Anda di halaman 1dari 1

HULUKALI Café & Eatery adalah kafe yang letaknya berada di kawasan sungai Cisadane , Benteng

Makasar, Kota Tangerang. HULU yang artinya “Diatas” dang KALI artinya “Sungai” karena letak
kamilah sehingga terciptanya HULUKALI Café & Eatery. Berkonsep menu makanan dan minuman
khas Tangerang hingga berbagai menu lainnya dari Traditional, Eastern hingga Western Food,
dengan harga yang sangat terjangkau untuk seluruh kalangan khusunya kalangan kaula muda.

Tempat kami yang berada di pusat Kota Tangerang memiliki VISI & MISI khususnya dalam dunia
kuliner yaitu mengangkat kuliner asal daerah kami. Nasi Jagal yang menjadi menu makanan andalan
kami merupakan makanan yang terkenal dari Kota Tangerang. Kopi Buaya yang menjadi menu
minuman kami merupakan kopi favorit andalan kami. Kenapa Kopi Buaya? Biar penasaran kalian
wajib datang mengunjungi HULUKALI Café & Eatery.

Lokasi kami yang berada persis di pinggir Sungai Cisadane, menjadi daya tarik pemandangan tempat
kami. Kalian dapat merasakan suasana tenangnya Kota Tangerang dengan teduhnya Sungai
Cisadane dan tak lupa lokasi kami yang berada tepat pada icon terkenal di Kota Tangerang yaitu
Cisadane Walk dan jembatan Brendeng yaitu jembatan yang menghubungi kawasan Benteng dan
Gerendeng Kota Tangerang.

HULUKALI Café & Eatery, menyajikan menu makanan seperti Cemilan, Gorengan, Roti Bakar, Rice
Bowl, Sate Taichan, Nasi Jagal, Nasi Goreng hingga Pasta. Selain itu menyajikan menu minuman
seperti Teh, Jus, Milkshake, Mocktail (Moyucuro menjadi andalan mocktail kami) dan Kopi (Kopi
Buaya menjadi andalan kopi kami).

Tak hanya tempat makan dan minuman saja yang kami tawarkan, selain itu bagi kalian yang ingin
mengadakan event seperti akustikan, workshop, birthday party, bridal shower dan lainnya
HULUKALI Café & Eatery dapat dijadikan pilihan utama bagi kalian. So, ayo ajak teman, saudara,
pacar, dan keluarga kalian menikmati teduh dan syahdunya makan dan minum di pinggir Sungai
Cisadane Kota Tangerang.

Anda mungkin juga menyukai