Anda di halaman 1dari 1

MAKANAN KHAS “KUE BOLU PARANGGI”

Kalau kamu suka kuliner yang ringan, maka tak ada salahnya untuk mencicipi Bolu Paranggi ini.
Makanan khas Suku Mandar yang satu ini bahan utamanya berasal dari tepung terigu dan gula aren.
Meskipun bahannya cukup sederhana, namun cita rasa kue ini sangat nikmat.

Bolu Paranggi ini memiliki tekstur yang empuk dengan cita rasa manis dan legit. Kue ini memiliki
bentuk yang cukup unik karena mirip dengan makuk kecil yang imut dan lucu. Kamu bisa membeli
Bolu Paranggi ini di pasar tradisional ataupun pusat penjual oleh oleh terdekat.

Dan juga di Sulawesi Barat Khususnya di Kabupaten Majene, Kamu bisa menemukan penjual kue
bolu paranggi ini di sepanjang jalan Trans Sulawesi di Pesisir pantai sehingga semakin menambah
sensasi yang luar biasa saat menikmati kue ini, bersama keindahan pantai Kota Majene juga
merupakan sensasi yang sulit untuk dilupakan.

TEMPAT WISATA “HUTAN PINUS KABUPATEN MAJENE”

Sesuai judulnya, di Kabupaten Majene Khususnya di Kecamatan Banggae Timur terdapat sebuah
tempat wisata yang berupa hutan Pinus. Hutan Pinus ini menjadi tempat wisata yang memiliki daya
tarik tersendiri,.yang berupa view yang indah dan juga akses menuju tempat ini tergolong mudah.

Jarak lokasi hutan Pinus ini hanya berjarak 15 KM dari kota sehingga hanya menempuh waktu
singkat untuk menuju lokasi ini. Nah terdapat keunikan di tempat ini, yang dimana ketika sudah
masuk ke dalam hutan Pinus ini maka kita akan disajikan suasana yang seperti kita masuk kedalam
dunia Fantasi, yang dimana daun-daun dari hutan Pinus yang berguguran itu menutupi tanah
sehingga ketika kita menginjakkan kaki kita hanya melihat warna Orange ke Kuningan sepanjang
jalan dan Tingginya Pohon-pohon Pinus tersebut, menambah kesan tersendiri.

Nah setelah melewati Hutan maka kita akan lansung menaiki bukit, dan akan melihat keindahan
Hutan Pinus dari Atas, yang memiliki view yang sangat indah karna kita juga dapat melihat Kota
Majene dari atas sini. Nah kalau ingin kesini jangan lupa bawah alat berkemah, karna disini juga
sangat cocok untuk berkemah, kita dapat mengikatkan Hammock ke Pohon-pohon Pinus yang
membuat perjalanan mu ke tempat ini terasa terbayarkan oleh keindahan dan penuh dengan sensasi
yang akan kamu dapatkan di Hutan Pinus Majene.

Anda mungkin juga menyukai