Anda di halaman 1dari 7

Tugas 10 Online PAI

BAB XI
ISLAM IPTEK SENI

Oleh : Valusi T. Wulandari


NIM : 20180101455
Dosen : Ibu Nurbaiti
Studi kasus di era ini
Di era globalisasi ini pasti tidak asing dengan kata, internet.
Internet merupakan hasil dari ilmu pengetahuan dan teknologi
yang kegunaannya sangat bermanfaat bagi seluruh makhluk hidup
di muka bumi ini. Lalu, bagaimana islam menanggapi kemajuan
iptek, seperti adanya internet dan sebagainya ?

2
Analisa Kasus
Allah SWT berfirman dalam surat aL-Anbiya ayat 80 yg artinya
“setelah kami ajarkan kepada Daud membuat baju besi untuk kamu gunakan memelihara diri
dalam peperanganmu.”
Dari keterangan itu jelas sekali bahwa manusia dituntut untuk berbuat sesuatu dengan sarana
teknologi. Sehingga tidak mengherankan jika abad ke-7 M telah banyak lahir pemikir Islam yang
tangguh produktif dan inofatif dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. Namun,
yang menjadi problematika adalah penyalahgunaan internet atau teknologi untuk melakukan
perjudian online. Hal tersebut sama sekali bukan yang diharapkan oleh Allah SWT kepada
seluruh umat islam dalam mempergunakan internet. Jelas sekali hal tersebut sangat melenceng,
bukan hanya kegiatan perjudian online nya saja namun juga penggunaan internet sebagai sarana
perjudian online. Islam jelas menentang kegiatan semacam itu.

3
Analisa Kasus
Lalu disini munculah tantangan penggunaan internet pada umat islam. Menurut
Mehdi Ghulsyani (1995), dalam menghadapi perkembangan iptek ilmuwan muslim
dapat dikelompokkan dalam tiga kelompok, yaitu :

1. kelompok yang menganggap iptek modern bersifat netral dan berusaha melegitimasi
hasil-hasil iptek modern dengan mencari ayat-ayat Al‘Quran yang sesuai
2. Kelompok yang bekerja dengan iptek modern, namun juga berusaha mempelajari
sejarah dan filsafat ilmu agar dapat menyaring elemen - elemen yang tidak islami,
3. Kelompok yang percaya adanya iptek islam dan berusaha membangunnya. Untuk
kelompok ketiga ini memunculkan nama Al-Faruqi yang mengintrodusir istilah
“islamisasi ilmu pengetahuan”

4
Analisa Kasus

Lalu bagaimana ketiga kelompok ini menangani masalah


perjudian “online” tersebut? Yaitu dengan, memblokir
“website” memberi pelayanan perjudian “online”,
memblokir bukan serta merta tanpa alasan, terlebih
dahulu sebutkan mengapa website tersebut di blokir
kepada “admin” dan pengelola website tersebut.

5
Kesimpulan
Penggunaan iptek yang semakin maju merupakan hal yang dapat dimanfaatkan
keberadaannya. Islam juga tidak melarang untuk menggunakan iptek di era globalisasi
ini, namun harus sesuai dengan batasan serta ajaran agama islam yang bersumber
pada Al - Quran, Hadist serta Ijtihad. Tantangan yang harus dihadapi umat muslim
mengenai kemajuan iptek serta kegunaannya memang cukup sulit, Umat muslim
harus istiqomah dalam menerapkan ajaran islam dalam penggunaan iptek. Dampak
positif dan negatif yang ditimbulkan dari penggunaan iptek juga harus dipikirkan
terlebih dahulu oleh umat muslim, Supaya dapat memilih mana yang boleh dilakukan
dengan iptek dan mana yang tidak. Hendaknya juga kaum muslim bisa turut andil
dalam mengehentikan kasus perjudian online sebagai mana kasus yang saya angkat ini
yang merupakan kesalahgunaan penggunaan iptek.

6
SEKIAN DAN TERIMAKASIH..

Selamat Menjalankan Ibadah Puasa..


May Allah always between us, Aamiin :D

And see you next guys.. Thanks!

instagram @valucy_w

Anda mungkin juga menyukai