Anda di halaman 1dari 2

Diferensiasi adalah proses perkembangan sel /jaringan imatur menjadi matur dengan fungsi khusus

disertai ekspresi protein tertetu dan modifikasi sitoskletal sehingga menciptakan struktur untuk
membantu fungsi yg diperlukan oleh sel matur khusus

Organogenesis: proses pembentukan organ-organ

tubuh pada makhluk hidup.

• Organ yang dibentuk ini berasal dari masing-masing

lapisan dinding tubuh embrio pada fase gastrula.

• Organogenesis: diferensiasi lapisan germinal.

1) Ektoderm membentuk sistem syaraf dan epidermis kulit dan

turunannya. Peristiwa pertama organogenesis adalah pembentukan

otak dan korda spinalis. Di minggu ke-8 semua daerah otak

terbentuk.

2) Endonderm membentuk mukosa sistem saluran cerna dan

pernafasan serta semua kelenjar yang berkaitan (tiroid, paratiroid,

timus, liver, pankreas).

3) Mesoderm membentuk semua sistem organ dan jaringan lainnya.

Terbagi menjadi (1) notokord superfisial dorsal, (2) pasangan struktur

yang membentuk vertebra, otot skelet serta bagian dermis (3)

pasangan massa mesoderm perantara dan lateral. Mesoderm

perantara membentuk ginjal dan organ kelamin. Lapisan somatik dan

mesoderm lateral membentuk dermis,serosa parietal, dan tulang

serta otot tungkai; lapisan splanknik membentuk sistem

kardiovaskular dan serosa viseral.


Diferensiasi merupakan proses tumbuh dan berkembangnya sel ke arah fungsi khusus yang tidak dimiliki
oleh sel asal. Diferensiasi berlangsung sewaktu embrio

Diferensiasi terjadi kedalam beberapa tahapan yaitu pada tingkat pertumbuhan embrio, seperti zigot,
morula, blastula, grastula, organogenesis.

Zigot adalah ovum yang fertilisasi dibuahi spermatozon.

Morula merupakan pembelahan sel yang terjadi setelah sel berjumlah 32 sel dan berakhir bila sel sudah
menghasilkan sejumlah blastomer yang berukuran sama akan tetapi ukurannya lebih kecil.

Blastula Terjadi pada tingkat pertumbuhan embrio, terbentuk daerah kelompok sel yang akan menjadi
jaringan utama tubuh. Setelah berdiferensiasi, pupolasi sel menjadi epidermis, saraf, notokord (sumbu
penyokong primer), mesoderm. Diferensiasi mulai terjadi pada kelompok sel. Blastomer (sel blastula)
sebelah bakal jadi endoderm, sebelah atas bakal jadi ektoderm, dan bagian tengah bakal menjadi
mesoderm.

Pada tingkat gastrula, embrio sudah mengandung 3 lapis benih yang terdiri dari sel-sel yang tersusun
di daerah tertuntu tubuh, yaitu ektoderm, mesoderm dan endoderm.Pada tingkat grastula, baru berupa
daerah sel sedangkan pada tingkat gastrula sudah membentuk lapisan yang sangat jelas.Diferensiasi
berlanjut dengan terbentuknya 3 lapis benih yaitu ektoderm sebelah luar, endoderm sebelah dalam dan
mesoderm di tengah.

Organogenesis: proses pembentukan organ-organ tubuh pada makhluk hidup.

Organ yang dibentuk ini berasal dari masing-masing lapisan dinding tubuh embrio pada fase gastrula.

Peristiwa pertama organogenesis adalah pembentukan otak dan korda spinalis. Di minggu ke-8 semua
daerah otak terbentuk.

Organogenesis terbagi menjadi 3 :

Ektoderm : Lapisan luar yaitu membentuk sistem syaraf dan epidermis kulit dan turunannya.

Mesoderm : Lapisan tengah yaitu membentuk semua sistem organ dan jaringan lainnya. Mesoderm
perantara membentuk ginjal dan organ kelamin. Lapisan somatik dan mesoderm lateral membentuk
dermis,serosa parietal, dan tulang serta otot tungkai. lapisan splanknik membentuk sistem
kardiovaskular dan serosa viseral.

Endonderm : Lapisan dalam yaitu membentuk mukosa sistem saluran cerna dan pernafasan serta semua
kelenjar yang berkaitan (tiroid, paratiroid, timus, liver, pankreas

Anda mungkin juga menyukai