Anda di halaman 1dari 2

RSUD RUPIT

KABUPATEN
PROSEDUR INISIASI MENYUSU DINI ( IMD)
MUSI RAWAS
UTARA

No. Dokumen No . Revisi Halaman


..../...../..... 00 1/2

Ditetapkan oleh :
Direktur RSUD Rupit
Tanggal Terbit
STANDAR PROSEDUR
...../..../.....
OPERASIONAL

dr. Hj. Herlinah


NIP. 19790318 201001 2 007
PENGERTIAN Inisiasi Menyusu Dini (IMD) adalah bayi diberi kesempatan
mulai (inisiasi) menyusu sendiri segera setelah lahir dengan
meletakkan bayi di atas perut dan dada ibu dan membiarkan bayi
menemukan puting susu ibu untuk menyusu minimal selama 1
jam.
TUJUAN 1. Menurunkan resiko perdarahan pasca persalinan pada ibu
2. Meningkatkan motivasi ibu untuk menyusui
3. Mempererat Ikatan kasih sayang (Bonding) antara ibu dan bayi
4. Menurunkan angka kesakitan dan kematian bayi akibat
hipotermia
5. Bayi mendapatkan kolostrum (ASI pertama) yang kaya zat
antibody
6. Menenangkan ibu dan bayi sehingga menstabilkan pernafasan
dan detak jantung bayi

KEBIJAKAN Keputusan Direktur RSUD RUPIT No


..../..../KPTS/RSUD.Rpt/2019 Tentang Prosedur Inisiasi
Menyusu Dini ( IMD)
PROSEDUR 1. Saat Bayi baru lahir Potong tali pusat bayi
2. Keringkan seluruh tubuh bayi termasuk kepala secepatnya
kecuali kedua tangan
3. Bayi ditengkurapkan di perut dan dada ibu dengan kulit bayi
melekat pada kulit ibu
4. Sarankan Ibu menyentuh bayi untuk merangsang bayi
mendekati puting.
5. Biarkan bayi mencari puting sendiri ( sebagian besar dalam
waktu 30-60 menit)
6. Biarkan kulit bayi bersentuhan dengan kulit ibu selama
minimal satu jam atau sampai proses menyusu awal selesai.
7. Bila dalam satu jam menyusu awal belum terjadi, dekatkan
bayi ke puting tetapi jangan memasukkan puting ke mulut bayi
dan berikan waktu lagi untuk bayi mendekati putting
(30menit)
8. Setelah selesai menyusu awal, bayi baru dipisahkan dari ibu
untuk ditimbang, diukur, diberi vitamin K dan tetes mata.
UNIT TERKAIT 1. Ruang Bersalin
2. Ruang Bayi
3. Ruang Rawat Nifas

Anda mungkin juga menyukai