Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KABUPATEN PASANGKAYU

DINAS KESEHATAN
Alamat : Jl Abd. Muis. Kompleks Perkantoran Bupati Pasangkayu kode pos 91571

SURAT KEPUTUSAN KEPALA DINAS KESEHATAN


KABUPATEN PASANGKAYU
NOMOR : 800/ /I/2020/DINKES

TENTANG

PEMBENTUKAN
TIM PENCEGAHAN KECURANGAN ( FRAUD )
PROGRAM JAMINAN KESEHATAN
TINGKAT KABUPATEN PASANGKAYU TAHUN 2020

KEPALA DINAS KESEHATAN

Menimbang : a. bahwa dalam penyelenggara program jaminan kesehatan dalam


sistem jaminan sosial nasional ditemukan berbagai
permasalahan termasuk potensi kecurangan (fraud) yang dapat
menimbulkan kerugian bagi dana jaminan sosial nasional;
b. bahwa kerugian dana jaminan sosial kesehatan akibat
kecurangan (fraud) perlu dicegah dengan kebijakan nasional
pencegahan kecurangan (fraud) agar dalam pelaksanaan
program jaminan kesehatan nasional dalam sistem jaminan
sosial nasional dapat berjalan dengan efektif dan efisien;
c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud pada
huruf a, b dan c perlu menetapkan surat keputusan Kepala Dinas
Kesehatan tentang pembentukan Tim Pencegahan Kecurangan
( Fraud ) Tahun 2020.
Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 21 Tahun 1999 tentang pemberantasan
tindak pidana korupsi. Sebagaimana telah diubah dengan
undang-undang nomor 20 tahun 2001;
2. Undang-Undang Nomor 17 tahun 2003 tentang keuangan
Negara;
3. Undang-Undang Nomor 1 tahun 2004 tentang pembendaharaan
Negara;
4. Undang-Undang Nomor 15 tahun 2004 tentang pemeriksaan
pengelolaan dan tanggung jawab keuangan Negara;
5. Undang-Undang Nomor 40 tahun 2004 tentang tentang sistem
jaminan sosial nasional;
6. Undang-Undang Nomor 36 tahun 2009 tentang kesehatan;
7. Undang-Undang Nomor 44 tahun 2009 tentang rumah sakit;
8. Undang-Undang Nomor 24 tahun 2011 tentang Badan
Penyelenggara Jaminan Sosial;
9. Undang-Undang Nomor 23 tahun 2014 tentang Pemerintahan
Daerah;
10. Peraturan Presiden nomor 12 tahun 2013 tentang Jaminan
Kesehatan;
11. Peraturan Presiden nomor 32 tahun 2014 tentang Pengelolaan
dan Pemanfaatan Dana Kapitasi Jaminan Kesehatan Nasional
pada fasilitas kesehatan tingkat pertama milik pemerintahan
daerah;
12. Peraturan Menteri Kesehatan nomor 28 tahun 2014 tentang
Pedoman Pelaksanaan Jaminan Kesehatan Nasional;
13. Peraturan Menteri Kesehatan nomor 59 tahun 2014 tentang
Standar Tarif Pelayanan Kesehatan dalam penyelenggaraan
program jaminan kesehatan Berita Negara Republik Indonesia
tahun 2014 nomor 1287;
14. Peraturan Menteri Kesehatan nomor 36 tahun 2015 tentang
Pencegahan Kecurangan ( Fraud) dalam pelaksanaan program
jaminan kesehatan pada sistem jaminan social nasional.

MEMUTUSKAN :

MENETAPKAN :
PERTAMA : Pembentukan tim Pencegahan Kecurangan (Fraud) Program
Jaminan Kesehatan pada Tingkat Kabupaten dengan susunan
keanggotaan sebagaimana tercantum dalam lampiran keputusan ini;
KEDUA : Tim Pencegahan Kecurangan (Fraud) sebagaimana dimaksud pada
diktum pertama mempunyai tugas sebagai berikut:
a. Melakukan deteksi dini Kecurangan JKN berdasarkan data klaim
pelayanan kesehatan yang dilakukan oleh FKTP dan Rumah Sakit
Umum Daerah Ako.
b. Mensosialisasikan kebijakan, regulasi, dan budaya baru yang
berorientasi pada kendali mutu dan kendali biaya.
c. Mendorong pelaksanaan tata kelola organisasi dan tata kelola
klinik yang baik.
d. Melakukan upaya pencegahan, deteksi dan penindakan
Kecurangan JKN di FKTP dan RSUD.
e. Menyelesaikan perselisihan kecurangan JKN
f. Monitoring dan evaluasi; dan
g. Pelaporan.
KETIGA : Dalam melaksanakan tugasnya Tim Pencegahan Kecurangan
(Fraud) bertanggung jawab kepada Kepala Dinas Kesehatan
Kabupaten Pasangkayu.
KEEMPAT : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dan apabila terjadi
kekeliruan akan dilakukan perbaikan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Pasangkayu
Pada tanggal : 3 Januari 2020

KEPALA DINAS KESEHATAN


KABUPATEN PASANGKAYU

H. SAMHARI, SKM
Pangkat : Pembina Tk. I
Nip . 19631231 198303 1 304
LAMPIRAN : KEPUTUSAN KEPALA DINAS
KESEHATAN KAB. PASANGKAYU
NOMOR : 800 / / I / 2020 / DINKES
TANGGAL : JANUARI 2020

SUSUNAN TIM PENCEGAHAN KECURANGAN ( FRAUD )


PROGRAM JAMINAN KESEHATAN
PADA JAMINAN KESEHATAN TINGKAT PERTAMA (FKTP) DAN RSUD AKO
KABUPATEN PASANGKAYU

JABATAN DALAM
NO NAMA INSTITUSI
TIM
1 H. SAMHARI, SKM DINAS KESEHATAN Penanggung Jawab
2 AMALIA ANWAR, SKM DINAS KESEHATAN Ketua
3 ABD. RAHIM TAGARU, SE DINAS KESEHATAN Sekretaris
4 ROSMAWATI, SKM, M.Ap DINAS KESEHATAN Anggota
5 ANDI MARATUL MUTMAINNAH DINAS KESEHATAN
PENGELOLA JKN KAB.
6 PASANGKAYU DINAS KESEHATAN Anggota
KEPALA PUSKESMAS SE KAB.
7 PASANGKAYU DINAS KESEHATAN Anggota
BPJS KES CAB.
8 KEPALA BPJS PASANGKAYU PASANGKAYU Anggota
9 DIREKTUR RSUD AKO Direktur RSUD Ako Anggota
KEPALA SEKSI PELAYANAN Kepala Seksi Pelayanan
Anggota
10 KES RSUD AKO Kes Rsud Ako

KEPALA DINAS KESEHATAN KAB.


PASANGKAYU

H. SAMHARI, SKM
PEMBINA TK. I
NIP. 19631231 198303 1 304

Anda mungkin juga menyukai