Anda di halaman 1dari 2

Bismillahirrohmanirrohim, Assalamualaikum wr. Wb.

Alhamdulillahilladzi kholaqol mawta walhayata liyabluwa kum ayyukum ahsanu ‘amala, wa huwal
‘azizul gofur. Asyhadu’ala illahailalloh wa asyhaduanna muhammadarosululloh, allohumma
sholaita’ala sayyidina muhammad wa’ala sayyidina muhammad. Wa qolallohu ta’ala fil quranil karim.

Taawudz... Al-Ashr.... Amma ba’du

Alhamdulillah.. alhamdulillahirobbil’alamin, segala puji dan syukur mari kita panjatkan kehadirat
Allah SWT yang mana segala nikmat dan atas izin-Nya lah kita semua bisa hadir disini melaksanakan
perintahnya yaitu melaksanakan sholat isya berjamaah dan insya Allah kita akan melanjutkan
dengan shalat tarawih berjamaah. Shalawat serta salam semoga tercurahkan kepada manusia yang
paling mulia nabi kita Muhammad SAW, berikut para keluarganya, para sahabatnya, para tabi’it –
tabi’in dan segenap pengikutnya umat islam sampai yaumil akhir, Aamiin...

Bapak-bapak, ibu-ibu dan saudara-saudaraku yg insya Allah dirahmati Allah, mohon maaf
sebelumnya, keberadaan saya saat ini bukan berarti saya lebih paham tentang ilmu agama,
melainkan hanya sebatas mengisi rangkaian jadwal ibadah tarawih yang sudah di programkan oleh
DKM Nur Islam. Tidak lupa saya ucapkan terima kasih kepada penasihat mesjid nur islam (Prof KH
Adang hambali), DKM mesjid (Ust.Dadang), para sesepuh mesjid, dan para guru ta’lim mesjid atas
diberikan kepercayaan dan pengajaran ilmu agamanya, semoga apa yg beliau2 sampaikan amalkan
ilmunya dibalas berlipat ganda oleh Allah SWT, Aamiin yra.

Jamaah tarawih yg insya Allah dirahmati Allah, sebagaimana yg telah saya bacakan di
muqodimah tadi yaitu dalam quran surat Al-Ashr, Allah berfirman (bacakan surat dan arti),
sebagaimana kita ketahui bahwa dunia ini adalah persinggahan dan tempat sementara dimana kita
akan menjelang kehidupan yg kekal nanti di akhirat, oleh karena itu memerlukan bekal yg
diperlukan, adapun bekalnya tiada lain adalah IMAN dan AMAL SHALEH, untuk mencapai suatu
kebahagiaan didunia pun kita harus sesantiasa beriman dan beramal shaleh. Bahasan yg akan saya
sedikit uraikan saat ini adalah AMAL SHALEH,, Apa itu amal shaleh ? dan seperti apa itu amal shaleh.
Menurut syeikh Abdurrahman As-sa’diy (ulama ahlusunnah ahli bahasa arab ahli fiqih dan ahli tafsir)
dalam kitabnya Taisiru Karimir Rahman, Amal shaleh adalah setiap perbuatan baik yg dapat
membuat kebaikan dan dilakukan secara sengaja karena Allah ta’ala. Beliau pun mengatakan karena
dengan sebab beramal shaleh maka keadaan urusan dunia dan akhirat seorang hamba Allah akan
menjadi lebih baik dan akan termasuk kedalam golongan orang yg sholeh, dimana ganjarannya
adalah kekal di surga. Sebagaimana firman Allah dalam quran surat Al-baqarah ayat 82 (bacakan dan
artinya). “Dan orang2 yg beriman serta beramal shaleh, mereka itu penghuni surga, mereka kekal
didalamnya”

Bapak-bapak, ibu-ibu dan jamaah tarawih yg insya Allah dirahmati Allah, kapan suatu amalan
kita bisa dikatakan amalan shaleh ? suatu amalan dapat dikatakan menjadi amalan shaleh apabila
terpenuhi 2 syarat yaitu niatkan dengan ikhlas karena Allah ta’ala dan juga mengikuti sunah rosul.

setiap amalan manusia akan dipertanggungjawabkan dan akan ditimbang di hadapan Allah di akhirat
nanti agar diketahui mana yang berat timbangan amalannya, apakah amalan shalehnya atau amalan
buruknya, pertimbangan ini akan dilakukan seadil adilnya tanpa ditambah atau dikurangi sedikitpun.
Sebagaimana Allah berfirman juga didalam surat Al Qoriah ayat 6-9 (bacakan dan artinya).
Bapak2 ibu2 jamaah tarawih yg dirahmati Allah, banyak sekali amalan2 shaleh yg bisa kita
lakukan untuk bekal kita nanti,namun ada 4 diantaranya amalan shaleh yg akan menjadi pemberat
timbangan di akhirat kelak, yaitu:

1. Berakhlak yg mulia, perbuatan / sikap kita kita harus kita jaga dalam keseharian, contoh misal
dalam keluarga yaitu berbakti menghormati kepada ortu, jangan sampai ortu kita sudah tua di
asuhnya di panti jompo, naudzubillah... kemudian banyak sekali seorang anak menggugat ortu nya
sendiri gara2 kepemilikan tanah,

2. tadarus al quran, ibu bapak sebagaimana kita ketahui kalau ganjaran membaca al quran itu adalah
10x lipat setiap hurufnya di bulan biasa seperti yg diriwayatkan oleh At tirmidzi dlm hadist rasulullah
SAW, kalau alif lam mim berarti itu adalah 3x10.. jadi kalau kita baca al fatihah 7 ayat saja sudah
berapa huruf, ditambah bulan ramadhan ini bulan yg berkali2 lipat pahalanya daripada bulan yg
lainnya. Selain pahalanya yg banyak, al quran akan memberikan syafaat terhadap membacanya kelak
di alam barzah.

3. perbanyak berdzikir dengan kalimat tasbih dan tahmid, “subhanallah wa bihamdih, subahnallahil
‘azim” , meskipun ringan pada lisan, namun akan menjadi pemberat timbangan di akhirat nanti.
Dalilnya terdapat dalam hadist bukhari dan muslim : “Dua kalimat yg sangat ringan dilidah namun
sangat berat ditimbangan juga sangat dicintai oleh Allah SWT”

4. Sedekah yg baik dan ikhlas, bersedekah hanya mengharap ridho Allah SWT tanpa ingin dinilai oleh
orang lain

Tapi hati2 bapak ibu, kadang niat kita sudah tulus lillahi ta’ala pas prakteknya suka ingin pamer
dinilai orang,, contoh misalkan saya mau memberikan shadaqoh makanan dan minuman utk yg
berbuka puasa atau untuk yg tadarus di mesjid, niatnya sudah ikhlas karna semata-mata Allah,
diberikan saja kepada DKM, tapi kasih tau ke jamaah bahwa makanan ini dari saya. Nu’udzubillah,
jangan sampai amalan shaleh kita terkuras dgn muatan2 riya seperti itu.

Maka dari itu, bapak2 ibu2 jamaah nur islam ganjaran yg melakukan amalan shaleh Allah pastikan
kelak disurga, mumpung masih di bulan ramadhan mari kita tingkatkan amalan-amalan shaleh kita
untuk bekal kita di akherat kelak dan pastinya mumpung masih ada umur karena belum tentu kita
bisa bertemu lagi dengan bulan ramadhan tahun depan.

Demikian sedikit uraian dari saya mengenai amalan shaleh, mudah2an ada manfaatnya kuhusnya
bagi saya dan keluarga dan umumnya buat semuanya. Mohon maaf jika ada kesalahan dan
kekurangan karena itu murni dari kekhilafan dan keterbatasan ilmu saya, dan kebenaran adanya
semata-mata mutlak kepunyaan Allah SWT.

Akhirul kalam bilahi taufik wal hidayah , wassalamualaikum wr wb

ASSOLLU SUNATAN TARAWIH JAMI-ATUL ROKHIMA KUMULLAH

Anda mungkin juga menyukai