Anda di halaman 1dari 13

Modul ke 2 : Nilai dan Norma Sosial, oleh Tauchid Sjarief Hidajat

NILAI DAN NORMA SOSIAL

Standar Kompetensi :
Memahami perilaku keteraturan hidup sesuai dengan nilai dan norma yang berlaku
dalam masyarakat.

Kompetensi Dasar :
1.2. Mendeskripsikan Nilai dan Norma yang berlaku dalam masyarakat

Indikator: - Membedakan pengertian nilai dan norma social


- Menjelaskan macam-macam norma sosial
Pengantar

Setiap individu / masyarakat memiliki kriteria yang berbeda-beda mengenai baik buruknya sesuatu.
Pandangan mengenai baik buruknya sesuatu dalam sosiologi dinamakan nilai sosial Nilai social
merupakan gambaran mengenai apa yang diinginkan, yang pantas, yang berharga, yang mempengaruhi
perilaku social dari orang yang memiliki nilai itu.
Oleh karena itu, suatu nilai berfungsi sebagai pedoman perilaku dalam masyrakat. Begitu
pentingnya nilai bagi masyarakat, maka nilai diaktualisasikan dalam bentuk norma-norma sosial yang
dilengkapi dengan sanksi-sanksi bagi pelanggarnya. Yang di pelajari sosiologi dalam memahami nilai
social itu bagaimana nilai social itu mempengaruhi perilaku seseorang dan hubungannya dengan orang
lain.

1. PENGERTIAN NILAI SOSIAL

Nilai sosial secara umum dapat dinyatakan sebagai keyakinan relatif kepada yang
baik dan buruk, yang benar dan salah, kepada apa yang seharusnya ada dan apa yang
seharusnya tidak ada. Pengertian tersebut dipertegas oleh Polak ( 1985:30), yang
mengatakan bahwa Nilai dimaksud sebagai ukuran-ukuran, patokan-patokan, anggapan-
anggapan, keyakinan-keyakinan yang dianut oleh orang banyak dalam lingkungan suatu
kebudayaan tertentu, mengenai apa yang benar, pantas, luhur, dan baik untuk dikerjakan,
dilaksanakan atau diperhatikan .
Menurut Koentjaraningrat, nilai sosial merupakan konsepsi-konsepsi yang hidup dalam alam
pikiran sebagian besar dari warga masyarakat mengenai hal-hal yang mereka anggap bernilai
dalam hidup. Oleh karena itu, suatu nilai berfungsi sebagai pedoman perilaku dalam masyrakat.
Menurut Soerjono Sukanto, nilai (value) adalah konsepsi abstrak dalam diri manusia
mengenai apa yang dianggap baik, dan apa yang dianggap buruk.
Nilai social adalah nilai yang dianut oleh kelompok masyarakat.

2. Manfaat dan Fungsi Nilai Sosial


Nilaai dalam masyarakat berfungsi sebagai pedoman perilaku yang telah disepakati oleh
warga masyarakat, termasuk para pendahulu yang membuatnya.
Fungsi Nilai sosial, antara lain :
a. Sebagai faktor stimulan berkaitan dengan nilai –nilai yang berhubungan dengan cita-cita
atau harapan masyarakat.
b. Sebagai petunjuk dalam cara berpikir, perperasaan, serta bertindak, panduan
menentukan pilihan, sarana untuk menimbang penilaian masyarakat, penentu dalam
memenuhi peran sosial dalama suatu kelompok masyarakat
c. Sebagai alat pengawas dengan daya tekan dan pengikat tertentu.
d. Sebagai alat solidaritas dalam kelompok dan dalam masyarakat
e. Sebagai benteng perlindungan atau penjaga stabilitas sosial masyarakat.

1
Modul ke 2 : Nilai dan Norma Sosial, oleh Tauchid Sjarief Hidajat

3. Jenis-jenis Nilai Sosial


Menurut Prof.Dr.Notonegoro, nilai dapat dibedakan menjadi tiga, yaitu :
1. Nilai Material, yaitu segala sesuatu yang berguna bgi unsur fisik manusia.(sandang, pangan,
papan)
2. Nilai Vital, yaitu segala sesuatu yang berguna bagi manusia untuk dapat mengadakan
aktivitas/kegiatan.
3. Nilai Kerokhanian (Spiritual), yaitu sesuatu yang berguna bagi rohani dan kejiwaan manusia
yang meliputi kebenaran, nilai keindahan, nilai kebaikanatau nilai moral dan religius.
Nilai spiritual dibagi lagi menjadi empat kategori, yaitu :
1). Nilai Estetika
Nilai yang terkandung pada suatu benda yang didasarkan pada pertimbangan nilai
keindahan, baik dalam keindahan bentuk, keindahan tata warna, keindahan suara
maupun keindahan gerak.

2). Nilai Moral


Nilai tentang baik buruknya perbuatan manusia berdasarkan pada nilai-nilai sosial
yang bersifat universal.

3). Nilai Religius


Nilai religius atau kepercayaan, adalah nilai yang terkandung pada sesuatu
berdasarkan atas kepercayaan seseorang terhadap hal tersebut. Contoh kepercayaan
seseorang terhadap sesuatu benda yang dipandang memiliki kekuatan magis .

4). Nilai kebenaran Ilmu Pengetahuan


Adalah nilai yang bersumber dari benar atau tidaknya segala sesuatu yang didasarkan
pada fakta atau bukti-bukti secara ilmiah . Nilai ini lebih banyak bersumber dari logika
manusia serta pengalaman empiris .

4. Ciri – Ciri Nilai Sosial


a. Merupakan hasil konstruksi masyarakat sebagai hasil interaksi sosial antarwarga
masyarakat
b. Dapat ditularkan dan diteruskan kepada orang lain
c. Terbentuk melalui proses belajar
d. bervariasi antara kebudayaan yag satu dengan yang lain
e. Mempunyai pengaruh yang berbeda terhadap setiaporng atau masing-masing ataupun
kelompok dalam masyarakat.
f. Dapat mempengaruhi pengembangan pribadi seseorang, baik positif maupun negatif
g. Merupakan asumsi – asumsi dari bermacam-macam objek di dalam masyarakat
h. Nilai sosial memiliki peranan dalam usaha pemenuhan kebutuhan-kebutuhan dalam
masyarakat
i. Nilai sosial melibatkan emosi dan perasaan seorang individu
j. Nilai sosial cenderung berkaitan antara yang satu dengan yang lain serta membentuk
pola-pola dan sistem nilai dalam masyarakat .

2. PENGERTIAN NORMA
Norma adalah aturan social atau patokan perilaku yang pantas.
Norma diperlukan oleh masyarakat dalam rangka mengatur hubungan antaranggota masyarakat
agar terwujud kehidupan masyarakat yang tertib dan teratur. Dalam norma selalu disertai sanksi
yang tujuanya mengubah tingkah laku manusia dan sanksi tersebut dapat berupa hadiah dan
hukuman.
Kaidah atau norma berkaitan erat dengan nilai yang dianut masyarakat. Norma social
adalah aplikasi dari nilai social yang menjadi patokan perilaku dalam suatu kelompok tertentu maka
dariitu norma social lebih konkrit dari pada nilai. Dalam kehidupan masyarakat, norma dianggap
sebagai suatu keharusan, atau larangan. Ada norma social yang bersifat formal seperti UU,
peraturan daerah, dan peraturan menteri.
Norma social yang bersifat nonformal biasanya tidak tertulis dan tertuang dalam kebiasaan
yang dianut masyarakat seperti adat istiadat, tradisi, dan pantangan (pamali).
2
Modul ke 2 : Nilai dan Norma Sosial, oleh Tauchid Sjarief Hidajat

Pada mulanya norma terbentuk secara tidak sengaja. Dalam perkembangannya, karena
terdapat kebutuhan-kebutuhan tertentu maka norma dibuat secara sengaja, dengan harapan agar
dalam melakukan hubungan sesame anggota masyarakat berjalan dengan lancer dan tertib.
Dilihat dari tingkatan sanksi dan kekuatan mengikatnya, norma terbagi atas 5 jenis, yaitu
sebagai berikut :
1. Cara (usage) adalah norma yang paling lemah daya pengikatnya karena orang yang melanggar
hanya mendapat sanksi dari masyarakat berupa cemoohan atau ejekan saja.
2. Kebiasan (folkways) adalah suatu aturan dengan kekuatan mengikat yang lebih kuat dari pada
usage karena kebiasan yang dilakukan berulang-ulang sehingga menjadi bukti bahwa orang yang
melakukannya menyukai dan menyadari perbuatannya.
3. Tata kelakuan (mores) adalah aturan yang sudah diterima masyarakat dan dijadikan sebagi alat
pengawas dan pengontrol, secara sadar atau tidak sadar, oleh masyarakat kepada anggotanya.
4. Adat Istiadat (custom) adalah tata kelakuan yang kekal serta kuat integrasinya dengan pola-pola
yang perilaku masyarakat.
5. Hokum (law) adalah himpunan petunjuk hidup atau perintah dan larangan yang mengatur
tatatertib dalam suatu masyarakat (Negara)

3. UJI KOMPETENSI PESERTA DIDIK

A. I Pilihan Ganda Pilih1ah salah satu jawaban yang paling benar!

1. Konsepsi abstrak dalam diri manusia mengenai apa yang dianggap baik, dan apa yang dianggap buruk
disebut . . . .
a. norma d. budaya
b. nilai e. hukum
c. sosial

2. Sanksi yang diberikan kepada seseorang yang melakukan pelanggaran bertujuan . . . .


a. membuat si pelaku pelanggaran menjadi stres.
b. menjadikan si pelaku pelanggaran kebal hukum.
c. membuat si pelaku mengubah tingkah lakunya.
d. membuat malu si pelanggar.
e. membuat orang lain berpikir dan berhati-hati untuk melakukan kejahatan.

3. Nilai kebenaran yang berguna bagi rohani manusia bersumber pada . . . .


a. kepercayaan terhadap suatu agama d. akal manusia.
b. keyakinan diri sendiri e. indera manusia
c. perasaan manusia

4. Kehidupan dalam suatu masyarakat akan berjalan tertib dan teratur jika anggota, masyarakat sendiri
bertindak sesuai dengan yang diharapkan. Hal itu berpedoman pada . . . a. apa. yang dikehendaki.
b. kebiasaan yang telah mendarah daging.
c. aturan penguasa.
d. norma yang berlaku.
e. simbol-simbol kekuasaan.
5. Aturan yang umumnya tidak tertulis, tetapi tetap dianut oleh masyarakat dan mengandung sanksi bagi
siapa saja yang melanggarnya adalah . . . .
a. adat istiadat d. norma hukum
b. norma kesusilaan e. norma kebiasaan
c. tata kelakuan .
6. Kehidupan yang teratur dan pantas bagi setiap manusia tidak sama, sehingga diperlukan
patokan-patokan berupa . . . .
a. sopan santun d. kaidah-kaidah
b. ketertiban dan ketenteraman e. keadilan dan cinta kasih
c. peraturan dan undang-undang
7. Tata kelakuan yang kental dan kuat integritasnya disebut . . . .
a. usage d. tingkah laku
b. custom e. folkways
c. mores

3
Modul ke 2 : Nilai dan Norma Sosial, oleh Tauchid Sjarief Hidajat

8. Petunjuk hidup yang berasal dari akhlak dan hati nurani tentang apa yang baik dan apa yang buruk
dinamakan norma . . . .
a. agama d. kebiasaan
b. kesusilaan e. hukum
c. kesopanan
9. Cara-cara berpakaian anak muda zaman dulu berbeda dengan anak muda zaman sekarang. Hal ini
menandakan adanya perbedaan . . . .
a. kelakuan d. mode
b. krama e. tata budaya
c. nilai
10. Norma hukum bagi masyarakat mempunyai sifat . . . .
a. tidak dapat dipaksakan karena harus ada kesadaran.
b. dapat dipaksakan karena berlaku untuk umum.
c. tergantung situasi dan kondisi masyarakat.
d. tergantung jenis pelanggaran dan jenis sanksinya.
e. tingkatannya paling rendah dan sanksinya ringan.
11. Contoh nilai yang sudah melembaga dalam kehidupan masyarakat dan menjadi tradisi, terutama di
perdesaan adalah . . . .
a. pernikahan d. gotong royong
b. bedol desa e. panen raya
c. selamatan
12. Norma yang daya pengikatnya lemah adalah . . . .
a. folkways d. habit
b. mores e. custom
c. usage
13. Berikut ini pernyataan yang sesuai dengan norma adalah . . . .
a. sesuatu yang berguna bagi unsur fisik manusia.
b. sesuatu yang dianggap penting oleh masyarakat.
c. petunjuk umum yang telah berlangsung lama.
d. konsepsi abstrak dalam diri manusia yang dianggap baik.
e. patokan perilaku dalam kelompok masyarakat.
14. Norma yang berpangkal dari aturan tingkah laku yang berlaku di masyarakat disebut norma
a. kebiasaan d. kesusilaan
b. agama e. kesopanan
c. hukum
15. Jika norma diharapkan berfungsi dengan baik di masyarakat, maka terlebih dahulu norma harus . . . .
a. dipahami d. dihargai
b. dimengerti e. disosialisasikan
c. dilaksanakan
16. Pelanggaran norma adat seperti perzinaan, akan menerima sanksi berupa . . . .
a. cemoohan d. pengucilan
b. pengusiran e. deraan
c. hinaan
17. Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam satu sisi sangat menguntungkan, tetapi dalam
bidang tertentu terdapat suatu kemunduran. Contohnya, seperti yang berkaitan dengan perilaku dan
tatanan adat adalah . . . .
a. lunturnya nilai-nilai budaya luhur.
b. norma-norma tidak konsisten lagi.
c. informasi komunikasi sangat terbuka.
d. pengkultusan terhadap budaya barat.
e. berpegang teguh terhadap budaya barat.
18. Di manapun manusia berada, yang didambakan adalah keteraturan dan ketertiban.
Keteraturan dan ketertiban berfungsi untuk . . . .
a. melahirkan ketentraman dan kenyamanan dalam kehidupan di masyarakat.
b. melahirkan kedisiplinan secara semu dalam kehidupan di masyarakat.
c. memberikan nuansa berpikir yang rasional di dalam kehidupan.
d. menghargai kehidupan yang beragam di dalam masyarakat.
e. memberikan inovasi agar warga masyarakat hidup damai.

4
Modul ke 2 : Nilai dan Norma Sosial, oleh Tauchid Sjarief Hidajat

19. Kehidupan dalam suatu masyarakat akan berjalan tertib dan teratur jika anggota masyarakat sendiri
bertindak sesuai dengan yang diharapkan, yang berpedoman pada . . . .
a. apa yang di kehendaki d. simbol-simbol kekuasaan
b. kebiasaan yang telah mendarah daging e. aturan penguasa
c. norma yang berlaku
20. Contoh nilai yang mendarah daging di bawah ini adalah . . . .
a. setiap hari ibu memberi jajan kepada anaknya.
b. ayah tiap hari berpesan kepada istri agar menjaga anak-anak dengan baik.
c. larangan buang air kecil di sembarang tempat bagi orang-orang yang beradab.
d. seorang prajurit berjuang sampai titik darah penghabisan untuk mempertahankan diri.
e. selamatan tujuh bulan selalu dilaksanakan oleh masyarakat tertentu bagi wanita hamil anak
pertama.
21. Sikap yang benar dalam menghadapi budaya asing adalah....
a. menyaring budaya sesuai dengan kepribadian bangsa
b. acuh tak acuh
c. menerima semua budaya asing
d. bangga terhadap budaya asing
e. mengadopsi semua budaya asing menjadi budaya, yang baru
22. Nilai merupakan sesuatu yang diciptakan oleh manusia melalui proses.
a. intervensi d. interupsi
b. interelasi e. interseksi
c. interaksi
23. Nilai kebenaran atau kenyataan bersumber dari unsur
a. rasia
b. rasa
c. karsa
d. releksi
e. refleksi
24. Sumber-sumber prinsip benar dan salah yang paling baku adalah
a. kebiasaan
b. undang-undang
c. agama
d. norma
e. kehendak pribadi
25. Tingkah laku yang menunjukkan bentuk folk-ways adalah
a. saling berjabat tangan saat pertemuan usai
b. membantu orang tua
c . rajin belajar agar berprestasi
d. memberi dan menerima sesuatu menggunakan tangan kanan
e. bekerja sama meskipun dana untuk membantu korban bencana alam
26. Petunjuk yang berasal dari akhlak atau hati nurani tentang baik buruk dalam kehidupan masyarakat
sosial adalah
a. kesopanan
b. kelaziman
c. kesusilaan
d. kebaikan
e. keakraban
27. Norma dijadikan pedoman hidup dalam memenuhi kebutuhan sosial sebab
a. mengembangkan nilai persatuan dan kesatuan
b. mengungkapkan rasa estetika
c. mengatur berbagai aktivitas
d. mengembangkan prinsip benar dan salah
e. menimbulkan keyakinan diri yang amat kurang
28. Anjuran kepada para pengemudi untuk mematuhi rambu-rambu lalu lintas merupakan cara
pengendalian sosial
a. kuratif
b. persuasif
c. coercief
d. preventif
e. represif,
5
Modul ke 2 : Nilai dan Norma Sosial, oleh Tauchid Sjarief Hidajat

29. Sebuah nilai yang bersumber dari unsure perasaan manusia adalah
a. etetika
b. estetika
c. religius
d. spiritual
e. idill
30, Yang disebut dengan proses sublimasi adalah
a. proses pembiasaan makna nilai dan norma
b. proses penguburan makna nilai dan norma
c. proses pencarlan makna Mal dan norma
d. proses pembakuan makna n1lai dan norma'
e. proses penciptaan makna, Mal dan norma
31. Nilai vital bersumber pada
a. kehendak manusia,
b. rasio manusia
c. perasaan manusia
d. perilaku manusia
e. daya cipta manusia
32. Norma hukum mempunyai sanksi yang tegas dan jelas, karena pelaksanaannya didukung oleh
a. masyarakat
b. kesatuan
c. aparat
d. kekerasan
e. kekuasaan
33. Seorang ahli yang menyebutkan adanya. 4 kualitas nilai yaitu ....
a. Alivin L Betrand
b. Clide Kluckoln
c. Woods dan Green
d. Robin Williams
e. Ralph Linton
34. Dibanding dengan norma hukum, kekuatan norma agama cenderung lebih lemah. Hal ini disebabkan
karena....
a. aturan lebih lemah
b. berasal dari Tuhan
c. kitapnya tidak memuat sanksi tegas
d. sanksinya. bersifat tidak langsung
e. tidak adanya aparat pendukung
35. Seorang warga masyarakat yang diusir dari lingkungannya, berarti mendapatkan sanksi dari norma.....
a. hukum
b. usage
c. mores
d. custom
e. folkways
36. Fungsi nilai sosial dalam kehidupan sehari-hari adalah ....
a. memberi contoh perilaku yang baik
b. sebagai alat pengawas perilaku manusia
c. membedakan hal-hal yang disukai dan tidak disukai
d. gambaran tentang anjuran dan larangan
e. memberi arah tentang perilaku yang baik
37. Apabila kebiasaan tidak semata-mata dianggap sebagai cara. perilaku namun sudah, diterima sebagai
norma pengatur, maka. tingkatan norma ini disebut ....
a. mores
b. usage
c. folkways
d. mode
e. custom
38. Tujuan diciptakan norma sosial adalah....
a. menekan masyarakat untuk mematuhi nilai
b. memperkuat posisi pencipta nilai

6
Modul ke 2 : Nilai dan Norma Sosial, oleh Tauchid Sjarief Hidajat

c. meningkatkan soledadtas masyarakat


d. mengidentifikasikan ikan anggota r6asyarakat
e. membakukan aturan tradisional
39. Sesuatu yang bersifat subjektif berdasarkan pandangan orang banyak dan ditiru adalah ....
a. norma sosial
b. nilai sosial
c. kontrol sosial
d. pranata sosial
e. interaksi sosial
40. Nilai sosial adalah sifat yang berhubungan dengan objek yang berharga, merupakan definisi menurut ...
a. Soelaeman Soemardi
b. Koentjaraningrat
c. Robert M. Z Lawang
d. Soemarsono Maeostoko
e. Soerjono Soekanto

EBTANAS-SMA-86-15

Menyapa dan memberi hormat kepada orang tua dan yang dianggap lebih tua dari kita termasuk ...

A. kebiasaan yang terpuji

B. anjuran adat

C. penampilan yang wajar

D. adat sopan santun

E. keharusan yang ditaati

EBTANAS-SMA-89-03

Apabila seorang pria berjalan dengan seorang wanita hendaknya atau seharusnya pria berjalan sebelah luar,
artinya berjalan pada bagian yang berdekatan dengan lalu lintas sedangkan yang wanita berjalan di samping
kanan atau kirinya tergantung kepada arah lalu lintas. Peranan yang dilakukan tersebut berkaitan dengan
norma ...

A. kebiasaan

B. hukum

C. kesusilaan

D. komuniti

E. masyarakat

EBTANAS-SMA-89-10

Setiap individu dalam masyarakat tidak dapat dilepaskan diri atau mengelak dari norma dan nilai sosial yang
telah berlaku. Kaidah-kaidah sosial hidup dan berkembang sesuai dengan perjalanan masyarakat.

Dalam hal ini norma yang hidup diatur oleh pemerintah dan mempunyai sanksi yang tegas adalah norma ...

A. hukum

B. kesusilaan

C. kesopanan

D. agama

E. sosial

7
Modul ke 2 : Nilai dan Norma Sosial, oleh Tauchid Sjarief Hidajat

EBTANAS-SMA-90-23

Tindakan kurang senonoh yang dilakukan seorang anggota masyarakat merupakan contoh pelanggaran …

A. norma agama

B. norma kesopanan

C. norma hukum

D. norma kesusilaan

E. norma sosial

EBTANAS-SMA-92-15

Salah satu contoh norma kesusilaan sebagai pedoman hidup adalah ...

A. adat kebiasaan dalam masyarakat

B. sopan santun dalam berbicara

C. berpakaian sesuai dengan mode zaman

D. bertindak sesuai dengan undang-undang

E. menyesuaikan diri dengan kaidah-kaidah agama

EBTANAS-SMA-93-14

Fungsi nilai sebagai pedoman hidup dalam memenuhi kebutuhan sosial adalah ...

A. sesuatu yang baik, yang diinginkan dan dianggap penting

B. perangkat tatanan yang berlaku dalam masyarakat

C. suatu gerakan yang bebas sesuai dengan keinginannya

D. pemenuhan kebutuhan yang selalu berkaitan dengan pranata

E. batasan gerak manusia dalam melakukan sesuatu

EBTANAS-SMA-96-25

Yang termasuk contoh dari nilai kemanusiaan universal yang berhubungan dengan nilai etika adalah ...

A. keluarga yang tentram menciptakan keharmonisan

B. perkampungan yang aman, masyarakatnya tenteram

C. cinta seorang ibu terhadap anak-anaknya

D. Ali berziarah ke kuburan orang tuanya

E. Arief selalu bersikap sopan terhadap teman-temannya

EBTANAS-SMA-97-02

Dilihat dari sanksi yang diberikan kepada pelanggarnya, maka norma yang paling berat sanksinya adalah
norma ...

A. agama

B. hukum

C. kesopanan

8
Modul ke 2 : Nilai dan Norma Sosial, oleh Tauchid Sjarief Hidajat

D. kebiasaan

E. kesusilaan

EBTANAS-SMA-98-02

Masyarakat masih mempunyai penilaian kurang baik terhadap remaja putri yang sering keluar malam tanpa
tujuan yang jelas, karena dianggap melanggar norma ...

A. agama

B. kesopanan

C. tata kelakuan

D. kebiasaan

E. hukum

EBTANAS-SMA-98-04

Berikut ini yang merupakan contoh dari penanaman nilai melalui media massa adalah ...

A. persaingan merebut medali emas antara dua negara

B. hubungan yang akrab antara dua saudara sepupu

C. sejak kecil mereka saling mengenal karena bertetangga

D. melalui pendidikan formal mereka dilatih disiplin

E. pejabat itu menunda penggusuran setelah ada gosip di surat kabar

EBTANAS-SMA-97-03

Menurut Prof. Dr. Notonegoro, nilai keindahan (estetika) bersumber pada unsur ...

A. cipta

B. naluri

C. kehendak

D. rasa

E. kepercayaan

EBTANAS-SMA-00-03

Nilai dalam interaksi sosial berperan sebagai ...

A. pengendali tingkah laku

B. pedoman pola pikir

C. pendorong tindakan sosial

D. petunjuk kehidupan sosial

E. pembentuk budaya baru

EBTANAS-SMA-00-04

Pelajar SMU khususnya para siswi dilarang mengenakan pakaian seragam yang ketat dan rok harus menutup
lutut. Aturan ini termasuk dalam salah satu jenis norma ...

9
Modul ke 2 : Nilai dan Norma Sosial, oleh Tauchid Sjarief Hidajat

A. agama

B. kesopanan

C. kesusilaan

D. kebiasaan

E. hukum

EBTANAS-SMA-02-03

Fungsi nilai sosial dalam kehidupan masyarakat adalah ...

A. memberi contoh tentang perilaku yang baik

B. sebagai alat peagawas perilaku manusia

C. membedakan hal-hal yang disukai dan tidak disukai

D. gambaran tentang anjuran dan larangan

E. memberi arah tentang perilaku yang baik

EBTANAS-SMA-02-04

Petunjuk hidup yang berasal dari akhlak atau hati nurani tentang baik buruk dalam kehidupan
bermasyarakat disebut norma ...

A. kesopanan

B. kesusilaan

C. kebiasaan

D. kelaziman

E. kebaikan

UAS-SMA-04-03

Jangan meludah di sembarangan tempat. Hal tersebut merupakan ajaran dari norma ...

A. hukum

B. agama

C. kesusilaan

D. kesopanan

E. kebiasaan

UAS-SMA-07-03

Bagi orang Indonesia yang menganut adat timur berpelukan dan berciuman di muka umum adalah tabu,
karena telah melanggar norma ...

A. kesusilaan

B. kebiasaan

C. hukum

D. agama

E. kesopanan

10
Modul ke 2 : Nilai dan Norma Sosial, oleh Tauchid Sjarief Hidajat

UNAS 2009

4. Nilai (value) adalah anggapan masyarakat tentang sesuatu yang diharapkan, indah, dan Benar.
Berdasarkan definisi tersebut, maka keberadaan nilai bersifat……….

a. abstrak dan ideal


b. konkrit dan materiil
c. individual dan mutlak
d. statis dan komunal
e. konkrit dan mutlak
5. Hal mendasar yang membedakan antara norma hukum dan norma kebiasaan adalah…..

a. tempat

b. waktu

c. perintah

d. larangan

e. sanksi

6. Salah satu fungsi norma agama bagi kehidupanmasyarakat adalah sebagai pedoman Untuk…….

a. memberikan batas-batas pada perilaku individu


b. mengidentifikasi individu dengan kelompoknya
c. mencapai kebahagiaan lahir dan batin (hakiki)
d. menjaga solidaritas masyarakat beragama
e. menjaga masyarakat dari bahaya narkoba

UNAS 2009

1. Kehidupan masyarakat desa terlihat tenang, aman, dan tentram, karena semua warganya bertindak
sesuai dengan ketentuan yang mengatur status dan peranan masing-masing. Keteraturan sosil tersebut
terbentuk karena adanya ….
a. tindakan, peran, dan status social.
b. nilai, norma, perilaku dan proses social.
c. Aksi, reaksi, dan dinamika social.
d. Individu, kelompok,komunitas dan masyarakat.
e. Pola perilaku, keajegan, dan orde social.

2. Pak Bambang menegur anaknya saat makan malam bersama karena ketika makan ia mencacap
(mengeluarkan bunyi dari mulut). Tindakan Pak Bambang merupakan suatu proses sosialisasi supaya
anaknya mematuhi norma.
a. laws/ hokum formal
b. value/ tata nilai
c. astage/ cara berperilaku
d. ekonomi/ untung rugi.
e. Estetika/ rasa seni

UNAS 2010
3. Untuk menghindari kemacetan, para pengendara sepeda motor berjalan melewati jalur yang dilarang
dilewati. Hal ini melanggar lalu lintas dan dapat membahayakan dirinya atau orang lain, tetapi mereka
tetap saja melakukan. Perilaku pengendara sepeda motor yang demikian melanggar norma….
A. usage, cara berkendara yang benar
B. folkway, kebiasaan yang diulang-ulang
C. mores, perilaku yang sesuai tatanan social
D. customs, adat istiadat yang bersumber dari tradisi
E. law, hukum yang tertulis dengan tegas

11
Modul ke 2 : Nilai dan Norma Sosial, oleh Tauchid Sjarief Hidajat

C. Esai

Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan jawaban yang benar!

1. Berikan contoh norma berikut ini yang ada di sekitar anda!


a. usage
......................................................................................................................................
......................................................................................................................................
......................................................................................................................................
b. folkways
......................................................................................................................................
......................................................................................................................................
......................................................................................................................................
c. mores
......................................................................................................................................
......................................................................................................................................
......................................................................................................................................

d. custom
......................................................................................................................................
......................................................................................................................................
......................................................................................................................................
e. law
......................................................................................................................................
......................................................................................................................................
......................................................................................................................................

D. MINI KUIS

Susunlah kata-kata yang tidak beraturan di bawah ini menjadi konsep-konsep yang anda pelajari pada
bab ini dan jelaskan pengertiannya!

1. MINDONA
2. ROEMS
3. TOCMUS
4. GUSEA
5. BATH
6. SAWKOLIYF
7. LIAM LATERAMI
8. MARON MAAGA
9. SINTUSITI
10. KASTRAB

No. Istilah Sosiologi Keterangan


1.
2.
3.
4.
5.
6.
7.
8.
9.
10.

12
Modul ke 2 : Nilai dan Norma Sosial, oleh Tauchid Sjarief Hidajat

MODUL 2
Mendeskripsikan Nilai dan Norma yang
berlaku dalam masyarakat
Untuk Peserta Didik Kelas X

Di Susun Oleh :
TAUCHID SJARIEF HIDAJAT

SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 13


JL. LIDAH KULON, KECAMATAN LAKARSANTRI,
SURABAYA
2011

13

Anda mungkin juga menyukai