Anda di halaman 1dari 9

TUGAS AKHIR

MODUL 3 : PENDALAMAN MATERI ILMU PENGETAHUAN SOSIAL

Nama : AULIA GUSTINA CITRA


Kelas : GURU KELAS SD-03
LPTK : Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Buya Hamka
Asal Sekolah : SDN 2 Pardasuka

INTISARI MODUL PENDALAMAN MATERI


ILMU PENGETAHUAN SOSIAL

1. Identitas Buku
a. Judul Buku : Pendalaman Materi Ilmu Pengetahuan Sosial
b. Pengarang : Drs. Ruswandi Hermawan, M.Ed.
c. Penerbit, Kota : Kemendikbud, Jakarta
d. Tahun Terbit : 2019
e. Tebal Buku : 144 Halaman

2. Organisasi Buku
Buku ini terdiri dari atas 4 Kegiatan Belajar dengan rincian sebagain berikut : Kegiatan
Belajar 1 Manusia Tempat dan Lingkungan, Kegiatan Belajar 2 Waktu Perubahan dan
Sistem Sosial Budaya, Kegiatan Belajar 3 Perilaku ekonomi dan Kesejahteraan, Kegiatan
Belajar 4 Fenomena Interaksi dalam Perkembangan IPTEK dan Masyarakat Global.

3. Intisari Buku

a. Kegiatan Belajar 1 Manusia, Tempat dan Lingkungan

Manusia sebagai individu sekaligus juga sebagai makhluk sosial selalu bergantung
dan membutuhkan orang lain. Manusia juga merupakan makhluk budaya karena
budaya dipelajari dan diwariskan dari satu generasi ke generasi berikutnya sebagai
cara mempertahankan dan meneruskan sesuatu yang dianggap baik.
Tempat di permukaan bumi dibentuk oleh karakter fisik dan makhluk hidup yang
hidup di tempat itu. Dalam mengkaji tempat, aspek site dan situasi melekat di
dalamnya yaitu kondisi internal tempat itu dan kondisi eksternal dari tempat itu.
Lingkungan diartikan segala sesuatu yang ada di langit dan di bumi. Bumi
merupakan satu-satunya planet yang ada di lingkungan kita yang memenuhi syarat-
syarat adanya kehidupan. Sebagai suatu tempat kehidupan, permukaan bumi adalah
ruang yang luas yang memiliki bentuk beragam yang terbentuk oleh faktor endogen
dan eksogen. Manusia adalah salah satu makhluk hidup yang ada di permukaan bumi.
Penduduk adalah semua orang yang menempati suatu wilayah hukum tertentu dan
waktu tertentu. Penduduk yang mendiami wilayah suatu negara sering memunculkan
berbagai macam dinamika kependudukan.

b. Kegiatan Belajar 2 Waktu, Perubahan dan Sistem Sosial Budaya


1
Waktu adalah seluruh rangkaian saat ketika proses, perbuatan atau keadaan sedang
berlangsung. Kata sejarah di dalamnya mengandung arti pertumbuhan atau kejadian
yang tumbuh hidup, berkembang, bergerak terus dan akan berjalan terus tanpa henti

Tugas Akhir Modul Pendalaman Materi Ilmu Pengetahuan Sosial SD | AULIA GUSTINA CITRA
sepanjang waktu. Sejarah sebagai sebuah peristiwa menyangkut peran manusia baik
sebagai objek maupun sebagai subjek pelaku dalam peristiwa sejarah dalam kurun
waktu dan ruang. Sejarah sebagai kisah adalah sejarah yang dikenal sehari-hari
melalui buku-buku, majalah-majalah, dan surat-surat kabar. Sedangkan sejarah
sebagai ilmu adalah sejarah sebagai aktualitas, mengadakan penelitian dan
pengkajian terhadap peristiwa sejarah. Metode sejarah merupakan pedoman yang
digunakan sejarawan terhadap sumber-sumber sejarah melalui tahap heuristik, kritik,
interpretasi dan historiografi. Kehidupan manusia saat ini merupakan keberlanjutan
dari kehidupan masa lampau dan kehidupan saat ini merupakan jalan untuk
menyongsong kehidupan di masa datang.

Perubahan adalah gejala biasa yang terjadi dalam setiap masyarakat, cepat atau
lambat masyarakat akan mengalami perubahan. Sistem sosial adalah orang-orang
yang ada dalam kelompok yang saling pengaruh mempengaruhi satu sama lain.
Sistem budaya merupakan ideide, gagasan-gagasan manusia yang hidup bersama
dalam suatu masyarakat

c. Kegiatan Belajar 3 Perilaku Ekonomi dan Kesejahteraan

Kebutuhan manusia memiliki sifat yang tidak terbatas karena manusia cenderung
tidak pernah merasa puas dan selalu merasa kekurangan sementara sumber daya yang
dimilikinya terbatas. Dengan keterbatasan sumber daya dimiliki tersebut, manusia
berusaha mengatasi masalah itu dengan melakukan perilaku ekonomi. Motif
merupakan alasan atau niat dari suatu kegiatan. Semua yang dilakukan manusia
memiliki alasan tertentu. Motif ekonomi merupakan sebuah alasan yang mendasari
seseorang dalam melakukan aktivitas perkekonomiannya. Sedangkan prinsip
ekonomi adalah suatu usaha dilakukan untuk mendapatkan hasil yang maksimal
dengan pengorbanan yang minimal. Inti dari kegiatan ekonomi adalah produksi,
disribusi dan kosumsi.

Pasar adalah tempat pertemuan antara pembeli dan penjual walaupun mungkin tidak
secara langsung tetapi melalui saluran lain yang dapat menghubungkan antara
penjual dan pembeli. Kesejahteraan masyarakat sebenarnya adalah objek formal
kajian ilmu ekonomi. Semua orang yang melakukan kegiatan ekonomi adalah dalam
rangka memenuthi kebutuhan hidupnya untuk memperoleh sebuah kesejahteraan.

d. Kegiatan Belajar 4 Fenomena Interaksi Dalam Perkembangan IPTEK dan


Masyarakat Global

Manusia lahir ke dunia ini diberikan kemampuan belajar dari lingkungan melalui
panca inderanya sehingga mampu mendapatkan pengetahuan dari lingkungan
sekitarnya. Akal dan fikiran manusia mengkontruksi kembali pengetahuan-
pengetahuan tersebut menjadi pengetahuan-pengetahuan yang sistematis.
Pengetahuan-pengetahuan yang sistematis tersebut dinamakan ilmu pengetahuan.
Terdapat dua golongan ilmu pengetahuan yaitu ilmu pengetahuan murni dan ilmu
pengetahuan terapan. Ilmu pengetahun murni untuk membentuk dan
2
mengembangkan ilmu pengetahuan secara abstrak dalam rangka mempertinggi
mutunya sedangkan ilmu pengetahuan terapan untuk menggunakan sekaligus
menerapkan ilmu pengetahuan tersebut di masyarakat. Ilmu pengetahuan terapan ini
lebih dikenal di masyarakat dengan nama teknologi.

Tugas Akhir Modul Pendalaman Materi Ilmu Pengetahuan Sosial SD | AULIA GUSTINA CITRA
Dengan perkembangan IPTEK, manusia perlu diberikan pemahaman tentang
pentingnya menjaga keseimbangan lingkungan agar kebutuhan hidup kita tetap dapat
terjamin ketersediaan di lingkungan. Perkembanan IPTEK mau tidak mau
mempengaruhi kehidupan manusia dalam berbagai bidang kehidupan baik positif
maupun negatif. Dengan perkembangan IPTEK, masyarakat global dapat saling
berinteraksi satu sama lain dengan melalui perjalanan udara, telekomunikasi, jaringan
komputer dan elektronik yang dapat digunakan untuk menggapai suatu tujuan
tertentu dari manapun di dunia ini.

Tugas Akhir Modul Pendalaman Materi Ilmu Pengetahuan Sosial SD | AULIA GUSTINA CITRA
d. Peta Konsep (Mind Map)

Peta Konsep (Mind Map) Kegiatan Belajar 1 : Manusia, Tempat dan Lingkungan

Manusia sebagai Makhluk Merupakan suaitu keutuhan yang tidak dapat dibagi-bagi (individu
Individu yang berbeda dari yang lain)

Manusia dalam kehidupannya selalu berhubungan dan


Manusia Sebagai Makhluk
Manusia membutuhkan manusia lain. Dengan kata lain, manusia tidak dapat
Sosial
hidup sendiri tanpa orang lain.

Manusia Sebagai Makhluk Budaya dipelajari, diwariskan dari satu generasi


Budaya ke generasi berikutnya dalam suatu masyarakat .

Site, yaitu kondisi internal seperti iklimnya, keadaan


tanah, topografi, penduduk dan sumber daya.
Tempat
mengkaji tempat
Yaitu ruang yang dilihat dari
didiami
Situasi, yaitu kondisi eksternal yang dibandingkan
dengan daerah lain

Tugas Akhir Modul Pendalaman Materi Ilmu Pengetahuan Sosial SD | AULIA GUSTINA CITRA
abiotik, yaitu segala yang tidak bernyawa. Contoh :
tanah, udara, air, iklim, kelembaban, cahaya dan
bunyi.
Berdasarkan
komponen
biotik, yaitu segala sesuatu yang bernyawa. contoh :
tumbuhan, hewan, manusia dan mikro organisme.

Tektonisme
Lingkungan
tenaga endogen, yaitu tenaga yang berasal
dari perut bumi, dan menggerakkan kulit Vulkanisme
bumi menjadi lipatan.
Bumi
Tenaga Eksogen, Tenaga yang berasal dari
Seisme
Berdasarkan cakupan luar bumi. contoh : sedimentasi, erosi dan
sangat luas, pada KB 1 deflasi
fokus membahas bumi
dan penduduk

Penduduk adalah semua orang yang menempati suatu


Penduduk
wilayah hukum tertentu dan waktu tertentu.

Tugas Akhir Modul Pendalaman Materi Ilmu Pengetahuan Sosial SD | AULIA GUSTINA CITRA
Peta Konsep (Mind Map) Kegiatan Belajar 2 : Waktu, Perubahan dan Sistem Sosial Budaya

Sebagai Peristiwa : kejadian, kenyataan, aktualitas masa lalu

Sebagai Kisah : cerita, kesan, tafsiran peristiwa, pengalaman masa


lalu.

Waktu Sejarah Heuristik

Metode khas sejarawan


Kritik
merekonstruksi masa lalu
Historiograf
Sebagai Ilmu i
Pernyataan, pendapat dan pandangan
sejarawan tentang peristiwa atau
kisah

Cepat
Perubahan
Dalam Sejarah
Keberlanjutan Lambat
dan Perubahan
Dalam Sejarah
Keberlanjutan
Kesinambungan
dalam sejarah 6

Tugas Akhir Modul Pendalaman Materi Ilmu Pengetahuan Sosial SD | AULIA GUSTINA CITRA
Sistem sosial merupakan orang-orang yang ada dalam kelompok yang saling
Masyara
berinteraksi dan saling mempengaruhi satu sama lain yang dibatasi dengan
kat
seperangkat kegiatan yang menjadi satu kesatuan.

Alat-alat Teknologi
Sistem Sosial Budaya

Sistem Ekonomi

Kebuday
aan

Keluarga

Kekuasaan Politik

Tugas Akhir Modul Pendalaman Materi Ilmu Pengetahuan Sosial SD | AULIA GUSTINA CITRA
Peta Konsep (Mind Map) Kegiatan Belajar 3 : Perilaku Ekonomi dan Kesejahteraan

Motif Ekonomi:
Perilaku Ekonomi : Prinsip Ekonomi :
Dorongan dalam Terpenuhi Kebutuhan
Kegiatan dalam memenuhi Pedoman dalam melakukan hidup
melakukan perilaku
kebutuhan hidup perilaku ekonomi
ekonomi

Kegiatan Ekonomi • Tiap orang menghadapi


Berdasarkan Alasan : Berdasarkan Aspeknya: Kesejahteraan
tarik ulur
• Motif Ekonomi • Mendapatkan “hal atau keadaan
Intrinsik • Konsep biaya sejahtera; keamanan,
keuntungan
• Motif Ekonomi • Berpikir pada margin keselamatan,
• Mencari
• Produksi • Reaksi terhadap insentif ketenteraman;- jiwa
Ekstrinsik kekuasaan
• Distribusi • Pertukaran barang kesehatan jiwa; sosial
perekonomian keadaan sejahtera
• Konsumsi • Mekanisme pasar untuk
• Mendapatkan masyarakat”
penghargaan mengatur kegiatan
ekonomi
• Dorongan sosial
• Pemerintah
• Memenuhi Pasar
meningkatkan kinerja
kebutuhan hidup
pasar
• Kesejahteraan

Tugas Akhir Modul Pendalaman Materi Ilmu Pengetahuan Sosial SD | AULIA GUSTINA CITRA
Peta Konsep (Mind Map) Kegiatan Belajar 4 : Fenomena Interaksi Dalam Perkembangan IPTEK dan Masyarakat Global

perkembangan IPTEK dalam bidang teknologi komunikasi


dan informasi

perkembangan IPTEK terhadap kehidupan manusia dalam


bidang ekonomi dan industri

Interaksi dalam
perkembangan IPTEK terhadap kehidupan manusia dalam
perkembangan IPTEK
bidang pendidikan
dan Manusia

perkembangan IPTEK dalam bidang kehidupan sosial


budaya

Interaksi dalam
Perkembangan IPTEK dalam bidang kesehatan
Perkembangan IPTEK

Interaksi dalam
Kelestarian
perkembangan IPTEK Kearifan lokal Lingkungan hidup
Lingkungan Hidup
dan Lingkungan

Dengan perkembangan IPTEK, masyarakat global dapat saling berinteraksi satu sama
Perkembangan IPTEK
lain dengan melalui perjalanan udara, telekomunikasi, jaringan komputer dan
dan Masyarakat
elektronik yang dapat digunakan untuk mencapai suatu tujuan tertentu dari belahan
Global
manapun di dunia ini.
9

Tugas Akhir Modul Pendalaman Materi Ilmu Pengetahuan Sosial SD | AULIA GUSTINA CITRA

Anda mungkin juga menyukai