Anda di halaman 1dari 8

SISTEM ORGANISASI KEHIDUPAN:

ORGAN DAN SISTEM ORGAN

Dra. Qomsatul Binti


ORGAN
Organ adalah kumpulan beberapa macam jaringan yang bekerja sama untuk
melakukan tugas tertentu.
1. Organ pada manusia dan hewan, contoh:
❖ Jantung (untuk memompa darah).
Tersusun dari jarigan otot, jaringan darah, jaringan saraf, jaringan lemak
❖ Ginjal (untuk mengekskresikan urine).
Tersusun dari jaringan epitel, jaringan darah, jaringan saraf, jaringan otot.
❖ Lambung (organ pencernaan).
Tersusun dari jaringan epitel, jaringan darah, jaringan saraf, jaringan otot
❖ Hati (sebagai tempat menawarkan racun yang terbentuk dalam tubuh dan
untuk merombak sel darah merah yang sudah tua).
Tersusun dari jaringan otot, jaringan epitel, dan jaringan syaraf
2. Organ pada tumbuhan:
❖ Akar → sebagai alat penunjang berdirinya tubuh
tumbuhan pada tempat hidupnya, menyerap unsur hara
dan menyimpan cadangan makanan.
Tersusun dari jaringan epidermis, jaringan parenkim,
jaringan floem, jaringan xilem
❖ Batang → sebagai penghubung antara akar dengan daun,
menegakkan tubuh tumbuhan.
Terbentuk dari jaringan epidermis, jaringan parenkim,
jaringan floem, jaringan xilem, jaringan kolenkim, jaringan
sklerenkim.
❖ Daun → sebagai tempat fotositensis, penguapan air dan
pertukaran udara.
Terbentuk dari jaringan epidermis, jaringan floem, jaringan
xilem, jaringan palisade, jaringan bunga karang
SISTEM ORGAN
• Sistem organ adalah organ-organ
yang bekerja sama melakukan fungsi
tertentu pada tubuh organisme.
• Sistem organ pada tumbuhan, antara
lain : terdapat beberapa sistem yang
dihubungkan dengan akar, batang,
dan daun.
Contoh: sistem pengangkutan, sistem
pelindung, sistem penyokong dan lain
sebagainya.
• Sistem organ pada hewan dan manusia, antara lain:
1. Sistem Pencernaan Makanan
Sistem pencernaan terdiri dari: organ mulut, kerongkongan, lambung, usus halus, usus besar
dan anus.
2. Sistem Pernafasan
Sistem pernafasan manusia terdiri dari: laring, tenggorokan, dan paru-paru.
3. Sistem Peredaran Darah
Sistem peredaran darah manusia terdiri dari: jantung, pembuluh darah dan pembuluh getah
bening.
4. Sistem Ekskresi (pengeluaran)
Sistem ekskresi terdiri dari : ginjal, kulit, paru-paru, hati.
5. Sistem Hormon
Sistem hormon terdiri dari anak ginjal, hifofisis, adrenal, dll.
6. Sistem Reproduksi
Sistem reproduksi pada manusi terdiri dari organ testis, vas deferens, kantong sperma, penis,
ovarium, oviduk, uterus.
Sistem Pencernaan Sistem Pernapasan
Sistem Peredaran Darah

Sistem Eksresi

Anda mungkin juga menyukai