adalah tombol untuk mencetak kartu gaji pegawai di satker
lain (misalkan pegawai ini adalah pegawai dipekerjakan atau NIP/NRP pegawai ini
dobel dengan pegawai dari satker lain)
 Setelah mengklik tombol Cetak akan muncul ID Pemprosesan, langkah berikutnya
adalah menampilkan/mendownload lewat menu Laporan > Cetak Report

16. Cetak Report


Untuk mendownload kartu yang telah dicetak langkah berikutnya adalah
menampilkan/atau mendonload file PDF yang terbentuk melalui menu Laporan >Cetak
Report.

Gambar 46 Cetak Report

 Klik tombol refresh di kanan atas


 Pilih ID yang sudah diproses, jika sudah terbentuk file PDF akan berwarna hijau.
 Klik tombol Cetak/Download

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


33
D. KASI PENCAIRAN DANA
Kasi Pencairan Dana adalah user yang bertugas untuk melakukan persetujuan untuk :

1. Persetujuan Penghapusan Gaji


Setelah penghapusan pengujian gaji diusulkan oleh FO KPPN. Langkah berikutnya
adalah melakukan approval penghapusan, dengan masuk ke dalam menu Utilitas >
Persetujuan Kasi Hapus Gaji
Langkah-langkah adalah :

Gambar 47 Persetujuan Hapus Gaji

 Masuk ke dalam menu Utilitas > Persetujuan Kasi Hapus Gaji


 Pilih gaji yang akan dihapus
 Berikan tanda centang pada gaji yang dipilih
 Klik tombol Setuju
 Akan muncul konfirmasi penghapusan
 Klik tombol Yes, maka data gaji akan terhapus

17. Pengaktifan kembali pegawai yang sudah nonaktif


Setelah penonaktifan pegawai, terkadang MO KPPN salah dalam memilih pegawai yang
di nonaktifkan, lalu hendak mengaktifkan kembali. Proses pengaktifan kembali pegawai
yang sudah nonaktif memerlukan approval
Langkah-langkah adalah :
 Masuk ke dalam menu Pegawai > Daftar Pegawai Non Aktif
 Pilih yang non aktif : Pensiun, Meninggal, atau Pindah
 Pilih Menjadi : Aktif

 Berikan tanda centang pada gaji yang dipilih


 Klik tombol Setuju
Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat
34
18. Persetujuan Penghapusan Nomor Invoice/Nomor SPM
Setelah diajukan pengusulan penghapusan oleh FO KPPN, maka langkah selanjutnya
adalah persetujuan penghapusan oleh user MO KPPN. Langkah-langkahnya sebagai
berikut:
a. Masuk ke menu Utilitas>Persetujuan Kasi-Hapus Gaji.
b. Isi Parameter Periode atau Nomor Gaji.
c. Pada kolom aksi, klik sehingga muncul checklist lalu klik tombol setujui.

Gambar 48 Form Persetujuan Penghapusan No SPM dan Invoice

d. No SPM dan Invoice akan hilang setelah dilakukan persetujuan, dan SPM perbaikan
sudah bisa dikonversi tanpa merekon ulang gaji.

Gambar 49 Form Penghapusan Gaji setelah Penghapusan No SPM disetujui

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


35
BAB IV VALIDASI PENGUJIAN GAJI

Pada bab ini akan dibahas tentang validasi-validasi yang dilakukan pada menu Pengujian
Gaji serta solusi yang akan dilakukan oleh KPPN untuk menyelesaikan permasalahan dalam
pengujian gaji satker. Dalam validasi tersebut terdapat validasi yang tidak dapat dilanjutkan
dan validasi yang dapat dilanjutkan. Penjelasannya adalah sebagai berikut

1. Validasi nomor gaji sama yang pernah dimintakan sebelumnya


 Jenis Validasi : Validasi tidak bisa dilanjutkan
 Keterangan : Nomor gaji sama dimintakan dua kali
 Solusi : Gaji ditolak, Satker memperbaiki dengan membuat gaji dengan nomor gaji
yang baru.
2. Validasi Pegawai tidak ada di dalam database KPPN
 Jenis Validasi : Validasi tidak bisa dilanjutkan
 Keterangan : Pada gaji satker ada pegawai baru, tapi di dalam database KPPN,
NIP/NRP pegawai tersebut tidak ada.
 Solusi :
1. Kemungkinanan ada pegawai baru (CPNS/Pindahan). Satker menyampaikan ADK
pegawai baru (*.KRM) ke KPPN
2. ADK *.KRM diupload ke aplikasi Gaji KPPN Terpusat melalui menu Utilitas >
Upload ADK

Gambar 50 Upload ADK Pegawai Baru


 Masukkan kode satker (harus diisi yang benar)
 Masukkan bulan dan tahun sekarang
 Cari ADK KRM, klik tombol Upload
3. Approval dilakukan pada menu Pegawai > Terima Data Pegawai Baru

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


36
Gambar 51 Daftar Data Pegawai Baru

 Masukkan bulan dan tahun


 Maka akan tampil data-data pegawai pegawai yang siap untuk di approve
 Klik tombol Setuju untuk menyetujui restore data pegawai baru

3. Validasi hutang di database KPPN dibandingkan dengan data satker. Masih ada hutang di
data KPPN tapi di gaji satker tidak ada
 Jenis Validasi : Validasi tidak bisa dilanjutkan
 Keterangan : Gaji Satker sudah tidak ada hutang lagi (tunggakan, utang lebih,
potlain) pada pegawai tertentu. Tapi menurut database KPPN, hutang pegawai
tersebut masih terdapat hutang dan masih terdefault
 Solusi :
1. Masuk ke menu Laporan > Kartu Pegawai > Cetak, lalu dicetak file PDF nya
melalui menu Laporan > Cetak Report, cek di kartu gaji pegawai, pastikan
bahwa di kartu gaji data hutang pegawai tersebut memang sudah lunas
hutangnya sampai bulan sebelumnya.
2. Jika memang menurut kartu gaji hutang sudah lunas, maka selanjutnya masuk
ke menu pegawai > tombol hutang (warna kuning)

Gambar 52 Daftar Pegawai Aktif

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


37
Gambar 53 View Hutang Pegawai

Pilih hutang pegawai yang masih terdefault/tercentang, klik tombol warna biru untuk mengubah

Gambar 54 Ubah hutang pegawai

Isikan isian Default menjadi 0 lalu tekan tombol Simpan

4. Validasi pegawai data di KPPN berkedudukan Pindah namun masih dimintakan gaji
 Jenis Validasi : Validasi tidak bisa dilanjutkan
 Keterangan : Data di KPPN sudah dinonaktifkan menjadi berkedudukan 05 (Pindah).
namun di gaji satker masih tetap dimintakan
 Solusi : Gaji Satker ditolak, pegawai yang sudah pindah tidak boleh dimintakan gaji
apapun

5. Validasi Pegawai berkedudukan Aktif di satker lain (Validasi Baru)


 Jenis Validasi : Validasi tidak bisa dilanjutkan
 Keterangan : Data Pegawai ada 2 yang sama-sama berkedudukan aktif di dua
satker
 Solusi :
1) Validasi ini untuk mencegah pembayaran Ganda antar satker dan antar KPPN
2) Sebagai contoh di Satker A, ada pegawai NIP/NRP dengan kedudukan 01 (aktif),
di satker B juga ada pegawai dengan NIP/NRP yang sama berkedudukan 01
Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat
38
(aktif). Ketika satker B mengajukan gaji maka akan tertolak, karena ada NIP/NRP
dengan kedudukan yang sama aktif di satker A. Begitu juga dengan Satker A
gajinya akan tertolak karena NIP/NRP nya sama dengan satker B.
3) Tidak berlaku jika pegawai tersebut dipekerjakan. Misalkan ada pegawai di
satker A dipekerjakan dan berkedudukan 08 (dipekerjakan satker baru), pegawai
tersebut berasal dari satker B dan berkedudukan 10 (dipekerjakan satker asal),
dengan kondisi ini tetap bisa dibayarkan. Kedudukan 08 dan 10 adalah
kedudukan berpasangan.
4) Namun jika tidak match kedudukan pegawai misalkan :

No Kasus Hasil
.
1. Satker A : 01 (Aktif) Akan Tertolak, pegawai aktif tidak
boleh ada pasangan pegawai aktif
Satker B : 02 (Belajar Dalam Negeri)
yang lain.
2. Satker A : 08 (Dipekerjakan satker Akan Tertolak, harusnya 08
baru) pasangannya adalah 10
Satker B : 01 (Aktif)

3. Satker A : 19 (Dipekerjakan satker asal Akan Tertolak, harusnya 19


perpanjangan BUP) pasangannya adalah 20
Satker B : 08 (Diperkajakn satker baru)
4. Satker A : 08 (Dipekerjakan satker Dapat dilanjutkan.
baru) Kedudukan 08 dan 10 adalah
Satker B : 10 (Dipekerjakan satker asal) kedudukan berpasangan.

5) Detail kedudukan pegawai yang tidak boleh sama dengan kedudukan yang lain
Keduduka Keterangan Validasi
n
01 Aktif Tidak boleh sama dengan kedudukan lain
selain 05 (Pindah di satker lain)
02 Belajar DN (Bujang- Tidak boleh sama dengan kedudukan lain
Keluarga) selain 05 (Pindah di satker lain)
03 Pensiun/Berhenti Tidak boleh sama dengan kedudukan lain
selain 05 (Pindah di satker lain)
04 Meninggal Tidak boleh sama dengan kedudukan lain
selain 05 (Pindah di satker lain)
05 Pindah Tidak boleh sama dengan kedudukan lain
Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat
39
selain 05 (Pindah di satker lain)
06 Hukuman Displin Tidak boleh sama dengan kedudukan lain
selain 05 (Pindah di satker lain)
07 Belajar LN (Bujang) Tidak boleh sama dengan kedudukan lain
selain 05 (Pindah di satker lain)
08 Dipekerjakan (Satker Tidak boleh sama dengan kedudukan lain
Baru) selain 10 (Dipekerjakan (Satker Asal)
09 Uang Tunggu Tidak boleh sama dengan kedudukan lain
selain 05 (Pindah di satker lain)
10 Dipekerjakan (Satker Tidak boleh sama dengan kedudukan lain
Asal) selain 08 (Dipekerjakan (Satker Baru)
11 MPP / Cuti Besar Tidak boleh sama dengan kedudukan lain
selain 05 (Dipekerjakan (Satker Asal)
12 Belajar LN (Keluarga) Tidak boleh sama dengan kedudukan lain
selain 05 (Pindah di satker lain)
13 Fungsional Non Aktif Tidak boleh sama dengan kedudukan lain
selain 05 (Pindah di satker lain)
14 Perpanjangan Usia Tidak boleh sama dengan kedudukan lain
Pensiun selain 05 (Pindah di satker lain)
15 Penghentian Jabatan Tidak boleh sama dengan kedudukan lain
Eselon selain 05 (Pindah di satker lain)
16 Penghentian Jabatan Tidak boleh sama dengan kedudukan lain
Eselon : MPP selain 05 (Pindah di satker lain)
17 Dipekerjakan Satker Tidak boleh sama dengan kedudukan lain
Asal-Meninggal selain 18 (Dipekerjakan Satker Baru-Meninggal)
18 Dipekerjakan Satker Tidak boleh sama dengan kedudukan lain
Baru-Meninggal selain 17 (Dipekerjakan Satker Asal-Meninggal)
19 Dipekerjakan Satker Tidak boleh sama dengan kedudukan lain
Asal - Perpanjangan selain 20 (Dipekerjakan Satker Baru-
BUP Perpanjangan BUP)
20 Dipekerjakan Satker Tidak boleh sama dengan kedudukan lain
Baru - Perpanjangan selain 19 (Dipekerjakan Satker Asal-
BUP Perpanjangan BUP)
Validasi NIP/NRP aktif di satker lain ini sangat berkaitan dengan penyelesaian
NIP/NRP ganda dari seluruh KPPN, jika memang penyelesaian NIP/NRP ganda
tidak segera diselesaikan maka akan muncul permasalahan ketika pengujian gaji,
yaitu penolakan gaji.

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


40
6) Jika terdapat NIP/NRP ganda pada dua satker, maka satker harus bisa
menunjukkan bukti bahwa NIP/NRP pegawai tersebut telah benar, maka satker
menyampaikan Fotokopi SK BKN/KEP Mabes Perubahan NIP/NRP 18 digit dan
mengirimkan softcopy nya ke Hai DJPB. Selanjutnya Direktorat SITP akan
meneliti kebenaran NIP/NRP tersebut dan memberikan tanda “allow” (lanjut)
pada NIP/NRP tersebut sehingga Pengujian Gaji dapat dilanjutkan.
6. Validasi anak dewasa berdasarkan database di KPPN. Perlu surat keterangan kuliah dan
diatas 25 tahun.
 Jenis Validasi : Validasi tidak bisa dilanjutkan
 Solusi :
Gaji Satker ditolak, satker harus memperbaiki isian data anak pegawai :
 Dewasa : Maka dikeluarkan dari data pegawai isian tertanggun
 Surat Keterangan Kuliah : Maka perlu diisi surat keterangan kuliah di isian anak
kuliah
 Membuat gaji lagi dan menyampaikan ke KPPN
7. Validasi jumlah gaji terusan maksimal 4 kali untuk K/L Umum, dan 6/12/18 Kali untuk K/L
TNI Polri, memperhitungkan tanggal meninggal.
 Jenis Validasi : Validasi tidak bisa dilanjutkan
 Keterangan : Maksimal gaji terusan adalah 4 bulan : misalkan meninggal tanggal 10
Januari 2018, maka terusannya adalah Februari, Maret, April, Mei. Gaji Juni akan
tertolak (habis), Namun untuk satker Polri dan TNI, bisa sampai 6/12/18 bulan
 Solusi :
Gaji Satker ditolak karena gaji terusan sudah melebihi jumlah gaji terusan

8. Validasi Proses Gaji tidak boleh untuk pegawai yang sama dengan jenis gaji yang
sama,bulan sama
 Jenis Validasi : Validasi tidak bisa dilanjutkan
 Keterangan : Misalkan Satker membuat gaji induk bulan Januari 2018 nomor gaji
000001, gaji tersebut sudah diterima di KPPN. Lalu satker membuat gaji lagi bulan
Januari 2018 dengan nomor gaji yang berbeda yaitu 000002, maka tidak bisa
diterima
 Solusi : Gaji Satker ditolak karena gaji pernah dibuat dan sudah diajukan ke KPPN

9. Validasi kekurangan gaji tidak boleh dimintakan berdasarkan Jenis SK No : 99 SK lain-lain


(Validasi Baru)
 Jenis Validasi : Validasi tidak bisa dilanjutkan
 Keterangan : Misalkan satker membuat Kekurangan gaji dengan dasar 99 (SK lain-
lain maka tidak bisa dibuat, sebab tidak jelas peruntukannya.
 Solusi : Gaji Satker ditolak karena menggunakan jenis SK No. 99, tidak jelas
peruntukannya apakah kekurangan Gaji Pokok, Tunjangan Struktural/Fungsional,
Tunjangan Umum dll.

10. Validasi kekurangan gaji dengan elemen gaji dan jenis SK (Validasi Baru)

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


41
 Jenis Validasi : Validasi tidak bisa dilanjutkan
 Keterangan : Misal satker mengajukan kekurangan gaji jenis SK kenaikan pangkat,
tidak boleh muncul selisih tunjangan umum.
 Solusi : Gaji Satker ditolak karena jika mengajukan kekurangan gaji harus sesuai
dengan peruntukannya, jika Kenaikan pangkat maka hanya boleh ada selisih Gaji
Pokok, Tunj Istri, Tunjangan Anak, Tunjangan Umum, Tunjanngan Papua dan
Tunjangan Terpencil, elemen gaji lain tidak diperbolehkan.

a. Jenis SK PNS
NO JENIS SK Elemen Gaji
01 SK CPNS Gapok, tistri, tanak
02 SK PNS Gapok, tistri, tanak, tpapua
03 SK KGB Gapok, tistri, tanak
04 SK Kenaikan Pangkat Gapok, tistri, tanak, tumum, ttambumum,
tpapua, tpencil
05 SK Kenaikan Pangkat Gapok, tistri, tanak, tumum, ttambumum,
Pengabdian tpapua, tpencil
06 SK Jab Struktural Tstruktur
07 SK jab Fungsi Tfungsi
08 SK Menduduki Jab Tlain
Lain/Bahaya
Resiko/Kemahalan
09 SK SPMT CPNS Gapok, tistri, tanak
10 Perubahan Status Kawin Gapok, tistri, tanak
11 Perubahan Kedudukan No
Pensiun
12 Hukuman Disiplin Gapok, tistri, tanak
13 Tunjangan Umum Tumum, Ttambumum
14 Tunjangan Papua Tpapua
15 Tunjangan Terpencil Tpencil
16 Perubahan Beras Tberas
Uang/Natura
17 Perubahan Kode Hakim Gapok, tistri, tanak
18 Perubahan Tarif Gaji Pokok Gapok, tistri, tanak
Kolektif
19 Perubahan Tarif Beras Tberas
Kolektif
20 SK Dipekerjakan Tsruktur, tfungsi, tumum, ttambumum
21 SK Kekurangan Gaji 13 Gapok, tistri, tanak, tstruktur, tfungsi,
tumum, ttambumum
22 SK Kekurangan Gaji Terusan Gapok, tistri, tanak
23 Perubahan Kedudukan No
Pindah
24 Perubahan Kedudukan No
Meninggal
25 Perubahan Kedudukan No
Belajar
26 Perubahan Kedudukan Uang No
Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat
42
Tunggu
27 Perubahan Kedudukan No
MPP/Cuti Besar
28 Perubahan Fungsional Non No
Aktif
29 Perubahan Kedudukan No
Perpanjangan Usia Pensiun
30 Perubahan Kedudukan Tstruktur
Penghentian jabatan Eselon
31 Perubahan Kedudukan No
Dipekerjakan Meninggal
32 Perubahan Kedudukan No
Dipekerjakan Perpanjangan
BUP
99 SK LAINNYA No

b. Jenis SK TNI/Polri
NO JENIS SK Elemen Gaji
01 SK Pengangkatan Anggota Gapok, tistri, tanak
TNI/Polri
02 SK KGB Gapok, tistri, tanak
03 SK Kenaikan Pangkat Gapok, tistri, tanak, tumum, tpapua, tpencil
04 SK Kenaikan Pangkat Gapok, tistri, tanak, tumum, tpapua, tpencil
Pengabdian
05 SK Jab Struktural tstruktur
06 SK jab Fungsi Tfungsi
07 SK Dapat Tunjangan Tbabin
Babi/Polmas
08 SK Dapat Tunjangan Brevet Tbrevet
09 SK Dapat Tunjangan Keahlian Tkhusus
Khusus
10 Perubahan Status Kawin Gapok, tistri, tanak
11 Perubahan Kedudukan
Pensiun
12 Hukuman Disiplin Gapok, tistri, tanak
13 Tunjangan Umum Tumum
14 Tunjangan Papua Tpapua
15 Tunjangan Terpencil Tpencil
16 Perubahan Beras Uang- Tberas
Natura
17 Perubahan Tarif Gaji Pokok Gapok, tistri, tanak
Kolektif
18 Perubahan Tarif Beras Tberas
Kolektif
19 SK Dipekerjakan Tstruktur, tfungsi, tumum
20 Perubahan Tarif Tunjangan Tpolwan
Kowan/Polwan
21 Perubahan Tarif Tunjangan Tlauk
Lauk Pauk
Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat
43
22 SK Kekurangan Gaji Ke 13 Gapok, tistri, tanak, tstruktur, tfungsi,
tumum
23 SK Kekurangan Gaji Terusan Gapok, tistri, tanak
24 Perubahan Kedudukan No
Meninggal
25 Perubahan Kedudukan No
Pindah
26 Perubahan Kedudukan No
Belajar
27 Perubahan Kedudukan No
Dipekerjakan
28 Perubahan Kedudukan Cuti No
Besar
29 Perubahan Kedudukan MPP No
30 Perubahan Kedudukan No
Perpanjangan Usia Pensiun
31 Perubahan Kedudukan No
Fungsional Non Aktif
32 Perubahan Kedudukan No
Meninggal Biasa
33 Perubahan Kedudukan tstruktur
Penghentian Jabatan Eselon
34 Perubahan Kedudukan No
Dipekerjakan Meninggal Biasa
35 Perubahan Kedudukan No
Dipekerjakan Meninggal
Tewas
36 Perubahan Kedudukan No
Dipekerjakan Perpanjangan
BUP
37 SK Penetapan Disersi No
38 Sprin Menduduki Jabatan tstruktur
Struktural
39 Sprin Menduduki Jabatan Tfungsi
Fungsional
40 Sprin Menduduki Jabatan Tsandi
Sandi
41 Hukuman Disiplin Semua Gapok, tistri, tanak, tumum, tpapua, tpencil,
Elemen Gaji tstruktur, tfungsi, tberas, tpolwan, tkhusus,
tbrevet, tsandi, tbatas, tlauk
42 Kembali Aktif di Satker Asal Tstruktur, tfungsi
dari Dipekerjakan
43 Penyesuaian Masa Kerja Gapok, tistri, tanak
44 Kekurangan THR Gapok, tistri, tanak, tstruktur, tfungsi,
tumum
45 Dari Dipekerjakan Satker Baru Gapok, tistri, tanak, tberas
menjadi Aktif
46 SK Hukuman Disiplin Menjadi Gapok, tistri, tanak
Aktif Kembali
Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat
44
47 Kekurangan Tunjangan Pulau Tbatas
Terluar
99 SK Lainnya No

11. Validasi Kekurangan Gaji Validitas Data Gaji Baru dan Gaji Lama (Khusus TNI dan Polri)
a. Kenaikan Gaji Berkala (Beda Golongan Gaji Baru dan Gaji Lama)
 Jenis Validasi : Validasi tidak bisa dilanjutkan
 Keterangan : Kekurangan KGB dimintakan dengan golongan yang berbeda antara
Gaji Baru dengan Gaji Lama. Contoh: Gaji Baru 3A sedangkan gaji lama 2C, namun
dimintakan kekurangan gaji berkalanya. Maka kekurangan gaji tersebut akan
tertolak.
 Solusi : Gaji ditolak, satker harus memperbaiki data gaji dan memastikan bahwa
gaji baru memiliki golongan yang sama dengan gaji lama.

Gambar 55 Hasil Validasi KGB beda Golongan

b. Kenaikan Gaji Berkala (Jangka Waktu Gaji Baru dengan Gaji Lama lebih dari 4 Tahun)
 Jenis Validasi : Validasi tidak bisa dilanjutkan
 Keterangan : Kekurangan KGB dimintakan dengan selisih masa kerja lebih dari 4
tahun antara Gaji Baru dengan Gaji Lama. Contoh: Gaji Baru 2C16 sedangkan gaji
lama 2C10, namun dimintakan kekurangan gaji berkalanya. Maka kekurangan gaji
tersebut akan tertolak.
 Solusi : Gaji ditolak, satker harus memperbaiki data gaji dan memastikan bahwa
gaji baru memiliki masa kerja maksimal 4 tahun dari gaji lama.

Gambar 56 Hasil Validasi KGB lebih dari 4 Tahun

c. Kenaikan Gaji Berkala (Tahun Gapok Gaji Baru berbeda dengan Gaji Lama)
 Jenis Validasi : Validasi tidak bisa dilanjutkan
 Keterangan : Kekurangan KGB dimintakan dengan tahun gaji pokok berbeda
antara Gaji Baru dengan Gaji Lama. Contoh: Gaji Baru 2C10-2015 sedangkan gaji
Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat
45
lama 2C10-2014, namun dimintakan kekurangan gaji berkalanya. Maka kekurangan
gaji tersebut akan tertolak.
 Solusi : Gaji ditolak, satker harus memperbaiki data gaji dan memastikan bahwa
tahun gaji pokok pada gaji baru tidak berbeda dengan tahun gaji pokok gaji lama.

Gambar 57 Validasi KGB berbeda Tahun Gaji Pokok

d. Kenaikan Pangkat (Selisih Pangkat pada Gaji Baru dan Gaji Lama lebih dari 1 Pangkat)
 Jenis Validasi : Validasi tidak bisa dilanjutkan
 Keterangan : Kekurangan Kenaikan Pangkat dimintakan dengan selisih pangkat
antara Gaji Baru dengan Gaji Lama lebih dari 1 pangkat. Contoh: Gaji Baru 2E
sedangkan gaji lama 2C namun dimintakan kekurangan gaji atas kenaikan
pangkatnya. Maka kekurangan gaji tersebut akan tertolak.
 Solusi : Gaji ditolak, satker harus memperbaiki data gaji dan memastikan bahwa
gaji baru dan gaji lama memiliki selisih pangkat tidak lebih dari 1 pangkat.

Gambar 58 Validasi Kekurangan Gaji karena kenaikan pangkat dengan selisih lebih dari 1 pangkat

e. Kenaikan Pangkat Pengabdian


 Jenis Validasi : Validasi tidak bisa dilanjutkan
 Keterangan : Kekurangan Kenaikan Pangkat Pengabdian dimintakan dengan selisih
pangkat antara Gaji Baru dengan Gaji Lama lebih dari 1 pangkat (kenaikan pangkat
pengabdian harus mengalami kenaikan hanya 1 pangkat). Contoh: Gaji Baru 2E
sedangkan gaji lama 2C namun dimintakan kekurangan gaji atas kenaikan pangkat
pengabdiannya. Maka kekurangan gaji tersebut akan tertolak.
 Solusi : Gaji ditolak, satker harus memperbaiki data gaji dan memastikan bahwa
gaji baru dan gaji lama memiliki selisih pangkat tidak lebih dari 1 pangkat.

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


46
Gambar 59 Validasi kekurangan atas kenaikan pangkat pengabdian lebih dari 1 pangkat

f. Kekurangan Kenaikan Jabatan Struktural/Fungsional/Brevet/Keahlian


Khusus/Keterampilan Khusus
 Jenis Validasi : Validasi tidak bisa dilanjutkan
 Keterangan : Kekurangan Kenaikan Gaji Jabatan tidak bisa dimintakan apabila
tidak ada gaji yang pernah dimintakan sebelumnya (dalam bentuk induk maupun
susulan) dengan SK Kenaikan Jabatan tersebut. Contoh: Terdapat kenaikan gaji
karena adanya SK Jabatan Struktural, namun pada gaji pegawai bersangkutan, SK
tersebut belum pernah dimintakan ke KPPN sama sekali namun langsung
dimintakan kekurangannya. Maka kekurangan gaji tersebut akan tertolak.
 Solusi : Gaji ditolak, satker harus mengajukan terlebih dahulu gaji induk/susulan
atas pegawai bersangkutan dengan SK Jabatan Struktural yang baru.

Gambar 60 Validasi SK dimana SK Baru belum pernah dimintakan di KPPN

g. Kenaikan Gaji Pokok Kolektif (Golongan dan Masa Kerja Harus Sama)
 Jenis Validasi : Validasi tidak bisa dilanjutkan
 Keterangan : Kekurangan kenaikan gaji pokok kolektif dimintakan antara Gaji baru
dengan Gaji Lama memiliki perbedaan antara Golongan dan atau Masa Kerja.
Contoh: Gaji Baru 2D10 sedangkan gaji lama 2C10 namun dimintakan kekurangan
gaji atas kenaikan gaji pokok kolektifnya. Maka kekurangan gaji tersebut akan
tertolak.
 Solusi : Gaji ditolak, satker harus memperbaiki data gaji dan memastikan bahwa gaji baru
dan gaji lama memiliki Golongan dan Masa Kerja yang sama.

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


47
Gambar 61 Validasi Gaji Pokok Kolektif Gaji Pokok dan Masa Kerja berbeda

h. Kenaikan Gaji Pokok Kolektif (Tahun Gaji Pokok harus berbeda)


 Jenis Validasi : Validasi tidak bisa dilanjutkan
 Keterangan : Kekurangan kenaikan gaji pokok kolektif dimintakan antara Gaji baru
dengan Gaji Lama memiliki tahun gaji pokok yang sama. Contoh: Gaji Baru 2C10-
2015 sedangkan gaji lama 2C10-2015 namun dimintakan kekurangan gaji atas
kenaikan gaji pokok kolektifnya. Maka kekurangan gaji tersebut akan tertolak.
 Solusi : Gaji ditolak, satker harus memperbaiki data gaji dan memastikan bahwa gaji baru
dan gaji lama memiliki Tahun Gaji Pokok yang berbeda.

Gambar 62 Validasi Gaji Pokok Kolektif Tahun Gaji Pokok Sama

i. Kekurangan Gaji Lebih dari 12 Bulan


 Jenis Validasi : Validasi bisa dilanjutkan
 Keterangan : Kekurangan gaji yang dimintakan lebih dari 12 bulan. Maka
kekurangan gaji tersebut akan tervalidasi oleh sistem namun tetap dapat
dilanjutkan jika memang telah dilakukan pengecekan atas kekurangan gaji
tersebut.
 Solusi : Gaji tetap bisa dilanjutkan, namun disarankan satker untuk memastikan
bahwa kekurangan gaji yang akan dimintakan memang lebih dari 12 bulan.

Gambar 63 Validasi Kekurangan Gaji Lebih dari 12 Bulan

j. Kekurangan Gaji SK Kadaluarsa (5 Tahun)


 Jenis Validasi : Validasi tidak bisa dilanjutkan
 Keterangan : Kekurangan gaji yang dimintakan lebih dari 5 tahun (60 bulan). Maka
kekurangan gaji tersebut akan tertolak.

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


48
 Solusi : Gaji ditolak, satker harus memperbaiki data gaji dan memastikan bahwa
kekurangan gaji yang diminta tidak melebihi 5 tahun (60 bulan).

Gambar 64 Validasi SK Kadaluarsa

12. Validasi Pegawai Pensiun


 Jenis Validasi : Validasi tidak bisa dilanjutkan
 Keterangan : Validasi untuk pegawai yang pensiun berdasarkan database KPPN,
namun satker masih mengajukan gaji
 Solusi : Gaji ditolak,satker harus memperbaiki data gaji dan mengeluarkan pegawai
yang sudah pensiun.

13. Validasi Untuk Pegawai yang memiliki 2 Umur Pensiun


 Jenis Validasi : Validasi tidak bisa dilanjutkan
 Keterangan : Setelah berlakunya UU ASN terdapat 2 jenis umur pensiun untuk
jabatan fungsional tertentu, misalkan Penyuluh Perikanan Penyelia. Terdapat Umur
pensiun 58 tahun dan 60 tahun.

Gambar 65 Daftar Tunjangan

Jika pegawai tersebut diangkat sebagai Penyuluh Perikanan Penyelia sebelum


tanggal 30 Januari 2014 (TMT Berlakunya UU ASN) maka umur pensiunnya adalah
60 tahun. Jika diangkat setelah tanggal 30 Januari 2014 maka umur pensiunnya
adalah 58 Tahun.
 Solusi :
o Terdapat validasi : Pegawai ini tidak ada SK Perubahan dengan jenis SK =07
menduduki jabatan fungsional, Upload ADK Data Kelengkapan SK terlebih
dahulu.
o Gaji Satker di tolak
o Satker harus merekam SK Perubahan berupa SK Pengangkatan Fungsional
Penyuluh Perikanan pertama kali, misal pegawai tersebut diangkat TMT 01-
01-2010
Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat
49
Gambar 66 Perubahan Pegawai

o Satker menyampaikan ADK Kelengkapan SK (*.sk) ke FO KPPN, lalu FO KPPN


mengupload ADK tersebut ke dalam database KPPN

14. Validasi Kekurangan Gaji belum ada SK Perubahan di KPPN


 Jenis Validasi : Validasi tidak bisa dilanjutkan
 Keterangan : Satker mengajukan kekurangan gaji berdasarkan SK tertentu (misal SK
Kenaikan pangkat dengan nomor agenda baru 0010). Namun SK tersebut belum
pernah dimintakan gaji induk sama sekali. Sehingga SK Perubahan nomor agend
0010 itu belum pernah masuk ke KPPN.
 Solusi : Gaji ditolak, kekurangan gaji harus didahului dengan Gaji induk dengan SK
nomor agenda baru dan terdefault, sehingga SK perubahan tersebut masuk ke
dalam database KPPN. Baru setelah gaji induk sudah masuk bisa dimintakan
kekruangan gaji.

15. Validasi Pegawai Dipekerjakan Satker Asal


 Jenis Validasi : Validasi tidak bisa dilanjutkan
Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat
50
 Keterangan : Terdapat pegawai yang dipekerjakan satker asal kedudukan 10 ,
namun isian kode jabatan diisi dengan 99999 dan tunjangan umum terisi 1 (dapat),
berpotensi dobel pembayaran tunjangan umum, karena di satker baru pegawai
tersebut sudah dibayarkan tunjangan jabatan.
 Solusi : Gaji ditolak, Satker harus mengubah isian perubahan SK terdefault dan
mengisi
1. Kedudukan = 10
2. Kode Jabatan = tetap diisi kode jabatan sesuai tempat dipekerjakan,
misalkan eselon IV. Ketika proses gaji maka akan tetap bernilai Nol.
3. Tunjangan Umum = 2 (Tidak Dapat), sebab di satker baru sudah
mendapatkan tunjangan jabatan eselon IV.

16. Validasi Gaji untuk pegawai yang sudah pensiun


 Jenis Validasi : Validasi bisa dilanjutkan
 Keterangan : Pegawai sudah pensiun, namun masih dapat dimintakan hanya untuk
gaji 13, THR dan Kekurangan Gaji.
 Solusi : Gaji bisa dilanjutkan dengan Approval Lanjutan dari FO KPPN, sebab khusus
untuk gaji 13, THR dan Kekurangan Gaji masih dimungkinkan untuk pegawai yang
sudah pensiun. Misal ada pegawai yang pensiun bulan Juli 2017, maka pegawai
tersebut masih berhak untuk Gaji 13 dan THR, beserta Kekurangan Gaji Pangkat
Pengabdian jika SK Pensiunnya adalah SK Pangkat Pengabdian.

17. Validasi Gaji untuk pegawai yang sudah meninggal


 Jenis Validasi : Validasi bisa dilanjutkan
 Keterangan : Pegawai sudah meninggal, namun masih dapat dimintakan hanya
untuk gaji 13, THR dan Kekurangan Gaji.
 Solusi : Gaji bisa dilanjutkan dengan Approval Lanjutan dari FO KPPN, sebab khusus
untuk gaji 13, THR dan Kekurangan Gaji masih dimungkinkan untuk pegawai yang
sudah pensiun. Misal ada pegawai yang meninggal bulan Juli 2017, maka pegawai

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


51
tersebut masih berhak untuk Gaji 13 dan THR, beserta Kekurangan Gaji Pangkat
Pengabdian jika SK Pensiunnya adalah SK Pangkat Pengabdian.

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


52
BAB V PENYELESAIAN NIP/NRP GANDA

Pada penjelasan validasi gaji seperti diuraikan pada bab IV terdapat validasi NIP/NRP aktif
pada satker lain.Langkah-langkah yang harus dilakukan adalah :

Contoh Validasi NIP/NRP Ganda :

Gambar 67 Validasi NIP Ganda

Cek NIP/NRP pegawai pada menu laporan Cetak > Kartu pegawai
1. Cetak kartu pegawi di satker ini > klik tombol Cetak
2. Cetak kartu pegawai pada satker Lain , kemudian cek nama pegawai apakah sama atau
tidak
3. Cek apakah nama pegawai pada kartu tersebut sama atau tidak

Gambar 68 Cetak Kartu Pegawai

Hal paling penting adalah memeriksa nama pegawai pada kartu pengawasan
belanja pegawai perorangan (kartu gaji), apakah namanya sama atau tidak

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


53
Gambar 69 Nama pada Kartu Pengawasan Belanja Pegawai Perorangan

Kondisi NIP/NRP ganda ini ada tiga jenis:

1. NIP/NRP Sama Nama Beda


Dalam Perdirjen Gaji KPPN terpusat terdapat format surat yang harus diminta pada satker
berupa Surat Pernyataan dan Lembar Konfirmasi dan Fotokopi SK NIP dari BKN/Fotokopi
KEP NRP dari Mabes.
 Jika NIP sesuai SK dari BKN atau NRP sesuai KEP dari Mabes, Fotokopi SK/KEP di scan
dan dikirimkan ke diupload kedalam aplikasi oleh petugas FO KPPN, selanjutnya petugas
MO KPPN akan memeriksa kembali NIP pada SK BKN maupun NRP pada KEP dari Mabes
dibandingkan dengan NIP/NRP pada aplikasi, dan jika sudah sesuai akan memberikan
status lanjut/allow NIP/NRP tersebut, dan pengujian gaji dapat diulang dan dilanjutkan
kembali.
 Jika NIP/NRP salah/tidak sesuai dengan SK dari BKN/KEP dari Mabes, satker wajib
memperbaiki NIP/NRP pada Aplikasi GPP sesuai SK BKN/KEP Mabes dan menyampaikan
ADK perbaikan NIP/NRP : *.kor dan perbaikan Supplier SPAN

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


54
Gambar 70 SK BKN

2. NIP/NRP sama Nama Sama karena salah pilih kedudukan dipekerjakan


Misalkan kedudukan 01 (Aktif) dan 08 (Dipekerjakan), kedudukan ini adalah salah.

Komunikasi dengan satker, kedudukan harus 08 (Dipekerjakan satker baru) dapat


berpasangan dengan kedudukan 10 (Dipekerjakan satker asal). Kedudukan 01 (aktif) harus
diperbaiki menjadi 10 (dipekerjaksan satker asal) pada satker 117155 dan mengajukan gaji
terlebih dahulu, maka setelah kedudukan 01 berubah menjadi 10, barulah kedudukan 08
pada satker 453374 bisa masuk.

3. NIP/NRP sama nama sama bukan dipekerjakan sama-sama aktif


Komunikasi dengan satker dan KPPN, salah satu satker harus dinonaktifkan. Cek di kartu
pegawai dan pastikan tidak terjadi dobel pembayaran gaji. Proses penonaktifan dapat

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


55
dilakukan dengan mengubah kedudukan menjadi pindah dengan kode satker tujuan
000000.

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


56
BAB VI STUDI KASUS PEMBAYARAN GAJI DI KPPN

Aplikasi Gaji KPPN Terpusat telah diimplementasikan pada KPPN Jakarta II dan VI untuk
pembayaran gaji bulan Januari 2018, tidak hanya gaji induk namun juga termasuk gaji lainnya.
Selama kurang lebih satu bulan pembayaran gaji ditemukan berbagai kasus pembayaran gaji
dan pada bab ini akan dibahas kasus-kasus tersebut dan solusi penyelesaiannya. Kasus tersebut
berkaitan dengan validasi-validasi pengujian gaji yang telah dibahas pada Bab IV.

1. Validasi Pegawai berkedudukan Aktif di satker lain


Pada satker Menko Perekonomian terdapat pegawai yang sama-sama aktif di dua
satker :

1) Penyelesaian Kasus Pertama


Pegawai Sukma Ningrum dkk
Satker : 427752 : 01 (Aktif)
Satker : 409924 : 10 (Dipekerjakan Satker Asal)

1. KPPN perlu memeriksa history pembayaran gaji untuk pegawai ini dengan jalan
masuk ke dalam menu Laporan > Cetak Kartu Pegawai

2. Memeriksa pembayaran gaji pada satker asal 427752 dengan mengklik tombol
Cetak. Mencetak Kartu Gaji di satker lain (409294) dengan mengklik tombol
Lain.
3. Pastikan namanya sama, jika nama dalam kartu berbeda, maka satker
diwajibkan menyampaikan Surat Pernyataan, Data NIP Ganda dan SK BKN.
Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat
57
4. Jika namanya sama, pastikan dengan menggunakan kartu gaji pegawai bahwa
pada kedua satker tersebut tidak dobel bayar. Jika dobel bayar maka segera
dibuat tagihan agar pegawai bersangkutan mengembalikan kelebihan
pembayaran dengan menyetorkan atau memasukkan di hutang pegawai.
5. Jika satker pasangan ada di KPPN lain, FO KPPN agar menghubungi KPPN mitra
pembayar satker yang lain tersebut dan berkoordinasi untuk menyelesaikan
perbaikan kedudukan
6. Penonaktifan Pegawai :
 Jika pada satker 409294 memang harus dihentikan karena sudah lama
dihentikan pembayaran gajinya pada satker tersebut (sudah kembali aktif di
satker asal), maka masuk KPPN mitra bayar akan menonaktifkan pegawai
tersebut menggunakan User Middle Office KPPN melalui menu Pegawai > Ubah
Kedudukan Pegawai Aktif.
o Ubah Jadi : Pindah
o Pilih pegawai dengan mencentang
o Kode Satker Tujuan 000000
o Kli tombol Cek dan Proses

5) Penyelesaian Kasus Kedua


Kartika Listriana :
Satker : 427752 : 08 (Dipekerjakan Satker Baru)
Satker : 622145 : 08 (Dipekerjakan Satker Baru)
Untuk Kasus ini maka satker baru dan satker lama sama-sama dibayar tunjangan
jabatan hal ini salah.
 KPPN Asal agar bertanya kepada satker asal dan meminta mengubah kedudukan
menjadi 10 (Diperkerjakan satker asal).
 Misal satker 622145 adalah satker asalnya, maka diminta segera mengubah
kedudukan pegawai menjadi 10 (Dipekerjakan Satker Asal). Dan mengajukan gaji
ke KPPN satker Asal. Sebab pegawai pada satker 427752 tidak bisa diterima
kalau pada satker 622145 belum diperbaiki.
 Setelah KPPN Asal menerima gaji dengan kedudukan 10 (Dipekerjakan Satker
Asal) maka data di Satker asal (622145) sudah berubah dari 08 menjadi 10.
Barulah satker 427752 dapat mengajukan gaji.

Contoh Kasus yang lain yang penyelesaiannya sama dengan cara diatas

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


58
19. Contoh pegawai dipekerjakan dobel pembayaran tunjangan Jabatan/Umum
kelebihan pembayaran Gaji
Pada sebagian pegawai dipekerjakan di lingkungan pembayaran Gaji KPPN di Jakarta
terdapat kelebihan pembayaran gaji, karena dobel pembayaran tunjangan
jabatan/umum, yang perlu kita lihat adalah kartu pengawasan belanja pegawai
perorangan (kartu gaji) pada dua satker tersebut dan pastikan namanya sama. Sebagai
contoh ini adalah para pegawai yang benar-benar dobel pembayaran gajinya :

1) Muhammad Sadly (Dipekerjakan) Sekretariat Utama BMKB (133), namun dibayar


juga tunjangan jabatan struktural di satker Badan Pengkajian dan Penerapan
Teknologi (018) dari bulan Mei 2017 s.d. Januari 2018 : Kelebihan Pembayaran Rp
30.000.000

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


59
Gambar 71 Kartu Gaji dipekerjakan Satker Baru Eselon II

Gambar 72 Kartu Gaji Dipekerjakan Satker Asal

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


60
6) Sutarmo (Dipekerjakan) pada Menko Polhukam (018), namun dibayar juga
tunjangan umum di satker Badan Pendidikan dan Pelaktihan Kejaksaan RI (139) dari
bulan Mei 2013 s.d. Januari 2018 : Kelebihan Pembayaran Rp 11.470.000

Gambar 73 Dipekerjakan Satker Baru Eselon IV

Gambar 74 Dipekerjakan Satker Asal Tunjangan Umum

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


61
20. Kekurangan Gaji Jenis SK 99 (SK Lainnya) atau jenis SK 25 (Tugas Belajar) tidak boleh
dimintakan Kekurangan Gaji

SK No. 99 atau 25 itu adalah perubahan kedudukan dari aktif menjadi tugas belajar,
Jenis SK ini tidak boleh dibuat kekurangan gaji, sebab tidak jelas peruntukannya apakah
kekurangan Gaji Pokok, Tunjangan Struktural/Fungsional, Tunjangan Umum.
Pembuatan kekurangan gaji adalah sesuai dengan peruntukannya.

Penyelesaian :
1. Jika tugas belajar dan kembali aktif maka biasanya yang dibuat adalah kekurangan
Tunjangan Umum (Catatan Tunjangan Umum berhenti sejak bulan ke 7 sejak
berangkat kuliah) maka untuk membuat kekurangan tunjangan umum harus
direkam SK baru dengan jenis SK No. 13

2. Satker membuat kekurangan gaji tunjangan umum menggunakan SK tersebut


diatas.
3. Satker menyampaikan ADK Kelengkapan SK (*.sk) agar No Agenda No. 0008
tersebut masuk ke dalam database KPPN
4. FO KPPN mengupload ADK Kelengkapan SK (*.sk) satker tersebut
5. FO KPPN menerika ADK Kekurangan Gaji.

Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat


62
21. Validasi kekurangan gaji dengan elemen gaji dan jenis SK
Sebagai contoh satker mengajukan kekurangan gaji dengan jenis SK 07 (SK menduduki
Jabtan Fungsional) namun dalam kekurangan gaji tersebut terdapat selisih lain yaitu
Gaji Pokok, Tunjangan Istri dan Tunjangan Anak. Maka akan tertolak

Ternyata setelah diteliti di Gaji Satker memang ada selisih tersebut :

Penyelesaian :
1. Satker salah membuat kekurangan gaji
2. Gaji satker ditolak, hanya boleh ada selisih tunjangan Fungsional

Contoh Validasi yang lain yagn penyelesaiannya sama dengan diatas


Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat
63
Petunjuk Operasional Aplikasi Gaji KPPN Terpusat
64

Anda mungkin juga menyukai