Anda di halaman 1dari 2

BAB IV

LEMBAR DATA KUALIFIKASI (LDK)

A. Lingkup 1. Nama Pokja Pemilihan :


Kualifikasi Pokja Pemilihan Direktorat Perencanaan dan Pembangunan
Infrastruktur.

2. Alamat Pokja Pemilihan:


Gd. Migas Jl. HR. Rasuna Said Kav. B5
Jakarta Selatan (12910)

3. Website Layanan Pengadaan Secara Elektronik:


www.eproc.esdm.go.id

4, a. Nama Paket Pekerjaan:


PMC Pembangunan Jaringan Gas Bumi Untuk Rumah
Tangga di Kabupaten Pasuruan dan Probolinggo
(8.000 SR)

b. Uraian Singkat Pekerjaan:


Melakukan kegiatan pengawasan atas pembangunan
jaringan gas bumi untuk rumah tangga di Kabupaten
Pasuruan dan Kabupaten Probolinggo dan memastikan
pekerjaan yang dilakukan oleh Kontraktor sesuai
dengan standard dan spesiifikasi serta ketentuan-
ketentuan yang diatur dalam dokumen pemilihan.

B. Sumber Dana Pengadaan ini dibiayai dari sumber pendanaan: APBN


Tahun Anggaran 2019.

C. Pemasukan Data Sesuai jadwal yang tercantum dalam sistem


Kualifikasi pengadaan secara elektronik.

D. Persyaratan 1. Untuk peserta yang melakukan Kerja Sama Operasi (KSO),


Kualifikasi formulir kualifikasi dan Pakta Integritas ditandatangani
oleh seluruh anggota KSO, kecuali leadfirm cukup mengisi
data kualifikasi pada Data Isian Kualifikasi melalui SPSE.

2. Peserta yang berbadan usaha harus memiliki Ijin Usaha


Jasa Konstruksi (IUJK) untuk pengawasan pekerjaan
konstruksi, dengan sub klasifikasi yaitu: - Jasa Pengawas
Pekerjaan Konstruksi dan Instalasi Proses dan Fasilitas
Industri (RE204), atau; - Jasa Manajemen Proyek Terkait
Konstruksi Pekerjaan Konstruksi Proses dan Fasilitas
Industri (KL407); dengan Kualifikasi Perusahaan Non
Kecil.

3. Memiliki Sertifikat Badan Usaha (SBU) Klasifikasi untuk


pengawasan pekerjaan konstruksi dan subklasifikasi Jasa
Pengawas Pekerjaan Konstruksi dan Instalasi Proses dan
Fasilitas Industri (RE204), atau; Jasa Manajemen Proyek
Terkait Konstruksi Pekerjaan Konstruksi Proses dan
Fasilitas Industri (KL407); dengan Kualifikasi Perusahaan
Non Kecil.

4. memiliki NPWP dan telah memenuhi kewajiban


perpajakan tahun pajak 2017 (SPT Tahunan).

5. Memiliki akta pendirian perusahaan dan akta perubahan


perusahaan (apabila ada perubahan).

6. Tidak masuk dalam Daftar Hitam, keikutsertaannya tidak


menimbulkan pertentangan kepentingan pihak yang
terkait, tidak dalam pengawasan pengadilan, tidak pailit,
kegiatan usahanya tidak sedang dihentikan, yang
bertindak untuk dan atas nama Badan Usaha tidak sedang
dalam menjalani sanksi pidana; dan/atau
pengurus/pegawainya tidak berstatus sebagai Aparatur
Sipil Negara, kecuali yang bersangkutan mengambil cuti
diluar tanggungan Negara.

7. Pengalaman paling kurang 1 (satu) pekerjaan dalam


kurun waktu 4 (empat) tahun terakhir, baik dilingkungan
pemerintah maupun swasta termasuk pengalaman
subkontrak kecuali bagi Penyedia yang baru berdiri
kurang dari 3 (tiga) tahun.

8. Mampu menyediakan tenaga ahli yang diperlukan, yaitu:

1. Ahli Piping Sysytem (Team Leader) 2 (dua) orang,


dimana salah satunya bertugas sebagai Team Leader,
dengan kualifikasi S1 Teknik/sederajat, pengalaman
minimal 5 tahun di proyek minyak atau gas bumi dan
minimal 2 tahun sebagai team leader di proyek pipa
transmisi atau distribusi gas bumi.
2. Ahli Quality Control/Quality Assurance 2 (dua) orang
dengan kualifikasi S1 Teknik/sederajat, memiliki
sertifikat Welding Inspector (WI), pengalaman
minimal 3 tahun di proyek minyak atau gas bumi dan
minimal 2 tahun sebagai quality Control/Quality
Assurance di proyek pipa transmisi atau distribusi gas
bumi.
3. Ahli K3LL 2 (dua) orang dengan kualifikasi
S1/sederajat, memiliki sertifikat Ahli K3 Umum/K3
Migas, pengalaman minimal 3 tahun di proyek
minyak atau gas bumi dan minimal 2 tahun sebagai K3
di proyek pipa transmisi atau distribusi gas bumi.
4. Project Control 2 (dua) orang dengan kualifikasi
S1/sederajat, pengalaman minimal 3 tahun di proyek
minyak atau gas bumi dan minimal 2 tahun sebagai
Project Control di proyek pipa transmisi atau distribusi
gas bumi.

9. Mempunyai paling kurang 1 (satu) orang tenaga ahli yang


diperlukan adalah tenaga ahli tetap yang mempunyai SKA
ahli madya

10. memiliki pengalaman mengerjakan pekerjaan sejenis


berdasarkan kesamaan jenis pekerjaan pengawasan
konstruksi pekerjaan minyak atau gas bumi, atau
pekerjaan pipa transmisi atau distribusi gas bumi dengan
ketentuan:
a. nilai ambang batas total minimal sebesar 60
b. Pengalaman pada pekerjaan sejenis dalam waktu
10 (sepuluh) tahun terakhir, dengan bobot 25%;
c. Kesesuaian besaran nilai pekerjaan sejenis yang
pernah diselesaikan dalam waktu 10 (sepuluh) tahun
terakhir dengan nilai pekerjaan yang akan
dikompetisikan dengan bobot 45%;
d. Pengalaman Pekerjaan dalam waktu 10 (sepuluh)
tahun terakhir, pada lokasi yang sama pada
tingkat Provinsi dengan bobot 25%;
e. Domisili Perusahaan Pusat (tingkat
Provinsi/Kabupaten/Kota, kecuali Provinsi DKI
Jakarta) dengan bobot 5%;

11. dalam hal peserta akan melakukan KSO, maka:


a. wajib mempunyai perjanjian Kerja Sama Operasi
yang memuat persentase KSO dan perusahaan yang
mewakili KSO tersebut.
b. untuk perusahaan yang melakukan KSO, evaluasi
persyaratan pada angka 2, 4, 5, 6, 7, dan 9 dilakukan
terhadap setiap perusahaan yang tergabung dalam
KSO.
c. untuk perusahaan yang melakukan KSO, evaluasi
persyaratan pada angka 3, 8 dan 10 dilakukan secara
gabungan/saling melengkapi oleh seluruh anggota
KSO.

Anda mungkin juga menyukai